Top Banner
1 PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL EKUITAS DENGAN ASIMETRI INFORMASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAANYANG TERDAFTAR DI JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII) TAHUN 2016-2018 Oleh : Dwi Oktarina Setiani NIM : 1536200203 SKRIPSI Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Fatah untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Syariah (SE) PROGRAM STUDI EKONOMI ISLAM FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UIN RADEN FATAH PALEMBANG 2020
46

PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Oct 16, 2021

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

1

PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA

MODAL EKUITAS DENGAN ASIMETRI INFORMASI

SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA

PERUSAHAANYANG TERDAFTAR DI

JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII)

TAHUN 2016-2018

Oleh :

Dwi Oktarina Setiani

NIM : 1536200203

SKRIPSI

Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN

Raden Fatah untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Guna

Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Syariah (SE)

PROGRAM STUDI EKONOMI ISLAM

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

UIN RADEN FATAH PALEMBANG

2020

Page 2: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …
Page 3: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …
Page 4: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …
Page 5: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …
Page 6: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

“Cukuplah Allah menjadi penolong kami dan

Allah adalah sebaik-baik pelindung”

(Q.S Ali ‘Imran:173)

“Pengetahuan yang baik adalah yang memberi

manfaat, bukan hanya diingat”

(Imam Al Syafii)

“Masa lalu, rasa sakit, masa depan, mimpi-

mimpi. Biarkan mengalir seperti sungai

kehidupan”

(Tere Liye)

“Percayalah Allah SWT tidak pernah

meninggalkan mu sendiri selepas

menanggalkan kebahagiaan mu”

(Dwi Oktarina Setiani)

Skripsi ini dipersembahkan untuk :

Allah Subhanahu Wa Ta’ala

Orang Tuaku Tersayang

Saudaraku Tercinta

Yang Terkasih

Pembimbing Skripsiku

Sahabat-sahabatku

Almamaterku yang saya banggakan

Page 7: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Alhamdulillah, puji dan puja syukur atas kehadirat Allah

Subhanahu Wa Ta’ala yang telah melimpahkan rahmat dan

karunia-Nya kepada para hamba-Nya berupa ilmu pengetahuan

dan petunjuk sehingga skripsi ini dengan judul “Pengaruh

Manajemen Laba terhadap Biaya Modal Ekuitas dengan

Asimetri Informasi sebagai Variabel Intervening Pada

Perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index Tahun

2016-2018” dapat terselesaikan. Shalawat beserta salam selalu

dihaturkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi Wa Salam

beserta keluarga, sahabat dan pengikutnya hingga akhir zaman.

Skripsi ini diselesaikan sebagai salah satu persyaratan guna

menyelesaikan studi pada program S1 Jurusan Ekonomi Syariah

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Fatah Palembang.

Penulis menyadari masih terdapat kekurangan dalam melakukan

penulisan skripsi ini dan sangat menghargai bantuan dari semua

pihak dalam proses penyelesaian skripsi ini. Dengan penuh rasa

syukur, penulis menyampaikan terimakasih yang sangat tulus dari

Page 8: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

lubuk hati sanubari terdalam kepada semua pihak yang telah

memberikan dukungan, bantuan bimbingan dan do’a sehingga

penulisan skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik dan lancar.

Dalam kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan terimakasih

kepada :

1. Bapak H.Ngadenan,S.E dan Ibu Hj.Sumarni yang

kepadanya selalu tercurah rasa sayang dan cinta tiada

terkira. Terimakasih atas semua do’a yang tak pernah henti

mengiringi langkah hingga ananda tiba di titik ini dan

segala bantuan serta dukungan baik secara moril maupun

materil.

2. Saudaraku satu-satunya, Mas Budi Setiawan,S.Sos serta

keponakanku Vino dan Avivah yang selalu menyuntikkan

semangat dan kebahagiaan setiap harinya.

3. Tunanganku terkasih, Fikri Aldiansyah yang selalu

meringankan segala kendala selama proses penyelesaian

skripsi ini, do’a yang selalu teruntai dan semangat yang

terus mengalir menjadi pemecut ambisi agar terselesainya

skripsi ini.

Page 9: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

4. Bapak Prof.Drs.H.M.Sirozi, MA., Ph.D selaku Rektor UIN

Raden Fatah Palembang.

5. Ibu Dr.Hj.Qodariah Barkah, M.H.I selaku Dekan Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Fatah Palembang.

6. Ibu Dr.Titin Hartini, S.E.,M.Si selaku ketua Program Studi

Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN

Raden Fatah Palembang.

7. Ibu Dr.Rika Lidyah,S.E.,M.Si.,Ak.,CA dan Bapak

Fernando Africano, S.E.I.,M.Si selaku Pembimbing I dan

Pembimbing II yang dengan sabar serta ikhlas telah

bersedia meluangkan waktu untuk memberikan bimbingan,

arahan serta kemudahan demi terselesaikannya skripsi ini.

8. Seluruh Dosen, Para Staff Pegawai serta Pengurus

Perpustakaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN

Raden Fatah Palembang.

9. Sahabat-sahabatku Isti Amalia,S.E, Yeyen Multiya

Fatonah,A.Md yang tak pernah bosan selalu membantu,

menenangkan dengan hati tulus serta ikhlas dan membakar

Page 10: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

semangat untuk selalu berjuang dalam menyelesaikan

skripsi ini.

