YOU ARE DOWNLOADING DOCUMENT

Please tick the box to continue:

Transcript
Page 1: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

i

LAPORAN INDIVIDU

KULIAH KERJA NYATA DAN PRAKTIK PENGALAMAN

LAPANGAN (KKN-PPL)

DI SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA Jl. AM. Sangaji No. 47 Yogyakarta

DISUSUN OLEH

NAMA : EKO SARYONO

NIM : 08503244029

PRODI : PENDIDIKAN TEKNIK MESIN

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK MESIN

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

2011

Page 2: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ii

LEMBAR PENGESAHAN

Menerangkan dengan sesungguhnya bahwa mahasiswa di bawah ini telah

melaksanakan KKN-PPL di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2

Yogyakarta.

Nama : Eko Saryono

NIM : 08503244029

Program Studi : Pendidikan Teknik Mesin

Fakultas/Universitas : Teknik/Universitas Negeri Yogyakarta

Telah melaksanakan kegiatan KKN-PPL di SMK Negeri 2 Yogyakarta dari

tanggal 1 Juli 2011 - 16 September 2011, hasil kegiatan tercakup dalam naskah

laporan ini.

Yogyakarta, 21 September 2011

Menyetujui,

Dosen Pembimbing KKN-PPL

Zamtinah, M.Pd. NIP. 19620217 198903 2 002

Guru Pembimbing Jurusan

Teknik Pemesinan

Sudiyono, S.Pd. NIP. 19600910 198203 1 013

Mengetahui,

Kepala Sekolah

SMK N 2 Yogyakarta

Drs. Paryoto, MT

NIP. 19641214 199003 1 007

Koordinator KKN-PPL 2011

SMK N 2 Yogyakarta

Drs. Bujang Sabri NIP. 19630830 198703 1 003

Page 3: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

iii

KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan

hidayah-Nya sehingga KKN-PPL dapat menyelesaikan KKN-PPL Tahun 2011

dan menulis laporan hasil Kegiatan KKN-PPL Individu yang bertempat di SMK

Negeri 2 Yogyakarta. Laporan Kegiatan KKN-PPL Individu ini merupakan salah

satu persyaratan kelulusan dalam menempuh mata kuliah KKN dan mata kuliah

PPL.

Adapun tujuan dari KKN-PPL ini adalah memberikan pengalaman dan

pengetahuan lapangan sebagai bekal mahasiswa agar menjadi calon tenaga

pendidik yang profesional. Dengan adanya kegiatan KKN-PPL ini diharapkan

mahasiswa dapat menerapkan ilmu yang diperoleh di bangku kuliah dan

menerapkannya di lingkungan masyarakat sekolah. Mahasiswa juga dapat

mengembangkan keterampilannya selama di lingkungan masyarakat sekolah dan

memperoleh wawasan bila nantinya bekerja sebagai Tenaga Pendidik.

Akhirnya atas segala bimbingan, pengarahan dan bantuan selama

melaksanakan KKN-PPL hingga terselesaikannya penyusunan Laporan Kegiatan

KKN-PPL ini, Kelompok KKN-PPL ingin mengucapkan terima kasih kepada :

1. Dr. Rochmat Wahab, MA. selaku Rektor Universitas Negeri Yogyakarta.

2. Unit Program Pengalaman Lapangan (UPPL) atas kerjasamanya dalam

pelaksanaan KKN-PPL.

3. Drs. Paryoto, MT selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Yogyakarta yang

telah memberikan kesempatan dan fasilitas selama pelaksanaan KKN-

PPL.

4. Zamtinah, M.Pd. selaku Dosen Pembimbing Lapangan KKN-PPL yang

telah memberikan bimbingan dan motivasi selama pelaksanaan KKN-PPL.

5. Drs. Bujang Sabri selaku koordinator KKN-PPL SMK Negeri 2

Yogyakarta.

6. Dr. Thomas Sukardi selaku Dosen Pembimbing PPL yang telah

memberikan bimbingan dan motivasi selama pelaksanaan PPL.

7. Sudiyono, S.Pd. selaku Guru Pembimbing mata pelajaran Gambar Teknik

Mesin Dasar (GTMD) di SMK Negeri 2 Yogyakarta yang telah

memberikan bimbingan pada saat pelaksanaan PPL sampai

terselesaikannya laporan ini.

8. Segenap Guru, Karyawan dan Staf SMK Negeri 2 Yogyakarta atas

kerjasamanya selama pelaksanaan KKN-PPL.

Page 4: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

iv

9. Rekan-rekan mahasiswa KKN–PPL SMK Negeri 2 Yogyakarta yang telah

menjadi 1 tim yang kompak dalam persiapan & pelaksanaan KKN-PPL

UNY 2011.

10. Siswa SMK Negeri 2 Yogyakarta khususnya jurusan Teknik Mesin yang

telah membantu dan memberikan kerjasamanya.

11. Semua pihak yang yang tidak dapat penyusun sebutkan satu persatu yang

telah membantu pelaksanaan Program PPL sampai selesai penyusunan

laporan ini.

Penulis menyadari bahwa penulisan Laporan Kegiatan KKN-PPL Individu ini

masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan

saran yang bersifat membangun guna menyempurnakan laporan ini. Akhir kata

semoga Laporan Kegiatan KKN-PPL Individu ini dapat bermanfaat bagi

pembaca.

Yogyakarta, 21 September 2011

Penulis

Page 5: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

v

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ............................................................................................ i

HALAMAN PENGESAHAN .............................................................................. ii

KATA PENGANTAR ......................................................................................... iii

DAFTAR ISI ...... ................................................................................................. v

DAFTAR TABEL ................................................................................................. vii

ABSTRAK...........................................................................................................viii

BAB I. PENDAHULUAN ................................................................................... 1

A. Analisis Situasi ..................................................................................... 1

1. Kondisi Fisik Sekolah ................................................................... 2

2. Kondisi Non Fisik Sekolah ........................................................... 3

3. Potensi Siswa ................................................................................ 4

4. Fasilitas KBM dan Media ............................................................. 5

5. Kegiatan Akademis ....................................................................... 6

6. Kegiatan Kesiswaan ...................................................................... 6

7. Aministrasi Sekolah ...................................................................... 6

8. Kondisi Kedisiplinan ..................................................................... 7

9. Personalia Sekolah ........................................................................ 7

10. Unit Kesehatan Sekolah ................................................................ 7

11. Tempat Ibadah ............................................................................... 7

B. Rumusan Program Dan Rencana Kegiatan Kkn-Ppl ............................ 8

1. Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) ............................................ 8

2. Program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)............................. 20

BAB II. KEGIATAN KKN PPL ........................................................................... 21

A. Kegiatan KKN ....................................................................................... 21

1. Persiapan Program KKN Individu ................................................ 21

a. Observasi Kondisi Sekolah ..................................................... 21

b. Pembuatan Program Kerja KKN ............................................. 24

c. Pembekalan KKN.................................................................... 25

2. Pelaksanaan Program KKN Individu ........................................... 25

3. Refleksi Program KKN Individu .................................................. 26

B. Kegiatan PPL (Praktik Pengalaman Lapangan) .................................... 26

1. Persiapan Kegiatan PPL ................................................................ 26

a. Pengajaran Mikro .................................................................... 26

b. Pembekalan PPL ..................................................................... 27

Page 6: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

vi

c. Observasi Pembelajaran Di kelas ............................................ 28

d. Pembuatan Persiapan Mengajar ............................................. 29

e. Bimbingan dengan guru ....................................................30

2. Pelaksanaan .................................................................................. 30

a. Praktik Mengajar ..................................................................... 30

b. Pemilihan Metode dan Media Pembelajaran .......................... 37

c. Evaluasi Pembelajaran ............................................................ 38

3. Analisis Hasil Pelaksanaan dan Refleksi ..................................... 38

a. Hambatan Saat Menyiapkan Administrasi Pengajaran ........... 39

b. Hambatan Saat Menyiapkan Materi Pelajaran ......................... 39

c. Hambatan dari Siswa ................................................................ 40

d. Hambatan dari Pihak Sekolah ................................................... 41

BAB III PENUTUP ............................................................................................. 42

A. Kesimpulan .......................................................................................... 42

1. Kuliah Kerja Nyata (KKN) ............................................................. 42

2. Praktik Pengalaman Lapangan ....................................................... 42

B. Saran ..... ................................................................................................ 44

1. Kuliah Kerja Nyata (KKN) ........................................................... 44

a. Bagi Pihak Sekolah ................................................................. 44

b. Bagi UPPL Universitas Negeri Yogyakarta ............................ 45

c. Bagi Mahasiswa Peserta KKN-PPL ........................................ 45

2. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) ........................................... 45

a. Bagi Pihak Jurusan Teknik Mesin SMK N 2 YK.................... 45

b. Bagi Pihak Sekolah .................................................................. 46

c. Bagi Universitas Negeri Yogyakarta ....................................... 46

d. Bagi Mahasiswa Peserta KKN-PPL ........................................ 46

DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................

LAMPIRAN.......... ................................................................................................

1. Observasi Kelas.................................................................................

2. Matriks KKN-PPL ....................................................................................

3. Laporan Mingguan Pelaksanan KKN-PPL...........................................

4. Jadwal Praktik di BLPT.....................................................................

5. Administrasi Guru .....................................................................................

6. Foto – foto , dll

Page 7: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

vii

DAFTAR TABEL

1. Tabel 2.1. Deskripsi Hasil Observasi di SMK N 2 Yogyakarta.............. 22

2. Tabel 2.2. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL kelas 1 TP2..................... 33

3. Tabel 2.3. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL kelas 1 TP1..................... 34

4. Tabel 2.4. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL kelas 1 TP3..................... 34

5. Tabel 2.4. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL kelas 1 TP4..................... 35

Page 8: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

viii

LAPORAN KEGIATAN KKN-PPL

DI SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA

AM. Sangaji No. 47 Yogyakarta

ABSTRAK

Oleh: Eko Saryono

Mahasiswa yang ingin menyelesaikan jenjang Strata 1 (S1) wajib

menempuh mata kuliah KKN (Kuliah Kerja Nyata), yang pelaksanaannya

dilakukan di masyarakat. Kegiatan KKN ini bertujuan untuk memberikan

pengalaman dan kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan ilmu

pengetahuan dan ketrampilan yang dikuasainya ke dalam kehidupan masyarakat,

dalam hal ini adalah masyarakat Sekolah. Pelaksanaan Praktik Pengalaman

Lapangan (PPL) merupakan salah satu mata kuliah yang wajib ditempuh oleh

mahasiswa S1 sebagai salah satu syarat dalam menyelesaikan gelar sebagai

sarjana pendidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Visi dari Praktik

Pengalaman Lapangan adalah wahana pembentukan calon guru atau tenaga

kependidikan yang profesional.

Pelaksanaan KKN-PPL bertempat di SMK Negeri 2 Yogyakarta, Jalan

AM. Sangaji No. 47 Yogyakarta. Kegiatan KKN-PPL dimulai pada tanggal 1 Juli

2011 sampai 16 September 2011. Pada umunya kegiatan KKN mencangkup dua

program yang akan dilaksanakan yaitu program kelompok dan program individu.

Masing-masing program tersebut disusun berdasarkan observasi yang dilakukan

sebelum kegiatan KKN-PPL berlangsung. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

merupakan kegiatan pembelajaran di sekolah. Kegiatan PPL umumnya

mencangkup kegiatan belajar mengajar, membuat persiapan berupa Administrasi

Guru, pengembangan media dan kegiatan lain yang berkaitan tentang proses

belajar mengajar.

Kegiatan KKN-PPL memberikan pengalaman luas kepada mahasiswa

praktikan dalam bagaimana cara mengajar, berinteraksi dengan pihak sekolah,

mengabdi untuk kepentingan pendidikan yang secara langsung dapat dirasakan

oleh mahasiswa. Pelaksanaan kegiatan KKN-PPL juga tidak akan terlepas dari

berbagai kendala dan hambatan. Hambatan tersebut tentu dapat diatasi dengan

bekerja keras, mau menerima masukan dari orang lain dan keinginan untuk

memperbaiki diri.

Kata kunci : KKN, PPL, SMK Negeri 2 Yogyakarta, Program Kegiatan KKN-PPL.

Page 9: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

1

`

BAB I

PENDAHULUAN

Program KKN-PPL merupakan program kegiatan Kuliah Kerja Nyata dan

Praktik Pengalaman Lapangan. Kegiatan KKN ini bertujuan untuk memberikan

pengalaman dan kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan ilmu

pengetahuan dan keterampilan yang dikuasainya ke dalam kehidupan masyarakat,

dalam hal ini adalah masyarakat sekolah. Tujuan yang ingin dicapai dari program

PPL adalah untuk mengembangkan kompetensi mahasiswa sebagai calon pendidik

atau tenaga kependidikan. Pada program KKN-PPL 2011, penulis mendapatkan

tempat pelaksanaan KKN-PPL di SMK N 2 Yogyakarta yang beralamat di Jalan A.M

Sangaji No. 47 Yogyakarta.

A. Analisis Situasi

Sejarah berdirinya SMK Negeri 2 Yogyakarta terletak di Jalan. A.M

Sangaji No. 47 Yogyakarta, yang merupakan salah satu sekolah menengah

kejuruan tertua di Yogyakarta maupun di Indonesia dan cukup punya nama di

dunia industri maupun pemerintahan. Sekolah ini menempati areal terpadu seluas

27.944,4 m2 untuk ruang teori, ruang gambar, ruang laboratorium, ruang bengkel

praktik, ruang kepala sekolah, ruang kantor, ruang BP, ruang perpustakaan, ruang

guru, ruang UKS, ruang ibadah, ruang OSIS, ruang koperasi, ruang kantin, kamar

mandi/WC, gudang, ruang pertemuan aula, lapangan sepak bola, lapangan volley,

lapangan tenis, lapangan basket, kebun sekolah, ruang tempat sepeda dan

halaman sekolah. SMK Negeri 2 Yogyakarta merupakan tempat yang cukup

strategis untuk pelaksanaan KKN-PPL. Lingkungan sekitar yang cukup ramai

dan disekitar perumahan warga serta beberapa kampus memang cocok untuk

proses program KKN PPL.

Visi SMK Negeri 2 Yogyakarta adalah siap mengantarkan tamatan untuk

mendapatkan atau menciptakan lapangan kerja. Sementara itu misi yang

menyertainya adalah siswa dapat memasuki dunia kerja dengan sikap

profesional, mampu berkopetensi dan memilih karir untuk mengembangkan diri,

menjadi warga negara yang produktif, normatif, adaptif dan kreatif, menjadi

tenaga kerja menengah untuk mengisi kebutuhan dunia usaha/ dunia industri

dimasa sekarang maupun yang akan datang, serta mampu mengikuti

perkembangan IPTEK dan IMTAQ dalam era globalisasi.

Page 10: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

2

`

SMK Negeri 2 Yogyakarta ini memiliki fasilitas ruang kelas dan ruang

bengkel yang memadai dengan program belajar meliputi; program belajar

mengajar kurikuler dan program ekstrakurikuler. Program kurikuler yang

merupakan program pendidikan dan pembinaan disekolah sesuai dengan

kurikulum masing-masing jurusan sedangkan program ekstrakurikuler

diantaranya meliputi; keagamaan, kepemimpinan, kepanduan/ pramuka, sepak

bola, bulu tangkis, bola basket, bola voly, pencinta alam. Semua program

ekstrakurikuler tersebut masih memerlukan pembinaan dalam skill manajemen

organisasi dan pengolaan organisasinya.

Pelaksanaan PPL berfungsi sebagai penyiapan guna menghasilkan tenaga

pendidik yang mempunyai kompetensi yang sesuai harapan Sekolah dan lembaga

kependidikan yang menghasilkannya. PPL ini dirancang sebagai latihan

berkomuniksi, bersosialisasi, mental, kerjasama dan yang paling utama adalah

latihan sebagai tenaga pendidik di masa depan.

Analisis situasi dibutuhkan untuk mendapatkan data tentang kondisi baik

fisik maupun non fisik yang terjadi di SMK Negeri 2 Yogyakarta sebelum

melaksanakan kegiatan KKN-PPL. Tujuan analisis situasi ini adalah menggali

potensi dan kendala yang ada secara obyektif dan real sebagai bahan acuan untuk

merumuskan program kegiatan. Untuk itu kami melakukan observasi sebelum

pelaksanaan KKN-PPL. Adapun hasil yang kami peroleh dari kegiatan observasi

kami adalah sebagai berikut :

1. Kondisi Fisik Sekolah

SMK N 2 Yogyakarta ini memiliki luas tanah 37.905 m2. tanah

tersebut merupakan tanah kasultanan yang bersifat permanen. Bangunan yang

didirikan di tanah tersebut seluas 10.912,75 m2 yang tediri dari :

a. Ruang teori sebanyak 30 ruangan dengan luas 1818,70 m2

b. Ruang gambar sebanyak 11 ruangan dengan luas 1373 m2

c. Ruang laboratorium sebanyak 5 ruangan dengan luas 576 m2

d. Ruang praktik bengkel sebanyak 18 ruangan dengan luas 1.487 m2

e. Ruang kepala sekolah dengan luas 140 m2

f. Ruang kantor sebanyak 6 ruangan dengan luas 298 m2

g. Ruang BP dengan luas 84 m2

h. Ruang Perpustakaan 2 ruangan dengan luas 212 m2

i. Ruang guru dengan luas 102 m2

j. Ruang UKS dengan luas 102 m2

Page 11: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3

`

k. Ruang ibadah dengan luas 256 m2

l. Ruang OSIS 2 ruangan dengan luas 76 m2

m. Ruang Koperasi sebanyak 2 ruangan dengan luas 48 m2

n. Ruang kantin dengan luas 27 m2

o. Kamar mandi/WC sebanyak 10 dengan luas 240 m2

p. Gudang dengan luas 399 m2

q. Ruang pertemuan/aula dengan luas 454,50 m2

r. Lapangan olahraga dengan luas 13.851,25 m2

s. Kebun sekolah dengan luas 2.229 m2

t. Tempat sepeda sebanyak 2 dengan luas 1575 m2

u. Halaman sekolah dengan luas 1972 m2

2. Kondisi Non Fisik Sekolah

a. Kondisi umum SMK Negeri 2 Yogyakarta

Secara umum kondisi SMK N 2 Yogyakarta yaitu lokasi sekolah

cukup strategis dan kondusif sebagai tempat belajar. Jalan menuju ke

sekolah cukup ramai dikarenakan SMK N 2 Yogyakarta berada pada

kawasan perkantoran dan sekolah-sekolah tetapi juga cukup kondusif

sebagai tempat belajar. Fasilitas penunjang cukup lengkap. Adanya

perawatan yang saat ini semakin baik menjadikan KBM dapat berjalan

lancar sehingga siswa merasa nyaman untuk mengikuti program KBM di

sekolah.

b. Kondisi Kedisiplinan di SMK Negeri 2 Yogyakarta

Hasil observasi diperoleh data kondisi kedisiplinan di SMKN 2

Yogyakarta sebagai berikut :

1) Masuk sekolah/ jam efektif dimulai pukul 06.45 WIB. Dan tiap

jurusan menyelenggarakan KBM dengan sistem blok maka terdapat

penyesuaian terhadap jam masuk dan jam pulang sekolah.

2) Kedisiplinan siswa masih perlu ditingkatkan ada sebagian kecil siswa

yang masih terlambat masuk sekolah dan tidak rapi dalam

berpenampilan sebagai siswa yang tertib.

3) Personalia Sekolah

Kepala sekolah dibantu oleh beberapa wakil kepala sekolah per

bidang yang dibawahinya. Staf TU, Kepala Koordinator Program,

Page 12: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

4

`

Kepala Bursa Tenaga Kerja dan Praktik Kerja Industri. Dimasing-

masing jurusan dipimpin oleh satu kepala jurusan. Dari hasil

observasi yang kami lakukan, karyawan sekolah dan staf TU di SMK

Negeri 2 Yogyakarta secara umum skillnya sudah baik.

4) Lingkungan

Sekolah berada dikawasan perkantoran dan sekolah-sekolah.

Lingkungan sekolah cukup bersih dan aman.

5) Fasilitas Olah Raga

Kelebihan sekolah ini juga memiliki lapangan dan alat olahraga

seperti lapangan sepak bola, lapangan basket, lapangan badminton (di

dalam auditorium) dan lapangan volley.

6) Kegiatan kesiswaan

Program kesiswaan di SMK Negeri 2 Yogyakarta cukup baik.

Masing-masing organisasi telah memiliki ruang tersendiri antara lain:

OSIS, Pramuka, pecinta alam, pleton inti, KSR dan kegitan

Kerohanian.

3. Potensi Siswa

Sesuai dengan tujuan dari SMK yaitu menghasilkan tenaga kerja yang

handal dan profesional, siap kerja dengan memiliki keterampilan dan

kemampuan intelektual yang tinggi, sehingga mampu menjawab tantangan

perkembangan teknologi yang ada.

Jumlah siswa keseluruhan +2062 siswa. Jumlah guru di SMK dan

BLTP ada ±193 guru dan masing-masing guru mengampu sesuai dengan

kompetensi yang dimilikinya. Guru yang mengampu mata diklat rata-rata

berlatar pendidikan S1 (sarjana), sedangkan untuk karyawan rata-rata lulusan

SMA. Jumlah karyawan +74 karyawan. Guru dan karyawan rata-rata

mempunyai diklat komputer temporer dan bahasa Inggris.

Adanya pelatihan dan penyuluhan bagi siswa dan guru merupakan

salah satu cara untuk menambah cakrawala pengetahuan dan mendukung

penggalian potensi, serta mendorong munculnya kreativitas dari siswa

maupun guru SMK N 2 Yogyakarta. Di SMK N 2 Yogyakarta ada beberapa

bidang keahlian antara lain Teknik Bangunan dengan program keahlian

teknik gambar bangunan, teknik bangunan gedung sederhana, teknik

konstruksi kayu, teknik survei dan pemetaan dan teknik konstruksi bangunan.

Page 13: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

5

`

Teknik Elektro dengan program keahlian teknik pemanfaatan tenaga listrik

dan teknik listrik pengakian. Teknik Elektronika dengan program keahlian

teknik audio video dan teknik elektronika komunikasi. Teknik Informatika

dengan program keahlian teknik komputer dan jaringan. Teknik Mesin

dengan program keahlian teknik permesinan dan teknik mesin perkakas dan

Teknik Otomotif dengan program keahlian teknik mekanik otomotif.

4. Fasilitas KBM dan Media :

Sarana pembelajaran digunakan di SMK N 2 Yogyakarta cukup

mendukung bagi tercapainya proses belajar mengajar, karena ruang teori dan

praktik terpisah serta ada ruang teori di dalam bengkel (untuk teori pelajaran

praktik). Sarana yang ada di SMK N 2 Yogyakarta meliputi :

a. Media pembelajaran yang ada

White board, Black board, kapur, OHP, LCD, modul, komputer, job sheet

dan alat-alat peraga lainnya.

b. Laboratorium / bengkel

Hampir setiap program keahlian di SMK N 2 Yogyakarta memiliki

laboratorium dan bengkel. Praktik untuk jurusan mesin sebagian masih

dilaksanakan di BLPT. Di SMK N 2 Yogyakarta mempunyai

Laboratorium Jurusan, Laboratorium Bahasa, Laboratorium Komputer,

Laboratorium SAS (perpustakaan dan akses data), Laboratorium Fisika

dan Kimia.

c. Lapangan olahraga dan Auditorium.

d. Ruang bimbingan dan konseling

Bimbingan konseling yang ditujukan kepada siswa yang mempunyai

masalah dengan kegiatan belajarnya.

e. Perpustakaan

Didalam perpustakaan terdapat 2 ruangan:

1) Ruangan pertama, terdapat buku paket.

2) Ruangan kedua, terdapat buku umum, koran, dan majalah. Koleksi

buku-buku yang dimiliki antara lain ensiclopedia, kamus, fiksi,

bahasa, sosial, teknik, ilmu sosial, filsafat, teknik keterapian, dan

karya umum.

Di perpustakaan juga terdapat poster-poster motivasi membaca, lemari

katalog, penitipan tas, meja dan kursi untuk membaca, satu set

Page 14: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

6

`

peralatan komputer, TV, satu set meja petugas perpustakaan, dan data

statistik kegiatan perpustakaan SMK N 2 Yogyakarta.

f. Kelas teori dan gambar.

5. Kegiatan Akademis

SMK Negeri 2 Yogyakarta ini memiliki fasilitas ruang kelas dan

ruang bengkel yang memadai dengan kegiatan belajar meliputi; kegiatan

belajar mengajar kurikuler dan kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan kurikuler

yang merupakan kegiatan pendidikan dan pembinaan disekolah sesuai dengan

kurikulum masing-masing jurusan sedangkan kegiatan ekstrakurikuler

diantaranya meliputi; keagamaan, kepemimpinan, kepanduan/ pramuka,

sepak bola, bulu tangkis, bola basket, bola voly, pencinta alam. Semua

kegiatan ekstrakurikuler tersebut masih memerlukan pembinaan dalam skil

manajemen organisasi dan pengolaan organisasinya. Ekstrakulikuler siswa

juga menggunakan bahasa Jepang dan bahasa Inggris. SMK N 2 Yogyakarta

mempunyai pelatihan untuk siswa kelas III antara lain cara menghadapi test

wawancara dan tes-tes tertulis.

6. Kegiatan Kesiswaan

Kegiatan kesiswaan yang dilaksanakan di SMK N 2 Yogyakarta

adalah OSIS, TONTI (Pleton Inti), ROHIS, KIS (Karya Ilmiah Siswa),

AMBALAN, PMR (UKS), Olah Raga (basket), klub pecinta alam, karate,

dll. Semua kegiatan itu dimaksudkan agar siswa mampu meningkatkan

potensi dan bakat intelektualitasnya.

7. Administrasi Sekolah

Bagian administrasi dikelola oleh bagian Tata Usaha (TU) yang

membawahi berbagai bidang diantaranya: bidang kepegawaian, keuangan,

kesiswaan, perpustakaan, perlengkapan, kerumahtanggaan, pengetikan,

persuratan.

Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang meliputi Pra-PPL

dan PPL. Pra-PPL adalah kegiatan sosialisasi PPL lebih awal kepada

mahasiswa melalui observasi PPL ke sekolah. Dalam kegiatan pra-PPL ini

mahasiswa melakukan observasi proses belajar mengajar di kelas sebagai

bekal persiapan melaksanakan PPL nantinya. Kemudian dalam kegiatan PPL

mahasiswa diterjunkan ke sekolah untuk dapat mengamati, mengenal dan

Page 15: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

7

`

mempraktikan semua kompetensi yang diperlukan bagi guru. Pengalaman

yang diperoleh tersebut diharapkan dapat dipakai sebagai bekal untuk calon

guru yang sadar akan tugas dan tanggung jawab sebagai tenaga profesional

pendidikan.

8. Kondisi kedisiplinan

Hasil observasi diperoleh data kondisi kedisiplinan di SMK N 2

Yogyakarta adalah masuk sekolah/ jam efektif dimulai pukul 06.45 WIB. Dan

tiap jurusan menyelenggarakan KBM dengan sistem blok maka terdapat

penyesuaian terhadap jam masuk dan jam pulang sekolah. Kedisplinan siswa

masih perlu ditingkatkan ada sebagian kecil siswa yang masih terlambat

masuk sekolah dan tidak rapi dalam berpenampilan sebagai siswa yang tertib.

9. Personalia Sekolah

Kepala sekolah dibantu oleh beberapa wakil kepala sekolah per

bidang yang dibawahinya. Staf TU, Kepala Koordinator Program, Kepala

Bursa Tenaga Kerja dan Praktik Kerja Industri. Dimasing-masing jurusan

dipimpin oleh satu kepala jurusan. Dari hasil observasi yang kami lakukan,

karyawan sekolah dan staf TU di SMK Negeri 2 Yogyakarta secara umum

skillnya sudah baik.

10. Unit Kesehatan Sekolah (UKS)

Adanya fasilitas-fasilitas yang mendukung berjalannya UKS antara

lain 3 tempat tidur, 1 tanduk kayu, 1 tandu lipat, 1 almari obat-obatan, air

minum, alat ukur badan, dan lain-lain. Didalam UKS juga terdapat medali /

piagam penghargaan dan tropi.

11. Tempat Ibadah

Bernama Mushola Al-Kautsar digunakan sebagai tempat ibadah dan

tempat KBM pelajaran PAI. Terdapat Ruang ROHIS disebelah kanan

mushola. Fasilitas ditempat ibadah antara lain Al Quran, mukena, kipas

angin, penerangan, peralatan sound system, jadwal sholat dan kaligrafi.

Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang meliputi Pra-

PPL dan PPL. Pra-PPL adalah kegiatan sosalisasi PPL lebih awal kepada

mahasiswa melalui observasi PPL ke sekolah. Dalam kegiatan pra-PPL ini

mahasiswa melakukan observasi proses belajar mengajar di kelas sebagai

Page 16: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

8

`

bekal persiapan melaksanakan PPL nantinya. Kemudian dalam kegiatan PPL

mahasiswa diterjunkan ke sekolah untuk dapat mengamati, mengenal dan

mempraktikan semua kompetensi yang diperlukan bagi guru. Pengalaman

yang diperoleh tersebut diharapkan dapat dipakai sebagai bekal untuk calon

guru yang sadar akan tugas dan tanggung jawab sebagai tenaga profesional

pendidikan.

