Top Banner
PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA FOOD INDUSTRIES LAPORAN KERJA PRAKTEK Diajukan untuk memenuhi sebagian dari syarat-syarat guna memperoleh gelar Sarjana Teknologi Pangan Oleh : MULLER, CLAUDIA ANGELA 14.I1.0053 PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PANGAN FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA SEMARANG 2017
61

PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

Mar 02, 2019

Download

Documents

dangnga
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA

FOOD INDUSTRIES

LAPORAN KERJA PRAKTEK

Diajukan untuk memenuhi sebagian dari syarat-syarat guna

memperoleh gelar Sarjana Teknologi Pangan

Oleh :

MULLER, CLAUDIA ANGELA

14.I1.0053

PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PANGAN

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA

SEMARANG

2017

Page 2: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

i

Page 3: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

ii

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur Penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas anugrah dan karuniaNya

yang telah diberikan kepada Penulis sehingga Penulis dapat menyelesaikan Kerja Praktek di

PT Maya Food Industries pada bulan Februari hingga Maret 2017 dan dapat menyelesaikan

Laporan Kerja Praktek dengan judul PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI

PT. MAYA FOOD INDUSTRIES dengan baik dan tepat waktu. Dengan adanya Kerja

Praktek ini, banyak manfaat yang Penulis peroleh, terutama Penulis dapat membandingkan

antara ilmu yang diperoleh selama perkuliahan dengan fakta yang ada di lapangan,

merasakan praktek kerja di dunia nyata, dan mendapat pengalaman dan teman baru.

Dalam proses pelaksanaan Kerja Praktek dan pembuatan Laporan Kerja Praktek ini, Penulis

mendapat banyak bantuan dari berbagai pihak. Maka, pada kesempatan ini Penulis ingin

mengucapkan terimakasih kepada :

1. Tuhan Yang Maha Esa atas segala berkatNya yang diberikan kepada Penulis selama

melaksanakan Kerja Praktek.

2. Ibu Dr. Victoria Kristina Ananingsih, STP, MSc selaku dekan Universitas Katolik

Soegijapranata Semarang.

3. Ibu Katharina Ardanareswari STP, MSc selaku Dosen Pembimbing Kerja Praktek yang

telah membimbing penulis sebelum dan sesudah kerja praktek dan membimbing Penulis

selama pembuatan laporan kerja praktek.

4. Orang tua Penulis yang selalu mendukung penulis

5. PT. Maya Food Industries yang telah memberikan izin bagi penulis untuk melaksanakan

kerja praktek.

6. Bapak Jones B. Simbolon, SH selaku Manajer HRD PT Maya Food Industries yang telah

membantu Penulis selama melakukan Kerja Praktek.

7. Bapak Eko Setyadi, ST selaku Manajer Produksi serta pembimbing lapangan PT Maya

Food Industries yang telah membantu dan membimbing Penulis selama melaksanakan

Kerja Praktek.

8. Bapak Sumanto dan Bapak Riskon yang telah membantu Penulis selama pelaksanaan

Kerja Praktek.

9. Staff dan karyawan PT Maya Food Industries yang telah membantu dan memberi

informasi kepada Penulis selama pelaksanaan Kerja Praktek.

Page 4: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

iii

10. Fransisca Natasha L.G. sebagai rekan selama pelaksanaan Kerja Praktek di PT Maya

Food Industries.

11. Pihak-pihak lain yang telah membantu Penulis selama pelaksanaan Kerja Praktek yang

tidak dapat Penulis sebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwa Laporan Kerja Praktek ini masih terdapat kekurangan. Penulis

berharap laporan Kerja Praktek ini bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan kepada

para pembaca dan pihak-pihak yang membutuhkan. Terimakasih.

Semarang, 12 Juni 2017

Penulis,

Muller, Claudia Angela

Page 5: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

iv

DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN .........................................................................................i

KATA PENGANTAR .....................................................................................................ii

DAFTAR ISI ...................................................................................................................iv

1. PENDAHULUAN ....................................................................................................1

1.1. Latar Belakang ...................................................................................................1

1.2. Tujuan Kerja Praktek .........................................................................................2

1.3. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kerja Praktek .................................................2

2. PROFIL PERUSAHAAN ..........................................................................................4

2.1. Sejarah ...............................................................................................................4

2.2. Visi, Misi, dan Kebijakan Mutu.........................................................................5

2.3. Sertifikasi ...........................................................................................................5

2.4. Ketenagakerjaan.................................................................................................6

2.5.Kesejahteraan Karyawan ....................................................................................7

2.6. Struktur Organisasi ............................................................................................8

3. SPESIFIKASI PRODUK ..........................................................................................12

3.1. Jenis Produk .......................................................................................................12

3.2. Distribusi dan Manajemen Pemasaran ...............................................................13

4. PROSES PRODUKSI ................................................................................................14

4.1.Penerimaan Bahan Baku .....................................................................................15

4.2.Penyimpanan Bahan Baku ..................................................................................15

4.3.Thawing ..............................................................................................................16

4.4.Pembersihan sisik dan Pemotongan ....................................................................16

4.5.Pengisian (Filling) ..............................................................................................17

4.6.Penimbangan .......................................................................................................17

4.7.Pemasakan Awal (Pre-cooking) .........................................................................17

4.8.Penirisan (Draining) ...........................................................................................18

4.9.Pengisian Media (Filling Media) ........................................................................18

4.10. Penutupan Kaleng (Seaming) .........................................................................19

4.11. Pencucian Kaleng...........................................................................................19

4.12. Sterilisasi (Retort) ..........................................................................................19

4.13. Pendinginan (Cooling) dan Penirisan ............................................................20

Page 6: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

v

4.14. Packing ..........................................................................................................20

4.15. Penyimpanan (inkubasi).................................................................................21

5. PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN LIMBAH PADAT ..................................22

5.1. Pengolahan Limbah Cair ...................................................................................22

5.1.1. Bak penampungan .................................................................................23

5.1.2. Bak Penyaringan ....................................................................................23

5.1.3. Bak Pre-Treatment .................................................................................24

5.1.4. Bak Equalisasi .......................................................................................24

5.1.5. Bak Anaerob ..........................................................................................24

5.1.6. Bak Aerob ..............................................................................................25

5.1.7. Bak Settling ...........................................................................................26

5.1.8. Wet Land ................................................................................................26

5.1.9. Outlet .....................................................................................................27

5.1.10. Pengujian Baku Mutu Air Limbah ........................................................27

5.2.Pengolahan Limbah Padat ..................................................................................28

5.2.1. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Tepung Ikan ..................................28

5.2.2. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Minyak Ikan .................................29

6. PEMBAHASAN ........................................................................................................30

6.1. Karakteristik Limbah Ikan .................................................................................30

6.2. Pengolahan Limbah Cair ...................................................................................30

6.2.1. Pengolahan Primer ................................................................................31

6.2.2. Pengolahan Sekunder .............................................................................32

6.2.3. Pengolahan Tersier ................................................................................34

6.2.4. Baku Mutu Air Limbah .........................................................................35

6.3. Pengolahan Limbah Padat .................................................................................36

6.3.1. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Tepung Ikan ..................................37

6.3.2. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Minyak Ikan .................................38

7. KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................................39

7.1. Kesimpulan ........................................................................................................39

7.2. Saran ..................................................................................................................39

8. DAFTAR PUSTAKA ...............................................................................................40

9. LAMPIRAN..............................................................................................................43

DAFTAR TABEL ............................................................................................................vii

Page 7: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

vi

DAFTAR GAMBAR .......................................................................................................viii

DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................................ix

Page 8: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

vii

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Hasil Analisa Baku Mutu Air Limbah .............................................................. 28

Tabel 2. Perbandingan Hasil Analisa Air Limbah .......................................................... 35

Page 9: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

viii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Kemasan Sekunder - Karton ......................................................................... 13

Gambar 2. Berbagai jenis kemasan primer ..................................................................... 13

Gambar 3. Diagram proses produksi pengalengan ikan ................................................. 14

Gambar 4. Karantina Ikan ............................................................................................... 15

Gamabr 5. Pembersihan dan Pemotongan Ikan .............................................................. 16

Gambar 6. Penimbangan Ikan ......................................................................................... 17

Gambar 7. Pemasakan Awal Ikan dalam Kaleng ............................................................ 18

Gambar 8. Filling Sauce ................................................................................................. 19

Gambar 9. Sterilisasi dengan mesin retort ...................................................................... 20

Gambar 10. Kaleng ikan dimasukkan dalam kardus ...................................................... 21

Gambar 11. Pembersihan kaleng .................................................................................... 21

Gambar 12. Layout IPAL ................................................................................................ 22

Gambar 13. Bak Penampungan ....................................................................................... 23

Gambar 14. Bak Penyaringan ......................................................................................... 24

Gambar 15. Bak Pre-Treatment ...................................................................................... 24

Gambar 16. Bak Anaerob ............................................................................................... 25

Gambar 17. Bak Aerob ................................................................................................... 26

Gambar 18.Wet Land ...................................................................................................... 27

Gambar 19. Outlet ........................................................................................................... 27

Page 10: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

ix

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Lokasi PT. Maya Food Industries .............................................................. 43

Lampiran 2. Denah Ruang PT. Maya Food Industries .................................................. 44

Lampiran 3. Sertifikat HALAL...................................................................................... 45

Lampiran 4. Sertifikat HACCP ...................................................................................... 46

Lampiran 5. Sertifikat ISO 9001:2008........................................................................... 47

Lampiran 6. Sertifikat ISO 22000:2005......................................................................... 48

Lampiran 7. Struktur Organisasi PT. Maya Food Industries ......................................... 49

Lampiran 8. Denah IPAL PT. Maya Food Industries .................................................... 50

Lampiran 9. Hasil Analisa Baku Mutu Air Limbah ...................................................... 51

Page 11: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

1

1. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Indonesia merupakan negara maritim berdasarkan dari segi potensi sumber dayanya yang

relatif besar yaitu sumber daya perikanan. Selain itu, sektor perikanan membantu warga

dengan menyerap tenaga kerja dalam kegiatannya yaitu dari mulai penangkapan ikan,

pembudidayaan, industri pengolahan, pendistribusian hingga perdagangan. Dengan demikian,

sektor perikanan merupakan sektor yang tidak dapat ditinggalkan oleh pemerintah Indonesia

(Triarso, 2012). Ikan adalah salah satu sumber protein berasal dari hewan yang banyak

dikonsumsi oleh masyarakat dengan harga yang murah dan mudah didapatkan. Selain itu,

ikan juga mengandung banyak unsur anorganik dan organik yang bermanfaat bagi manusia

(Mareta & Amawi, 2011). Subsektor peternakan dan perikanan diakui sebagai “functional

food” yaitu mempunyai peranan penting dalam kesehatan karena terdapat kandungan makro

dan mikro mineral, vitamin dan asam lemak tidak jenuh yang berantai panjang terutama yang

termasuk dalam golongan asam lemak omega-3 (Heruwati, 2002).

Kekayaan laut tersebut dimanfaatkan oleh para pengusaha dengan mengolahnya menjadi

suatu produk dalam industri pangan. Salah satunya adalah PT. Maya Food Industries yang

mengolah hasil laut dengan metode pengalengan. Ikan yang diolah menjadi ikan kaleng dan

ditambahkan dengan bumbu dapat meningkatkan masa simpan ikan dan mempermudah

konsumsi. Manfaat dalam pengolahan ikan yaitu untuk memperbaiki cita rasa (flavour), bau

(odor), tekstur (texture), dan penampakan (appearance) (Irawan 1995 dalam Susilowati

2013). Pengalengan merupakan salah satu metode pengawetan bahan pangan yang dilakukan

dengan dikemas secara hermetis kemudian disterilkan. Pengemasan dengan cara hermetis

yaitu wadah bahan pangan dikemas dengan penutupan yang sangat rapat agar tidak dapat

ditembus oleh air, udara sehingga terhindar dari perubahan cita rasa maupun kerusakan

oksidasi (Adawyah 2007 dalam Susilowati 2013)

Sebagian besar suatu produksi akan menghasilkan sisa hasil produksi atau biasa disebut

dengan limbah. Pengertian limbah yaitu suatu bahan yang terbuang maupun dibuang dari

hasil aktivitas manusia dan proses alam yang belum mempunyai nilai ekonomis (Santiago

1996 dalam Soraya dkk 2012). Limbah merupakan salah satu permasalahan lingkungan yang

cukup dominan terutama yang berasal dari industri. Limbah terbagi menjadi 3 macam yaitu

Page 12: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

2

limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing limbah

memiliki cara pengolahan yang berbeda-beda sesuai dengan karakteristiknya.

