Top Banner

of 10

Tugas Sig Arcgis 10.2

Jan 09, 2016

Download

Documents

Muhazzib

sig
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript

SISTEM INFORMASI GEOGRAFISTugas ArcGIS 10.2

Disusun oleh : Muhazzib 3713100041

Dosen Pengampu :Agung Budi Cahyono, S.T, M.Sc, DEA

JURUSAN TEKNIK GEOFISIKAFAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN PERENCANAANINSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBERSURABAYA

#Task 1 : Perintah Intersect dan Spatial JoinTujuan : Mencari lokasi tata guna lahan di Aceh dengan jarak dari jalan 341 meterHint :a). Membuka ArcMap 10.2

Gambar 1. Tampilan ArcMap 10.2ArcMap 10.2 adalah komponen utama dari ESRIs ArcGIS yang merupakan program pengolah geospasial dan digunakan terutama untuk melihat, mengedit, menciptakan, dan menganalisis data geospasial. ArcMap memungkinkan pengguna untuk mencari data dalam kumpulan data, melambangkan fitur sesuai, dan membuat peta.ArcMap berfungsi untuk membuat dan memanipulasi set data untuk memasukkan berbagai informasi. Sebagai contoh, peta yang dihasilkan di ArcMap umumnya termasuk fitur seperti panah utara, bar skala, judul, legenda, dll paket perangkat lunak mencakup gaya-set fitur ini.b). Buka layer landuse.shp dan jalan.shp

Gambar 2. Tampilan setelah ditambahkan landuse.shp dan jalan.shpc). Aktifkan Analysis Tools/Overlay kemudian aktifkan Intersect

Gambar 3. Tampilan pada saat di intersect

Gambar 4. Tampilan saat setelah di intersectPertanyaan Pertama :1). Berapa landuse yang dilewati oleh jalan utama ?Jawaban :

Gambar 5. Tampilan landuse yang dilewati oleh jalan utamaSetelah melakukan proses intersect yang merupakan proses menggabungkan dua buah data spasial dimana data yang digunakan adalah data landuse dengan jalan.Tujuan kita menggunakan intersect pada kedua data tersebut adalah untuk mengetahui landuse yang dilewati oleh jalan utama dengan jarak dari jalan adalah 341. Maka setelah dilaukan proses intersect diperoleh jumlah landuse yang dilewati oleh jalan utama dengan jarak dari jalan 341 meter adalah 36 landuse yang terdiri dari perkebunan, hutan, dan kebun campuran.d). Aktifkan Analysis Tools/Overlay kemudian aktifkan spatial join. Target adalah administrasi.shp dan join adalah landuse.shp

Gambar 6. Tampilan setelah di aktifkan spatial joinPertanyaan kedua :2). Jelaskan yang apa yang terjadi pada tabel ?

Gambar 7. Tabel data setelah di aktifkan spatial joinYang terjadi pada tabel setelah di aktifkan spatial join adalah menghasilkan banyak sekali data yang menunjukkan hasil dari operasi spatial join. Dari segi jumlah data yang dihasilkan, pada operasi spatial join menghasilkan lebih banyak data dibandingkan dengan operasi intersect yang telah dilakukan sebelumnya. Hal itu dikarenakan pada spatial join menggabungkan data tabular dengan fungsi join sehingga pada proses tersebut menggabungkan data tabular target feature/layer yang akan ditambahkan datanya dengan join feature yang merupakan feature/table yang akan menjadi tambahan. Pada proses ini akan menghasilkan data baru dari kedua data tersebut yang jumlahnya lebih banyak dari proses intersect dikarenakan pada proses intersect akan memotong input theme dan secara otomatis meng-overlay antara theme yang dipotong dengan theme pemotongnya, sehingga data yang dihasilkan lebih sedikit dari proses spatial join. Karena pada proses spatial join ini yang menjadi target adalah administrasi dan tambahan fiturnya adalah landuse maka pada tabel data menghasilkan gabungan dari kedua tersebut, ada informasi administrasi seperti, jumlah penduduk laki-laki dan perempuan, nama kecamatan, maupun kode kecamatan yang ditambahkan mengenai infromasi dari guna lahan seperti hutan, kebun campuran maupun perkebunan. Pertanyaan ketiga :3). Berapa luas permukiman di Kecamatan Sukakarya ?Jawab : Luas permukiman di Kecamatan Sukakarya berdasarkan hasil proses spatial join adalah 59921017,450805 m.#Task 2 : Perintah Identity dan UnionTujuan : Mencari lokasi tata guna lahan di Aceh dengan jarak dari sungai 541 meter.a). Aktifkan Analysis Tools/Overlay kemudian aktifkan Identity. Pastikan sungai adalah input dan identity adalah administrasi.

