Top Banner
1 Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online Instagram @rosaliaindah.official (Studi Kualitatif Deskriptif Mengenai Pola Komunikasi Produksi dan Penerimaan Pesan Onlinepada Akun Resmi Instagram PT. Rosalia Indah Transport) Ihya Mujtama Madani Drs. Widyantoro, M.Si Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Sebelas Maret Surakarta ABSTRAK Masyarakat tidak lepas dari mobilitasnya, berpindah satu tempat ke tempat lainnya. Motifnya beragam baik kepentingan untuk meningkatkan kualitas hidup seperti pekerjaan, pendidikan hingga hiburan. Kereta api, pesawat, bus hingga kendaraan pribadi menjadi moda, namun terjadi fenomena peralihan dalam penggunaan moda transportasi umum. Fenomena tersebut yakni meningkatnya pengguna bus serta menurunnya pengguna kereta api dan pesawat, dikarenakan peningkatan tarif yang tidak diimbangi dengan peningkatan fasilitas. Kemudian pada era serba teknologi ini serta mayoritas masyarakat mendapatkan akses internet, masyarakat menggunakan internet khususnya media baru yakni media sosial sebagai sarana informasi, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi mendukung kebutuhan akan layanan informasi publik melalui media sosial. Hal ini menjadi kesempatan perusahaan otobus Rosalia Indah untuk memanfaatkan sebagai sarana branding mengenalkan diri dan membagikan informasi melalui sosial media salah satunya instagram @rosaliaindah.official. Menggunakan metode kualitatif deskriptif serta purposive sampling peneliti meneliti pola komunikasi, produksi dan penerimaan pesan akun @rosaliaindah.official, kemudian analisis menggunakan teori logika pesan dan teori penerimaan pesan. Hasil temuan pertama terkait pola komunikasi, terdapat ragam interaksi dalam akun @rosaliaindah.official. Tidak hanya akun tersebut dengan pengikutnya namun terjadi interaksi antar sesama pengikut @rosaliaindah.official, sehingga polanya membentuk bintang atau semua saluran. Level teks, akun tersebut memproduksi jenis pesan seperti pesan ucapan; kuis; tips-tips; imbauan; sejarah; informasi perjalanan; informasi ticketing; informasi fasilitas; informasi perusahaan. Pada produksi pesan akun @rosaliaindah.official memproduksi pesan seperti mengenalkan diri ke khalayak sebagai penyelenggara jasa transportasi; menjelaskan keunggulan perjalanan dengan menggunakan jasanya; ajakan kepada calon penumpang pada media sosial instagram untuk senantiasa mengikuti peraturan yang berlaku; mengandung pesan menarik minat menggunakan jasa rosalia; serta bahasa yang semi-formal. Kemudian pada level konteks keenam informan sepakat bahwa akun tersebut mudah dipahami, bahasa
24

Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

Oct 16, 2021

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

1

Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online Instagram

@rosaliaindah.official

(Studi Kualitatif Deskriptif Mengenai Pola Komunikasi Produksi dan Penerimaan

Pesan Onlinepada Akun Resmi Instagram PT. Rosalia Indah Transport)

Ihya Mujtama Madani

Drs. Widyantoro, M.Si

Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik

Universitas Sebelas Maret Surakarta

ABSTRAK

Masyarakat tidak lepas dari mobilitasnya, berpindah satu tempat ke tempat

lainnya. Motifnya beragam baik kepentingan untuk meningkatkan kualitas hidup

seperti pekerjaan, pendidikan hingga hiburan. Kereta api, pesawat, bus hingga

kendaraan pribadi menjadi moda, namun terjadi fenomena peralihan dalam

penggunaan moda transportasi umum. Fenomena tersebut yakni meningkatnya

pengguna bus serta menurunnya pengguna kereta api dan pesawat, dikarenakan

peningkatan tarif yang tidak diimbangi dengan peningkatan fasilitas. Kemudian

pada era serba teknologi ini serta mayoritas masyarakat mendapatkan akses

internet, masyarakat menggunakan internet khususnya media baru yakni media

sosial sebagai sarana informasi, perkembangan teknologi informasi dan

komunikasi mendukung kebutuhan akan layanan informasi publik melalui media

sosial. Hal ini menjadi kesempatan perusahaan otobus Rosalia Indah untuk

memanfaatkan sebagai sarana branding mengenalkan diri dan membagikan

informasi melalui sosial media salah satunya instagram @rosaliaindah.official.

Menggunakan metode kualitatif deskriptif serta purposive sampling peneliti

meneliti pola komunikasi, produksi dan penerimaan pesan akun

@rosaliaindah.official, kemudian analisis menggunakan teori logika pesan dan

teori penerimaan pesan. Hasil temuan pertama terkait pola komunikasi, terdapat

ragam interaksi dalam akun @rosaliaindah.official. Tidak hanya akun tersebut

dengan pengikutnya namun terjadi interaksi antar sesama pengikut

@rosaliaindah.official, sehingga polanya membentuk bintang atau semua saluran.

Level teks, akun tersebut memproduksi jenis pesan seperti pesan ucapan; kuis;

tips-tips; imbauan; sejarah; informasi perjalanan; informasi ticketing; informasi

fasilitas; informasi perusahaan. Pada produksi pesan akun @rosaliaindah.official

memproduksi pesan seperti mengenalkan diri ke khalayak sebagai penyelenggara

jasa transportasi; menjelaskan keunggulan perjalanan dengan menggunakan

jasanya; ajakan kepada calon penumpang pada media sosial instagram untuk

senantiasa mengikuti peraturan yang berlaku; mengandung pesan menarik minat

menggunakan jasa rosalia; serta bahasa yang semi-formal. Kemudian pada level

konteks keenam informan sepakat bahwa akun tersebut mudah dipahami, bahasa

Page 2: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

2

yang tepat, memberikan tanggapan yang positif, informan sering menggunakan

fitur instagram seperti comment dan share setelah menerima pesan tersebut hingga

tertarik menggunakan jasanya. Terakhir penerimaan pesan, keenam informan

dominan menyebutkan bahwa akun @rosaliaindah.official merupakan akun

informatif; pesan mudah dimengerti; pesan terkini (up to date) dan cara

penyampaian bagus; pesan yang tepat. Dalam informan negosiasi, informan

menyebutkan hal teknis dimana feedback atau timbal balik kurang cepat.

