Top Banner
LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI DAN JASA 2017 BADAN PUSAT STATISTIK
45

LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Aug 06, 2019

Download

Documents

LyDuong
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

LAPORAN KINERJA

DEPUTI BIDANG STATISTIK

DISTRIBUSI DAN JASA

2017

BADAN PUSAT STATISTIK

Page 2: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2015 ii

Page 3: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017
Page 4: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

ii Laporan Kinerja Tahun 2017

D A F T A R I S I

Kata Pengantar.......................................................................... i

Daftar Isi................................................................................. ii

Daftar Tabel............................................................................. iii

Daftar Gambar ......................................................................... iv

Daftar Lampiran........................................................................ v

Ringkasan Eksekutif.................................................................... vi

Bab I Pendahuluan.................................................................. 1

1.1 Latar Belakang......................................................... 1

1.2 Maksud dan Tujuan.................................................... 1

1.3 Tugas, Fungsi, dan Susunan Organisasi............................. 2

1.4 Sumber Daya Manusia................................................. 4

1.5 Potensi dan Permasalahan............................................ 6

1.6 Sisitematika Penyajian Laporan..................................... 6

Bab II Perencanaan Kinerja......................................................... 8

2.1 Rencana Strategis 2015 – 2019....................................... 8

2.1.1. Visi dan Misi.................................................... 8

2.1.2. Tujuan dan Sasaran Strategis................................ 9

2.1.3. Program......................................................... 11

2.2 Perjanjian Kinerja Tahun 2017...................................... 11

Bab III Akuntabilitas Kinerja........................................................ 13

3.1 Capaian Kinerja Tahun 2017......................................... 13

3.2 Perkembangan Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa Tahun 2017 terhadap Realisasi Kinerja

tahun 2016............................................................. 15 3.3 Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Tahun 2017 terhadap target Renstra 2015- 2019................. 15 3.4 Kegiatan Prioritas Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Tahun 2017 ............................................................. 16 3.5 Upaya Effisiensi ....................................................... 17

3.6 Realisasi Anggaran Tahun 2017...................................... 17

Bab IV Penutup........................................................................ 19

4.1 Tinjauan Umum........................................................ 19

4.2 Tindak Lanjut........................................................... 19

Lampiran ............................................................................... 21

Page 5: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 iii

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Jumlah SDM Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Menurut

Jabatan Fungsional Tahun 2017............................................... 5

Tabel 2. Tujuan , Sasaran Strategis dan Indikator Kinerja Deputi Bidang

Statistik Distribusi dan Jasa 2015-2019 ...................................... 9

Tabel 3. Perjanjian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Tahun

2017 ............................................................................... 12

Tabel 4. Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik DIstribusi dan Jasa Tahun

2017.............................................................................. 14

Tabel 5. Persentase Rata-rata Capaian Kinerja Menurut Tujuan 2015 – 2016… 15

Tabel 6. Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Tahun

2017 terhadap Target Renstra 2015-2019 ................................... 16

Tabel 5. Pagu dan Realisasi Anggaran Tahun 2017 Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa .............................................................. 18

Page 6: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

iv Laporan Kinerja Tahun 2017

DAFTAR GAMBAR

GGambar 1. Sumber Daya Manusia Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Menurut Unit Kerja dan Jenis Kelamin Tahun 2017 .................... 4

Gambar 1. Komposisi SDM Deputi Bidang Statistik Distribusi da Jasa Menurut

Tingkat Pendidikan 2017 ................................................... 5

Page 7: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 v

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Bagan Susunan Organisasi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan

Jasa ......................................................................... 22

Lampiran 2. Rencana Strategis (Renstra) Tahun 2015 s/d 2019.................... 23

Lampiran 3. RKT (Penetapan Kinerja) Deputi Bidang Statistik Distribusi dan

Jasa Tahun 2017............................................................

25

Lampiran 4. Perjanjian Kinerja Tahun 2017 Deputi Bidang Ststistik Distribusi

dan Jasa .....................................................................