B. RUMUSAN PROGRAM DAN RENCANA KEGIATAN KKN-PPL

1. Progran Kuliah Kerja Nyata (KKN)

Berdasarkan kondisi tersebut, maka kelompok mahasiswa KKN-PPL

UNY Tahun 2011 lokasi SMK N 2 Yogyakarta berusaha meneruskan stimulus

awal yang telah dilaksanakan oleh warga SMK N 2 Yogyakarta sebagai salah

satu wujud pengabdian kepada masyarakat berdasarkan disiplin ilmu dan

keterampilan yang telah diperoleh selama menimba ilmu di kampus. Kelompok

mahasiswa KKN-PPL UNY Tahun 2011 lokasi SMK N 2 Yogyakarta

menyadari bahwa kecil sekali kontribusi yang dapat diberikan dalam upaya

pengembangan dan peningkatan kualitas sumber daya sekolah di SMK N 2

Yogyakarta. Untuk itu upaya optimalisasi potensi sumber daya sekolah ini

sangat memerlukan dukungan dan pengarahan dari berbagai pihak yang terkait

di dalamnya.

Setelah semua masalah dari hasil observasi diidentifikasi, maka

disusun beberapa program kerja yang dilakukan berdasarkan berbagai

pertimbangan antara lain :

a. Program KKN

1) Program Utama Kelompok FISIK,

a) Pembuatan Rak Sepatu Siswa

Tujuan : Melengkapi sarana dan prasarana

serta mendukung proses belajar

mengajar

Sasaran : Laboratorium Bahasa

Waktu : Juni 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Ahmad Yulianto

Biaya : Rp.275.000,-

Page 17: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

9

`

b) Pembuatan Struktur Organisasi Tata Usaha

Tujuan : Mempermudah siswa atau pihak luar

mengetahui struktur organisasi Tata

Usaha

Sasaran : Tata Usaha SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Juli 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Wisnu Rachmad Prihadi

Biaya : Rp.39.000,-

c) Pembuatan Petunjuk Ruangan & Parkir Guru-Siswa

Tujuan : • Mempermudah siswa dan guru

dalama mencari ruangan

• Mempermudah siswa dan guru

dalam memarkirkan

kendaraannya

Sasaran : Ruangan dan Lapangan Parkir SMK

N 2 Yogyakarta

Waktu : Juni 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Aditya Yanuar Roshadi

Biaya : Rp.39.000,-

d) Pembuatan Papan Himbauan (wallchart)

Tujuan : Memberikan peringatan dan

himbauan kepada warga SMK N 2

Yogyakarta agar lebih peduli dan

hemat terhadap listrik, air dan

lainnya

Sasaran : Warga SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Agustus 2011 – September 2011

Koordinator : Beny Tri Atmoko

Biaya : Rp.43.000,-

e) Penyediaan Sandal untuk Musholla

Tujuan : Melengkapi sarana dan prasarana

Page 18: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

10

`

yang ada di Musholla

Sasaran : Musholla SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Agustus 2011

Koordinator : Eko Saryono

Biaya : Rp.50.000,-

f) Pengecatan Lapangan Parkir

Tujuan : Memberi batas-batas garis pada

tempat parkir agar lebih rapi pada

saat memarkir kendaraan

Sasaran : Tempat parkir SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Allan Maulana A

Biaya : Rp.226.500,-

2) Program utama kelompok NON FISIK

a) Penerimaan Peserta Didik Baru

Tujuan : Mempermudah dan Membantu

kelancaran proses dari Penerimaan

Peserta Didik Baru

Sasaran : Peserta Didik Baru SMK N 2

Yogyakarta

Waktu : Juni 2011 – Juli 2011

Koordinator : Ahmad Syarif Maulana

Biaya : -

b) Labelisasi Buku Perpustakaan dan Pemetaan Buku

Tujuan : Merapikan, mendata dan memberi

label pada buku yang baru

Sasaran : Perpustakaan

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Umar Hasan Alfarouq

Biaya : -

Page 19: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

11

`

c) Pendampingan Proses MOP

Tujuan : Membantu sebagai pendamping dan

panitia Masa Orientasi Peserta Didik

(MOP) agar berjalan lebih kondusif

dan sesuai rencana.

Sasaran : Peserta Didik Baru

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Dini Nur Fatma

Biaya : -

d) Pendampingan pada Pesantren Kilat

Tujuan : Membantu sebagai pendamping

dalam Pesantren Kilat selama bulan

Ramadhan agar berjalan lebih

kondusif dan sesuai rencana.

Sasaran : Peserta Didik Baru

Waktu : Agustus 2011

Koordinator : Giyono

Biaya : -

e) Pengarsipan Data Siswa di Kurikulum, BK, Humas dan Kemahasiswaan

Tujuan : Menyusun dan merapikan dokumen-

dokumen penting sesuai bagiannya

Sasaran : Kurikulum, BK, Humas dan

Kemahasiswaan SMK N 2

Yogyakarta

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Sumaryanta

Biaya : -

f) Penyusunan Jadwal dan Entry data di Kurikulum

Tujuan : Membantu untuk merapikan jadwal

Page 20: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

12

`

mata pelajaran kelas dan guru serta

menyusun datanya agar dapat

diselesaikan tepat waktu

Sasaran : Kurikulum SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Widya Waty Abbas

Biaya : -

g) Pembersihan Papan Tulis dan Membuat Daftar Tugas BK

Tujuan : Membersihkan kembali papan tulis

BK guna dibuat daftar tugas BK

yang baru

Sasaran : BK SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Agustus 2011

Koordinator : Tri Noorbudi Wibowo

Biaya : -

3) Program Individu/Jurusan

a) Pendidikan Teknik Otomotif

1)) Penataan layout bengkel

Tujuan : Merapikan tata letak dari bengkel

agar bengkel terlihat lebih luas dan

nyaman untuk digunakan.

Sasaran : Bengkel SPT-CO di jurusan TKR

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Hary Hardiyan

Biaya : Rp.275.000,-

2)) Pembuatan rak alat dan bahan

Tujuan : Membuat peletakan dan

penyimpanan alat

dan bahan menjadi lebih rapi

Sasaran : Bengkel TKR

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Ahmad Yulianto

Page 21: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

13

`

Biaya : -

3)) Pembuatan Poster K3

Tujuan : Meningkatkan kesadaran tentang

pentingnya Kesehatan dan

Sasaran : Bengkel TKR

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Subhan Nurkholis

Biaya : Rp.480.000,-

4)) Pembuatan Papan Nama Bengkel

Tujuan : Memudah penunjukan tempat

bengkel sesuai fungsinya

Sasaran : Bengkel TKR

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Subhan Nurkholis

Biaya : Rp. 29.750,-

5)) Pengecatan tembok bengkel

Tujuan : Merawat dan memberikan

perlindungan pada tembok bengkel

terutama pada saat praktikum

Sasaran : Bengkel TKR

Waktu : Juli 2011 – September 2011

Koordinator : Hary Hardiyan

Biaya : Rp 4.708.000,- (biaya dari

Sekolah)

6)) Rekondisi mobil

Tujuan : Meningkatkan kualitas pada saat

pengajaran praktik di bengkel TKR

Sasaran : Bengkel TKR

Waktu : Juli 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Sugeng Riyadi

Biaya : Rp. 275.000,-

Page 22: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

14

`

7)) Pembuatan Kotak Surat

Tujuan : Mempermudah penyampaian surat

dari pihak sekolah ke tiap guru di

jurusanvTKR

Sasaran : Ruang Guru Jurusan TKR

Waktu : Agustus 2011 – September 2011

Koordinator : Sugeng Riyadi

Biaya : Rp. 275.000,-

b) Pendidikan Teknik Mesin

1)) Pembuatan Kalender Pendidikan

Tujuan : Mempermudah guru terutama

koordinator jurusan dalam

melaksanakan kegiatan yang telah

terprogram

Sasaran : Ruang guru jurusan Mesin

Waktu : Juni 2011 – Juli 2011

Koordinator : Teguh Budiono

Biaya : Rp.37.700,-

2)) Pembuatan Papan Jobsheet

Tujuan : Mempermudah guru dalam

menyampaikan contoh-contoh

jobsheet

Sasaran : Ruang 30 Lab Komputer

Waktu : Juni 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Eko Saryono

Biaya : Rp. 127.500,-

3)) Pembuatan Poster K3

Tujuan : Meningkatkan kesadaran tentang

pentingnya Kesehatan dan

Keselamatan kerja

Sasaran : Ruang 30 Lab Komputer

Page 23: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

15

`

Waktu : Juni 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Eko Saryono

Biaya : Rp.45.000.00,-

4)) Pembuatan Struktur Organisasi

Tujuan : Mempermudah siswa atau pihak luar

mengetahui struktur organisasi

dalam Jurusan Mesin

Sasaran : Ruang guru Jurusan Teknik Mesin

Waktu : Juni 2011 – September 2011

Koordinator : Eko Saryono

Biaya : Rp.74.000,-

c) Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan

1)) Pembuatan Model / Maket Tangga

Tujuan : Meningkatkan pemahaman siswa

dalam menggambar konstruksi

tangga

Sasaran : Siswa Jurusan Gambar Bangunan

SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Juni 2011 – September 2011

Koordinator : Wisnu Rachmad Prihadi

Biaya : Rp. 706.000,-

2)) Pembuatan Struktur Organisasi Tata Usaha

Tujuan : Melengkapi sarana dan prasarana

serta sebagai informasi susunan staf

Tata Usaha

Sasaran : Tata Usaha SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Juli 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Wisnu Rachmad Prihadi

Biaya : Rp. 39.000,-

Page 24: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

16

`

3)) Pembuatan Denah

Tujuan : Memperbaharui perkembangan

informasi letak dari SMK N 2

Yogyakarta

Sasaran : SMK N 2 Yogyakarta

Waktu : Agustus 2011 – September 2011

Koordinator : Wisnu Rachmad Prihadi

Biaya : Rp. 10.000,-

d) Pendidikan teknik Informatika

1)) Pengadaan Foto Presiden dan Wakil Presiden

Tujuan : Menumbuhkan semangat

nasionalisme penghuni kelas dan

melengkapi administrasi kelas

Sasaran : Kelas dan Laboratorium Jurusan TKJ

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Sapto Prasetyo

Biaya : Rp. 450.000,-

2)) Penataan dan Perawatan Laboratorium

Tujuan : Menunjang proses belajar mengajar

agar lebih baik

Sasaran : Laboratorium jurusan TKJ dan

Multimedia

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Aditya Yanuar

Biaya : -

3)) Pembuatan Poster Pembelajaran

Tujuan : Menunjang proses belajar mengajar

agar lebih baik

Sasaran : Laboratorium jurusan TKJ dan

Multimedia

Page 25: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

17

`

Waktu : Juli 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Aditya Yanuar

Biaya : Rp. 97.500,-

e) Pendidikan Teknik Elektro/Mekatronika

1)) Instalasi Bengkel Listrik

Tujuan : Mempersiapkan penggunaan Bengkel

agar dapat berfungsi lebih baik pada

saat Praktikum

Sasaran : Bengkel TITL

Waktu : Juni 2011 – Juli 2011

Koordinator : Ahmad Syarif Maulana

Biaya : -

2)) Perbaikan Trainer Magnetik Kontaktor, Elektronika Daya dan

Maintenance Komputer

Tujuan : Melengkapi dan memperlancar proses

pembelajaran praktikum di TITL

Sasaran : Bengkel PPSK TITL

Waktu : Juni 2011 – Juli 2011

Koordinator : Anindyo Pradipto

Biaya : -

3)) Inventarisasi alat di bengkel TITL

Tujuan : Memberi kemudahan dalam

mengelola alat – alat praktek

Sasaran : Bengkel PPSK TITL

Waktu : Juni 2011 – Juli 2011

Koordinator : Nugra Anggrianto AP

Biaya : Rp. 55.000,-

4)) Pembuatan papan kalender akademik

Tujuan : Mempermudah guru terutama

koordinator jurusan dalam

melaksanakan kegiatan yang telah

Page 26: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

18

`

terprogram

Sasaran : Ruang Guru Jurusan TITL

Waktu : Juli 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Jati Prima Satya

Biaya : Rp. 96.700,-

5)) Instalasi modul Distributing Station dan perbaikan modul PLC

Omron

Tujuan : Membantu kegiatan display hasil

karya siswa

Sasaran : Bengkel PPSK TITL

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Beny Tri Atmoko

Biaya : -

6)) Perbaikan alat ukur

Tujuan : memudahkan dan mendukung proses

belajar mengajar yang baik.

Sasaran : Bengkel TITL

Waktu : Juni 2011 – September 2011

Koordinator : Beni Sujatmiko

Biaya : -

7)) Pembuatan Wallpaper komputer

Tujuan : Memberi identitas dan ciri khas pada

komputer

Sasaran : Bengkel PPSK TITL

Waktu : Juli 2011 – September 2011

Koordinator : Martutu Sidik Wianto

Biaya : -

8)) Pembuatan Poster K3

Tujuan : Meningkatkan kesadaran tentang

pentingnya Kesehatan dan

Keselamatan kerja

Page 27: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

19

`

Sasaran : Bengkel TITL

Waktu : Juni 2011 – September 2011

Koordinator : Beny Tri Atmoko

Biaya : Rp 270.000,-

9)) Pembuatan desain PCB

Tujuan : Membantu proses Tugas Akhir Siswa

Sasaran : Bengkel PPSK TITL

Waktu : Agustus 2011

Koordinator : Beny Tri Atmoko

Biaya : Rp 10.000,-

10)) Pembuatan Tiang Penyangga dan Dudukan Kabel

Tujuan : Melengkapi dan memudahkan

penyimpanan kabel

Sasaran : Bengkel dan PPSK TITL

Waktu : Agustus 2011

Koordinator : Muhamad Hanafi

Biaya : -

f) Pendidikan Teknik Elektronika

1)) Penyediaan Kotak P3K Tujuan : Melengkapi sarana prasarana dari K3

Sasaran : Bengkel Teknik Audio Video

Waktu : Juli 2011

Koordinator : Umar Hasan Alfarouq

Biaya : Rp. 68.000,-

2)) Pembuatan Wallchart Resistor – Kapasitor dan Poster K3 Tujuan : Melengkapi sarana prasarana dan

referensi pembelajaran untuk siswa

Sasaran : Bengkel Teknik Audio Video

Waktu : Juli 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Umar Hasan Alfarouq

Biaya : Rp. 246.000,-

Page 28: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

20

`

3)) Workshop Mikrokontroller

Tujuan : Mengikuti perkembangan

pembelajaran teknlogi

Sasaran : Siswa dan guru Teknik Audio Video

Waktu : Juli 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Endri Sujatmiko

Biaya : -

2. Program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

Program PPL ini merupakan bagian dari mata kuliah sebesar 3 SKS yang

harus ditempuh oleh mahasiswa kependidikan. Materi yang ada meliputi program

mengajar teori dan praktek di kelas dengan dikontrol oleh guru pembimbing

masing-masing. Rancangan kegiatan PPL disusun setelah mahasiswa melakukan

observasi di kelas sebelum penerjunan KKN-PPL yang bertujuan untuk

mengamati kegiatan guru, siswa di kelas dan lingkungan sekitar dengan maksud

agar pada saat PPL nanti mahasiswa benar-benar siap diterjunkan untuk praktik

mengajar, dalam periode bulan Juli sampai September 2011. Di bawah ini akan

dijelaskan rencana kegiatan PPL :

a. Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).

b. Menyiapkan materi bahan ajar

c. Melaksanakan praktik mengajar di kelas.

d. Uji coba metode dan media pembelajaran.

e. Membuat dan mengembangkan alat evaluasi.

f. Membuat inovasi dan motivasi pembelajaran di kelas

g. Umpan balik dari guru pembimbing

h. Menyusun laporan PPL

Page 29: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

21

BAB II

KEGIATAN KKN-PPL

PERSIAPAN, PELAKSANAAN DAN ANALISIS HASIL

A. KEGIATAN KULIAH KERJA NYATA (KKN)

1. Persiapan Program KKN Individu

Sebelum program KKN dilaksanakan, maka terlebih dahulu dibuat

rencana program kegiatan. Berdasarkan observasi yang telah dilaksanakan

program kerja KKN dipersiapkan dengan mengajukan proposal kegiatan

kepada pihak sekolah. Kemudian dibuat dalam matriks program kerja KKN

yang dicantumkan waktu pelaksanaan dari masing-masing kegiatan. Untuk

dapat melaksanakan program-program KKN, maka diperlukan persiapan-

persiapan tertentu yang mungkin akan sangat membantu dalam keberhasilan

pelaksanaan program KKN. Persiapan yang dilaksanakan adalah sebagai

berikut:

1. Observasi kondisi sekolah

Dalam observasi kondisi sekolah diharapkan mahasiswa memperoleh

gambaran mengenai sekolah dan mengetahui kondisi sekolah secara detail

sehingga bisa digunakan sebagai bahan penyusunan program kerja KKN-PPL

yang diharapkan bisa berguna bagi sekolah. Hal yang diobservasi yaitu :

1) Kondisi fisik sekolah

2) Potensi siswa

3) Potensi guru

4) Potensi karyawan

5) Fasilitas KBM ,media

6) Perpustakaan

7) Laboratorium

8) Bimbingan konseling

9) Bimbingan belajar

10) Ekstrakurikuler

11) Organisasi dan fasilitas OSIS

12) Organisasi dan fasilitas UKS

13) Administrasi (karyawan, sekolah, dinding)

14) Karya Tulis Ilmiah Remaja

15) Karya Ilmiah oleh Guru

Page 30: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

22

16) Koperasi siswa

17) Tempat ibadah

18) Kesehatan Lingkungan

Tabel 2.1. Deskripsi Hasil Observasi di SMK Negeri 2 Yogyakarta

No Aspek yang

diamati Diskripsi hasil pengamatan Ket

1. Kondisi fisik

sekolah

Kondisi fisik sekolah memadai, sarana dan

prasarana dalam kondisi yang baik,

beberapa tempat diadakan perbaikan dan

pembangunan gedung baru.

2. Potensi siswa

Siswa SMK N 2 Yogyakarta sangat aktif

dan kreatif baik dalam proses belajar

maupun dalam kegiatan luar sekolah

seperti mengikuti kegiatan ekstrakulikuler

dan organisasi sekolah serta banyak

perwakilan siswa yang sering menjadi

juara lomba dalam bidang keteknikan.

3. Potensi guru

Guru SMK N 2 Yogyakarta Yogyakarta

adalah guru-guru yang bergelar sarjana.

Dan materi pelajaran yang di ampu sesuai

dengan kompetensi yang dimiliki.

4. Potensi

karyawan

Karyawan di lingkungan SMK N 2

Yogyakarta mampu bekerja sama dengan

baik. Baik dengan guru, siswa, maupun

dengan para mahasiswa praktik.

5. Fasilitas

KBM, media

Fasilitas KBM yang ada sangat memadai

didukung dengan fasilitas perpustakaan,

LCD dan papan tulis serta white board,

serta lab/bengkel yang memadai untuk

setiap jurusan yang semuanya dalam

keadaan baik.

6. Perpustakaan

Perpustakaan SMK N 2 Yogyakarta

Yogyakarta terpelihara dengan baik,

didukung dengan buku-buku pembelajaran,

Page 31: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

23

buku bacaan, dan media cetak

7. Lab/bengkel Tersedia Lab dan bengkel yang cukup

untuk setiap jurusan.

8. Bimbingan

konseling

Tersedianya ruangan yang melayani siswa

dalam membimbing, mengarahkan dan

memberikan masukan terhadap

permasalahan yang dihadapi siswa.

9. Bimbingan

belajar

10. Ekstrakurikul

er

Terdiri dari Pramuka, Pecinta Alam, OSIS,

KIR, PMR, Rohis, Drum Band, dan

TONTI.

11.

Organisasi

dan fasilitas

OSIS

Organisasi OSIS terstrukstur dengan baik

di bawah Kesiswaan dan kepala sekolah,

sedangkan untuk Pramuka, KIR, PMR, dan

TONTI merupakan organisasi mandiri

terpisah dari OSIS.

12.

Organisasi

dan fasilitas

UKS

Ruang UKS digunakan dengan baik

dengan fasilitas yang cukup memadai.

Persediaan obat juga cukup. Ada

kunjungan setiap hari rabu dokter dari

pihak RS Muhammadiyah Yogyakarta

berjumlah 1 orang.

13. Administrasi

Administrasi berjalan dengan lancar karena

SMK N 2 Yogyakarta didukung dengan

fasilitas komputer yang memadai

(setidaknya ada 1 komputer di setiap

ruangan) dan guru yang sebagian besar

mampu mengoperasikannya. Selain itu

administrasi lebih tertata karena SMK N 2

Yogyakarta memiliki 4 Wakil Kepala

Sekolah serta 1 wakil manajemen mutu

yang mengepalai bidangnya masing-

Page 32: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

24

masing.

14.

Karya Tulis

Ilmiah

Remaja

Karya tulis ilmiah bagi guru dan remaja

sangat didukung oleh pihak sekolah dan

menjadi salah satu bidang yang banyak

menyumbangkan prestasi bagi SMK N 2

Yogyakarta Yogyakarta.

15. Karya Tulis

Ilmiah Guru

16. Koperasi

siswa

Terdapat satu ruangan koperasi yang

menyediakan kebutuhan siswa, serta

melatih siswa dalam berwirausaha.

17. Tempat

ibadah

Tempat ibadah di SMK N 2 Yogyakarta

Yogyakarta terpusat di 1 masjid berlantai

2.

18. Kesehatan

lingkungan

Lingkungan di SMK N 2 Yogyakarta

Yogyakarta terjaga dengan baik.

b. Pembuatan Program Kerja KKN

Sebelum program KKN dilaksanakan, terlebih dahulu dibuat

rencana program kegiatan secara bersama berdasarkan format program

kerja yang diperoleh dari Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), setelah

dibuat, maka dilakukan observasi ke lapangan guna merevisi program

yang akan dibuat dengan kondisi sebenarnya. Setelah melakukan

observasi, maka dibuat proposal dan meminta persetujuan DPL dan

selanjutnya mengajukan proposal KKN kepada pihak sekolah. Setelah

mendapat persetujuan dari pihak sekolah dan DPL, maka dibuat dalam

matriks rencana program kerja KKN, yang di dalamnya juga tercantum

waktu pelaksanaan dari masing-masing kegiatan. Untuk dapat

melaksanakan program-program KKN, maka diperlukan persiapan-

persiapan tertentu yang mungkin akan sangat membantu dalam

keberhasilan pelaksanaan program KKN.

Page 33: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

25

c. Pembekalan KKN

Pembekalan KKN dilaksanakan 9 Februari 2011 bertempat di

Ruang RE1 Jurusan Pendidikan Elektronika Fakultas Teknik UNY

dengan materi yang disampaikan antara lain Wawasan dan kebijakan

kependidikan/akademis, isu-isu terkini dalam bidang kependidikan, dan

Teknis Mekanisme Pelaksanaan KKN dalam KKN PPL di sekolah

maupun di lembaga.

2. Pelaksanaan Program KKN Individu

Setelah semua masalah dari hasil observasi diidentifikasi, maka

disusun beberapa program kerja yang dilakukan berdasarkan berbagai

pertimbangan antara lain :

a. Program KKN Individu Pendidikan Teknik Mesin

1) Pembuatan Kalender Pendidikan

Tujuan : Mempermudah guru terutama

koordinator jurusan dalam

melaksanakan kegiatan yang telah

terprogram

Sasaran : Ruang guru jurusan Mesin

Waktu : Juni 2011 – Juli 2011

Koordinator : Teguh Budiono

Biaya : Rp.37.700,-

2) Pembuatan Papan Jobsheet

Tujuan : Mempermudah guru dalam

menyampaikan contoh-contoh

jobsheet

Sasaran : Ruang 30 Lab Komputer

Waktu : Juni 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Eko Saryono

Biaya : Rp. 127.500,-

3) Pembuatan Poster K3

Tujuan : Meningkatkan kesadaran tentang

pentingnya Kesehatan dan

Page 34: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

26

Keselamatan kerja

Sasaran : Ruang 30 Lab Komputer

Waktu : Juni 2011 – Agustus 2011

Koordinator : Eko Saryono

Biaya : Rp.45.000.00,-

4) Pembuatan Struktur Organisasi

Tujuan : Mempermudah siswa atau pihak luar

mengetahui struktur organisasi

dalam Jurusan Mesin

Sasaran : Ruang guru Jurusan Teknik Mesin

Waktu : Juni 2011 – September 2011

Koordinator : Eko Saryono

Biaya : Rp.74.000,-

3. Refleksi Program KKN Individu

Secara umum program-program KKN individu dan penunjang

program KKN dapat dilaksanakan dengan baik, meskipun masih terdapat

beberapa hambatan-hambatan yang membuat program KKN individu selesai

tanpa sesuai dengan waktu yang terencana sebelumnya. Namun hal tersebut

tidak begitu berpengaruh terhadap pencapaian tujuan program KKN.

B. KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

1. Persiapan

Sebagai persiapkan melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

baik yang dipersiapkan berupa persiapan fisik maupun mental untuk dapat

mengatasi permasalahan yang akan muncul selanjutnya, maka UPPL membuat

berbagai program persiapan sebagai bekal mahasiswa dalam melaksanakan PPL.

Program-program tersebut juga berperan untuk meningkatkan kompetensi calon

tenaga pendidik terutama guru, seperti kompetensi profesionalisme, pedagogik,

sosial dan kepribadian. Di bawah ini merupakan persiapan yang dilaksanakan.

a. Pengajaran Mikro

Guru sebagai tenaga profesional bertugas merencanakan dan

melaksanakan pembelajaran, menilai hasil pembelajaran, melakukan

pembimbingan, dan pelatihan, melakukan penelitian, membantu

Page 35: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

27

pengembangan, dan pengelolaan program sekolah serta mengembangkan

profesionalitasnya (Depdiknas, 2004:8).

Guru adalah sebagai pendidik, pengajar pembimbing, pelatihan,

pengembangan program, pengelolaan program, dan tenaga professional.

Tugas dan fungsi guru tersebut menggambarkan kompetensi yang harus

dimiliki oleh guru yang profesional. Oleh karena itu, para guru harus

mendapatkan bekal yang memadai agar dapat menguasai sejumlah

kompetensi yang diharapkan tersebut, baik melalui preservice maupun

inservice training. Salah satu bentuk preservice training bagi guru tersebut

adalah dengan melalui pembentukan kemampuan mengajar (teaching skill)

baik secara teoritis maupun praktis. Secara praktis bekal kemampuan

mengajar dapat dilatihkan melalui kegiatan microteaching atau pengajaran

mikro.

Program ini dilaksanakan dengan dimasukkan dalam mata kuliah yang

wajib tempuh bagi mahasiswa yang akan mengambil PPL pada semester

berikutnya. Persyaratan yang diperlukan untuk mengikuti mata kuliah ini

adalah mahasiswa yang telah menempuh minimal semester VI dan lulus

dalam kuliah microteaching dengan nilai minimal B.

Dalam pelaksanaan perkuliahan, mahasiswa diberikan materi tentang

bagaimana mengajar yang baik dengan disertai praktik untuk mengajar

dengan peserta yang diajar adalah teman sekelompok atau peer teaching.

Keterampilan yang diajarkan dan dituntut untuk dimiliki dalam pelaksanaan

mata kuliah ini adalah berupa ketrampilan-ketrampilan yang berhubungan

dengan persiapan menjadi seorang calon guru atau pendidik. Kuliah

microteaching ini dilaksanakan pada semester VI selam satu semester dengan

harapan dengan diawali dengan kegiatan ini maka saat pelaksanaan KKN

PPL yang sebenarnya di sekolah tidak lagi mengalami kecanggungan atau

ketidaksiapan dalam proses belajar mengajar.

b. Pembekalan PPL

Pembekalan PPL dilaksanakan 28 Januari 2011 bertempat di Ruang

Aula Fakultas Teknik UNY dengan materi yang disampaikan antara lain

Mekanisme Pelaksanaan PPL di sekolah maupun di lembaga, Profesionalisme

Pendidik, dan Tenaga Kependidikan, Dinamika Sekolah, serta Norma dan

Etika Pendidik/Tenaga Kependidikan.

Page 36: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

28

c. Observasi Pembelajaran di Kelas

Dalam observasi pembelajaran di kelas diharapkan diperoleh

gambaran pengetahuan dan pengalaman pendahuluan mengenai tugas-tugas

seorang guru di sekolah. Observasi di lingkungan sekolah juga bertujuan

untuk memperoleh gambaran tentang aspek-aspek karakteristik komponen

kependidikan dan norma yang berlaku di tempat PPL.

1) Hal yang diobservasi

a) Perangkat Pembelajaran

(1) Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan 2010

(2) Silabus

(3) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

b) Proses Pembelajaran

(1) Membuka pelajaran

(2) Penyajian materi

(3) Metode pembelajaran

(4) Penggunaan bahasa

(5) Penggunaan waktu

(6) Gerak

(7) Cara memotivasi siswa

(8) Teknik bertanya

(9) Teknik penguasaan kelas

(10) Penggunaan media

(11) Bentuk dan cara evaluasi

(12) Menutup pelajaran

c) Perilaku Siswa

(1) Perilaku siswa di dalam kelas

(2) Perilaku siswa di luar kelas

2) Hasil observasi kelas

Berikut adalah beberapa hal penting hasil kegiatan observasi pra

PPL yang dilakukan di kelas 1 M 2 tahun ajaran 2010/2011 yang berkaitan

dengan kegiatan belajar mengajar.

a) Perangkat pembelajaran sudah tersiapkan dengan baik.

b) Cara guru membuka pelajaran dengan memberikan motivasi dan

mengutarakan apa yang akan dipelajari atau dibahas pada pertemuan

hari ini.