Pada dasarnya, alam mempunyai kemampuan menetralisir pencemaran dalam jumlah kecil

namun pada jumlah yang cukup besar dapat menyebabkan dampak negatif. Hal ini

mengakibatkan perubahan keseimbangan pada lingkungan sehingga dapat dikatakan bahwa

limbah telah mencemari lingkungan. Dampak negatif yang dapat terjadi akibat limbah cair

yang belum diolah yaitu kelangkaan sumber daya air, bencana alam seperti banjir, erosi, serta

kepunahan ekosistem perairan. Pencegahan dapat dilakukan dengan cara mengolah limbah

industri sebelum dikeluarkan ke badan air. Pemerintah pun telah menetapkan baku mutu

limbah yang harus dipenuhi oleh industri dengan harapan agar lingkungan tidak tercemar

oleh limbah (Junaidi & Hatmanto, 2006).

Salah satu perusahaan pengolahan ikan kaleng yang telah melakukan pengolahan limbah cair

dan limbah padat yaitu PT. Maya Food Industries yang terletak di kota Pekalongan, Provinsi

Jawa Tengah. Limbah-limbah tersebut diolah menjadi limbah yang ramah lingkungan bahkan

pengolahan limbah juga dapat menghasilkan produk baru. Pengolahan limbah cair pada

perusahaan ini mengunakan Baku Mutu Air Limbah Perda Prov. Jateng No. 5 Tahun 2012.

Limbah hasil pengolahan ikan dapat mempengaruhi lingkungan sehingga perlu diolah lebih

lanjut agar limbah yang akan dibuang ke lingkungan tidak mencemari kondisi lingkungan

alami. Selain itu, limbah juga dapat diolah untuk dijadikan suatu produk baru seperti pupuk.

Pengolahan limbah pada suatu perusahaan menarik untuk dibahas karena melalui tindakan

tersebut dapat diketahui bahwa perusahaan peduli terhadap lingkungan sekitar.

1.2. Tujuan Kerja Praktek

Kerja praktek lapangan yang dilakukan di PT. Maya Food Industries bertujuan untuk:

- Mempelajari industri pangan yang berbidang usaha pengalengan ikan secara umum

- Mempelajari proses produksi pengalengan ikan, terutama ikan sardine dan mackerel

- Mempelajari pengolahan limbah cair dan limbah padat

1.3. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kerja Praktek

Kerja praktek yang dilaksanakan di PT. Maya Food Industries Pekalongan, Jawa Tengah,

Indonesia ini berlangsung selama 20 hari yaitu dari tanggal 22 Februari 2017 hingga 14

Page 13: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

3

Maret 2017. Pelaksanaan kerja praktek di PT. Maya Food Industries pada hari Senin hingga

Jumat dimulai pukul 08.00 hingga 16.00 dan pada hari Sabtu dimulai pukul 08.00 sampai

14.30. Perusahaan memberikan waktu istirahat selama 1 jam, kecuali pada hari Jumat yaitu

selama 1,5 jam.

Page 14: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

4

2. PROFIL PERUSAHAAN

2.1. Sejarah

PT. Maya Food Industries adalah perusahaan pangan yang berfokus pada pengolahan hasil

perikanan yaitu pengalengan ikan. Pada mulanya, tanggal 27 Juni 1979 didirikan sebuah

pabrik bernama PT. Bali Maya Permai oleh Soekarjo Wibowo, Soekardi Wibowo dan Mr.

Chang yang berasal dari Singapura. Kemudian pada tahun 1995, PT. Bali Maya Permai

melakukan perubahan nama menjadi PT. Maya Food Industries. Perubahan ini dilakukan

pada tanggal 16 November 1995 melalui Akte Pendirian Nomer 232 di hadapan Notaris

Misahardi Wilamarta, SH yang berkedudukan di Jakarta dan Akte Cabang Nomer 36 pada

tanggal 10 April 1996 di hadapan Notaris Issudariyah Andi Mualim, SH berkedudukan di

Pekalongan.

Bidang usaha PT. Maya Food Industries yaitu pengolahan produk perikanan terutama ikan

kaleng mackerel dan sardines. Kapasitas produksi mackerel dan sardines dalam satu tahun

sebesar 750.000 karton atau setara dengan 4.000 ton bahan baku ikan. Produk ikan kaleng ini

memiliki pangsa pasar sebesar 70% untuk pasar domestik dan sisanya yaitu 30% untuk pasar

manca negara. Proses produksi pada perusahaan ini tidak dilakukan setiap hari namun

menyesuaikan dengan bahan baku ikan yang tersedia pada waktu-waktu tertentu sehingga

terdapat hari para pekerja tidak melakukan aktivitas produksi.

Industri pangan PT. Maya Food Industries yang memiliki luas pabrik sebesar 23.000 m2 ini,

terletak pada Jalan Jlamprang Lor, Kelurahan Krapyak, Kecamatan Pekalongan Utara,

Kotamadya Pekalongan 51149, Provinsi Jawa Tengah. Letak geografisnya yaitu pada sebelah

utara berbatasan dengan Laut Jawa, pada sebelah timur berbatasan dengan sungai Kali

Banger, pada sebelah selatan berbatasan dengan Desa Klego dan pada sebelah barat

berbatasan dengan Sungai Pekalongan. Selain itu, pabrik ini terletak dekat dengan pelabuhan

di Pekalongan sehingga mempermudah penerimaan ikan melaui jalur laut. Pabrik industri

pangan ini terdiri atas ruang produksi pengalengan ikan mackerel dan sardines, instalasi

pengolahan limbah cair dan padat, penyimpanan limbah B3, ruang pengoperasian mesin uap,

water treatment, gudang bahan jadi, gudang bahan tambahan, gudang kemasan, kantor

marketing, bengkel dan ruang QC. Lokasi dan denah ruang PT. Maya Food Industries dapat

dilihat pada Lampiran 1 dan 2.

Page 15: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

5

2.2. Visi, Misi dan Kebijakan Mutu

PT. Maya Food Industries memiliki visi yaitu menjadi perusahaan pengolahan hasil

perikanan kelas dunia. Misi PT. Maya Food Industries yaitu meningkatkan fasilitas ISO

22000 dan standar kelas dunia, meningkatkan lini produk untuk memenuhi kebutuhan pasar

yang ada sekarang dan di masa yang akan datang dan meningkatkan nilai perusahaan dan

budaya perusahaan pada “Kualitas dan Kepuasan Pelanggan” dengan meningkatkan dan

mengembangkan SDM yang profesional dan standar kelas dunia.

Kebijakan mutu PT. Maya Food Industries yaitu berkomitmen meningkatkan kepuasan

pelanggan dengan menghasilkan produk-produk berstandar halal, berkualitas dan aman

dikonsumsi untuk manusia sesuai dengan regulasi keamanan pangan di Negara Kesatuan

Republik Indonesia dan dunia internasional.

2.3. Sertifikasi

PT. Maya Food Industries telah menjaga kualitasnya selama bertahun-tahun di dalam negeri

maupun luar negeri. Industri pangan ini mempunyai surat keterangan perusahaan yaitu No.

SKP 3081/33/SKP/KL/V/2015. Beberapa standar nasional yang telah diterapkan oleh PT.

Maya Food Industries yaitu Good Manufacturing Practices (GMP) serta Standar Sanitation

Operation Procedure (SSOP) sebagai standar pelaksanaan pengolahan pangan yang baik dan

benar. Selain itu, sertifikat HALAL dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah diperoleh

sebagai tanda bahwa bahan dan proses yang digunakan dalam pengalengan ikan ini telah

dipastikan halal dan dapat dikonsumsi oleh masyarakat muslim. Sertifikat HALAL dengan

No. 00030010810999 ini dapat dilihat pada Lampiran 3. Selain itu, sertifikat HALAL ini

memiliki masa berlaku selama 2 tahun.

Perusahaan pengalengan ikan ini telah menerapkan standar Hazard Analysis Critical Control

Point (HACCP) yaitu suatu prosedur operasi terstruktur yang digunakan untuk mengetahui

resiko keamanan pangan dan mencegah bahaya yang mungkin ditimbulkan. HACCP

merupakan prosedur dasar bagi industri pangan dan berstandar internasional. PT. Maya Food

Industries telah memiliki sertifikat HACCP untuk jenis produk pengalengan ikan sardine dan

mackerel dengan Ref. No: 079.a/SM/HACCP/PL/04/16 dan dapat dilihat pada Lampiran 4.

Sertifikat HACCP ini memiliki masa berlaku selama 1 tahun. Sertifikat lain yang memiliki

standar internasional dan dimiliki oleh PT. Maya Food Industries yaitu ISO 9001:2008 dan

ISO 22000:2005. ISO 9001:2008 membahas tentang sistem manajemen mutu yang baik dan

Page 16: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

6

benar dalam industri pangan. Sertifikat ISO 9001:2008 PT. Maya Food Industries terdaftar

pada Certificate No. QSC 01125 dengan masa berlaku selama 2 tahun yang dapat dilihat pada

Lampiran 5. ISO 22000:2005 merupakan standar internasional dalam sistem manajemen

keamanan pangan yang berguna dalam memastikan bahwa produk pangan yang dijual telah

aman dari bahaya fisik, biologi dan kimia. Sertifikat ISO 22000:2005 PT. Maya Food

industries terdaftar dalam Certificate ID15/03153 dengan masa berlaku selama 3 tahun yang

dapat dilihat pada Lampiran 6.

2.4. Ketenagakerjaan

PT. Maya Food Industries memiliki jumlah karyawan sebanyak 505 orang berdasarkan data

pada Februari 2017. Karyawan yang bekerja di PT. Maya Food Industries bertempat tinggal

di dekat perusahaan tersebut dan terdapat beberapa yang tinggal pada daerah di sekitar

Pekalongan, Batang dan Comal. Selain itu, karyawan yang bekerja pada perusahaan ini

memiliki tingkat pendidikan yang berbeda-beda yaitu karyawan dengan pendidikan yang

rendah hingga memiliki gelar sarjana. Pada PT. Maya Food Industries ini terdapat 2 jenis

tenaga kerja yaitu berdasarkan Perjanjian Kerja Waktu Tetap (PKWT) dan Perjanjian Waktu

Tidak Tetap (PKWTT). Karyawan berdasarkan PKWT yaitu karyawan kontrak sedangkan

karyawan berdasarkan PKWTT yaitu karyawan tetap, karyawan borongan dan karyawan

musiman. Penggolongan karyawan ini akan dijelaskan pada kalimat berikut:

- Karyawan Kontrak

Karyawan kontrak adalah karyawan yang bekerja dalam perusahaan dengan waktu tertentu

bergantung pada masa kontrak yang ditawarkan/diberikan. Karyawan kontrak mendapatkan

upah setiap bulan sesuai dengan Upah Minimum Kota/Kabupaten (UMK). Karyawan ini

bekerja pada hari Senin hingga Jumat yang dimulai pada pukul 08.00 hingga 16.00 dengan 1

jam istirahat pada pukul 12.00 hingga 13.00. Kemudian pada hari Sabtu, karyawan memulai

aktivitas bekerja pada pukul 08.00 hingga 14.30. Jumlah karyawan kontrak pada perusahaan

ini dengan jenis kelamin laki-laki berjumlah 62 orang sedangkan karyawan berjenis kelamin

perempuan berjumlah 18 orang.

- Karyawan Tetap

Karyawan tetap adalah karyawan yang bekerja pada perusahaan secara tetap berdasarkan

pada surat keputusan yang diberikan oleh perusahaan. Karyawan tetap memiliki sistem

pengupahan dan waktu bekerja yang sama dengan karyawan kontrak. Selain itu, karyawan

tetap akan tetap masuk bekerja walaupun tidak ada produksi. Jumlah karyawan tetap pada

Page 17: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

7

perusahaan ini dengan jenis kelamin laki-laki berjumlah 32 orang sedangkan karyawan

berjenis kelamin perempuan berjumlah 12 orang.