10. Teman seperjuangan keluarga Ekonomi Internasional

2015, terimakasih atas kebersamaan kita selama ini yang

telah mewarnai kehidupan kuliah selama di kampus

kesayangan kita UIN Raden Fatah Palembang ini.

11. Semua Pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu demi

satu, yang telah memberikan kontribusi besar dalam proses

penyelesaian skripsi ini. Semoga segala bantuannya baik

moril maupun materil yang telah diberikan kepada penulis

akan Allah Subhanahu Wa Ta’ala ganjar dengan pahala

yang setimpal dan diberikan kemudahan serta keberkahan

dalam hidupnya.

Akhir kata, bila terdapat kesalahan dan kelalaian

dalam penulisan skripsi ini, penulis memohon maaf dengan

hati yang tulus dan memohon ampunan dan perlindungan-

Nya kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Penulis berharap

semoga skripsi karya penulis dapat memberikan manfaat

Page 11: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

serta kontribusi kepada orang lain dan sumbangsi dalam

bidang keilmuan. Aamiin Ya Rabbal Alamin.

Wassalamualaiku Warahmatullahi Wabarakatuh

Palembang, Juni 2020

Penulis

Dwi Oktarina Setiani

NIM.1536200203

Page 12: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

ABSTRAK

Tujuan penelitian Dwi Oktarina Setiani (1536200203)

yaitu untuk menganalisis pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas dengan Asimetri Informasi sebagai variabel

intervening pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic

Index (JII) tahun penelitian 2016-2018. Penelitian ini

menggunakan jenis data sekunder bersifat kuantitatif yang

diperoleh dari www.idx.co.id atau situs resmi Bursa Efek

Indonesia. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive

sampling dengan kriteria yang sudah ditentukan. Jumlah sampel

yang diperoleh sebanyak 14 perusahaan dari 30 perusahaan dengan

periode pengamatan selama 3 tahun. Teknik analisis yang

digunakan dalam penelitian ini adalah analisis jalur menggunakan

program SPSS 21.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Manajemen Laba

berpengaruh negatif signifikan terhadap Asimetri Informasi.

Manajemen Laba berpengaruh positif signifikan terhadap Biaya

Modal Ekuitas. Asimetri Informasi berpengaruh positif signifikan

terhadap Biaya Modal Ekuitas. Dalam pengujian causal step

didapatkan hasil bahwa Asimetri Informasi mampu memediasi

pengaruh antara Manajemen Laba dan Biaya Modal Ekuitas.

Kata kunci : Manajemen Laba, Biaya Modal Ekuitas dan

Asimetri Informasi.

Page 13: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .......................................................... i

LEMBAR PERSETUJUAN .............................................. ii

HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN ...................... iii

HALAMAN PENGESAHAN ............................................ iv

NOTA DINAS ..................................................................... v

MOTTO & PERSEMBAHAN .......................................... vi

KATA PENGANTAR ........................................................ vii

ABSTRAK .......................................................................... xii

DAFTAR ISI ....................................................................... xiii

DAFTAR TABEL .............................................................. xix

DAFTAR GAMBAR .......................................................... xxi

DAFTAR GRAFIK ............................................................ xxii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ........................................... 1

B. Rumusan Masalah .................................................... 20

C. Tujuan Penelitian...................................................... 21

D. Manfaat Penelitian.................................................... 21

Page 14: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

BAB II LANDASAN TEORI DAN PENGEMBANGAN

HIPOTESIS

A. Landasan Teori ......................................................... 24

1. Teori Agensi ....................................................... 24

2. Manajemen Laba ................................................ 28

a. Definisi Manajemen Laba ............................ 28

b. Jenis-Jenis Manajemen Laba........................ 29

c. Pola Manajemen Laba .................................. 36

3. Biaya Modal Ekuitas .......................................... 39

a. Definisi Biaya Modal Ekuitas ...................... 39

b. Manfaat Biaya Modal Ekuitas ...................... 41

c. Faktor Penyebab Perusahaan Melakukan

Perhitungan

Biaya Modal Ekuitas .................................... 42

d. Komponen Biaya Modal Ekuitas ................. 43

4. Asimetri Informasi ............................................. 50

a. Jenis-Jenis Asimetri Informasi ..................... 51

b. Pengukuran Asimetri Informasi .................. 53

B. Penelitian Terdahulu ................................................ 57

Page 15: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

C. Pengembangan Hipotesis ......................................... 62

1. Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Asimetri Informasi ............................................. 62

2. Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas .......................................... 63

3. Pengaruh Asimetri Informasi terhadap

Biaya Modal Ekuitas .......................................... 65

4. Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas melalui

Asimetri Informasi ............................................. 67

D. Kerangka Pemikiran ................................................. 69

BAB III METODE PENELITIAN

A. Ruang Lingkup Penelitian ........................................ 71

B. Jenis dan Sumber Data ............................................. 71

C. Populasi dan Sampel ................................................ 72

D. Teknik Pengumpulan Data ....................................... 84

E. Definisi Operasional Variabel .................................. 84

1. Manajemen Laba (X) ......................................... 84

Page 16: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

2. Biaya Modal Ekuitas (Y) ................................... 87

3. Asimetri Informasi (M) ...................................... 88

F. Teknik Analisis Data ................................................ 90

1. Uji Asumsi Klasik .............................................. 93

a. Uji Normalitas .............................................. 93

b. Uji Multikolinieritas ..................................... 94

c. Uji Autokorelasi ........................................... 95

d. Uji Heterokesdatisitas .................................. 96

e. Uji Linieritas ................................................ 97

2. Analisis Jalur ( Path Analysis ) .......................... 99

3. Prosedur Analisis Variabel Mediasi Versi

Baron dan Kenny................................................ 106

4. Perhitungan Pengaruh ........................................ 112

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Statistik Deskriptif ..................................... 114