Page 37: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

29

c) Interaksi guru dengan siswa dengan mengajak diskusi dan tanya

jawab.

d) Cara guru memantau kesiapan siswa dengan memberikan pertanyaan

kepada siswa tentang materi yang telah diberikan dahulu.

e) Media yang digunakan sudah baik seperti penggunaan Projector,

White Board dan Black Board.

f) Cara guru menutup pelajaran dengan mengutarakan apa yang akan

dipelajari pada minggu depan dan mengingatkan peralatan apa saja

yang digunakan untuk mendukung materi minggu depan.

g) Perilaku siswa tenang dan terkadang memberikan komentar apabila

ada kejadian yang mengganggu KBM seperti ketika ada siswa yang

terlambat masuk dalam kelas.

h) Gerakan cukup bervariasi dari duduk, berdiri mengelilingi kelas,

melakukan bimbingan secara langsung ketika siswa sedang

mengerjakan praktik dan terkadang menulis dipapan tulis.

3) Kesimpulan observasi

Berdasarkan observasi di atas didapatkan suatu kesimpulan bahwa

kegiatan belajar mengajar sudah berlangsung sebagai mana mestinya.

Suatu Kegiatan Pembelajaran akan berjalan dengan baik apabila persiapan

guru dalam mengajar sudah baik. Persiapan guru tersebut tertuang dalam

Administrasi Guru.

d. Pembuatan Persiapan Mengajar (Terlampir)

Dari hasil observasi kelas, diwajibkan membuat sebuah buku

administrasi guru selama satu tahun. Ada beberapa perangkat yang sudah ada

antara lain silabus, kalender pendidikan dan jadwal mengajar guru sehingga

mahasiswa praktikan tinggal melengkapi beberapa perangkat yang harus ada

pada buku administrasi guru. Berikut ini merupakan isi dari buku administrasi

guru tersebut.

a. Kalender Pendidikan

b. Silabus

c. Jadwal mengajar guru

d. Program satu tahun

e. Perhitungan Jam Efektif

f. Program semester

Page 38: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

30

g. RPP selama satu tahun

h. Bahan Ajar (Modul/Diktat/Jobsheet/Power Point/ dll)

i. Daftar Buku/Modul Pegangan Guru dan Siswa

j. Agenda Kegiatan Guru

k. Daftar hadir siswa

l. Daftar nilai siswa

m. Penilaian Ahlak

n. Penilaian Kepribadian

o. Buku catatan pembinaan siswa

p. Laporan prestasi siswa

q. Laporan hasil perbaikan

r. Kisi-kisi butir soal

s. Analsis hasil ulangan

t. Tingkat daya serap siswa

u. Pencapaian target kurikulum

Pembuatan RPP disusun berdasarkan program semester, materi dan

tugas untuk evaluasinya. Penyesuaian RPP materi dan tugas untuk evaluasi

maupun program semester tersebut dikarenakan karena agar nanti setelah

PPL selesai, guru pengampu dapat meneruskan pelajaran tanpa mengurangi

substansi yang ada.

Bagi mahasiswa PPL Jurusan Pendidikan Teknik Mesin mendapatkan

tugas juga untuk membuat RPP dengan menyisipkan nilai-nilai budi pekerti

dan karakter selama satu tahun untuk kelas 1, 2, atau 3 sesuai dengan guru

mata pelajaran.

e. Bimbingan dengan guru

Sebelum mengajar penulis melakukan bimbingan kepada guru

pembimbing tentang RPP yang telah disusun dan kelengkapan yang lain agar

kegiatan mengajar dapat berjalan dengan lancar. Selain RPP penulis juga

menyiapkan kelengkapan administrasi seperti daftar siswa dan lembar

penilaian.

C. Pelaksanaan PPL

1. Praktik Mengajar

Dalam pelaksanaan kegiatan praktik mengajar, didapat tugas untuk

mengajar kelas 1 TP1, 1TP2, 1 TP3 dan 1 TP4 dengan mata pelajaran

Page 39: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

31

Gambar Teknik Mesin Dasar (GTMD). Materi yang disampaikan disesuaikan

dengan Garis-garis Besar Program Pendidikan (GBPP), juga disesuaikan

dengan susunan program pendidikan dan pelatihan keahlian masing-masing.

RPP yang digunakan dalam pelaksanaan mengajar ini adalah RPP yang

disisipi Nilai dan Deskripsi Nilai Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa.

Kegiatan pembelajaran pada masing-masing kelas setiap minggunya

adalah terdiri 6 jam pelajaran. Secara komulatif kegiatan pembelajaran

masing-masing kelas setiap minggunya 6 jam pelajaran @45 menit. Kegiatan

praktik mengajar ini dimulai pada tanggal 18 Juli 2011 sampai dengan

tanggal 15 September 2011.

Namun pada kenyataannya, alokasi waktu pada RPP tidak sesuai

dengan yang telah ditentukan. Hal ini disebabkan karena adanya libur awal

lebaran yaitu tanggal 30 Juli – 2 Agustus 2011 dan pesantren kilat tanggal 8-9

Agustus 2011. Ada beberapa jalan yang ditempuh untuk menanggulanginya

yaitu dengan memberikan motivasi kepada siswa atau dengan penyampaian

yang sederhana tapi mengenai pada materi yang disampaikan sehingga sisa

alokasi waktu di RPP dapat dipenuhi. Serta untuk tugas menggambar yang

sebenarnya harus dikerjakan di sekolahan, namun berhubung waktunya tidak

mencukupi maka dapat mengerjakannya dirumah dengan konsekuensi

pertemuan minggu depan sudah dikumpul tanpa ada alasan ketinggalan.

a. Praktik Mengajar Terbimbing

Sebelum praktik mengajar mandiri mahasiswa praktikan

mengikuti praktik mengajar terbimbing terlebih dahulu. Praktik mengajar

terbimbing dilakukan pada hari selasa tanggal 19 Juli 2011 yaitu

mengajar kelas 1 TP3.

Pada praktik mengajar terbimbing, mahasiswa praktikan masih

diperkenalkan oleh guru pembimbing dan belum menyampaikan teori

secara langsung, namun membantu guru pembimbing ketika mengajar

praktik. Praktik mengajar terbimbing hanya dilaksanakan satu hari saja

karena mahasiswa praktikan diberi kesempatan untuk praktik mengajar

mandiri pada hari berikutnya yaitu hari kamis, 21 Juli 2011.

b. Praktik Mengajar Mandiri

Praktik mengajar mandiri dimulai pada hari kamis, 21 Juli 2011

yaitu mengajar kelas 1 TP4. Pada praktik mengajar mandiri mahasiswa

Page 40: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

32

praktikan diberi kesempatan mengajar dari awal membuka pelajaran

hingga menutup pelajaran. Berhubung materi yang diajarkan adalah

Gambar Teknik Mesin Dasar (GTMD) sehingga kegiatan pembelajaran

dilakukan dengan penyampaian teori kemudian praktik menggambar.

Dalam kegiatan belajar mengajar meliputi tiga hal yaitu kegiatan

awal, kegiatan inti dan kegiatan akhir.

1) Kegiatan awal yang berisikan pembukaan, apersepsi, dan motivasi.

Pada kegiatan awal ini dimulai dengan membuka pelajaran

dengan salam, kemudian doa bersama setelah itu dilakukan presensi.

Setelah presensi kegiatan berikutnya adalah proses apersepsi dan

pemberian motivasi. Proses apersepsi dilakukan dengan menyamakan

persepsi siwa mengenai apa itu Gambar Teknik dan pemberian

motivasi menganai pentingnya Gambar Teknik serta kebutuhan

kemampuan Gambar Teknik di DUDI sehingga siswa lebih

bersemangat untuk memperlajarinya. Penyampaian apersepsi dan

motivasi menyesuaikan materi yang akan diajarkan.

2) Kegiatan inti yang meliputi penyampaian materi kepada peserta didik.

Pada kegiatan inti umumnya berupa penyampaian materi

secara teori dan ketika praktik menggambar. Lebih jelasnya

penyampaian materi meliputi 3 tahap yaitu ekplorasi, elaborasi dan

konfirmasi.

a) Ekplorasi (Penjelajahan), pada tahap ini mahasiswa praktikan

menyampaikan materi secara garis besar tentang materi yang

disampaikan sesuai dengan topik pembahasan.

b) Elaborasi (Perluasan), pada ini tahap dilakukan dengan

memberikan contoh-contoh materi secara luas dan umum, serta

dengan memberikan tugas menggambar sehingga pengetahuan

tentang menggambar teknik lebih luas lagi. Hal tersebut bisa

terjadi karena pada proses menggambar pasti akan terjadi

kesulitan-kesulitan tersendiri. Dari kesulitan tersebut akan didapat

pemecahan masalah sehingga secara tidak langsung

pengetahuannya bertambah.

c) Konfirmasi (Penegasan), pada tahap ini praktikan mengecek

siswa saat praktik dan menanyakan langsung mengenai materi

Page 41: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

33

yang disampaikan. Hal tersebut bertujuan untuk mengecek apakah

siswa mengerjakan tugas sesuai dengan teori yang disampaikan.

3) Kegiatan akhir

Pada kegiatan akhir dilakukan untuk melakukan evaluasi,

karena berhubung pelajaran Gambar Teknik identik dengan praktek

sehingga evaluasi dilakukan dengan penyampaian permasalahan-

permasalahan siswa dalam menggambar serta memberikan solusinya.

Setelah kegiatan evaluasi, kegiatan selanjutnya adalah

menyampaikan materi yang akan diajarkan pada pertemuan minggu

selanjutnya. Setelah itu, dilanjutkan dengan doa bersama dan salam

penutup.

Kegiatan praktik mengajar untuk kelas 1 TP2 hanya berlangsung dari

tanggal 18 Juli-15 Agustus 2011. Hal tersebut dikarenakan pada tanggal 22

Agustus – 8 Oktober 2011 kelas 1 TP2 ada kegiatan praktik di BLPT. Namun

demikian, kelas pada hari senin tidak kosong karena diisi oleh kelas 1 TP1

yang tadinya mengikuti kegiatan praktik di BLPT dari tanggal 18 Juli – 22

Agustus 2011. Lebih lengkapanya untuk kegiatan praktik mengajar dapat

dilihat pada jadwal pelaksanaan PPL.

Jadwal pelaksanaan kegiatan PPL untuk Jurusan Teknik Mesin, untuk

mata pelajaran Gambar Teknik Mesin Dasar (GTMD) kelas 1 TP yaitu:

Tabel 2.2. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL, Mata Pelajaran GTMD Kelas 1 TP2

No Hari dan Tanggal Materi yang Diajarkan Hasil

1. Senin, 18 Juli

2011

Ijin KRS-an

2. Senin, 25 Agustus

2011

- Skala gambar.

- Huruf dan Angka ISO.

- Pemberian tugas 1

menggambar huruf dan

angka ISO.

- Siswa dapat menjelaskan

penggunaan skala gambar

baik skala pembesaran,

tetap dan pengecilan.

- Siswa dapat menjelaskan

penggambaran huruf dan

angka ISO.

- Tugas menggambar huruf

dan angka.

Page 42: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

34

3. Senin, 1 Agustus

2011

Libur Awal Puasa

4. Senin, 8 Agustus

2011 Pesantren Kilat

5. Senin, 15 Agustus

2011

- Melanjutkan praktik

menggambar huruf dan

angka ISO (Tugas 1).

Tugas dapat diselesaikan

dan dikumpul untuk

dinilai.

Tabel 2.3. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL, Mata Pelajaran GTMD Kelas 1 TP1

No Hari dan Tanggal Materi yang Diajarkan Hasil

1. Senin, 22 Agustus

2011

- Memahami fungsi dan

standar gambar teknik.

- Alat-alat gambar dan

penggunaanya.

- Etiket

- Pemberian tugas untuk

membuat garis tepi kertas

gambar A3 dan etiket

(Tugas 1).

- Siswa dapat menjelaskan

fungsi dari gambar teknik

dan standarnya.

- Siswa dapat menjelaskan

alat-alat gambar dan

bagaiamana

menggunakannya.

- Siswa dapat menggambar

etiket dan garis tepi dari

kertas ukuran A3.

2. Senin, 29 Agustus

2011

Libur Lebaran

3. Senin, 5

September 2011

4. Senin, 12

September 2011

- Skala gambar

- Huruf dan Angka ISO

- Pemberian tugas

menggambar huruf dan

angka ISO (tugas 2)

- Siswa dapat menjelaskan

penggunaan skala gambar

baik skala pembesaran,

tetap dan pengecilan.

- Siswa dapat menjelaskan

penggambaran huruf dan

angka ISO.

Tabel 2.4. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL, Mata Pelajaran GTMD Kelas 1 TP3

No Hari dan Tanggal Materi yang Diajarkan Hasil

1. Selasa, 19 Juli - Memahami fungsi dan - Siswa dapat menjelaskan

Page 43: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

35

2011 standar gambar teknik.

- Alat-alat gambar dan

penggunaanya serta

Etiket.

- Pemberian tugas untuk

membuat garis tepi kertas

gambar A3 dan etiket

(Tugas 1).

fungsi dari gambar teknik

dan standarnya.

- Siswa dapat menjelaskan

alat-alat gambar dan

bagaimana cara

menggunakannya.

- Siswa dapat menggambar

etiket dan garis tepi dari

kertas ukuran A3.

2. Selasa, 26

Agustus 2011

- Skala gambar

- Huruf dan Angka ISO

- Pemberian tugas

menggambar huruf dan

angka ISO (Tugas 2).

- Siswa dapat menjelaskan

penggunaan skala gambar

baik skala pembesaran,

tetap dan pengecilan.

- Siswa dapat menjelaskan

penggambaran huruf dan

angka ISO dengan Skala 2

: 1.

3. Selasa, 2 Agustus

2011

Libur Awal Puasa

4. Selasa, 9 Agustus

2011 Pesantren Kilat

5. Selasa, 16

Agustus 2011

- Melanjutkan praktik

menggambar huruf dan

angka ISO (Tugas 2)

Tugas dapat diselesaikan

dan dikumpul untuk

dinilai.

6. Selasa, 23

Agustus – 6

September 2011

Libur Lebaran

7. Selasa, 13

September 2011

- Macam-macam garis

sesuai dengan standar ISO

- Pemberian tugas macam-

macam penggunaan garis

(Tugas 3).

Siswa dapat menjelaskan

macam-macam garis

sesuai dengan standar ISO

dan penggunaannya.

Page 44: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

36

Tabel 2.5. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL, Mata Pelajaran GTMD Kelas 1 TP4

No Hari dan Tanggal Materi yang Diajarkan Hasil

1. Kamis, 21 Juli

2011

- Memahami fungsi dan

standar gambar teknik

- Alat-alat gambar dan

penggunaanya.

- Menjelaskan peralatan

yang wajib dibawa.

- Etiket

- Pemberian tugas untuk

membuat garis tepi kertas

gambar A3 dan etiket

(Tugas 1).

- Siswa dapat menjelaskan

fungsi dari gambar teknik

dan standarnya.

- Siswa dapat menjelaskan

alat-alat gambar dan

bagaimana cara

menggunakannya.

- Siswa dapat menggambar

etiket dan garis tepi dari

kertas ukuran A3.

2. Kamis, 28 Juli

2011

- Skala gambar

- Huruf dan Angka ISO

- Pemberian tugas

menggambar huruf dan

angka ISO (Tugas 2)

- Siswa dapat menjelaskan

penggunaan skala gambar

baik skala pembesaran,

tetap dan pengecilan.

- Siswa dapat menjelaskan

penggambaran huruf dan

angka ISO dengan Skala 2

: 1.

3. Kamis, 4 Agustus

2011

- Melanjutkan praktik

menggambar huruf dan

angka ISO (Tugas 2)

Tugas dapat diselesaikan

dan dikumpul untuk

dinilai.

4. Kamis, 11

Agustus 2011

- Macam-macam garis

sesuai dengan standar ISO

- Pemberian tugas macam-

macam penggunaan garis

(Tugas 3)

Siswa dapat menjelaskan

macam-macam garis

sesuai dengan standar ISO

dan penggunaannya.

5. Kamis, 18

Agustus 2011

- Melanjutkan tugas macam-

macam penggunaan garis

(Tugas 3).

- Pemberian materi

pembuatan garis - garis

sejajar untuk membentuk

- Siswa dapat menjelaskan

bagaimana cara membuat

busur yang beraturan dan

dapat menjelaskan cara

membuat garis sejajar.

Page 45: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

37

bidang segi 6 dan

membuat busur.

- Pemberian tugas 4

membuat garis segi 6 dan

busur.

6. Kamis, 25

Agustus – 1

September 2011

Libur Lebaran

7. Kamis, 8

September

- Pemberian materi

kontruksi geometri dasar

seperti; pembagian garis,

membagi sudut dan

membuat sudut.

- Melanjutkan tugas macam-

macam penggunaan garis

(Tugas 4).

- Siswa dapat menjelaskan

cara membagi garis sama

panjang, sama besar,

membuat sudut,

memindahkan sudut dan

membagi sudut.

- Tugas 4 dikumpulkan

untuk dinilai.

8. Kamis, 15

September 2011`

- Pemberian materi

kontruksi geometri

membuat segi-n beraturan.

- Pemberian tugas untuk

membuat segi 5, 6 dan 7

beraturan (tugas 5).

- Siswa dapat menjelaskan

bagaimana cara

membuat segi n

beraturan seperti segi 4,

5, 6, 7, 8 dst.

2. Pemilihan Metode dan Media Pembelajaran

a. Metode Pembelajaran

Metode adalah suatu prosedur untuk mencapai tujuan yang efektif

dan efisien. Metode mengajar bersifat prosedural dan merupakan rencana

menyeluruh yang berhubungan dengan penyajian materi pelajaran.

Masing-masing metode mengajar mempunyai kebaikan dan keburukan,

sehingga metode mengajar yang dipilih memainkan peranan utama dalam

meningkatkan prestasi belajar siswa.

Metode yang digunakan selama kegiatan praktik mengajar adalah

penyampaian materi dengan menggunakan metode ceramah dan tanya

jawab. Hal tersebut mengingat materi yang diajarkan adalah Gambar

Teknik Mesin Dasar (GTMD) dan pelajaran ini untuk kelas X sehingga

Page 46: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

38

perlu penjelasan yang cukup detail. Selain itu adanya tanya jawab akan

memungkinkan siswa melakukan interaksi dengan guru saat PBM

berlangsung.

b. Media Pembelajaran

Media pembelajaran merupakan segala macam alat atau

perlengkapan berupa apapun yang dapat digunakan oleh guru atau

pengajar atau instruktor atau pelatih untuk membantu dan memperlancar

proses belajar mengajar.

Adapun media yang digunakan dalam proses belajar mengajar

yaitu; Projector, White Board, Black Board, Job Sheet dan Power Point.

Power Point dan Job Sheet yang dibuat sama dengan RPP yaitu untuk

jangka 1 tahun. Penggunaan projector digunakan saat memberikan teori

saja atau setiap akan ada job terbaru.

Projector yang ada belum terpasang di ruangan dan projector

tersebut disimpan di ruang koordinator jurusan sehingga sebelum

persiapan dalam mengajar cukup lama. Selain itu projector untuk Jursan

Teknik Mesin hanya satu sehingga harus bergantian dengan guru yang

lain.

3. Evaluasi Pembelajaran

Evaluasi adalah proses penimbangan yang diberikan kepada nilai

materi ataupun metode tertentu untuk tujuan atau maksud tertentu pula.

Sedangkan penilaian adalah proses pengumpulan dan pengolahan informasi

untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik ( PP 19 Tahun 2005,

pasal 1 ). Penimbangan tersebut dapat bersifat kualitatif maupun kuantitatif

dengan maksud untuk memeriksa seberapa jauh materi atau metode tersebut

dapat memenuhi tolak ukur yang telah ditetapkan.

Evaluasi pembelajaran yang digunakan yaitu dengan memberikan

ujian tulis dan praktik. Ujian tersebut diberikan untuk mengetahui seberapa

jauh materi yang dapat dipahami oleh para siswa.

D. Analisis Hasil Pelaksanaan dan Refleksi

Secara umum Mahasiswa PPL dalam melaksanakan PPL tidak banyak

mengalami hambatan yang berarti justru mendapat pengalaman dan dapat belajar

untuk menjadi guru yang baik dengan bimbingan guru pembimbing di sekolah.

Page 47: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

39

Adapun hambatan-hambatan yang muncul dalam pelaksanaan kegiatan

PPL adalah sebagai berikut:

1. Hambatan Saat Menyiapkan Administrasi Pengajaran

Hambatan saat menyiapkan administrasi pengajaran antara lain

disebabkan karena praktikan kurang memahami tentang keperluan

administrasi apa saja yang dimiliki oleh seorang guru. Pembuatan RPP,

Prosem, Prota, dan kelengkapan buku administrasi guru yang lain kurang

dipahami oleh praktikan. Selama ini, praktikan hanya mengetahui metode

untuk membuat rencana pelaksanaan pembelajaran, menyiapkan materi

pembelajaran dan evaluasi pencapaian hasil belajar. Oleh karena itu, dalam

pembuatan buku administrasi guru, mahasiswa praktikan mengalami

hambatan dalam penyusunannya.

Solusi yang dilakukan adalah pada saat penyiapan administrasi

pengajaran dilakukan dengan melihat contoh-contoh yang telah ada,

disesuaikan dengan materi diklat yang akan diberikan. Setelah itu

berkoordinasi dengan guru pembimbing dan melakukan pelaporan terhadap

apa yang telah dikerjakan atau dibuat.

Setelah mengkonsultasikan dengan guru pembimbing, maka

pembuatan administrasi dapat diselesaikan. Pembuatan administrasi tersebut

cukup memakan waktu karena banyaknya revisi dalam pengerjaannya.

Meskipun demikian banyak ilmu yang didapat oleh mahasiswa praktikan

terutama dalam pembuatan administrasi guru.

2. Hambatan Saat Menyiapkan Materi Pelajaran

Permasalahan dalam menyiapkan materi adalah harus mempersiapkan

bahan sesuai dengan buku yang biasa digunakan dan ditambahkan dengan

referensi lain. Selain itu juga, diwajibkan untuk membuat modul yang

memuat pelajaran selama satu tahun pelajaran. Selain modul, bahan mengajar

lain yang perlu disiapkan adalah presentasi berupa power pint serta job sheet

yang dibuat juga harus 1 tahun pelajaran. Hal tersebut cukup mempersulit

mahasiswa praktikan untuk mengerjakannya.

Solusi yang dilakukan pada saat menyiapkan materi adalah materi

pelajaran disiapkan dengan mengacu kepada buku-buku acuan yang diperoleh

dari perpustakaan sekolah, perpustakaan di kampus, maupun dari internet.

Page 48: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

40

Selain itu dengan cara konsultasi kepada guru pembimbing tentang materi apa

saja yang diberikan kepada siswa.

Solusi dalam membuat job sheet dam presentasi adalah dengan

menyicilnya sehingga pekerjaan tidak terasa berat. Pembuatan job sheet

disesuaikan dengan job sheet tahun sebelumnya namun harus ada perbedaan

dalam pembuatan job sheet-nya.

3. Hambatan dari Siswa

Siswa yang dihadapi oleh mahasiswa praktikan adalah siswa baru

yang baru saja masuk di SMK Negeri 2 Yogyakarta. Saat proses belajar

mengajar pada pertemuan pertama, mahasiswa tidak mendapati kendala yang

berarti. Namun saat pertemuan kedua dan seterusnya, mahasiswa praktikan

sedikit mengalami kesulitan dalam mengendalikan kelas. Masalah – masalah

yang muncul dari siswa didik tersebut muncul dari kejenuhan dalam

menerima teori maupun praktik karena waktu proses pembelajaran yang

dilaksanakan berada pada jam siang yaitu jam ke-5 sampai jam ke-10 atau

jam 10.00-14.25 WIB (kelas hari senin dan selasa) dan jam ke-7 sampai jam

ke-12 (11.30-15.55 WIB) untuk kelas hari kamis.

Permasalahan lain yang muncul adalah dalam menangkap atau

memahami akan materi yang disampaikan, terutama siswa barisan bangku

belakang. Selain itu ketika praktik ada beberapa siswa yang menghidupkan

mp3 walau menggunakan head set. Namun demikian, akan mengganggu

pendengaran siswa ketika dipanggil atau ketika mendapat materi.

Mengingat permasalahan tersebut, maka perlu penanganan khusus,

jika hal tersebut tidak dapat dikendalikan akan menyebabkan kesulitan dalam

penyampaian materi oleh mahasiswa praktikan. Di sini guru harus bisa

memahami siswanya dan harus bisa menjadi teman, orang tua serta guru itu

sendiri sesuai dengan kondisi yang sedang berlangsung.

Solusi yang dilakukan untuk menangani masalah tersebut adalah

memberikan atau menyampaikan materi dengan media pembelajaran yang

menarik dan komunikatif. Menarik dalam artian mudah untuk diikuti serta

membuat media presentasi yang membuat siswa mudah untuk memahaminya

sehingga penyampaian materi lebih terasa komunikatif.

Penanganan untuk siswa yang duduk belakang adalah dengan

memindahkan posisi duduknya ke bagian depan atau dengan memberi

Page 49: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

41

pengawasan lebih ketika mengerjakan tugas. Hal tersebut perlu dilakukan

karena untuk mengantisipasi terjadinya kegaduhan yang mungkin terjadi.

Kemudian untuk siswa yang bermain HP atau menyalakan mp3 ditangani

dengan memberikan teguran dan memasukannya ke catatan bimbingan yang

nantinya diserahkan ke Guru BK.

4. Hambatan dari Sekolah

Hambatan dari sekolah secara umum terletak pada minimnya media

pembelajaran/fasilitas untuk menunjang dalam kegiatan belajar mengajar.

Permasalahan yang paling utama adalah terletak pada meja gambarnya dan

buku pegangan untuk siswa, serta tata letak meja belajar siswa. Meja yang

ada sudah banyak yang rusak. Meja yang biasanya ada bidang-bidang area

yang ditutup dengan plastik telah rusak. Buku yang tersedia hanya 18 buku,

sedangkan banyaknya siswa 36 siswa. Tata letak meja kurang kondusif

sehingga pembagian buku tidak merata. Tentu saja hambatan ini menjadikan

kondisi proses belajar mengajar menjadi kurang kondusif.

Solusi dalam penanganan permasalahan tersebut adalah dengan

memberi pengertian pada siswa untuk menggunakan fasilitas yang ada

dengan sebaik-baiknya. Kemudian sebagai penambahan fasilitas lain, siswa

yang lupa tidak membawa pelaratan gambar seperti segitiga sepasang, dapat

meminjam di jurusan. Solusi permasalahan buku dengan kondisi tempat

duduk adalah dengan menseting 1 buku untuk dua meja.

Page 50: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

  

42  

BAB III

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Setelah dilaksanakannya kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) dan Praktek

Pengalaman Lapangan (PPL) di SMK Negeri 2 Yogyakarta, maka dapat diambil

kesimpulan sebagai berikut:

1. Kuliah Kerja Nyata (KKN)

a. Kuliah Kerja Nyata memberikan kesempatan seluas-seluasnya kepada

mahasiswa untuk mengetahui secara lebih dekat aktivitas dan

permasalahan pendidikan yang terjadi dan membantu memberikan andil

bagi mahasiswa dalam memecahkan permasalahan pendidikan yang

terjadi.

b. Program kerja KKN dibuat setelah situasi dan permasalahan dalam lokasi

diketahui dengan melakukan observasi dan dapat dilaksanakan dengan

baik dan lancar.

c. Program-program KKN yang telah terlaksana telah memperkaya wawasan,

pengetahuan dan pengalaman kami dan mampu menempatkan kami

sebagai motivator dan inovator sesuai kemampuan akademis.

d. SMK Negeri 2 Yogyakarta memiliki pola menejemen yang cepat dan

efisien dengan didukung pendanaan yang baik dalam upaya

pengembangan sekolah tersebut untuk menuju kondisi sekolah yang lebih

maju.

e. Pelaksanaan KKN UNY Tahun 2011 yang berlokasi di SMK Negeri 2

Yogyakarta dapat menambah wawasan, pengetahuan dan juga pengalaman

lapangan yang sangat berarti bagi mahasiswa praktikan untuk

mengembangkan suatu lembaga pendidikan dan bekal kelak dikemudian

hari.

2. Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)

Setelah membahas mengenai peersiapan, pelaksanaan dan hasil

pelaksanaan PPL di SMK N 2 Yogyakarta yang dilaksanakan pada tanggal 19

Juli 2011 sampai dengan tanggal 15 September 2011 pada mata pelajaran

Gambar Teknik Mesin Dasar (GTMD) maka dapat ditarik kesimpulan:

a. PPL adalah sarana untuk menimba ilmu dan pengalaman yang tidak

diperoleh di bangku kuliah. Dengan terjun kelapangan maka kita akan

Page 51: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

43  

  

berhadapan langsung dengan masalah yang berkaitan dengan proses

belajar mengajar di sekolah baik itu mengenai manajemen sekolah

maupun manajeman pendidikan dan akan menuju proses pencarian jati

diri dari mahasiswa yang melaksanakan PPL tersebut.

b. PPL akan menjadikan mahasiswa untuk dapat memperluas wawasan

tentang sebagai tenaga pendidik, kegiatan persekolahan dan kegiatan lain

yang menunjang kelancaran proses belajar-mengajar di sekolah. Selain

itu dapat mendalami proses belajar mengajar secara langsung,

memberikan evaluasi pelajaran untuk mengetahui apa yang telah

dipelajari oleh siswa itu sendiri, menumbuhkan rasa tanggung jawab dan

prosfesionalisme yang tinggi sebagai calon pendidik dan pengajar.