- Karyawan borongan

Karyawan borongan adalah karyawan yang bekerja pada saat terjadi proses produksi.

Karyawan borongan mendapatkan upah sesuai dengan kuantitas atau jumlah pekerjaan yang

dikerjakan dan akan diberikan setiap seminggu sekali. Waktu kerja karyawan ini terbagi

menjadi 2 shift yaitu shift pagi pada pukul 06.00 hingga 14.00 dengan istirahat selama 1 jam

pada pukul 10.30 hingga 11.30 dan shift siang yaitu pada pukul 08.00 hingga 16.00 dengan

istirahat selama 1 jam pada pukul 12.00 hingga 13.00. Jumlah karyawan borongan pada

perusahaan ini dengan jenis kelamin laki-laki berjumlah 16 orang sedangkan karyawan

berjenis kelamin perempuan berjumlah 20 orang.

- Karyawan musiman

Karyawan musiman adalah karyawan yang hanya bekerja selama ada proses produksi.

Karyawan musiman mendapatkan upah berdasarkan pada jumlah hari keberangkatannya dan

akan diberikan setiap seminggu sekali. Waktu kerja karyawan ini sama dengan waktu kerja

karyawan borongan. Jumlah karyawan musiman pada perusahaan ini dengan jenis kelamin

laki-laki hanya berjumlah 1 orang sedangkan karyawan berjenis kelamin perempuan

berjumlah 344 orang.

Dasar-dasar peraturan yang digunakan PT. Maya Food Industries dalam mengatur

ketenagakerjaan yaitu:

- UU No. 13 Tahun 2013 tentang ketenagakerjaan

- Peraturan Menteri Tenaga Kerja / Ketenagakerjaan

- Perjanjian Kerja Bersama (PKB) / Peraturan Perusahaan (PP)

2.5. Kesejahteraan Karyawan

PT. Maya Food Industries menjamin kesejahteraan karyawannya dengan memberikan

fasilitas dan hak yang menunjang kualitas, keselamatan, kesejahteraan dan produktivitas

karyawan. Fasilitas yang diberikan oleh perusahaan ini antara lain loker, toilet, transportasi

(mobil, motor, sepeda dan bis yang digunakan untuk menjemput dan mengantar karyawan

yang bertempat tinggal agak jauh dari perusahaan), tempat beribadah (mushola), tempat

makan, alat perlindungan diri, alat-alat kerja, forklift, laundry, dan ruang kerja. Hak karyawan

yang diberikan oleh perusahaan antara lain:

a. Hak Piknik

Page 18: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

8

b. Tunjangan Hari Raya (THR)

THR merupakan bonus yang diberikan oleh perusahaan sebagai peringatan hari raya.

Perusahaan ini memberikan THR setiap tahunnya hanya kepada karyawan tetap dan

karyawan kontrak dengan syarat usia 17 tahun hingga 55 tahun.

c. Tunjangan Kesehatan

Tunjangan kesehatan ini berupa jaminan akan kesehatan, keselamatan kerja serta santunan

kepada keluarga karyawan yang sakit. Tunjangan ketenagakerjaan dan kesehatan pada

perusahaan ini bekerjasama dengan Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS).

d. Cuti

Cuti yang diberikan oleh perusahaan ini dalam setahun sebanyak 12 hari. Cuti hanya dapat

digunakan oleh karyawan musiman, karyawan tetap dan karyawan kontrak. Berbagai macam

jenis cuti yang diijinkan yaitu cuti menikah, melahirkan, membaktikan anak, hajatan dan

kematian.

e. Tunjangan Pensiun

Tunjangan pensiun tidak diberikan pada karyawan yang berstatus kerja kontrak.

2.6. Struktur Organisasi

PT. Maya Food Industries dipimpin oleh seorang presiden direktur sebagai jabatan tertinggi

di perusahaan tersebut yang memiliki kekuasaan untuk mengatur perusahaan secara

keseluruhan. Presiden direktur dibantu oleh general manajer dan manajer pabrik dalam

menjalankan suatu perusahaan. Pada perusahaan ini, terdapat 8 macam departemen yang

menjadi tanggung jawab manajer pabrik yaitu departemen produksi, departemen marketing,

departemen mekanik elektrik (ME), departemen purchasing, departemen accounting,

departemen Production Planning & Inventory Control (PPIC), departemen Quality Control

(QC) dan departemen Human Resources Development (HRD). Susunan struktur organisasi di

PT. Maya Food Industries dapat dilihat pada Lampiran 7. Masing-masing bagian organisasi

memiliki tugas dan tanggung jawab yang berbeda, antara lain:

a. Presiden Direktur

Presiden Direktur atau disebut juga sebagai direktur utama memiliki tanggung jawab

terhadap Dewan Direksi (Board of Director). Selain itu, presiden direktur mempunyai

kekuasaan dan tugas dalam merencanakan sistem pengembangan perusahaan jangka panjang

maupun jangka pendek, mengurus dan mengawasi kekayaan perusahaan dan melaporkan

pertanggungjawaban kepada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Page 19: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

9

b. General Manajer

Pada susunan struktur organisasi PT. Maya Food Industries, general manajer berada pada

bagian bawah presiden direktur. General manajer ini memiliki tugas dan tanggung jawab

dalam merencanakan dan menyiapkan rapat untuk meninjau perusahaan, memimpin kegiatan

pelaksanaan yang ada dalam perusahaan serta menjalin hubungan kerjasama dengan

perusahaan lain.

c. Manajer Administrasi

Manajer administrasi memiliki tugas yang perlu dilaksanakan yaitu menangani berbagai hal

yang berkaitan dengan administrasi dan keuangan, membuat pembukuan keuangan

perusahaan, menerima pembayaran dari buyer, membuat pembukuan yang berisi transaksi

pembelian serta penjualan yang dilakukan oleh perusahaan dan mengevaluasi pengeluaran

uang.

d. Manajer Akuntansi

Manajer akuntansi memiliki tanggung jawab yaitu membuat perincian keuangan dan

akuntansi perusahaan, secara periodik mengajukan anggaran penerimaan maupun

pengeluaran, melakukan penelitian, penilaian dan pengendalian pengadaan dana secara utuh

serta penggajian karyawan.

e. Manajer Personalia / HRD / Human Resources Development

Manajer personalia memiliki tugas sebagai pengambil keputusan dalam menyeleksi,

menerima atau menolak pegawai baru, memberikan pelatihan pada pegawai baru dan

memberikan penilaian terhadap prestasi tenaga kerja.

f. Manajer Pemasaran / Marketing

Manajer pemasaran bertugas membantu Deputi Direktur dalam mempromosikan,

memasarkan produk, mengembangkan bahan- bahan promosi produk, mengelola serta

melakukan pengarsipan semua data di bidang publikasi.

g. Manajer Mekanik Elektrik (ME)

Manajer ME membawahi supervisor bengkel, cold storage, boiler, seamer, listrik, bangunan

serta limbah. Manajer ME memiliki tanggung jawab sebagai pengawas dalam menjaga sarana

Page 20: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

10

prasarana produksi baik pada sumber energi, pembuatan peralatan – peralatan, operator mesin

maupun bagian listrik. Selain itu, manajer ME juga memiliki tugas dalam mengawasi sistem

sanitasi serta pengolahan limbah pabrik.

h. Manajer Pembelian / Purchasing

Manajer purchasing memiliki tugas yaitu menetapkan serta memelihara prosedur pembelian,

mengendalikan aktivitas pembelian, mengesahkan dokumen pembelian, memilih dan

mengevaluasi pemasok sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan.

i. Manajer PPIC / Production Planning and Inventory Control

Manajer PPIC memiliki tugas yaitu mengendalikan barang yang keluar maupun yang masuk

dalam gudang barang jadi maupun barang tambahan, menetapkan dan memelihara prosedur

pembelian untuk mengendalikan aktivitas permintaan bahan baku, mengesahkan dokumen

pembelian, memilih dan mengevaluasi pemasok yang memenuhi persyaratan, serta membuat

jadwal produksi dalam kurun waktu satu minggu.

j. Manajer Produksi

Manajer produksi memiliki tanggung jawab langsung kepada direktur atas kegiatan produksi

secara menyeluruh. Manajer produksi mempunyai bawahan yaitu supervisor proses awal,

saus, exhausting, retort dan pengemasan. Manajer produksi bertugas dalam merencanakan

pelaksanaan produksi, mengambil keputusan dan kebijaksanaan berkaitan dengan produksi,

mengawasi dan mengatur aktivitas yang berhubungan dengan PPIC, quality control, mesin

serta perawatannya. Manajer produksi juga mempunyai tugas yaitu mengevaluasi

perencanaan, memimpin, mengarahkan serta mengkoordinasi fungsi dibawahnya.

k. Manajer QC / Quality Control

Manajer Quality Control membawahi supervisor bahan baku, pengujian dalam laboratorium,

kalibrasi serta saus yang memiliki tanggung jawab dalam merendanakan, melaksanakan,

memotivasi, mengawasi maupun mengevaluasi kegiatan pengendalian mutu pada setiap

tahapan proses. Manajer QC memastikan bahwa kegiatan produksi dan hasil produk sesuai

dengan standar maupun prosedur yang telah ditetapkan. Selain itu, Manajer QC juga

bertanggung jawab sebagai Research and Development (RnD).

Page 21: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

11

l. Manajer Gudang

Manajer gudang memiliki tanggung jawab dalam mengetahui keluar masuknya barang jadi

maupun bahan baku. Manajer gudang membawahi supervisor bahan baku, bahan jadi dan

mesi pengakut barang atau forklift.

Page 22: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

12

3. SPESIFIKASI PRODUK

3.1. Jenis Produk

Bahan inti yang digunakan PT. Maya Food Industries dalam industri pengalengan ikan yaitu

ikan mackerel dan ikan sardine. Ikan mackerel yang digunakan diimpor dari negara China

dan Jepang sedangkan ikan sardine yang digunakan dimpor dari negara China. Produk

pengalengan ikan ini mempunyai beberapa macam variasi saus seperti media minyak, saus

tomat, saus teriyaki, saus balado dan saus cabe. Masa umur simpan produk ikan kaleng

tersebut yaitu 3 tahun dalam suhu ruang. Produk pangan tersebut ditargetkan untuk semua

umur namun tidak disarankan untuk balita serta orang-orang yang mempunyai alergi terhadap

ikan.

Kemasan primer yang digunakan yaitu kaleng dengan bentuk silinder besar tipe 300, silinder

kecil tipe 200 dan kaleng tipe club can. Kemasan silinder besar tipe 300 mempunyai

kapasitas berat bersih sebesar 425 gram, kemasan silinder kecil tipe 200 mempunyai

kapasitas berat bersih sebesar 155 gram dan kemasan kaleng tipe club can mempunyai

kapasitas berat bersih sebesar 125 gram. Produk dengan kemasan tipe club can

didistribusikan secara ekspor sedangkan produk dengan kemasan berbentuk silinder dapat

didistribusikan secara ekspor maupun lokal. Kemasan kaleng tersebut didapatkan dari PT.

Cometa Can dan PT. Ancol Trang yang berasal dari Jakarta.

Kemasan sekunder ikan kaleng yaitu menggunakan karton yang di-supply dari PT. Bahana

Buana Box dan PT. Puri Nusa Eka Persada yang berasal dari Semarang. Setiap karton mampu

memuat jumlah kaleng yang berbeda-beda berdasarkan jenis produk yang dikemas. Pada

produk Botan MIB dengan menggunakan kaleng silinder tipe 300 dapat dikemas sebanyak 48

kaleng per karton sedangkan produk Botan MIK dengan kaleng silinder tipe 200 dapat

dikemas sebanyak 100 kaleng per karton. Pada produk Alam Indo SPB dengan menggunakan

kaleng silinder tipe 300 dapat dikemas sebanyak 24 kaleng per karton sedangkan produk

Alam Indo SPK dengan menggunakan kaleg silinder tipe 200 dapat dikemas sebanyak 50

kaleng per karton. Pada produk yang menggunakan club can dapat dikemas sebanyak 50

kaleng per karton.

