Top Banner
PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH, PERILAKU TERHADAP IKLAN TERHADAP PREFENSI KONSUMEN DENGAN JENIS PRODUK SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Pada Nasabah BCA di Semarang) Oleb: Adi Gunawan Sutanto NIM : 212010003 KERTAS KERJA Diajukan Kepada Fakultas Ekonomika Dan Blsnis Guna Memenubi Sebagian Dari Persyaratan- Persyaratan Untuk Mencapai Gelar Sarjana Ekonomi FAKULTAS PROGRAM STUDI : EKONOMIKA DAN BISNIS : MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMIKA DAN BISNIS UNIVERSITAS KRISTEN SATYA WACANA SALATIGA 2015 •'
54

PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Oct 19, 2021

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH, PERILAKU TERHADAP IKLAN TERHADAP

PREFENSI KONSUMEN DENGAN JENIS PRODUK SEBAGAI V ARIABEL MODERATING (Studi Pada Nasabah BCA di

Semarang)

Oleb:

Adi Gunawan Sutanto

NIM : 212010003

KERTAS KERJA

Diajukan Kepada Fakultas Ekonomika Dan Blsnis

Guna Memenubi Sebagian Dari

Persyaratan- Persyaratan Untuk Mencapai

Gelar Sarjana Ekonomi

FAKULTAS

PROGRAM STUDI

: EKONOMIKA DAN BISNIS

: MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMIKA DAN BISNIS UNIVERSITAS KRISTEN SATYA WACANA

SALATIGA

2015 •'

Page 2: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...
Page 3: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...
Page 4: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...
Page 5: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

ABSTRACT

The purpose of this study was: To determine the effect of sales promotion,

rewards receipt time, attitudes towards advertising on consumer preferences and

to determine the effect of sales promotion, rewards receipt time, attitudes towards

advertising on consumer preferences with the type of product as moderating

variable.

Based on the results of the analysis, the conclusion is: (1) There is the

influence of sales promotion, rewards receipt time, attitudes towards advertising

on consumer preferences. (2) There is the influence of sales promotion, rewards

receipt time, attitudes towards advertising on consumer preferences with the type

of product as moderating variable.

Keywords: sales promotion, rewards receipt time, attitudes towards advertising,

consumer preferences.

Page 6: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

SARIPATI

Tujuan penelitian ini adalah: Untuk mengetahui pengaruh sales promotion,

time reward receipt, perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dan

untuk mengetahui pengaruh sales promotion, time reward receipt, perilaku

terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dengan jenis produk sebagai

variabel moderating.

Berdasarkan pada hasil analisis maka kesimpulannya adalah: (1) Terdapat

pengaruh sales promotion, time reward receipt, perilaku terhadap iklan terhadap

preferensi konsumen. (2)Terdapat pengaruh sales promotion, time reward receipt,

perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dengan jenis produk

sebagai variabel moderating.

Kata kunci: sales promotion, time reward receipt, perilaku terhadap iklan,p

preferensi konsumen.

Page 7: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

1

Pendahuluan

Latar Belakang

Dalam pemasaran, preferensi konsumen merupakan hal yang penting untuk

diperhatikan sebab apabila preferensi konsumen meningkat berarti

mengindikasikan tingkat kesukaan konsumen dalam membeli sebuah produk.

Menurut Simamora (2004), preferensi dapat terbentuk melalui pola pikir

konsumen yang didasari oleh beberapa alasan, antara lain pengalaman yang

diperolehnya dan kepercayaan turun-temurun. Setiap individu mempunyai

preferensi yang berbeda dalam menentukan pilihan untuk membeli sebuah produk

maupun mengkonsumsi jasa.

Menurut teori perilaku konsumen, ada tiga asumsi dasar dari preferensi

yaitu kelengkapan, transitivitas, dan lebih baik berlebih daripada kurang. Dengan

demikian dapat dikatakan bahwa preferensi adalah kemampuan konsumen dalam

memilih yaitu dengan cara mengurutkan tinggi rendahnya daya guna yang

diperoleh dari mengkonsumsi sekelompok barang yang berbeda (Arianty dan

Rohmana, 2014). Terdapat berbagai faktor yang mempengaruhi preferensi

konsumen.

Faktor yang mempengaruhi preferensi konsumen adalah sales promotion

(Kotler, 2010) yang merupakan salah satu unsur dari bauran pemasaran

(marketing mix). Maka dari itu penting bagi perusahaan untuk memberikan

perhatian khusus mengenai cara melakukan promosi dengan tepat sesuai target

atau sasaran. Salah satu bentuk promotion mix adalah dengan sales promotion.

Secara keseluruhan teknik-teknik sales promotionmerupakan teknik pemasaran

yang berdampak pada jangka pendek. Pada BCA ada promosi berupa pemberian

diskon untuk penggunaan kartu kredit, melalui berbagai diskon makanan,

minuman, pemberian produk hadiah maupun cash back. Iklan BCA dilakukan

melalui televisi, brosur maupun menggunakan pameran dan stand di Mall. Waktu

penerimaan hadiah dapat secara langsung maupun tidak langsung. Jenis produk

yang ditawarkan seperti tabungan, deposito, dan surat berharga (www.bca.co.id) .

Faktor lain yang mempengaruhi preferensi konsumen adalah seberapa baik

perilaku seorang konsumen terhadap iklan dan reward atau hadiah timbal balik

Page 8: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

2

yang diperoleh konsumen. Penelitian yang dilakukan oleh Gautam (2012)

menyatakan bahwa sales promotion dan waktu penerimaan hadiah berpengaruh

positif terhadap preferensi konsumen bank dengan jenis produk sebagai variabel

moderating. Penelitian lain yang dilakukan oleh Thota dan Biswas (2009)

menyimpulkan bahwa perilaku terhadap iklan akan mempengaruhi keinginan

membeli pada konsumen.

Pada penelitian ini akan dilakukan modifikasi dari penelitian terdahulu yaitu

menggabungkan atau menambahkan variabel perilaku terhadap iklan sebagai

variabel independen dalam mempengaruhi preferensi konsumen. Penelitian ini

akan memfokuskan pada faktor yang mempengaruhi preferensi konsumen

perbankan pada Bank Central Asia (BCA) sebagai salah satu bank swasta terbesar

di Indonesia. Berdasarkan pada hasil observasi atau hasil pre test terhadap 30

orang yang dilakukan peneliti terhadap nasabah BCA juga diketahui adanya

indikasi mereka masih kurang puas dengan sales promotion, time reward maupun

iklan BCA yang cenderung biasa saja di mata mereka karena biasa saja. Dari 30

responden yang diwawancarai peneliti pada saat pretest, mereka menabung di

BCA berdasarkan pada pelayanan yang memuaskan sebanyak 34%, mendapat

reward sebanyak 18%, karena melihat iklan sebanyak 27%, jenis produk yang

ditawarkan sebanyak 21%. Hal ini menjadi fenomena menarik untuk diteliti

bahwa preferensi konsumen masih rentan.

Penelitian ini merupakan modifikasi dari kedua penelitian terdahulu yang

dilakukan oleh Gautam (2012) dengan menggunakan variabel sales promotion,

waktu penerimaan hadiah, jenis produk, dan penelitian Thota dan Biswas (2009)

dengan variabel perilaku terhadap iklan. Semakin menarik sales promotion, waktu

penerimaan hadiah, dan perilaku iklan positif maka akan semakin meningkatkan

preferensi konsumen, terlebih lagi dengan adanya jenis produk yang menarik.

Kedua penelitian ini sama-sama diuji ke preferensi konsumen. Beda penelitian ini

dengan penelitian Gautam dan Thota dan Biswas pada objek penelitian dan

indikator empirik. Dengan persamaan pada variabel penelitian dan perbedaan di

obyek penelitian. Berdasarkan pada uraian tersebut maka penelitian ini berjudul:

“Pengaruh Sales promotion, Waktu penerimaan hadiah, Perilaku Terhadap Iklan

Page 9: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

3

Terhadap Preferensi Konsumen Dengan Jenis Produk Sebagai Variabel

Moderating (Studi Kasus Pada Nasabah BCA di Semarang)”.

Perumusan Masalah

Berdasarkan pada latar belakang tersebut, maka perumusan masalah pada

penelitian ini adalah:

1. Apakah terdapat pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah,

perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen?

2. Apakah terdapat pengaruh sales promotion, waktu penerimaan

hadiah,perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dengan

jenis produk sebagai variabel moderating?

Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui pengaruh sales promotion, waktu penerimaan

hadiah, perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen.

2. Untuk mengetahui pengaruh sales promotion, waktu penerimaan

hadiah, perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dengan

jenis produk sebagai variabel moderating.

Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat antara lain adalah:

1. Manfaat Praktis:

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pihak Bank

BCA untuk meningkatkan preferensi konsumennya dimasa

mendatang terkait dengan sales promotion, waktu penerimaan hadiah,

perilaku terhadap iklan dan jenis produk.

2. Manfaat Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumbangan bagi ilmu

pengetahuan dan referensi bagi penelitian dengan topik serupa di

masa mendatang.

Page 10: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

4

Landasan Teori

Preferensi Konsumen

Menurut Mowen dan Minor (1998), perilaku konsumen pada awalnya pada

langkah pertama dalam perilaku konsumen adalah ingin membeli sebuah produk

dengan tujuan menunjukkan konsep dirinya pada orang lain di lingkungannya.

Selanjutnya, konsumen berharap orang lain akan memiliki persepsi seperti yang

diharapkan konsumen tersebut sebagai bentuk simbol alam. Dan akhirnya

konsumen berharap melalui kepemilikan produk yang telah dibelinya, dirinya

telah memenuhi standart sesuai dengan apa yang dipersepsikan.