Terakhir, informan oposisi ditemukan salah satu informan beranggapan pesan

yang tidak tepat menurut dirinya.

Page 3: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

3

PENDAHULUAN

Mayoritas masyarakat Indonesia melakukan perpindahan penduduk.

dimana perpindahan penduduk atau mobilitas penduduk merupakan sebuah

kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat atau penduduk dalam melakukan

pergerakan berpindah tempat. Mobilitas penduduk tidak hanya dilakukan untuk

pemenuhan kualitas hidup, tetapi terdapat juga masyarakat yang melakukan

perpindahan untuk mengunjungi keluarga, utusan kerja ke luar daerah, maupun

bertamasya (Wahyuni, 2014).

Salah satu moda transportasi yang digunakan dalam mobilitas adalah

transportasi umum atau massal, selain itu penggunaan kendaraan pribadi juga

dilakukan oleh masyarakat untuk berpindah tempat. Masyarakat yang

melakukan perpindahan penduduk ini dapat sewaktu-waktu bepergian

mengunjungi kota asal atau istlah balik kampung ketika hari tertentu maupun

kala berdinas. Transportasi umum atau massal dalam Wikipedia merupakan

layanan angkutan penumpang oleh sistem perjalanan kelompok yang tersedia

untuk digunakan oleh masyarakat umum, biasanya dikelola sesuai jadwal,

dioperasikan pada rute yang ditetapkan, dan dikenakan biaya untuk setiap

perjalanan.

Bis atau istilah Bahasa Inggris yakni bus merupakan salah satu moda

transportasi umum di Indonesia. Ukuran dan mesinnya yang lebih besar

daripada kendaraan darat lainnya, membuat bis memungkinkan memuat

banyak penumpang dan menjangkau lokasi tujuan jauh. Di Indoensia jumlah

pengguna jasa layanan transportasi umum bis masih rendah dibandingkan

dengan pengguna layanan transportasi pesawat maupun kereta api. Rendahnya

pengguna layanan trasportasi bis dialami oleh pengelola bis swasta maupun

negara (Damri). Alasan pengguna jasa lebih memilih moda kereta Api atau

Pesawat adalah waktu tempuh dari kedua moda tersebut lebih ringkas daripada

bis. Paradigma ini mulai berubah sejak harga tiket pesawat dan kereta api

mengalami kenaikan. Kenaikan harga dari kedua moda transportasi tersebut

membuat penumpang beralih ke moda bis, kenaikan tersebut tidak diimbangi

dengan peningkatan fasilitas. Peningkatan jumlah penumpang bis juga

Page 4: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

4

disebabkan oleh keberadaan tol Trans Jawa yang melintasi Jawa hingga

Sumatera. Tol trans Jawa dan Sumatra memberikan dampak positif bagi para

pengusaha otobus (PO) serta harga tiket terjangkau serta fasilitas yang

didapatkan konsumen melimpah menjadi faktor tambahan.

Internet dan media pada saat ini merupakan sebuah alat untuk mencari

berbagai informasi yang dibutuhkan masyarakat seperti pekerjaan, tempat

rekreasi, pendidikan dan pencarian lainnya. Platform media social dapat

menjadiusaha branding produk kepada masyarakat, baik bentuk rangkuman

profil dan informasi yang dikemas secara menarik. Perkembangan teknologi

informasi memunculkan berbagai jenis kegiatanyang berbasis pada teknologi

informasi, seperti e-government, e-commerce, e-education danlainnya

(Gumilar, 2014).

Kemudahan akses ke media sosial informasi kapanpun, dimanapun hanya

dengan membuka gadget dapat memperoleh banyak informasi dari setiap sudut

dunia. Media sosial membuatakses pengguna menjangkau informasi dengan

mudah dalam kondisi apapun. Kemudahan akses informasi digunakan oleh

pengguna dnegan tujuan memenuhi kebutuhan pekerjaan dalam hal informasi.

Jangkauan informasi di internet dapat dijangkau oleh segala usia.

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi mendukung kebutuhan

layanan informasi publik melalui media, berbagai jenis media muncul sebagai

perantara yang memudahkan masyarakat dalam melakukan aktivitas

komunikasi melalui penggunaan internet.

Terjangkaunya akses internet dan media sosial sebagai tempat mencari

informasi terutama media sosial Instagram, membuat perusahaan otobus

menjadikannya sebagai platform branding promotion dan membagi informasi.

Selain sebagai wadah untuk branding promotion dan membagi informasi

tentang perusahaannya melalui akun resmi juga dapat menimbulkan

awareness, semakin intensi promosi yang dilakukan melalui media sosial, akan

mendukung dalam meningkatnya brand awareness dari sebuah produk/jasa

serta dapat memberi pengaruh kepada minat beli secara langsung seorang

konsumen (Hatane & Setiawan, April 2018)

Page 5: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

5

Pencapaian kompetisi untuk menarik perhatian pasaran, Rosalia Indah

menggunakan media sosial sebagai media untuk memperkenalkan layanan jasa

transportasi umum Rosalia Indah. Salah satunya media sosial yang digunakan

adalah Instagram. Penggunaan Instagram membuat perusahaan otobus ini

melakukan penawaranberbagai trayek atau jalur regular bus, fasilitas dalam bus

per kelas, kemudahan bertransaksi saat pembelian tiket, dan informasi

berkaitan perjalanan maupun perusahaan.

Berdasarkan latar belakang tersebut, pada penelitian ini untuk

mengetahui bagaimana pola komunikasi yang terjadi serta produksi pesan pada

akun Instagram resmi pada PT. Rosalia Indah Transport serta melihat

bagaimana masyarakat terutama calon pengguna/pengguna angkutan umum

dalam menerima maksud pesan tersebut.

RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan uraian latar belakang yang telah dijelaskan, terdapat

beberapa masalah yang dapat diketahui atau identifikasi melalui penelitian ini

antara lain :

1. Bagaimana pola komunikasi yang terjadi pada akun instagram

@rosaliaindah.official?

2. Bagaimana level text dan produksi pesan online pada akun

@rosaliaindah.official?

3. Bagaimana level konteks dan penerimaan pesan onlineterhadap pesan

yang diunggah akun @rosaliaindah.official?

