Top Banner
KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas segala kebesaran dan limpahan nikmat yang diberikan-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan karya ilmiah berjudul “Pengaruh Pemberian Nutrisi Terhadap Pertumbuhan Tanaman Kacang Hijau“. Dalam penulisan percobaan ini, berbagai hambatan telah kami alami. Oleh karena itu, terselesaikannya karya ilmiah ini tentu saja bukan karena kemampuan kami semata-mata. Namun karena adanya dukungan dan bantuan dari pihak-pihak yang terkait. Sehubungan dengan hal tersebut, perlu kiranya kami dengan ketulusan hati mengucapkan terima kasih kepada Ibu Pengajar Mata Pelajaran Biologi kelas XII IPA 4 yang telah membimbing penulis dalam menyelesaikan karya ilmiah ini. Kami juga berterima kasih kepada semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, yang telah membantu menyelesaikan karya ilmiah ini. Kami menyadari bahwa karya ilmiah ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran sangat diharapkan demi kesempurnaan karya ilmiah ini. Semoga karya ilmiah ini bermanfaat bagi kita semua. Amin. Makassar, September 2010 1
26

Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Jul 02, 2015

Download

Documents

Moena Azis
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas segala

kebesaran dan limpahan nikmat yang diberikan-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan

karya ilmiah berjudul “Pengaruh Pemberian Nutrisi Terhadap Pertumbuhan Tanaman

Kacang Hijau“.

Dalam penulisan percobaan ini, berbagai hambatan telah kami alami. Oleh karena itu,

terselesaikannya karya ilmiah ini tentu saja bukan karena kemampuan kami semata-mata.

Namun karena adanya dukungan dan bantuan dari pihak-pihak yang terkait.

Sehubungan dengan hal tersebut, perlu kiranya kami dengan ketulusan hati

mengucapkan terima kasih kepada Ibu Pengajar Mata Pelajaran Biologi kelas XII IPA 4

yang telah membimbing penulis dalam menyelesaikan karya ilmiah ini. Kami juga

berterima kasih kepada semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, yang

telah membantu menyelesaikan karya ilmiah ini.

Kami menyadari bahwa karya ilmiah ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu,

kritik dan saran sangat diharapkan demi kesempurnaan karya ilmiah ini. Semoga karya

ilmiah ini bermanfaat bagi kita semua. Amin.

Makassar, September 2010

Penulis

1

Page 2: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................................................................................................................. 1

DAFTAR ISI.................................................................................................................................................................. 2

BAB I PENDAHULUAN............................................................................................................................................ 4

A. Latar Belakang.................................................................................................................................................... 4

B. Judul........................................................................................................................................................................ 4

a) Tujuan............................................................................................................................................................. 4

b) Rumusan Masalah......................................................................................................................................5

c) Hipotesis........................................................................................................................................................ 5

d) Variabel.......................................................................................................................................................... 5

BAB II ISI....................................................................................................................................................................... 6

A. Alat dan Bahan.................................................................................................................................................... 6

B. Cara Kerja............................................................................................................................................................. 6

C. Tabel pengamatan.............................................................................................................................................7

D. Data.......................................................................................................................................................................... 7

E. Grafik...................................................................................................................................................................... 9

BAB III TINJAUAN PUSTAKA............................................................................................................................ 10

A. Pengertian Pertumbuhan dan Perkembangan..................................................................................10

B. Faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan & perkembangan pada tumbuhan...10

a) Faktor Internal......................................................................................................................................... 10

b) Faktor Eksternal...................................................................................................................................... 12

C. Perkecambahan............................................................................................................................................... 13

D. Klasifikasi tanaman kacang hijau............................................................................................................14

E. Monosodium Glutamat (MSG)...................................................................................................................15

F. Pupuk Urea........................................................................................................................................................ 15

BAB IV......................................................................................................................................................................... 16

PENUTUP................................................................................................................................................................... 16

2

Page 3: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

A. Kesimpulan........................................................................................................................................................ 16

B. Saran..................................................................................................................................................................... 16

LAMPIRAN................................................................................................................................................................ 17

DAFTAR PUSTAKA................................................................................................................................................ 18

3

Page 4: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kacang hijau merupakan salah satu tanaman yang bernutrisi tinggi. Di dalamnya

terkandung protein, vitamin B, A dan E. Selain itu juga bisa untuk melancarkan BAB dan

menambah semangat. Dengan dasar-dasar dari atas dapat kita simpulkan bahwa

kacang hijau sangatlah bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita.