Dimana keberhasilan proses belajar mengajar tergantung unsur utama

yaitu guru dan murid yang ditunjang dengan sarana dan prasarana

pendukung.

c. PPL menjadikan mahasiswa lebih mengetahui kedudukan, fungsi, peran,

tugas dan tanggung jawab sekolah secara nyata. Menerapkan

pengetahuan dan ketrampilannya dalam kegiatan belajar mengajar pada

situasi yang sebenarnya. Semua itu mempunyai tujuan yang sama

meskipun mempunyai bidang kerja atau gerak yang berbeda. Tujuan

yang dimaksud adalah berhasilnya proses belajar mengajar yang

ditentukan sebelumnya.

d. Dalam persiapan mengajar, mahasiswa PPL harus melakukan observasi

terlebih dahulu mengenai keadaan sekolah dan keadaan saat

pembelajaran berlangsung. Hal tersebut bertujuan untuk membuat

persiapan yang matang.

e. Sebelum melaksanakan proses pembelajaran hal penting yang perlu

diperhatikan adalah perencaan waktu yang tertuang pada administrasi

guru. Kelengkapan administrasi guru akan mempermudah guru ataupun

mahasiswa PPL dalam melaksanakan pembelajaran.

f. Pembuatan RPP harus dilakukan dengan matang menyesuaikan program

semester dan tahunan yang telah dibuat, serta dalam penyampaian materi

perlu dirancang dalam tiga tahap yaitu; Eksplorasi (Penjelajahan),

Elaborasi (Perluasan) dan Konfirmasi (Penegasan).

g. Pemilihan metode serta media pembelajaran berpengaruh besar terhadap

keberhasilan dalam proses pembelajaran. Pemilihan metode untuk

pelajaran GTMD adalah dengan metode ceramah, demontrasi dan tanya

Page 52: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

44  

jawab, serta media yang digunakan berupa Projector, White Board,

Black Board, Job Sheet dan Modul pembelajaran.

h. Setiap proses pembelajaran perlu adanya evaluasi, evaluasi yang baik

adalah menyesuaikan dengan materi yang diajarkan. Pada pelajaran

GTMD evaluasi dilakukan dengan pemberian tugas menggambar sesuai

tugas yang ada pada job sheet.

i. Ketika proses pembelajaran berlangsung tentunya akan terjadi

permasalahan-permasalahan, sebagai seorang guru harus peka terhadap

permasalahan-permasalahan tersebut dan mampu mengatasinya.

j. Sebagai calon pengajar, mahasiswa harus banyak belajar dari guru

pembimbing agar mendapatkan pembinaan sehingga kegiatan yang

dilakukan terarah dan bukan asal-asalan

k. Pelaksanakan PPL dituntut untuk memiliki kompetensi profesionality

(kemampuan profesi), kompetensi personality (kemampuan individu),

dan kemampuan sociality (kemampuan bermasyarakat) kaitannya dengan

kompetensi profesionality, maka PPL memberikan kontribusi yang lebih

konkrit dan berharga.

B. SARAN

1. Kuliah Kerja Nyata (KKN)

Melihat potensi dan kondisi nyata yang ada, Penyusun yakin sekali akan

peningkatan program KKN ini kedepannya. Namun demikian bedasarkan

kesimpulan di atas, ada beberapa poin saran yang harapannya dapat dijadikan

masukan oleh semua pihak yang memiliki komitmen untuk meningkatkan

program KKN ini, yaitu:

a. Bagi Pihak Sekolah

1) Perlu mengembangkan dan meningkatkan pemanfaatan potensi ide maupun

tenaga program KKN secara maksimal dan terkoordinasi.

2) Peran aktif dan partisipasi dalam program KKN perlu terus ditingkatkan

dan diarahkan.

3) Penyediaan posko terpadu KKN-PPL UNY sehingga dapat melaksanakan

koordinasi secara maksimal.

4) Perhatian sekolah terhadap mahasiswa KKN-PPL UNY perlu ditingkatkan.

5) Perlunya kesinambungan program KKN Universitas Negeri Yogyakarta di

sekolah-sekolah dalam upaya peningkatan kualitas mahasiswa sebagai

calon tenaga pengajar.

Page 53: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

45  

  

b. Bagi UPPL Universitas Negeri Yogyakarta

1) Perlu adanya sosialisasi program KKN-PPL kepada sekolah atau Lembaga

yang dijadikan lokasi penempatan KKN-PPL.

2) Pembekalan harus benar-benar matang dan jauh sebelum penerjunan, agar

mahasiswa dapat merencanakan program dengan matang dan benar-benar

siap dalam pelaksanaan program.

3) Perlu peningkatan mekanisme dan cara kerja yang sistematis, efektif dan

produktif dalam program ini.

c. Bagi Mahasiswa Peserta KKN-PPL

1) Untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dan maksimal, perlu adanya

koordinasi yang secara sadar, partisipatif, pengertian dan matang antar

mahasiswa dalam satu kelompok.

2) Mampu berinteraksi, berinovasi dan menanamkan citra diri sebagai

problem solver kepada semua elemen sekolah dengan proporsi alokasi

waktu yang berimbang.

3) Tentukanlah target dan skala prioritas dalam merencanakan maupun

pelaksanaan program, sehingga akan dihasilkan program yang efektif,

produktif dan efisien.

4) Perlunya perencanaan program kerja KKN yang matang untuk

mengantisipasi kendala-kendala dan juga kegagalan yang mungkin terjadi

dalam pelaksanaan program kerja supaya tujuan-tujuan program kerja

KKN secara umum maupun khusus dapat tercapai secara optimal.

2. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

Sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas maka perlu adanya masukan-

masukan yang sifatnya membangun, sehingga ada pembenahan untuk kegiatan

yang selanjutnya.

a. Bagi Pihak Jurusan Teknik Pemesinan SMK N 2 Yogyakarta

1) Sarana dan prasarana sangat berpengaruh terhadap keberhasilan

pembelajaran, oleh karena itu alangkah baiknya apabila meja gambar

yang sudah rusak sebaiknya diperbaiki ataupun diganti.

2) Banyaknya buku pegangan siswa sebaiknya disesuaikan dengan

banyaknya siswa sehingga mempermudah siswa dalam memahami

penyampaian oleh guru.

  

Page 54: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

46  

b. Pihak sekolah

Dalam rangka peningakatan mutu pendidikan, pihak sekolah

sebaiknya lebih meningkatkan kinerja menumbuhkan kedisiplinan serta

manajemen sekolah dengan baik khususnya dalam bidang pendidikan ilmu

pengetahuan, meningkatkan kreatifitas peserta diklat dengan menciptakan

suatu hasil karya yang bisa bermanfaat bagi masyarakat yang nantinya

mampu mendukung dan membawa nama baik sekolah, memperluas dan

menjalin kerja sama yang baik dengan pihak industri, karena bila terjalin

suatu hubungan yang harmonis antara pihak sekolah dengan pihak industri

maka itu dapat menciptakan hubungan kerja yang sinergis serta peningkatan

lapangan kerja bagi peserta diklat tamatan sekolah yang telah menyelesaikan

studinya, sehingga nantinya bisa mengangkat keberadaan dan nama baik

sekolah di masa yang akan datang.

c. Pihak Universitas Negeri Yogyakarta

Menciptakan kerja sama yang baik antara SMKN 2 Yogyakarta

dengan pihak UNY, sebab dalam pelaksanaan kurikulumnya banyak terdapat

kesamaan dan kesesuaian diantara keduanya, khususnya dalam bidang studi.

Berawal dari faktor tersebut, berarti membuka kesempatan bagi para

mahasiswa UNY umumnya dan mahasiswa Fakultas Teknik khususnya,

untuk bersama-sama meningkatkan program-program pengajaran yang sesuai

dengan bidang keahliannya masing-masing.

d. Mahasiswa Peserta KKN-PPL

Bagi mahasiswa yang akan melaksanakan PPL terlebih dahulu

hendaknya mengerti, mengetahui, dan memahami dengan mengikuti

pembekalan PPL yang diadakan oleh pihak universitsas serta mencari

informasi yang lengkap, baik informasi mengenai prosedur pelaksanaan PPL

maupun kegiatannya, yang nantinya akan dilaksanakan, informasi yang

didapatkan tersebut dapat diperoleh dari pihak UPPL UNY dan pihak lain

yang bersangkutan.

Sebelum melaksanakan PPL mahasiswa hendaknya mempersiapkan

diri menjelang proses pembelajaran serta teori bidang studi yang diampunya,

sebelumnya menanyakan masalah dan kesulitan yang sekiranya dihadapi

kepada dosen pembimbing dan guru pembimbing yang bersangkutan,

sehingga akan mendukung penguasaan materi dan penyampaian yang akan

disampaikan disaat melaksanakan PPL

Page 55: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

 

 

 

 

DAFTAR PUSTAKA

‐ TIM UPPL. 2011. Materi Pembekalan KKN-PPL Universitas Negeri Yogyakarta

2011. Yogyakarta

‐ TIM UPPL. 2011. Panduan KKN-PPL Universitas Negeri Yogyakarta 2011. Yogyakarta: UNY PRESS.

‐ TIM UPPL. 2011. Panduan Pengajaran Mikro Universitas Negeri Yogyakarta 2011. Yogyakarta

Page 56: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAMPIRAN

Page 57: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

FORMAT OBSERVASI PEMBELAJARAN DI KELAS DAN

OBSERVASI PESERTA DIDIK Universitas Negeri Yogyakarta

Nama Mahasiswa : Eko Saryono No. Mahasiswa : 08503244029 Tempat Praktek : SMK N 2 Yk Fak/Jur/Prodi : Teknik/PT.Mesin/S-1 Tgl. Observasi : 16 Februari 2011 No. Aspek yang diamati Deskripsi Hasil Pengamatan A. Perangkat Pembelajaran

1. Silabus Ada, terlampir. 2. Kurikulum Tingkat Satuan

Pembelajaran (KTSP) Telah disusun, terlampir

3. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Guru sudah membuat RPP dan diterapkan dalam proses pembelajaran.

B. Proses Pembelajaran 1. Membuka Pelajaran Selalu memulai dengan salam, mengingat materi

minggu lalu, dan menanyakan tugas yang ada. 2. Penyajian Materi Menerangkan dan memberikan contoh

menggambar, serta mempersilahkan apabila ingin berdiskusi diskusi dengan siswa.

3. Metode Pembelajaran Ceramah dan Tanya jawab untuk konsep secara teori, penyelesaian tugas dengan bimbingan.

4.Penggunaan Bahasa Selalu menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa utama

5.Penggunaan Waktu Guru datang tepat waktu dan mengakhiri pelajaran tepat waktu,secara keseluruhan dalam PBM penggunaan waktu efektif.

6.Gerak Menguasai kelas dengan memperhatikan setiap gerak-gerik siswa. Dalam menerangkan melakukan gerak seperlunya saja, misalkan menggambar di papan, menenangkan siswa dsb.

7.Cara memotivasi siswa Menggunakan cerita positif berkaitan tentang kesuksesan dalam mengikuti Sekolah hingga sukses dalam bekerja.

8.Teknik bertanya Ditawarkan dahulu ke kelas baru, apabila tidak ada yang bertanya, salah satu siswa diberi pertanyaan.

9. Teknik Penguasaan kelas Komunikasi guru dan siswa sangat lancar, siswa sangat memperhatikan instruksi guru,

10. Penggunaan media Media yang digunakan seperti Projector, Black Board dan White Board.

11. Bentuk dan cara evaluasi Memberikan tugas sesuai dengan materi yang diajarkan, tugas berupa menggambar.

12. Menutup Pelajaran Ditutup dengan salam, evaluasi PBM dan informasi materi selanjutnya.

C. Perilaku Siswa 1. Perilaku siswa di dalam kelas

Aktif bersama, memperhatikan, walaupun ada sebagian yang ramai sendiri

2. Perilaku siswa di luar kelas Masih terkendali meskipun suka berbicara keras dan ramai.

Yogyakarta, 16 Februari 2011

Guru Pembimbing Mahasiswa PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 58: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 59: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 60: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 61: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 62: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 27 Juni

2011 Penerimaan Peserta Didik Baru (07.00-15.00)

Menjaga stand pengukuran berat badan dan tinggi badan

Pendaftar lumayan banyak, namun Anggota OSIS yang hadir sedikit.

Memaksimalkan mahasiswa KKN PPL

2. Selasa, 28 Juni 2011

Survey untuk proker KKN pengadaan sandal untuk masjid

Harga sandal

3. Rabu, 29 Juni 2011

Libur

4. Kamis, 30 Juni 2011

Izin

5. Jumat, 1 Juli 2011

Pengembalian formulir PPDB (07.00-15.00)

Menjaga di stand pengembalian Jurusan Otomotif

Stand terlalu sempit sehingga banyak yang ngantri

6. Sabtu, 2 Juli 2011

Pengembalian formulir PPDB (07.00-15.00)

Menjaga di Jurusan Gambar Bangunan

Ada beberapa calon siswa belum mengetahui pengumuman penerimaan.

Menghubungi yang bersangkutan

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 63: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 4 Juli

2011 Konsultasi dan bimbingan proker (09.00-13.00)

Rekomendasi untuk segera melaksanakan proker yang dapat dikerjakan

2. Selasa, 5 Juli 2011

a. Konsultasi proker ke jurusan (07.00-09.00)

b. Piket di humas (09.00-15.00)

Bersih-bersih di ruangan Humas dan pendataan ulang PI

3. Rabu, 6 Juli 2011 Piket di Humas meliputi rekondisi data tentang PI (07.00-15.00)

Arsip-arsip data di humas tertata lebih rapi

Ruangan sempit sehingga mempersulit dalam bekerja

Mengerjakan tugas tidak dengan tergesa-gesa

4. Kamis, 7 Juli 2011

Piket di Humas dengan kegiatan memasukkan nila PI siswa ke dalam leger nilai (07.00-15.00)

Sebagian nilai telah dimasukkan

5. Jumat, 8 Juli 2011

Piket di Humas dengan kegiatan membuat sekat pada rak buku (07.00-15.00)

Sebagian nilai telah dimasukkan dan sekat belum terselesaikan

Bahan untuk membuat sekat masih kurang

Dilanjutkan hari berikutnya

6. Sabtu, 9 Juli 2011

Rapat MOP DB (08.00-11.00) dan piket di kurikulum (11.00-15.00)

Pembagian jadwal pelajaran mulai tertata

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 64: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 11 Juli

2011 Mendampingi MOP DB ketika Upacara (07.00-09.00) dan menyicil proker jurusan membuat kalender pendidikan (09.00-15.00)

Soft copy kalender pendidikan    

2. Selasa, 12 Juli 2011

Piket di Humas dengan kegiatan pembuatan sekat rak buku dan labelisasi buku di Humas (07.00-15.00)

Terlaksana    

3. Rabu, 13 Juli 2011

\Piket di Humas dengan kegiatan membuat sekat untuk rak buku (07.00-13.00) , serta menyicil kalender pendidikan (13.00-15.00)

Sekat untuk rak buku telah terselesaikan

   

4. Kamis, 14 Juli 2011

Menjadi pendamping pada MOP DB (07.00-13.00) dan menyicil kalender pendidikan (13.00-15.00)

MOP DB berlangsung dengan lancar

   

5. Jumat, 15 Juli 2011

Memperbaiki kalender pendidikan (07.00-15.00)

Sebagian kesalahan telah terselesaikan

   

6. Sabtu, 16 Juli 2011

Penyelesaian kalender pendidikan dengan membersihkan bagian papan yang masih kotor (07.00-15.00)

Papan untuk kalender pendidikan telah dibersihkan

   

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 65: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 18 Juli

2011 Ijin KRS-an

2. Selasa, 19 Juli 2011

Menyicil administrasi guru (07.00-10.00) dan Mengajar pada kelas 1 TP2 (10.00-15.00)

Kegiatan KBM terlaksana dengan lancar

3. Rabu, 20 Juli 2011

Pemasangan papan kalender pendidikan di ruang koordinator jurusan (07.00-09.00) dan membuat lay out papan job sheet (09.00-15.00)

Papan kalender pendidikan telah dipasang dan lay out telah dibuat

4. Kamis, 21 Juli 2011

Membantu memperbaiki papan nama kelas (07.00-10.00) dan mengajar kelas 1 TP4 (11.30-16.00)

KBM berlangsung dengan lancar

5. Jumat, 22 Juli 2011

Piket di Humas, memperbaiki bagan struktur organisasi Humas (07.00-15.00)

Bagan telah diperbaiki

6. Sabtu, 23 Juli 2011

Mengerjakan proker incidental memberi grafir pada penggaris segitiga (07.00-15.00)

Pembuatan grafir telah terlaksana

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 66: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 25 Juli

2011 Menyicil administrasi guru (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP2 (10.00-15.00)

KBM terlaksana dengan lancar

2. Selasa, 26 Juli 2011

Pengecekan materi untuk mengajar (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP3 (10.00-15.00)

KBM berjalan dengan lancar

Tidak ada projector karena sedang dipinjam sehingga media yang dibuat tidak bisa ditampilkan

Menyampaikan materi dengan menulis di papan tulis dan ceramah

3. Rabu, 27 Juli 2011

Piket di kurikulum, membantu mengarsip data siswa (07.00-15.00)

Sebagian data telah terselesaikan

4. Kamis, 28 Juli 2011

Menyicil Pembuatan bahan ajar (07.00-11.00) dan mengajar kelas 1 TP4 (11.30-16.00)

KBM terlaksana dengan lancar

5. Jumat, 29 Juli 2011

Pembuatan administrasi guru (07.00-15.00)

Prota dan Prosem telah terselesaikan

6. Sabtu, 30 Juli 2011

Libur awal puasa

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 67: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 1

Agustus 2011 Libur awal puasa

2. Selasa, 2 Agustus 2011

Libur awal puasa

3. Rabu, 3 Agustus 2011

Menyicil materi bahan ajar dan mengerjakan administrasi guru (07.00-15.00)

Sebagian job sheet telah terselesaikan

4. Kamis, 4 Agustus 2011

Mempersiapkan bahan ajar (07.00-11.00) dan mengajar kelas 1 TP4 (11.30-16.00)

KBM terlaksana dengan lancar

5. Jumat, 5 Agustus 2011

Menyicil pembuatan papan job sheet (07.00-15.00)

Design papan job sheet

6. Sabtu, 6 Agustus 2011

Menyicil pembuatan papan job sheet (07.00-15.00)

Perbaikan design papan job sheet

Yogyakarta, 13 September 2011

Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 68: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 8

Agustus 2011 Menjadi pendamping pesantren kilat kelas 1 TP3 (07.00-15.00)

Pesantren kilat terlaksana dengan lancar

2. Selasa, 9 Agustus 2011

Membawa papan ke SMK dan menjadi pendamping di pesantren kilat (07.00-15.00)

Pesantren kilat berjalan dengan lancar

3. Rabu, 10 Agustus 2011

Piket di BK, memanggil siswa untuk menemui guru BP (07.00-15.00)

Siswa yang bersangkutan menemui guru BP

Siswa berpindah-pindah kelas sehingga sulit untuk mencarinya.

Bertanya pada siswa-siswa se-jurusan dari siswa yang bersangkutan

4. Kamis, 11 Agustus 2011

Mengoreksi pekerjaan siswa (07.00-11.00) dan mengajar kelas 1 TP 4 (11.30-16.00)

KBM berjalan dengan lancar

5. Jumat, 12 Agustus 2011

Mengerjakan proker jurusan struktur organisasi Jurusan Teknik Mesin (07.00-15.00)

Soft copy design struktur organisasi

6. Sabtu, 13 Agustus 2011

Mengerjakan proker jurusan struktur organisasi Jurusan Teknik Mesin (07.00-15.00)

Perbaikan Soft copy design struktur organisasi

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 69: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 15

Agustus 2011 Mengecek persiapan materi untuk mengajar (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP2 (10.00-15.00)

KBM berjalan dengan lancar

2. Selasa, 16 Agustus 2011

Mengoreksi pekerjaan siswa (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP3 (10.00-15.00)

KBM berjalan dengan lancar

3. Rabu, 17 Agustus 2011

Menyicil laporan KKN PPL (07.00-15.00)

Sebagian lampiran telah terselesaikan

4. Kamis, 18 Agustus 2011

Mengecek materi yang akan diajarkan (07.00-11.00) dan mengajar kelas 1 TP4 (11.30-16.00)

KBM berjalan dengan lancar

5. Jumat, 19 Agustus 2011

Mengerjakan proker jurusan, membuat bagan struktur organisasi jurusan Teknik Mesin (07.00-15.00)

Bagan telah tertempel ke papan

6. Sabtu, 20 Agustus 2011

Menyerahakan bagan ke jurusan (07.00-15.00)

Bagan perlu diperbaiki

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 70: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING : Dr. Thomas Sukardi No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 22

Agustus 2011 Mengecek materi yang akan diajarkan (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP1(10.00-15.00)

KBM berjalan dengan lancar Penyampaian materi cukup lama karena siswa baru mengiktui pelajaran

Menanyakan kesulitan dalam memahami isi materi

2. LIBUR LEBARAN DARI TANGGAL 23 AGUSTUS SAMPAI 7 SEPTEMBER 3. Kamis, 8

September 2011

Syawalan bersama guru dan siswa SMK N 2 YK (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP4 (11.30-16.00)

KBM berjalan dengan lancar

4. Jumat, 9 September 2011

Membuat design untuk proker jurusan poster K3 (07.00-15.00)

Soft copy design telah terselesaikan

5. Sabtu, 10 Septermber 2011

Perbaikan bagan Struktur Organisasi Jurusan (07.00-09.00) dan pembuatan poster K3 (09.00-15.00)

Bagan telah terselesaikan

Yogyakarta, 13 September 2011

Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 71: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN MINGGUAN PELAKSAAN KKN-PPL SMK N 2 YOGYAKARTA

TAHUN 2011 Universitas Negeri Yogyakarta

F02

Untuk Mahasiswa

NAMA SEKOLAH/ LEMBAGA : SMK N 2 YOGYAKARTA ALAMAT SEKOLAH/LEMBAGA : JL. AM. SANGAJI 47, YOGYAKARTA DOSEN PEMBIMBING KKN PPL : Zamtinah, M.Pd. No. Hari/Tanggal Materi Kegiatan Hasil Hambatan Solusi 1. Senin, 12

September 2011

Menyicil lampiran untuk laporan KKN PPL (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP1(10.00-15.00)

KBM berjalan dengan lancar

2. Selasa, 13 September 2011

Menyicil lampiran untuk laporan KKN PPL (07.00-09.00) dan mengajar kelas 1 TP3 (10.00-15.00)

KBM berjalan dengan lancar

3. Rabu, 14 September 2011

Piket di Humas, memperbaiki bagan struktur PI di Humas (07.00-11.00). Menyicil pembuatan laporan KKN PPL (11.00-15.00)

Bagan struktur PI di Humas telah diperbaiki

4. Kamis, 15 September 2011

Membuat laporan mingguan pelaksanaan KKN PPL (07.00-11.00), Mengajar kelas 1 TP4

Laporan mingguan telah dibuat KBM berjalan lancar

5. Jum’at, 16 September 2011

Perbaikan laporan mingguan (07.00-08.30),, Penarikan Mahasiswa KKN PPL di SMK N 2 Yogyakarta (09.00-11.00)

Penarikan berjalan dengan lancar

Yogyakarta, 13 September 2011 Mengetahui Dosen Pembimbing KKN-PPL Guru Pembimbing Mahasiswa

Zamtinah, M.Pd Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19620217 198903 2 002 NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 72: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ADMINISTASI GURU

Page 73: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ADMINISTRASI GURU

Oleh:

EKO SARYONO

08503244029

PENDIDIKAN TEKNIK MESIN FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2011

Page 74: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PEMERINTAH KOTA YOGYAKARTA DINAS PENDIDIKAN

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) 2 YOGYAKARTA Jl. AM. Sangaji 47 Telp./Faks. 513490 Yogyakarta 55233

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

LEMBAR SUPERVISI

PERANGKAT YANG HARUS DIBUAT OLEH GURU Nama Guru : Sudiyono, S.Pd. NIP : 19600910 198203 1 013 Mata Pelajaran : Menginterprestasikan Sketsa Tahun Pelajaran : 2011 / 2011

No Jenis Perangkat Kriteria

Keterangan ada tdk

1 Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2011/2012

2 Silabus Tahun Pelajaran 2011/2012

3 Jadwal Mengajar Tahun Pelajaran 2011/2012

4 Program Tahunan Tahun Pelajaran 2011/2012

5 Perhitungan Jam Efektif Tahun Pelajaran 2011/2012

6 Program semester Tahun Pelajaran 2011/2012

7 RPP Tahun Pelajaran 2011/2012

8 Bahan Ajar (Modul/Diktat/Jobsheet/Power Point/ dll)

Tahun Pelajaran 2011/2012

9 Daftar Buku/Modul Pegangan Guru dan Siswa Tahun Pelajaran 2011/2012

10 Agenda Kegiatan Guru Tahun Pelajaran 2010/2011

11 Daftar Hadir Siswa Tahun Pelajaran 2010/2011

12 Daftar Nilai Siswa Tahun Pelajaran 2010/2011

13 Penilaian Ahlak Tahun Pelajaran 2010/2011

14 Penilaian Kepribadian Tahun Pelajaran 2010/2011

15 Buku Catatan Pembinaan Siswa Tahun Pelajaran 2010/2011

16 Laporan Prestasi Siswa Tahun Pelajaran 2010/2011

17 Laporan hasil kegiatan Perbaikan Tahun Pelajaran 2010/2011

18 Laporan hasil kegiatan Pengayaan Tahun Pelajaran 2010/2011

19 Kisi-kisi dan Butir Soal Tahun Pelajaran 2010/2011

20 Analisis Butir Soal Tahun Pelajaran 2010/2011

21 Analisis Hasil Ulangan Tahun Pelajaran 2010/2011

22 Perhitungan Daya Serap Tahun Pelajaran 2010/2011

23 Pencapaian Target Kurikulum Tahun Pelajaran 2010/2011

24 Bank Soal Tahun Pelajaran 2010/2011 Yogyakarta, 11 Juli 2011

Mengetahui Kepala Sekolah Guru Supervisor Drs. PARYOTO, MT Sudiyono, S.Pd. NIP. 19641214 199003 1 007 NIP. 19600910 198203 1 013 NIP.

Page 75: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PEMERINTAH KOTA YOGYAKARTA DINAS PENDIDIKAN

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) 2 YOGYAKARTA Jl. AM. Sangaji 47 Telp./Faks. 513490 Yogyakarta 55233

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

LEMBAR SUPERVISI PROSES PEMBELAJARAN DIKELAS Nama Guru : Sudiyono, S.Pd. NIP : 19600910 198203 1 013 Mata Pelajaran : Menginterprestasikan Sketsa Tahun Pelajaran : 2011 / 2012

No Butir Kriteria Supervisi Skor Kreteria

Ket 4 3 2 1

1 Ketepatan waktu masuk dan keluar ruangan kelas

2 Persiapan /Pembukaan pembelajaran/Apersepsi

3 Volume dan kejelasan vokal

4 Penguasaan kelas

5 Penguasaan materi pembelajaran

6 Penggunaan media pembelajaran

7 Metode pembelajaran

8 Teknik bertanya/menjawab (penugasan kepada siswa)

9 Interaksi siswa dengan guru

10 Interaksi siswa dengan siswa

11 Memotivasi siswa

12 Breaking ice/Penyegaran suasana

13 Keefektiran dan keluesan gerak

14 Penutup/kesimpulan pembelajaran

Jumlah Ket :Skor kreteria ( 4 = sangat baik; 3 = baik; 2 = cukup; 1 = kurang)

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Mengetahui Kepala Sekolah Guru Supervisor Drs. PARYOTO, MT Sudiyono, S.Pd. …………………….. NIP. 19641214 199003 1 007 NIP. 19600910 198203 1 013 NIP.