Kotler (2010: 149) mendefinisikan preferensi konsumen sebagai pilihan

suka atau tidak suka oleh seseorang terhadap produk (barang atau jasa) yang

dikonsumsi. Analisis preferensi konsumen adalah analisis yang bertujuan untuk

mengetahui apa yang disukai dan yang tidak disukai konsumen, juga untuk

menentukan urutan kepentingan dari suatu atribut produk maupun produk itu

sendiri. Dengan menggunakan analisis preferensi ini akan diperoleh urutan

kepentingan karakteristik produk seperti apa yang paling penting atau yang paling

disukai (Oktaviani, 1996).

Berdasarkan pada uraian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa

preferensi konsumen adalah tingkat kesukaan atau pilihan suka atau tidak suka

oleh seseorang terhadap produk (barang atau jasa) yang dikonsumsinya.

Indikatornya menurut Kotler (2010) adalah:

1. Pengalaman yang diperoleh

2. Pendapatan

3. Kepercayaan konsumen

Sales Promotion

Menurut Alma (2002) definisi promosi sebagai berikut : “Promosi adalah

sejenis komunikasi yang memberi penjelasan yang meyakinkan calon konsumen

tentang barang dan jasa.” Suatu perusahaan untuk mendapatkan hasil promosi

yang efektif harus mampu mengelola bauran promosi yang dipilih dapat sesuai

dengan situasi dan kondisi produk yang ditawarkan karena promosi pada dasarnya

Page 11: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

5

adalah suatu usaha untuk menginformasikan, membujuk dan mengkomunikasikan

produk ke pasar sasaran. Salah satu cara untuk meningkatkan penjualan adalah

dengan melaksanakan bauran promosi, karena dengan menggunakan bauran

promosi merupakan cara yang paling efektif untuk mencapai tujuan perusahaan.

Sales promotionmerupakan salah satu jenis komunikasi yang sering

dipakai oleh pemasar. Sebagai salah satu elemen bauran promosi, sales

promotionmerupakan unsur penting dalam kegiatan promosi produk, upaya

pemasaran melalui sales promotiondilakukan dalam jangka pendek (Dharmesta,

2008).

Menurut Tjiptono (2008) definisi sales promotionsebagai berikut:

“Promosi penjualan adalah bentuk persuasi langsung melalui penggunaan

berbagai insentif yang dapat diatur untuk merangsang pembelian produk dengan

segera atau meningkatkan jumlah barang yang dibeli oleh pelanggan.”

Promosi penjualan dapat berjalan sesuai dengan apa yang direncanakan,

maka perusahaan harus mengetahui karakteristik dari promosi penjualan. Sebagai

salah satu bagian dari bauran promosi, sales promotionseharusnya diintegrasikan

ke dalam perencanaan strategi perusahaan bersama dengan periklanan, penjualan

perorangan dan hubungan masyarakat. Selain itu sales promotiondapat

mendorong konsumen dengan segera untuk melakukan pembelian. Sales

promotionmerupakan insentif jangka pendek untuk mendorong penjualan suatu

produk. Oleh sebab itu sales promotionmerupakan cara promosi yang cukup

penting bagi suatu perusahaan. Karena melalui sales promotion diharapkan dapat

meningkatkan volume penjualan, serta dapat memberikan keuntungan lainnya

bagi perusahaan.

Untuk mengupayakan adanya kerjasama dengan konsumen dan

meningkatkan permintaan akan produk maka definisi menurut Alma (2002) tujuan

sales promotionantara lain :

1. Menarik para pembeli baru

2. Memberi hadiah / penghargaan kepada konsumen-konsumen / langganan lama

3. Meningkatkan daya pembelian ulang dari konsumen lama

4. Menghindarkan konsumen lari ke merk lain

Page 12: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

6

5. Mempopulerkan merk/meningkatkan loyalitas

6. Meningkatkan volume penjualan jangka pendek dalam rangka memperluas

“market share” jangka panjang.”

Dari definisi di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa sales

promotionadalah promosi yang dilakukan untuk mempengaruhi pelanggan baru

maupun lama untuk mencoba dan membeli lebih banyak serta menyerang aktifitas

promosi pesaing dan meningkatkan impulse buying (pembelian tanpa perencanaan

sebelumnya). Selanjutnya, menurut Alma (2002) menyatakan bahwa sales

promotiondapat dilakukan dengan:

1. Memberi sampel gratis

2. Kupon

3. Rabat

4. Premi

5. Kontes

6. Trading stamps

7. Demonstrasi

8. Bonus

9. Hadiah uang

10. Perlombaan penyalur

11. Diskon

Kotler (2010: 224) menyatakan bahwa indikator sales promotion adalah:

1. Promosi penjualan keuangan (misalnya cash back)

2. Promosi penjualan non keuangan (misalnya hadiah produk tupperware)

Waktu penerimaan hadiah

Waktu penerimaan hadiah merupakan waktu yang tepat untuk menerima

hadiah bagi konsumen (Gautam, 2012). Ada dua kategori penerimaan hadiah bisa

dipertimbangkan. Pertama, penerimaan hadiah seketika memungkinkan pelanggan

untuk menerima hadiah langsung pada titik penjualan ketika mereka mengikuti

ketentuan promosi; Kedua, dalam penerimaan hadiah tertunda perusahaan akan

Page 13: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

7

memungkinkan pelanggan untuk datang kembali dan mengambil hadiah mereka

untuk tertentu jangka waktu setelah penjualan terjadi (Lauren, 2000).

Waktu penerimaan hadiah menurut Gautam (2012) dapat diukur dengan

indikator:

1. Reward diterima seketika (di depan): yaitu reward yang diterima

konsumen di depan setelah menabung.

2. Reward diterima di belakang: yaitu reward yang diterima konsumen di

belakang atau beberapa waktu setelah menabung.

Perilaku terhadap Iklan

Konsumen dalam usahanya untuk memahami dampak iklan yang

merupakan salah satu sarana promosi akan tercermin pada sikap atau perilaku

konsumen. Mula-mula akan tercermin pada tingkat keyakinan terhadap merek

yang diperoleh dari iklan, kemudian menjadi mengarah pada komitmen pada

sebuah sikap berhubungan dengan keterlibatan konsumen terhadap objek sikap.

Dan yang penting dalam memahami peran sikap dalam perilaku konsumen adalah

pengertian mengenai struktur dan komposisi sikap dan hal ini akan berdampak

pada perilaku (Kotler, 2010: 213).

Perilaku terhadap iklan merupakan seberapa baik tanggapan konsumen

terhadap iklan sebuah produk atau jasa. Indikator perilaku terhadap iklan adalah

dengan: (Aaker, 1985)

1. Kesan positif: merupakan kesan positif yang diterima oleh konsumen

setelah melihat iklan sebuah produk.

2. Kesan negatif: merupakan kesan negatif yang diterima oleh konsumen

setelah melihat iklan sebuah produk.

Jenis Produk

Jenis produk merupakan satu kelompok produk dalam satu lini produk

yang digunakan untuk mengidentifikasikan sumber atau karakter produk

tersebut.Barang-barang konsumen dapat diklasifikasikan ke dalam empat kategori

utama berikut (Kotler, 2010):

Page 14: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

8

1. Barang Convenience, yaitu barang atau jasa yang pelanggan berulang

kali membeli dan menempatkan usaha kecil dan sedikit perbandingan

dalam membeli. Ini membutuhkan promosi massal.

2. Barang Shopping, yaitu barang atau jasa yang pelanggan akan membeli

hanya setelah membandingkan antara merek yang tersedia dan

varietas. Ini biasanya kurang sering dibeli, membutuhkan usaha

belanja lebih, dan cocok untuk iklan melalui media lokal atau khusus

dan personal selling.

3. Barang Khusus, yaitu barang atau jasa yang pelanggan membeli karena

karakteristik unik atau identifikasi merek. Biasanya, ini memerlukan

upaya khusus untuk membeli, preferensi merek yang kuat dan

loyalitas, dan sensitivitas harga rendah. Selain itu, barang ini cocok

untuk ditargetkan melalui promosi dan personal selling.

4. Barang Unsought, yaitu barang atau jasa yang pelanggan baik tidak

menyadari atau memiliki sedikit minat dalam aktif mengejar. Oleh

karena itu, ini memerlukan berat promosi untuk menjual secara efektif.

Produk keuangan yang cukup berbeda dari barang-barang konsumsi

karena wujudnya. Oleh karena itu, dalam penelitian ini akan dipilih empat jenis

produk keuangan yang memiliki kesamaan dengan yang disebutkan di atas

klasifikasi produk konsumen. Pertama, deposito tetap berada terpilih sebagai

wakil dari produk kenyamanan karena mereka adalah salah satu bentuk yang

paling sederhana dari produk-produk keuangan yang menawarkan semua bank.

Selain itu, bawah saat penjaminan penuh dari pemerintah untuk semua rekening

deposito bank, deposan tidak perlu mempertimbangkan risiko kredit dari lembaga

keuangan yang mereka membuka rekening deposito. Kedua, kartu kredit dipilih

sebagai wakil dari produk belanja karena berbagai jenis dan karakteristik saat ini

tersedia antara bank yang berbeda. Ketiga, reksa dana yang dipilih sebagai wakil

dari produk khusus. Meskipun investasi reksa dana dapat memberikan kesan

menjadi populer di negara-negara yang paling maju, mereka relatif kurang populer

di negara-negara berkembang. Pelanggan harus membayar sejumlah

Page 15: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

9

mengindahkan untuk memahami Kebijakan investasi dan risiko dan return

pengorbanan. Keempat, asuransi bank, terutama asuransi jiwa, terpilih sebagai

produk unsought. Produk akhir ini cocok cukup baik dengan Ulasan Definisi dan

biasanya digunakan sebagai contoh produk unsought di kebanyakan literatur yang

berhubungan dengan bidang ini.