Sehingga kami memilih kacang hijau sebagai bahan penelitian kami. Kami sangat

tertarik untuk melakukan inovasi pada kacang hijau, salah satunya kecambah.

Kecambah merupakan salah satu tumbuhan yang multifungsional, selain dapat

digunakan sebagai sayuran, juga sebagai makanan tambahan pada masakan nusantara.

Dalam penelitian ini kami mencari tahu adakah pengaruh pemberian nutrisi terhadap

pertumbuhan tanaman kacang hijau.

Pupuk kimia atau pupuk buatan pabrik banyak dimanfaatkan para petani atau

pecinta tanaman untuk menyuburkan tanah. Pupuk-pupuk buatan ini memang berguna

menyuburkan dan meningkatkan hasil produksi tanaman, namun disamping itu juga

memiliki dampak yang tidak baik bagi lingkungan. Pupuk-pupuk buatan tersebut

diantaranya Urea, KCl, Za, Tsp-36, dll, banyak mengandung bahan kimia berbahaya.

Oleh karena itu diperlukan suatu alternatif lain untuk mendapatkan pupuk yang murah

dan sehat.

MSG (Monosodium Glutamat) atau biasa disebut vetsin, selain sebagai penyedap

rasa, bahan ini juga dapat dijadikan pupuk alternatif. MSG ini dapat dijadikan sebagai

pupuk pada tanaman hias, karena didalamnya mengandung zat-zat yang dibutuhkan

tanaman oleh tanaman dan dapat membuat tanaman semakin subur.

B. Judul

a) Tujuan

Tujuan dari penelitian ini antara lain:

4

Page 5: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

1. Mengetahui pengaruh pemberian nutrisi terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau.

2. Mencari alternatif pupuk yang aman serta sehat bagi manusia dan lingkungan.

3. Mengganti pupuk kimia yang berbahaya dengan MSG yang lebih aman dan efisien.

b) Rumusan Masalah

1. Bagaimana pengaruh perbedaan pemberian nutrisi terhadap pertumbuhan

tanaman kacang hijau?

2. Apakah pemberian monosodium glutamat dan urea mempengaruhi

pertumbuhan tanaman kacang hijau?

c) Hipotesis

Pemberian monosodium glutamat dapat membantu dan mempercepat

pertumbuhan tanaman kacang hijau.

d) Variabel

Bebas : Jenisnutrisi

Kontrol : Medium, intensitas cahaya, kadar air, jumlah bibit tanaman, jumlah

dan ukuran lubang pot

Terikat : Pertumbuhan tinggi tanaman

5

Page 6: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

BAB II

ISI

A. Alat dan Bahan

Alat:

1) 3 buah gelas bekas air mineral

2) Mistar

Bahan:

1) 9 biji kacang hijau

2) MSG

3) Pupuk urea

4) Tanah

5) Air

B. Cara Kerja

o Siapkan alat dan bahan

o Masukkan tanah ke masing–masing gelas dengan takaran/ukuran yang sama.

o Beri label pada masing – masing gelas (label A,B, dan C) dan lubangi setiap gelas

dengan diameter dan jumlah yang sama.

o Masukkan biji kacang hijau yang sudah di rendam dengan kualitas paling baik ke

dalam gelas yang sebelumnya telah berisi tanah.

o Pada gelas dengan label A, biarkan tanaman tanpa tambahan pupuk.

6

Page 7: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

o Pada gelas dengan label B, buat dua lubang kecil pada tanah dengan posisi paling

pinggir lalu isi dengan 3 atau 4 butir pupuk urea.

o Pada gelas dengan label C, perlakuan yang sama dengan gelas label B tapi pupuk

urea diganti dengan sekitar 1 grMonosodium glutamat (MSG).

o Siram tanaman dengan air secukupnya pada sore hari selama 7 hari.

o Amati pertumbuhan masing-masing tanaman lalu catat hasilnya di tabel

pengamatan.

