Top Banner
KLANTING BAHAN : 300 gram tepung kanji/tapioca/sagu 1 sdm gula pasir 1/2 sdt vanili bubuk 200 ml air pewarna merah dan hijau secukupnya 1/2 butir kelapa setengah tua, kupas, parut memanjang, kukus gula pasir secukupnya atau syrup gula merah 200 gram gula merah rebus bersama 150 ml air CARA MEMBUAT : 1. Didihkan air bersama vanili bubuk dan gula pasir. 2. Tepung tapioka/sagu taruh dalam wadah, masukkan air panas sedikit-sedikit aduk dengan sendok kayu, dan uleni hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk. 3. Adonan bagi tiga bagian, satu merah, hijau dan putih. Ambil satu sendok teh adonan, bentuk lonjong dan runcing kedua ujungnya. 4. Didihkan air dan rebus cenil hingga mengapung, angkat dan lumuri dengan kelapa parut yang telah dikukus. 5. Taburi gula pasir arau sirup gula merah. Untuk : 6 orang
28

Resep Kue K

Oct 04, 2015

Download

Documents

RamaAditya

Resep Kue K
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript

KLANTING

KLANTING

BAHAN :300 gram tepung kanji/tapioca/sagu1 sdm gula pasir1/2 sdt vanili bubuk200 ml airpewarna merah dan hijau secukupnya1/2 butir kelapa setengah tua, kupas, parut memanjang, kukusgula pasir secukupnya atau syrup gula merah 200 gram gula merah rebus bersama 150 ml air CARA MEMBUAT :

1. Didihkan air bersama vanili bubuk dan gula pasir.

2. Tepung tapioka/sagu taruh dalam wadah, masukkan air panas sedikit-sedikit aduk dengan sendok kayu, dan uleni hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk.

3. Adonan bagi tiga bagian, satu merah, hijau dan putih. Ambil satu sendok teh adonan, bentuk lonjong dan runcing kedua ujungnya.

4. Didihkan air dan rebus cenil hingga mengapung, angkat dan lumuri dengan kelapa parut yang telah dikukus.

5. Taburi gula pasir arau sirup gula merah.

Untuk : 6 orang

KROKET NASI KEJU

BAHAN :1 sdm margarine2 sdm bawang putih cincang halus150 ml susu cair300 gram nasi putih1 butir telur1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk dan 1 sdm gula pasir5 batang buncis, iris1 batang wortel, serut50 gram keju cheddar, parut20 butir telur puyuh, rebus matangPanir :100 gram tepung roti dan 1 butir telurMinyak untuk menggoreng secukupnya

Pelengkap : saus sambal botolan CARA MEMBUAT :

1. Panaskan margarine, tumis bawang putih hingga harum, masukkan tepung terigu, aduk rata, tambahkan susu cair, aduk rata hingga menjadi bubur.

2. Masukkan nasi, garam ,merica, gula, buncis, wortel dan keju, aduk rata, tambahkan telur, aduk rata, angkat.

3. Bagi adonan menjadi 20 bagian, bentuk bola dan isi dengan telur puyuh.

4. Celupkan bola-bola ke dalam telur, dan lumuri dengan tepung panir, simpan dalam lemari pendingin selama 1 jam.

5. Panaskan minyak dan goreng hingga kecoklatan, angkat, sajikan dengan saus sambal botolan.

KROKET ISI KEJU JAMUR

BAHAN :2 sdm margarin1 buah bawang bombay, cincang150 gram tepung terigu375 ml susu cair1 sdt garam dan 1/2 sdt merica bubuk1 biji pala parut5 sdm gula pasir1 sdm kaldu bubuk rasa ayam1 dada ayam, rebus matang potong dadu1 sdm irisan daun bawang dan 1 sdm irisan seledri

Isi : keju cheddar potong dadu kecil atau jamur kancing utuh kecil

Panir :1 butir telur, kocok untuk memanir150 gram tepung roti untuk memanirMinyak untuk menggorengPelengkap : cabai rawit atau saus sambal botolan CARA MEMBUAT :

1. Panaskan margarin, tumis bawang Bombay hingg harum, masukkan tepung aduk rata.

2. Masukkan susu cair, garam, merica, pala, gula pasir dan kaldu bubuk rasa ayam, masak hingga menjadi adonan yang kental.

3. Masukkan ayam, wortel, irisan daun bawang dan seledri, aduk rata, masak hingga menjadi adonan yang kalis, tidak lengket di wajan dan matang angkat, dinginkan.