B. Hasil Uji Asumsi Klasik .......................................... 116

1. Uji Normalitas .................................................... 116

2. Uji Multikolineritas ............................................ 118

3. Uji Autokorelasi ................................................. 119

Page 17: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

4. Uji Heterokesdatisitas ........................................ 120

5. Uji Linieritas ...................................................... 121

C. Analisis Jalur ............................................................ 123

1. Analisis Substrukural 1 ...................................... 123

2. Analisis Substrukural 2 ...................................... 127

D. Pengujian Variabel Mediasi ..................................... 132

E. Perhitungan Pengaruh .............................................. 134

F. Ringkasan Hasil Penelitian ...................................... 135

G. Pembahasan Hasil Penelitian ................................... 137

1. Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Asimetri Informasi ............................................. 137

2. Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas .......................................... 139

3. Pengaruh Asimetri Informasi terhadap

Biaya Modal Ekuitas .......................................... 141

4. Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas melalui

Asimetri Informasi ............................................. 143

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

Page 18: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

A. SIMPULAN ............................................................. 146

B. SARAN .................................................................... 148

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 19: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Research gap pengaruh Manajemen

Laba terhadap Asimetri Informasi ................ 14

Tabel 1.2 Research gap pengaruh Manajemen

Laba terhadap Biaya Modal Ekuitas ............. 16

Tabel 1.3 Research gap Asimetri Informasi

terhadap Biaya Modal Ekuitas (Cost of

Equity Capital) ............................................. 18

Tabel 2.1 Tabel Penelitian Terdahulu........................... 57

Tabel 3.1 Perolehan Sampel Berdasarkan

Metode Purposive Sampling......................... 74

Tabel 3.2 Daftar Sampel Perusahaan ............................ 75

Tabel 4.1 Analisis Deskriptif variabel

Manajemen Laba, Asimetri Informasi

dan Biaya Modal Ekuitas.............................. 115

Tabel 4.2 Uji Normalitas .............................................. 117

Tabel 4.3 Uji Multikolinearitas ....................................

Tabel 4.4 Uji Autokorelasi dengan

Durbin Watson.............................................. 119

Page 20: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Tabel 4.5 Uji Heterokedastisitas Persamaan I

dengan Uji Glesjer ........................................ 120

Tabel 4.6 Uji Heterokedastisitas Persamaan II

dengan Uji Glesjer ........................................ 121

Tabel 4.7 Uji Linearitas dengan Lagrange

Multiplier ...................................................... 122

Tabel 4.8 Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Asimetri Informasi........................................ 124

Tabel 4.9 ANOVA dengan nilai F dan Sig. .................. 125

Tabel 4.10 Pengaruh Manajemen Laba terhadap

Asimetri Informasi........................................ 126

Tabel 4.11 Pengaruh Manajemen Laba, Asimetri

Informasi terhadap Biaya Modal

Ekuitas .......................................................... 128

Tabel 4.12 ANOVA dengan nilai F dan Sig. .................. 129

Tabel 4.13 Pengaruh Manajemen Laba, Asimetri

Informasi terhadap Biaya Modal

Ekuitas .......................................................... 130

Tabel 4.14 Ringkasan Hasil Penelitian ........................... 135

Page 21: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Diagram Jalur Pengaruh Manajemen

Laba terhadap Biaya Modal Ekuitas

dengan Asimetri Informasi sebagai

Variabel Intervening ..................................... 101

Gambar 4.1 Diagram Jalur Persamaan Struktural 1 ......... 124

Gambar 4.2 Diagram Jalur Persamaan Struktural 2 ......... 128

Page 22: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

DAFTAR GRAFIK

Grafik 1.1 Data IDX Statistics ....................................... 4

Grafik 1.2 Pertumbuhan Ritel di Indonesia ................... 11

Grafik 1.3 Harga Saham LPPF 2016-2018 .................... 12

Grafik 1.4 Nilai Kapitalisasi Pasar LPPF Tahun

2018 .............................................................. 12

Grafik 3.1 Grafik Perkembangan Perusahaan

AKRA 2016-2018 ........................................ 77

Grafik 3.2 Grafik Perkembangan Perusahaan

ASII 2016-2018 ............................................ 77

Grafik 3.3 Grafik Perkembangan Perusahaan

BSDE 2016-2018.......................................... 78

Grafik 3.4 Grafik Perkembangan Perusahaan

ICBP 2016-2018 ........................................... 78

Grafik 3.5 Grafik Perkembangan Perusahaan

INDF 2016-2018 .......................................... 79

Grafik 3.6 Grafik Perkembangan Perusahaan

KLBF 2016-2018.......................................... 79

Page 23: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Grafik 3.7 Grafik Perkembangan Perusahaan

LPPF 2016-2018 ........................................... 80

Grafik 3.8 Grafik Perkembangan Perusahaan

PTPP 2016-2018 ........................................... 80

Grafik 3.9 Grafik Perkembangan Perusahaan

SMGR 2016-2018 ........................................ 81

Grafik 3.10 Grafik Perkembangan Perusahaan

SMRA 2016-2018 ........................................ 81

Grafik 3.11 Grafik Perkembangan Perusahaan

TLKM 2016-2018 ........................................ 82

Grafik 3.12 Grafik Perkembangan Perusahaan

UNTR 2016-2018 ......................................... 82

Grafik 3.13 Grafik Perkembangan Perusahaan

UNVR 2016-2018 ........................................ 83

Grafik 3.14 Grafik Perkembangan Perusahaan

WIKA 2016-2018 ......................................... 83

Page 24: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Era globalisasi dapat menimbulkan adanya persaingan

bebas, menjadikan persaingan antar perusahaan semakin

meningkat dan kompetitif. Semakin ketatnya persaingan antar

perusahaan ini membuat perusahaan melakukan perluasan

usaha agar dapat bertahan dan mampu untuk terus bersaing.