C. Tabel pengamatan

HariTinggi Kecambah

Rata-rataA B C

1 - - - -

2 - - 3 1

3 1 - 4,5 1,83

4 2,5 1,6 5,3 3,13

5 3 2,3 5,6 3,63

6 4 3,5 6 4,5

Rata-rata 1,75 1,23 4,07 2,35

D. Data

Dari data diatas diketahui bahwa diketahui bahwa tanaman C (yang diberi pupuk

MSG) lebih cepat tumbuh dari pada tanaman A (tanpa diberi pupuk) dan tanaman B

(diberi pupuk urea). Perbedaan pertumbuhan tanaman terlihat sejak hari ke-2 di mana

tanaman yang diberi pupuk MSG telah terlihat tingginya namun tidak demikian pada

tanaman yang tidak diberi pupuk sama sekali dan tanaman yang diberi pupuk urea.

Tanaman yang diberi MSG mulai tumbuh cepat daripada tanaman yang tidak diberi

MSG.

7

Page 8: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Pada dasarnya tumbuhan memerlukan bahan makanan untuk dapat tumbuh

subur. Unsur-unsur yang dibutuhkan tanaman dalam jumlah besar disebut unsur

makro. Unsur makro terdiri dari unsur : C, H, O, N, P, K, Na, Ca, S, dan Mg. Unsur-unsur

C, H, O diperoleh tumbuhan dari uadara dan air, sedangkan unsur-unsur lainnya

diperoleh dari dalam tanah. Unsur-undur yang dibutuhkan tumbuhan dalam jumlah

sedikit disebutunsur mikro. Yang tergolong unsur-unsur mikro antara lain unsur : Fe,

Mn, B, Cu, dan Zn. Semua unsur-unsur ini diperileh tumbuhan dari dalam tanah.

MSG merupakan zat aditif yang dignakan untuk memberikan rasa sedap pada

makanan. MSG lebih dikenal dimasyarakat dengan nama vetsin. Vetsin ini memiliki

bernagai merk dagang seperti : Ajinomoto, Sasa, Miwon, Masako, Mata roda dan lain

sebagainya. Dalam penelitian yang kami lakukan ini,kami menggunakan merek vetsin

ini yaitu Ajinomoto.

MSG dapat digunakan sebagai pupuk pada tanaman karena MSG mengandung

unsur-unsur hara yang dibutuhkan tanaman, khususnya unsur makro. Dari rumus

kimia diatas diketahui bahwa MSG memiliki unsur-unsur seperti : C, H, O, N, dan Na

yang sangat dibutuhkan tanaman. Unsur hara yang paling banyak dibutuhkan tanaman

adalah unsur N. Unsur N (Nitrogen) berguna untuk merangsang pertumbuhan tanaman

khususnya batang, cabang, dan daun. Secara mikroskopis unsur N diperlukan untuk

pembentukan protein, lemak, dan berbagai senyawa organic lainnya dalam tanaman.

MSG tidak mencemari lingkungan sekitar tanaman baik tanah, air, maupun udara.

Kandungan pH tanah tetap setabil, kemurnian air tetap dalam ambang batas normal

serta kadar residu udarapun tetap aman. Hal ini karena MSG terbuat dari tetes tebu

(molasses),yang berasal dari hasil pengolahan tebu yang digunakan untuk membuat

gula. Bahan pembuat MSG yang berasal dari alam khususnya bahan nabati, maka

larutan MSG yang disiramkan pada tanah sebagai pupuk akan terurai bersama zat-zat

alam lain. Lain halnya dengan pupuk buatan pabrik seperti : Urea, Tsp, ZA, kcl, dll.

Bahan-bahan pupuk buatan ini berasal dari bahan kimia yang dapat mencemari

lingkungan sekitar tanaman.

8

Page 9: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

E. Grafik

1 2 3 4 5 60 0

1

2.53

4

0 0 0

1.6

2.3

3.5

0

3

4.5

5.35.6

6

Perbandingan tinggi tanaman kacang hijau pada tanaman A, B dan C

tanaman A tanaman B tanaman C

Hari Ke -

tingg

i tan

aman

(cm

)

9

Page 10: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

BAB III

TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Pertumbuhan dan Perkembangan

Pertumbuhan adalah pertumbuhan ukuran (massa,panjang) secara kuantitatif

yang dihasilkan dari pertumbuhan jumlah sel & bersifat irreversibel (tidak dapat

kembali). Perkembangan adalah proses maju kedewasaan secara kuantitatif terhadap

pengembangan tubuh organisme.

B. Faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan & perkembangan pada

tumbuhan

a) Faktor Internal

1. Faktor gen

Faktor penurunan sifat pada keturunan terkandung di dalamgen. Informasi

genetik pada gen mengendalikan terbentuknyasifat penampakan secara fisik

(fenotip) melalui interaksinyadengan faktor lingkungan.

2. Zat pengatur tumbuh (hormon)

Zat pengatur tumbuh (hormon) pada tanaman ialah senyawaorganik yang

dalam jumlah sedikit dapat mendukung, menghambat,dan mengubah proses

fisiologis tumbuhan. Padakonsentrasi tertentu hormon dapat memacu

pertumbuhan,tetapi pada konsentrasi yang tinggi dapat menekan pertumbuhan.

Jenis-jenis hormon yang mempengaruhi pertumbuhan tumbuhan antara lain:

a. Auksin

Auksin adalah senyawa asam asetat dengan gugus indol bersama

derivatnya. Pusat pembentukan auksin adalah ujung keleoptil (pucuk

tumbuhan). Jika terkena cahaya matahari, auksin akan mengalami kerusakan

sehingga menghambat pertumbuhan tumbuhan. Hal ini menyebabkan

batang membelok ke arah datangnya cahaya karena pertumbuhan bagian

yang tidak terkena cahaya, lebih cepat daripada bagian yang terkena cahaya.

10

Page 11: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Auksin banyak diproduksi di jaringan meristem pada bagian ujung-

ujung tumbuhan, seperti kuncup bunga, pucuk daun dan ujung batang.

Auksin tersebut disebarkan ke seluruh bagian tumbuhan, tetapi tidak semua

bagian mendapat bagian yang sama. Bagian yang jauh dari ujung akan

mendapatkan auksin lebih sedikit.

Fungsi auksin adalah:

1) Mengembangkan sel-sel sehingga sel bertambah panjang

2) Merangsang pembentukan bunga dan buah

3) Mempercepat terjadinya diferensiasi di daerah meristem sehingga

mempergiat kambium membentuk sel-sel baru

b. Giberelin

Giberelin adalah suatu zat yang memiliki sifat seperti auksin. Giberelin

diperoleh dari jamur Gibberella fujikuroi atau Fusarium moniliforme.

Fungsi giberelin adalah:

1) Mempercepat pertumbuhan

2) Membuat tanaman berbunga sebelum waktunya

3) Membuat tanaman menjadi lebih tinggi dari normal

4) Membuat buah terbentuk tanpa penyerbukan

c. Sitokinin

Sitokinin merupakan kumpulan senyawa yang fungsinya mirip satu

sama lain. Sitokinin yang pertama ditemukan adalah kinetin. Zat ini

berfungsi mempergiat pembelahan sel dan mempengaruhi pertumbuhan

tunas dan akar.

d. Asam Absisat

Asam absisat berfungsi menghambat pertumbuhan tumbuhan sehingga

berlawanan dengan fungsi auksin dan giberelin.

e. Kalin

11

Page 12: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Kalin adalah hormon tumbuhan yang mempengaruhi pembentukan

organ pada tumbuhan. Berdasarkan organ yang dipengaruhinya, kalin dapat

dibedakan atas:

1) Rizokalin, mempengaruhi pembentukan akar

2) Kalulokalin, mempengaruhi pembentukan batang

3) Filokalin, mempengaruhi pembentukan daun

4) Antokalin, mempengaruhi pembentukan bunga

f. Gas Etilen

Tumbuhan menghasilkan gas etilen yang menyebabkan pematangan

buah lebih cepat. Gas etilen terutama dihasilkan oleh buah yang sudah tua.

Oleh karena itu buah yang tua sering diletakkan di tempat tertutup

(diperam) agar cepat masak.

g. Asam traumatin

Jika tumbuhan terluka, luka tersebut dapat diperbaiki kembali.

Kemampuanitu disebut daya restitusi atau daya regenerasi. Peristiwa ini

dapat terjadi karena adanya asam traumatin.

b) Faktor Eksternal

1. Nutrisi

2. Air

3. Suhu

4. Kelembapan udara

5. Oksigen

6. Cahaya

7. Tingkat kesamaan & basa (PH)

Cahaya

12

Page 13: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Merupakan faktor utama sebagai energi dalam fotosintesis, untuk menghasilkan energi.