Page 23: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

13

Brand produk pengalengan ikan milik PT. Maya Food Industries bernama Ranesa. Selain itu,

perusahaan ini juga mengolah produk pengalengan ikan yang disesuaikan dengan permintaan

buyer dengan ± 50 brand telah dibuat. Brand-brand lain yang diproduksi oleh PT. Maya Food

Industries adalah Botan, Tan Tan, Sesibon, Paco Fish, Pomo dan Alam Indo.

3.2. Distribusi dan Marketing

PT. Maya Food Industries mendistribusikan produknya ke dalam negeri maupun luar negeri.

Produk yang disimpan dalam gudang barang jadi akan diambil dengan sistem First In First

Out (FIFO) sehingga produk yang berada dalam gudang tidak mengalami kadaluarsa.

Pendistribusian ke dalam negeri atau lokal menggunakan truk sebagai alat transportasinya

dengan melalui jalur darat. Produk yang didistribusikan ke dalam pasar lokal akan dikirimkan

oleh PD. Jaya Mas di Jakarta dan PT. Alam Jaya Wirasentosa di Riau, Pekanbaru dan

Palembang. Pendistribusian ke luar negeri atau ekspor menggunakan container yang

kemudian akan diangkut ke dalam kapal di pelabuhan. Pengiriman produk secara ekspor di

PT. Maya Food Industries yaitu kepada negara Afrika, Singapura dan Republik Dominika.

Gambar 2. Berbagai jenis kemasan primer

Sumber: PT. Maya Food Industries, 2017

Gambar 1. Kemasan Sekunder – Karton

Sumber: PT. Maya Food Industries, 2017

Page 24: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

14

4. PROSES PRODUKSI

PT. Maya Food Industries melakukan proses produksi berdasarkan permintaan buyer dan

ketersediaan bahan-bahan yang dibutuhkan. Proses produksi dapat berjalan selama 1 minggu

penuh atau hanya beberapa hari, tergantung pada jumlah produk yang ingin diproduksi.

Selain itu, proses produksi dilakukan pada hari Senin sampai Jumat dan setiap hari Sabtu

hanya digunakan untuk sanitasi atau membersihkan ruang produksi secara menyeluruh.

Proses produksi di PT. Maya Food Industries dilakukan secara bertahap yang dapat dilihat

pada Gambar 3.

Gambar 3. Diagram proses produksi pengalengan ikan

Sumber: PT. Maya Food Industries, 2016

Page 25: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

15

4.1. Penerimaan Bahan Baku

Bahan baku yang digunakan dalam memproduksi ikan kaleng terdiri dari bahan inti dan

bahan tambahan. Bahan inti dalam pengalengan ikan di PT. Maya Food Industries yaitu ikan

mackerel dan ikan sardine yang diimpor dari Jepang, Korea dan China. Bahan tambahan

yang digunakan antara lain garam, air, tepung pengental, es dan pasta saus.

Air digunakan dalam mengencerkan pasta saus dan melarutkan tepung pengental serta garam.

Selain itu digunakan juga air sumur yang telah di-treatment untuk proses thawing, pencucian,

perendaman serta sanitasi ruang proses. Pasta saus yang digunakan berasal dari China dan

Turki. Tepung pengental yang digunakan merupakan tipe MR 300 yang berasal dari PT.

Lautan Luas. Selain itu, es digunakan untuk memperpanjang umur simpan ikan segar yang

dikirim.

Pada proses penerimaan ikan, terlebih dahulu ikan diambil beberapa sebagai sampel

kemudian diperiksa atau dilakukan pengujian terhadap kandungan histamin, formalin,

organoleptik dan micro uji virus oleh BKIPM (Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu

dan Keamanan Hasil Perikanan) dan oleh bagian Quality Control di PT. Maya Food

Industries sendiri. Kadar formalin yang diperbolehkan dalam ikan yaitu 0% sedangkan kadar

histamin dalam ikan yang diperbolehkan berdasarkan individu sebesar 57% dan berdasarkan

komposit sebesar 17% dengan menggunakan maksimal 3 sampel. Selama pengujian ini, ikan

lainnya dikarantina dalam cold storage selama ± 4 hari.

Gambar 4. Karantina Ikan

Sumber: PT. Maya Food Industries 2017

4.2. Penyimpanan Bahan Baku

Penyimpanan bahan tambahan diletakkan pada suatu ruang tertutup dan tidak lembab

sehingga dapat mempertahankan kualitas bahan tambahan. Sedangkan ikan disimpan dalam

Page 26: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

16

cold storage yang bersuhu maksimal -18oC. PT. Maya Food Industries memiliki 4 ruang

penyimpanan ikan atau cold storage yang masing-masing berisikan 6 kotak. Setiap kotak

dalam cold storage memiliki kapasitas tampung sebanyak 28 ton sehingga total kapasitas

dalam 1 cold storage yaitu 168 ton. Cold storage ini berguna dalam memperpanjang masa

simpan ikan segar.

4.3. Thawing

Thawing atau pelelehan ikan dilakukan dengan 2 cara yaitu menggunakan udara dan air.

Berdasarkan penggunaanya menggunakan air yaitu dengan cara memasukkan ikan beku ke

dalam suatu bak yang kemudian diisi dengan air hingga semua bagian ikan terendam. Jumlah

bak thawing yang tersedia yaitu 10 bak yang terdiri dari 4 bak di anteroom dan 6 bak di ruang

cutting dan filling. Waktu yang dibutuhkan hingga ikan baku meleleh dengan menggunakan

air yaitu 1 jam hingga 3 jam. Berdasarkan penggunaannya menggunakan udara yaitu ikan

beku diletakkan di atas meja pemotongan dalam ruang anteroom selama 2 jam hingga 12

jam. Suhu ikan ditargetkan mencapai maksimal 4oC. Bila suhu ikan melebih 4oC, maka diberi

penambahan es agar suhu ikan tetap terjaga.

4.4. Pembersihan sisik dan Pemotongan

Ikan beku yang telah meleleh kemudian dicuci atau dibersihkan dengan air mengalir dan

dipotong secara manual. Pada ikan sardine, ikan dipotong bagian kepala, ekor dan perutnya,

sedangkan pada ikan mackerel, ikan dipotong bagian kepala, jeroan dan ekornya lalu dibagi

menjadi 2 bagian. Pemotongan ini dilakukan bersamaan dengan pemeriksaan atau sortasi ikan

yang dilakukan secara manual juga. Setelah itu, pembersihan sisik dilakukan dengan

menggunakan suatu mesin yang biasanya digunakan untuk membersihkan sisik ikan sardine.

Gambar 5. Pembersihan dan Pemotongan Ikan

Sumber: PT. Maya Food Industries 2017

Page 27: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

17

4.5. Pengisian (Filling)

Ikan dimasukkan ke dalam kaleng yang telah diperiksa dan dicuci sebelumnya. Berat ikan

yang akan dimasukkan ke dalam kaleng berbeda-beda berdasarkan kaleng yang digunakan

yaitu kaleng silinder besar, kaleng silinder kecil atau club can. Pada satu sisi dinding terdapat

papan tulis yang digunakan untuk menulis berat bersih akhir yang diinginkan untuk setiap

produk sehingga pekerja dapat menyesuaikan kisaran berat setiap kaleng. Pengisian ikan ini

dilakukan dengan cara manual dan digunakan timbangan digital dalam pengukurannya.

Standar berat bersih ikan dapat berubah-ubah, berikut ini merupakan contoh standar berat

bersih ikan yang digunakan:

- Mackarel Import Besar (MIB): 300 – 310 gr

- Mackarel Import Kecil (MIK): 110 – 115 gr

- Sardines Premium Kecil (SPK): 100 – 110 gr

- Sardines Permium Besar (SPB): 280 – 300 gr

4.6. Penimbangan

Setelah ikan dimasukkan ke dalam kaleng, ikan dalam kaleng tersebut diletakkan pada

conveyor menuju pemeriksaan berat bersih ikan. Pemeriksaan ini bertujuan untuk

menyesuaikan berat bersih ikan yang ada pada lapangan dengan standar yang ditentukan.

Selain itu, pada pemeriksaan ini juga dilakukan pengeluaran air yang ada dalam kaleng secara

manual.

Gambar 6. Penimbangan Ikan

Sumber: PT. Maya Food Industries 2017

4.7. Pemasakan Awal (Pre-cooking)

Pemasakan awal ini dilakukan dengan meletakkan ikan dalam kaleng di atas conveyor yang

akan melewati exhaust box. Exhaust box merupakan alat pemasakan ikan dengan

Page 28: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

18

menggunakan uap panas. Cara kerja mesin ini yaitu pertama dilakukan setting suhu dan

kecepatan yang diinginkan lalu kaleng dimasukkan sejajar dengan exhaust box kemudian

kaleng ditunggu hingga muncul diujung lain exhaust box. Exhaust box yang dimiliki PT.

Maya Food Industries berjumlah 4 mesin. Standar suhu pemasakan dalam exhaust box yaitu

90-100oC selama 22-25 menit, Standar suhu pusat ikan yaitu minimal 60oC. Pada pemasakan

awal ini terdapat Quality Control yang memeriksa suhu pusat ikan dengan mengambil 5

sampel setiap 30 menit.

Gambar 7. Pemasakan Awal Ikan dalam Kaleng

Sumber: PT. Maya Food Industries 2017

4.8. Penirisan (Draining)

Pemasakan awal dengan menggunakan panas uap akan menghasilkan uap air yang masuk

dalam kaleng. Air dalam kaleng tersebut perlu dikeluarkan dengan menggunakan conveyor

dengan derajat kemiringan 135o selama 17 detik. Pada proses ini terdapat Quality Control

yang memeriksa kondisi penirisan dengan mengambil 10 sampel setiap 30 menit.

4.9. Pengisian Media (Filling Media)

Media yang sering digunakan yaitu saus tomat yang akan keluar melalui pipa yang berada

tepat di atas conveyor pembawa ikan dalam kaleng. Standar suhu media yaitu minimal 60oC.

Pemeriksaan media meliputi kadar gula, warna, flavour dan kekentalan. Sedangkan Quality

Control setelah media berada dalam kaleng yaitu meliputi suhu, berat bersih, brix dan

pemeriksaan sensori (warna dan rasa saus). Pemeriksaan ini dilakukan pada setiap mesin

dengan dipilih 10 sampel setiap 30 menit. PT. Maya Food Industries memiliki 3 sauce filling

lines.

Page 29: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

19

Gambar 8. Filling sauce

Sumber: PT. Maya Food Industries

4.10. Penutupan Kaleng (Seaming)

Penutupan kaleng dilakukan dengan menggunakan mesin double seamer yaitu dua tahap

penutupan kaleng. Mesin seamer di PT. Maya Food Industries berjumlah 6 mesin yang

memiliki kapasitas berbeda-beda yaitu 125 gr, 155 gr dan 425 gr. Mesin ini menghasilkan

250 kaleng kecil dalam 1 menit dan 150 kaleng besar dalam 1 menit. Penutupan kaleng ini

diperiksa oleh QC dengan dilihat serta dirasakan goresan maupun penyokan yang ada pada

bagian atas, badan dan bawah kaleng. Pemeriksaan ini dilakukan pada setiap mesin yang

digunakan dengan mengambil 10 sampel setiap 30 menit.

4.11. Pencucian kaleng

Kaleng yang telah ditutup terkadang akan menyisakan saus di sekitar kaleng sehingga kaleng

perlu dicuci. Pencucian kaleng ini menggunakan air panas serta sabun. Kemudian kaleng

akan dikeluarkan ke bak perendaman yang didalamnya terdapat keranjang. Air perendaman

ini berguna dalam mencegah dan memperkecil benturan antar kaleng.

4.12. Sterilisasi (Retort)

Sterilisasi yang dilakukan pada setiap produk berbeda-beda. Pada produk sardines Premium

Kecil dibutuhkan waktu 90 menit dengan tekanan 0,80 kg/cm2 pada suhu 117oC. Pada produk

Sardines Premium Besar dibutuhkan waktu 100 menit dengan tekanan 0,08 kg/cm2 pada suhu

117oC. Setelah sterilisasi dalam retort selesai, dilakukan cooling dalam retort selama 15

menit. Cooling ini dilakukan dengan cara kaleng dalam keranjang disiram dengan air dengan

tujuan perapatan kaleng karena terjadi pembengkakan yang disebabkan oleh panas

pemasakan.