TINJAUAN PUSTAKA

1. Komunikasi

Komunikasi adalah tindakan manusia atau aktivitas manusia untuk

menyampaikan sesuatu. Komunikasi adalah seni menyampaikan

informasi, ide dan sikap seseorang kepada orang lain (Suryanto, 2015).

Sedangkan menurut Ngalimun, proses pengirimian atau penyampaian

berita atau informasi dari satu pihak ke pihak lainnya sebagai usaha dalam

Page 6: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

6

memperoleh saling pengertian (Ngalimun, 2017). Harold Laswell dalam

(Mulyana, 2007) menjabarkan komponen komunikasi sebagai berikut:

Komunikator (Source) diapa yang mengatakan?; Pesan (Message)

Mengatakan apa?; Saluran (Channel) Melalui saluran/channel/media apa?;

Komunikan (receiver) kepada siapa?; Umpan Balik / Efek

(Feedback/Effect) dengan dampak efek umpan balik apa?

a) Proses Komunikasi

Pada dasarnya komunikasi merupakan suatu proses, dimana

serangkaian tindakan atau peristiwa terjadi dengan berurutan. Proses

komunikasi dibagi dua yakni primer dan sekunder, primer yakni

komunikasi antara komunikator dan komunikan yang menggunakan

simbol sebagai salurannya, terbagi menjadi dua dalam pola ini yakni

verbal dan non-verbal. Sekunder, proses komunikasi yang

penyampaian komunikator ke komunikan menggunakan sarana

media sebagai saluran ke dua setelah komunikasi primer.

b) Model Komunikasi

Proses komunikasi terdapat dua model komunikasi yakni Linear dan

Sirkular, linear menurut Dasrun Hidayat (Abidin, 2017) Linear di

sini mengandung makna lurus yang berarti perjalanan dari satu titik

ke titik lain secara lurus, yang berarti penyampaian pesanoleh

komunikator kepada komunikan sebagai titik terminal. Sedangkan

sirkular, Dalam pola komunikasi yang seperti ini proses komunikasi

berjalan terus yaitu adaya umpanbalik antara komunikator dan

komunikan (Hartati, 2013).

c) Bentuk Komunikasi

Bentuk komunikasi dalam buku Ngalimun (2017) sebagai berikut:

1) Komunikasi Antar Pribadi

Komunikasi ini melibatkan hanya dua orang secara tatapmuka

yang memungkinkan tiap individu menangkap reaksi orang lain

secara langsung baik verbal atau non verbal

2) Komunikasi Kelompok

Page 7: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

7

Adanya komunikasi tatap muka dengan lebih dari dua individu

dengan rencana yang telah ditentukan guna mencapai tujuan

tertentu.

3) Komunikasi Organisasi

Penerimaan dan pengiriman pesan dari suatu organisasi yang

bersifat formal dan informal serta memiliki massa lebih banyak

daripada kelompok.

4) Komunikasi Massa

Komunikasi yang menggunakan media massa atau komunikasi

yang mass-mediated.. Massa memiliki pengertian orang banyak,

mereka tidak harus berada dilokasi dan waktu yang sama namun

dapat memperoleh pesan komunikasi yang sama.

5) Komunikasi Pembelajaran

Menurut Ngalimun, komunikasi pembelajaran ada dua macam

yakni komunikasi dalam proses belajar mengajar dan strategi

komunikasi yang komunikatif.

6) Komunikasi Antar Budaya

Pertukaran pesaan-pesan yang disampaikan melalui lisan

maupun tulisan antaradua orang yang berbeda latar-belakang

budaya.

2. Pola Komunikasi

Pola komunikasi adalah cara seseorang individu atau kelompok itu

berkomunikasi. Pola komunikasi dalam tulisan ini adalah cara kerja suatu

kelompok ataupun individu dalam berkomunikasi yang didasarkan pada

teori-teori komunikasi dalam menyampaikan pesan atau mempengaruhi

komunikan (Purwasito, 2002). Agoes Soejanto dalam Setiawansyah (2017)

menyebutkan Pola komunikasi adalah suatu gambaran yang sederhana dari

proseskomunikasi yang memperlihatkan kaitan antara satu komponen

komunikasi dengankomponen lainnya. Joseph A. Devito dan Stephen P.

Robbins dalam Wahyudi (2016) menyebutkan ada lima pola komunikasi

Page 8: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

8

diantaranya Pola Rantai; Pola Roda; Pola Lingkaran; Pola Bintang atau

Semua Saluran dan Pola Y

3. Produksi Pesan

Produksi pesan adalah bagaimana komunikator menciptakan cara

untuk menyalurkan atau menyampaikan pesan ke komunikan yang

memiliki tujuan dan maksud tertentu, pesan merupakan produk utama

komunikasi. Pesan merupakan representasi dari ide atau gagasan, sikap,

perasaan, praktik hingga tindakan,memiliki bentuk berupa kata yang

tertulis, lisan, gambar, angka, gerak-gerik atau tingkat laku, benda, dan

aneka bentuk lainnya (Ngalimun, 2017).

Penelitian The Social Media Transformation Process: Curating

Content into Strategy (Kilgour, Sasser, & Larke, 2015) mengungkapkan

dalam pembahasan The Social Media Context, kekayaan infromasi dalam

lingkungan sosial memungkinkan pendekatannya lebih terarah atau

bertarget.

a) Message-Design Logic

Penulis buku Theories of Human Communication edisi kesebelas

mengungkapkan Tesis Barbara Okeefe dalah bahwa ada berbagai

cara untuk mendekati pesan, dan orang-orang menggunakan logika

yang berbeda dalam memutuskan apa yang akan dikatakan kepada

orang lain tergantung pada situasinya. Dia menggunakan logika

desain pesan untuk menggambarkan proses pemikiran di balik pesan

yang dibuat. tiga kemungkinan logika desain-pesan yang berkisar

dari sedikitnya orang yang terpusat ke kebanyakan orang berpusat

logika ekspresif, logika konvensional, dan logika retoris (Littlejohn,

Foss, & Oetzel, 2017).