Kekurangan cahaya akan mengga nggu proses fotosintesis dan pertumbuhan,

meskipun kebutuhan cahaya tergantung pada jenis tumbuhan. Kekuranagan cahaya

pada saat pertumbuhan berlangsung akan menimbulkan gejala etiolasi, dimana dimana

batang kecambah akan tumbuh lebih cepat namun lemah dan daunnya berukuran lebih

kecil, tipis dan pucat.

Pengaruh cahaya bukan hanya tergantung kepada fotosintesis (kuat penyinaran) saja,

namun ada faktor lain yang terdapat pada cahaya, yaitu berkaitan dengan panjang

gelombangnya. Penelitian yang dilakukan oleh Hendrick & Berthwick pada tahun 1984,

menunjukan cahaya yang berpengaruh terhadap pertumbuhan adalah pada spectrum

merah dengan panjang gelombang 660 nm.

Percobaan dengan menggunakan spectrum infra merah dengan panjang gelombang

730nm meberikan pengaruh yang berlawanan. Substansi yang merspon spectrum

cahaya adalah fitakram suatu protein warna pada tumbuhan yang mengandung

susunan atom khusus yang mengabsorpsi cahaya.

C. Perkecambahan

Perkecambahan adalah proses pertumbuhan embrio dan komponen-komponen

biji yang memiliki kemampuan untuk tumbuh secara normal menjadi tumbuhan baru.

Komponen biji tersebut adalah bagian kecambah yang terdapat didalam biji, misalnya

radikula dan plumula.

a) Tahapan perkecambahan

Perkembangan bij berhubungan dengan aspek kimiawi. Proses tersebut

meliputi beberapa tahapan, antara lain imbibisi, sekresi hormon dan enzim,

hidrolisis cadangan makanan, pengiriman bahan makanan terlarut dan hormone ke

daerah titik tumbuh atau daerah lainnya, serta asimilasi (fotosintetis).

Proses penyerapan cairan pada biji (imbibisi) terjadi melalui mikropil. Air yang

masuk kedalam kotiledon membengkak. Pembengkakan tersebut pada akhirnya

menyebabkan pecahnya testa.

13

Page 14: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Awal perkembangan disahului aktifnya enzim hidrolase (protease, lipase, dan

karbohidrase) dan hormone pada kotiledon atau endosperma oleh adanya air.

Enzim protease segera bekerja mengubah molekul protein menjadi asam amino.

Asalm amino digunakan untuk membuat molekul protein baru bagi membrane sel

dan sitoplasma. Timbunan pati di uraikan menjadi maltosa kemudian menjadi

glukosa. Sebagian glukosa akan diubah menjadi selulosa, yaitu bahan untuk

membuat dinding sel bagi sel-sel yang baru. Bahan makanan terlarut berupa

maltosa dan asam amino akan berdifusi ke embrio.

Semua proses tersebut memerlukan energi. Biji memperoleh energi melalui

pemecahan glukosa saat proses respirasi. Pemecahan glukosa yang berasal dari

timbunan pati menyebabkan biji kehilangan bobotnya. Setelah beberapa hari,

plumula tumbuh di atas permukaan tanah. Daun pertama membuka dan mulai

melakukan fotosintesis.

b) Tipe Perkecambahan

Berdasarkan posisi kotiledon dalam proses perkecambahan dikenal

perkecambahan hipogeal dan epigeal. Hipogeal adalah pertumbuhan memanjang

dari epikotil yang meyebabkan plumula keluar menembus kulit biji dan muncul di

atas tanah. Kotiledon relatif tetap posisinya. Contoh tipe ini terjadi pada kacang

kapri dan jagung. Pada epigeal hipokotillah yang tumbuh memanjang, akibatnya

kotiledon dan plumula terdorong ke permukaan tanah. Perkecambahan tipe ini

misalnya terjadi pada kacang hijau dan jarak. Pengetahuan tentang hal ini dipakai

oleh para ahli agronomi untuk memperkirakan kedalaman tanam.