4. Ambil satu sendok makan adonan, isi dengan keju atau jamur, bentuk bulat, lakukan terus hingga seluruh adonan habis.

5. Celupkan kedalam telur dan balut dengan tepung roti, simpan dalam lemari pendingin selama 1 jam.

6. Goreng dalam minyak panas hingga berwarna kecoklatan, angkat sajikan hangat.

Untuk : 30 potong

KOKTIL BUAH JERUK

Bahan :2 buah mangga iris1 buah nenas segar, potong bentuk kipas

Saus :1 buah jeruk lemon, ambil kulit luarnya untuk hiasan dan peras airnya150 ml air250 gram gula pasir1 batang serai memarkan Cara membuat :1. Masak air jeruk lemon, air, gula pasir dan batang serai didihkan angkat.2. Masukkan mangga dan nenas, diamkan hingga uap panasnya hilang dan simpan dalam lemari pendingin.3. Sajikan dingin taburi dengan kulit jeruk lemon.

Untuk : 4 - 6 orangKEMBANG GOYANG

Bahan :100 gram tepung beras100 gram tepung terigu50 gram gula pasir halus2 butir telur175 ml santan dari 1/2 butir kelapa1/4 sdt garam5 sdm wijen putihMinyak untuk menggoreng Cara membuat :

1. Siapkan cetakan kembang goyang.

2. Campur tepung beras dengan tepung terigu, gula pasir, telur santan dan garam, aduk rata, tambahkan wijen, aduk rata.

3. Panaskan minyak, celupkan cetakan kembang goyang kedalam minyak panas sebentar, angkat, celupkan bagian luar cetakan kedalam adonan, segera masukkan kedalam minyak panas dan goreng, biarkan hingga adonan terlepas, dan teruskan menggoreng hingga kecoklatan, angkat, sisihkan.

4. Simpan dalam toples kedap udara.

Untuk : 25 buah

KERAK TELOR

Bahan :250 gram beras ketan30 gram ebi, rendam hingga lunak, tiriskan100 gram bawang gorenggaram, merica dan bumbu pelezat secukupnya10 butir telur bebek atau ayam

Serundeng :1 butir kelapa setengah tua, kupas, parut memanjang2 lembar daun salam2 batang serai 2 lembar daun jeruk

Haluskan :6 butir bawang merah3 siung bawang putih3 butir kemiri1 sdt garam, 1 sdm gula merah sisirPelengkap : irisan cabai rawit hijau Cara membuat :

1. Serundeng: kelapa setengah tua yang telah diparut campur dengan bumbu halus, aduk rata, tambahkan daun salam, serai dan daun jeruk, masak gunakan api kecil hingga mengering, angkat dan sisihkan.

2. Beras ketan, cuci bersih dan rendam dalam air.

3. Ebi rendam dalam air, setelah lunak, angkat, tiriskan, tumbuk dan sangrai.

4. Siapkan wajan cekung, panaskan, masukkan 3 sdm beras ketan, masak sebentar hingga airnya mengering, tambahkan serundeng, garam, merica, ebi dan bawang goreng, pecahkan telur diatasnya, aduk-aduk, tambahkan bumbu pelezat secukupnya dan matangkan, kemudian balik wajan dan dekatkan kearah bara api hingga kecoklatan, angkat.

5. Siapkan kertas, taruh kerak telor tambahkan serundeng dan bawang goreng, gulung bersama kertasnya atau sajikan dalam pinggan, bila ingin pedas taburi dengan irisan cabai rawit hijau.

6. Sajikan hangat.

Untuk : 10 buah

KUE MANIS MADU

Bahan :150 gram tepung terigu1 sdt ragi instant1 sdm gula pasir200 ml susu cair2 butir telur1/2 sdt vanili bubuk1/4 sdt garam1 sdm mentega, lelehkan

Pelengkap : madu dan mentega

Cara membuat :

1. Campur tepung terigu dengan ragi instant, gula pasir dan susu cair, aduk rata.

2. Masukkan telur, aduk rata, tambahkan vanili bubuk, garam dan mentega yang dilelehkan, aduk rata. Istirahatkan adonan selama 30 menit.

3. Siapkan wajan jantung hati, olesi dengan margarine, tuangkan adonan hingga hampir penuh, masak hingga kue matang kecoklatan, angkat, sisihkan.