Page 76: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

MINGGU 3 10 17 24 31 7 14 21 28 4 11 18 25 2 9 16 23 30 6 13 20 27 4 11 18 25SENIN 4 11 18 25 1 8 15 22 29 5 12 19 26 3 10 17 24 31 7 14 21 28 5 12 19 26

SELASA 5 12 19 26 2 9 16 23 30 6 13 20 27 4 11 18 25 1 8 15 22 29 6 13 20 27RABU 6 13 20 27 3 10 17 24 31 7 14 21 28 5 12 19 26 2 9 16 23 30 7 14 21 28KAMIS 7 14 21 28 4 11 18 25 1 8 15 22 29 6 13 20 27 3 10 17 24 1 8 15 22 29JUM'AT 1 8 15 22 29 5 12 19 26 2 9 16 23 30 7 14 21 28 4 11 18 25 2 9 16 23 30SABTU 2 9 16 23 30 6 13 20 27 3 10 17 24 1 8 15 22 29 5 12 19 26 3 10 17 24 31

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

PEMERINTAH KOTA YOGYAKARTADINAS PENDIDIKAN

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) 2 YOGYAKARTAJl. AM. Sangaji 47 Telp./Faks. 513490 Yogyakarta 55233

KALENDER PENDIDIKAN SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA

DESEMBER 2011

TAHUN PELAJARAN 2011/2012

NOPEMBER 2011AGUSTUS 2011 SEPTEMBER 2011 OKTOBER 2011JULI 2011

MINGGU 1 8 15 22 29 5 12 19 26 4 11 18 25 1 8 15 22 29 6 13 20 27 3 10 17 24SENIN 2 9 16 23 30 6 13 20 27 5 12 19 26 2 9 16 23 30 7 14 21 28 4 11 18 25

SELASA 3 10 17 24 31 7 14 21 28 6 13 20 27 3 10 17 24 1 8 15 22 29 5 12 19 26RABU 4 11 18 25 1 8 15 22 29 7 14 21 28 4 11 18 25 2 9 16 23 30 6 13 20 27KAMIS 5 12 19 26 2 9 16 23 1 8 15 22 29 5 12 19 26 3 10 17 24 31 7 14 21 28JUM'AT 6 13 20 27 3 10 17 24 2 9 16 23 30 6 13 20 27 4 11 18 25 1 8 15 22 29SABTU 7 14 21 28 4 11 18 25 3 10 17 24 31 7 14 21 28 5 12 19 26 2 9 16 23 30

Keterangan :

Awal masuk sekolah/ Ujian Nasional Utama Libur Khusus (Hari Guru) 1 8 15 22 29MOP 2 9 16 23 30Libur Semester Ujian Nasional Susulan Upacara Bendera 3 10 17 24 31

4 11 18 25Libur Puasa/Idul Fitri Ujian Sekolah Bakti Sosial 5 12 19 26(ditentukan kemudian 6 13 20 27 sesuai Kep Menag) 7 14 21 28Penerimaan Rapor/ Ulangan SemesterKenaikan Kelas

JANUARI 2012 FEBRUARI 2012 MARET 2012 APRIL 2012 MEI 2012 JUNI 2012

RABUKAMISJUM'ATSABTU

JULI 2012MINGGUSENINSELASA

Kenaikan KelasLibur Umum Ulang Tahun Kota YK (Upacara berbusana Jawa dan

berbahasa Jawa) dan Porsenitas

Page 77: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SILABUS NAMA SEKOLAH : SMK N 2 YOGYAKARTA MATA PELAJARAN : Kompetensi Kejuruan KELAS/SEMESTER : X / 01 dan 02 STANDAR KOMPETENSI : Menginterprestasikan sketsa KODE KOMPETENSI : 014.KK.06 DURASI PEMELAJARAN : 160 Jam x @ 45 menit KKM : 7,60

KOMPETENSI DASAR INDIKATOR MATERI

PEMBELAJARAN KEGIATAN

PEMBELAJARAN KARAKTER

BANGSA KKM PENILAIAN

ALOKASI WAKTU

Sumber Belajar

Tatap muka

(Teori)

Praktik di

Sekolah

Praktik di

DU/DI

1.Menyiap-kan sket tangan

Sketsa digambar dengan benar dan tepat.

Sketsa menggambarkan benda kerja atau komponen benda kerja.

Dimensi dibuat dengan benar.

Memahami sketsa gambar pandangan

Menjelaskan sketsa gambar kerja dalam berbagai pandangan.

Menjelaskan tentang dimensi benda kerja.

Menjelaskan tentang instruksi atau informasi dalam sketsa

Sketsa digambar dengan benar dengan pandangan yang tepat jika perlu.

Benda kerja direpresentasikan dalam berbagai pandangan. Apabila diperlukan, obyek yang direpresentasikan ke dalam sketsa diidentifikasikan atau diberi label dengan benar.

Dimensi benda

• Disiplin • Kerja

keras • Kreatif • Mandiri • Peduli

lingkungan • Tanggung

jawab

7,60 Tes tertulis Tes unjuk kerja

Gambar Tugas

siswa

40 (80)

Manual book

Gambar Teknik Dasar

Gambar Mesin Standar ISO

Lembar kerja

Page 78: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

KOMPETENSI DASAR INDIKATOR MATERI

PEMBELAJARAN KEGIATAN

PEMBELAJARAN KARAKTER

BANGSA KKM PENILAIAN

ALOKASI WAKTU

Sumber Belajar

Tatap muka

(Teori)

Praktik di

Sekolah

Praktik di

DU/DI

Dimensi ditunjukkan dengan jelas.

Instruksi ditunjukkan dengan jelas.

Garis dasar atau titik acuan ditunjukkan dengan jelas.

tangan gambar.

Menjelaskan tentang garis dasar, titik acuan, dalam sketsa gambar.

kerja dibuat dengan benar menggunakan teknik pengukuran atau peralatan yang sesuai. Apabila diperlukan satuan pengukuran yang digunakan dalam penggambaran sketsa diidentifikasi dengan jelas.

Semua dimensi yang diperlukan ditunjukkan dengan jelas pada sketsa

Semua instruksi atau informasi yang penting ditunjukkan dengan mempergunakan catatan yang jelas pada sketsa.

Apabila diperlukan, penggunaan garis

Page 79: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

KOMPETENSI DASAR INDIKATOR MATERI

PEMBELAJARAN KEGIATAN

PEMBELAJARAN KARAKTER

BANGSA KKM PENILAIAN

ALOKASI WAKTU

Sumber Belajar

Tatap muka

(Teori)

Praktik di

Sekolah

Praktik di

DU/DI

dasar, garis sumbu dan/atau titik acuan pada benda kerja ditunjukkan dengan jelas pada sketsa.

2.Mengarti-kan detail sket tangan

Komponen-komponen, barang rakitan, atau benda-benda kerja diketahui sesuai kebutuhan. Dimensi (ukuran-ukuran) diidentifikasi sesuai dengan bidang pekerjaan Instruksi diidentifikasi dan diikuti

Menjelaskan komponen atau barang rakitan pada sketsa gambar.

Menjelaskan dimensi (ukuran-ukura) pada sketsa gambar.

Menjelaskan instruksi atau informasi dalama sketsa gambar.

Menjelaskan kebutuhan matarial.

Bilamana perlu, hubungan antara berbagai pandangan yang diperoleh dalam sketsa dapat diidentifikasi. Jumlah benda kerja yang dipresentasikan di dalam sketsa dapat diidentifikasikan. Benda kerja tersebut dapat diidentifikasikan secara benar.

Satuan pengukuran yang digunakan dalam persiapan pembuatan sketsa

• Disiplin • Kerja

keras • Kreatif • Mandiri • Peduli

lingkungan • Tanggung

jawab

7,60 Tes tertulis Tes unjuk kerja

Gambar Tugas siswa

40 (80)

Manual book

Gambar Teknik Dasar

Gambar Mesin Standar ISO

Lembar kerja

Page 80: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

KOMPETENSI DASAR INDIKATOR MATERI

PEMBELAJARAN KEGIATAN

PEMBELAJARAN KARAKTER

BANGSA KKM PENILAIAN

ALOKASI WAKTU

Sumber Belajar

Tatap muka

(Teori)

Praktik di

Sekolah

Praktik di

DU/DI

sesuai dengan kebutuhan. Kebutuhan material diidentifikasi seperti yang diperlukan Simbol-simbol yang digunakan dapat dikenali didalam sketsa.

Menjelaskan simbol dalam sketsa gambar.

dapat diidentifikasi. Dimensi utama gambar benda kerja pada sketsa dapat diidentifikasi dengan baik.

Instruksi yang terkandung di dalam sketsa dapat diidentifikasi. Pekerjaan yang dilakukan berkenaan dengan instruksi dapat ditunjukkan.

Apabila diperlukan, bahan-bahan dari benda kerja yang akan dibuat dapat diidentifikasi melalui sketsa.

Apabila diperlukan, setiap simbol yang digunakan dalam sketsa dapat diidentifikasi dan

Page 81: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

KOMPETENSI DASAR INDIKATOR MATERI

PEMBELAJARAN KEGIATAN

PEMBELAJARAN KARAKTER

BANGSA KKM PENILAIAN

ALOKASI WAKTU

Sumber Belajar

Tatap muka

(Teori)

Praktik di

Sekolah

Praktik di

DU/DI

diartikan secara benar.

Yogyakarta 26 Mei 2011

Mengetahui, Mengetahui, Guru Mata Pelajaran Kepala Sekolah Waka Kurikulum Drs. Paryoto, MT Drs. Bujang Sabri Sudiyono, SPd NIP. 19641214 199003 1 007 NIP. 19630830 198703 1 003

NIP.196009101982031013

Page 82: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SMK 2 YOGYAKARTA No. Dokumen F/751/Waka 1/ Revisi Ke 0 Tgl. Berlaku 11 Juli 2011

JADWAL PELAJARAN TAHUN 2011/2012 Kode guru : 150 Nama : Sudiyono, S.Pd. GTMD, GTM

Halaman 1 / 1

Nama File Jadwal Pelajaran 2011-2012

WAKTU 06.45-07.30-08.15-09.00-09.45 10.00-10.45-11.30-12.15-13.00 13.15-13.55-14.35-15.15-15.55 16.10-16.50-17.30 JML JAM HARI JAM

KE- 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

SENIN Kelas Gambar Teknik Mesin Dasar / 1 TP2/ 1TP1 6 Ruang 53

SELASA Kelas Gambar Teknik Mesin/ 2 TP3/ 2 TP2

Gambar Teknik Mesin Dasar / 1 TP3/ 1TP2 10

Ruang 53 53 RABU Kelas Gambar Teknik Mesin/ 2

TP4/ 2 TP3 4

Ruang 53 KAMIS Kelas Gambar Teknik Mesin Dasar / 1 TP4/ 1TP3 6

Ruang 53 WAKTU

06.45-07.30-08.15-09.00-09.45 10.00-10.45-11.30

12.15 - 13.00 - 13.15 - 13.55 - 14.35 - 15.15 - 15.55

JUM’AT Kelas Ruang

WAKTU 06.45-07.30-08.15-09.00-09.45

10.00-10.45-11.30-12.15-13.00

13.15-13.55-14.35-15.15-15.55

SABTU Kelas Ruang

Jumlah 26 Disahkah Oleh Kepala Sekolah Drs. Paryoto, MT NIP. 19641214 199003 1 007

Tanggal 09 Juli 2011

Page 83: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM TAHUNAN (PROTA)

Mata Pelajaran : Menginterpresentasikan Sketsa Kelas : X (Sepuluh) Tahun Pelajaran : 2011 / 2012

Satuan Pendidikan : SMK

Semester Standar Kompetensi/ Kompetensi Dasar Jumlah Jam Pelajaran Keterangan

1

A. Menyiapkan Sketsa Tangan

1. Menjelaskan fungsi dan sifat gambar sebagai bahasa teknik 3

2. Menjelaskan alat-alat gambar dan penggunaanya 3

3. Menjelaskan cara membuat huruf dan angka pada gambar 12

4. Menjelaskan jenis-jenis garis 18

5. Kontruksi geometri

6. Menjelaskan beberapa kontruksi dengan garis 18

7. Menjelaskan beberapa kontruksi dengan lingkaran 12

8. Menjelaskan beberapa kontruksi dengan garis-garis lengkung. 18

Jumlah 84

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 84: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

2

B. Mengartikan Detail Sketsa Tangan

1. Menjelaskan pengertian dan fungsi dari gambar proyeksi 3

2. Menjelaskan pengertian gambar pandangan tunggal 3

3. Menjelaskan cara membuat gambar aksonometri 12

4. Mejelaskan cara membuat gambar isometric 12

5. Menjelaskan cara membuat proyeksi miring 12

6. Menjelaskan cara membuat gambar pandangan majemuk (ortogonal ) 12

7. Menjelaskan cara mengubah gambar pada gambar pictorial. 12

8. Menjelaskan cara mengubah gambar pictorial ke orthogonal dan sebaliknya. 18

9. Menjelaskan cara membuat gambar potongan 12

Jumlah 96

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 85: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PERHITUNGAN MINGGU / JUMLAH JAM EFEKTIF Mengajar per minggu untuk setiap kelas jam pelajaran

Hari Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at SabtuKelas 1 TP2/ 1 TP1 Kelas Jumlah JP 6

No Bulan Jumlah

Minggu dalam Semester

Jumlah Minggu Tidak

Efektif

Jumlah Minggu Efektif

Jumlah Hari Efektif Kelas

1 Juli 4 2 2 2

2 Agustus 5 2 3 3 3 September 4 1 3 3 4 Oktober 5 0 5 5 5 Nopember 4 0 4 4 6 Desember 4 2 2 2 Jumlah 30 9 21 19

Rincian jumlah jam pelajaran yang efektif ( 5 minggu untuk blok BLPT):

Kelas 1 (19-5) = 14 Hari X 6 jam pelajaran = 84 jam pelajaran

Dipergunakan untuk: KELAS : 1 TP2/1 TP1 (Senin)

Pembelajaran / Materi Pokok : 84 JP Materi 1. (Fungsi dan sifat gambar) : 3 jam pelajaran Materi 2. (Alat-alat gambar&penggunaanya) : 3 jam pelajaran Materi 3. (Garis dan huruf pada gambar) : 12 jam pelajaran Materi 4 (Jenis-jenis garis ) : 18 jam pelajaran Materi 4 (Kontruksi dengan garis) : 12 jam pelajaran Materi 5 (Kontruksi dengan lingkaran) : 12 jam pelajaran Materi 6 (Garis-garis lengkung) : 18 jam pelajaran Ulangan Umum ....... : 6 jam pelajaran Cadangan …………. : 0 jam pelajaran

Jumlah …………… : 84 jam pelajaran

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Diverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : X (Sepuluh) Semester : Ganjil Program Keahlian : Tahun Ajaran : 2011/2012

Page 86: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PERHITUNGAN MINGGU / JUMLAH JAM EFEKTIF Mengajar per minggu untuk setiap kelas jam pelajaran

Hari Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at SabtuKelas 1 TP3/1 TP2 Kelas Jumlah JP 6

No Bulan Jumlah

Minggu dalam Semester

Jumlah Minggu Tidak

Efektif

Jumlah Minggu Efektif

Jumlah Hari Efektif Kelas

1 Juli 4 2 2 2

2 Agustus 5 3 2 2 3 September 4 1 3 3 4 Oktober 4 0 4 4 5 Nopember 5 0 5 5 6 Desember 4 2 2 2 Jumlah 30 9 21 18

Rincian jumlah jam pelajaran yang efektif ( 5 minggu untuk blok BLPT):

Kelas 1 (18-5) = 13 Hari X 6 jam pelajaran = 78 jam pelajaran

Dipergunakan untuk ( 5 minggu untuk blok BLPT ): KELAS : 1 TP2/1 TP1 (Selasa)

Pembelajaran / Materi Pokok : 78 JP Materi 1. (Fungsi dan sifat gambar) : 3 jam pelajaran Materi 2. (Alat-alat gambar&penggunaanya) : 3 jam pelajaran Materi 3. (Garis dan huruf pada gambar) : 12 jam pelajaran Materi 4. (Jenis-jenis garis ) : 12 jam pelajaran Materi 4 (Kontruksi dengan garis) : 12 jam pelajaran Materi 5 (Kontruksi dengan lingkaran) : 12 jam pelajaran Materi 6 (Garis-garis lengkung) : 18 jam pelajaran Ulangan Umum ....... : 6 jam pelajaran Cadangan …………. : 0 jam pelajaran

Jumlah …………… : 78 jam pelajaran

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : X (Sepuluh) Semester : Ganjil Program Keahlian : Tahun Ajaran : 2011/2012

Page 87: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PERHITUNGAN MINGGU / JUMLAH JAM EFEKTIF Mengajar per minggu untuk setiap kelas jam pelajaran

Hari Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at SabtuKelas 1 TP4/ 1 TP3 Kelas Jumlah JP 6

No Bulan Jumlah

Minggu dalam Semester

Jumlah Minggu Tidak

Efektif

Jumlah Minggu Efektif

Jumlah Hari Efektif Kelas

1 Juli 4 2 2 2

2 Agustus 4 1 3 3 3 September 5 1 4 4 4 Oktober 4 0 4 4 5 Nopember 4 0 4 4 6 Desember 5 3 2 2 Jumlah 30 9 21 19

Rincian jumlah jam pelajaran yang efektif ( 5 minggu untuk blok BLPT):

Kelas 1 (19-5) = 14 Hari X 6 jam pelajaran = 84 jam pelajaran

Dipergunakan untuk ( 5 minggu untuk blok BLPT ): KELAS : 1 TP2/1 TP1 (Kamis)

Pembelajaran / Materi Pokok : 84 JP Materi 1. (Fungsi dan sifat gambar) : 3 jam pelajaran Materi 2. (Alat-alat gambar&penggunaanya) : 3 jam pelajaran Materi 3. (Garis dan huruf pada gambar) : 12 jam pelajaran Materi 4. (Jenis-jenis garis ) : 18 jam pelajaran Materi 4 (Kontruksi dengan garis) : 12 jam pelajaran Materi 5 (Kontruksi dengan lingkaran) : 12 jam pelajaran Materi 6 (Garis-garis lengkung) : 18 jam pelajaran Ulangan Umum ....... : 6 jam pelajaran Cadangan …………. : 0 jam pelajaran

Jumlah …………… : 84 jam pelajaran

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : X (Sepuluh) Semester : Ganjil Program Keahlian : Tahun Ajaran : 2011/2012

Page 88: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PERHITUNGAN MINGGU / JUMLAH JAM EFEKTIF Mengajar per minggu untuk setiap kelas jam pelajaran

Hari Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at SabtuKelas 1 TP2/ 1 TP1 Kelas Jumlah JP 6

No Bulan Jumlah Minggu dalam Semester

Jumlah Minggu Tidak Efektif

Jumlah Minggu Efektif

Jumlah Hari Efektif Kelas

1 Januari 5 1 4 4

2 Pebruari 4 0 4 4 3 Maret 4 0 4 4 4 April 5 3 2 2 5 Mei 4 0 4 4 6 Juni 4 3 1 1 Jumlah 30 6 24 19

Rincian jumlah jam pelajaran yang efektif ( 5 minggu untuk blok BLPT ):

Kelas 1 (19-5) = 14 Hari X 6 jam pelajaran = 84 jam pelajaran

Dipergunakan untuk: KELAS : 1 TP4/1 TP3 (Kamis)

Pembelajaran / Materi Pokok : 84 JP Materi 1. (Gambar aksonometri ) : 12 jam pelajaran Materi 2. (Gambar isometri) : 12 jam pelajaran Materi 3. (Gambar proyeksi miring) : 12 jam pelajaran Materi 4. (Gambar ortogonal) : 12 jam pelajaran Materi 5. (Mengubah gambar ) : 12 jam pelajaran

Materi 6. (Mengubah gambar ) : 12 jam pelajaran Materi 7. (Gambar potongan) : 12 jam pelajaran

Ulangan Umum ....... : 0 jam pelajaran Cadangan …………. : 0 jam pelajaran

Jumlah …………… : 84 jam pelajaran

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : X (Sepuluh) Semester : Genap Program Keahlian : Tahun Ajaran : 2011/2012

Page 89: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PERHITUNGAN MINGGU / JUMLAH JAM EFEKTIF Mengajar per minggu untuk setiap kelas jam pelajaran

Hari Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at SabtuKelas 1 TP3/ 1 TP2 Kelas Jumlah JP 6

No Bulan Jumlah Minggu dalam Semester

Jumlah Minggu Tidak Efektif

Jumlah Minggu Efektif

Jumlah Hari Efektif Kelas

1 Januari 5 0 5 5

2 Pebruari 4 0 4 4 3 Maret 4 0 4 4 4 April 4 3 1 1 5 Mei 5 0 5 5 6 Juni 4 3 1 1 Jumlah 30 6 24 20

Rincian jumlah jam pelajaran yang efektif ( 5 minggu untuk blok BLPT ):

Kelas 1 (20-5) = 15 Hari X 6 jam pelajaran = 90 jam pelajaran

Dipergunakan untuk: KELAS : 1 TP3/1 TP2 (Selasa)

Pembelajaran / Materi Pokok : 90 JP Materi 1. (Gambar aksonometri ) : 12 jam pelajaran Materi 2. (Gambar isometri) : 12 jam pelajaran Materi 3. (Gambar proyeksi miring) : 12 jam pelajaran Materi 4. (Gambar ortogonal) : 12 jam pelajaran Materi 5. (Mengubah gambar ) : 12 jam pelajaran

Materi 6. (Mengubah gambar ) : 12 jam pelajaran Materi 7. (Gambar potongan) : 12 jam pelajaran

Ulangan Umum ....... : 6 jam pelajaran Cadangan …………. : 0 jam pelajaran

Jumlah …………… : 90 jam pelajaran

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KK PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : X (Sepuluh) Semester : Genap Program Keahlian : Tahun Ajaran : 2011/2012

Page 90: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PERHITUNGAN MINGGU / JUMLAH JAM EFEKTIF Mengajar per minggu untuk setiap kelas jam pelajaran

Hari Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at SabtuKelas 1 TP4/ 1 TP3 Kelas Jumlah JP 6

No Bulan Jumlah Minggu dalam Semester

Jumlah Minggu Tidak Efektif

Jumlah Minggu Efektif

Jumlah Hari Efektif Kelas

1 Januari 4 0 4 4

2 Pebruari 4 0 4 4 3 Maret 4 0 4 4 4 April 4 3 1 1 5 Mei 5 1 4 4 6 Juni 4 3 1 1 Jumlah 30 6 24 18

Rincian jumlah jam pelajaran yang efektif ( 5 minggu untuk blok BLPT ):

Kelas 1 (18-5) = 13 Hari X 6 jam pelajaran = 78 jam pelajaran

Dipergunakan untuk: KELAS : 1 TP4/1 TP3 (Kamis)

Pembelajaran / Materi Pokok : 78 JP Materi 1. (Gambar aksonometri ) : 12 jam pelajaran Materi 2. (Gambar isometri) : 12 jam pelajaran Materi 3. (Gambar proyeksi miring) : 12 jam pelajaran Materi 4. (Gambar ortogonal) : 12 jam pelajaran Materi 5. (Mengubah gambar ) : 12 jam pelajaran

Materi 6. (Mengubah gambar ) : 12 jam pelajaran Materi 7. (Gambar potongan) : 6 jam pelajaran

Ulangan Umum ....... : 0 jam pelajaran Cadangan …………. : 0 jam pelajaran

Jumlah …………… : 78 jam pelajaran

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : X (Sepuluh) Semester : Genap Program Keahlian : Tahun Ajaran : 2011/2012

Page 91: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM SEMESTER

SEMESTER : 1 ( 1 TP4)

No Standar Kompetensi / Kompetensi Dasar

Alokasi Waktu

B U L A N Jumlah

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 Menyiapkan Sketsa Tangan

1.1

Menjelaskan fungsi dan sifat gambar sebagai bahasa teknik 3

Libur puasa

Blok BLPT

3 Menjelaskan alat-alat gambar dan penggunaanya 3 3 Menjelaskan cara membuat huruf dan angka pada gambar 12 12

Menjelaskan jenis-jenis garis 18 12

Kontruksi geometri 48 48 Ulangan Akhir Semester 6 6

T o t a l 84 Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 92: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM SEMESTER

SEMESTER : 1 (1 TP3)

No Standar Kompetensi / Kompetensi Dasar

Alokasi Waktu

B U L A N Jumlah

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 Menyiapkan Sketsa Tangan

1.1

Menjelaskan fungsi dan sifat gambar sebagai bahasa teknik 3

Libur puasa

Blok BLPT

Ujian

Semester

3 Menjelaskan alat-alat gambar dan penggunaanya 3 3 Menjelaskan cara membuat huruf dan angka pada gambar 12 12

Menjelaskan jenis-jenis garis 12 12

Kontruksi geometri 30 36 Ulangan Akhir Semester 6 6

T o t a l 72 Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 93: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM SEMESTER

SEMESTER : 1 (1 TP2)

No Standar Kompetensi / Kompetensi Dasar

Alokasi Waktu

B U L A N Jumlah

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 Menyiapkan Sketsa Tangan

1.1

Menjelaskan fungsi dan sifat gambar sebagai bahasa teknik 3

Libur Puasa Blok BLPT

Ujian

Semester

3 Menjelaskan alat-alat gambar dan penggunaanya 3 3 Menjelaskan cara membuat huruf dan angka pada gambar 12 12

Menjelaskan jenis-jenis garis 12 12

Kontruksi geometri 36 36 Ulangan Akhir Semester 6 6

T o t a l 72 Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 94: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM SEMESTER

SEMESTER : 1 (1 TP1)

No Standar Kompetensi / Kompetensi Dasar

Alokasi Waktu

B U L A N Jumlah

JULI AGUSTUS SEPTEMBER OKTOBER NOPEMBER DESEMBER

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 Menyiapkan Sketsa Tangan

Ujian

Semester

1.1

Menjelaskan fungsi dan sifat gambar sebagai bahasa teknik 3

Blok BLPT

Libur

Puasa

3 Menjelaskan alat-alat gambar dan penggunaanya 3 3 Menjelaskan cara membuat huruf dan angka pada gambar 12 18

Menjelaskan jenis-jenis garis 18 12

Kontruksi geometri 42 42 Ulangan Akhir Semester 6 6

T o t a l 84 Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 95: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM SEMESTER Semester : 2 (1 TP4)

No Standar Kompetensi / Kompetensi Dasar

Alokasi Waktu

B U L A N Jumlah

JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 2 Mengartikan Detail Sketsa Tangan

Menjelaskan pengertian dan fungsi dari gambar proyeksi 6

UN Blok BLPT

U Semester

6

Menjelaskan pengertian gambar pandangan tunggal 18 18

Menjelaskan cara membuat proyeksi miring 12 12

Menjelaskan cara membuat gambar orthogonal 12 12

Mengubah gambar pada pictorial dan pictorial ke orthogonal. 30 30

Menjelaskan cara membuat gambar potongan 12 12

Ulangan Akhir Semester 0 0 Cadangan 0

T o t a l 90

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 96: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM SEMESTER Semester : 2 (1 M3)

No Standar Kompetensi / Kompetensi Dasar

Alokasi Waktu

B U L A N Jumlah

JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 2 Mengartikan Detail Sketsa Tangan

Menjelaskan pengertian dan fungsi dari gambar proyeksi 6

Blok BLPT UN

U Semester

6

Menjelaskan pengertian gambar pandangan tunggal 18 18

Menjelaskan cara membuat proyeksi miring 12 12

Menjelaskan cara membuat gambar orthogonal 12 12

Mengubah gambar pada pictorial dan pictorial ke orthogonal. 30 30

Menjelaskan cara membuat gambar potongan 12 12

Ulangan Harian 0 0 T o t a l 90

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 97: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PROGRAM SEMESTER Semester :2 (1 M2)

No Standar Kompetensi / Kompetensi Dasar

Alokasi Waktu

B U L A N Jumlah

JANUARI FEBRUARI MARET APRIL MEI JUNI

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu ke

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 2 Mengartikan Detail Sketsa Tangan

Blok BLPT

Menjelaskan pengertian dan fungsi dari gambar proyeksi 6

US

UN

U Semester

6

Menjelaskan pengertian gambar pandangan tunggal 18 18

Menjelaskan cara membuat proyeksi miring 12 12

Menjelaskan cara membuat gambar orthogonal 12 12

Mengubah gambar pada pictorial dan pictorial ke orthogonal. 24 24

Menjelaskan cara membuat gambar potongan 12 12

Ulangan Harian 0 0 T o t a l 84

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 98: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/1 Pertemuan Ke- : 1 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterprestasikan sketsa Kompetensi Dasar : Menyiapkan sket tangan Indikator : Tujuan sketsa tangan dijelaskan secara rinci Alokasi Waktu : 6 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menyebutkan fungsi gambar dan standar gambar teknik.

B. Menyebutkan jenis dan kegunaan beberapa peralatan gambar teknik.

C. Menggunakan pelaratan gambar teknik dengan baik dan benar.

D. Membuat etiket.

II. Materi Ajar :

A. Fungsi dan sifat gambar sebagai bahasa teknik. B. Alat-alat gambar dan penggunaanya C. Etiket

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran: Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan).

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa bersama dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

10 menit

Page 99: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi

terkini dari berbagai sumber tentang pengertian gambar sebagai “Bahasa Teknik”, Fungsi gambar, Pengembangan standar dan keadaan teknik.

2. Menerangkan sifat-sifat gambar, kerangka dan bidang-bidang kerja ISO/TC10.

3. Menerangkan fungsi sket dalam gambar teknik. 4. Mendomentrasikan alat-alat gambar dan

penggunaannya. 5. Menerangkan etiket dan skala pada gambar teknik

90 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat garis tepi

pada kertas berukuran A3 lebih. 2. Siswa diwajibkan untuk menentukan ukuran atau

membuat kertas A3 dari kertas yang disebutkan di atas.

3. Siswa diberikan tugas untuk membuat etiket 4. Siswa dipersilahkan untuk mengerjakan tugas

dengan teliti, mandiri, kerja keras dan penuh tanggung jawab.

5. Guru mengecek siswa dalam mengerjakan tugas dengan berkeliling dalam kelas.

6. Guru memberikan kesempatan pada siswa yang ingin melakukan Tanya jawab.

7. Tanya jawab dengan siswa dilakukan dengan santun, jujur dan tanggung jawab.

140 menit

Konfirmasi 1. Mengklasifikasi hasil diskusi dan Tanya jawab

apabila terjadi kesalahan dengan teliti, jujur dan tanggung jawab.

2. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling aktif dan baik.

3. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang aktif dan tidak disiplin.

4. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup 1. Postest dalam bentuk lesan. 2. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 3. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board.

Page 100: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC 3. Power Point

VI. Penilaian :

Kisi-Kisi Soal

No. Kompetensi Dasar Indikator Indikator Soal No. Soal

1.

Menyiap-kan sket tangan

Sketsa digambar dengan benar dan tepat.