Page 30: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

20

Gambar 9. Sterilisasi dengan mesin retort

Sumber: PT. Maya Food Industries 2017

4.13. Pendinginan (Cooling) dan Penirisan

Pendinginan selanjutnya berada di dalam bak yang berisikan air dengan clorin 0,2 ppm.

Kaleng didinginkan hingga mencapai suhu 40oC. Perendaman dalam bak dilakukan selama

15 menit dengan tujuan kaleng menjadi rapat kembali. Kemudian keranjang berisi kaleng

diletakkan di ruang yang kering dan dikeringkan selama 1 malam. Hal ini dilakukan agar

kaleng menjadi kering dan juga menjadi dingin sebelum dilakukan packing.

4.14. Packing

Sebelum dilakukan packing, kaleng dilewatkan melalui conveyor bersamaan dengan penataan

kaleng agar bagian bawah kaleng menghadap ke atas. Kemudian kaleng tersebut dibersihkan

sekilas lalu dengan menggunakan mesin, pada kaleng akan tercetak suatu kode yang

menunjukkan tanggal kadaluarsa, asal kaleng, jenis ikan, nomor retort, nomor cycle serta

nama perusahaan. Setelah itu, para pekerja akan mengambil kaleng dan memasukkannya ke

dalam kardus. Jumlah ikan kaleng dalam satu kardus berbeda-beda, contohnya:

- Botan Mackerel Besar: 48 kaleng

- Botan Mackerel Kecil: 100 kaleng

- Alam Indo Besar: 24 kaleng

- Alam Indo Kecil: 50 kaleng

Kaleng yang mengalami kerusakan seperti tutup kaleng yang tidak rapat akan dikumpulkan

dan diperiksa kembali. Bila produk masih layak dikonsumsi maka akan diproduksi ulang.

Page 31: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

21

4.15. Penyimpanan (inkubasi)

Kardus berisikan kaleng ikan disimpan dalam gudang barang jadi. Penyimpanan ini

berlangsung juga proses inkubasi yang dilakukan pada suhu ruang dan selama 14 hari.

Inkubasi ini dilakukan untuk memastikan tidak adanya mikroorganisme dalam kaleng.

Mikroorganisme yang tumbuh dalam kaleng akan ditandai dengan mengembungnya kaleng.

Gambar 11. Pembersihan kaleng

Sumber: PT. Maya Food Industries 2017

Gambar 10. Kaleng ikan dimasukan dalam kardus

Sumber: PT. Maya Food Industries 2017

Page 32: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

22

5. PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN LIMBAH PADAT

5.1. Pengolahan Limbah Cair

Pengolahan limbah cair di PT. Maya Food Industries dilakukan dalam IPAL atau Instalasi

Pengolahan Air Limbah. Sumber air limbah tersebut antara lain air sisa produksi dan air

sanitasi namun tidak termasuk air toilet / kebersihan diri. Luas total IPAL di PT. Maya Food

Industries sebesar 2700m2. Produksi air limbah dalam satu hari yaitu 346 m³ sementara total

pengolahan dalam IPAL secara keseluruhan dapat mencapai lima hingga enam hari. Denah

IPAL PT. Maya Food Industries dapat dilihat pada Lampiran 8. Berikut ini layout IPAL milik

PT. Maya Food Industries:

Gambar 12. Layout IPAL

Sumber: dokumentasi pribadi 2017

Pengolahan limbah cair ini dilakukan bertahap yaitu (1) penampungan, (2) penyaringan, (3)

pre-treatment, (4) ekualisasi, (5) bak anaerob, (6) bak aerob, (7) settling, (8) Wet Land dan

(9) outlet. Pengolahan IPAL ini berjalan secara continue dan otomatis sehingga bila hujan

1

2

3

4

5

6

7

8

9

Page 33: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

23

turun pada saat jam kerja telah selesai maupun pada hari libur maka pengolahan dapat

berjalan dengan semestinya agar limbah cair tidak melebihi batas kapasitas ruang yang ada.

5.1.1. Bak Penampungan

Langkah awal dalam mengolah air limbah di PT. Maya Food Industries adalah dengan

menampung limbah cair pada suatu bak penampungan khusus. Penampungan ini memiliki

tujuan untuk menampung semua limbah cair hasil produksi dan sanitasi kecuali air toilet atau

kebersihan diri. Selain itu, bak penampungan juga berperan sebagai tempat untuk

mengendapkan padatan yang terbawa oleh arus air. Sisa padatan akan mengendap pada

bagian dasar bak akibat tekanan alir air dan gaya gravitasi. Pengambilan endapan padatan

tersebut dilakukan sehari setelah berlangsungnya proses pengolahan limbah cair dengan cara

manual yaitu terdapat pekerja yang mengambilnya dengan menggunakan jaring. Sisa padatan

tersebut kemudian dijemur dibawah sinar matahari dan kemudian dijual kepada masyarakat

lokal. Pada bak penampungan ini, terdapat pompa yang berfungsi untuk memindahkan air ke

proses selanjutnya. Semakin sedikit volume air maka pompa berjalan lancar sedangkan bila

volume air banyak maka pompa bekerja dengan lambat.

Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2017

5.1.2. Bak Penyaringan (Screening)

Screening dilakukan untuk menyaring padatan yang masih terdapat dalam limbah cair namun

memiliki ukuran yang lebih kecil daripada sisa padatan pada bak penampungan. Proses

penyaringan dilakukan dalam 3 tahap yaitu penyaringan dengan menggunakan saringan

berdiameter 5 mm, penyaringan dengan menggunakan saringan berdiameter 3 mm dan

penyaringan dengan menggunakan saringan berdiameter 2 mm. Tahapan – tahapan ini dibuat

secara bertingkat seperti tangga sehingga limbah cair dapat mengalir sesuai alurnya.

Penyaring ini dibersihkan setiap hari.

Gambar 13. Bak Penampungan

Page 34: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

24

Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2017

5.1.3. Bak Pre-Treatment

Bak Pre-Treatment digunakan sebagai tempat untuk memisahkan minyak yang ada dalam

limbah cair dengan didasarkan pada berat jenisnya. Minyak yang berkumpul pada bagian

permukaan air akan diambil dengan menggunakan kotak box yang kemudian diletakkan di

atas bak tersebut. Pada saat tidak ada proses produksi, minyak tersebut dimasukkan kembali

kedalam proses pengolahan air.

Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2017

5.1.4. Bak Equalisasi

Bak equalisasi memiliki volume ruang yaitu 431 m3. Bak ini digunakan untuk

menghomogenkan konsentrat atau komposisi air limbah. Proses dilakukan dengan

menggunakan bantuan pompa untuk mengaduk air limbah sehingga terjadi proses

pencampuran.

5.1.5. Bak Anaerob

Pengolahan limbah cair yang utama terdapat pada bak anaerob dengan kapasitas sebesar 735

m3 dan kedalaman minimal 3 meter. Bak anaerob ini digunakan untuk menguraikan bahan –

bahan organik NH3, NO2, bau dan menekan populasi bakteri patogen dengan bantuan bakteri

anaerob. Bakteri anaerob dan aerob yang digunakan telah ada sejak dulu dan tidak diketahui

Gambar 14. Bak Penyaringan

Gambar 15. Bak Pre-treatment

Page 35: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

25

tepatnya namun pertumbuhannya selalu diperiksa. PT. Maya Food Industries melakukan

pengecekan pada bak anaerob secara visual terhadap warna, lumpur dan gelembung serta

pengecekan terhadap pH. Standar pH pada bak anaerob yaitu 6,5 – 7,5. Berdasarkan

penampakan air, jika warnanya bening kecoklatan maka kinerja bakteri baik sedangkan jika

warna menjadi putih atau kuning maka kinerja bakteri kurang baik. Berdasarkan bau, jika

berbau amis mengindikasikan bahwa hasil penguraian buruk dan biasanya didampingi dengan

warna air yang berubah menjadi putih atau kuning sehingga perlu diberi penanganan yaitu

dengan diberikannya pupuk urea sebanyak 5 kg yang dicairkan terlebih dahulu dengan 20

liter air lalu dimasukkan setelah proses selesai atau pada sore hari. Penanganan ini dilakukan

agar kinerja bakteri mengalami peningkatan. Jika didapatkan lumpur mengambang dan

hanyut maka bakteri dalam kondisi buruk sedangkan bila gelembung banyak maka bakteri

dalam kondisi baik. Penanganan pada kondisi bakteri yang buruk yaitu diberikan nutrisi

berupa gula sebanyak 2 kg dan tapioka sebanyak 3 kg. Bakteri akan kembali menjadi normal

dan sehat dalam jangka waktu 6 jam hingga 3 hari.

Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2017

5.1.6. Bak Aerob

Bak aerob merupakan tempat yang digunakan untuk menghilangkan bau, memperbaiki warna

air, menurunkan kadar COD dan BOD dalam limbah air dengan menggunakan bantuan

bakteri aerob. PT. Maya Food Industries menyediakan blower udara untuk memberikan

oksigen dalam bak agar bakteri aerob dapat hidup dan menjalankan aerasi agar bakteri aerob

tidak mengendap. Proses dalam bak aerob ini menggunakan sistem aerasi. Pengecekan

bakteri aerob yang dilakukan oleh PT. Maya Food Industries yaitu berdasarkan jumlah

bakteri per liter, warna air dan pH. Pengecekan berdasarkan jumlah bakteri dilakukan dengan

terlebih dahulu mengambil sampel air pada bak 1, 4 dan 7 sebanyak 1 liter, kemudian

didiamkan selama 30 menit untuk mengendapkan bakteri lalu dilihat banyaknya bakteri yang

Gambar 16. Bak Anaerob

Page 36: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

26

mengendap. Standar jumlah bakteri yaitu 300-700 ml/L, jika jumlah bakteri di bawah standar

tersebut, maka diberikan gula sebanyak masing-masing 3 kg untuk pagi dan sore hingga

jumlah bakteri memenuhi standar kembali. Berdasarkan warna air, jika air berwarna bening

kecoklatan yaitu bakteri dalam kondisi baik sedangkan jika air berwarna kuning maka bakteri

dalam kondisi buruk dan kadar ammonia cukup tinggi sehingga diperlukan penanganan

menggunakan tapioka. Berdasarkan tingkat keasaman, pH standar bak aerob yaitu 6-9, jika

pH di bawah standar maka dapat diartikan bahwa kinerja bakteri menurun sehingga perlu

diberikan penanganan yaitu dengan memberikan kapur sebanyak 10kg per hari hingga pH

mencapai standar awal.

Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2017

5.1.7. Bak Settling

Bak settling digunakan sebagai tempat untuk menampung bakteri aerob yang terbawa oleh

arus. Kemudian bakteri tersebut akan dikembalikan ke bak aerob. Pengurasan bak settling

dilakukan setiap 2 atau 3 minggu.

5.1.8. Wet Land

Wet Land merupakan area pengolahan limbah air yang dipenuhi oleh tumbuhan dengan luas

area sebesar 234 m3. Proses pengolahan yang terjadi di Wet Land yaitu akar – akar tanaman

dalam Wet Land akan menyerap nutrisi yang tersisa dalam limbah air. Peremajaan tanaman

tersebut dilakukan setiap 3 bulan sekali, sedangkan pengurasan dilakukan setiap 1 bulan

sekali.

Gambar 17. Bak Aerob

Page 37: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

27

Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2017

5.1.9. Outlet

Outlet IPAL digunakan untuk mengeluarkan air limbah yang telah diolah agar aman untuk

dikembalikan ke lingkungan. Air yang dihasilkan setelah pengolahan akan berwarna bening

kecoklatan dan tidak berbau. Limbah yang telah diolah tersebut kemudian dikeluarkan ke

sungai yang berada pada bagian belakang pabrik. Selain itu, pada bagian outlet, air akan

diambil oleh BBTPPI untuk diuji baku mutu air limbah hasil pengolahan PT. Maya Food

Industries.