Perluasan usaha akan berdampak pada kebutuhan dana yang

semakin meningkat. Kebutuhan dana yang terus meningkat

seiring dengan peningkatan operasi perusahaan akan

menyulitkan perusahaan tersebut dalam memenuhi

kebutuhannya tersebut. Oleh sebab itu, dibutuhkan sumber

dana tambahan yang bisa didapatkan dari pihak lain kepada

perusahaan seperti investor dan kreditor.

Pasar modal adalah suatu wadah yang dapat menjadi

penghubung antara bertemunya dua kepentingan yaitu pihak

yang memiliki kelebihan dana atau disebut investor dan pihak

yang memerlukan dana atau disebut emiten. Perkembangan

Page 25: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

pasar modal di Indonesia kini telah berkembang pesat sesuai

dengan pernyataan pihak Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Bahkan telah menjadi salah satu tujuan investasi yang menarik

bagi para investor dalam maupun luar negeri. Di pasar modal

juga memberikan fasilitas seperti melakukan transaksi terkait

jual beli sekuritas, baik obligasi maupun saham atau sekuritas

lain sehingga dari terjadinya transaksi tersebut perusahaan

dapat memperoleh tambahan dana yang dibutuhkan.

Dengan semakin berkembangnya pasar modal di

Indonesia, hal ini mendorong munculnya saham syari’ah.

Sesuai dengan peraturan dari Bapepam dan Lembaga

Keuangan (OJK) No.IX.A 13 tentang penerbitan efek

syari’ah. Efek syari’ah merupakan efek yang sebagaimana

dimaksud dalam undang-undang pasar modal dan peraturan

pelaksanaannya mengenai akad, tata cara dan kegiatan usaha

yang menjadi landasan penerbitan yang sesuai dengan prinsip-

prinsip syari’ah di pasar modal.1 Efek syari’ah yang

1Otoritas Jasa Keuangan, “Pasar Modal Syariah”. https://www.ojk.go.id

diakses 05 Februari 2020

Page 26: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

diluncurkan oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) salah satunya

adalah Jakarta Islamic Index (JII). Jakarta Islamic Index ini

dikembangkan sejak 3 Juli 2000 dan diluncurkan resmi oleh

pihak BEI pada 14 Maret 2003. Hadirnya JII dalam bursa

pasar modal untuk meningkatkan kepercayaan investor untuk

melakukan investasi pada saham berbasis syari’ah dan

memberikan manfaat bagi pemodal dalam menjalankan

syari’ah islam untuk melakukan investasi di bursa efek.

Harapan dari terbentuknya JII adalah mendukung proses

transparansi dan akuntabilitas saham berbasis syari’ah di

Indonesia. JII juga memberi jawaban atas keinginan investor

yang ingin berinvestasi sesuai syari’ah dengan kata lain JII

menjadi pemandu bagi investor yang ingin menanamkan

dananya secara syari’ah tanpa khawatir tercampur dengan

dana ribawi. Selain itu, JII juga menjadi tolak ukur kinerja

(benchmark) dalam memilih portofolio saham yang halal.2

Grafik 1.1

Data IDX Statistics

2Wikipedia, “Jakarta Islamic Index”.

https://id.wikipedia.org/wiki/Jakarta_Islamic_Index diakses pada 6 Februari

2020

Page 27: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Perkembangan JII Tahun 2017-2018

Sumber : Indonesia Stock Exchange, Idx Statistic, 20183

Dapat dilihat pada grafik 1.1 diatas tentang

perkembangan JII di pasar modal Indonesia memiliki

kenaikan dan penurunan terutama pada periode Maret 2018

menyentuh angka 8.000 juta namun pada kuartal ketiga

tepatnya September 2018 merosot hingga titik 6.000 juta.

Dengan demikian dapat dilihat dari Januari 2017 sampai

Desember 2018 Jakarta Islamic Index (JII) mengalami

perkembangan.

3IDX, Perkembangan Jakarta Islamic Index, https://www/idx.go.id/data-

pasar/laporan-statistik/statistik diakses pada 20 November 2019

Page 28: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Perusahaan tentunya memiliki tujuan untuk

mengembangkan dan memperluas bisnis usahanya guna

mencapai keberhasilan perusahaan. Dalam mencapai tujuan

tersebut, perusahaan membutuhkan tambahan modal yang

banyak untuk menjalankan kegiatan operasionalnya. Hal ini

menuntut perusahaan untuk menggunakan sumber dana

alternatif.

Adapun alternatif untuk memperoleh sumber dana

tambahan itu dengan melakukan penawaran kepada

masyarakat luas, dengan cara menerbitkan efek di pasar modal

seperti saham dan obligasi.