28

Lampiran 5. Pengukuran Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan

Jasa Tahun 2017............................................................ 30

Lampiran 6. Jumlah SDM Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Menurut

Unit Organisasi dan Jenjang Pendidikan Tahun 2017................. 33

Page 8: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017
Page 9: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

vii Laporan Kinerja Tahun 2017

RINGKASAN EKSEKUTIF

Laporan Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Tahun 2017,

merupakan perwujudan transparansi dan akuntabilitas Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa dalam melaksanakan tugas dan fungsi serta penggunaannya.

Selain itu, Laporan Kinerja ini merupakan wujud dari kinerja dalam pencapaian

visi dan misi, sebagaimana yang dijabarkan dalam tujuan/sasaran strategis, yang

mengacu pada Rencana Strategis BPS Tahun 2015-2019.

Adapun tugas Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa adalah

melaksanakan tugas pemerintahan di bidang Statistik Distribusi dan Jasa.

Sementara itu, visi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa adalah:

“Tersedianya Data Statistik Distribusi dan Jasa Yang Lengkap, Mutakhir,

Andal, Terpercaya dan Bermanfaat Dalam Meningkatkan Pelayanan

Informasi Statistik Ekonomi Pada Masyarakat”. Visi ini akan diupayakan dan

dicapai dengan menerapkan misi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, yaitu:

(a) Menyediakan dan menyebarluaskan data statistik berkualitas, lengkap,

mutakhir dan terpercaya kepada semua pengguna (impartial); (b) Menyajikan

data yang lebih baik (better), lebih cepat (faster), lebih mudah diakses (easier), dan

lebih murah (cheaper); (c) Meningkatkan sadar statistik kepada masyarakat; (d)

Meningkatkan kompetensi dan profesionalisme SDM; (e) Meningkatkan penerapan

teknologi informasi untuk menjaga timeliness data; (f) Mewujudkan sistem statistik

nasional yang andal, efektif dan efisien.

Pelaksanaan misi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa secara umum

bertujuan untuk:

a. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi statistik distribusi yang

berkualitas, lengkap, akurat, tepat waktu, relevan, mutakhir, dan

berkesinambungan bagi para stakeholders.

b. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi statistik harga yang berkualitas,

lengkap, akurat, tepat waktu, relevan, mutakhir, dan berkesinambungan bagi

para stakeholders.

Page 10: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

viii Laporan Kinerja Tahun 2017

c. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi Statistik Keuangan, Teknologi

Informasi dan Pariwisata yang berkualitas, lengkap, akurat, tepat waktu,

relevan, mutakhir, dan berkesinambungan bagi para stakeholders.

Dalam mencapai visi dan misi, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

menetapkan 2 (dua) tujuan yang akan dicapai dalam tahun 2015-2019 yaitu: (1)

Peningkatan kualitas data statistik statistik distribusi dan jasa; (2) Peningkatan

kualitas hubungan dengan pengguna data.

Untuk menunjang pencapaian tujuan tersebut diwujudkan dalam 4 (empat)

sasaran strategis Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa yaitu: (1)

Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas data statistik bidang

distribusi dan jasa; (2) Menyediakan data statistik bidang distribusi dan jasa yang

berkualitas; (3) Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data (respondent

engagement); (4) Meningkatnya kualitas hubungan dengan pengguna data statistik

bidang distribusi dan jasa.

Selama tahun 2017, empat sasaran strategis yang ditetapkan mempunyai

tingkat pencapaian indikator secara rata-rata sebesar 99,42 persen. Dari tiga belas

indikator yang ditetapkan, sepuluh indikator kinerja telah dicapai sesuai target

(100 persen), yaitu:

1. Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data statistik bidang

Distribusi dan Jasa

2. Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik

bidang Distribusi dan Jasa

3. Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik bidang

Distribusi dan Jasa

4. Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data statistik

bidang Distribusi dan Jasa

5. Jumlah aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi

6. Jumlah publikasi/laporan Statistik bidang Distribusi dan Jasa yang memiliki

ISSN/ISBN

7. Jumlah release data Statistik Bidang Distribusi dan Jasa yang tepat waktu

8. Jumlah publikasi/laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu

9. Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Page 11: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 ix

10. Jumlah aktivitas Statistik Distribusi dan Jasa yang metadatanya terdapat pada

SiRusa

Sementara itu terdapat tiga indikator kinerja yang capaian kinerjanya

kurang dari 100 persen, yaitu :

1. Jumlah publikasi/laporan Statistik bidang Distribusi dan Jasa yang terbit

tepat waktu” sebesar 98,60 persen,

2. Persentase pemasukan dokumen (response rate) Survei Bidang Distribusi

dan Jasa sebesar 99,89 persen, dan

3. Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016”

sebesar 93,91 persen.

