Top Banner
Panduan Smart Pianist 1 Panduan Smart Pianist Smart Pianist adalah aplikasi khusus untuk perangkat cerdas yang menyediakan beragam fungsi yang menyangkut musik bila dihubungkan dengan instrumen musik yang kompatibel. PEMBERITAHUAN Bila Anda mengaktifkan Smart Pianist saat instrumen dihubungkan ke perangkat cerdas, pengaturan instrumen secara otomatis digantikan oleh pengaturan pada Smart Pianist. CATATAN • Tangkapan layar contoh dalam instruksi ini dalam bahasa Inggris dan tampak berbeda, bergantung pada perangkat cerdas. • Ketersediaan sebagian layar yang ditampilkan dan fungsi tertentu bergantung pada instrumen yang dihubungkan. • Untuk informasi tentang instrumen yang kompatibel dan perangkat cerdas, lihat di situs web ini. https://www.yamaha.com/kbdapps/ ID
9

Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Aug 21, 2019

Download

Documents

buicong
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 1

Panduan Smart Pianist

Smart Pianist adalah aplikasi khusus untuk perangkat

cerdas yang menyediakan beragam fungsi yang

menyangkut musik bila dihubungkan dengan

instrumen musik yang kompatibel.

PEMBERITAHUANBila Anda mengaktifkan Smart Pianist saat instrumen

dihubungkan ke perangkat cerdas, pengaturan instrumen

secara otomatis digantikan oleh pengaturan pada Smart

Pianist.

CATATAN• Tangkapan layar contoh dalam instruksi ini dalam bahasa

Inggris dan tampak berbeda, bergantung pada perangkat

cerdas.

• Ketersediaan sebagian layar yang ditampilkan dan fungsi

tertentu bergantung pada instrumen yang dihubungkan.

• Untuk informasi tentang instrumen yang kompatibel dan

perangkat cerdas, lihat di situs web ini.

https://www.yamaha.com/kbdapps/

ID

Page 2: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 2

Menghubungkan dengan perangkat cerd

Untuk menghubungkan dengan sebuah instrumen, lihat

instruksi di “Start Connection Wizard”.

1

23

1 Ketuk yang berada di bagian kiri atas layar dan buka menunya.

2 Ketuk “Instrument” dan beralih ke jendela Connection.

3 Ketuk “Start Connection Wizard” dan ikuti pemandu koneksi.

Bila koneksi selesai, nama model instrumen akan

ditampilkan di “Connecting Status”.

Page 3: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 3

Mode Help

Saat menggunakan mode Help, teks penjelasan dan

metode pengoperasian akan diperlihatkan, yang

memberikan cara praktis untuk mempelajari cara

memanfaatkan sepenuhnya aplikasi ini.

Setelah mengetuk dan mengetuk item (ditandai

dengan kotak kuning) yang ingin Anda periksa, pesan

pop-up penjelasan akan diperlihatkan. Ketuk lagi

untuk keluar dari Help.

Page 4: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 4

Menu

Buka menu dengan mengetuk yang berada di bagian kiri atas layar.

CATATANMenu sesungguhnya yang diperlihatkan bergantung pada instrumen yang bersangkutan.

q Bersambung ke halaman berikutnya

Page 5: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 5

1 Beralih ke Piano Room. Anda dapat mengubah piano dan menyesuaikan gema atau sensitivitas sentuh.

2 Beralih ke menu Voice.

1

2

3

4

5

6

7

Anda dapat memilih suara instrumen bawaan (atau “Voice”) untuk dimainkan dari keyboard, melapiskan satu Voice di atas yang lain (fungsi Layer), atau memainkan beragam Voice dengan tangan kanan dan kiri Anda (fungsi Split).

CATATANFungsi Layer dan/atau Split mungkin tidak tersedia, bergantung pada instrumen yang bersangkutan.

3 Beralih ke menu Style. Cukup dengan memainkan chord di keyboard, Anda dapat memainkan dengan pengiring otomatis (atau “Style”), misalnya sebuah band lengkap atau orkestra. Secara default, area deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard.

4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan dan mendengarkan data lagu (atau “Songs”). Playback lagu dikontrol dalam menu ini, termasuk pengaturan tempo dan transposisi. Bergantung pada Song yang bersangkutan, notasi, lirik dan chord juga dapat diperlihatkan.

q Bersambung ke halaman berikutnya

Page 6: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 6

5 Beralih ke Utility. Ini memungkinkan Anda menyesuaikan pengaturan keseluruhan dari instrumen, misalnya transposisi dan penalaan.

6 Beralih ke Connection (lihat halaman 2).

7 Beralih ke Demo. Beberapa film memperkenalkan apa yang dapat dilakukan instrumen dengan menggunakan fungsi Smart Pianist.

1

2

3

4

5

6

7

Page 7: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 7

Ikon umum

Bagian ini menjelaskan berbagai ikon yang umumnya terdapat pada setiap menu: Piano Room, Voice, Style, dan Song.

CATATANIkon sesungguhnya yang diperlihatkan bergantung pada instrumen tertentu.

1 2

4 5 6 7

3

1 Buka menu (lihat halaman 4).

2 Beralih ke mode Help (lihat halaman 3).

3 Beralih ke Advanced Settings. Ini memungkinkan Anda mengatur pengaturan lanjutan untuk Piano Room, menu Voice, menu Style, atau menu Song.

q Bersambung ke halaman berikutnya

Page 8: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 8

4 Buka jendela Recording.

5 Buka jendela Registration Memory. Ini memungkinkan Anda menyimpan hampir semua pengaturan instrumen, termasuk memulihkan pengaturan yang disimpan.

6 Buka jendela Metronome.

7 Buka jendela Balance. Anda dapat menyesuaikan keseimbangan volume di antara not yang Anda mainkan di keyboard, serta Style dan Song.

1 2

4 5 6 7

3

Page 9: Smart Pianist Manual - id.yamaha.com · deteksi chord (atau “Chord Detection Area”) meliputi keseluruhan keyboard. 4 Beralih ke menu Song. Ini memungkinkan Anda menikmati permainan

Panduan Smart Pianist 9

Informasi

• Menyalin data musik yang tersedia secara komersial, termasuk namun tidak terbatas pada, data MIDI dan/atau data audio, dilarang keras, kecuali untuk Anda gunakan sendiri.

• Produk ini berisi dan dipaketkan bersama konten yang hak ciptanya dimiliki oleh Yamaha atau lisensi penggunaan hak cipta pihak lain yang dimiliki oleh Yamaha. Karena undang-undang hak cipta dan undang-undang terkait lainnya, Anda TIDAK diizinkan untuk menyebarkan media yang menyimpan atau merekam konten ini dan tetap nyaris sama atau sangat mirip dengan yang ada di produk ini.

• Anda tidak boleh menyalin atau memodifikasi perangkat lunak ini atau sebagian atau seluruh panduan, tanpa izin.

• Yamaha tidak bertanggung jawab terhadap hasil dan efek pengoperasian perangkat lunak dan panduan ini.

• Ilustrasi dan cuplikan layar aplikasi seperti yang ditampilkan dalam panduan ini hanya untuk tujuan instruksional, dan mungkin terlihat agak berbeda dari yang ada pada instrumen Anda.

• Nama perusahaan dan nama produk dalam panduan ini adalah merek dagang atau merek dagang terdaftar dari perusahaannya masing-masing.

Manual Development Group© 2017 Yamaha Corporation

Published 04/2018 CT-B0