Akibat dari penerbitan saham atau obligasi tersebut

perusahaan harus mengeluarkan biaya sebagai pengembalian

atas pemberian dana yang diberikan oleh investor dan

kreditor, biaya tersebut disebut dengan biaya modal.

Menurut Harmono4, biaya modal atau cost of equity

capital adalah rate of return minimum suatu perusahaan yang

4Harmono, Manajemen Keuangan Berbasis Balanced Scorecard (Pendekatan

Teori, Kasus, dan Riset Bisnis),(Jakarta: Bumi Aksara, 2009), Hal.75

Page 29: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

diukur berdasarkan proporsi ekuitas dari seluruh investasi agar

dapat mempertahankan harga pasar sekuritasnya. Biaya modal

mencerminkan tingkat pengembalian yang diminta investor

atas suatu efek bagi perusahaan, sehingga dapat diartikan

bahwa biaya modal suatu perusahaan adalah bagian yang

harus dikeluarkan perusahaan untuk memberikan kepuasan

kepada para investornya pada tingkat risiko tertentu5.

Keputusan pihak investor dan kreditor untuk melakukan

investasi maupun memberikan kredit pada sebuah perusahaan,

didasarkan pada laporan keuangan perusahaan, dimana

laporan keuangan perusahaan berisi informasi yang

dibutuhkan sebagai dasar dari pertimbangan dalam

pengambilan sebuah keputusan investasi.

Oleh karena itu, seorang investor maupun kreditor sangat

bergantung pada laporan keuangan perusahaan yang

berkualitas agar dapat memperoleh informasi yang tepat yang

5Brigham dan Houston, Dasar-Dasar Manajemen Keuangan Penerjemah Ali

Akbar Yulianto, (Jakarta:Salemba Empat, 2014), Hal.88

Page 30: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

dapat digunakan sebagai dasar pertimbangan dalam

pengambilan keputusan investasinya.

Kualitas laporan keuangan dipandang pada dua sudut

pandang, yang pertama kualitas pelaporan keuangan

berhubungan dengan kinerja keseluruhan perusahaan yang

tercermin dalam laba perusahaan, dan yang kedua menyatakan

bahwa kualitas pelaporan keuangan berhubungan dengan

kinerja pasar modal yang diwujudkan dalam bentuk imbalan,

sehingga hubungan yang semakin kuat antara laba perusahaan

dengan imbalan menunjukkan informasi keuangan yang

tinggi.6

Ketika investor memberikan dananya ke perusahaan

maka investor akan mengharapkan adanya pengembalian atau

imbalan atas modal yang ditanamkan, tingkat pengembalian

yang diharapkan ini berhubungan dengan estimasi risiko yang

akan dihadapi. Estimasi risiko yang tinggi menyebabkan

investor mengharapkan tingkat pengembalian yang tinggi.

6Fanani dkk., Faktor-Faktor Penentu Kualitas Pelaporan Keuangan dan

Kepercayaan Investor, (Simposium Nasional Akuntansi XIII:Purwokerto)

Page 31: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Ketika perusahaan mengungkapkan informasi yang lebih

banyak, maka investor dapat lebih yakin dengan prediksinya

sehingga terjadi penurunan estimasi risiko. Estimasi risiko

yang rendah akan menyebabkan biaya modal ekuitas yang

rendah pula karena estimasi risiko berbanding lurus dengan

tingkat pengembalian yang diharapkan.

Dalam hal ini analisa portofolio merupakan hal yang

sangat penting bagi setiap investor karena dapat digunakan

sebagai dasar untuk melakukan diversifikasi saham sehingga

menghasilkan suatu komposisi yang efisien, yang berarti

expected return (pengembalian yang diharapkan) yang

maksimal pada tingkat risiko atau tingkat risiko minimal yang

menghasilkan return tertentu.

Investormenanamkan modalnya dengan membeli saham

perusahaan yang telah go public. Perusahaan yang telah

terkategori go public menunjukkan bahwa perusahaan tersebut

berubah dari perusahaan pribadi (private) menjadi perusahaan

yang terbuka. Hal yang pertama kali perlu dilakukan dalam

proses go publicyaitu dengan melakukan penawaran umum

Page 32: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

penjualan saham di pasar perdana yang disebut dengan Initial

Public Offering(IPO).

Terkadang investor mengalami kesulitan dalam

memprediksi saham mana yang menghasilkan keuntungan

besar dengan risiko yang kecil. Metode yang digunakan untuk

menghitung tingkat keuntungan (return) dengan risiko (risk)

sekuritas adalah salah satunya menggunakan metode Capital

Asset Pricing Model (CAPM). Metode CAPM menjelaskan

tentang keseimbangan antara tingkat risiko yang sistematis

dan tingkat keuntungan yang disyaratkan sekuritas portofolio.

Tujuan penggunaan CAPM adalah memberikan prediksi yang

tepat mengenai hubungan antara risiko suatu asset dengan

return yang diharapkan. Oleh karena itu pula CAPM dapat

digunakan untuk memperkirakan keuntungan suatu sekuritas

yang dianggap sangat penting. Penggunaan konsep dari

CAPM ini berdasarkan pada asumsi bahwa pasar modal

adalah efisien yaitu semua asset dapat dibagi-bagi secara

sempurna dan dapat diperjual belikan setiap saat, artinya

investor dapat melakukan jual beli saham setiap saat.