Sumber: Dokumentasi Pribadi, 2017

5.1.10. Pengujian Baku Mutu Air Limbah

Pengujian baku mutu air limbah dilakukan oleh BBTPPI atau Balai Besar Teknologi

Pencegahan Pencemaran Industri Semarang setiap satu bulan sekali dengan berdasarkan pada

Baku Mutu Air Limbah Peraturan Daerah Provinsi Nomor 5 tahun 2012. Berikut ini adalah

data hasil analisa air limbah di PT. Maya Food Industries yang dievaluasi pada tanggal 6 Juni

2016:

Gambar 18. Wet Land

Gambar 19. Outlet

Page 38: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

28

Tabel 1. Hasil Analisa Baku Mutu Air Limbah

No Parameter

Hasil Analisa

Kualitas

(mg/L)

Beban

(kg/hari)

I. FISIKA

1. TSS 27 9,342

II. KIMIA

1. BOD5 29,34 10,15

2. COD 93,60 32,38

3. Minyak dan lemak 0,40 0,138

4. Sulfida 0,069 0,024

5. Amoniak 0,687 0,238

6. Klor Bebas 0,07 0,024

7. pH 6,8 -

III. DEBIT

Hasil pengukuran

(m3/hari)

346

Kendala dalam IPAL PT. Maya Food Industries adalah pengolahan limbah cair yang harus

dilakukan secara terus menerus namun produksi pengalengan ikan tidak menentu sehingga

kondisi bakteri anaerob dan aerob menurun karena kekurangan nutrisi.

5.2. Pengolahan Limbah Padat

Sumber limbah padat di PT. Maya Food Industries merupakan sisa hasil produksi yaitu

kepala, ekor dan organ dalam ikan. Jumlah limbah padat dalam satu hari produksi sekitar 8

ton. Pengolahan limbah padat tersebut menghasilkan dua macam produk yaitu tepung ikan

Page 39: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

29

dan minyak ikan. Pengolahan limbah padat menjadi tepung ikan menggunakan suatu mesin

yang dibuat dan dibeli di Taiwan.

5.2.1. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Tepung Ikan

Proses pengolahan limbah padat dilakukan dengan terlebih dahulu menampung limbah padat

pada bak yang telah disediakan dan akan mulai diolah pada saat siang hari. Kemudian,

limbah padat dipindahkan menggunakan conveyor ke mesin perebusan. Perebusan dilakukan

selama 10-15 menit menggunakan uap yang bersuhu 90oC. Lalu proses dilanjutkan ke

pengepresan selama 20 menit dimana limbah padat di-press untuk mengeluarkan air dan

lemak yang kemudian ditampung dalam bak untuk diolah menjadi minyak ikan. Setelah

melalui pengepresan, limbah padat dikeringkan dalam pengering selama 30 menit pada suhu

90 – 120oC. Limbah yang telah kering disebut sebagai tepung ikan kasar yang kemudian

dimasukan ke dalam karung dengan masing-masing berisi 50 kg tepung. Tepung ikan kasar

yang diperoleh dalam satu hari yaitu 1,5 ton tepung atau 30 karung tepung sehingga diketahui

pula bahwa rendemen tepung ikan kasar yaitu 18,7%. Tepung ikan kasar tersebut dijual

kepada perusahaan yang berada di Surabaya sebagai bahan pakan ternak dan pengambilannya

setiap 2 bulan sekali. Pada PT. Maya Food Industries terdapat penghalus tepung ikan yang

penggunaannya disesuaikan dengan permintaan perusahaan. Penghalus tepung ikan tersebut

memiliki penyaringan yang berukuran 2 mm dan 1.5 mm.

5.2.2. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Minyak Ikan

Pengolahan limbah padat menjadi minyak ikan yaitu diawali dengan menampung hasil

pengepresan limbah padat ke dalam bak penampung khusus pengolahan minyak ikan.

Kemudian minyak ikan yang masih bercampur dengan air tersebut didiamkan selama 1

malam agar minyak ikan terpisah dari air yang didasarkan pada berat jenisnya. Lalu air akan

dikeluarkan melalui keran yang berada pada bagian bawah bak penampungan dan mengalir

ke IPAL sedangkan minyak yang tersisa pada bak penampungan dipindahkan ke kuali dengan

menggunakan pompa. Kemudian minyak dalam kuali dipanaskan dengan menggunakan uap

bersuhu 90oC untuk menghilangkan sisa air yang ada. Jumlah minyak yang dihasilkan dalam

sehari produksi yaitu 8 liter. Minyak ikan tersebut dijual kepada perusahaan yang berada di

Surabaya sebagai bahan pakan ternak.

Page 40: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

30

6. PEMBAHASAN

Limbah dalam industri pangan terbagi menjadi limbah padat, cair maupun gas. Limbah

tersebut perlu diolah agar tujuan pengolahan limbah dapat meningkat yaitu memenuhi

ketentuan dalam peraturan pemerintah dan juga agar penggunaan sumber daya menjadi lebih

efisien. Pengolahan limbah secara umum yaitu suatu rangkaian kegiatan yang terdiri atas

reduksi, pengumpulan, penyimpanan, pengangkutan, pemanfaatan, pengolahan dan/atau

penimbunan. Limbah harus diberi penanganan atau diolah terlebih dahulu agar mengurangi

pencemaran lingkungan. Ketentuan yang utama dalam pengolahan limbah secara umum yaitu

memenuhi baku mutu yang telah ditetapkan oleh pemerintah dengan menggunakan biaya

minimum (Direktorat, 2007).

6.1. Karakteristik Limbah Ikan

Pengolahan limbah cair ditentukan berdasarkan karakteristik limbah yang akan diolah.

Pengolahan hasil perikanan akan menghasilkan limbah cair dengan kandungan bahan organik

yang tinggi dimana tingkat pencemaran bergantung pada proses pengolahan serta jenis ikan

yang diolah (Ibrahim, 2005). Berdasarkan Suzuki 1981 dalam Siregar 2011, daging ikan

memiliki komposisi kimiawi yang secara umum berupa air 66 – 84%, karbohidrat 1 – 3%,

protein 15 – 24%, lemak 0,1 – 22% dan substansi anorganik 0,8 – 2%. Komponen kimia ini

didominasi oleh air yang mempengaruhi kandungan lemak yaitu semakin kadar air tinggi

maka kadar lemak dalam daging ikan semakan rendah. Ikan merupakan sumber protein dan

memiliki kandungan lain yaitu minyak. Selain itu, pada limbah cair di PT. Maya Food

Industries terdapat juga air sanitasi yang memiliki kandungan zat kimia. Pengolahan limbah

cair ini dilakukan secara biologis karena proses utama dalam pabrik ini adalah pengolahan

hasil perikanan yang mengandung banyak bahan organik.

6.2. Pengolahan Limbah Cair

Limbah cair dalam industri pangan, sebagian besar dapat diatasi dengan menggunakan sistem

biologis. Hal ini disebabkan oleh polutan utama limbah yaitu bahan organik berupa lemak,

karbohidrat, vitamin dan protein dengan bentuk terlarut atau tersuspensi. Tujuan yang

mendasari pengolahan limbah cair yaitu sebagai proses menghilangkan sejumlah padatan

yang tersuspensi maupun bahan yang terlarut, terkadang juga digunakan untuk menyisihkan

nutrien atau unsur hara seperti fosfor dan nitrogen. Pengolahan limbah cair secara umum

Page 41: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

31

dibedakan menjadi tiga yaitu pengolahan primer, pengolahan sekunder serta pengolahan

tersier (Direktorat, 2007).

Pengolahan limbah cair pada PT. Maya Food Industries terdapat pada IPAL. Menurut

Permadi (2011), IPAL atau Instalasi Pengolahan Air Limbah merupakan usaha perusahaan

dalam sistem pengolahan limbah setelah optimasi produksi dan pengurangan serta

pemanfaatan limbah. Tujuan pengolahan air limbah yaitu untuk mengurangi tingkat cemaran

yang ada pada air limbah sehingga aman untuk lingkungan.

6.2.1. Pengolahan Primer

Pengolahan primer adalah pengolahan secara fisik yang berguna dalam memisahkan padatan

yang tersuspensi terendapkan oleh gravitasi atau yang terapung maupun mengambang.

Pengolahan primer dapat dilakukan dengan cara penyaringan kasar serta pengendapan primer

yang bertujuan untuk memisahkan bahan yang inert yaitu tanah atau butiran pasir. Saringan

kasar berguna dalam memisahkan padatan yang berukuran cukup besar. Butiran pasir

maupun tanah adalah bahan yang non-biodegradable serta dapat mengendap pada dasar

instalasi sehingga harus dipisahkan. Umumnya, pengendapan primer dirancang dengan waktu

tinggal ± 2 jam (Direktorat, 2007).

Pengolahan primer yang terjadi dalam IPAL terdapat pada bak penampungan, bak

penyaringan / screening dan bak pre-treatment. Masing-masing bak melakukan proses

pemisahan padatan maupun minyak / lemak berdasarkan gaya gravitasi. Bak penampungan

yaitu tempat berkumpulnya air limbah sisa produksi dan tempat untuk mengendapkan

padatan yang akan diambil sehari setelah proses berangsung. Bak penyaringan yaitu tempat

menyaring padatan yang lebih kecil dengan menggunakan saringan berukuran 5 mm, 3 mm

dan 2 mm.

Bak pre-treatment merupakan tempat untuk memisahkan minyak yang ada dalam air limbah

berdasarkan densitasnya. Menurut Metcalf & Eddy (2004) dalam Priyanka (2012), minyak

adalah senyawa organik yang stabil serta sulit didekomposisi oleh bakteri. Minyak dalam

suatu limbah cair dapat menyebabkan berbagai masalah pada saluran pipa maupun IPAL itu

sendiri. Sedangkan keberadaannya dalam air permukaan dapat menyebabkan gangguan

kehidupan biota dan estetika yaitu terbentuknya materi-materi terapung serta lapisan film

pada permukaan air. Selain itu, berdasarkan pendapat Saputri & Didik (2016), konsentrasi

Page 42: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

32

minyak serta lemak yang tinggi akan menghambat aktivitas mikroorganisme untuk

mendegradasi polutan organik serta berkontribusi terhadap konsentrasi COD sehingga

diperlukan perlakuan pencegahan dengan memastikan bahwa minyak dan lemak tidak ikut

terbuang dengan membangun grease trap atau unit penangkap minyak serta lemak.

6.2.2. Pengolahan Sekunder

Pengolahan sekunder pada IPAL PT. Maya Food Industries terjadi pada bak anaerob dan bak

aerob dimana bertujuan untuk mengurangi atau menghilangkan kandungan dalam limbah

yang terlarut atau tersuspensi dengan melalui proses biologis berupa aerobik dan anaerobik.

Prinsip dalam pengolahan secara biologis yaitu dengan memanfaatkan aktivitas

mikroorganisme antara lain protozoa dan bakteri. Mikroba ini mendapatkan nutrisi dari

polutan organik biodegradeble serta dapat melakukan konversi pada polutan organik menjadi

air, karbondioksida serta energi agar dapat tumbuh dan bereproduksi. Dengan demikian,

sistem pengolahan limbah cair melalui proses biologis harus mampu mengkondisikan

lingkungan yang optimum untuk mikroorganisme sehingga mikroorganisme dapat

memberikan kestabilan pada polutan organik biodegradable dengan optimum pula. Cara

untuk mempertahankan mikroorganisme agar tetap produktif dan aktif yaitu dengan

pemasokan oksigen yang cukup, waktu yang cukup untuk kontak dengan polutan organik,

suhu serta komposisi medium yang disesuaikan. Pada IPAL, pemasokan oksigen pada bak

aerob berasal dari blower udara dan waktu kontak bakteri dengan polutan pada bak anaerob

dan aerob yaitu antara 3-4 hari sehingga mikroorganisme dapat aktif dan produktif.

Pengolahan sekunder bertujuan untuk mengurangi TSS dan BOD dalam limbah secara

signifikan namun efluen yang ada, masih memiliki kandungan nitrat atau amonium dan fosfor

yang terlarut (Direktorat, 2007).