1. Dapat menyebutkan fungsi gambar teknik.

2. Dapat menyebutkan macam-macam mal dan fungsinya.

3. Dapat menyebutkan macam-macam penggaris dan fungsinya.

1

2 3

1. Tes lesan mengenai materi yang telah disampaikan. 2. Tes praktek untuk melihat keterampilan dan sikap yang ditunjukkan saat

melaksanakan praktik, serta keberanian siswa untuk mendemontrasikan alat-alat gambar dan penggunaanya.

1. si Tes Lesan Evaluaa. Soal 1) Sebutkan fungsi dari gambar teknik ? 2) Sebutkan macam-macam mal dan fungsinya, minimal 3 ! 3) Sebutkan macam-macam penggaris dan fungsinya, minimal 3!

b.Jawaban 1) Sebagai media penyampaian informasi, sebagai penggunaan keterangan,

pengawetan dan penyimpanan, dan sebagai cara untuk melakukan pemikiran dalam penyampaian informasi.

2) Mal huruf dipergunakan untuk membuat huruf dengan perantaraan pensil mekanik/rapido, Mal busur (mal kurva) dipergunakan untuk membuat lengkungan-lengkungan yang teratur misalnya lengkungan parabola, hiperbola, epicicloida, hipocicloida dan semacamnya, Mal elips dipergunakan untuk membuat elips misalnya gambar–gambar silinder, cincin poros dan bentuk–bentuk elips kainnya.

Page 101: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3) Penggaris segitiga untuk menggambar sudut yang sederhana karena sepasang penggaris segitiga memiliki sudut 30o, 45o, dan 60o. Sedangkan untuk mengukur sudut dapat menggunakan busur derajat. Penggaris lurus untuk membuat garis lurus.

2. Evaluasi Tes Praktik

Membuat Garis Tepi dan Etiket (Etiket hal. 31 buku Gambar Teknik Mesin jilid 1 Eka Yogaswara)

Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganGaris Tepi

20% Kebersihan

20% Kerapian

20% Waktu 10%

Etiket 30%

Total

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 102: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/1 Pertemuan Ke- : 2-3 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterprestasikan sketsa Kompetensi Dasar : Menyiapakan sketsa tangan Indikator :

1. Sketsa digambar dengan baik dan benar 2. Sketsa objek atau komponen digambar sesuai

standar. Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Membuat huruf dan angka dengan benar. B. Menggunakan pelatan gambar dengan baik dan benar

II. Materi Ajar :

A. Skala Gambar Skala adalah perbandingan ukuran linear pada gambar terhadap ukuran linear dari benda sebenarnya. Macam-macam skala

Skala pembesaran, contoh : 5 : 1 Skala penuh, contoh : 1 : 1 Skala pengecilan, Contoh : 1 : 2

B. Huruf dan Angka pada Gambar Teknik

Dalam menggambar teknik, huruf-huruf, angka-angka dipergunakan untuk memberi ukuran-ukuran, catatan-catatan, judul dan sebagainya. Syarat yang perlu diperhatikan pada huruf dan angka adalah harus mudah dibaca, mudah ditulis, jelas dan seragam. Dalam ISO 3098 / 1 – 1974 diberikan contoh huruf miring dan huruf tegak.

Dasar ukuran diambil dari tinggi h dari huruf besar. Daerah standar tinggi huruf adalah sebagai berikut : 2.5, 3.5, 5, 7, 10, 14 dan 20 mm.

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 103: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Berdasarkan perbandingan tebal huruf (d) dan tinggi huruf (h), huruf dan angka dibagi menjadi dua tipe yaitu :

Tipe huruf A ( d = h / 14 ) Tipe huruf B ( d = h / 10 )

Perbandingan tinggi (h) dan lebar huruf diambil dari perbandingan

kertas yang distandarkan yaitu:

Misalkan lebar huruf = x dan tinggi huruf h, maka lebar huruf dapat

dicari dengan persamaan: Ex : jika huruf mempunyai tinggi h=10 mm, berapa lebar hurufnya ?

X = 10/1,414 = 7,07213 dibulatkan 7 mm

III. Metode Pembelajaran: A. Ceramah B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 2 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi

terkini dari berbagai sumber skala gambar, huruf dan angka pada gambar.

2. Menerangkan dan memberi contoh menentukan ukuran standar huruf dan angka pada gambar teknik.

3. Memberikan tugas pada siswa untuk membuat huruf dan angka pada kertas A3 pada hasil job pertama (membuat garis tepi dan etiket).

45 menit

Elaborasi 1. Siswa mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru.

2. Siswa merancang banyaknya daerah gambar yang diperlukan untuk membuat huruf dan angka.

3. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 4. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan tanya

185 menit

Page 104: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Postest dalam bentuk lesan. 2. Mengingatkan kembali akan materi yang telah

disampaikan. 3. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 4. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

B. Pertemuan Ke 3

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang skala gambar, huruf dan

angka pada gambar. 2. Mengevaluasi cara-cara siswa dalam mengerjakan

tugas pada pertemuan sebelumnya

20 menit

Elaborasi 1. Siswa dipersilahkan mengerjakan tugas yang

diberikan oleh guru. 2. Guru mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin.

20 menit

Page 105: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak pilih kasih dengan santun .

C. Penutup

1. Postest dalam bentuk lesan. 2. Mengingatkan kembali akan materi yang telah

disampaikan. 3. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 4. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

A. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

B. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC 3. Power Point

VI. Penilaian :

Kisi-Kisi Soal

No. Kompetensi Dasar Indikator Indikator Soal No. Soal

1. Menyiap-kan sket tangan

Sketsa menggambarkan benda kerja atau komponen benda kerja.

1. Dapat menjelaskan fungsi angka dan huruf pada gambar teknik.

2. Dapat menyebutkan ciri-ciri standar penulisan huruf.

1

2

A. Tes lesan mengenai materi yang telah disampaikan. B. Tes praktek untuk melihat keterampilan dan sikap yang ditunjukkan saat

melaksanakan praktik, serta keberanian siswa untuk mendemontrasikan alat-alat gambar dan penggunaanya.

A. Tes Lesan

1. Mengapa dalam gambar teknik harus dibuat standarisasi baik secara

nasional maupun secara internasional?

2. Sebutkan pengertian dari skala !

3. Sebutkan macam-macam dari skala !

4. Apa fungsi huruf dan angka standar dalam gambar teknik?

5. Sebutkan ciri-ciri standar penulisan huruf dan angka dalam gambar

teknik!

Page 106: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

B. Tugas Membuat huruf dan angka dengan menuliskan huruf besar dan kecil a-z dan angka pada gambar teknik.

Kunci jawaban 1. Dalam gambar teknik harus dibuat standar karena berfungsi sebagai alat

komunikasi universal antara perencana dan pelaksana, maka agar mudah

dipahami harus dibuat standar.

2. Skala adalah perbandingan ukuran linear pada gambar terhadap ukuran

linear dari benda sebenarnya.

3. Skala yang dapat digunakan untuk menggambar teknik adalah:

a. Skala pembesaran : Jika gambarnya dibuat lebih besar dari benda

sebenarnya.

b. Skala penuh : Jika gambarnya dibuat sama besar dengan benda

sebenarnya.

c. Skala pengecilan : Jika gambarnya dibuat lebih kecil dari ukuran

benda sebenarnya

4. Fungsi huruf dan angka standar dalam gambar teknik adalah untuk

melengkapi keterangan-keterangan pada gambar teknik supaya tidak terjadi

salah tafsir dan memudahkan para pemakainya

5. Ciri-ciri penulisan huruf dan angka : jelas dan seragam; dapat dibuat mikro

filmnya; dapat digunakan sebagai penjelas.

C. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

Page 107: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

1) Penggunaan Garis

2) Kebersihan

3) Kerapian

4) Ketepatan Waktu

5) Etiket Gambar

D. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganHuruf dan

Angka 30% Kebersihan

20% Kerapian

10% Waktu10%

Garis Arsir 30%

Total

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 108: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/1 Pertemuan Ke- : 4-5 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterprestasikan sketsa Kompetensi Dasar : Menyiapakan sketsa tangan Indikator :

1. Sketsa digambar dengan baik dan benar 2. Sketsa objek atau komponen digambar sesuai

standar. Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menerapkan jenis-jenis garis sesuai ISO. B. Menggambar objek-objek dimensi sesuai ISO.

II. Materi Ajar : A. Menyiapkan benda yang akan disketsa.

Dalam gambar teknik dipergunakan beberapa jenis garis, yang masing-masing mempunyai arti dan penggunaannya sendiri. Oleh karena itu penggunaannya harus sesuai dengan maksud dan tujuan.

Jenis garis menurut tebalnya ada tiga macam, yaitu : garis tebal, garis sedang dan garis tipis. Ketiga jenis tebal garis ini menurut standar ISO memiliki perbandingan 1:0,7; 1:0,5. Tebal garis dipilih sesuai besar kecilnya gambar, dan dipilih dari deretan tebal berikut : 0,18; 0,25; 0,35; 0,5; 0,7; 1; 1,4; dan 2 mm. Karena kesukaran-kesukaran yang ada pada cara reproduksi tertentu, tebal 0,18 sebaiknya jangan dipakai. Pada umumnya tebal garis adalah 0,5 atau 0,7.

B. Jenis garis dan tebal tipis garis.

Ada lima jenis garis gambar, yaitu : a. Garis Gambar Untuk membuat batas dari bentuk suatu benda dalam gambar b. Garis Bayangan

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 109: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Berupa garis putus-putus dengan ketebalan garis 1/2 tebal garis biasa.

c. Garis Hati Berupa garis “ strip, titik, strip, titik “ dengan ketebalan garis

1/2 garis biasa.. d. Garis Ukuran

Berupa garis tipis dengan ketebalan 1/2 dari tebal garis biasa. e. Garis Potong

Garis ini berupa garis “strip,titik,titik,strip” dengan ketebalan 1/2 tebal garis biasa. Semua gambar teknik yang dikehendaki dengan pemotongan, batas potongan harus digaris dengan garis potong ini.

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan Ke 4 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi

terkini dari berbagai sumber tentang jenis-jenis garis dan tebal tipis garis.

2. Menereview penggunaan dari jenis-jenis garis.

30 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk menyelesaikan

tugas. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

200 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

20 menit

Page 110: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

B. Pertemuan Ke 5

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang jenis-jenis garis dan tebal

tipis garis. 2. Menereview penggunaan dari jenis-jenis garis.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk menyelesaikan

tugas. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopan santun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

4. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

5. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 6. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board.

Page 111: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi/Alat Bantu.

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC 3. Power Point

VI. Penilaian :

1. Pengamatan

Mengamati / Evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

a. Penggunaan Garis

b. Kebersihan

c. Kerapian

d. Ketepatan Waktu

e. Etiket Gambar

2. Porto folio (Hasil dari menggambar)

a. Job 3 menggambar jenis-jenis garis pada halaman 33 dan 35 buku Gambar Teknik Mesin Jilid 1 karangan Eka Yogaswara.

b. Job 4 menggambar jenis-jenis garis pada halaman 34 dan 36 buku Gambar Teknik Mesin Jilid 1 karangan Eka Yogaswara

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganMacam

Garis 30% Tebal-tipis garis 30%

Kerapian20%

Waktu 10%

Etiket 10%

Total

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 112: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/1 Pertemuan Ke- : 6-9 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Kompetensi Dasar : Menyiapakan sketsa tangan Indikator :

1. Sketsa digambar dengan baik dan benar 2. Sketsa objek atau komponen digambar sesuai

standar. Alokasi Waktu : 24 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menerapkan jenis-jenis garis sesuai ISO. B. Membagi garis dan sudut, membuat sudut dan membuat segi beraturan.

II. Materi Ajar :

A. Beberapa kontruksi dengan garis (membagi garis dan sudut, membuat sudut dan membuat segi beraturan).

B. Membuat segi n beraturan III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 6: Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan

10 menit

Page 113: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

santun. 4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran

secara runtut. 5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang

akan dibahas tentang hubungan Internasional. B. Inti Ekplorasi

1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi terkini dari berbagai sumber tentang kontruksi geometris.

2. Menerangkan dan memberi contoh membuat segi 5 beraturan.

3. Menerangkan dan memberi contoh membuat segi 6 beraturan.

4. Menerangkan dan memberi contoh membuat segi 7 beraturan.

5. Menerangkan dan memberi contoh membuat segi 8 beraturan.

6. Menerangkan dan memberi contoh membuat sudut.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat segi 5

beraturan. 2. Siswa diberikan tugas untuk membuat segi 6

beraturan. 3. Siswa diberikan tugas untuk membuat segi 7

beraturan. 4. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 5. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

B. Pertemuan ke 7

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

10 menit

Page 114: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi yang disampaikan sebelumnya.

2. Mempersilahkan siswa untuk melakukan Tanya jawab dengan guru mengenai kendala-kendala dalam membuat segi n beraturan dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

20 menit

Elaborasi 1. Mempersilahkan siswa untuk mengerjakan tugas

kembali yang belum diselesaikan. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 4. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 5. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 6. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

4. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

5. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 6. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

C. Pertemuan ke 8

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang hubungan Internasional.

10 menit

Page 115: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi yang disampaikan sebelumnya.

2. Mempersilahkan siswa untuk melakukan Tanya jawab dengan guru mengenai kendala-kendala dalam membuat segi n beraturan dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

20 menit

Elaborasi 1. Mempersilahkan siswa untuk mengerjakan tugas

kembali yang belum diselesaikan. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

D. Pertemuan ke 9

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada

Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi yang disampaikan sebelumnya.

2. Mempersilahkan siswa untuk melakukan Tanya jawab dengan guru mengenai kendala-kendala dalam membuat segi n beraturan dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

20 menit

Page 116: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Elaborasi 1. Mempersilahkan siswa untuk mengerjakan tugas

kembali yang belum diselesaikan. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Power point 5. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi/Alat Bantu.

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC 3. Power Point

VI. Penilaian :

1. Tes praktek untuk melihat keterampilan dan sikap yang ditunjukkan saat melaksanakan praktik, serta keberanian siswa untuk mendemontrasikan alat-alat gambar dan penggunaanya.

Tes praktek Membuat segi 5, 6 dan 7 beraturan dengan diameter lingkaran 10 cm.

Page 117: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Segi 5 beraturan segi 6 beraturan

Segi 7 beraturan

2. Pengamatan

a. Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

1) Penggunaan Garis

2) Kebersihan

3) Kerapian

4) Ketepatan Waktu

5) Etiket Gambar

3. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganPenggunaan Garis 20%

Kebersihan20%

Kerapian 20%

Waktu 10%

Kesesuaian teori 30%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 118: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 119: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/1 Pertemuan Ke- : 10-12 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterprestasikan sketsa Kompetensi Dasar : Menyiapakan sketsa tangan Indikator :

1. Sketsa digambar dengan baik dan benar 2. Sketsa objek atau komponen digambar sesuai

standar. 3. Instruksi ditunjukkan dengan jelas. 4. Garis dasar atau titik acuan ditunjukkan dengan

jelas. Alokasi Waktu : 18 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menerapkan jenis-jenis garis sesuai ISO. B. Menggambar obyek-obyek dimensi sesuai ISO. C. Menggambar busur lingkaran D. Menggambar elips

II. Materi Ajar : A. Menyiapkan benda yang akan disketsa. B. Kontruksi-kontruksi lingkaran

1. Membuat Garis Singgung

a. Garis singgung dari sebuah lingkaran b. Garis singgung dalam c. Garis singgung luar

2. Membuat busur singgunga. Busur singgung dalam b. Busur singgung luar c. Busur singgung luar dan dalam

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah dan Demontrasi

Page 120: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 10 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi

terkini dari berbagai sumber tentang kontruksi-kontruksi dengan lingkaran dan garis-garis lengkung.

2. Menerangkan dan memberi contoh membuat garis singgung luar.

3. Menerangkan dan memberi contoh membuat busur lingkaran yang menyinggung dua buah lingkaran.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat busur

lingkaran yang menyinggung dua buah lingkaran. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup 1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah

disampaikan. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya.

10 menit

Page 121: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa bersama.

B. Pertemuan ke 11

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang kontruksi-kontruksi

dengan linkaran dan garis-garis lengkung. 2. Mengevaluasi cara siswa dalam mngerjakan tugas

sebelumnya.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk menyelesaikan

tugas yang diberikan. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

C. Pertemuan ke 12

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal 1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran

(kebersihan dan kenyamanan) 2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

10 menit

Page 122: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

dan penuh hikmah. 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang kontruksi-kontruksi

dengan linkaran dan garis-garis lengkung. 2. Mengevaluasi cara siswa dalam mngerjakan tugas

sebelumnya.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk menyelesaikan

tugas yang diberikan. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang

mengerjakan tugas dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun . 4. Meminta siswa untuk mengumpulkan hasil

kerjanya untuk dievaluasi.

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Power point 5. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

Page 123: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC

VI. Penilaian : Tes praktek

1. Buatlah ruang gambar yang tersedia menjadi dua bagian sama besar. 2. Bagian yang pertama untuk membuat garis singgung dalam dari dua buah

lingkaran yang memiliki diameter 8 cm dan 6 cm dengan jarak antar titik

pusat lingkaran adalah 10 cm.

3. Bagian yang kedua untuk membuat busur singgung luar dari dua buah

lingkaran yang memiliki diameter 8 cm dan 6 cm dengan jarak antar titik

pusat lingkaran adalah 10 cm.

1. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

a. Penggunaan Garis

b. Kebersihan

c. Kerapian

d. Ketepatan Waktu

e. Etiket Gambar

2. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Format Penilaian 

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganPenggunaan Garis 20%

Kebersihan20%

Kerapian 20%

Waktu 10%

Kesesuaian teori 30%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 124: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/1 Pertemuan Ke- : 13-15 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterprestasikan sketsa Kompetensi Dasar : Menyiapakan sketsa tangan Indikator :

1. Sketsa digambar dengan baik dan benar 2. Sketsa objek atau komponen digambar sesuai standar. 3. Instruksi ditunjukkan dengan jelas. 4. Garis dasar atau titik acuan ditunjukkan dengan jelas.

Alokasi Waktu : 18 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menerapkan jenis-jenis garis sesuai ISO. B. Menggambar obyek-obyek dimensi sesuai ISO. C. Menggambar busur lingkaran D. Menggambar elips

II. Materi Ajar : A. Menyiapkan benda yang akan disketsa. B. Garis-garis lengkung (membuat elips)

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

Page 125: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

IV. Langkah-langkah Pembelajaran: A. Pertemuan ke 13

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut. 5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan

dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi terkini dari

berbagai sumber tentang cara-cara membuat elips. 2. Menerangkan dan memberi contoh membuat elips.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat elips.

2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya jawab

dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang mengerjakan tugas

dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang aktif dan

tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak pilih kasih

dengan santun .

20 menit

C. Penutup 1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa bersama.

10 menit

B. Pertemuan ke 14

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

10 menit

Page 126: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang cara-cara membuat elips yang

disampaikan minggu sebelumnya. 2. Mengevaluasi cara siswa dalam mngerjakan tugas sebelumnya.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk menyelesaikan tugas yang

diberikan. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya jawab

dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang mengerjakan tugas

dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang aktif dan

tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak pilih kasih

dengan santun .

20 menit

C. Penutup 1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa bersama.

10 menit

C. Pertemuan ke 15

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut. 5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan

dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang cara-cara membuat elips yang

disampaikan minggu sebelumnya. 2. Mengevaluasi cara siswa dalam mngerjakan tugas sebelumnya

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk menyelesaikan tugas yang

diberikan. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas.

210 menit

Page 127: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang mengerjakan tugas

dengan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang aktif dan

tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak pilih kasih

dengan santun . 4. Meminta siswa untuk mengumpulkan hasil kerjanya untuk

dievaluasi.

20 menit

C. Penutup 1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa bersama.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Power point 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi/Alat Bantu.

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC

VI. Penilaian :

Tes praktek untuk melihat keterampilan dan sikap yang ditunjukkan saat melaksanakan praktik, serta keberanian siswa untuk mendemontrasikan alat-alat gambar dan penggunaanya.

Tes praktek

a. Membuat elips dengan jari-jari R 200 mm dan jari-jari r 100 mm.

Page 128: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

1. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

a. Penggunaan Garis

b. Kebersihan

c. Kerapian

d. Ketepatan Waktu

e. Etiket Gambar

2. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Format Penilaian 

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

Keterangan Penggunaan Garis 20%

Kebersihan 20%

Kerapian 20%

Waktu 10%

Pembuatan Elips 30%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 129: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 130: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/2 Pertemuan Ke- : 1-2 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Sketsa Kompetensi Dasar : Mengartikan detail sket tangan Indikator :

1. Komponen-komponen, barang rakitan, atau benda-benda kerja diketahui sesuai kebutuhan.

Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menjelaskan gambar proyeksi dengan benar. B. Membedakan jenis-jenis gambar proyeksi (proyeksi persepektif, proyeksi

sejajar, proyeksi orthogonal) dengan benar. C. Menjelaskan gambar pandangan tunggal (Proyeksi isometric, proyeksi dimetri

dan proyeksi trimetric).

II. Materi Ajar : A. Gambar proyeksi B. Jenis-jenis gambar proyeksi C. Gambar pandangan tunggal (Gambar aksonometri)

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 1 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is

10 menit

Page 131: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi terkini

dari berbagai sumber tentang pengertian gambar proyeksi, jenis-jenis gambar proyeksi dan gambar aksonometri.

2. Menerangkan fungsi dan jenis-jenis gambar proyekis. 3. Menerangkan fungsi gambar aksonometri dan jenis-

jenisnya (proyeksi isometric, proyeksi dimetri dan proyeksi trimetri).

4. Mendomentrasikan cara membuat gambar proyeksi isometric, dimetri dan trimetric).

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat proyeksi dimetri

dan trimetric dari objek tertentu dengan ukuran tertentu. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya jawab

dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling aktif

dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

B. Pertemuan ke 2

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

10 menit

Page 132: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang pengertian gambar proyeksi,

jenis-jenis gambar proyeksi dan gambar aksonometri. 2. Mengevaluasi cara siswa dalam mengerjakan tugas serta

memberikan masukan kiat-kiat mengerjakan tugas yang lebih baik.

30 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat proyeksi dimetri

dan trimetric dari objek tertentu dengan ukuran tertentu. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya jawab

dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

200 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling aktif

dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Power point 5. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC 3. Chart

VI. Penilaian : 1. Pengamatan

Page 133: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

a. Penggunaan Garis

b. Kebersihan

c. Kerapian

d. Ketepatan Waktu

e. Etiket Gambar

2. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

Keterangan Penggunaan Garis 20%

Kebersihan 20%

Kerapian 20%

Waktu 10%

Kesesuaian teori 30%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 134: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/2 Pertemuan Ke- : 3-4 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Sketsa Kompetensi Dasar : Mengartikan detail sket tangan Indikator :

1. Komponen-komponen, barang rakitan, atau benda-benda kerja diketahui sesuai kebutuhan.

Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menjelaskan gambar proyeksi dengan benar. B. Menjelaskan gambar isometric (Sumbu-sumbu pada kedudukan normal,

Sumbu-sumbu pada kedudukan terbalik dan Sumbu utama pada kedudukan horizontal).

II. Materi Ajar :

A. Gambar proyeksi B. Gambar isometric

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 3 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

10 menit

Page 135: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi

terkini dari berbagai sumber tentang pengertian gambar isometric

2. Menerangkan fungsi dan cara menggunakan gambar isometric

3. Ketentuan-ketentuan dari gambar isometric 4. Memberikan contoh membuat gambar isometric

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat gambar

isometric dari gambar proyeksi dimetri dan trimetric. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

B. Pertemuan ke 4

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi

Page 136: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

1. Mereview materi tentang pengertian gambar isometric

2. Mengevaluasi cara siswa dalam mengerjakan tugas dan memberikan kiat-kiat mengerjakan tugas dengan cara yang lebih baik.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat gambar

isometric dari gambar proyeksi dimetri dan trimetric sebelumnya.

2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi/Alat Bantu.

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC 3. Power point

VI. Penilaian :

1. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

a. Penggunaan Garis

b. Kebersihan

d. Ketepatan Waktu

e. Etiket Gambar

Page 137: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

c. Kerapian

2. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

Keterangan Penggunaan Garis 20%

Kebersihan 20%

Kerapian10%

Waktu 10%

Proyeksi Isometri 40%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 138: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/2 Pertemuan Ke- : 5-6 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Sketsa Kompetensi Dasar : Mengartikan detail sket tangan Indikator :

1. Komponen-komponen, barang rakitan, atau benda-benda kerja diketahui sesuai kebutuhan.

2. Dimensi (ukuran-ukuran) diidentifikasi sesuai dengan bidang pekerjaan

Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menjelaskan gambar proyeksi dengan benar. B. Menjelaskan gambar proyeksi miring C. Menjelaskan cara memberi ukuran

II. Materi Ajar :

A. Jenis-jenis gambar proyeksi B. Proyeksi miring C. Cara memberi ukuran

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 5 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang

10 menit

Page 139: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ramah dan santun. 4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran

secara runtut. 5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran

yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional. B. Inti Ekplorasi

1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi terkini dari berbagai sumber tentang pengertian proyeksi miring.

2. Menerangkan karakteristik dari proyeksi miring. 3. Menerangkan cara memberi ukuran. 4. Mendomentrasikan cara membuat proyeksi miring.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat proyeksi

miring dari objek tertentu dan dengan ukuran tertentu.

2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

B. Pertemuan ke 6

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi

Page 140: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

1. Mereview materi tentang pengertian proyeksi miring.

2. Mengevaluasi siswa dalam mengerjakan tugas serta memberikan kiat-kiat dalam mnegerjakan tugas.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk kembali

mengerjakan tugas. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC 3. Power point

VI. Penilaian :

1. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

a. Penggunaan Garis

b. Kebersihan

c. Kerapian

d. Ketepatan Waktu

e. Etiket Gambar

2. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Page 141: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganPenggunaan Garis 20%

Kebersihan 20%

Kerapian 10%

Waktu10%

Proyeksi Miring 40%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 142: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/2 Pertemuan Ke- : 7-8 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Sketsa Kompetensi Dasar : Mengartikan detail sket tangan Indikator :

1. Instruksi diidentifikasi dan diikuti sesuai dengan kebutuhan.

2. Instruksi ditunjukkan dengan jelas. 3. Garis dasar atau titik acuan ditunjukkan dengan

jelas. Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menjelaskan gambar proyeksi dengan benar. B. Menjelaskan proyeksi orthogonal C. Menjelaskan gambar pandangan

II. Materi Ajar :

A. Gambar proyeksi B. Proyeksi orthogonal

Gambar proyeksi ortogonal sering disebut gambar kerja karena memberikan informasi yang lengkap dan tepat tentang benda tiga dimensi. Dalam proyeksi ortogonal ada enam pandang untuk penggambarannya tetapi jika dua atau tiga gambar sudah memberikan informasi yang lengkap tidak perlu digambar semua. Jadi untuk proyeksi ortogonal tidak hanya terdapat satu gambar tapi beberapa gambar yang dilihat dari beberapa pandangan seperti tampak depan, tampak samping kanan dan kiri, tampak atas, tampak bawah dan tampak belakang.

C. Gambar pandangan

Untuk memberikan informasi lengkap suatu benda tiga dimensi dengan gambar proyeksi ortogonal, biasanya memerlukan lebih dari satu bidang proyeksi. a. Gambar proyeksi pada bidang proyeksi di depan benda disebut pandangan

depan.

Page 143: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

b. Gambar proyeksi pada bidang proyeksi di atas benda disebut pandangan

atas.

c. Gambar proyeksi pada bidang proyeksi di sebelah kanan benda disebut

pandangan samping kanan.

d. Demikian seterusnya.

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan/pembuatan laporan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 7 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi terkini

dari berbagai sumber tentang pengertian proyeksi orthogonal dan gambar pandangan.

2. Menerangkan karakteristik dari gambar pandangan eropa dan gambar pandangan amerika.

3. Mendemontrasikan cara membuat gambar perspektif.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan membuat gambar pandangan dari

benda dengan ukuran tertentu. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling aktif

dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

20 menit

Page 144: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

pilih kasih dengan santun .

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

B. Pertemuan ke 8

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa dan penuh hikmah.

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang pengertian proyeksi

orthogonal dan gambar pandangan. 2. Mengevaluasi siswa dalam mengerjakan tugas

sebelumnya dan memberikan kiat-kiat dalam mengerjakan tugas berdasarkan hasil evaluasi.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan membuat gambar pandangan dari

benda yang belum diketahui ukurannya. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling aktif

dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang kurang

aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Mengingatkan kembali akan materi yang telah disampaikan.

2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

bersama.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

Page 145: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

1. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

2. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

3. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC

VI. Penilaian :

A. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

1. Penggunaan Garis

2. Kebersihan

3. Kerapian

4. Ketepatan Waktu

5. Etiket Gambar

B. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganTebal-

tipis 20% Kebersihan

20% Kerapian

10% Waktu 10%

Macam Pandangan 40%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 146: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/2 Pertemuan Ke- : 9-10 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Sketsa Kompetensi Dasar : Mengartikan detail sket tangan Indikator :

1. Komponen-komponen, barang rakitan, atau benda-benda kerja diketahui sesuai kebutuhan.

2. Dimensi (ukuran-ukuran) diidentifikasi sesuai dengan bidang pekerjaan

3. Instruksi diidentifikasi dan diikuti sesuai dengan kebutuhan.

Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran : Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menjelaskan gambar proyeksi dengan benar. B. Menjelaskan cara mengubah bentuk gambar pada proyeksi pictorial.