Tingkat pencapaian kinerja tersebut mengindikasikan bahwa pelaksanaan

kegiatan yang dilakukan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa telah sesuai

program, kebijakan, sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan dalam rencana

strategis dan sekaligus telah mampu memenuhi misi Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa.

Kinerja realisasi anggaran/keuangan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan

Jasa Tahun 2017 sebesar Rp51.117.572.271,- dari alokasi pagu

Rp59.977.890.000,- atau realisasi 85,23persen.

Dalam melaksanakan program Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

terdapat beberapa hambatan yang mengakibatkan keterlambatan dan/atau tidak

selesainya pelaksanaan kegiatan teknis dan administrasi. Secara umum hambatan

tersebut disebabkan oleh:

a. Responsibilitas masyarakat terhadap kegiatan pengumpulan data relatif masih

rendah, terutama dari kalangan dunia usaha.

b. Belum diterapkannya sanksi sesuai dengan UU No 16 Tahun 1997 tentang

Statistik.

c. Masih belum optimalnya mekanisme atau sistem pelaporan, pengiriman data,

maupun monitoring dari daerah ke pusat ataupun sebaliknya.

d. Standar Operasional dan Prosedur (SOP) belum sepenuhnya dijalankan oleh

pelaksana survei di daerah yang menyebabkan pemeriksaan data hasil

lapangan belum optimal.

Page 12: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

x Laporan Kinerja Tahun 2017

e. Kegiatan statistik di lingkungan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

belum terintegrasi dengan baik.

f. Belum optimalnya penerapan manajemen SDM berbasis kompetensi

Berbagai upaya telah dilakukan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

untuk mengatasi hambatan yang dihadapi yaitu (a) meningkatkan koordinasi

dengan instansi terkait; (b) melakukan pembinaan SDM melalui pendidikan dan

pelatihan; (c) merancang kuesioner yang mudah diisi sesuai dengan kondisi data

yang tersedia di lapangan; dan (d) meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat

melalui penyampaian hasil pengumpulan data.

Pencapaian kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa didukung oleh

keterlibatan dan dukungan aktif para pemangku kepentingan. Berbagai

keberhasilan kinerja yang telah dicapai tersebut perlu dipertahankan dan bahkan

ditingkatkan pada tahun-tahun mendatang, sementara terhadap kegiatan yang

capaian kinerjanya belum mencapai target seperti yang telah direncanakan akan

ditingkatkan pada tahun-tahun mendatang melalui perbaikan-perbaikan secara

bertahap.

Laporan Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ini diharapkan

dapat memberikan gambaran mengenai tingkat keselarasan antara perencanaan

dan strategi yang dirumuskan oleh pimpinan Badan Pusat Statistik (BPS) dengan

pelaksanaan sehingga dapat dijadikan alat pengambilan keputusan maupun

penetapan kebijakan, serta dapat memberikan informasi transparan, baik kepada

pemimpin di BPS maupun berbagai pihak terkait dengan tugas dan fungsi BPS,

sehingga dapat memberikan umpan balik guna peningkatan kinerja pada tahun-

tahun mendatang.

Page 13: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 xi

Page 14: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017
Page 15: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

1 Laporan Kinerja Tahun 2017

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Tata kepemerintahan yang baik merupakan suatu konsepsi tentang

penyelenggaraan pemerintahan yang bersih, demokratis, dan efektif. Upaya

mewujudkan suatu tata kepemerintahan yang baik hanya dapat dilakukan apabila

terjadi keseimbangan peran ketiga pilar, yaitu pemerintah, dunia usaha, dan

masyarakat. Upaya tersebut telah dituangkan dalam peraturan perundang-

undangan, antara lain :

- TAP MPR Nomor XI Tahun 1998 tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih

dan Bebas KKN

- UU Nomor 28 Tahun 1999 Tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih dan

Bebas dari KKN

- Inpres Nomor 7 Tahun 1999 Tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah

- Inpres Nomor 5 Tahun 2004 tentang Percepatan Pemberantasan Korupsi

- Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2007, tentang Struktur Organisasi Badan

Pusat Statistik (BPS).