Jenis produk merupakan berbagai macam variasi produk yang ditawarkan

pihak bank kepada nasabahnya (Gautam, 2012). Indikatornya adalah dengan:

1. Convenience goods (deposito)

2. Shopping Goods (kartu kredit)

3. Specialty Goods (Mutual Funds)

4. Unsought Goods (Asuransi)

Hipotesis Penelitian

Pengaruh Sales Promotion, Waktu penerimaan hadiah, Perilaku terhadap

Iklan terhadap Preferensi Konsumen

Penelitian Gautam (2012) menyatakan bahwa terdapat pengaruh sales

promotion, waktu penerimaan hadiah terhadap preferensi konsumen. Apabila

sales promotion dilakukan dengan baik, waktu penerimaan hadiah yang tepat dan

perilaku terhadap iklan yang positif, maka akan berdampak pada semakin

tertariknya konsumen pada sebuah produk yang ditawarkan sehingga dengan

demikian dapat dikatakan sales promotion berpengaruh terhadap preferensi

konsumen. Hal ini juga didukung oleh penelitian Haritsmiftah (2012) yang

menyatakan bahwa terdapat pengaruh sales promotion terhadap iklan terhadap

preferensi konsumen.

Dengan demikian hipotesis yang diajukan adalah:

H1: Terdapat pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku

terhadap iklan terhadap preferensi konsumen

Page 16: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

10

Pengaruh Sales Promotion, Waktu penerimaan hadiah, Perilaku Terhadap

Iklan Terhadap Preferensi Konsumen Dengan Jenis Produk Sebagai

Variabel Moderating

Penelitian Gautam (2012) menyatakan bahwa terdapat pengaruh sales

promotion, waktu penerimaan hadiah terhadap preferensi konsumen dengan jenis

produk sebagai variabel moderating. Penelitian Thota dan Biswas (2009)

menyatakan bahwa perilaku terhadap iklan berpengaruh terhadap preferensi

konsumen. Apabila sales promotion dari BCA gencar dan menarik, dengan

adanya waktu penerimaan hadiah yang tepat serta perilaku terhadap iklan yang

positif, terlebih lagi adanya jenis produk yang semakin menarik, maka akan

berdampak pada semakin tertariknya konsumen pada sebuah produk yang

ditawarkan. Jadi dengan demikian jenis produk dapat menjadi variabel moderating

yang memperkuat pengaruh variabel independen terhadap preferensi konsumen.

Hal ini juga didukung oleh penelitian Haritsmiftah (2012) dan Nurdianto

(2012) yang menyatakan bahwa terdapat pengaruh sales promotion terhadap iklan

terhadap preferensi konsumen.Sehingga dengan demikian hipotesis yang diajukan

adalah:

H2: Terdapat pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku

terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dengan jenis produk sebagai

variabel moderating

Kerangka Pikir Penelitian / Model Penelitian

Berikut ini adalah gambar dari kerangka pikir penelitian atau model

penelitian ini:

Page 17: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

11

H1

H2

Sumber: Gautam (2012), Thota dan Biswas (2009)

Gambar 1. Kerangka Pikir Penelitian

Metode Penelitian

Populasi dan Sampel

Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang menjadi nasabah

pada Bank Central Asia (BCA) di Semarang. Alasannya adalah karena pada BCA

Semarang belum pernah dilakukan penelitian dengan topik serupa serta hasil

temuan pre test peneliti. Teknik atau metode pengambilan sampel yang digunakan

untuk penelitian ini adalah non probability sampling yaitu purposive sampling.

Bentuk pengambilan sampel ini berdasarkan pada kriteria tertentu dan sesuai

dengan tujuan penelitian (Sugiyono, 2010). Kriteria sampelnya adalah:

1. Responden pernah melihat iklan BCA di televisi.

2. Responden telahmelakukan salah satu atau beberapa dari transaksi berikut

ini: tabungan, deposito, surat beharga, asuransi, minimal 3 kali dalam 6

bulan terakhir.

Sales Promotion

Waktu penerimaan

hadiah Preferensi konsumen

Perilaku terhadap iklan

Jenis produk

Page 18: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

12

3. Responden menerima reward baik pada awal bertransaksi atau saat saldo

transaksi pada kumulatif tertentu.

Jumlah sampel yang ditentukan dalam penelitian ini adalah 100 responden

memenuhi syarat sampel minimal untuk jenis penelitian kuantitatif menurut

Sugiyono (2010).

Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan adalah:

1. Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari sumbernya,

diamati, dan dicatat untuk pertama kalinya (Sugiyono, 2010). Data

primer dalam penelitian ini diperoleh melalui kuesioner yang berisi

pernyataan-pernyataan tentang variabel penelitian ini, yaitu sales

promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan, jenis

produk, preferensi konsumen. Sumber datanya adalah responden yang

menjadi sampel penelitian, dan data pre test kepada 30 nasabah BCA

dengan kriteria merupakan nasabah BCA Semarang, pernah melihat

iklan BCA di televisi, telah bertransaksi minimal 3 kali dalam 6 bulan

terakhir dalam bentuk tabungan, deposito, asuransi, surat berharga.

2. Data sekunder, berupa data ROE dari annual report dan laporan

keuangan BCA yang diperoleh peneliti dari www.bca.co.id

Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner, dimana setiap

jawaban diberikan skor dengan skala tertentu. Skala pengukuran merupakan acuan

yang digunakan untuk mengukur panjang pendeknya interval yang menjadi alat

ukur, sehingga alat ukur tersebut bila digunakan akan menghasilkan data

kuantitatif (Sugiyono, 2010).

Penelitian ini menggunakan Skala Likert. Secara sistematis kegunaan dari

sistem ini adalah memberi skor pada pertanyaan. Pada penelitian ini skala Likert

digunakan pada penilaian konsumen. Penggolongan skor jawaban pada Skala

Likert dalam penelitian ini adalah 1 untuk STS dan 5 untuk SS sehingga:

Page 19: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

13

a. Sangat tidak setuju (STS) : 1.00 – 1.80

b. Tidak setuju (TS) : 1.81 – 2.60

c. Netral (N) : 2.61 – 3.40

d. Setuju (S) : 3.41 – 4.20

e. Sangat setuju (SS) : 4.21 – 5.00

Definisi Operasional Variabel

Pada penelitian ini variabel yang diteliti adalah preferensi konsumen, sales

promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan dan jenis produk.

Dibawah ini adalah definisi dari variabel-variabel tersebut.

Tabel 1. Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel

Variabel Definisi operasional Indikator Sumber

Preferensi

konsumen

Preferensi konsumen

merupakan tingkat

kesukaan atau pilihan suka

atau tidak suka oleh

seseorang terhadap produk

(barang atau jasa) yang

dikonsumsinya

1. Pengalaman yang

diperoleh

2. Pendapatan

3. Kepercayaan

nasabah

Kotler, 2010

Oktaviani,

1996

Sales

promotion

Promosi penjualan yang

dilakukan pihak bank

untuk menarik konsumen

atau nasabahnya

1. Promosi penjualan

keuangan (misalnya

cash back)

2. Promosi penjualan

non keuangan

(misalnya hadiah

produk tupperware)

Kotler, 2010

Alma, 2002

Waktu

penerimaan

hadiah

Waktu penerimaan reward

oleh nasabah

1. Pada awal

bertransaksi

langsung menerima

reward

2. Reward diterima

pada saat saldo

transaksi pada

kumulatif tertentu

Gautam,

2012

Lauren, 2000

Perilaku

terhadap

iklan

Seberapa baik tanggapan

konsumen terhadap iklan

bank

1. Kesan positif

2. Tanggapan terhadap

iklan

Aaker, 1985

Kotler, 2010

Page 20: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

14

Variabel Definisi operasional Indikator Sumber

Jenis produk Jenis produk merupakan

berbagai macam variasi

produk yang ditawarkan

pihak bank kepada

nasabahnya

1. Convenience goods

(deposito)

2. Shopping Goods

(kartu kredit)

3. Specialty Goods

(Mutual Funds)

4. Unsought Goods

(Asuransi)

Gautam,

2012

Kotler, 2010

Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi dengan

variabel moderating. Untuk menguji hipotesis 1, maka persamaan yang digunakan

adalah:

Y = α1 + β1X1+ β2X2+ β3X3+ e (Persamaan1)

dimana:

Y = Preferensi konsumen

α1 = konstanta

β1-β3 = koefisien regresi

X1 = sales promotion

X2 = waktu penerimaan hadiah

X3 = perilaku terhadap iklan

e = error

Untuk menguji hipotesis 2, maka persamaan yang digunakan adalah:

Y = α1 + β1X1+ β2X2+ β3X3+ β4X4+ β5X1.X4+ β6X2.X4+ β7X3.X4 + e(Persamaan 2)

di mana:

Y = Preferensi konsumen

α1 = konstanta

β1-β7 = koefisien regresi

X1 = sales promotion

X2 = waktu penerimaan hadiah

X3 = perilaku terhadap iklan

X4 = jenis produk

Page 21: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

15

e = error

Hasil Analisis

Gambaran Umum Responden

Dari hasil penyebaran kuesioner kepada 100 responden diketahui

karakteristik gambaran umum responden sebagai berikut:

Tabel 2. Gambaran Umum Responden

No Keterangan Jumlah

(orang) % Total

1. Jenis kelamin:

a. Pria

b. Wanita

63

37

63

37

100

2. Usia:

a. <20 th

b. 20-30 th

c. 31-40 th

d. >40 th

8

12

35

12

8

12

35

12

100

3. Pendidikan:

a. SMP

b. SMA

c. Perguruan tinggi

2

46

52

2

46

52

100

4. Pekerjaan:

a. Pegawai

negeri/ABRI

b. Pegawai swasta

c. Wiraswasta

d. Pelajar/Mhsw

e. Ibu rumah tangga

f. Lain-lain

9

26

31

18

10

6

9

26

31

18

10

6

100

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Berdasarkan pada tabel 2. diketahui bahwa sebagian besar responden pada

penelitian ini berjenis kelamin pria (63%) dan sisanya 37% wanita. Sedangkan

dilihat dari usianya sebagian besar responden berusia antara 31-40 tahun (35%)

dan pendidikannya perguruan tinggi (52%) dengan pekerjaan wiraswasta (31%).