Page 33: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Saham-saham perusahaan yang sudah go public dapat

diperjual belikan di pasar saham untuk menjadi modal

tambahan bagi perusahaan yang dapat dipergunakan untuk

pengembangan usaha. Hal ini juga termasuk pada perusahaan

yang bergerak pada perdagangan ritel. Saat ini sudah cukup

banyak perusahaan perdagangan ritel yang ada di Indonesia

yaitu sekitar 27 perusahaan yang sudah go public dan 18

perusahaan dari jumlah total perusahaan tersebut termasuk

kedalam bursa saham syari’ah yang sahamnya sudah diperjual

belikan di pasar saham.

Grafik perkembangan perdagangan ritel di Indonesia dari

periode ke periode mengalami penurunan. Pada bulan Juli

2016 mencapai puncak tertinggi dari grafik pertumbuhan ritel

di Indonesia yaitu sekitar 16,75% dan pada jangka waktu satu

tahun selanjutnya menduduki posisi terendah dalam kurun

waktu tiga tahun terakhir yaitu pada posisi -3%.

Grafik 1.2

Pertumbuhan Ritel di Indonesia

Page 34: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Sumber : CEIC, Indonesia Pertumbuhan Penjualan Ritel

Data7

Salah satu contoh perusahaan ritel di Indonesia yang

mengalami penurunan selama tahun 2016 hingga 2018 adalah

saham PT.Matahari Department Store (LPPF). Semenjak

merilis laporan keuangan pada tahun 2016, saham

PT.Matahari Department Store bernilai Rp.15.125 kemudian

turun menjadi Rp.10.000 pada tahun 2017 dan kembali

merosot menjadi Rp.5.600 pada tahun 2018 seperti yang

tersaji dalam grafik berikut:

Grafik 1.3

Harga Saham LPPF 2016-2018

7https://www.ceicdata.com/id/indicator/indonesia/retail-sales-growth diakses

pada tanggal 5 Februari 2020

Page 35: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Sumber : www.investing.com (diolah, 2020)

Selain itu, nilai kapitalisasi pasar saham PT.Matahari

Department Store (LPPF) pada tahun 2018 juga terus merosot.

Pada kuartal pertama nilai kapitalisasi pasar LPPF menyentuh

31.951 lalu menurun pada kuartal kedua senilai 25.678 dan di

kuartal ketiga kembali menurun ke titik 20.207 hingga di

kuartal keempat menyentuh posisi 16.340. Data tersebut

tertampil pada grafik berikut :

Grafik 1.4

Nilai Kapitalisasi Pasar LPPF Tahun 2018

Sumber : www.idx.co.id (diolah,2020)

31,95125,678

20,207 16,3400

20,000

40,000

Q1 Q2 Q3 Q4

NILAI KAPITALISASI PASAR SAHAM LPPF TAHUN 2018

KAPITALISASI PASAR

Page 36: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Dalam biaya modal ekuitas terdapat beberapa faktor

lainnya yang hal tersebut dapat mempengaruhi biaya modal

ekuitas itu sendiri, faktor lainnya antara lain: asimetri

informasi dan manajemen laba. Asimetri informasi

merupakan ketimpangan informasi antara manajer dan

pemegang saham atau stakeholder lainnya.

Kondisi ini tercipta ketika manajer lebih mengetahui

informasi internal dan prospek perusahaan dimasa mendatang

dibandingkan para pemegang saham tersebut. Jogiyanto

menjelaskan bahwa manajer yang bertugas mengelola

perusahaan seharusnya lebih banyak mengetahui informasi

internal dan prospek-prospek perusahaan dimasa yang akan

datang dibandingkan dengan pemilik atau pemegang saham8.

Sehingga manajer berkewajiban memberikan sinyal mengenai

kondisi perusahaan kepada pemilik. Sinyal yang diberikan

dapat dilakukan melalui pengungkapan informasi akuntansi

8Jogiyanto, Teori Portofolio dan Analisis InvestasiEdisi Kedelapan,

(Yogyakarta : BPFE, 2013), Hal.47

Page 37: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

dari laporan keuangan tersebut ke investor. Sehingga kondisi

tersebut menyebabkan adanya asimetri informasi.

Berikut hasil penelitian terdahulu mengenai pengaruh

manajemen laba terhadap asimetri informasi yang terindikasi

adanya research gap :

Tabel 1.1

Research gap pengaruh Manajemen Laba

terhadap Asimetri Informasi

Pengaruh

Manajemen

Laba

terhadap

Asimetri

Informasi

Hasil Penelitian Peneliti

Manajemen Laba

tidak berpengaruh

terhadap Asimetri

Informasi

Ferril Febriyan

( 2008 )

Dinilla ( 2015 )

Manajemen Laba

berpengaruh

negatif terhadap

Asimetri

Informasi

Heriyanthi ( 2013 )

Puwanti dan

Kurniawan (2013)