Penyusunan Laporan Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Badan Pusat Statistik (BPS) Tahun 2017, adalah perwujudan kewajiban Deputi

Bidang Statistik Distribusi dan Jasa untuk mempertanggungjawabkan keberhasilan

atau kegagalan pelaksanaan misi dalam mencapai tujuan dan sasaran yang telah

ditetapkan dalam Rencana Kerja Tahunan (RKT) Tahun 2017 serta digunakan

sebagai umpan balik untuk memicu perbaikan kinerja Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa di tahun yang akan datang.

1.2. Maksud dan Tujuan

Berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 7 tahun 1999 tentang Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah dan Peraturan Presiden Nomor 29 tahun 2014

tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah mewajibkan setiap

Page 16: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

2 Laporan Kinerja Tahun 2017

Instansi pemerintah sebagai unsur penyelenggara negara untuk mempertanggung

jawabkan tugas pokok, dan dipandang perlu untuk menyampaikan laporan kinerja

atas prestasi kerja yang dicapai.

Maksud penyusunan Laporan Kinerja tahun 2017 adalah sebagai bentuk

pertanggungjawaban Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa kepada kepala

BPS RI atas pelaksanaan program/kegiatan dan pengelolaan anggaran dalam

rangka mencapai sasaran/target yang telah ditetapkan. Sedangkan tujuan

penyusunan adalah untuk mengevaluasi tujuan, sasaran, dan capaian kinerja

Deputi Distribusi dan Jasa selama tahun 2017. Berdasarkan hasil evaluasi yang

dilakukan kemudian dirumuskan suatu simpulan yang dapat menjadi salah satu

bahan masukan dan referensi dalam menetapkan kebijakan dan strategi tahun

berikutnya.

1.3. Tugas, Fungsi dan Susunan Organisasi

Tugas, fungsi, dan susunan organisasi Deputi Bidang Statistik Distribusi

dan Jasa berdasarkan Peraturan Kepala Badan Pusat Statistik Nomor 7 Tahun

2008, Tentang Organisasi dan Tata Kerja Badan Pusat Statistik, sebagai berikut:

1. Tugas

Tugas Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa adalah menyelenggarakan

kegiatan statistik di bidang distribusi dan jasa.

2. Fungsi

Dalam melaksanakan tugas tersebut, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

menyelenggarakan fungsi :

a. Perumusan kebijakan teknis pelaksanaan, pemberian bimbingan dan

pembinaan di bidang statistik ekspor, impor, perdagangan dalam negeri,

transportasi, harga produsen, harga perdagangan besar, harga konsumen,

harga pedesaan, keuangan, komunikasi dan teknologi informasi, dan

pariwisata;

b. Pengendalian terhadap kebijakan teknis ekspor, impor, perdagangan

dalam negeri, transportasi, harga produsen, harga perdagangan besar,

Page 17: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 3

harga konsumen, harga pedesaan, keuangan, komunikasi dan teknologi

informasi, dan pariwisata;

c. Pelaksanaan pengembangan statistik ekspor, impor, perdagangan dalam

negeri, transportasi, harga produsen, harga perdagangan besar, harga

konsumen, harga pedesaan, keuangan, komunikasi dan teknologi

informasi, dan pariwisata; dan

d. Pelaksanaan tugas sesuai kebijakan yang ditetapkan oleh Kepala BPS.

3. Susunan Organisasi

Dalam menyelenggarakan tugas dan fungsi tersebut, Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa terdiri dari:

a. Direktorat Statistik Distribusi, terdiri dari:

- Subdirektorat Statistik Ekspor

- Subdirektorat Statistik Impor

- Subdirektorat Statistik Perdagangan Dalam Negeri

- Subdirektorat Statistik Transportasi

b. Direktorat Statistik Harga, terdiri dari:

- Subdirektorat Statistik Harga Produsen

- Subdirektorat Statistik Harga Perdagangan Besar

- Subdirektorat Statistik Harga Konsumen

- Subdirektorat Statistik Harga Pedesaan

c. Direktorat Statistik Keuangan, Teknologi Informasi dan Pariwisata, terdiri

dari:

- Subdirektorat Statistik Keuangan

- Subdirektorat Statistik Komunikasi dan Teknologi Informasi

- Subdirektorat Statistik Pariwisata

Secara rinci susunan organisasi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

terdapat pada Lampiran 1.