II. Materi Ajar :

A. Gambar proyeksi pictorial B. Mengubah bentuk gambar pada proyeksi pictorial

III. Metode Pembelajaran:

A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 9 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif

10 menit

Page 147: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

yang ramah dan santun. 4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran

secara runtut. 5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran

yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi

terkini dari berbagai sumber tentang cara mengubah bentuk gambar pada proyeksi pictorial.

2. Menerangkan cara mengubah gambar dari bentuk proyeksi isometric menjadi gambar proyeksi dimetris, dan proyeksi miring menjadi isometric.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas mengubah gambar dari

bentuk proyeksi isometric menjadi gambar proyeksi dimetris, dan proyeksi miring menjadi isometric.

2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa

tidak pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan

berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

B. Pertemuan ke 10

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa

3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

10 menit

Page 148: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang cara mengubah bentuk

gambar pada proyeksi pictorial. 2. Mengevaluasi siswa dalam mengerjakan tugas

serta memberikan kiat-kiat mengerjakan tugas berdasarkan hasil evaluasi.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk mengerjakan

tugas kembali. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa

tidak pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan

berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

A. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

B. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin.

C. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC

VI. Penilaian : A. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

Page 149: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

1. Penggunaan Garis

2. Kebersihan

3. Kerapian

4. Ketepatan Waktu

5. Etiket Gambar

B. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganPenggunaan Garis 20%

Kebersihan20%

Kerapian10%

Waktu 10%

Perubahan Proyeksi 40%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 150: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/2 Pertemuan Ke- : 11-13 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Sketsa Kompetensi Dasar : Mengartikan detail sket tangan Indikator :

1. Komponen-komponen, barang rakitan, atau benda-benda kerja diketahui sesuai kebutuhan.

2. Dimensi (ukuran-ukuran) diidentifikasi sesuai dengan bidang pekerjaan

3. Instruksi diidentifikasi dan diikuti sesuai dengan kebutuhan.

Alokasi Waktu : 18 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran : Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menjelaskan gambar proyeksi dengan benar. B. Menjelaskan cara mengubah bentuk gambar pada proyeksi pictorial.

II. Materi Ajar :

1. Gambar proyeksi pictorial 2. Mengubah bentuk gambar proyeksi pictorial ke ortogonal dan dari proyeksi

ortogonal ke pictorial.

III. Metode Pembelajaran: A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 11 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang

10 menit

Page 151: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ramah dan santun. 4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran

secara runtut. 5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran

yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional. B. Inti Ekplorasi

1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi terkini dari berbagai sumber tentang cara mengubah bentuk gambar proyeksi pictorial ke ortogonal dan dari proyeksi ortogonal ke pictorial.

2. Menerangkan cara mengubah bentuk gambar proyeksi pictorial ke ortogonal dan dari proyeksi ortogonal ke pictorial.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk mengubah gambar

proyeksi pictorial ke ortogonal dan dari proyeksi ortogonal ke pictorial.

2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

B. Pertemuan ke 12

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran

10 menit

Page 152: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional. B. Inti Ekplorasi

1. Mereview materi tentang cara mengubah bentuk gambar proyeksi pictorial ke ortogonal dan dari proyeksi ortogonal ke pictorial.

2. Mengevaluasi siswa dalam mengerjakan tugas serta memberikan kiat-kiat mengerjakan tugas berdasarkan hasil evaluasi.

20 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk mngerjakan

tugas kembali. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

C. Pertemuan ke 13

Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang cara mengubah bentuk

gambar proyeksi pictorial ke ortogonal dan dari proyeksi ortogonal ke pictorial.

2. Mengevaluasi siswa dalam mengerjakan tugas serta

20 menit

Page 153: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

memberikan kiat-kiat mengerjakan tugas berdasarkan hasil evaluasi.

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk mngerjakan

tugas kembali. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun . 4. Tugas dikumpulkan untuk dievaluasi.

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

A. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

B. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

C. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC

VI. Penilaian : A. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

1. Penggunaan Garis

2. Kebersihan

3. Kerapian

4. Ketepatan Waktu

5. Etiket Gambar

B. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Page 154: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganPenggunaan Garis 20%

Kebersihan20%

Kerapian10%

Waktu10%

Perubahan Proyeksi 40%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 155: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2

Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan Kelas/Semester : X/2 Pertemuan Ke- : 14-15 KKM : 7,60 Standar Kompetensi : Menginterpresentasikan Sketsa Kompetensi Dasar : Mengartikan detail sket tangan Indikator :

1. Komponen-komponen, barang rakitan, atau benda-benda kerja diketahui sesuai kebutuhan.

2. Dimensi (ukuran-ukuran) diidentifikasi sesuai dengan bidang pekerjaan

3. Instruksi diidentifikasi dan diikuti sesuai dengan kebutuhan.

Alokasi Waktu : 12 x 45 menit Karakter Kebangsaan :

1. Disiplin 2. Kerja keras 3. Kreatif

4. Mandiri 5. Peduli lingkungan 6. Tanggung jawab

I. Tujuan Pembelajaran : Peserta didik diharapkan setelah menggali informasi dari berbagai literatur dapat : A. Menjelaskan gambar potongan dari suatu benda

II. Materi Ajar :

A. Gambar potongan

III. Metode Pembelajaran: A. Ceramah dan Demontrasi B. Diskusi/Tanya jawab C. Penugasan

IV. Langkah-langkah Pembelajaran:

A. Pertemuan ke 14 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

10 menit

Page 156: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

B. Inti Ekplorasi 1. Membaca dengan tekun dan mencari informasi

terkini dari berbagai sumber tentang gambar potongan.

2. Menerangkan dan memberi contoh penggunaan gambar potongan.

60 menit

Elaborasi 1. Siswa diberikan tugas untuk membuat gambar

potongan dari benda tertentu. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

170 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

B. Pertemuan ke 15 Pertemuan Kegiatan Pembelajaran Waktu

A. Awal

1. Memeriksa kesiapan tempat pembelajaran (kebersihan dan kenyamanan)

2. Membuka kegiatan belajar mengajar dengan berdoa 3. Melakukan presensi dengan cara menanyakan

kepada Peserta didik, hari ini siapa yang tidak hadir (who is absen today ) dengan komunikatif yang ramah dan santun.

4. Menyampaikan SK, KD dan tujuan pembelajaran secara runtut.

5. Melakukan appersepsi terhadap materi pelajaran yang akan dibahas tentang Hubungan Internasional.

10 menit

B. Inti Ekplorasi 1. Mereview materi tentang gambar potongan.

2. Mengevaluasi siswa dalam mengerjakan tugas serta memberikan kiat-kiat mengerjakan tugas berdasarkan hasil evaluasi.

20 menit

Page 157: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Elaborasi 1. Siswa diberikan kesempatan untuk mngerjakan

tugas kembali. 2. Mengecek siswa dalam mengerjakan tugas. 3. Memberi kesempatan untuk berdiskusi dan Tanya

jawab dengan guru atau teman dengan tetap menjaga sopansantun , menghargai pendapat orang lain dan bertanggungjawab.

210 menit

Konfirmasi 1. Memberikan apresiasi terhadap siswa yang paling

aktif dan baik. 2. Memberikan teguran pada peserta didik yang

kurang aktif dan tidak disiplin. 3. Menyampaikan topik penilaian tiap-tiap siswa tidak

pilih kasih dengan santun .

20 menit

C. Penutup

1. Membuat kesimpulan akan hasil diskusi. 2. Memberikan kisi-kisi untuk pertemuan berikutnya. 3. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama. 4. Ketika keluar ruangan siswa bersalaman dengan

gurunya sebagai wujud menumbuhkan karakter bangsa pada peserta didik.

10 menit

V. Bahan dan Sumber Belajar :

A. Bahan : 1. Peta ketercapaian kompetensi 2. Spidol dan white board/black board. 3. Modul (bahan ajar). 4. Job Sheet/Lembar Kerja/Lembar Informasi

B. Sumber belajar : 1. Modul/referensi lain 2. Menggambar mesin menurut standar ISO.

3. Menggambar teknik mesin. 4. Jobsheet

C. Alat : 1. LCD 2. Laptop/PC

VI. Penilaian :

A. Pengamatan

Mengamati / evaluasi proses menggambar siswa meliputi ;

1. Penggunaan Garis

2. Kebersihan

3. Kerapian

4. Ketepatan Waktu

5. Etiket Gambar

B. Porto folio (Hasil dari menggambar)

Page 158: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Format Penilaian

Nama Siswa

Pengamatan Nilai

KeteranganPenggunaan Arsiran 20%

Kebersihan20%

Kerapian10%

Waktu 10%

Gambar Potongan 40%

Nilai Total

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Deverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 159: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

MODUL PEMBELAJARAN

GAMBAR TEKNIK MESIN DASAR (GTMD)

Oleh:

EKO SARYONO

08503244029

PENDIDIKAN TEKNIK MESIN FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2011

Page 160: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

i

KATA PENGANTAR

Puji syukur penyusun panjatkan atas kehadirat Alloh S.W.T, atas

berkat rahmatNya penyusun dapat menyelesaikan modul pembelajaran

yang berjudul Gambar Teknik Mesin Dasar ( GTMD ) ini. Modul ini

merupakan bahan kajian dan pelajaran bagi siswa Sekolah Menengah

Kejuruan ( SMK ).

Modul ini berisi tentang materi-materi Gambar Teknik untuk pemula

atau pengetahuan dasar pada gambar teknik. Materi-materi tersebut,

umumnya didapat dari berbagai buku yang sering digunakan dalam

kegiatan pembelajaran baik untuk pegangan guru maupun pegangan siswa,

seperti buku karangan Drs. Eka Yogaswara ataupun Takeshi Sato.

Meskipun dalam penyusunannya, penyusun telah berusaha sebaik

mungkin dengan mengorbankan tenaga dan pikirannya untuk mewujudkan

sebuah modul yang baik untuk pembelajaran, namun penyusun menyadari

akan keterbatasan-keterbatasan yang dimiliki. Karena itu, penyusun sangat

mengharapkan tegur sapa dan saran-saran dari semua pihak demi

perbaikan dalam membuat modul-modul berikutnya.

Akhirnya, penyusun berharap semoga modul ini dapat bermanfaat

bagi pengguna pada umunya dan bagi siswa SMK khususnya, dengan

demikian diharapkan tujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan dapat

terlaksana.

Yogyakarta, 20 September 2011

Eko Saryono

Page 161: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ii

DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR………………………………………………………….. i

DAFTAR ISI…………………………………………………………………..... ii

BAB 1 MEMAHAMI FUNGSI GAMBAR DAN STANDAR GAMBAR TEKNIK …………………………………………………………………

1

A. Fungsi Gambar …………………………………………………………..

B. Standar Gambar Teknik……………………………………………….....

3

BAB 2 ALAT-ALAT GAMBAR DAN PENGGUNAANNYA………………

A. Kertas Gambar dan Standarnya………………………………………..... 4

B. Pensil dan Pena atau Rapido……………………………………………. 6

C. Jangka dan Kelengkapannya……………………………………………. 7

D. Penggaris………………………………………………………………… 8

E. Penghapus dan Alat Pelindung Penghapus……………………………… 10

F. Macam-macam Mal……………………………………………………...

G. Papan Gambar dan Meja Gambar……………………………………….. 12

H. Mesin Gambar……………………………………………………………

13

BAB 3 ETIKET DAN SKALA GAMBAR …………………………………… 15

A. Etiket (Kepala Gambar)………………………………………………….

B. Skala Gambar…………………………………………………………….

16

BAB 4 HURUF DAN GARIS PADA GAMBAR…………………………...... 18

A. Huruf dan Angka ISO……………………………………………………

B. Standarisasi Garis Gambar……………………………………………….

21

BAB 5 KONTRUKSI GEOMETRI……………………………………………. 26

A. Kontruksi Geometri dengan Garis……………………………………….

B. Memuat Segi-n Beraturan……………………………………………….. 31

C. Membuat Garis dan Busur Singgung……………………………………. 35

D. Membuat Elips…………………………………………………………...

42

Page 162: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

iii

BAB 6 MENYAJIKAN GAMBAR 3 DIMENSI……………………………… 56

A. Gambar Satu Pandangan (Piktorial)…………………………………......

B. Proyeksi Ortogonal………………………………………………………

65

BAB 7 PRINSIP PERUBAHAN BENTUK GAMBAR DARI PROYEKSI PIKTORIAL KE ORTOGONAL DAN DARI PROYEKSI ORTOGONAL KE PIKTORIAL ………………………………………

78

A. Perubahan Bentuk Gambar dari Proyeksi Isometris Menjadi Gambar

Proyeksi Eropa…………………………………………………………..

B. Perubahan Bentuk Gambar dari Proyeksi Isometris Menjadi Gambar

Proyeksi Amerika………………………………………………………..

79

BAB 8 GAMBAR POTONGAN………………………………………………. 80

A. Fungsi Gambar Potongan/Irisan dan Penggunaannya…………………..

B. Jenis-jenis Gambar Potongan…………………………………………… 84

C. Garsi Arsiran…………………………………………………………….. 86

Daftar Pustaka

Page 163: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Friday, November 11, 20116:22 AM

Unfiled Notes Page 1

Page 164: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 2

Page 165: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 3

Page 166: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 4

Page 167: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 5

Page 168: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 6

Page 169: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 7

Page 170: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 8

Page 171: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 9

Page 172: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 10

Page 173: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 11

Page 174: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 12

Page 175: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 13

Page 176: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 14

Page 177: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 15

Page 178: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 16

Page 179: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 17

Page 180: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 18

Page 181: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 19

Page 182: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 20

Page 183: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 21

Page 184: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 22

Page 185: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 23

Page 186: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 24

Page 187: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 25

Page 188: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 26

Page 189: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 27

Page 190: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 28

Page 191: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 29

Page 192: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 30

Page 193: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 31

Page 194: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 32

Page 195: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 33

Page 196: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 34

Page 197: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 35

Page 198: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 36

Page 199: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 37

Page 200: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 38

Page 201: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 39

Page 202: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 40

Page 203: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 41

Page 204: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 42

Page 205: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 43

Page 206: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 44

Page 207: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 45

Page 208: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 46

Page 209: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 47

Page 210: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 48

Page 211: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 49

Page 212: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 50

Page 213: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 51

Page 214: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 52

Page 215: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 53

Page 216: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 54

Page 217: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 55

Page 218: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 56

Page 219: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 57

Page 220: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 58

Page 221: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 59

Page 222: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 60

Page 223: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 61

Page 224: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 62

Page 225: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 63

Page 226: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 64

Page 227: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 65

Page 228: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 66

Page 229: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 67

Page 230: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 68

Page 231: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 69

Page 232: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 70

Page 233: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 71

Page 234: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 72

Page 235: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 73

Page 236: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 74

Page 237: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 75

Page 238: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 76

Page 239: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 77

Page 240: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 78

Page 241: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 79

Page 242: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 80

Page 243: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 81

Page 244: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 82

Page 245: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 83

Page 246: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 84

Page 247: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 85

Page 248: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 86

Page 249: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 87

Page 250: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Unfiled Notes Page 88

Page 251: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Thursday, November 03, 20118:05 AM

Unfiled Notes Page 89

Page 252: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Daftar Pustaka

Beresmuli Surbakty, 1986, Menggambar Teknik, PT. (Persero) Karya Nusantara, Bagian

Proyek Pengadaan Buku Dikmenjur Proyek Pembinaan dan Pengembangan

Dikmenjur, Jakarta, Indonesia.

D. Lutjen-J. Ross-W. Schubler, Technical Drawing for Automative Enginering, Deutsche

Gesellschaft fur Technische Zusammenarbeit (GTZ) GmbH, Eschborn Federal

Republic of Germany.

Drs. Daryanto, 2001, Simbol dan Rangkaian Kelistrikan Mobil, Penerbit Bumi Aksara,

Jakarta, Indonesia.

Drs. Eka Yogaswara, 1999, Gambar Teknik Mesin SMK Jilid 1 & 2, Penerbit Armico,

Bandung, Indonesia.

Drs. Eka Yogaswara, 2004, Membaca Gambar Teknik SMK, Penerbit Armico, Bandung,

Indonesia.

Drs. Nazwir dan I.A. Rukmana, 1997, Menggambar Teknik Mesin 1 & 2, Direktorat

Pendidikan Menengah Kejuruan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta,

Indonesia.

G. Takeshi Sato dan N, Sugiarto H, 1994, Menggambar Mesin Menurut Standar ISO,

PT. Pradnya Paramita, Jakarta, Indonesia.

PT. Toyota-Astra Motor, 1995, New Step 1 Training Manual, PT. Toyota-Astra Motor,

Jakarta, Indonesia.

Page 253: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR BUKU PEGANGAN

PEGANGAN GURU Buku Wajib No. Judul Buku Pengarang Penerbit Tahun 1 Gambar Teknik Mesin Drs. Eka Yogaswara Armico 1999 2 Menggambar Mesin Menurut

Standar ISO. N. Sugiarto Hartanto PT Pradnya

Paramita 2000

3 Manual of Engineering Drawing

Colin H. Simmons Elsever 2004

4 Menggambar Teknik Mesin 1 & 2

Drs. Nazwir dan I.A. Rukmana

DIKMENJUR 1997

Buku Pelengkap No. Judul Buku Pengarang Penerbit Tahun 1 Pembacaan dan Pemahaman

Gambar Teknik Suharto, Spd. DIKMENJUR 2005

2 Teknik Gambar Bangunan Suparno DIKMENJUR 2008 3 Membaca Gambar Teknik

SMK Drs. Eka Yogaswara Armico 2004

4 Dasar-Dasar Menggambar Teknik

TIM FAKULTAS TEKNIK UNY

DIKMENJUR 2001

PEGANGAN SISWA Buku Wajib No. Judul Buku Pengarang Penerbit Tahun 1 Gambar Teknik Mesin Drs. Eka Yogaswara Armico 1999

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 254: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 255: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat` : 1TP1 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Tri Endarti S.Pd. Guru BP/BK : Drs Marsudiasto

No.

NAMA

Senin / Tanggal Keterangan

Juli Agustus September 5 12 18 25 1 8 15 22 25 5 12 19 26 Praktek di BLPT 1 Idul fitri 2 3 4

1. Ade Elyas Saputra * 2. Adeano Dona Putra Aji 3. Aditya Dwi Saputro * 4. Aditya Rachman

Mulana

5. Afrizal Triantoro 6. Agita Apriantoko 7. Agung Nugraha 8. Agung Nugraha 9. Agung Nur Ahmat

10. Ahlan Ardyan Fanani 11. Ahmad Jundi Baihaqi 12. Ahmad Maulan

Ikhsanudin *

13. Ahmad Whildan Ramadhan *

14. Ahmad Zakariya Al Ansori

15. Aji Adi Guna 16. Alfathoni Ernanda 17. Alfi Hermawan 18. Andi Kurniawan 19. Andi Nurrachmad * 20. Andri Ari Wibowo 21. Andung Eko

Kurniawan

22. Anggapria Pamungkas 23. Angger Ageng Pranata 24. Ardian Oktavianto 25. Ardiant Dea

Herlambang

26. Arif Rohmantoko 27. Arizki Primayuda * 28. Arrasyid Nur Shidiq * 29. Awandha Prabowo 30. Azizar Pratama Zuhasdi 31. Bagus Prasetio 32. Bagus Triatmojo * 33. Baruna Salim 34. Bayu Aji Wibowo 35. Bayu Arif Santoso 36. Bayu Setyaji Utama I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011 Diverifikasi

Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 256: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat` : 1TP1 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Tri Endarti S.Pd. Guru BP/BK : Drs Marsudiasto

No.

NAMA

Senin / Tanggal Keterangan

Oktober 2011 November Desember 3 10 17 24 31 8 15 22 29 5 12 19 26 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

1. Ade Elyas Saputra * 2. Adeano Dona Putra Aji 3. Aditya Dwi Saputro * 4. Aditya Rachman Mulana 5. Afrizal Triantoro 6. Agita Apriantoko 7. Agung Nugraha 8. Agung Nugraha 9. Agung Nur Ahmat

10. Ahlan Ardyan Fanani 11. Ahmad Jundi Baihaqi 12. Ahmad Maulan

Ikhsanudin *

13. Ahmad Whildan Ramadhan *

14. Ahmad Zakariya Al Ansori 15. Aji Adi Guna 16. Alfathoni Ernanda 17. Alfi Hermawan 18. Andi Kurniawan 19. Andi Nurrachmad * 20. Andri Ari Wibowo 21. Andung Eko Kurniawan 22. Anggapria Pamungkas 23. Angger Ageng Pranata 24. Ardian Oktavianto 25. Ardiant Dea Herlambang 26. Arif Rohmantoko 27. Arizki Primayuda * 28. Arrasyid Nur Shidiq * 29. Awandha Prabowo 30. Azizar Pratama Zuhasdi 31. Bagus Prasetio 32. Bagus Triatmojo * 33. Baruna Salim 34. Bayu Aji Wibowo 35. Bayu Arif Santoso 36. Bayu Setyaji Utama I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 257: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 258: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat` : 1TP2 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Maryulianti S.Pd. Guru BP/BK : Dra. Luci Dwi Utami R

No. Nama Siswa

Senin / Tanggal Keterangan

Juli Agustus September 5 12 18 25 1 8 15 22 25 5 12 19 26 1 2 3 4 5 Idul fitri Praktek di BLPT

1. Briyansyah Putra 2. Catur Dodi Saputra* 3. Deby Kurniawan 4. Dedy Martopo 5. Dhimas Fitrazada 6. Dimas Styandi 7. Dwi Cahyo Adi Pramono 8. Dwi Prasetyo 9. Eka Supriatna

10. Eko Putro Kastono 11. Enjang Wuri Nugroho 12. Erwin Fathurrachim

Anjar Saputro*

13. Erwin Kurniawan 14. Erwin Rahmat Albari* 15. Faizal Nasrulloh Latif 16. Fajar Nur Rahmadi 17. Fajar Nurrohman 18. Fajar Ragil Saputro* 19. Farisky Gunawan

Simorhartono

20. Fata Iqbaltul Jannah 21. Fauzy Dhika Pratama 22. Febrian Arky Ramadani 23. Febrisky Fitryanto 24. Firmansyah Kurniawan 25. Fridausdiandaru 26. Galih Setiawan 27. Gunawan 28. Hadi Nugrogo* 29. Heru Rizki Prasetyo 30. Hutama Fazha Abadi 31. Idola Arviyan* 32. Ifanulloh Latiful Fatik 33. Ilham Ramadhan 34. Ilmo Yudanto Raharjo* 35. Irwan Andriyanto 36. Irwan Surya Pratama I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 259: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP2 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Maryulianti S.Pd. Guru BP/BK : Dra. Luci Dwi Utami R

No. Nama Siswa

Selasa / Tanggal Keterangan

Oktober 2011 November Desember 4 11 18 25 1 9 16 23 30 6 13 20 27 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

1. Briyansyah Putra 2. Catur Dodi Saputra* 3. Deby Kurniawan 4. Dedy Martopo 5. Dhimas Fitrazada 6. Dimas Styandi 7. Dwi Cahyo Adi Pramono 8. Dwi Prasetyo 9. Eka Supriatna

10. Eko Putro Kastono 11. Enjang Wuri Nugroho 12. Erwin Fathurrachim

Anjar Saputro*

13. Erwin Kurniawan 14. Erwin Rahmat Albari* 15. Faizal Nasrulloh Latif 16. Fajar Nur Rahmadi 17. Fajar Nurrohman 18. Fajar Ragil Saputro* 19. Farisky Gunawan

Simorhartono

20. Fata Iqbaltul Jannah 21. Fauzy Dhika Pratama 22. Febrian Arky Ramadani 23. Febrisky Fitryanto 24. Firmansyah Kurniawan 25. Fridausdiandaru 26. Galih Setiawan 27. Gunawan 28. Hadi Nugrogo* 29. Heru Rizki Prasetyo 30. Hutama Fazha Abadi 31. Idola Arviyan* 32. Ifanulloh Latiful Fatik 33. Ilham Ramadhan 34. Ilmo Yudanto Raharjo* 35. Irwan Andriyanto 36. Irwan Surya Pratama I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 260: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP3 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Dra. Siti Waluyanti Guru BP/BK : Dra. Luci Dwi Utami R

No. Nama Siswa

Selasa / Tanggal Keterangan

Juli Agustus September 5 12 19 26 2 9 16 23 30 6 13 20 27 1 2 3 4 5 Idul fitri 6 7 8

1. Ismono Widananto 2. Khusnul Ma'ashobirin 3. Krismawan * 4. Laurentius Dedi Christianto * 5. Lufan Abdullah 6. Lukas Ade Saputra Nugraha 7. Miftakhul Dimas Pratama 8. Mochamad Ridwan 9. Muftiyatus Syarifudin Akhsan

10. Muhammad Abdurrasyid As Shiddiq

11. Muhammad Afif Fauzy 12. Muhammad Bardan 13. Muhammad Dewandjana 14. Muhammad Febri Firmansyah 15. Muhammad Jefri Pradana 16. Muhammad Mahda Alhakim 17. Muhammad Ma'ruf Rizky

Syahlan Pratama Putra

18. Muhammad Nuzul Mediana 19. Muhammad Rafli Fatkhurrozi 20. Muhammad Zaki Ardiansya 21. Muqshid Muntaqo 22. Mushlih Panca Putra 23. Nahari Nanda Syahputra * 24. Nugroho Wahyu Pamungkas 25. Nurdiansah * 26. Nurdin Wahyu Nugroho 27. Oky Dwi Nuriana 28. Onesimus Dony Putranto * 29. Pamorraka 30. Prayogo Rizky Santoso 31. Rahmad Julianto 32. Rahmat Bondan Prasetya * 33. Rahmat Budi Santosa 34. Rahmat Kurniawan * 35. Raka Indra Pratama 36. Randika Danding Ardiawan I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 261: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP3 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Dra. Siti Waluyanti Guru BP/BK : Dra. Luci Dwi Utami R

No. Nama Siswa

Kamis / Tanggal Keterangan

Oktober November Desember 4 11 18 25 3 10 16 23 30 6 13 20 27 9 Praktik di BLPT 10 11 12 13 14 15 16

1. Ismono Widananto 2. Khusnul Ma'ashobirin 3. Krismawan * 4. Laurentius Dedi Christianto * 5. Lufan Abdullah 6. Lukas Ade Saputra Nugraha 7. Miftakhul Dimas Pratama 8. Mochamad Ridwan 9. Muftiyatus Syarifudin Akhsan

10. Muhammad Abdurrasyid As Shiddiq

11. Muhammad Afif Fauzy 12. Muhammad Bardan 13. Muhammad Dewandjana 14. Muhammad Febri Firmansyah 15. Muhammad Jefri Pradana 16. Muhammad Mahda Alhakim 17. Muhammad Ma'ruf Rizky

Syahlan Pratama Putra

18. Muhammad Nuzul Mediana 19. Muhammad Rafli Fatkhurrozi 20. Muhammad Zaki Ardiansya 21. Muqshid Muntaqo 22. Mushlih Panca Putra 23. Nahari Nanda Syahputra * 24. Nugroho Wahyu Pamungkas 25. Nurdiansah * 26. Nurdin Wahyu Nugroho 27. Oky Dwi Nuriana 28. Onesimus Dony Putranto * 29. Pamorraka 30. Prayogo Rizky Santoso 31. Rahmad Julianto 32. Rahmat Bondan Prasetya * 33. Rahmat Budi Santosa 34. Rahmat Kurniawan * 35. Raka Indra Pratama 36. Randika Danding Ardiawan I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 262: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP4 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Sri Prawata Utami S.Pd. Guru BP/BK : Dra. Sri Widiati

No. Nama Siswa

Kamis / Tanggal Keterangan

Juli Agustus September 5 12 21 28 4 11 18 25 1 8 15 22 29 1 2 3 4 5 lebaran 6 7 8 9

1. Rendra Arrohman * 2. Rengga Pangestu * 3. Reno Karinda 4. Rian Andriwibowo 5. Rifaldy Noor Cahyo * 6. Rifqi Akhmad Anshari 7. Rio Ferdhian * 8. Riyan Tri Setiawan 9. Rohmad Faturahman

10. Rohmad Nur Apriliyanta 11. Rohmat Nurianto 12. Rokhim Fajri Santoso 13. Roni Kurniawan * 14. Roni Prasetyo * 15. Ryan Fachzuri Hidayat 16. Saiful Amri 17. Septian Eko Saputro * 18. Singgih Prasetyo 19. Stefanus Bayu Cahyawan * 20. Sukma Ramadhan 21. Sulthon Evriliadi 22. Suratman Wicaksono * 23. Surya Noviandharu 24. Surya Wahyu Aji 25. Tendi Wahyudi 26. Tri Santoso 27. Tunggul Pujangkoro * 28. Uni Safangati (P) 29. Vinsensius Galuh Kusuma 30. Wisnu Jati Saputra 31. Wisnu Wicaksono 32. Yoga Dwi Prasetya * 33. Yulianto * 34. Yulianto * 35. Yuliyanto Nugroho * 36. Yusron Sudaryanto

Setyonugroho

I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 263: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR HADIR SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP4 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Sri Prawata Utami S.Pd. Guru BP/BK : Dra. Sri Widiati

No. Nama Siswa

Kamis / Tanggal Keterangan

Oktober November Desember 6 13 20 27 3 10 16 23 30 6 13 20 27 9 10 11 12 13 14 Praktik di BLPT 15 16

1. Rendra Arrohman * 2. Rengga Pangestu * 3. Reno Karinda 4. Rian Andriwibowo 5. Rifaldy Noor Cahyo * 6. Rifqi Akhmad Anshari 7. Rio Ferdhian * 8. Riyan Tri Setiawan 9. Rohmad Faturahman

10. Rohmad Nur Apriliyanta 11. Rohmat Nurianto 12. Rokhim Fajri Santoso 13. Roni Kurniawan * 14. Roni Prasetyo * 15. Ryan Fachzuri Hidayat 16. Saiful Amri 17. Septian Eko Saputro * 18. Singgih Prasetyo 19. Stefanus Bayu Cahyawan * 20. Sukma Ramadhan 21. Sulthon Evriliadi 22. Suratman Wicaksono * 23. Surya Noviandharu 24. Surya Wahyu Aji 25. Tendi Wahyudi 26. Tri Santoso 27. Tunggul Pujangkoro * 28. Uni Safangati (P) 29. Vinsensius Galuh Kusuma 30. Wisnu Jati Saputra 31. Wisnu Wicaksono 32. Yoga Dwi Prasetya * 33. Yulianto * 34. Yulianto * 35. Yuliyanto Nugroho * 36. Yusron Sudaryanto

Setyonugroho

I : Ijin S : Sakit TL : Terlambat T : Tanpa Keterangan

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 264: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 265: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 266: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR NILAI SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP1 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Tri Endarti S.Pd. Guru BP/BK : Drs Marsudiasto

No.