4. Sajikan hangat dengan madu dan mentega.

Untuk : 4 orang

KUE LIPAT PANDAN ISI SRIKAYA

Bahan :125 gram tepung terigu, ayak200 ml susu cair1/2 sdt ragi instant25 gram gula pasir1 butir telur1/4 sdt garam1 sdm margarin, cairkanPasta pandan secukupnya

Isi : selai sarikaya secukupnya

Hiasan ; daun pandan

Cara membuat :

1. Campur tepung terigu dengan susu, ragi instant dan gula pasir, aduk rata, masukkan telur dan margarin cair, aduk rata. Diamkan selama 30 menit.

2. Siapkan wajan pipih, olesi dengan sedikit margarin, tuangkan sendok sayur adonan dan panggang hingga matang, angkat.

3. Ambil satu kue selagi panas, olesi dengan selai sarikaya, lipat dua dan ikat dengan daun pandan.

4. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi.

Untuk : 4 orang

KLAPPERTART

Bahan :5 butir kuning telur1 butir telur150 gram gula pasir50 gram tepung terigu25 gram tepung maizena1 sdt essens rum1 sdm margarin, lelehkan100 ml air kelapa200 ml susu cair2 butir kelapa muda kerok ambil dagingnya3 putih telur kocok bersama 50 gram gula pasir hingga mengembang25 gram kenari iris50 gram kismis rendam air sebentar tiriskan Cara membuat :

1. Panaskan oven dengan temperatur 175 derajat Celcius.

2. Kocok kuning telur dan gula hingga larut, masukkan essens rum, tepung terigu maizena aduk rata.

3. Masukkan margarin yang telah dilelehkan, air kelapa, aduk rata.

4. Siapkan pinggan tahan panas ukuran 22 cm bentuk bulat atau loyang aluminium segiempat panjang ukuran 8 cm x 15 cm olesi dengan margarin, tata kelapa muda dalam pinggan, tuangkan adonan panggang selama 15 menit keluarkan, tambahkan putih telur yang telah dikocok ratakan taburi dengan dengan kenari dan kismis dan panggang kembali selama 30 menit. Angkat, hilangkan uap panasnya simpan dalam lemari pendingin.

5. Sajikan dingin.

Untuk : 8 orang

KROKET

Bahan :1. 2 sdm margarin2. 1 buah bawang Bombay, cincang3. 150 gram tepung terigu4. 375 ml susu cair5. 1 sdt garam dan sdt merica bubuk6. 1 biji pala, parut7. 4 sdm gula pasir8. 1 sdm kaldu bubuk rasa ayam9. 1 buah dada ayam ,rebus matang, potong dadu10. 100 gram jamur kancing kalengan, potong dadu kecil11. 1 sdm irisan daun bawang dan 1 sdm irisan seledri12. 1 butir telur, kocok, untuk memanir13. 150 gram tepung roti, untuk memanir14. Minyak untuk menggoreng Pelengkap : mustard Cara membuat :1. Panaskan margarin, tumis bawang Bombay hingga harum, masukkan tepung, aduk rata. 2. Masukkan susu cair, garam, merica, pala, gula pasir dan kaldu bubuk, masak hingga menjadi adonan yang kental. 3. Masukkan ayam, jamur, irisan daun bawang dan seledri, aduk rata, masak hingga menjadi adonan yang kalis, tidak lengket diwajan dan matang, angkat, dinginkan.4. Ambil satu sendok makan adonan, bentuk kroket lonjong, lakukan terus hingga seluruh adonan habis.5. Celupkan kedalam telur dan balut dengan tepung roti, simpan dalam lemari pendingin selama 1 jam6. Goreng dalam minyak panas hingga berwarna kecoklatan, angkat, sajikan hangat.

Untuk : 24 potong

KUE ULANG TAHUN ANAK

Bahan : CAKE ukuran 24 cm10 butir telur200 gram gula pasir200 gram tepung terigu, ayak1 sdt baking powder150 gram margarin, cairkan

CAKE ukuran 18 cm4 butir telur80 gram gula pasir100 gram tepung terigu, ayak sdt baking powder80 gram margarin, cairkan

Krim hias :300 gram margarin300 gram mentega putih250 gram cokelat masak, lumerkan250 gram gula bubuk

Pelengkap : permen cokelat berwarna dan mainan anak

Cara membuat :

1. Panaskan oven dengan temperatur 175 derajat Celcius, olesi loyang dengan maragrin dan taburi tepung terigu, sisihkan.

2. Cake : untuk ukuran 24 cm dan 18 cm, cara membuatnya sama : kocok telur dan gula hingga mengembang dan berwarna pucat, masukkan tepung terigu dan baking powder, aduk rata. Tambahkan margarin cair, aduk rata. Tuangkan kedalam loyang.