4. Penerimaan Pesan

Pada proses komunikasi setelah mengemas atau memproduksi

pesan yakni bagaimana menerima pesan oleh khalayak, suatu pesan terima

kemudian di interpretasikan menghasikan tanggapan dan reaksi dari

penerima tersebut.Namun, hasil tanggapan dan reaksi dari penerima

Page 9: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

9

tersebut bergantung pada latar belakang budaya dan pengalaman hidup

baik keterampilan, pengetahuan, sikap dan sistem sosial budaya yang

mempengaruhi. Hal tersebut menjadi yang menentukan apakah pesan

tersebut mendapatkan feedback atau umpan balik, hingga selaras dengan

tujuan pesan maupun tidak.

Interpretasi dan pemahaman pesan yang didapatkan, membuat

khalayak atau pengguna media sosial terutama instagram dapat melakukan

feedback atau timbal balik, penelitian yang berjudul Engangement With

Social Media Content: A Qualitative Explorationmenyebutkan beberapa

hal diantaranya Keterlibatan di Dunia Media Sosial yang dimana

diantaranya beberapa informan menyatakan bahwa ada tingkatan dalam

keterlibatan seperti aktif dan pasif. Keterlibatan aktif misalnya perilaku

seperti menyukai, berkomentar, dan berbagi, sedangkan pasif hanya

melihat dan membaca. (Syrdal & Briggs, 2018).

a) Reception/ Audience Reception Theory.

Teori Reception/ Audience Receptionyang dikemukakan oleh

Stuart Hall dalam buku Encyclopediaof Media andCommunication

oleh Danesi (2013) memaknai bagaimana sebuah pesan ditangkap atau

dicerna. Perhatian umum dari ahli teori ini adalah bagaimana tindakan

masyarakat institusi (seperti media) dihubungkan dengan,

memproduksi, dan mereproduksi budaya. Contoh tayangan televisi

merubah pola perilaku. Pemaknaan pesan bergantung pada latar

belakang budaya dan pengalaman hidup khalayak itu sendiri

(Meidasari, 2015).

Stuart Hall dalam (Peterson, 2018) mengatakan Orang-orang yang

menerima atau adopsi pada suatu teks-teks terbagi atas beberapa yakni

dominan (secara tidak kritis menerima), negosiasi (menerima tetapi

memodifikasi elemen-elemen yang bertentangan dengan pengalaman

konsumen), danoposisi terhadap menentang teks-teks tersebut. Teks

ini lebih jauh dipengaruhi oleh posisi sosial pembaca, terutama ras,

jenis kelamin, dan golongan mereka.

Page 10: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

10

5. Media Baru

Konvergensi antara media lama dengan digitalisasi, membuat

semuanya menjadi lebih ringkas dan cepat. Kemudahan berakses darimana

dan kapan saja menjadi kebiasaan sehari-hari. Tidak hanya pada kalangan

remaja yang melek teknologi yang bisa menggunakan media baru, akan

tetapi kalangan tua atau lanjut usia juga bisa memakainya (Kurnia, 2005).

Beberapa karakteristik yang dapat menggambarkan media baru antara lain:

digital, interactive, hypertextual, virtual, networked, dan simulated.

a) Media Sosial

Media sosial adalah sebuah plafrom berbagi, baik foto/video

maupun kalimat. Dengan media sosial kehidupan dunia nyata

dapat ditransformasi ke dalam dunia maya. Masyarakat bisa

dengan bebas berbagi informasi danberkomunikasi dengan orang

banyak tanpa perlu memikirkan hambatan dalam hal biaya,

jarak dan waktu. (Soliha, 2015)

Chris Heuer dalam Solis terdapat four C dalam penggunaan

media sosial (Solis, 2010) yaitu:

1) Context: “How we frame our stories”

2) Communication: “The practice of sharing our sharing story as

well as listening, responding, and growing”

3) Collaboration: “Working together to make things better and

more efficient and effective”

4) Connection: “The relationships we forge and maintain”

b) Instagram

Instagram merupakan media sosial berbasis berbagi gambar atau

foto yang dapat diunduh melalui google playstore untuk perangkat

android maupun apps store untuk perangkat IOS. Penggunaan

Instagram di Indonesia, merupakan salah satu media sosial paling

banyak penggunanya selain twitter dan facebook

Menurut Anjadi dan Irwansyah, gambar dan konten visual

memungkinkan konsumen untuk memahami informasi lebih baik dan

Page 11: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

11

ini adalah cara bagi brand atau perusahaan untuk memberikan semua

informasi kepada konsumen atau masyarakat umum yang konstan

yang setiap harinya terpapar di Internet. (Anjani & Irwansyah, 2020)

6. PT. Rosalia Indah Transport

Salah satu penyedia jasa layanan transportasi massal berbasis bis

yang berkantor pusat di Jalan Raya Solo-Sragen Km 7,5 Palur, Kecamatan

Jaten, Kabupaten Karanganyar ini memiliki 300 lebih armada Antar Kota

Antar Provinsi (AKAP)serta 300 kantor perwakilan dan agen.Jasa

angkutan umum bermoda bus memiliki keunikan karakteristik

dibandingkan dengan perusahaan jasa angkutan umum.Rosalia Indah

memiliki agen layaknya terminal pribadi.Rosalia merupakan perusahaan

pertama jasa angkutan umum yang memiliki aplikasi e-ticketing. Aplikasi

tersebut dapat di download padaPlaystore serta Apple store. Rosalia Indah

juga merupakan perusahaan yang aktif dalam mengelola sosial media

seperti Instagram Youtube, Facebook serta Tiktok.

METODOLOGI

Pada penelitian produksi dan penerimaan pesan PT. Rosalia Indah,

peneliti menggunakan jenis penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif lebih

menekankan pada deskriptif holistik, yangmenjelaskan secara detail tentang

kegaiatan atau situasi apa yang sedang berlangsung daripada membandingkan

efek perlakuan tertentu, atau menjelaskan tentang sikap atau perilaku orang.

(Prof. Dr. Rochmat Wahab, 2014). Penelitian ini dikaji menggunakan jenis

penelitian kualitatif melihat analisis bagaimana produksi pesan PT. Rosalia

Indah Transport melalui akun resmi instagramnya, kemudian meneliti

bagaimana penerimaan pesannya dikalangan masyarakat khususnya

penumpang maupun calon penumpang.