Pengolahan limbah cair menggunakan mikroorganisme anaerobik digunakan dalam mengolah

kandungan pada padatan organik yang tersuspensi tinggi. Keuntungan pada sistem ini yaitu

produksi lumpur yang rendah, konsumsi energi yang rendah, serta menghasilkan gas metana

atau gas bio yang merupakan produk samping bermanfaat (Direktorat, 2007). Bakteri

anaerob dikatakan dalam kondisi baik bila lumpur yang dihasilkan tidak mengambang dan

hanyut. Berdasarkan Helard & Komala (2006) dalam Indrawan (2014), bakteri anaerob yang

umum digunakan adalah Clostridium sp., Bacillus sp, dan Pseudomonas sp. Penanganan yang

dilakukan bila bakteri anaerob tidak dapat bekerja dengan baik yaitu dengan diberikan pupuk

urea yang diencerkan terlebih dahulu dengan menggunakan air. Hal ini dilakukan karena

Page 43: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

33

pupuk urea mengandung nitrogen sebanyak 46%, bersifat higroskopis (mudah menghisap air)

dan mudah larut dalam air (Fauzi dkk, 2014). Berdasarkan pendapat Mu’mim (2014),

sebagian besar limbah cair tidak tercukupi kebutuhan nutriennya sehingga sering dilakukan

penambahan senyawa nitrogen maupun phospor. Umumnya, konsentrasi nitrogen, sulfur dan

phospor dalam fase cair digunakan dalam menjaga aktivitas metanogenik agar optimum.

Selain itu, nitrogen yang berada dalam air limbah umumnya berbentuk organik dan oleh

bakteri akan terdegradasi menjadi nitrogen amonia. Penghitungan kandungan karbon,

nitrogen dan fosfor untuk menentukan dosis optimal nutrisi yaitu C:N:P = 200:5:1.

Kekurangan unsur nitrogen dapat diatasi dengan penambahan urea yang berguna dalam

membantu kinerja nutrisi untuk menyediakan nitrogen. Nutrisi cair yang digabungkan

penggunaannya dengan urea akan mampu menurunkan persentase COD serta meningkatkan

nilai pH. Selain itu, dengan penambahan dosis pada urea dapat berperan dalam menurunkan

nilai TSS akibat terdegradasinya kandungan organik dalam limbah.

Selain itu, penanganan lain yang dilakukan adalah dengan menambahkan gula sebanyak 2 kg

dan tapioka sebanyak 3 kg sebagai nutrisi untuk pertumbuhan bakteri. Tapioka merupakan

pati sedangkan pati dan gula termasuk dalam karbohidrat yang tersusun dari unsur C, H serta

O. Pertumbuhan mikroorganisme membutuhkan sumber makanan atau substrat yang

memiliki unsur Carbon, Fosfor, Sulfur dan Nitrogen dengan perbandingan 100:5:1:1.

Penambahan tapioka dan gula dilakukan karena komposisi dalam air limbah tidak seimbang

sehingga perlu ditambahkan bahan tersebut sebagai pemberian sumber karbon kepada

mikroorganisme untuk tumbuh sehingga dapat bekerja dengan baik (Fitrahani dkk, 2012).

Penambahan gula sederhana lebih sedikit daripada tapioka karena ditinjau dalam segi

ekonomi, harga gula lebih mahal daripada tapioka. Sedangkan bila ditinjau dari segi

keefektifannya, gula sederhana lebih cepat bekerja dalam menumbuhkan mikroorganisme

daripada pati dalam tapioka. Jika jumlah mikroorganisme bertambah banyak maka gula

sederhana akan habis. Efisiensi pada pengolahan anaerob hanya berkisar 50% hingga 70%

sehingga menyebabkan kandungan COD dalam limbah cair masih tergolong tinggi dan dapat

mencemari lingkungan.

Proses pengolahan limbah secara aerobik dapat dilakukan dengan mengunakan sistem lumpur

aktif, Biodisc, trickling filter, kolam oksidasi dan Rotating Biological Contactor (RBC)

(Direktorat, 2007). Pada bak aerob di PT. Maya Food Industries menggunakan sistem lumpur

aktif dalam pengolahan limbahnya. Keunggulan sistem lumpur aktif ini adalah dapat

Page 44: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

34

digunakan pada hampir semua macam jenis limbah cair dalam industri pangan. Fungsi sistem

lumpur aktif yaitu untuk melaksanakan nitrifikasi, oksidasi karbon, denitrifikasi serta

eliminasi fosfor. Sistem ini menggunakan peralatan mekanis yaitu blower dan pompa yang

memerlukan biaya investasi dan biaya operasi (pemakaian energi listrik) yang besar

(Direktorat, 2007).

Selain itu, bakteri yang dapat digunakan pada bak arerob secara umum adalah Nitrosomonas

sp., Nicrobacter sp., Bacillus sp. Saccharomyces C dan Aerobacter sp (Sutoro 2010 dalam

Indrawan, 2014). Pada bak aerob, bakteri tidak mengendap karena terdapat blower udara

yang memasukkan oksigen ke dalam limbah. Namun, oksigen tersebut selama proses

konversi akan mengubah amonia menjadi nitrat (nitrifikasi) oleh mikroorganisme.

Penanganan dalam bak aerob yaitu dengan penambahan gula sebagai nutrisi dalam

pertumbuhan mikroorganisme. Selain itu, dapat ditambahkan pula kapur yang bersifat basa

untuk menyeimbangkan pH air limbah yang asam.

Kombinasi pengolahan IPAL dengan menggunakan proses anaerob dan aerob memiliki

keuntungan dalam meningkatkan efisiensi penghilangan BOD dan senyawa fosfor bila

dibandingkan dengan menggunakan salah satu proses saja. Pada kondisi anaerob, sel-sel

mikroorganisme yang mengandung senyawa fosfor anorganik akan terlepas sebagai hasil dari

hidrolisis senyawa fosfor. Kemudian akan menghasilkan energi yang digunakan untuk

mengurangi BOD (senyawa organik) pada air limbah. Penghilangan BOD akan berjalan baik

pada perbandingan BOD : P = 1 : 10 (Said & Arie, 2015).

Pada kondisi aerob, bakteri ataupun mikroorganisme akan menggunakan senyawa fosfor dan

akan dilakukan sintesa hingga menjadi polyphospat dengan menggunakan energi hasil proses

oksidasi senyawa organik (BOD). Hal ini menunjukkan bahwa kombinasi proses anaerob

dengan proses aerob akan menghilangkan fosfor dan BOD dengan baik serta cocok

digunakan dalam pabrik yang menghasilkan limbah cair dengan beban organik yang cukup

besar (Said & Arie, 2015)

6.2.3. Pengolahan Tersier

Pengolahan tambahan yaitu pengolahan tersier atau dikenal dengan advanced waste water

treatment berguna dalam menghilangkan atau mengurangi konsentrasi TSS, BOD serta

nutrien (N, P). Penerapan proses pengolahan tersier yaitu dengan menggunakan filtrasi pasir,

Page 45: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

35

eliminasi fosfor (secara kimia dan biologi) dan eliminasi nitrogen (nitrifikasi dan

denitrifikasi) (Direktorat, 2007).

Pengolahan tersier pada IPAL ini terdapat pada Wet Land dimana pada bak tersebut dipenuhi

oleh batu dan tanaman yang akan menyerap nutrisi pada air limbah. Tanaman dalam Wet

Land disebut sebagai tanaman akuatik yang mendapatkan nutrisi dari fosfor dan nitrat /

amonium. Bila nutrien tanaman akuatik tersebut dikeluarkan ke perairan (sungai maupun

danau), maka dapat menyebabkan berlebihnya pertumbuhan biota air yang kemudian dapat

mengakibatkan pendangkalan badan air dan eutrofikasi sehingga unsur hara perlu dieliminasi.

Nitrogen dalam efluen kebanyakan berupa senyawa amonia yang bersifat toksik pada ikan

bila konsentrasinya tinggi (Direktorat, 2007).

6.2.4. Baku Mutu Air Limbah

Hasil analisa air limbah dinyatakan memenuhi ketentuan atau persyaratan Baku Mutu bila

nilai hasil analisa kurang atau diantara nilai yang ditetapkan. Perbandingan hasil analisa

dengan baku mutu air limbah dapat dilihat pada tabel dibawah ini:

Tabel 2. Perbandingan hasil analisa air limbah

No Parameter

Hasil Analisa

Baku Mutu Air Limbah PERDA

Prop. Jateng No. 5 Tahun 2012,

Industri Pengalengan Ikan, Udang,

dll

Kualitas

(mg/L)

Beban

(kg/hari)

Kadar Maks

(mg/L)

Beban Pencemaran

Maks. (kg/hari)

IV. FISIKA

8. TSS 27 9,342 100 45

V. KIMIA

2. BOD5 29,34 10,15 75 33,75

9. COD 93,60 32,38 150 67,5

Page 46: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

36

10.

Minyak dan

lemak 0,40 0,138 15 6,75

11. Sulfida 0,069 0,024 1 0,45

12. Amoniak 0,687 0,238 5 2,25

13. Klor Bebas 0,07 0,024 1 0,45

14. pH 6,8 - 6,0 – 9,0

VI. DEBIT

Hasil pengukuran

(m3/hari)

(m3/hari)

346 450

Berdasarkan tabel perbandingan tersebut diketahui bahwa hasil analisa air limbah industri

pengalengan ikan di PT. Maya Food Industries pada tanggal 15 Juni 2016 telah memenuhi

syarat Baku Mutu Air Limbah Industri Pengalengan Ikan berdasarkan Perda Prov. Jateng

Nomer 5 tahun 2012. Lembar pengujian Baku Mutu dapat dilihat pada Lampiran 9.

Kendala dalam IPAL PT. Maya Food Industries adalah pengolahan limbah cair yang harus

dilakukan secara terus menerus namun produksi pengalengan ikan tidak menentu sehingga

bakteri anaerob dan aerob tidak mendapatkan nutrisi yang cukup untuk bertahan hidup dan

kinerja bakteri menjadi menurun. Pertumbuhan bakteri yang berkurang ini menyebabkan

proses nitrifikasi berjalan secara lambat sehingga konsentrasi amonia menjadi tinggi. Kadar

amonia yang tinggi dalam air dapat menyebabkan pencemaran dan bersifat toksik pada

kehidupan perairan seperti mati lemas karena kekurangan konsentrasi oksigen dalam air.

Pengolahan senyawa amonia ini dapat dilakukan dengan penambahan oksigen melalui proses

aerasi karena proses nitrtifikasi dapat berjalan dalam kondisi aerobik maupun anaerobik.

Selain itu, dapat juga dengan menggunakan bakteri pengurai amonia yaitu nitrosomonas dan

nitrobacter (Widayat dkk, 2010).

6.3. Pengolahan Limbah Padat

Limbah padat pada industri pangan terdiri dari bahan organik yaitu protein, serat kasar,

karbohidrat, air dan lemak. Bahan-bahan tersebut mudah terdegradasi melalui proses biologis

Page 47: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

37

dan dapat mengakibatkan pencemaran lingkungan, terutama timbulnya bau busuk

(Direktorat, 2007). PT. Maya Food Industries mengolah limbah padat hasil sisa proses

produksi ikan menjadi tepung ikan dan minyak ikan. Sisa ikan dapat dimanfaatkan untuk

menambah nilai, meningkatkan penghasilan serta mengurangi dampak negatif (Sa'diyah dkk,

2016).

6.3.1. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Tepung Ikan

Nilai tambah tertinggi yang didapatkan pada pengolahan limbah ikan yaitu produksi tepung

ikan. Industri pembuatan tepung ikan belum berkembang banyak sehingga masih terdapat

banyak sisa ikan yang terbuang percuma dan hal ini pula yang membuat peluang usaha

tepung ikan menjadi prospektif. Di Indonesia, tepung ikan impor rata-rata pertahun

mengalami kenaikan yang menunjukkan bahwa jumlah tepung ikan yang diproduksi dalam

Indonesia masih belum mencukupi (Sa'diyah dkk, 2016).

Tepung ikan merupakan ikan maupun bagian pada ikan yang diambil minyaknya atau tidak,

dikeringkan lalu digiling. Tepung ikan ini memiliki kegunaan yaitu sebagai bahan campuran

dalam pakan ternak. (Murtijdo 2003 dalam Sa’diyah dkk 2016). Pengolahan limbah ikan

menjadi tepung ikan melalui tahapan-tahapan yaitu perebusan atau pengukusan ikan selama

30 menit untuk membuat ikan lebih empuk dan sedikit hancur sehingga menjadi cake ikan.

Kemudian terjadi pemisahan minyak dalam ikan yang mengapung di permukaan air rebusan.