Sumber : Dikumpulkan dari berbagai sumber, 2020

Penelitian Ferril Febriyan9 menunjukkan hasil bahwa

manajemen laba tidak berpengaruh terhadap asimetri

9Ferril Febriyan, Pengaruh Pengungkapan Good Corporate Governance dan

Manajemen Laba terhadap Asimetri Informasi Perusahaan, (skripsi : uin

syarif hidayatullah, 2008), Hal.71

Page 38: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

informasi, berdasarkan penelitiannya manajemen laba

merupakan bentuk penyimpangan dari manajer dalam

penyampaian laporan keuangan. Hal ini terjadi melalui

pengambilan kebijakan akuntansi, salah satunya adalah

asumsi akrual. Hasil penelitian ini memiliki kesamaan dengan

penelitian Dinilla Nur Silma Barvidi10, menyatakan bahwa

manajemen laba tidak berpengaruh terhadap asimetri

informasi hal ini ditimbulkan karena adanya kecenderungan

manajemen untuk mempublikasikan laporan keuangan seperti

yang dikehendaki manajemen sehingga menimbulkan asimetri

informasi sebab manajemen tidak melaporkan informasi

sebenarnya terhadap pihak investor. Hal ini memiliki pendapat

yang sedikit berbeda dengan Heriyanthi11, Puwanti dan

Kurniawan 12yang menyatakan bahwa manajemen laba

10Dinilla Nur Silma Barvidi, Pengungkapan Sukarela dan Manajemen Laba

terhadap Biaya Modal Ekuitas dengan Informasi Asimetri sebagai Variabel

Intervening, (Jurnal Akuntansi;Universitas Negeri Surabaya, 2015),Hal. 54 11Heriyanthi, I.G.A.R, Pengaruh Pengungkapan Sukarela dan Manajemen

Laba Pada Cost of Equity Capital dengan Asimetri Informasi Sebagai

Variabel Intervening, (E-jurnal Akuntansi Universitas Udayana, Vol.5, 2013),

Hal.408 12Puwanti, Meilani., Aceng Kurniawan. 2013. The effect of earnings

management and disclosure on information asymmetry. International journal

of scientific & technology research, vol.2 hal. 105

Page 39: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

berpengaruh negatif signifikan terhadap asimetri informasi.

Hal ini disebabkan karena manajemen laba dilakukan untuk

memberikan gambaran yang positif atas kinerja keuangan

perusahaan. Manajer harus memberi sinyal terkait kondisi

perusahaan kepada investor guna memaksimalkan nilai saham

perusahaan.

Berdasarkan penelitian terdahulu mengenai pengaruh

manajemen laba terhadap biaya modal ekuitas mendapatkan

hasil sebagai berikut:

Tabel 1.2

Research Gap pengaruh Manajemen Laba

terhadap Biaya Modal Ekuitas

Pengaruh

Manajemen Laba

terhadap Biaya

Modal Ekuitas

Hasil Penelitian Peneliti

Manajemen laba

berpengaruh (+)

dan signifikan

terhadap biaya

modal ekuitas

Sofia & Jeffry

( 2016 )

Kurniawati ( 2013 )

Golda Gracilia

( 2015 )

Manajemen laba

berpengaruh (-) Heriyanthi ( 2013 )

Page 40: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

terhadap biaya

modal ekuitas

Manajemen laba

tidak berpengaruh

terhadap biaya

modal ekuitas

Dinilla ( 2015 )

Putra ( 2016 )

M.Abdurrahman

( 2017 )

Sumber: Dikumpulkan dari berbagai sumber, 2020

Penelitian yang dilakukan oleh Sofia & Jeffry13,

Kurniawati14 dan Golda15 menunjukkan hasil bahwa

manajemen laba berpengaruh positif dan signifikan terhadap

biaya modal ekuitas. Hal ini berbeda dengan hasil penelitian

dari Heriyanthi16 yang menyatakan bahwa manajemen laba

berpengaruh negatif terhadap biaya modal ekuitas. Dan

bertolak belakang dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh

13Sofia,Jeffry, Pengaruh Pengungkapan Sukarela, Asimetri Informasi, dan

Manajemen Laba terhadap Cost of Equity Capital pada Perusahaan

Manufaktur,(Jurnal Bisnis dan Akuntansi:Vol.18,No.1,2016),Hal.31 14Kurniawati, Pengaruh Earnings Management terhadap Biaya Modal Pada

Perusahaan Sektor Manufaktur Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia,

(Skripsi UIN Alauddin Makassar, 2013), Hal.80 15Golda Gracilia Palimbunga, Pengaruh Manajemen Laba Terhadap Biaya

Modal Ekuitas Pada Perusahaan Manufaktur, (E-jurnal Akuntansi Univesitas

Atma Jaya Makassar, 2015), Hal.12 16Ibid., Hal.409

Page 41: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Dinilla, Putra dan M.Abdurrahman bahwa manajemen laba

tidak berpengaruh terhadap biaya modal ekuitas.

Berikut ini adalah penelitian terdahulu mengenai

pengaruh asimetri informasi terhadap biaya modal ekuitas.

Tabel 1.3

Research gap Asimetri Informasi terhadap Biaya

Modal Ekuitas (Cost of Equity Capital)

Pengaruh Asimetri

Informasi

terhadap Biaya

Modal Ekuitas

(Cost of Equity

Capital)

Hasil Penelitian Peneliti

Asimetri Informasi

berpengaruh ( + )

dengan Biaya

Modal Ekuitas

(Cost of Equity

Capital )

Murni ( 2003 )

Agus Purwanto

( 2005 )

Heriyanthi ( 2013 )

Adriani ( 2013 )

Asimetri informasi

berpengaruh (-)

signifikan terhadap

biaya modal ekuitas

(Cost of Equity

Capital)

Indayani Dewi

Mutia (2012)

Eliza Putri ( 2013 )

Asimetri Informasi

tidak berpengaruh

Ifonie ( 2012 )

Dinilla ( 2015 )

Page 42: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

terhadap biaya

modal ekuitas (Cost

of Equity)

Adi Baskara &

Darsono

( 2015 )