3. Panggang dalam oven selama 45 menit ukuran 24 cm dan 30 menit untuk ukuran 18 cm.

4. Krim hias : kocok margarin bersama mentega putih hingga lembut, masukkan gula bubuk, kocok kembali hingga rata, bagi menjadi 2 bagian satu bagian tambakan cokelat masak, aduk rata.

5. Hias dan tata pelengkapnya menurut selera.

Untuk : 30 potong

KUE ULANG TAHUN

Bahan : sponge cake10 kuning telur5 putih telur175 gram gula pasir180 gram tepung terigu1 sdt baking powder150 gram margarin, lelehkanpasta moka, secukupnyaessens rhum, secukupnya

krim hias :350 gram mentega putih150 gram margarin kaleng susu kental manis100 gram gula bubukpasta moka, secukupnya

sirup gula : 200 gram gula pasir dan 250 ml air, rebus hingga mendidih, angkat dan dinginkan. Hiasan : 100 gram cokelat masak, lelehkan

Cara membuat :

1. Panaskan oven dengan temperatur 180 derajat Celcius, siapkan loyang bulat ukuran 22 cm, olesi dengan margarin dan taburi tepung terigu,sisihkan.

2. Sponge cake : kocok telur bersama gula pasir hingga lembut, masukkan tepung terigu dan baking powder, aduk rata, masukkan margarin cair, aduk rata. Tambahkan pasta moka, aduk rata. Tuangkan kedalam loyang.

3. Panggang dalam oven selama 40 menit hingga matang, angkat dan dinginkan.

4. Krim hias : kocok mentega putih bersama margarin hingga mengembang dan lembut, masukkan susu kental manis dan gula bubuk, aduk rata dan kocok kembali hingga lembut. Tambahkan pasta moka, aduk rata.

5. Penyelesaian : potong kue menjadi 3 bagian mendatar, potongan mendatar kue perciki dengan sirup gula dan rhum, bila suka. Setiap belahan kue isi dengan krim dan susun kembali, olesi seluruh bagian kue dan hias menurut selera.

6. Simpan kue dalam lemari pendingin.

7. Potong menurut selera dan sajikan.

Untuk : 12 potong

KENTANG ISI PANGGANG

BAHAN:6 buah kentang ukuran sedang, cuci bersih1 sdm margarin2 sdm bawang bombay, cincang1 lembar beefbacon atau daging sapi asap, iris dadu kecil1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk, 1/4 sdt pala bubukROYCO rasa ayam secukupnya100 ml susu cair1 kuning telurkeju cheddar parut secukupnya1 sdt peterseli cincang

Pelengkap: saus mayones CARA MEMBUAT:

1. Kukus kentang hingga matang, belah dua, keluarkan isinya, sisihkan kulit kentang.

2. Haluskan isi kentang, sisihkan.

3. Panaskan margarin, tumis bawang bombay bersama potongan beefbacon hingga harum.

4. Masukkan kentang, garam, pala, dan ROYCO rasa ayam, aduk rata.

5. Masukkan susu cair dan kuning telur, aduk rata, angkat.

6. Ambil kulit kentang kukus, isi dengan tumisan pure, taburi keju, lalu panggang dalam oven panas hingga kecokelatan, taburi peterseli cincang, angkat.

7. Sajikan hangat dengan saus mayones.

Untuk: 12 buah

KWETIAU SAUS HATI AYAM

BAHAN:2 sdm minyak goreng3 sdm bawang bombay, cincang5 siung bawang putih, cincang6 buah hati ayam, potong-potong, tumis sebentar8 sdm saus tomat2 sdm KECAP BANGO rasa manis1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk2 lembar daun jeruk1 sdm saus cabai botolan5 sdm air100 gram jamur kancing, iris4 sdm kacang polong beku2 buah tomat, buang bijinya, potong dadu kecil1 buah paprika hijau, iris300 gram kwetiau CARA MEMBUAT:

1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan hati ayam, aduk rata.

2. Masukan saus tomat, KECAP BANGO rasa manis, garam, merica, daun jeruk, dan saus cabai, tambahkan air, masak hingga mengental.