D. Klasifikasi tanaman kacang hijau

Nama umum (Indonesia): Kacang hijauKingdom : Plantae (Tumbuhan) Subkingdom : Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh) Super Divisi : Spermatophyta (Menghasilkan biji) Divisi : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga) Kelas : Magnoliopsida (berkeping dua/dikotil) Sub Kelas : RosidaeOrdo : Fabales

14

Page 15: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Famili : Fabaceae (suku polong-polongan) Genus : PhaseolusSpesies : PhaseolusradiatusL.

E. Monosodium Glutamat (MSG)

Monosodium glutamat yang sering disebut vetsin adalah garam sodium dari

asam glutamate. Asam glutamate adalah suatu asam amino yang merupakan salah satu

komponen penting yang dibutuhkan tubuh. MSG dibuat dari tetes sampingan tebu

(molasses) yang merupakan hasil sampingan gilingan tebu. MSG ditemukan oleh

Profesor Ikeda, berkebangsaan jepang pada tahun 1970. MSG mudah larut dalam air.

MSG mudah bersenyawa dengan asam amino lainnya yang akan membentuk protein.

F. Pupuk Urea

Pupuk Urea adalah pupuk kimia yang mengandung Nitrogen (N) berkadar tinggi.

Unsur Nitrogen merupakan zat hara yang sangat diperlukan tanaman. Pupuk Urea

berbentuk butir-butir kristal berwarna putih, dengan rumus kimia NH2 CONH2,

merupakan pupuk yang mudah larut dalam air dan sifatnya sangat mudah menghisap

air (higroskopis), karena itu sebaiknya disimpan di tempat kering dan tertutup rapat.

Pupuk urea mengandung unsur hara N sebesar 46% dengan pengertian setiap 100 kg

urea mengandung 46 kg Nitrogen.

Kegunaan pupuk Urea

Unsur hara Nitrogen yang dikandung dalam pupuk Urea sangat besar

kegunaannya bagi tanaman untuk pertumbuhan dan perkembangan, antara lain:

1) Membuat daun tanaman lebih hijau segar dan banyak mengandung butir hijau daun

(chlorophyl) yang mempunyai peranan sangat panting dalam proses fotosintesa

2) Mempercepat pertumbuhan tanaman (tinggi, jumlah anakan, cabang dan lain-lain)

3) Menambah kandungan protein tanaman

4) Dapat dipakai untuk semua jenis tanaman baik tanaman pangan, holtikultura,

tanaman perkebunan, usaha peternakan dan usaha perikanan

15

Page 16: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari pembahasan diatas dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut :

1) Monosodium glutamate (MSG) dapat mempercepat pertumbuhan tanaman.

2) MSG mengandung unsur-unsur seperti : C, H, O, N, dan Na yang sangat dibutuhkan

tanaman. Unsur hara yang paling banyak dibutuhkan tanaman adalah unsur N.

3) Pupuk dari MSG ini memiliki berbagai kelebihan yakni lebih ekonomis, praktis,

serta ramah lingkungan.

B. Saran

Penelitian ini semoga menjadi awalan untuk para peneliti untuk lebih bersemangat

dalam meneliti MSG sebagai pupuk, sehingga pada akhirnya MSG dapat dijadikan

pupuk bagi semua jenis tanaman.

16

Page 17: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

LAMPIRAN

17

Page 18: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

DAFTAR PUSTAKA

Subardi. 2009. Biologi 3 SMA. Jakarta: Pusat Perbukuan Dinas Pendidikan Nasional.

Idun Kistinnah, Endang Sri Lestari. 2009. Biologi Makhluk Hidup dan Lingkungannya

SMA/MA untuk Kelas XII. Jakarta: Pusat Perbukuan Dinas Pendidikan Nasional.

Suwarno. 2009. Panduan Pembelajaran Biologi untuk SMA/MA Kelas XII. Jakarta: Pusat

Perbukuan Dinas Pendidikan Nasional.

18

Page 19: Laporan Lengkap Praktikum Kecambah

Karya Ilmiah

PENGARUH PEMBERIAN NUTRISI TERHADAP PERTUMBUHAN

TANAMAN KACANG HIJAU

Disusun Oleh:

Kelompok IV (XII IPA 4)

SITI MUNAWAROH AZIS (3)

AIDAH ABIDAH HASYIM (9)

DIAN TRIANITA (17)

NURUL FITRIANTI (27)

AHMAD FARIED SUGIAWAN (28)

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 5 MAKASSAR

2010

19