Page 18: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

4 Laporan Kinerja Tahun 2017

1.4. Sumber Daya Manusia (SDM)

Sumber daya manusia atau dalam pemerintahan disebut dengan sumber

daya aparatur adalah salah satu unsur penting dalam pelaksanaan manajemen

organisasi pemerintahan. Sumber daya tersebut memegang peran utama dalam

menggerakkan dan menentukan keberhasilan organisasi pemerintah untuk

mencapai target atau sasarannya. Dalam rangka mewujudkan good governance,

maka organisasi harus didukung oleh sumber daya aparatur yang profesional dan

berkompeten.

Total pegawai Aparatur Sipil Negara di lingkungan Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa pada akhir tahun 2017 adalah 217 orang. Ditinjau dari jenis

kelamin, pegawai perempuan lebih mendominasi sebesar 55,30 persen. Deputi

Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, terbagi dalam tiga unit kerja Eselon II dengan

komposisi pegawai sebagai berikut: Direktorat Statistik Distribusi sebanyak 97

orang pegawai, Direktorat Statistik Harga sebanyak 66 orang pegawai, dan

Direktorat Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata sebanyak 53

orang pegawai. Komposisi SDM Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

menurut unit kerja Eselon II (direktorat) dan jenis kelamin Tahun 2017 dapat

dilihat pada Gambar 1.

0

10

20

30

40

50

60

Direktorat Statistik Distribusi Direktorat Statistik Harga Direktorat Statistik Keuangan,

Teknologi Informasi, dan

Pariwisata

Laki-laki

Perempuan

Gambar 1. Sumber Daya Manusia Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Menurut Unit Kerja dan Jenis Kelamin Tahun 2017

Page 19: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 5

Kualitas SDM secara tidak langsung dapat dilihat dari tingkat pendidikan.

Komposisi SDM terbesar di lingkungan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

dengan tingkat pendidikan D-IV/S1, yaitu 41,67 persen (Gambar 2). Hal tersebut

mencerminkan bahwa kualitas SDM di lingkungan Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa cukup baik untuk mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa.

S2

35,48%

S3

1,38%

SLTA

18,43% DIII

3,23%

DIV/S1

41,47%

Gambar 2. Komposisi SDM Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Menurut

Tingkat Pendidikan, 2017

Upaya pengembangan kompetensi SDM terus dilakukan Deputi Bidang

Statistik Distribusi dan Jasa dengan memberikan kesempatan kepada pegawai

untuk menempuh pendidikan lanjutan.

Pegawai Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa yang menduduki jabatan

fungsional sampai tahun 2017 berjumlah 96 orang atau sekitar 44,24 persen dari

seluruh pegawai Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa dengan komposisi per

unit Eselon II diperlihatkan pada Tabel 1.

Tabel 1. Jumlah SDM Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Menurut Jabatan Fungsional Tahun 2017

No Unit Kerja Jumlah

Pegawai

Jumlah Jabatan Fungsional Persentase Jabatan

Fungsional Statistisi Terampil

Statistisi Ahli

Total

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1 Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa 1 - - - -

2 Direktorat Statistik Distribusi 97 17 21 38 39,18

3 Direktorat Statistik Harga 66 7 26 33 50,00

4 Direktorat Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

53 6 19 25 47,17

T O T A L 217 30 66 96 44,24

Page 20: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

6 Laporan Kinerja Tahun 2017

1.5. Potensi dan Permasalahan

Data statistik sangat penting dalam bidang perencanaan, monitoring, dan

evaluasi pembangunan nasional. Seiring dengan kemajuan teknologi dan

informasi, masyarakat menginginkan agar data dapat tersedia lebih cepat (faster),

dapat diperoleh lebih mudah (easier), lebih berkualitas (better) dan lebih murah

(cheaper). Hal tersebut menjadi fokus utama BPS untuk menyediakan data secara

lebih cepat, akurat dan dapat diakses publik dengan mudah melalui website BPS.