Gambar 8. Proses IdentityPertanyaan Pertama :1). Jelaskan apa yang terjadi pada tabel ?Jawab :

Gambar 9. Tabel data hasil IdentityPada gambar 9. Menunjukkan hasil tabel data yang diperoleh dari proses identity. Proses Identity merupakan proses yang menggabungkan layer utama dengan layer lain dengan melakukan overlay dan akan menghasilkan layer utama dengan tambahan input dari layer yang digabungkan.

Gambar 10. Proses IdentityPerubahan yang terjadi pada atribut tabel ketika menggunakan analysis tools (identity) adalah terjadi penggabungan data atribut dari data atribut sungai dan data atribut administrasi dimana kedua data tersebut membentuk data yang baru dengan ketentuan data yang identity features yang mengalami overlap digabungkan dengan data input features. Dalam hal ini data overlap sungai dan administrasi digabungkan dengan data administrasi sebagai input features.b). Aktifkan Analysis Tools/Overlay kemudian aktifkan Union

Gambar 11. Proses saat UnionPertanyaan Kedua :2). Jelaskan apa yang terjadi pada tabel ?Jawab :

Gambar 12. Tabel data hasil unionPada gambar 12 merupakan data hasil dari proses union dimana proses union berfungsi untuk membuat tema baru hasil penggabungan dari dua tema. Tema yang telah digabung berisikan fitur-fitur dan atribut dari dua tema yang digabungkan tersebut sehingga proses union akan menganalisis untuk menggabungkan dua fitur dan keseluruhan layer dan data tabularnya akan disatukan. Penggunaan dari union ini dilakukan untuk menghasilkan poligon baru dengan bentuk dan atribut dari dua buah poligon.

Gambar 13. Sistem dari UnionPerubahan yang terjadi pada tabel atribut ketika menjalankan fungsi analisis tools (Union) adalah terbentuknya data atribut baru dari hasil penggabungan dua data atribut yang overlap yaitu data atribut sungai hasil buffer dan data atribut administrasi. Pada prinsipnya perubahan data tabel atribut ini terjadi apabila data dalam bentuk poligon.

Pertanyaan Ketiga :3). Jelaskan perbedaan antara Union dengan Intersect !Jawab : Yang membedakan antara union dengan intersect adalah pada union merupakan tools untuk membuat new features classes yang dihasilkan dari penggabungan kedua data input features yang saling overlap. Output yang dihasilkan pada penggabungan dua data ini dapat diilustrasikan dengan gambar berikut :

Gambar 14. Sistem dari UnionBerbeda dengan intersect, tools union ini hanya dapat dijalankan pada data dengan bentukpolygon saja sehingga apabila akan menggabungkan data polyline dan data polygon maka data yang masih berbentuk polyline diubah menjadi bentuk polygon dengan cara dilakukan tahapan buffer sebelum menjalankan fungsi tools union.Sedangkan pada intersect merupakan proses yang digunakan untuk menggabungkan dua buah data spasial dan menggabungkan layer dan sekaligus atribut atau sifat yang ada didalamnya atau proses intersect juga digunakan untuk menggabungkan dua set data spasial yang saling berpotongan, hanya fitur-fitur yang terdapat di dalam extent kedua tema ini yang akan ditampilkan. Atribut yang terdapat pada kedua tema ini juga akan digabungkan bersama shapefile yang baru. Tema input ini bisa berupa line atau poligon, sedangkan tema untuk overlaynya harus bertipe poligon

Gambar 15. Sistem dari Intersect

Gambar 16. Contoh Proses Intersect