Hasil Pengujian Validitas dan Reliabilitas

Pengujian validitas menunjukkan sejauh mana alat pengukur yang dapat

digunakan untuk mengukur apa yang ingin diukur. Untuk pengujian validitas

Page 22: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

16

dilakukan dengan membandingkan nilai r hitung dengan r tabel. Pengujian untuk

uji validitas dilakukan untuk menguji variabel pada penelitian ini:

Tabel 3. Hasil Pengujian Validitas

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Berdasarkan pada tabel diatas diketahui bahwa nilai r hitung > r

tabel (n = 100, α = 5%) sebesar 0,195 sehingga dikatakan valid (Ghozali,

2005).

Untuk pengujian reliabilitas dilakukan untuk mengetahui apakah

hasil dari kuesioner ini dapat dipercaya atau reliabel. Berikut ini adalah

hasilnya:

Variabel IE r hitung r tabel Keterangan

Sales promotion Promosi penjualan

keuangan

0,596 0,195 Valid

Promosi penjualan non

keuangan

0,572 0,195 Valid

Waktu

penerimaan

hadiah

Pada awal bertransaksi

langsung menerima

reward

0,552 0,195 Valid

Reward diterima pada

saat saldo transaksi

pada kumulatif tertentu

0,504 0,195 Valid

Perilaku terhadap

iklan

Kesan positif 0,782 0,195 Valid

Tanggapan terhadap

iklan

0,776 0,195 Valid

Jenis produk Convenience goods

(deposito)

0,686 0,195 Valid

Shopping Goods (kartu

kredit)

0,589 0,195 Valid

Specialty Goods

(Mutual Funds)

0,641 0,195 Valid

Unsought Goods

(Asuransi)

0,784 0,195 Valid

Preferensi

konsumen

Pengalaman yang

diperoleh

0,691 0,195 Valid

Pendapatan 0,832 0,195 Valid

Kepercayaan nasabah 0,884 0,195 Valid

Page 23: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

17

Tabel 4. Hasil Pengujian Reliabilitas Penelitian

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Dilihat dari tabel tersebut dapat diketahui bahwa untuk masing-masing

variabel pada penelitian ini memiliki nilai yang lebih besar daripada 0,6 sehingga

dikatakan reliabel (Ghozali, 2005).

Statistik Deskriptif

Berikut ini adalah tabel tentang nilai statistik deskriptif untuk setiap

variabel dalam penelitian ini:

Tabel 5. Hasil Statistik Deskriptif

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Dilihat dari tabel 5. dapat diketahui bahwa untuk variabel sales

promotion memperoleh rata-rata sebesar 4 artinya responden cenderung

menjawab Setuju dengan sales promotion jadi menurut responden promosi

penjualan BCA menarik. Begitu pula untuk variabel waktu penerimaan hadiah.

Sedangkan untuk perilaku terhadap iklan dan jenis produk rata-ratanya 3 artinya

responden cenderung menjawab Netral atau biasa saja terhadap iklan dan jenis

produk BCA. Untuk preferensi konsumen rata-ratanya sebesar 4 artinya

responden berpendapat mereka cenderung Setuju jadi mereka berpendapat

menyukai BCA.

Variabel Cronbach’s Alpha Keterangan

Sales promotion 0,806 Reliabel

Waktu penerimaan hadiah 0,803 Reliabel

Perilaku terhadap iklan 0,904 Reliabel

Jenis produk 0,796 Reliabel

Preferensi konsumen 0,923 Reliabel

Variabel Rata-rata

Sales promotion 4

Waktu penerimaan hadiah 4

Perilaku terhadap iklan 3

Jenis produk 3

Preferensi konsumen 4

Page 24: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

18

Uji Hipotesis

Setelah lolos uji asumsi klasik(Lihat Lampiran 1) maka dilakukan uji

hipotesis yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel sales promotion,

waktu penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan terhadap preferensi

konsumen.Berdasarkan hasil olahan SPSS analisis uji F diketahui bahwa

signifikansi 0,000 (dibawah 0,05) seperti dapat dilihat pada tabel 6 berikut ini:

Tabel 6. Hasil Pengujian Regresi dengan Uji F

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Untuk hasil pengujian regresi menggunakan uji t yaitu pengujian variabel

independen terhadap variabel dependen dapat dilihat hasilnya pada tabel 7

berikut ini:

Tabel 7.Hasil Pengujian Regresi dengan Uji t

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Persamaan regresi: Y = 3,167 + 0,571 X1 + 0,126 X2 + 0,702 X3 . (Persamaan 1)

Dari persamaan regresi diatas terlihar bahwa sales promotion dan perilaku

terhadap iklan secara parsial berpengaruh signifikan dan positif terhadap

ANOVAb

207,070 3 69,023 48,805 ,000a

135,770 96 1,414

342,840 99

Regression

Residual

Total

Model

1

Sum of

Squares df Mean Square F Sig.

Predictors: (Constant), X3, X1, X2a.

Dependent Variable: Yb.

Coefficientsa

3,167 ,868 3,648 ,000

,571 ,148 ,404 3,845 ,000 ,373 2,683

,126 ,166 ,080 ,762 ,448 ,373 2,684

,702 ,081 ,595 8,645 ,000 ,871 1,148

(Constant)

X1

X2

X3

Model

1

B Std. Error

Unstandardized

Coeff icients

Beta

Standardized

Coeff icients

t Sig. Tolerance VIF

Collinearity Statistics

Dependent Variable: Ya.

Page 25: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

19

preferensi konsumen, sedangkan waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh

signifikan terhadap preferensi konsumen karena tingkat signifikansi diatas 0,05

(0,448). Dari persamaan diatas juga terlihat perilaku terhadap iklan memiliki

pengaruh positif dan signifikan terhadap preferensi konsumen yang paling besar

yaitu 0,702.

Sales promotion berpengaruh positif dan signifikan terhadap preferensi

konsumen menandakan bahwa ketika BCA meningkatkan sales promotion berupa

promosi penjualan keuangan dan non keuangan maka hal tersebut berimplikasi

terhadap preferensi konsumen, sedangkan ketika BCA menaikkan perilaku

terhadap iklan berupa kesan positif dan tanggapan terhadap iklan maka juga akan

meningkatkan preferensi konsumen. Namun secara parsial waktu penerimaan

hadiah tidak ada pengaruh terhadap preferensi konsumen artinya ketika BCA

meningkatkan waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh terhadap preferensi

konsumen.

Untuk menjawab perumusan masalah pertama yaitu apakah terdapat

pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan

terhadap preferensi konsumen dilakukan dengan melihat pada tingkat signifikansi

pengujian (F-sig.) sebesar 0,000 yang nilainya < 0,05. Dengan demikian maka

hipotesis pertama pada penelitian ini diterima.Artinya terdapat pengaruh Sales

promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan terhadap preferensi

konsumen. Jadi semakin menarik sales promotion, waktu penerimaan hadiah,

perilaku terhadap iklan maka akan semakin meningkatkan preferensi konsumen.

Pengujian secara parsial (uji t) diketahui bahwa X1 (sales promotion) dan

X3 (perilaku terhadap iklan) memperoleh nilai sig.t sebesar 0,000 < 0,05 artinya

sales promotion dan perilaku terhadap iklan berpengaruh secara parsial terhadap

preferensi konsumen. Tetapi untuk waktu penerimaan hadiah (X2) nilai

signifikansinya sebesar 0.448 > 0.05 artinya waktu penerimaan hadiah tidak

berpengaruh terhadap preferensi konsumen.

Selanjutnya adalah hasil pengujian hipotesis kedua dengan uji F yang

dapat dilihat pada tabel 8 berikut ini:

Page 26: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

20

Tabel 8.Hasil Pengujian Regresi dengan variabel moderating (Uji F)

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Berikut ini adalah hasil pengujian secara parsial variabel independen

terhadap variabel dependen dengan uji t yang dapat dilihat pada tabel 9 berikut

ini:

Tabel 9.Hasil Pengujian Regresi dengan variabel moderating(Uji t)

Sumber: Data Primer yang Diolah, 2015

Persamaan regresi: Y = 6,292 + 0,030 X1.X4 + 0,004 X2.X4 + 0,016 X3.X4. (Persamaan 2)

Dilihat dari persamaan regresi diatas maka dapat disimpulkan bahwa

interaksi antara jenis produk dengan sales promotion dan perilaku terhadap iklan

secara parsial berpengaruh signifikan dan positif terhadap preferensi konsumen,

sedangkan interaksi antara jenis produk dengan waktu penerimaan hadiah tidak

berpengaruh signifikan terhadap preferensi konsumen karena tingkat signifikansi

diatas 0,05 (0,682). Dari persamaan diatas juga terlihat interaksi antara jenis

produk dengan sales promotion memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap

preferensi konsumen yang paling besar yaitu 0,030.

ANOVAb

242,445 3 80,815 77,278 ,000a

100,395 96 1,046

342,840 99

Regression

Residual

Total

Model

1

Sum of

Squares df Mean Square F Sig.

Predictors: (Constant), X3.X4, X1.X4, X2.X4a.

Dependent Variable: Yb.

Coefficientsa

6,292 ,416 15,142 ,000

,030 ,009 ,511 3,456 ,001 ,139 7,176

,004 ,010 ,065 ,411 ,682 ,122 8,164

,016 ,005 ,304 2,910 ,004 ,279 3,580

(Constant)

X1.X4

X2.X4

X3.X4

Model

1

B Std. Error

Unstandardized

Coeff icients

Beta

Standardized

Coeff icients

t Sig. Tolerance VIF

Collinearity Statistics

Dependent Variable: Ya.