3. Masukan tomat, jamur, kacang polong, dan paprika, aduk rata, masak sebentar, angkat.

4. Siapkan pinggan, taruh kwetiau lalu siram saus di atasnya.

Untuk: 4 orang

KRIPIK BAWANG SELEDRI

Bahan :

150 gram tepung terigu100 gram tepung kanji1/4 sdt soda kue1/2 sdt garam2 butir telur kocok lepassantan secukupnya6 bawang merah cincang1 sdm seledri cincang halusMinyak untuk menggoreng Cara membuat :

1. Campur tepung terigu dengan kanji, soda kue garam dan telur, aduk rata masukkan santan secukupnya, uleni hingga menjadi adonan yang kalis dan dapat dibentuk.

2. Tambahkan bawang merah dan seledri cincang, aduk rata, istirahatkan selama 20 menit.

3. Pipihkan adonan tipis sekali dan potong ukuran 2x5 cm.

4. Panaskan minyak dan goreng hingga berwarna kuning, angkat dan inginkan.

5. Simpan dalam stoples kedap udara.

Untuk : 350 gram

KAASTENGELS

Bahan : 175 gram/margarine3 kuning telur 175 gram keju edam parut1/4 sdt garam 175 tepung terigu, ayak 50 gram tepung maizena 1 butir kuning telur untuk olesan 25 gram keju chedar, parut untuk taburan

Cara membuat :

1. Siapkan loyang pipih olesi dengan margarine, sisihkan.

2. Kocok margarine hingga mengembang, masukkan telur dan terus kocok hingga mengembang.

3. Masukkan tepung terigu, maizena, aduk rata. Tambahkan keju edam dan garam aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk.

4. Pipihkan adonan dengan tebal 1 cm, kemudian potong. Taruh diatas loyang beri jarak. Olesi dengan kuning telur dan taburi keju shedar parut.

5. Panggang dalam oven dengan temperatur 160 derajat celsius selama 15 menit.

Untuk : 400 gram.

KUE COKELAT HIAS GULA

Bahan : 250 gram margarin/mentega 125 gram gula pasir halus 4 kuning telur 20 gram coklat bubuk 300 gra tepung terigu ayak

Hiasan : 1 sdm putih telur 1/4 sdt Cream Of tartar200 gram gula halus 1 sdt air jeruk nipis Cara membuat :

1. Siapkan loyang pipih olesi dengan margarin, sisihkan.

2. Kocok Margarine dan gula pasir hingga mengembang. Masukkan telur bertahap sambil terus di kocok hingga mengambang.

3. Masukkan tepung terigudan cokelat bubuk, aduk rata.

4. Masukkan adonan dalam alat pencetak kue kering, semprotkan adonan beri jarak.

5. Panggang adonan dalam oven dengan temperatur 160 derajat celsius selama 15. Singkat lalu dinginkan.

6. Hiasan : kocok putih telur dengan sebagian gula dan Cream Of tartar. Tambahkan gula bertahap kocok hingga kaku. masukkan air jeruk nipis, aduk rata. Masukkan kedalam kantung semprot dengan tube bintang.

7. Jika kue telah dingin, semprotkan diatasnya hiasan gula dan diamkan hingga kering. setelah mengeras masukan kedalam stoples.

untuk : 700 gram

KUE ALMOND IRIS

Bahan : 125 gram mentega/margarine 125 gram gula pasir halus 1 butir telur 1/2 sdt vanili bubuk 125 gram tepung trigu ayak 1 sdm susu bubuk 200 gram almond iris Cara membuat :

1. Siapkan loyang pipih, olesi dengan mentega, sisihkan.

2. Kocok gula dengan mentega hingga lembut, masukan telur, sambil erus dikocok hingga mengembang. Masukkan vanili bubuk, tepung terigu dan susu bubuk, aduk rata. Tambahkan almond iris, aduk rata.

3. Cetak adonan sesendok teh, beri jarak.

4. Panggang dalam oven dengan temperatur 160 derajat celsius selama 15 menit. Angkat dan dinginkan.

5. Simpan dalam toples.

Untuk : 400 gram

KUE SUS TABUR ABON

Bahan :

250 ml air125 gram margarine2 sdm gula pasir 125 gram tepung terigu 4 butir telur

Isi : 1 sdm margarine 3 sdm bawang bombay cincang50 gram tepung terigu250 ml susu cair2 sdm gula pasir 1 sdt garam dan 1/2 sdt merica bubuk1 sdt kaldu bubuk rasa sapi150 gram daging sapi rebus matang dan potong dadu kecil 100 gram paprika hijau, potong dadu

Olesan : Mayonaise, secukupnya

Taburan : Abon sapi, secukupnya Cara membuat :

1. Didihkan air bersama magarine dan gula, masukkan tepung terigu, aduk rata dan masak hingga menjadi pasta yang kalis dan kemudian angkat.