Page 12: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

12

SAJIAN DATA DAN PEMBAHASAN

1. Pola Komunikasi

Akun @rosaliaindah.official terdapat interaksi hubungan antar satu

sama lain, dapat dijumpai dalam kolom komentar. Media sosial instagram

memiliki fitur komentar, melalui komentar tersebut dapat membalas

komentar sebelumnya tanpa ada batasan baik dari waktu maupun kosakata

dan dapat dilihat siapapun.Seringkali dijumpai tatkala akun

@rosaliaindah.official memproduksi suatu pesan, kemudian pengikut akun

tersebut memberikan feedback/timbal balik melalui komentar.

Feedback/timbal balik tersebut berbentuk keluhan atas apa yang dialami,

bertanya tentang perjalanan, dukungan, kritik dan saran, menandai

temannya perihal adanya pesan tersebut serta tak jarang memberi pesan

agar keluhan melalui fitur instagram direct message untuk segera ditindak

lanjuti.

Pada bagian hasil penelitian, peneliti menjabarkan interaksi yang

terjadi dalam akun @rosaliaindah.official melalui pengamatan pada kolom

komentar. Berdasarkan hasil penelitian, interaksi yang terjadi dalam akun

@rosaliaindah.official merupakan pola komunikasi yang berpola bintang

atau semua saluran.

Pola bintang atau semua saluran dalam akun @rosaliaindah.official

ini sebagai komunikator yang produksi pesan, kemudian followers atau

pengikut ini berposisi sebagai komunikan yang menerima pesan. Akun

@rosaliaindah.official kerap membagikan ragam pesan yang mengandung

informasi berkaitan dengan perjalanan, setelah membagikan pesan tersebut

diterima dan dekoding oleh followers atau pengikut akun tersebut. Muncul

ragam reaksi dan tanggapan atas pesan dari followers melalui kolom

komentar maupun pesan pribadi, kemudian akun @rosaliaindah,official

memberikan pesan balasan atas hal tersebut. Kendati demikian, temuan

dalam penelitian ini tak hanya interaksi satu pengikut dengan akun

@rosaliaindah.official, terdapat interaksi antar pengikut yang juga

berposisi komunikan. Oleh karena itu, interaksi dalam akun

Page 13: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

13

@rosaliaindah.official ini tak hanya komunikator dengan komunikan,

tetapi bisa juga komunikan dengan komunikan melalui kolom komentar

2. Level Text

Pada penelitian produksi pesan nantinya dijadikan acuan atau dasar

penelitian penerimaan pesan dengan menggunakan metode wawancara

kepada informan penelitian. Akun @rosaliaindah.official memiliki jumlah

pengikut -+ 62.800 akun dan memposting 345 postingan per 17 Mei 2021.

Berdasarkan Analisa.io sebuah platform analisis media sosial, mencatat

pada akun @rosaliaindah.official memiliki rata-rata dalam fitur Like

sebanyak 1.214 akun dan rata-rata fitur comment 80 akun perpostingan.

Dalam analisis level text, didapati ragam jenis text atau pesan yang ada

dalam akun @rosaliaindah.official yakni :

a) Ucapan / Greetings

Hari perayaan dalam satu tahun cukup banyak, baik perayaan hari

raya agama, perayaan keagamaan, perayaan nasional dan lain

sebagainya sehingga patut untuk menghormati seperti

menyampaikan selamat merayakan.

b) Kuis Berhadiah

Kuis merupakan sebuah permainan atau hiburan teka-teki,

manakala jawaban atas teka teki tersebut sesuai mendapatkan hadiah.

Hal ini dilakukan oleh akun @rosaliaindah.official memproduksi

pesan yang berbentuk beragam kuis berhadiah, tentunya memiliki

syarat dan ketentuan yang ditetapkan untuk pengikutnya yang

diumumkan pada kemudian hari.

c) Tips

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), menjelaskan tips memiliki

definisi yakni petunjuk singkat atau petunjuk praktis. Seringkali tips

ini diberikan agar memudahkan dalam melakukan sesuatu yang

dikerjakan atau dilakukan, akun @rosaliaindah.official sering

memproduksi pesan tips yang berkaitan dengan jasa transportasi bus

untuk pengikutnya.

Page 14: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

14

d) Imbauan

Setiap perusahaan memiliki visi, misi dan nilai perusahaan kemana

arah berjalan perusahaan tersebut, terciptalah rule/aturan yang harus

dijalankan baik karyawan maupun konsumen dalam hal ini

penumpang agar visi,misi dan nilai perusahaan tercapai. Sepeti hal

yang dilakukan oleh Rosalia Indah, demi menciptakan antar

penumpang selama perjalanan serta selaras dengan esensi layanan

Rosalia Indah yang mengedepankan keselamatan, kenyamanan dan

kebersihan.

e) Sejarah Rosalia Indah

Suatu perusahaan tentuya tidak menginginkan sejarah berdirinya

hilang dan dilupakan, karena melalui sejarah tersebut menjadi

sebuah catatan yang dapat diaambil nilai-nilai dan semangat dalam

menjalankan usahanya. Selain itu lewat sejarah dapat dijadikan salah

satu promosi yakni pada personal selling, menurut Kotler dan

Amstrong dalam (Adlan, 2016)” personal selling yakni representasi

pribadi oleh para perusahaan dalam rangka mencapai target

penjualan dan membangun hubungan dengan pelanggan.

f) Informasi Perjalanan

Pesan informasi ini menjadi penting hal ini menjadi hal utama

untuk mendapatkan pelanggan sebagai perusahaan jasa transportasi

umum khususnya bis serta selain itu pesan tersebut mampu

memberikan pengetahuan kepada masyakarat sebagai referensi

bepergian keluar kota dan hal ini dilakukan oleh akun

@rosaliaindah.transport

Lewat akun tersebut, setiap kali Rosalia Indah membuka rute baru

maupun memiliki armada baru kerap memproduksi pesan informasi.