Page 27: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

21

Interaksi antara jenis produk dengan sales promotion berpengaruh positif

dan signifikan terhadap preferensi konsumen menandakan bahwa ketika BCA

meningkatkan jenis produk berupa deposito, kartu kredit, mutual funds, asuransi,

dan sales promotion berupa promosi penjualan keuangan dan non keuangan maka

hal tersebut berimplikasi terhadap preferensi konsumen, sedangkan ketika BCA

menaikkan perilaku terhadap iklan berupa kesan positif dan tanggapan terhadap

iklan maka juga akan meningkatkan preferensi konsumen. Namun secara parsial

interaksi antara time reward dengan jenis produk receipt tidak ada pengaruh

terhadap preferensi konsumen artinya ketika BCA meningkatkan waktu

penerimaan hadiah tidak berpengaruh terhadap preferensi konsumen meskipun

jenis produk lebih menarik.

Untuk menjawab perumusan masalah kedua yaitu apakah terdapat

pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah,perilaku terhadap iklan

terhadap preferensi konsumen dengan jenis produk sebagai variabel moderating

dilakukan dengan melihat pada tingkat signifikansi pengujian (F-sig.) sebesar

0,000 yang nilainya < 0,05. Dengan demikian maka hipotesis kedua pada

penelitian ini diterima. Artinya terdapat pengaruh sales promotion, waktu

penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dengan

jenis produk sebagai variabel moderating. Jadi semakin menarik sales promotion,

waktu penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan terlebih lagi ditunjang dengan

jenis produk yang menarik maka akan semakin meningkatkan preferensi

konsumen.

Pengujian secara parsial (uji t) diketahui bahwa X1.X4 (interaksi sales

promotion dengan jenis produk) dan X3.X4 (interaksi perilaku terhadap iklan

dengan jenis produk) memperoleh nilai sig.t sebesar 0,001 dan 0,004 < 0,05

artinya interaksi sales promotion dan perilaku terhadap iklan dengan jenis produk

berpengaruh secara parsial terhadap preferensi konsumen. Tetapi untuk interaksi

waktu penerimaan hadiah (X2.X4) dengan jenis produk nilai signifikansinya

sebesar 0.682 > 0.05 artinya interaksi waktu penerimaan hadiah dengan jenis

produk tidak berpengaruh terhadap preferensi konsumen.

Page 28: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

22

Analisis dan Pembahasan

Dari hasil tanggapan responden diketahui bahwa 85% responden

cenderung menjawab setuju dan sangat setuju bahwa promosi penjualan keuangan

melalui cash back dan melalui promosi penjualan non keuangan seperti

tupperware, notes, kalender, voucher, boneka jika melakukan transaksi tertenti di

BCA. Responden menyatakan setuju dan sangat setuju adalah sebesar 73%

bahwa reward BCA pada awal transaksi menarik karena berbeda dengan bank lain

misalnya bunga lebih besar, cash back lebih tinggi. Responden menyatakan setuju

dan sangat setuju adalah sebesar 91% bahwa reward BCA yang diberikan pada

saat saldo nasabah pada kumulatif tertentu menarik, misalnya voucher lebih besar.

Responden menyatakan setuju dan sangat setuju adalah sebesar 55% ketika

melihat iklan BCA di televisi menginspirasinya memiliki gaya hidup menabung

dan kesannya baik. Responden menyatakan setuju dan sangat setuju adalah

sebesar 57% bahwa BCA menawarkan produk deposito yang menarik, kartu

kreditnya memiliki banyak keunggulan dan menawarkan produk mutual funds

menarik dan jenis produk asuransi jiwa yang menarik.

Kotler (2010) mendefinisikan preferensi konsumen sebagai pilihan suka

atau tidak suka oleh seseorang terhadap produk (barang atau jasa) yang

dikonsumsi. Preferensi konsumen menunjukkan kesukaan konsumen dari berbagai

pilihan produk yang ada. Analisis preferensi konsumen adalah analisis yang

bertujuan untuk mengetahui apa yang disukai dan yang tidak disukai konsumen,

juga untuk menentukan urutan kepentingan dari suatu atribut produk maupun

produk itu sendiri. Dengan menggunakan analisis preferensi ini akan diperoleh

urutan kepentingan karakteristik produk seperti apa yang paling penting atau yang

paling disukai (Oktaviani, 1996). Faktor yang mempengaruhi preferensi

konsumen diantaranya adalah sales promotion, waktu penerimaan hadiah,

perilaku terhadap iklan.

Hasil pengujian hipotesis pertama diterima artinya secara bersama-sama

sales promotion, waktu penerimaan hadiah dan perilaku terhadap iklan

berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumen, jadi ketika sales promotion

dari BCA menarik, waktu penerimaan hadiah tepat dan perilaku terhadap iklan

Page 29: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

23

positif maka akan semakin meningkatkan preferensi konsumen nasabah BCA.

Pengujian secara parsial dapat disimpulkan bahwa sales promotion dan perilaku

terhadap iklan secara parsial berpengaruh signifikan dan positif terhadap

preferensi konsumen, sedangkan waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh

signifikan terhadap preferensi konsumen karena tingkat signifikansi diatas 0,05

(0,448). Untuk perilaku terhadap iklan memiliki pengaruh positif dan signifikan

terhadap preferensi konsumen yang paling besar yaitu 0,702. Sales promotion

berpengaruh positif dan signifikan terhadap preferensi konsumen menandakan

bahwa ketika BCA meningkatkan sales promotion berupa promosi penjualan

keuangan dan non keuangan maka hal tersebut berimplikasi terhadap preferensi

konsumen, sedangkan ketika BCA menaikkan perilaku terhadap iklan berupa

kesan positif dan tanggapan terhadap iklan maka juga akan meningkatkan

preferensi konsumen. Namun secara parsial waktu penerimaan hadiah tidak ada

pengaruh terhadap preferensi konsumen artinya ketika BCA meningkatkan waktu

penerimaan hadiah tidak berpengaruh terhadap preferensi konsumen. Jadi untuk

pengujian secara parsial yang berpengaruh signifikan adalah sales promotion dan

perilaku terhadap iklan, sedangkan waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh

signifikan terhadap preferensi konsumen. Hal ini disebabkan karena konsumen

tidak terlalu memperhatikan waktu penerimaan hadiah dalam arti hadiah akan

pasti diterima di awal atau di akhir sehingga tidak terlalu berpengaruh terhadap

preferensi konsumen. Hal ini juga diperkuat dari hasil wawancara peneliti dengan

beberapa orang responden penelitian yang menyatakan bahwa timing atau waktu

tidak terlalu penting bagi mereka yang penting adalah menerima reward dari

BCA. Dilihat dari nilai statistik deskriptifnya untuk variabel sales promotion

termasuk kategori Setuju sehingga berpengaruh positif terhadap preferensi

konsumen.

Hasil pengujian hipotesis kedua juga diterima artinya terdapat pengaruh

sales promotion, waktu penerimaan hadiah dan perilaku terhadap iklan terhadap

preferensi konsumen dengan jenis produk sebagai variabel moderating. Artinya

semakin menarik sales promotion, waktu penerimaan hadiah dan perilaku

terhadap iklan semakin positif, terlebih lagi didukung dengan jenis produk yang

Page 30: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

24

menarik maka akan semakin meningkatkan preferensi konsumen BCA.Dilihat

dari persamaan regresi dapat disimpulkan bahwa interaksi antara jenis produk

dengan sales promotion dan perilaku terhadap iklan secara parsial berpengaruh

signifikan dan positif terhadap preferensi konsumen, sedangkan interaksi antara

jenis produk dengan waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh signifikan

terhadap preferensi konsumen karena tingkat signifikansi diatas 0,05 (0,682). Dari

persamaan diatas juga terlihat interaksi antara jenis produk dengan sales

promotion memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap preferensi konsumen

yang paling besar yaitu 0,030. Interaksi antara jenis produk dengan sales

promotion berpengaruh positif dan signifikan terhadap preferensi konsumen

menandakan bahwa ketika BCA meningkatkan jenis produk berupa deposito,

kartu kredit, mutual funds, asuransi, dan sales promotion berupa promosi

penjualan keuangan dan non keuangan maka hal tersebut berimplikasi terhadap

preferensi konsumen, sedangkan ketika BCA menaikkan perilaku terhadap iklan

berupa kesan positif dan tanggapan terhadap iklan maka juga akan meningkatkan

preferensi konsumen. Namun secara parsial interaksi antara time reward dengan

jenis produk receipt tidak ada pengaruh terhadap preferensi konsumen artinya

ketika BCA meningkatkan waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh terhadap

preferensi konsumen meskipun jenis produk lebih menarik.

Hasil pengujian secara parsial menyatakan bahwa interaksi sales

promotion, perilaku terhadap iklan dan jenis produk berpengaruh secara signifikan

terhadap preferensi konsumen. Sedangkan untuk variabel interaksi antara waktu

penerimaan hadiah dengan jenis produk tidak berpengaruh signifikan terhadap

preferensi konsumen. Hasil ini juga sejalan dengan pengujian pertama dimana

konsumen tidak terlalu mempedulikan waktu atau timing kapan mereka menerima

reward dari bank tetapi lebih kepada faktor lain seperti kemenarikan produk,

promosi dan iklan yang dilihatnya. Hal ini sejalan dengan statistik deskriptif

dimana nilai rata-rata untuk jenis produk hanya 3 berkisar Netral jadi tidak

menjadi pengaruh variabel moderating yang terlalu kuat.

Hasil penelitian ini mendukung penelitian yang dilakukan oleh Gautam

(2012) menyatakan bahwa terdapat pengaruh sales promotion, perilaku iklan

Page 31: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

25

terhadap preferensi konsumen. Apabila sales promotion dilakukan dengan baik

dan perilaku terhadap iklan yang positif, maka akan berdampak pada semakin

tertariknya konsumen pada sebuah produk yang ditawarkan sehingga dengan

demikian dapat dikatakan sales promotion berpengaruh terhadap preferensi

konsumen. Hasil secara parsial yaitu waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh

terhadap preferensi konsumen juga sejalan dengan Gautam (2012) dimana juga

menggunakan variabel moderating dengan perbedaan pada sampel penelitian dan

obyek penelitian. Hal ini juga didukung oleh penelitian Haritsmiftah (2012) dan

Nurdianto (2012).