NAMA

Hari / Tanggal / Nilai

Keterangan Rata- rata

K-1 K-2 K-3 K-4 K-5 1. Ade Elyas Saputra * - 2. Adeano Dona Putra Aji 76 3. Aditya Dwi Saputro * 78 4. Aditya Rachman Mulana - 5. Afrizal Triantoro 76 6. Agita Apriantoko 76 7. Agung Nugraha 77 8. Agung Nugraha 80 9. Agung Nur Ahmat 81

10. Ahlan Ardyan Fanani 77 11. Ahmad Jundi Baihaqi 12. Ahmad Maulan Ikhsanudin * 81 13. Ahmad Whildan Ramadhan * 76 14. Ahmad Zakariya Al Ansori 15. Aji Adi Guna 76 16. Alfathoni Ernanda 77 17. Alfi Hermawan 76 18. Andi Kurniawan 77 19. Andi Nurrachmad * 76 20. Andri Ari Wibowo 77 21. Andung Eko Kurniawan 77 22. Anggapria Pamungkas 76 23. Angger Ageng Pranata 76 24. Ardian Oktavianto 76 25. Ardiant Dea Herlambang 76 26. Arif Rohmantoko 77 27. Arizki Primayuda * 76 28. Arrasyid Nur Shidiq * 76 29. Awandha Prabowo 76 30. Azizar Pratama Zuhasdi 80 31. Bagus Prasetio - 32. Bagus Triatmojo * 77 33. Baruna Salim 76 34. Bayu Aji Wibowo 79 35. Bayu Arif Santoso 80 36. Bayu Setyaji Utama 76

Yogykarta, 11 Juli 2011

Keterangan : K-1 = Membuat Etiket K-2 = Menggambar Huruf dan Angka ISO Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL K-3 = Menggambar Garsi ISO K-4 = Menggambar Garis ISO Segi 6 dan Busur K-5 = Menggambar Segi-n Beraturan K-6 = Menggambar Elips Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 10600910 198202 1 013 NIM. 08503244029

Page 267: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR NILAI SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP2 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Maryulianti S.Pd. Guru BP/BK : Dra. Luci Dwi Utami R

No. Nama Siswa

Hari / Tanggal / Nilai

Keterangan Rata- rata

K-1 K-2 K-3 K-4 K-5 1. Briyansyah Putra 76 75 2. Catur Dodi Saputra* - - 3. Deby Kurniawan 82 86 4. Dedy Martopo 76 76 5. Dhimas Fitrazada 66 65 6. Dimas Styandi 77 77 7. Dwi Cahyo Adi Pramono 76 76 8. Dwi Prasetyo 72 69 9. Eka Supriatna 79 79

10. Eko Putro Kastono 77 76 11. Enjang Wuri Nugroho 82 80 12. Erwin Fathurrachim Anjar Saputro* 76 76 13. Erwin Kurniawan 78 82 14. Erwin Rahmat Albari* 76 76 15. Faizal Nasrulloh Latif 76 76 16. Fajar Nur Rahmadi 76 75 17. Fajar Nurrohman 76 77 18. Fajar Ragil Saputro* 76 76 19. Farisky Gunawan Simorhartono 76 76 20. Fata Iqbaltul Jannah 78 78 21. Fauzy Dhika Pratama 76 76 22. Febrian Arky Ramadani 76 73 23. Febrisky Fitryanto 75 75 24. Firmansyah Kurniawan 77 78 25. Fridausdiandaru 71 65 26. Galih Setiawan 76 75 27. Gunawan 76 76 28. Hadi Nugrogo* 76 76 29. Heru Rizki Prasetyo 76 76 30. Hutama Fazha Abadi 76 75 31. Idola Arviyan* 76 75 32. Ifanulloh Latiful Fatik 76 77 33. Ilham Ramadhan 78 77 34. Ilmo Yudanto Raharjo* 77 77 35. Irwan Andriyanto 78 78 36. Irwan Surya Pratama 75 75

Yogykarta, 11 Juli 2011

Keterangan : K-1 = Membuat Etiket Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL K-2 = Menggambar Huruf dan Angka ISO K-3 = Menggambar Garsi ISO K-4 = Menggambar Garis ISO Segi 6 dan Busur K-5 = Menggambar Segi-n Beraturan Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono K-6 = Menggambar Elips NIP. 10600910 198202 1 013 NIM. 08503244029

Page 268: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR NILAI SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP3 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Dra. Siti Waluyanti Guru BP/BK : Dra. Luci Dwi Utami R

No. Nama Siswa

Hari / Tanggal / Nilai

Keterangan Rata- rata

K-1 K-2 K-3 K-4 K-5 1. Ismono Widananto 77 77 2. Khusnul Ma'ashobirin 76 77 3. Krismawan * 76 76 4. Laurentius Dedi Christianto * 76 75 5. Lufan Abdullah 80 80 6. Lukas Ade Saputra Nugraha 76 76 7. Miftakhul Dimas Pratama 78 77 8. Mochamad Ridwan 77 77 9. Muftiyatus Syarifudin Akhsan 79 78

10. Muhammad Abdurrasyid As Shiddiq 78 81 11. Muhammad Afif Fauzy 76 72 12. Muhammad Bardan 83 85 13. Muhammad Dewandjana 78 78 14. Muhammad Febri Firmansyah 77 78 15. Muhammad Jefri Pradana 76 76 16. Muhammad Mahda Alhakim 73 75 17. Muhammad Ma'ruf Rizky Syahlan

Pratama Putra 76 76

18. Muhammad Nuzul Mediana 76 77 19. Muhammad Rafli Fatkhurrozi 76 76 20. Muhammad Zaki Ardiansya 73 72 21. Muqshid Muntaqo 78 77 22. Mushlih Panca Putra 75 75 23. Nahari Nanda Syahputra * 76 76 24. Nugroho Wahyu Pamungkas 77 76 25. Nurdiansah * 76 76 26. Nurdin Wahyu Nugroho 78 78 27. Oky Dwi Nuriana 72 66 28. Onesimus Dony Putranto * 77 76 29. Pamorraka 77 76 30. Prayogo Rizky Santoso 71 66 31. Rahmad Julianto 75 73 32. Rahmat Bondan Prasetya * 76 75 33. Rahmat Budi Santosa 77 76 34. Rahmat Kurniawan * 76 76 35. Raka Indra Pratama 77 77 36. Randika Danding Ardiawan 77 77

Yogykarta, 11 Juli 2011

Keterangan : K-1 = Membuat Etiket Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL K-2 = Menggambar Huruf dan Angka ISO K-3 = Menggambar Garsi ISO K-4 = Menggambar Garis ISO Segi 6 dan Busur K-5 = Menggambar Segi-n Beraturan Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono K-6 = Menggambar Elips NIP. 10600910 198202 1 013 NIM. 08503244029

Page 269: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

DAFTAR NILAI SISWA Program Diklat : Teknik Pemesinan Tingkat : 1TP4 Bidang Keahlian : Teknik Mesin Semester/Tahun : Ganjil/ 2011-2012 Wali Kelas : Sri Prawata Utami S.Pd. Guru BP/BK : Dra. Sri Widiati

No. Nama Siswa

Hari / Tanggal / Nilai

Keterangan Rata- rata

K-1 K-2 K-3 K-4 K-5 1. Rendra Arrohman * 65 60 76 2. Rengga Pangestu * 77 76 76 3. Reno Karinda 76 76 77 76 4. Rian Andriwibowo 77 76 77 77 5. Rifaldy Noor Cahyo * 68 60 75 75 6. Rifqi Akhmad Anshari 77 76 76 76 7. Rio Ferdhian * 75 75 79 8. Riyan Tri Setiawan 76 76 78 82 9. Rohmad Faturahman 78 77 77 77

10. Rohmad Nur Apriliyanta 78 78 77 79 11. Rohmat Nurianto 77 78 76 82 12. Rokhim Fajri Santoso 77 76 77 80 13. Roni Kurniawan * 75 72 76 76 14. Roni Prasetyo * 67 63 76 76 15. Ryan Fachzuri Hidayat 78 79 78 77 16. Saiful Amri 77 77 77 17. Septian Eko Saputro * 72 65 - 18. Singgih Prasetyo 77 75 85 79 19. Stefanus Bayu Cahyawan * 76 75 80 77 20. Sukma Ramadhan - - 77 21. Sulthon Evriliadi 76 75 77 22. Suratman Wicaksono * - - 73 23. Surya Noviandharu 76 75 76 76 24. Surya Wahyu Aji 79 81 82 79 25. Tendi Wahyudi 77 78 78 79 26. Tri Santoso 72 70 76 77 27. Tunggul Pujangkoro * - - - 28. Uni Safangati (P) 76 62 76 76 29. Vinsensius Galuh Kusuma 77 77 80 30. Wisnu Jati Saputra 76 76 76 76 31. Wisnu Wicaksono 78 78 80 78 32. Yoga Dwi Prasetya * 76 76 76 77 33. Yulianto * 75 74 76 34. Yulianto * 72 75 - 35. Yuliyanto Nugroho * 76 75 76 76 36. Yusron Sudaryanto Setyonugroho 77 77 86 82

Yogykarta, 11 Juli 2011

Keterangan : K-1 = Membuat Etiket Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL K-2 = Menggambar Huruf dan Angka ISO K-3 = Menggambar Garsi ISO K-4 = Menggambar Garis ISO Segi 6 dan Busur K-5 = Menggambar Segi-n Beraturan Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono K-6 = Menggambar Elips NIP. 10600910 198202 1 013 NIM. 08503244029

Page 270: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN PRESTASI SISWA

Nama Siswa : Wisnu Wicaksono Semester : Ganjil Mata Pelajaran : GTMD Tahun Pelajaran : 2011/2012 Kelas : 1 TP4 Nama Guru : Eko Saryono

No Standar Kompetensi Nilai

Diskripsi > 7,6 < 7,6

1 Membuat Etiket dan Garis Tepi 78 Membuat Etiket dengan dan garis tepi dengan baik dan benar

2

Huruf dan Angka ISO

78

Membuat huruf dan angka ISO sesuai dengan aturan serta kerapian dan kebersihan gambar dalam membuar garis arsir.

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 271: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

LAPORAN HASIL KEGIATAN PERBAIKAN

Mata Pelajaran : GTMD Semester : Ganjil Standar Kompetensi : Membuat Etiket dan Garis Tepi Tahun Pelajaran : 2011/2012 Kelas : : 1 TP4 Guru Pembimbing : Sudiyono, S.Pd.

No Nama Siswa Nilai

Diskripsi Sebelum

Perbaikan

Setelah Perbaikan

1

Setelah Perbaikan

2

Setelah Perbaikan

3

1. Rifaldy Noor Cahyo 60 75

2. Rio Ferdihian

75

76

3. Roni Kurniawan

72

76

4. Roni Prasetyo

63

76

5. Sulthon Evriliadi

75

76

6. Surya Noviandharu

75

76

7. Tri Santoso

70

76

8. Uni Safangati (P)

62

76

9. Yulianto *

74

76

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Page 272: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ANALISIS HASIL ULANGAN Mata Pelajaran : GTMD Jumlah Ulangan : 1 Standar Kompetensi : Menyiapkan Detil Sket Tangan Kelas/ Semester : 1 TP1 Jenis Soal : Praktik Tahun Pelajaran : 2011/2012

No

Jml Skor

( % ) Ke

tercapaian

Tuntas Ulangan Ke 1 2 3 4 5

Ya Tdk Skor Nama Siswa

1 Ade Elyas Saputra * - - - √ 2 Adeano Dona Putra Aji 76 76 76 √ 3 Aditya Dwi Saputro * 78 78 78 √ 4 Aditya Rachman Mulana - - - √ 5 Afrizal Triantoro 76 76 76 √ 6 Agita Apriantoko 76 76 76 √ 7 Agung Nugraha 77 77 77 √ 8 Agung Nugraha 80 80 80 √ 9 Agung Nur Ahmat 81 81 81 √ 10 Ahlan Ardyan Fanani 77 77 77 √ 11 Ahmad Jundi Baihaqi 12 Ahmad Maulan Ikhsanudin * 81 81 81 √ 13 Ahmad Whildan Ramadhan * 76 76 76 √ 14 Ahmad Zakariya Al Ansori 15 Aji Adi Guna 76 76 76 √ 16 Alfathoni Ernanda 77 77 77 √ 17 Alfi Hermawan 76 76 76 √ 18 Andi Kurniawan 77 77 77 √ 19 Andi Nurrachmad * 76 76 76 √ 20 Andri Ari Wibowo 77 77 77 √ 21 Andung Eko Kurniawan 77 77 77 √ 22 Anggapria Pamungkas 76 76 76 √ 23 Angger Ageng Pranata 76 76 76 √ 24 Ardian Oktavianto 76 76 76 √ 25 Ardiant Dea Herlambang 76 76 76 √ 26 Arif Rohmantoko 77 77 77 √ 27 Arizki Primayuda * 76 76 76 √ 28 Arrasyid Nur Shidiq * 76 76 76 √ 29 Awandha Prabowo 76 76 76 √ 30 Azizar Pratama Zuhasdi 80 80 80 √ 31 Bagus Prasetio - - - √ 32 Bagus Triatmojo * 77 77 77 √ 33 Baruna Salim 76 76 76 √ 34 Bayu Aji Wibowo 79 79 79 √ 35 Bayu Arif Santoso 80 80 80 √ 36 Bayu Setyaji Utama 76 76 76 √

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 273: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ANALISIS HASIL ULANGAN Mata Pelajaran : GTMD Jumlah Ulangan : 1 Standar Kompetensi : Menyiapkan Detil Sket Tangan Kelas/ Semester : 1 TP2 Jenis Soal : Praktik Tahun Pelajaran : 2011/2012

No

Jml Skor

( % ) Ke

tercapaian

Tuntas Ulangan Ke 1 2 3 4 5

Ya Tdk Skor Nama Siswa

1 Briyansyah Putra 76 75 151 75.5 √ 2 Catur Dodi Saputra* - - 0 √ 3 Deby Kurniawan 82 86 168 84 √ 4 Dedy Martopo 76 76 152 76 √ 5 Dhimas Fitrazada 66 65 131 65.5 √ 6 Dimas Styandi 77 77 154 77 √ 7 Dwi Cahyo Adi Pramono 76 76 152 76 √ 8 Dwi Prasetyo 72 69 141 70.5 √ 9 Eka Supriatna 79 79 158 79 √ 10 Eko Putro Kastono 77 76 153 76.5 √ 11 Enjang Wuri Nugroho 82 80 162 81 √ 12 Erwin Fathurrachim Anjar

Saputro* 76 76

152 76 √

13 Erwin Kurniawan 78 82 160 80 √ 14 Erwin Rahmat Albari* 76 76 152 76 √ 15 Faizal Nasrulloh Latif 76 76 152 76 √ 16 Fajar Nur Rahmadi 76 75 151 75.5 √ 17 Fajar Nurrohman 76 77 153 76.5 √ 18 Fajar Ragil Saputro* 76 76 152 76 √ 19 Farisky Gunawan Simorhartono 76 76 152 76 √ 20 Fata Iqbaltul Jannah 78 78 156 78 √ 21 Fauzy Dhika Pratama 76 76 152 76 √ 22 Febrian Arky Ramadani 76 73 149 74.5 √ 23 Febrisky Fitryanto 75 75 150 75 √ 24 Firmansyah Kurniawan 77 78 155 77.5 √ 25 Fridausdiandaru 71 65 136 68 √ 26 Galih Setiawan 76 75 151 75.5 √ 27 Gunawan 76 76 152 76 √ 28 Hadi Nugrogo* 76 76 152 76 √ 29 Heru Rizki Prasetyo 76 76 152 76 √ 30 Hutama Fazha Abadi 76 75 151 75.5 √ 31 Idola Arviyan* 76 75 151 75.5 √ 32 Ifanulloh Latiful Fatik 76 77 153 76.5 √ 33 Ilham Ramadhan 78 77 155 77.5 √ 34 Ilmo Yudanto Raharjo* 77 77 154 77 √ 35 Irwan Andriyanto 78 78 156 78 √ 36 Irwan Surya Pratama 75 75 150 75 √

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 274: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ANALISIS HASIL ULANGAN Mata Pelajaran : GTMD Jumlah Ulangan : 1 Standar Kompetensi : Menyiapkan Detil Sket Tangan Kelas/ Semester : 1 TP3 Jenis Soal : Praktik Tahun Pelajaran : 2011/2012

No

Jml Skor

( % ) Ke

tercapaian

Tuntas Ulangan Ke 1 2 3 4 5

Ya Tdk Skor Nama Siswa

1 Ismono Widananto 77 77 154 77 √ 2 Khusnul Ma'ashobirin 76 77 153 76.5 √ 3 Krismawan * 76 76 152 76 √ 4 Laurentius Dedi Christianto * 76 75 151 75.5 √ 5 Lufan Abdullah 80 80 160 80 √ 6 Lukas Ade Saputra Nugraha 76 76 152 76 √ 7 Miftakhul Dimas Pratama 78 77 155 77.5 √ 8 Mochamad Ridwan 77 77 154 77 √ 9 Muftiyatus Syarifudin Akhsan 79 78 157 78.5 √ 10 Muhammad Abdurrasyid As

Shiddiq 78 81

159 79.5 √

11 Muhammad Afif Fauzy 76 72 148 74 √ 12 Muhammad Bardan 83 85 168 84 √ 13 Muhammad Dewandjana 78 78 156 78 √ 14 Muhammad Febri Firmansyah 77 78 155 77.5 √ 15 Muhammad Jefri Pradana 76 76 152 76 √ 16 Muhammad Mahda Alhakim 73 75 148 74 √ 17 Muhammad Ma'ruf Rizky

Syahlan Pratama Putra 76 76

152 76 √

18 Muhammad Nuzul Mediana 76 77 153 76.5 √ 19 Muhammad Rafli Fatkhurrozi 76 76 152 76 √ 20 Muhammad Zaki Ardiansya 73 72 145 72.5 √ 21 Muqshid Muntaqo 78 77 155 77.5 √ 22 Mushlih Panca Putra 75 75 150 75 √ 23 Nahari Nanda Syahputra * 76 76 152 76 √ 24 Nugroho Wahyu Pamungkas 77 76 153 76.5 √ 25 Nurdiansah * 76 76 152 76 √ 26 Nurdin Wahyu Nugroho 78 78 156 78 √ 27 Oky Dwi Nuriana 72 66 138 69 √ 28 Onesimus Dony Putranto * 77 76 153 76.5 √ 29 Pamorraka 77 76 153 76.5 √ 30 Prayogo Rizky Santoso 71 66 137 68.5 √ 31 Rahmad Julianto 75 73 148 74 √ 32 Rahmat Bondan Prasetya * 76 75 151 75.5 √ 33 Rahmat Budi Santosa 77 76 153 76.5 √ 34 Rahmat Kurniawan * 76 76 152 76 √ 35 Raka Indra Pratama 77 77 154 77 √ 36 Randika Danding Ardiawan 77 77 154 77 √

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 275: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

ANALISIS HASIL ULANGAN Mata Pelajaran : GTMD Jumlah Ulangan : 1 Standar Kompetensi : Menyiapkan Detil Sket Tangan Kelas/ Semester : 1 TP4 Jenis Soal : Praktik Tahun Pelajaran : 2011/2012

No

Jml Skor

( % ) Ke

tercapaian

Tuntas Ulangan Ke 1 2 3 4 5

Ya Tdk Skor Nama Siswa

1 Rendra Arrohman * 65 60 76 201 67 √ 2 Rengga Pangestu * 77 76 76 229 76.3 √ 3 Reno Karinda 76 76 77 229 76.3 √ 4 Rian Andriwibowo 77 76 77 230 76.7 √ 5 Rifaldy Noor Cahyo * 68 60 75 203 67.7 √ 6 Rifqi Akhmad Anshari 77 76 76 229 76.3 √ 7 Rio Ferdhian * 75 75 79 229 76.3 √ 8 Riyan Tri Setiawan 76 76 78 230 76.7 √ 9 Rohmad Faturahman 78 77 77 232 77.3 √ 10 Rohmad Nur Apriliyanta 78 78 77 233 77.7 √ 11 Rohmat Nurianto 77 78 76 231 77 √ 12 Rokhim Fajri Santoso 77 76 77 230 76.7 √ 13 Roni Kurniawan * 75 72 76 223 74.3 √ 14 Roni Prasetyo * 67 63 76 206 68.7 √ 15 Ryan Fachzuri Hidayat 78 79 78 235 78.3 √ 16 Saiful Amri 77 77 77 231 77 √ 17 Septian Eko Saputro * 72 65 - 137 45.7 √ 18 Singgih Prasetyo 77 75 85 237 79 √ 19 Stefanus Bayu Cahyawan * 76 75 80 231 77 √ 20 Sukma Ramadhan - - 77 77 25.7 √ 21 Sulthon Evriliadi 76 75 77 228 76 √ 22 Suratman Wicaksono * - - 73 73 24.3 √ 23 Surya Noviandharu 76 75 76 227 75.7 √ 24 Surya Wahyu Aji 79 81 82 242 80.7 √ 25 Tendi Wahyudi 77 78 78 233 77.7 √ 26 Tri Santoso 72 70 76 218 72.7 √ 27 Tunggul Pujangkoro * - - - 0 0 √ 28 Uni Safangati (P) 76 62 76 214 71.3 √ 29 Vinsensius Galuh Kusuma 77 77 80 234 78 √ 30 Wisnu Jati Saputra 76 76 76 228 76 √ 31 Wisnu Wicaksono 78 78 80 236 78.7 √ 32 Yoga Dwi Prasetya * 76 76 76 228 76 √ 33 Yulianto * 75 74 76 225 75 √ 34 Yulianto * 72 75 - 147 49 √ 35 Yuliyanto Nugroho * 76 75 76 227 75.7 √ 36 Yusron Sudaryanto

Setyonugroho 77 77 86

240 80 √

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono

NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 276: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN Kelas : 1 TP1 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 22 Agustus 2011 2. Topik : Garis Tepi dan Etiket 5. Jumlah siswa : 34 siswa 6. Absen : 3 siswa 3. Evaluasi ke : 1 7. Daya serap : 100 %

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 77, 2

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap : 100 % Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= 100% Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 31 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60 0 siswa

90 85 81 2 162 80 3 240 79 1 79 78 1 78 77 8 616 76 16 1216 75 72 68 67 35 30 25 20 15 10 5 0 Jumlah 31 *) 2391 *) Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 277: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN

Kelas : 1 TP2 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 18 Juli 2011 2. Topik : Garis Tepi dan Etiket 5. Jumlah siswa : 36 siswa 6. Absen : 0 siswa 3. Evaluasi ke : 1 7. Daya serap : 83,3 %

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 74

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap : 83,3 % Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= 83,3% Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 30 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60 6 siswa

90 85 82 2 164 80 79 1 79 78 4 312 77 4 308 76 19 1444 75 2 150 72 1 72 71 1 71 66 1 66 35 30 25 20 15 10 5 0 1 0 Jumlah 36 *) 2666 *) Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 278: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN

Kelas : 1 TP2 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 8 Agustus 2011 2. Topik : Huruf dan Angka 5. Jumlah siswa : 36 siswa 6. Absen : 0 siswa 3. Evaluasi ke : 2 7. Daya serap : 66,7 %

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 73,7

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap : 66,7 % Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= 66,7 % Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 24 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60

86 1 86 85 82 1 82 81 80 1 80 79 1 79 78 3 234 77 5 385 76 12 912 75 7 525 73 1 73 72 70 69 1 69 65 2 130 20 12 siswa 15 10 5 0 1 0 Jumlah 36 *) 2655 *) Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 279: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 280: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN Kelas : 1 TP3 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 19 Juli 2011 2. Topik : Garis Tepi dan Etiket 5. Jumlah siswa : 36 siswa 6. Absen : 0 siswa 3. Evaluasi ke : 1 7. Daya serap : 83,3%

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 76,4

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap 83,3% Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= .. % Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 30 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60 6 siswa

90 83 1 83 80 1 80 79 1 79 78 5 390 77 9 693 76 13 988 75 2 150 73 2 146 72 1 72 71 1 71 65 45 30 25 20 15 10 5 0 Jumlah 36 *) 2752 Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 281: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN

Kelas : 1 TP3 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 16 Agustus 2011 2. Topik : Huruf dan Angka 5. Jumlah siswa : 36 siswa 6. Absen : 0 siswa 3. Evaluasi ke : 2 7. Daya serap : 75 %

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 76

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap : 75 % Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= .. % Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 27 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60

90 85 1 85 81 1 81 80 1 80 79 78 4 312 77 8 616 76 12 912 75 4 300 73 1 73 72 2 144 70 66 2 132 63 62 60 9 siswa 15 10 5 0 Jumlah 36 *) 2735 *) Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 282: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 283: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN Kelas : 1 TP4 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 21 Juli 2011 2. Topik : Garis Tepi dan Etiket 5. Jumlah siswa : 36 siswa 6. Absen : 3 siswa 3. Evaluasi ke : 1 7. Daya serap : 72,7 %

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 75, 3

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap : 72,7 % Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= .. % Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 24 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60 9 siswa

80 79 1 79 78 4 312 77 10 770 76 9 684 75 3 225 72 3 216 68 1 68 67 1 67 65 1 65 45 40 35 30 25 20 15 10 5 0 Jumlah 33 *) 2486 Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 284: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN

Kelas : 1 TP4 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 11 Agustus 2011 2. Topik : Huruf dan Angka 5. Jumlah siswa : 36 siswa 6. Absen : 3 siswa 3. Evaluasi ke : 2 7. Daya serap : 57,6 %

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 73, 9

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap : 57,6 % Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= .. % Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 19 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60

90 81 1 81 80 79 1 79 78 4 312 77 4 308 76 8 608 75 7 525 74 1 74 72 1 72 70 1 70 65 1 65 63 1 63 62 1 62 60 2 120 20 14 siswa 15 10 5 0 Jumlah 33 *) 2439 *) Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 285: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

TINGKAT DAYA SERAP TERHADAP MATERI PELAJARAN

Kelas : 1 TP4 Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan 1. Mata pelajaran : GTMD 4. Tanggal evaluasi : 11 Agustus 2011 2. Topik : Garis ISO 5. Jumlah siswa : 36 siswa 6. Absen : 3 siswa 3. Evaluasi ke : 3 7. Daya serap : 94 %

PERHITUNGAN DAYA SERAP NILAI (A)

JML SISWA (B)

Pks (AxB)

Perhitungan rata-rata dan daya serap Keterangan

100 1.Nilai rata-rata : 78,4

*)

*) BJumlah *)* PksJumlah

2.Daya serap : 94 % Jlh siswa yg mendapat nilai 7,6 keatas ……………………………………………………………………………………………………… x 100 %= .. % Jumlah (B)

Hendaknya disebutkan 1.Jumlah siswa yang mendapat nilai 7,60 ke atas 31 siswa 2.siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,60 2 siswa

86 1 86 85 1 85 82 1 82 81 80 3 270 79 1 79 78 3 234 77 8 616 76 13 988 75 1 75 73 1 73 72 70 65 63 20 15 10 5 0 Jumlah 33 *) 2588 *) Keterangan: Pks = Prestasi kelompok siswa

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 286: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny
Page 287: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

PENCAPAIAN TARGET KURIKULUM

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 Jl. AM. Sangaji 47 Telp. (0274) 513490 Fax. (0274) 513490 Yogyakarta

Website : http://www.smk2-yk.sch.id E-Mail : [email protected]

Mata Pelajaran : GTMD Semester : Ganjil Standar Kompetensi : Menyiapkan Sketsa tangan Tahun Pelajaran : 2011/2012

100 %

90 %

80 %

70 %

60 %

50 %

40 %

30 %

20 %

10 %

BULAN Juli Agust Sept Okt Nop Des Jan Peb Maret April Mei Juni

Yogyakarta, 11 Juli 2011

Diverifikasi Guru Pembimbing Mahasiswa KKN PPL

Sudiyono, S.Pd. Eko Saryono NIP. 19600910 198203 1 013 NIM. 08503244029

Page 288: Laporan Kkn Ppl Di Smk n 2 Yogyakarta Oleh Eko Saryono 08503244029 Pt Mesin Ft Uny

Related Documents