Tak sekedar pemberitahuan, dalam pesan akun tersebut memberikan

informasi secara lengkap seperti rute yang dilewati, armada/fasilitas

yang digunakan, bahkan informasi narahubunng agen-agen yang

dilewati

Page 15: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

15

g) Informasi Ticketing

Kemudahan untuk pemesanan tiket untuk menjangkau para calon

pelanggan bagi perusahaan jasa transportasi terus ditingkatkan,

bahkan tahun sekarang hal tersebut seperti menjadi perlombaan

dengan kompetitor perusahaan jasa transportasi khususnya moda

bus. Di era 4.0 ini banyak jasa transportasi bus memanfatkan

platform melalui aplikasi online ticketing melalui website dan

aplikasi ponsel, hal ini dilakukan oleh Rosalia Indah melalui

instagramnya akun @rosaliaindah.official.

h) Informasi Fasilitas

Setiap moda transportasi umum memiliki fasilitas-fasilitas

penunjang bagi para penumpangnya, fasilitas tersebut dapat

memanjakan para penumpang selama perjalanan berlangsung yang

menempuh waktu yang tidak singkat hitungan menit baik moda

transportasi kereta, pesawat, maupun bus. Namun, banyak-sedikitnya

fasilitas yang didapatkan oleh penumpang tergantung jenis kelas

yang dipesan, kendati demikian penumpang dapat menikmati

beberapa fasilitas. Masing-masing kelas bus tersebut memiliki ragam

fasilitas penunjang untuk penumpangnya, akun

@rosaliaindah.official sering membagikan pesan mengenai fasilitas-

fasilitas armada ditiap kelasnya.

i) Informasi Perusahaan

Selain memproduksi pesan yang berkaitan dengan jasa yang

dilakukan yakni dibidang transportasi bus, akun

@rosaliaindah.official memproduksi pesan-pesan yang berkaitan

dengan informasi perusahaan baik penghargaan yang didapat sebagai

upaya meningkatkan citra perusahaan maupun kebijakan perusahaan

dibagikan ke pengikut akun @rosaliaindah.official maupun

masyarakat.

Page 16: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

16

3. Produksi Pesan

Pada penelitian produksi pesan selain menyajikan data ragam jenis

pesan pada level text, pada penelitian ini menyajikan bagaimana

komunikator dalam hal ini yakni PT.Rosalia Indah Transport produksi pesan

yang mengandung tujuan dan maksud pada akun instagram

@rosaliaindah.official berikut hasil analisis peneliti. Dalam penelitian ini,

peneliti menggunakan teori message-design logic atau logika pesan yang

dikemukakan oleh Barbara O’Keefe. Penelitian ini peneliti menemukan

data-data yang peneliti menganggap bahwa pesan yang disampaikan oleh

akun @rosaliaindah.official ini menggunakan logika ekspresif,

konvensional dan retoris, hal ini didapati bahasa dalam pesan pada akun

@rosaliaindah.official.\

Dalam logika ekspresif, akun @rosaliaindah.official mengenalkan diri

ke khalayak sebagai penyelenggara jasa transportasi, seperti trayek/rute

perjalanan dan memproduksi pesan nilai perusahaan yang bergerak pada

bidang jasa transportasi bis seperti visi, misi dan nilai perusahaan.

Selanjutnya dalam pesan ekspresif, akun tersebut memproduksi pesan upaya

untuk menjelaskan keunggulan perjalanan dengan menggunakan jasanya

seperti keunggulan fasilitas busnya.

Selanjutnya mengenai logika konvensional, akun @rosaliaindah.official

memproduksi pesan ajakan kepada calon penumpang pada media sosial

instagram untuk senantiasa mengikuti peraturan yang berlaku seperti

menginformasikan aturan-aturan yang berlaku jika menggunakan jasanya.

Terakhir pesan retoris, pada bagian ini akun tersebut bahasa yang digunakan

pesan pada instagram yakni bahasa indonesia semi-baku dimana dilakukan

agar pemahaman audiens dalam hal ini followers/pengikut selaras dengan

apa yang dimaksud dan pesan yang mengandung pesan menarik minat

menggunakan jasa rosalia seperti memberikan tips-tips kemudahan

mendapatkan tiket, tips perjalanan menggunakan bus dan lainnya

Page 17: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

17

4. Level Konteks

Hasil yang diperoleh melalui wawancara tersebut peneliti setelah di

identifikasi menemukan bahwa jawaban keenam informan. Pertama yakni

ditemukan bahwa informan dominan seluruhnya memahami mengenai

pesan-pesan yang diunggah melalui akun @rosaliaindah.official, jawaban

yang diberikan informan mengacu pada konten atau pesan yang diproduksi

oleh akun @rosaliaindah.official yang didapatinya.

Kedua penggunaaan bahasa dalam akun @rosaliaindah.official ini

menggunakan Bahasa Indonesia, keenam informan sepakat bahwa bahasa

yang digunakan akun tersebut mudah dipahami. Kemudian mengacu pada

pesan-pesan yang diunggah dalam akun @rosaliaindah.official semua

informan memberikan tanggapan yang positif baik dari cara penyampaian

atau pengemasannya maupun isi dan memiliki kesamaan, keenam informan

tidak memberikan tanggapan negatif sama sekali terhadap akun

@rosaliaindah.official.

Selanjutnya keenam informan memiliki alasan berbeda-beda dalam

memberikan jawaban mengenai penggunaan fitur instagram seperti

like,comment dan share. Penggunaan fitur instagram ini, peneliti

menganggap merupakan bentuk atas reaksi setelah mendapatkan pesan yang

ada diakun @rosaliaindah.official kendati demikian keenam informan

memberikan like/suka pada setiap postingan serta jarang memberikan

komentar.

5. Penerimaan Pesan

Penelitian penerimaan pesan ini peneliti melakukan interview dengan

enam informan dengan metode teknik sampling dimana penentuan sample

dengan pertimbangan peneliti tertentu, adapun kriteria informan yakni

informan mengikuti atau follow akun @rosaliaindah.official. Wawancara

atau interview dengan informan dilakukan tatap muka, tentunya mematuhi

protokol kesehatan semasa pandemi covid-19. Setelah melakukan

wawancara, peneliti menemukan bahwa keenam informan tersebut

memiliki tanggapan beragam serta jawaban informan dalam penerimaan

Page 18: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

18

pesan terbagi dalam tiga tahap yakni Informan Dominan, Informan

Negosiasi dan Informan Oposisi. Berikut merupakan hasil wawancara

dengan keenam informan :

A. Informan Dominan

Komunikan menerima atau mengadopsi pesan apa adanya tanpa

ada dan sama dengan komunikator. Dalam penelitian penerimaan

pesan akun @rosaliaindah.official ini informan memiliki anggapan

pesannya bagus, informatif, dan lengkap.