2. Setelah uap panasnya hilang, masukan telur satu persatu sambil diaduk hingga menjadi adonan yang kental.

3. Panaskan oven dengan temperatur 180 derajat celcius dan siapkan loyang pipih yang telah diolesi margarine.

4. Cetak kue sus dengan menggunakan kantong hias dan tube bintang, panggang selama 20 menit.

5. Isi : panaskan margarine, tumis bawang bombay hingg harum, masukan tepung terigu, masak sebentar, tambahkan susu cair, gula pasir, garam, merica dan kaldu bubuk, masak hingga mengental, masukan potongan daging sapi dan paprika hijau, aduk rata, masak sebentar angkat.

6. Penyelesaian: Isi kue sus dengan isian atau ambil satu kulit sus potong mendatar, isi dengan isian. Olesi bagian atas kue dengan mayonise dan taburi dengan abon sapi.

7. Sajikan

Untuk : 25 buah

KUE LUMPUR MINI

Bahan :250 ml air 125 gram magarine 75 gram gula pasir 125 gram tepung terigu, ayak4 butir telur 250 ml santan dari satu butir kelapa kismis secukupnya Cara membuat:

1. Didihkan air, masukan margarine dan gula pasir. Setelah tercampur rata, masukan masukan tepung terigu, aduk rata dan masak hingga menjadi adonan yang kalis, angkat.

2. Hilangkan uap panasnya, masukan telur, aduk hingga menjadi adonan yang kental, tambahkan santan dan aduk rata kembali.

3. Siapkan wajan untuk kue lumpur, olesi dengan margarine, tuangkan adonan hingga hampir penuh, beri satu kismis dan panggang hingga matang, angkat.

4. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi.

Untuk : 24 buah

KINCIR APRICOT

Bahan : Kulit setengah adonan Puff Pastry

Isi :200 ml susu cair 75 gram gula pasir 1 kuning telur30 gram tepung maezena50 ml krim kental rhum secukupnya 12 buah apricot dalam kaleng

Olesan : kuning telur kocok dengan 1 sdt susu cair

Cara membuat :

1. Panaskan oven dengan temperatur 180 derajat celsius

2. Isi : Campur susu dengan gula pasir, kuning telur dan maizena. Aduk rata dan didihkan. Tambahkan rhum secukupnya, aduk rata.

3. Penyelesaian : Pipihkan adonan dengan tebal 0,5 cm, potong dengan bentuk segi empat ukuran 8 cm. Ujung-ujung potong ke dalam tidak putus dan putar tiap ujungnya hingga membentuk kincir angin. Isi adonan dengan adonan isi ditengahnya dan hias dengan apricot dan taruh dalam loyang yang telah diolesi dengan sedikit margarin.

4. Olesi bagian kulit dengan kuning telur dan diamkan selama 15 menit.

5. Panggang selama 20 menit hingga matang coklat keemasan. Angkat.

Untuk : 20 potong

KUE KU

Bahan:

Isi: 200 gram kacang hijau kupas125 gram gula pasir1/2 sdt vanili bubuk250 ml air1 lembar daun pandan3 sdm minyak goreng

Kulit:150 gram tepung ketan125 ml santan dari 1/2 butir kelapa, hangatkan50 gram gula pasir1/4 sdt garamPewarna merah dan hijau secukupnya Cara membuat:

1. Isi: kacang hijau kupas rendam selama 2 jam, tiriskan dan cuci bersih kukus hingga lunak dan haluskan. Didihkan air dengan gula pasir dan daun pandan, masukkan kacang hijau dan vanili bubuk, masak hingga menjadi kalis, angkat dan dinginkan. Bagi menjadi 30 bagian, sisihkan.

2. Kulit : campur tepung ketan, gula pasir dan garam, tuangkan santan hangat sedikit-sedikit dan uleni hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk, bagi dua bagian dan beri pewarna hijau dan merah, bagi menjadi 10 bagian masing-masing.

3. Penyelesaian : siapkan cetakan kue ku, olesi dengan minyak goreng, ambil satu adonan, tekan-tekan dalam cetakan isi dengan 1 bagian isian, rekatkan, balik beri alas potongan daun pisang. Kukus selama 10 menit, angkat.

Untuk : 20 potong