Penelitian ini memiliki keterbatasan antara lain adalah hanya

menggunakan sampel pada nasabah BCA di Semarang saja sehingga hasilnya

tidak dapat digeneralisasikan untuk BCA di kota lainnya. Selain itu minimnya

jumlah pertanyaan untuk variabel sales promotion dan waktu penerimaan hadiah

serta perilaku terhadap iklan menjadi keterbatasan lain pada penelitian ini.

Kesimpulan

Berdasarkan pada hasil analisis maka kesimpulannya adalah:

1. Terdapat pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku

terhadap iklan terhadap preferensi konsumen.

2. Terdapat pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku

terhadap iklan terhadap preferensi konsumen dengan jenis produk

sebagai variabel moderating.

Implikasi Teoritis

Penelitian ini mendukung hasil penelitian Gautam (2012), Thota dan Biswas

(2009), Haritsmiftah (2012) dengan perbedaan adalah pada sampel atau subjek

penelitian dan waktu penelitian.

Implikasi teoritis pada penelitian ini adalah memberikan sumbangan empiris

bahwa terbukti adanya pengaruh sales promotion, waktu penerimaan hadiah,

perilaku terhadap iklan terhadap preferensi konsumen juga terdapat pengaruh

sales promotion, waktu penerimaan hadiah, perilaku terhadap iklan terhadap

Page 32: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

26

preferensi konsumen dengan jenis produk sebagai variabel moderating. Tetapi

secara parsial yang berpengaruh adalah sales promotion dan perilaku terhadap

iklan terhadap preferensi konsumen. Tetapi secara parsial waktu penerimaan

hadiah tidak berpengaruh terhadap preferensi konsumen. Hasil penelitian ini

sejalan dengan penelitian Gautam (2012) yang menyatakan bahwa secara parsial

waktu penerimaan hadiah tidak berpengaruh terhadap preferensi konsumen.

Implikasi Terapan

Sebaiknya pihak BCA meningkatkan sales promotion, waktu penerimaan

hadiah, perilaku terhadap iklan nasabahnya karena terbukti signifikan

mempengaruhi preferensi konsumennya. Jadi dapat dilakukan dengan membuat

iklan yang lebih menarik, melakukan sales promotion lebih baik lagi.

Selama ini pihak BCA telah melakukan sales promotion dalam bentuk

promosi penjualan non keuangan seperti tupperware, notes, kalender, voucher,

boneka jika melakukan transaksi tertentu di BCA, dan promosi penjualan

keuangan seperti reward BCA pada awal transaksi menarik karena berbeda

dengan bank lain misalnya bunga lebih besar, cash back lebih tinggi, namun perlu

ditingkatkan lagi dengan cara menambah bunga lebih besar dan cash back lebih

tinggi atau memberikan hadiah lebih menarik lagi. Sementara waktu penerimaan

hadiah juga berpengaruh namun tidak secara parsial. Waktu penerimaan hadiah

yang diberikan BCA adalah pada awal dan akhir transaksi pada kumulatif jumlah

tertentu. Alangkah lebih baik lagi jika reward yang diberikan dilakukan

bersamaan dengan promosi BCA.

Perilaku terhadap iklan juga berpengaruh signifikan terhadap preferensi

konsumen. Hal ini seharusnya menjadi perhatikan BCA dalam membuat iklan.

Apalagi hasil penelitian menunjukkan jenis produk memiliki keterkaitan dengan

perilaku terhadap iklan, oleh karena itu disarankan pada saat BCA beriklan lebih

menonjolkan jenis-jenis produk BCA yang ditawarkan dan memiliki daya tarik

misal Bunga, cash back. Jenis produk memiliki keterkatian dengan sales

promotion, berarti BCA perlu menggencarkan lagi bahwa setiap transaksi baik itu

dalam bentuk tabungan, depositro, kartu kredit dan asuransi memiliki kesempatan

Page 33: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

27

memperoleh reward barupa cash back, tupperware, notes, kalender, voucher,

boneka, dan lain-lain.

Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini memiliki keterbatasan yaitu responden penelitian hanya

memiliki salah satu dari jenis produk BCA dan tidak semua jenis produk yang

ditawarkan oleh BCA.

Saran dan Penelitian Mendatang

Dilihat dari nilai Adjusted R Square sebesar 69.8% menunjukkan bahwa

variasi preferensi konsumen yang ditunjukkan dari variabel sales promotion,

perilaku terhadap iklan, waktu penerimaan hadiah, jenis produk sebesar 69.8%

yang berarti 30.2% dipengaruhi oleh variabel lain diluar model penelitian.

Variabel lain diantaranya brang equity, kualitas layanan danlokasi. Oleh karena

itu, pada penelitian mendatang agenda yang dalam penelitian mendatang untuk

menambah variabel tersebut untuk mempengaruhi preferensi konsumen. Selain

itu dapat menggunakan responden yang memiliki jenis produk lebih dari satu

yang ditawarkan oleh BCA.

Page 34: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

28

DAFTAR PUSTAKA

Aaker, D. 1985. Advertising Management. New Jersey: Prentice Hall.

Alma, B. 2002. Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa. CV Alvabeta

Dharmesta, Basu Swastha. 2008.Manajemen Pemasaran Modern, cetakan

ketigabelas, Yogyakarta: Liberty.

Gautam, V. 2012. An Empirical Study on Financial ProductsOffered by Indian

Retail Banks to Assess theRelationship Between Sale Promotions, Time

toReward Receipt, and Customer Preference.Journal of Relationship

Marketing, 11:233–247, 2012. ISSN: 1533-2667 print / 1533-2675 online.

DOI: 10.1080/15332667.2012.730969.

Ghozali, I. 2006. Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Semarang: Undip.

Haritsmiftah. 2012.Pengaruh Promosi Terhadap Preferensi Konsumen Studi

Kasus Lumberjack Resto. Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi,

Universitas Islam Bandung.

Kotler, P.2010. Manajemen Pemasaran. Jakarta: Salemba Empat.

Lauren, 2000. Principles of Service Marketing and Management, Prentice Hall

Inc., Upper Saddle River, New Jersey.

Mowen, John C. 1998. Perilaku Konsumen (edisi 5). Jakarta : Erlangga.

Nurdianto. 2012 . Pengaruh Media Promosi Terhadap Preferensi Belanja Online

Produk Elektronik. Vol. No.1 2013.

Oktaviani, 1996. Teknik Pendekatan Untuk Mempengaruhi Keputusan Konsumen.

Schiffman dan Kanuk, 2004. Perilaku Konsumen . Jakarta : Prentice Hall.

Santoso, S.2000. Buku Latihan SPSS : Statistik Parametrik. Jakarta : Elex Media

Komputindo.

Simamora, B. 2004. Panduan Riset Perilaku Konsumen. Jakarta: PT Gramedia

Pustaka Utama.

Sugiyono. 2010.Metode Penelitian. Bandung: CV Alfabeta.

Page 35: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

29

Thota, S.T., dan Biswas, A. (2009) . I Want To Buy The Advertised Product Only.

An Examination of the Effects of Additional Product Offerson Consumer

Irritation in a Cross-Promotion Context. Journal of Advertising, vol. 38,

no. 1 (Spring 2009), pp. 123–136.American Academy of Advertising.

ISSN 0091-3367 / 2009 $9.50 + 0.00.DOI 10.2753/JOA0091-3367380108.

Tjiptono, F.2008. Strategi Pemasaran. Yogyakarta; Andi

http://www.bca.co.id/en/about/hubungan-investor/laporan-tahunan/detil-laporan-

tahunan/laporan-tahunan2012/laporan-tahunan-2012-landing.jsp

Page 36: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

30

Page 37: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

LAMPIRAN 1.

KUESIONER PENELITIAN

KUESIONER PENELITIAN

PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN

HADIAH, PERILAKU TERHADAP IKLAN TERHADAP

PREFERENSI KONSUMEN DENGAN JENIS PRODUK SEBAGAI

VARIABEL MODERATING (Studi Pada Nasabah BCA di

Semarang)

Perkenalkan nama saya Adi Gunawan Sutanto, mahasiswa Fakultas

Ekonomika dan Bisnis, Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga. Untuk

keperluan penelitian saya yang berjudul: PENGARUH SALES PROMOTION,

WAKTU PENERIMAAN HADIAH, PERILAKU TERHADAP IKLAN

TERHADAP PREFERENSI KONSUMEN DENGAN JENIS PRODUK

SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Pada Nasabah BCA di

Semarang), maka dibutuhkan pendapat dari responden untuk melengkapi

penelitian ini.

Untuk itu saya mengharapkan kesediaan waktu anda untuk mengisi

kuesioner sesuai dengan penelitian yang anda miliki. Atas kesediaannya, saya

ucapkan terima kasih.

A. Identitas Responden

1. Apakah Anda nasabah BCA di Semarang?

Ya

Tidak

(Jika Anda menjawab Ya, silahkan lanjutkan pertanyaan di bawah ini)

2. Apakah Anda pernah melihat iklan di televisi?

Ya

Tidak

(Jika Anda menjawab Ya, silahkan lanjutkan pertanyaan di bawah ini)

3. Apakah BCA memberikan reward pada awal Anda bertransaksi?

Ya

Tidak

(Jika Anda menjawab Ya, silahkan lanjutkan pertanyaan di bawah ini)

4. Apakah BCA memberikan reward pada saat saldo transaksi Anda

mencapai kumulatif tertentu?

Page 38: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Ya

Tidak

(Jika Anda menjawab Ya, silahkan lanjutkan pertanyaan di bawah ini)

5. Jenis kelamin

Pria

Wanita

6. Usia

<20 tahun

20-30 tahun

31-40 tahun

> 40 tahun

7. Pendidikan Terakhir

SD

SMP

SMA

Perguruan Tinggi

8. Pekerjaan

Pegawai Negri/ ABRI

Pegawai Swasta

Wiraswasta

Pelajar atau Mahasiswa/i

Ibu Rumah Tangga

Lain-lain …........................................