1) Akun @rosaliaindah.official Merupakan Akun Informatif

Hasil wawancara didapatkan dua informan yaitu informan

Wahyu dan Asyifa menyebutkan bahwa akun

@rosaliaindah.official merupakan akun yang informative.

Informan Wahyu menyukai isi pesan yang mudah dipahami serta

informan Wahyu membandingkan dengan instagram akun bus

lainnya yang menurut dirinya kurang lengkap, serta pesannya

dibumbui dengan desain grafis. Hal serupa juga diutarakan

informan Asyifa, dimana akun instagram @rosaliaindah.official

memiliki pesan yang informatif, jelas, lengkap serta menarik.

2) Pesan Mudah Dimengerti

Informan Adi dan Naufal dalam penelitian penerimaan

pesan ini memberi tanggapan bahwa pesan yang ada dalam akun

@rosaliaindah.official mudah dipahami. Informan Adi

menambahkan bahwa penggunaan bahasa yang jelas dalam hal ini

Bahasa Indonesia serta informasi yang sesuai kebutuhan ada dalam

akun @rosaliaindah.official membuat dirinya memahami pesan

yang ada, berbeda dengan Naufal yang berujar bahwa cara

penyampaian pesan yang runtut serta grafis yang bagus sebagai

penunjang yang membuat dirinya paham.

3) Pesan Terkini (Up To Date) dan Cara Penyampaian

Media sosial membawa pesan sangat cepat dan dinamis,

kapanpun dan dimanapun dapat menerima beragam informasi.

Page 19: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

19

Hal ini juga diungkap informan Aldino dan Alfi, mereka

menyebutkan akun @rosaliaindah.official kerap memproduksi

pesan yang terkini atau yang biasa disebut up to date. Selain itu

informan Aldino beranggapan bahwa akun @rosaliaindah.official

memiliki cara penyampaian yang selalu berusaha mendekatkan

dengan pemakainya dalam hal ini follower dan penumpang.

Sedangkan informan Alfi menuturkan cara penyampaian melalui

penataan pesan dalam akun instagram @rosaliandah.official yang

membuat dirinya suka selain pesan-pesan yang diproduksi.

4) Pesan Yang Tepat

Keenam informan memiliki anggapan yang berbeda

mengenai pesan yang menurutnya sangat tepat bagi informan,

dimana 4 informan memiliki kesamaan serta 2 informan juga

memiliki kesamaan. Hal ini selaras dengan faktor penerimaan

pesan dimana tingkat pengetahuan dan pengalaman informan

serta latar belakang informan yang heterogen mempengaruhi

tanggapan, gaya dan sikap mengenai pesan tersebut.

Informan Aldino menyatakan bahwa pesan yang tepat

menurutnya ialah pesan yang mengandung ajakan agar senantiasa

menerapkan protokol kesehatan agar membuat diri sendiri dan

orang lain merasa nyaman, anggapan tersebut berkaca pada realita

masyarakat yang dimana sering mengabaikan protokol kesehatan.

Berbeda dengan informan Adi dan Wahyu, pesan yang berkaitan

dengan rute, kelas armada, serta peraturan merupakan pesan yang

dianggap keduanya tepat. Informan Adi menambahkan pesan

tersebut dapat membuat orang lain tahu serta paham apa yang

akan didapatnya, kemudian informan Wahyu memiliki asumsi

bahwa pesan tersebut secara tidak sadar sebagai media untuk

mengenalkan ke orang lain atau istilahnya promosi serta pesan

peraturan dapat mengedukasi kepada calon penumpang.

Page 20: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

20

Sama halnya dengan informan Aldino, informan Asyifa

juga menganggap pesan yang berisi tips-tips yang berkaitan

dengan bagaimana perjalanan agar aman dan sehat serta cara

penyampaiannya singkat tapi tepat. Ia juga menambahkan selain

mengunggah pesan tersebut, Rosalia Indah sendiri juga

menerapkan protokol kesehatan sehingga selain memproduksi

pesan tersebut untuk khalayak juga untuk Rosalia Indah sendiri.

Informan Naufal dan Alfi juga memiliki anggapan dimana pesan

yang tepat menurutnya ialah pesan yang berkaitan dengan

informasi kelas armada, rute dan fasilitas. Naufal menambahkan

semua orang membutuhkan informasi tersebut, namun akun

@rosaliaindah.official menjadi pusat informasi karena lengkap

sehingga orang lain tidak perlu mencari melalui Google.

B. Informan Negosiasi

Dalam menerima atau mengadopsi pesan, komunikan tidak serta

menerima apa adanya mengenai pesan tersebut. Komunikan sebagai

penerima pesan sering kali tidak memaknai sama dengan pesan

tersebut, ada beberapa elemen yang menurutnya tepat ada yang

disesuaikan. Pada penelitian ini, peneliti menemukan tiga informan

yang tidak semua menerima pesan yang ada akun

@rosaliaindah.official.

1) Feedback atau Timbal Balik Kurang Cepat

Proses komunikasi memiliki umpan balik yang merupakan

hasil dari dekoding atau menerima pesan, feedback atau umpan

balik ini tidak serta merta mengenai isi pesan tetapi juga teknis juga

patut diperhatikan. Ketiga informan memiliki anggapan bahwa

feedback atau umpan balik setelah informan mendapatkan pesan

dalam akun @rosaliaindah.official belum baik, informan

menyebutkan teknis mendapatkan feedback atau umpan balik

kembali membutuhkan waktu yang lama bahkan tidak ditanggapi

Page 21: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

21

sama sekali. Kendati demikian, seperti hal yang diatas informan

tetap memuji pesan-pesan akun @rosaliaindah.official.

Informan Adi, Wahyu dan Naufal memiliki kesamaan

dalam menanggapi pesan, dimana akun @rosaliaindah.official

secara teknis dalam menanggapi feedback atau umpan balik dari

komunikator sangat lama bahkan menyebutkan tidak ditanggapi.