Minyak tersebut disaring dan dipisahkan dan dapat dijual. Cake ikan kemudian dijemur

hingga menjadi kering. Setelah itu, cake digiling hingga menjadi tepung ikan dan diayak

untuk menyeragamkan ukuran lalu dikemas (Sa'diyah dkk, 2016). Hal ini sesuai dengan

tahapan dalam pengolahan limbah padat di PT. Maya Food Industries yaitu limbah

mengalami perebusan selama 10 hingga 15 menit kemudian minyak dipisahkan dengan

proses pengepressan. Selanjutnya, limbah padat dikeringkan dalam pengering selama 30

menit namun tanpa proses penggilingan, limbah telah menjadi tepung kasar. Penyeragaman

ukuran tepung pada pengolahan ini menggunakan penyaringan dengan ukuran 2 mm dan 1.5

mm.

Tepung ikan mengandung protein hewani tinggi yang tersusun atas asam-asam amino yang

esensial dan komplek yaitu methionin dan lisin, selain itu terdapat phospor dan mineral

calsium, serta vitamin B12 yaitu vitamin B kompleks (Sa'diyah dkk, 2016). Tepung ikan

Page 48: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

38

memiliki kandungan nutrisi yaitu lemak 6-14%, protein 60-75%, kadar abu 6-18% dan kadar

air 4-12% (Akhiarif 2011 dalam Sa’diyah dkk 2016).

6.3.2. Pengolahan Limbah Padat Menjadi Minyak Ikan

Pembuatan tepung ikan akan menyisakan minyak yang kemudian dapat diolah menjadi

minyak ikan. Minyak yang dihasilkan oleh limbah pengolahan tepung ikan lemuru memiliki

banyak kandungan EPA (Eicosapentaenoic Acid) dan DHA (Docosahexanoic Acid) yang

tergolong dalam asam lemak omega-3 (Prabowo 2004 dalam Sa’diyah dkk, 2016).

Ekstraksi minyak merupakan salah satu cara dalam mendapatkan lemak atau minyak yang

ada dalam bahan (Ketaren, 1986 dalam Isnani, 2013). Terdapat 5 cara untuk mengekstraksi

minyak ikan yaitu silase asam, hidrolisis, ekstraksi dengan pelarut, rendering kering dan

rendering basah. Pengekstraksian limbah ikan yang dilakukan di PT. Maya Food Industries

menggunakan metode rendering basah dimana pada proses rendering basah dilakukan

pencincangan, pemasakan menggunakan uap, pengepresan lalu pengeringan. Pengepresan

pada proses ini menghasilkan 2 bagian yaitu bagian cair dan bagian padat. Padatan tersebut

digunakan untuk bahan membuat tepung ikan (Isnani, 2013). Pengolahan limbah ini

menggunakan panas yang berasal dari uap. Menurut Isnani (2013), panas yang digunakan

dalam proses ini berguna dalam menggumpalkan protein pada dinding sel bahan serta

melakukan pemecahan dinding sel tersebut yang menyebabkan lemak atau minyak dengan

mudah dapat menembusnya.

Page 49: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

39

7. KESIMPULAN DAN SARAN

7.1. KESIMPULAN

Kesimpulan yang penulis dapatkan dari kegiatan kerja praktek lapangan yaitu PT Maya Food

Industries telah menerapkan pengolahan limbah cair maupun padat dengan baik. Pengolahan

limbah cair di PT. Maya Food Industries telah memenuhi Baku Mutu Air Limbah Perda Prov.

Jateng No 5 Tahun 2012. Selain itu, limbah padat diolah menjadi produk baru yaitu bahan

pakan ternak berupa tepung kasar dan minyak yang dapat dijual kembali.

7.2. SARAN

Saran yang dapat penulis berikan kepada PT. Maya Food Industries terutama pada

pengolahan IPAL yaitu dalam usaha untuk mengurangi kadar amonia saat tidak terjadi proses

produksi sebaiknya dapat dilakukan dengan menambahkan proses aerasi dan menggunakan

bakteri nitrisomonas dan nitribacter yang merupakan bakteri pengurai amonia.

Page 50: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

40

8. DAFTAR PUSTAKA

Adawyah, R. (2007). Pengolahan dan Pengawetan Ikan. PT. Bumi Akasara. Jakarta. 7-13.

Direktorat Jenderal Industri Kecil Menengah. (2007). Pengelolaan Limbah Industri Pangan.

Jakarta: Departemen Perindustrian.

Fauzi, Sutarmin dan Endang B. J. (2014). Kajian Pemupukan Urea Terhadap Produksi Dan

Kandugan Asiatikosida Pada Tanaman Pegagan (Centella asiatica (L.) Urban.). http://download.portalgaruda.org/article.php?article=352439&val=5638&title=KAJIAN%20P

EMUPUKAN%20UREA%20TERHADAP%20PRODUKSI%20DAN%20KANDUNGAN%

20ASIATIKOSIDA%20PADA%20TANAMAN%20PEGAGAN%20%20(Centella%20asiati

ca%20(L.)%20Urban.) Diakses pada tanggal 14 Juni 2017.

Fitrahani, Lintang Z., Nastiti S. I., & Suprihatin. (2012). Karakterisasi Kondisi Operasi Dan

Optimasi Proses Pengolahan Air Limbah Industri Pangan. E-jurnal Agroindustri

Indonesia. Vol. 1. No. 2. Hal: 110-117.

Helard, D. & Komala. (2006). Identifikasi Mikroba Anaerob Dominan Pada Pengolahan

Limbah Cair Pabrik Karet Dengan Sistem Multisoil Layering. Skripsi. Universitas

Andalas.

Heruwati, E. S. (2002). Pengolahan Ikan Secara Tradisioal: Prospek dan Peluang

Pengembangan. Litbang Pertanian, 21(3).

Ibrahim, B. (2005). Kaji Ulang istem Pengolahan Limbah Cair Industri Hasil Perikanan

Secara Biologis Dengan Lumpur Aktif. Buletin Teknologi Hasil Perikanan, VIII(1),

31 - 40.

Indrawan, Elkana. D. (2014). Teknik Pengolahan Air Limbah Industri Pengalengan Ikan

Sarden Di PT. Maya Food Industries, Pekalongan, Jawa Tengah. Artikel Ilmiah.

Universitas Airlangga: Surabaya

Isnani, A. N. (2013). Ekstraksi Dan Karakterisasi Minyak Ikan Patin Yang Diberi Pakan

Pellet Di Campur Probiotik. Skripsi. Jember: Universitas Jember.

Junaidi, & Hatmanto, B. P. (2006). Analisis Teknologi Pengolahan Limbah Cair Pada

Industri Tekstil (Studi Kasus Pt. Iskandar Indah Printing Textile Surakarta).

PRESIPITASI, 1(1).

Ketaren, S. (1986). Teknologi Minyak dan Lemak. Jakarta: UI Press

Mareta, D. T., & Amawi, S. N. (2011). Pengawetan Ikan Bawal Dengan Pengasapan Dan

Pemanggangan. Mediagro, 33 - 47.

Mu’min, Utami U. (2014). Pemilihan Nutrisi Pada Kolam Aerasi Unit Pengolahan Limbah

Cair Mengunakan Perhitungan C, N dan P (Studi Kasus PT. XXX). Skripsi.

Page 51: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

41

Departemen Teknologi Industri Pertanian. Fakultas Teknologi Pertanian. Institut Pertanian

Bogor. Bogor.

Permadi. (2011). Utilitas Pengolahan Limbah Cair Rumah Sakit. Jurnal NALARs. Jakarta.

Vol. 10. No. 2. No: 173-184.

Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2012 tentang Baku

Mutu Air Limbah.

Priyanka, Arina. (2012). Perancangan Instalasi Pengolahan Air Limbah Pertamina Maritime

Training Center (Studi Perbandingan Dengan Instalasi Pengolahan Air Limbah

Gedung Pertamina Learning Center. Skripsi. Fakultas Teknik. Program Studi Teknik

Lingkungan. Depok.

Sa'diyah, H., Hadi, A. F., & Ilminnafik, N. (2016). Pengembangan Usaha Tepung Ikan Di

Desa Nelayan Puger Wetan. Asian Journal of Innovation and Entrepreneurship,

01(01), 39-47.

Said, Nusa Idaman & Arie H. (2015).Teknologi Pengolahan Limbah Tahu-Tempe Dengan

Proses Biofilter Anaerob dan Aerob. Kelompok Teknologi Pengolahan Air Bersih dan

Limbah Cair. Direktorat Teknologi Lingkungan. Kedeputian Bidang Informatika,

Energi dan Material. Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi.

http://www.kelair.bppt.go.id/Sitpa/Artikel/Limbahtt/limbahtt.html. Diakses pada

tanggal 14 Juni 2017.

Santiago, H. (1996). Istilah Lingkungan untuk Manajemen. PT. Gramedia Pustaka Utama.

Jakarta, hal : 20-22.

Saputri, Endah S. H. & Didik B. S. (2016). Evaluasi Kinerja Instalasi Pengolahan Air Limbah

di Rusunawa Tanah Merah II Surabaya. digilib.its.ac.id/ITS-Undergraduate-

33001160008623/41024. Diakses pada 14 Juni 2017

Siregar, Resmi Rumenta. (2011). Pengolahan Ikan Kembung. Materi Penyuluhan Kelautan

dan Perikanan. Badan Pengembangan SDM KP. Jakarta.

www.pusluh.kkp.go.id/index.php/arsip/file/72/ikan-kembung.pdf/. Diakses pada

tanggal 30 Mei 2017

Soraya, D., Ani I., & Ade H. M. (2012). Pengolahan Limbah Cair PT. X Secara Lumpur

Aktif.

https://www.researchgate.net/publication/313314723_WASTEWATER_TREATME

NT_AT_PT_X_BY_ACTIVE_SLUDGE_Pengolahan_Limbah_Cair_PT_X_Secara_

Lumpur_Aktif. Diakses pada tanggal 30 Mei 2017

Sugiharto. (2008). Dasar - Dasar Pengelolaan Air Limbah. Jakarta : Universitas Indonesia

Page 52: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

42

Susilowati. (2013). Penerapan Sistem HACCP (Hazard Analysis Critical Control Point)

Pengalengan Ikan Di PT. Maya Food Industries Pekalongan. Laporan Kerja Praktek.

Universitas Soegijapranoto Semarang.

Sutoro, A. K. (2010). Isolasi dan Identifikasi Kapang Pereduksi Fosfat dari Berbagai

Bioaktivator. Skripsi Jurusan Biologi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Surabaya, Tidak Dipublikasikan.

Suzuki T. (1981). Fish and Krill Protein. Processing Technology. London: Applied Sci. Publ.

Triarso, Imam. (2012). Potensi Dan Peluang Pengembangan Usaha Perikanan Tangkap Di

Pantura Jawa Tengah. Jurnal Saintek Perikanan. Vol. 8. No. 1.

Widayat, W., Suprihatin, & Herlambang, A. (2010). Penyisihan Amoniak Dalam Upaya

Meningkatkan Kualitas Air Baku PDAM-IPA Bojong Renged Dengan Proses

Biofiltrasi Menggunakan Media Plastik Tipe Sarang Tawon. JAL, 6(1), 64 - 76.

Page 53: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

43

9. LAMPIRAN

Lampiran 1. Lokasi PT. Maya Food Industries

Page 54: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

44

Lampiran 2. Denah Ruang PT. Maya Food Industries

Page 55: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

45

Lampiran 3. Sertifikat HALAL

Page 56: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

46

Lampiran 4. Sertifikat HACCP

Page 57: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

47

Lampiran 5. Sertifikat ISO 9001:2008

Page 58: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

48

Lampiran 6. Sertifikat ISO 22000:2005

Page 59: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

49

Lampiran 7. Struktur Organisasi PT. Maya Food Industries

Page 60: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

50

Lampiran 8. Denah Aliran IPAL

Page 61: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR DAN PADAT DI PT. MAYA …repository.unika.ac.id/14609/1/14.I1.0053 Muller, Claudia.pdf · limbah cair, limbah padat, dan limbah gas (Sugiharto, 2008). Masing-masing

51

Lampiran 9. Hasil Analisa Baku Mutu Air Limbah