9. Pendapatan/penerimaan tiap bulan

< Rp 1.000.000,00

Rp 1.000.000,00-Rp 2.000.000,00

>Rp 2.000.000,00

10. Sudah berapa kali Anda melakukan transaksi di BCA dalam 6 bulan

terakhir?

< 3 kali

3 – 5 kali

5-10kali

> 10 kali

11. Selain di BCA, Anda melakukan transaksi di Bank mana lagi?

....................................................................................................................

Mengapa ?

...................................................................................................................

12. Bentuk Sales promotion apa yang Anda peroleh dari BCA?

Notes

Tupperware

Kalender

Voucher

Boneka

Lainnya.........

13. Anda melakukan investasi di BCA dalam bentuk:

Page 39: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Tabungan

Asuransi

Deposito

Surat berharga

Lainnya ..................

B. Daftar Pernyataan

Berikan pilihan jawaban dengan jujur sesuai dengan yang Anda alami atau

rasakan pada pernyataan-pernyataan berikut ini dengan memberikan tanda

contreng () pada kotak jawaban yang tersedia. Adapun pilihan jawaban

sebagai berikut:

STS : Sangat Tidak Setuju

TS : Tidak Setuju

N : Netral

S : Setuju

SS : Sangat Setuju

PREFERENSI KONSUMEN

Daftar Pernyataan STS TS N S SS

1. Saya suka bertransaksi di BCA saya karena

pelayanannya memuaskan

2. Saya suka bertransaksi di BCAkarena biaya

admin yang murah

3. Saya suka bertransaksi di BCA karena produk

perbankan yang dipromosikan sesuai dengan

kenyataannya

SALES PROMOTION

Daftar Pernyataan STS TS N S SS

1. BCA memberikan cash back yang menarik

2. Hadiah BCA menarik seperti tupperware,

notes, kalender, voucher, boneka jika

Page 40: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Daftar Pernyataan STS TS N S SS

melakukan transaksi tertentu di BCA

Page 41: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

WAKTU PENERIMAAN HADIAH

Daftar Pernyataan STS TS N S SS

1. Reward BCA pada awal transaksi menarik

karena berbeda dengan bank lain misalnya

bunga lebih besar, cash back lebih tinggi

2. Reward BCA yang diberikan pada saat saldo

nasabah pada kumulatif tertentu menarik,

misalnya voucher lebih besar

PERILAKU TERHADAP IKLAN

Daftar Pernyataan STS TS N S SS

1. Ketika melihat iklan BCA di televisi,

menginspirasi saya untuk memiliki gaya hidup

menabung

2. Kesan saya terhadap iklan BCA adalah

berbeda dengan iklan dari bank lainnya yaitu

adanya nilai tambah dari iklan tersebut,

misalnya memberikan manfaat lebih karena

bunga lebih tinggi, memiliki jaringan ATM

terluas di seluruh Indonesia

JENIS PRODUK

Daftar Pernyataan STS TS N S SS

1. BCA menawarkan produk deposito yang

menarik

2. Kartu kredit BCA memiliki banyak

keunggulan

3. BCA menawarkan produk mutual funds yang

menarik misalnya produk saham, surat

berharga

4. BCA menawarkan jenis produk asuransi jiwa

yang menarik, misalnya bekerja sama dengan

Allianz, IAI, dll

Page 42: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

LAMPIRAN 2.

DATA PENELITIAN

Jawaban Kuesioner

No

Sales promotion

Waktu penerimaan

hadiah

Perilaku thd iklan

Jenis produk Preferensi konsumen

x1 x2 x1 x2 x1 x2 x1

x2

x3

x4 x1 x2 x3

1 5 4 5 5 5 4 4 4 4 4 5 5 5

2 5 5 4 5 3 3 3 4 4 4 5 5 5

3 4 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4 4 4

4 4 5 5 4 4 4 4 3 4 4 5 5 5

5 4 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4 4 4

6 5 5 5 5 3 3 3 4 3 3 4 4 4

7 5 4 4 4 4 3 3 5 4 3 5 4 4

8 5 5 5 5 3 3 3 4 3 3 4 4 4

9 4 4 4 4 4 4 4 5 3 3 4 4 4

10 3 3 3 3 4 3 3 5 3 3 4 4 3

11 4 4 4 4 4 4 4 5 3 3 4 4 4

12 2 4 3 3 4 3 3 5 3 3 4 4 3

13 4 4 4 4 4 4 4 5 3 3 4 4 4

14 5 4 4 4 4 4 4 5 3 3 4 4 4

15 4 4 3 4 4 4 4 5 4 3 5 4 4

16 4 5 4 5 3 3 5 4 2 2 3 3 3

17 4 4 4 4 3 3 3 4 2 2 3 3 3

18 4 4 4 4 3 3 3 4 3 2 4 3 3

19 4 3 3 4 3 3 3 4 2 2 3 3 3

20 4 4 4 4 3 3 3 4 3 2 4 3 3

21 4 4 4 4 3 3 3 4 3 2 4 3 3

22 3 3 3 4 3 3 3 4 3 2 4 3 3

23 3 3 3 4 3 3 3 4 2 2 3 3 3

24 3 3 4 4 3 4 4 4 3 2 4 3 4

25 3 3 3 3 3 3 3 4 3 2 4 3 3

26 2 2 2 4 2 3 3 3 2 1 3 2 3

27 5 4 4 4 3 4 4 4 3 2 4 3 4

28 3 3 2 3 2 3 3 3 2 1 3 2 3

29 4 3 3 4 2 3 3 3 2 1 3 2 3

30 5 5 3 4 4 4 5 5 3 3 4 4 4

31 5 5 5 5 4 4 4 5 3 3 4 4 4

Page 43: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

32 5 4 4 4 4 4 4 5 4 3 5 4 4

33 5 5 5 5 4 4 4 5 3 3 4 4 4

34 4 4 4 4 4 4 4 5 3 3 4 4 4

35 3 3 3 3 4 3 3 5 3 3 4 4 3

36 5 4 5 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5

37 5 5 4 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5

38 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4

39 4 5 5 4 5 5 5 5 4 4 5 5 5

40 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4

41 5 5 5 5 4 4 4 4 3 3 4 4 4

42 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4

43 3 3 3 3 4 3 3 4 3 3 4 4 3

44 5 4 5 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5

45 5 5 4 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5

46 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4

47 5 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4

48 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 5 4 4

49 4 5 4 5 3 3 5 3 2 2 3 3 3

50 4 4 4 4 3 3 3 3 2 2 3 3 3

51 4 4 4 4 3 3 3 3 3 2 4 3 3

52 4 3 3 4 3 3 3 3 2 2 3 3 3

53 4 4 4 4 3 3 3 3 3 2 4 3 3

54 5 5 3 4 4 4 5 4 3 3 4 4 4

55 5 5 5 5 4 4 4 4 3 3 4 4 4

56 5 4 4 4 4 4 4 4 4 3 5 4 4

57 5 5 5 5 4 4 4 4 3 3 4 4 4

58 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4

59 3 3 3 3 4 3 3 4 3 3 4 4 3

60 5 4 5 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5

61 5 5 4 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5

62 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4

63 4 5 5 4 4 4 4 4 4 4 5 5 5

64 4 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4 4 4

65 5 5 4 5 4 4 4 4 4 4 5 5 5

66 4 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4 4 4

67 5 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4 4 4

68 4 4 3 4 3 3 3 3 4 3 5 4 4

69 4 5 4 5 2 2 4 3 2 2 3 3 3

70 4 4 4 4 2 2 2 3 2 2 3 3 3

71 4 4 4 4 2 2 2 3 3 2 4 3 3

72 4 3 3 4 2 2 2 3 2 2 3 3 3

Page 44: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

73 4 4 4 4 2 2 2 3 3 2 4 3 3

74 5 5 3 4 3 3 4 4 3 3 4 4 4

75 5 5 5 5 3 3 3 4 3 3 4 4 4

76 5 4 4 4 3 3 3 4 4 3 5 4 4

77 5 5 5 5 3 3 3 4 3 3 4 4 4

78 4 4 4 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4

79 3 3 3 3 3 2 2 4 3 3 4 4 3

80 4 4 4 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4

81 2 4 3 3 3 2 2 4 3 3 4 4 3

82 4 4 4 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4

83 5 4 4 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4

84 4 4 3 4 3 3 3 4 4 3 5 4 4

85 4 5 4 5 2 2 4 3 2 2 3 3 3

86 4 4 4 4 2 2 2 3 2 2 3 3 3

87 4 4 4 4 2 2 2 3 2 2 3 3 3

88 4 4 4 4 2 2 2 3 3 2 4 3 3

89 4 3 3 4 2 2 2 3 2 2 3 3 3

90 4 4 4 4 2 2 2 3 3 2 4 3 3

91 5 5 3 4 3 3 4 4 3 3 4 4 4

92 5 5 5 5 3 3 3 4 3 3 4 4 4

93 5 4 4 4 3 3 3 4 4 3 5 4 4

94 5 5 5 5 3 3 3 5 3 3 4 4 4

95 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4

96 3 3 3 3 3 2 2 4 3 3 4 4 3

97 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4

98 4 4 3 4 3 3 3 4 4 3 5 4 4

99 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 3

100 3 3 3 4 4 4 3 3 5 4 3 3 3

Page 45: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

LAMPIRAN 3.