Walau demikian, akun @rosaliaindah.official menanggapi

beberapa akun lain yang juga menjadi komunikan serta informan

Naufal menyanjung akun tersebut tetap informatif.

C. Informan Oposisi

Pada tahapan ini, informan tidak setuju sama sekali mengenai

pesan-pesan yang didapatinya. Hal ini ditemui dalam penelitian

penerimaan akun @rosaliaindah.official, dimana salah satu informan

tidak setuju dengan pesan yang ada.

1) Pesan Tidak Tepat

Komunikan setelah mendapatkan atau mengadopsi pesan,

tentunya muncul tanggapan apakah pesan tersebut tepat atau tidak.

Salah satu informan yakni Naufal memiliki anggapan pesan yang

tidak tepat dalam akun @rosaliaindah.official, berikut kutipan

wawancara informan Naufal. Informan Naufal tidak setuju terhadap

pesan yang berisi tips-tips yang ada diakun @rosaliaindah.official,

pesan tips tersebut beragam jenisnya yang dibahas dalam penelitian

produksi pesan sebelumnya. Menurutnya walaupun untuk menarik

minat khalayak, baiknya diperbanyak pesan informasi terkait rute

Page 22: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

22

DAFTAR PUSTAKA

Abidin, G. A. (2017). 2017Pola komunikasi komunitas ketimbang ngemis

Sidoarjo dalam Mensosialisasikan Program Kerja Pada Pedagang Lansia di

Kabupaten Sidoarjo. Surabaya: UIN Sunan Ampel.

Adlan, F. (2016). PENTINGNYA PERSONAL SELLING TERHADAP

PENINGKATAN PENJUALAN PADA UD. MITRA JAYA MANADO.

Doctoral dissertation, Politeknik Negeri Manado .

Anjani, S., & Irwansyah. (2020). PERANAN INFLUENCER DALAM

MENGKOMUNIKASIKAN PESAN DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM [THE

ROLE OF SOCIAL MEDIA INFLUENCERS IN COMMUNICATING

MESSAGES USING INSTAGRAM ]. POLYGLOT: Jurnal Ilmiah , 203-229.

Danesi, M. (2013). Encyclopedia of Media and Communication. Toronto :

University of Toronto Press.

Gumilar, G. &. (2014). Penggunaan media massa dan internet sebagai sarana

Penyampaian Informasi dan Promosi oleh Pengelola Industri Kecil dan Menengah

di Bandung. Jurnal Kajian Komunikasi, 2 (1) , 85-92.

Hartati, K. (2013). POLA KOMUNIKASI ANTARA STAF DAN LURAH DI

KANTOR KELURAHAN PERANGAT SELATAN KECAMATAN

MARANGKAYU KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA. eJournal llmu

Komunikasi Universitas Mulawarman 1 (2) , 418-432.

Hatane, S., & Setiawan, K. Y. (April 2018). PROMOSI MELALUI SOSIAL

MEDIA, BRAND AWARENESS, PURCHASE INTENTION PADA PRODUK

SEPATU OLAHRAGA. Jurnal Manajemen Pemasaran Vol. 12, No. 1 , 47-52.

Kilgour, M., Sasser, S. L., & Larke, R. (2015). The Social Media Transformation

Process : Curating Content into Strategy. Corporate Communications : An

Internasional Journal. Vol 20 , 326-343.

Kurnia, N. (2005). Perkembangan teknologi komunikasi dan media baru:

Implikasi terhadap teori komunikasi. Mediator : Jurnal Komunikasi 6(2) , 291-

296.

Littlejohn, S. W., Foss, K. A., & Oetzel, J. G. (2017). Theories of human

communication. Illinois: Waveland Press.

Page 23: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

23

Meidasari, V. E. (2015). TEACHING COMMUNICATIVE TRANSLATION: AN

ACTIVE RECEPTION ANALYSIS BETWEEN THE TRANSLATION AND

READER'S RECEPTION. English Review: Journal of English Education, 2(2),

183-191.

Mulyana, D. (2007). Ilmu Komunikasi: Suatu Pengantar. Bandung: Remaja

Rosadakarya.

Ngalimun. (2017). Ilmu Komunikasi, Sebuah Pengantar Praktis. Yogyakarta.

Peterson, M. A. (2018). Reception. The International Encyclopedia of

Anthropology , 1-5.

Prof. Dr. Rochmat Wahab, M. M. (2014). Metodologi Penelitian Kualitatif.

Dipetik Mei 29, 2020, dari staffnew.unt.ac.id:

http://staffnew.uny.ac.id/upload/131405893/pendidikan/INTRO+TO+QUALITIV

E+RESEARCH.pdf

Purwasito, A. P. (2002). Komunikasi Multikultural. Surakarta: Muhammadiyah

University Press.

Setiawansyah, A. P. (2017). POLA KOMUNIKASI KOMUNITAS MADRIDISTA

BANDA ACEH DALAM MELAKUKAN KEGIATAN SOSIAL. Banda Aceh:

Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Darussalam.

Soliha, S. F. (2015). Tingkat ketergantungan pengguna media sosial dan

kecemasan sosial. Interaksi: Jurnal Ilmu Komunikasi , Vol 4, No 1 .

Solis, B. (2010). Engage: The Complete Guide for Brands and Businesses to

Build Cultivate and Measure Success on The Web. New Jersey: John Wiley &

Sons.

Suryanto. (2015). Pengantar Ilmu Komunikasi. Bandung: CV Pustaka Setia.

Syrdal, H. A., & Briggs, E. (2018). Engagement With Social Media Content: A

Qualitative Exploration. Journal of Marketing Theory and Practice. Vol. 26 , 4-

22.

Wahyudi, F. (2016). POLA KOMUNIKASI BADAN PENANGGULANGAN

BENCANA DAERAH PROVINSI RIAU DALAM MENCEGAH DAN

MENANGGULANGI BENCANA ASAP DI RIAU. JOM FISIP Vol. 3 No. 2 –

Oktober 2016 .

Page 24: Pola Komunikasi, Produksi dan Penerimaan Pesan Online ...

24

Wahyuni, S. (2014). Studi Tentang Mobilitas Penduduk di Kelurahan Sempaja

Selatan Kecamatan Samarinda Utara Kota Samarinda . Program Studi Ilmu

Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Mulawarman , 13.

.