Sumber: Dikumpulkan dari berbagai sumber, 2020

Penelitian yang dilakukan oleh Murni17,Agus

Purwanto18, Heriyanthi19 dan Adriani20 memiliki hasil

asimetri informasi berpengaruh positif dengan biaya modal

ekuitas. Hasil ini berbeda dengan penelitian yang dilakukan

oleh Indayani Dewi Mutia21, dan Eliza Putri22 yang memiliki

hasil bahwa asimetri informasi berpengaruh negatif signifikan

terhadap biaya modal ekuitas. Dan berbanding terbalik dengan

17Siti Aisah Murni, Pengaruh Luas Pengungkapan Sukarela dan Asimetri

Informasi terhadap Cost of Equity Capital pada Perusahaan Publik di

Indonesia, (Jurnal Riset Akuntansi Indonesia Vol.IV: Surabaya, 2004), Hal.45 18Agus Purwanto, Pengaruh Manajemen Laba, Asymmetry Information dan

Pengungkapan Sukarela terhadap Biaya Modal, ( E-Jurnal Akuntansi

Universitas Diponegoro, 2005), Hal.22 19Ibid., Hal.410 20Adriani, Pengaruh Tingkat Disclosure, Manajemen Laba, Asimetri Informasi

terhadap Biaya Modal Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang

terdaftar di BEI, (Skripsi:Universitas Negeri Padang, 2013), Hal.73 21Indayani Dewi Mutia, Pengaruh Informasi Asimetri dan Voluntary

Disclosure terhadap Cost of Equity Capital pada perusahaan manufaktur yang

terdaftar di BEI, 2013) 22Eliza Putri, Pengaruh Pengungkapan Sukarela terhadap Biaya Modal

Ekuitas dengan Asimetri Informasi sebagai Variabel Intervening,

(Skripsi:Universitas Negeri Padang, 2013), Hal.13

Page 43: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

penelitian yang dilakukan oleh Ifonie23, Dinilla24 dan Adi

Baskara & Darsono25 yang memiliki hasil bahwa asimetri

informasi tidak berpengaruh terhadap biaya modal ekuitas.

Berdasarkan uraian diatas serta didukung dengan

adanya researchgap dari penelitian-penelitian terdahulu maka

penulis tertarik untuk melakukan penelitian lanjutan mengenai

“Pengaruh Manajemen Laba terhadap Biaya Modal

Ekuitas dengan Asimetri Informasi sebagai Variabel

Intervening pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta

Islamic Index( JII ) Tahun 2016-2018”

B. Rumusan Masalah

Dari latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka

yang menjadi masalah pokok dalam penelitian ini adalah:

1. Bagaimana analisis pengaruh Manajemen Laba terhadap

Asimetri Informasi?

23Regina Reizky Ifonie, Pengaruh Asimetri Informasi dan Manajemen Laba

terhadap Cost of Equity Capital Pada Perusahaan Real Estate yang terdaftar di

BEI,(Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi Vol.1 No.1, 2012) 24Dinilla Nur Silma Barvidi, loc. cit 25Adi Baskara dan Darsono, Analisa Pengaruh Manajemen Laba dan Asimetri

Informasi terhadap Cost of Equity Capital, (E-Jurnal Akuntansi Diponegoro,

Vol.4 No.4 Tahun 2015), Hal.2

Page 44: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

2. Bagaimana analisis pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas?

3. Bagaimana analisis pengaruh Asimetri Informasi terhadap

Biaya Modal Ekuitas?

4. Bagaimana analisis pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas melalui Asimetri Informasi?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan masalah yang diangkat dalam penelitian ini,

maka tujuan untuk melakukan penelitian ini untuk

menentukan :

1. Untuk menganalisis pengaruh Manajemen Laba

terhadapAsimetri Informasi?

2. Untuk menganalisis pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas?

3. Untuk menganalisis pengaruh Asimetri Informasi

terhadap Biaya Modal Ekuitas?

4. Untuk menganalisis pengaruh Manajemen Laba terhadap

Biaya Modal Ekuitas melalui Asimetri Informasi?

D. Manfaat Penelitian

Page 45: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat antara

lain :

1. Manfaat Bagi Akademisi

Menambah referensi dan pemahaman tentang Manajemen

Laba, Biaya Modal Ekuitas dan Asimetri Informasi. Selain

itu penelitian ini juga diharapkan mampu menambah

wawasan bagi pembaca yang memiliki minat untuk

mendalami tentang pasar modal.

2. Manfaat Bagi Investor dan Calon Investor

Penelitian ini dapat digunakan sebagai informasi bagi

investor dan calon investor mengenai hal hal yang terkait

dalam pembahasan penelitian ini yaitu Manajemen laba,

Biaya Modal Ekuitas dan Asimetri Informasi sehingga

dapat menjadi bahan pertimbangan dalam mengambil

keputusan yang tepat dalam berinvestasi di pasar modal.

3. Manfaat Bagi Perusahaan

Page 46: PENGARUH MANAJEMEN LABA TERHADAP BIAYA MODAL …

Penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan

pertimbangan bagi perusahaan mengenai hal yang

menyangkut Manajemen Laba, Biaya Modal Ekuitas dan

Asimetri Informasi.

4. Manfaat Bagi Peneliti

Penulisan ini merupakan media bagi peneliti dalam

menerapkan ilmu pengetahuan yang telah diterima selama

masa perkuliahan, serta dapat menambah pengalaman dan

pengetahuan tentang Manajemen Laba, Biaya Modal

Ekuitas serta Asimetri Informasi.