UJI VALIDITAS DAN RELIABILITAS

VALIDITAS

Reliability: Sales promotion

Item-Total Statistics

43,6100 40,887 ,596 ,927

43,6900 41,570 ,572 ,927

43,8900 41,553 ,552 ,928

43,6300 43,064 ,504 ,929

44,4100 38,487 ,782 ,920

44,4600 38,776 ,776 ,920

44,3500 39,199 ,686 ,924

43,8200 41,341 ,589 ,927

44,6700 41,153 ,641 ,925

44,9400 39,471 ,784 ,920

43,7400 41,043 ,691 ,924

44,0000 39,414 ,832 ,919

44,0300 39,383 ,884 ,917

VAR00001

VAR00002

VAR00003

VAR00004

VAR00005

VAR00006

VAR00007

VAR00008

VAR00009

VAR00010

VAR00011

VAR00012

VAR00013

Scale Mean if

Item Deleted

Scale

Variance if

Item Deleted

Corrected

Item-Total

Correlation

Cronbach's

Alpha if Item

Deleted

Case Processing Summary

100 100,0

0 ,0

100 100,0

Valid

Excludeda

Total

Cases

N %

Listwise deletion based on all

variables in the procedure.

a.

Reliability Statistics

,806 2

Cronbach's

Alpha N of Items

Page 46: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Reliability: Waktu penerimaan hadiah

Reliability: Perilaku Terhadap Iklan

Reliability: Jenis Produk

Case Processing Summary

100 100,0

0 ,0

100 100,0

Valid

Excludeda

Total

Cases

N %

Listwise deletion based on all

variables in the procedure.

a.

Reliability Statistics

,803 2

Cronbach's

Alpha N of Items

Case Processing Summary

100 100,0

0 ,0

100 100,0

Valid

Excludeda

Total

Cases

N %

Listwise deletion based on all

variables in the procedure.

a.

Reliability Statistics

,940 2

Cronbach's

Alpha N of Items

Case Processing Summary

100 100,0

0 ,0

100 100,0

Valid

Excludeda

Total

Cases

N %

Listwise deletion based on all

variables in the procedure.

a.

Page 47: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Reliability: Preferensi Konsumen

Reliability Statistics

,796 4

Cronbach's

Alpha N of Items

Case Processing Summary

100 100,0

0 ,0

100 100,0

Valid

Excludeda

Total

Cases

N %

Listwise deletion based on all

variables in the procedure.

a.

Reliability Statistics

,923 3

Cronbach's

Alpha N of Items

Page 48: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

LAMPIRAN 4.

UJI ASUMSI KLASIK

Tabel : Hasil Pengujian Normalitas 1

Tabel : Hasil Pengujian Normalitas 2

1.00.80.60.40.20.0

Observed Cum Prob

1.0

0.8

0.6

0.4

0.2

0.0

Ex

pe

cte

d C

um

Pro

b

Dependent Variable: Y

Normal P-P Plot of Regression Standardized Residual

1.00.80.60.40.20.0

Observed Cum Prob

1.0

0.8

0.6

0.4

0.2

0.0

Ex

pe

cte

d C

um

Pro

b

Dependent Variable: Y

Normal P-P Plot of Regression Standardized Residual

Page 49: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Tabel : Hasil Pengujian Multikolinearitas 1

Tabel : Hasil Pengujian Multikolinearitas 2 Awal

Tabel : Hasil Pengujian Multikolinearitas 2 Akhir

Coefficientsa

3,167 ,868 3,648 ,000

,571 ,148 ,404 3,845 ,000 ,373 2,683

,126 ,166 ,080 ,762 ,448 ,373 2,684

,702 ,081 ,595 8,645 ,000 ,871 1,148

(Constant)

X1

X2

X3

Model

1

B Std. Error

Unstandardized

Coeff icients

Beta

Standardized

Coeff icients

t Sig. Tolerance VIF

Collinearity Statistics

Dependent Variable: Ya.

Coefficientsa

12,082 4,325 2,794 ,006

,446 ,820 ,316 ,544 ,588 ,008 128,003

-1,776 ,953 -1,126 -1,863 ,066 ,007 138,609

-,014 ,383 -,011 -,035 ,972 ,025 39,922

-,080 ,325 -,100 -,246 ,806 ,016 62,694

-,010 ,057 -,171 -,177 ,860 ,003 352,570

,132 ,066 2,057 1,993 ,049 ,002 404,193

-,021 ,027 -,410 -,782 ,436 ,010 104,442

(Constant)

X1

X2

X3

X4

X1.X4

X2.X4

X3.X4

Model

1

B Std. Error

Unstandardized

Coeff icients

Beta

Standardized

Coeff icients

t Sig. Tolerance VIF

Collinearity Statistics

Dependent Variable: Ya.

Coefficientsa

6,292 ,416 15,142 ,000

,030 ,009 ,511 3,456 ,001 ,139 7,176

,004 ,010 ,065 ,411 ,682 ,122 8,164

,016 ,005 ,304 2,910 ,004 ,279 3,580

(Constant)

X1.X4

X2.X4

X3.X4

Model

1

B Std. Error

Unstandardized

Coeff icients

Beta

Standardized

Coeff icients

t Sig. Tolerance VIF

Collinearity Statistics

Dependent Variable: Ya.

Page 50: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Tabel : Hasil Uji Heteroskedastisitas 1

Tabel : Hasil Uji Heteroskedastisitas 2

3210-1-2-3

Regression Studentized Residual

4

2

0

-2

-4

Re

gre

ss

ion

Sta

nd

ard

ize

d P

red

icte

dV

alu

e

Dependent Variable: Y

Scatterplot

20-2-4

Regression Studentized Residual

4

2

0

-2

-4

Re

gre

ss

ion

Sta

nd

ard

ize

d P

red

icte

dV

alu

e

Dependent Variable: Y

Scatterplot

Page 51: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

LAMPIRAN 5.

HASIL UJI HIPOTESIS 1

Regression

Variables Entered/Removedb

X3, X1, X2a . Enter

Model

1

Variables

Entered

Variables

Removed Method

All requested v ariables entered.a.

Dependent Variable: Yb.

Model Summaryb

,777a ,604 ,592 1,18923

Model

1

R R Square

Adjusted

R Square

Std. Error of

the Estimate

Predictors: (Constant), X3, X1, X2a.

Dependent Variable: Yb.

ANOVAb

207,070 3 69,023 48,805 ,000a

135,770 96 1,414

342,840 99

Regression

Residual

Total

Model

1

Sum of

Squares df Mean Square F Sig.

Predictors: (Constant), X3, X1, X2a.

Dependent Variable: Yb.

Coefficientsa

3,167 ,868 3,648 ,000

,571 ,148 ,404 3,845 ,000 ,373 2,683

,126 ,166 ,080 ,762 ,448 ,373 2,684

,702 ,081 ,595 8,645 ,000 ,871 1,148

(Constant)

X1

X2

X3

Model

1

B Std. Error

Unstandardized

Coeff icients

Beta

Standardized

Coeff icients

t Sig. Tolerance VIF

Collinearity Statistics

Dependent Variable: Ya.

Page 52: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Collinearity Diagnosticsa

3,947 1,000 ,00 ,00 ,00 ,00

,035 10,674 ,03 ,03 ,02 ,99

,014 16,931 ,93 ,15 ,05 ,01

,005 28,768 ,04 ,82 ,93 ,00

Dimension

1

2

3

4

Model

1

Eigenvalue

Condition

Index (Constant) X1 X2 X3

Variance Proportions

Dependent Variable: Ya.

Residuals Statisticsa

8,2028 14,7591 11,5400 1,44624 100

-2,307 2,226 ,000 1,000 100

,133 ,433 ,225 ,076 100

8,2338 14,7430 11,5425 1,44763 100

-3,33959 3,04998 ,00000 1,17107 100

-2,808 2,565 ,000 ,985 100

-2,836 2,614 -,001 1,003 100

-3,40694 3,16847 -,00247 1,21456 100

-2,948 2,698 -,002 1,013 100

,248 12,140 2,970 2,817 100

,000 ,080 ,009 ,016 100

,003 ,123 ,030 ,028 100

Predicted Value

Std. Predicted Value

Standard Error of

Predicted Value

Adjusted Predicted Value

Residual

Std. Residual

Stud. Residual

Deleted Residual

Stud. Deleted Residual

Mahal. Distance

Cook's Distance

Centered Leverage Value

Minimum Maximum Mean Std. Dev iation N

Dependent Variable: Ya.

Page 53: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

LAMPIRAN 6.

HASIL UJI HIPOTESIS 2

Regression

Variables Entered/Removedb

X3.X4, X1.

X4, X2.X4a . Enter

Model

1

Variables

Entered

Variables

Removed Method

All requested v ariables entered.a.

Dependent Variable: Yb.

Model Summary

,841a ,707 ,698 1,02263

Model

1

R R Square

Adjusted

R Square

Std. Error of

the Estimate

Predictors: (Constant), X3.X4, X1.X4, X2.X4a.

ANOVAb

242,445 3 80,815 77,278 ,000a

100,395 96 1,046

342,840 99

Regression

Residual

Total

Model

1

Sum of

Squares df Mean Square F Sig.

Predictors: (Constant), X3.X4, X1.X4, X2.X4a.

Dependent Variable: Yb.

Coefficientsa

6,292 ,416 15,142 ,000

,030 ,009 ,511 3,456 ,001 ,139 7,176

,004 ,010 ,065 ,411 ,682 ,122 8,164

,016 ,005 ,304 2,910 ,004 ,279 3,580

(Constant)

X1.X4

X2.X4

X3.X4

Model

1

B Std. Error

Unstandardized

Coeff icients

Beta

Standardized

Coeff icients

t Sig. Tolerance VIF

Collinearity Statistics

Dependent Variable: Ya.

Page 54: PENGARUH SALES PROMOTION, WAKTU PENERIMAAN HADIAH ...

Collinearity Diagnosticsa

3,905 1,000 ,00 ,00 ,00 ,00

,071 7,392 ,53 ,00 ,00 ,19

,019 14,479 ,43 ,18 ,07 ,77

,005 27,628 ,04 ,82 ,93 ,03

Dimension

1

2

3

4

Model

1

Eigenvalue

Condition

Index (Constant) X1.X4 X2.X4 X3.X4

Variance Proportions

Dependent Variable: Ya.