Fokus utama BPS tersebut menjadi semangat bagi Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa dalam meningkatan kualitas data yang sangat diharapkan oleh

para pengguna data, baik dari kalangan Internal Badan Pusat Statistik maupun

kalangan eksternal. Dari internal BPS misalnya, penghitungan PDB maupun PDRB

selalu mengharapkan memperoleh data dari Deputi Bidang Statistik Distribusi dan

Jasa tepat waktu. Begitu juga dari kalangan eksternal seperti berbagai

kementerian, pengamat ekonomi, dan peneliti selalu menunggu rilis data yang

dihasilkan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa. Besarnya antusias pengguna

data merupakan tantangan sekaligus potensi yang harus terus ditingkatkan dan

dikembangkan.

Disisi lain, partisipasi responden secara mendalam pada sensus/survei yang

dilakukan oleh BPS dirasakan masih kurang. Hal tersebut menjadi salah satu

kendala untuk memperoleh data yang berkualitas, mengingat kegiatan statistik

yang dilakukan BPS adalah statistik yang bersifat pengakuan, dan bukan

pengukuran. Keakuratan pengakuan dari sumber data menjadi hal yang sangat

penting untuk menjamin kualitas data statistik. Tantangan Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa kedepan adalah bagaimana meningkatkan respon rate sekaligus

meningkatkan kualitas data yang didapatkan melalui pendekatan kepada sumber

data dan meningkatkan kualitas SDM.

1.6. Sistematika Penyajian Laporan

Mengacu pada Peraturan Menteri PAN dan RB Nomor 53 tahun 2014 tentang

Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja, dan Tata Cara Reviu atas

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah, laporan kinerja Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa tahun 2017 disajikan dengan sistematika sebagai berikut:

Page 21: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 7

Bab I. Pendahuluan, pada bab ini disajikan latar belakang; maksud dan tujuan

disusunnya laporan kinerja; tugas, fungsi, dan susunan organisasi Deputi

Bidang Statistik Distribusi dan Jasa; sumber daya manusia di BPS, potensi

dan permasalahan yang dihadapi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan

Jasa; serta sistematika penyajian laporan.

Bab II. Perencanaan Kinerja, pada bab ini berisi Rencana Strategis (Renstra)

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa 2015-2019 dan Perjanjian

Kinerja (PK) Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa 2017.

Bab III. Akuntabilitas Kinerja, pada bab ini berisi Capaian Kinerja Deputi Bidang

Statistik Distribusi dan Jasa 2017, Perkembangan Capaian Kinerja 2017

terhadap Capaian Kinerja 2016, Capaian Kinerja Tahun 2017 terhadap

Target Renstra 2015-2019, Kegiatan Prioritas 2017, Upaya Efisiensi dan

Realisasi Anggaran tahun 2017.

Bab IV. Penutup, pada bab ini berisi tinjauan umum dan tindak lanjut perbaikan

untuk tahun berikutnya.

Page 22: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

8 Laporan Kinerja Tahun 2017

BAB II

PERENCANAAN KINERJA

2.1 Rencana Strategis (Renstra) 2015-2019

Dalam sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah, perencanaan

strategis (Renstra) merupakan langkah awal yang harus dilakukan oleh instansi

pemerintah agar mampu menjawab tuntutan dan perubahan lingkungan strategis.

Dengan pendekatan Renstra yang jelas dan sinergis, instansi pemerintah lebih

dapat menyelaraskan visi dan misinya dengan potensi, peluang, dan kendala yang

dihadapi dalam upaya peningkatan akuntabilitas kinerjanya. Dalam rangka

memberikan arah dan sasaran yang jelas, serta sebagai pedoman dan tolak ukur

kinerja dalam pelaksanaan pembangunan statistik diselaraskan dengan arah

kebijakan dan program pembangunan nasional yang telah ditetapkan dalam

Pembangunan Jangka Panjang (PJP) 2005-2025 dan Pembangunan Jangka

Menengah (PJM) 2015-2019, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa dalam

menjalankan tugasnya mengacu pada Renstra BPS 2015-2019.

Sesuai tugas pokok dan fungsinya, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

mempunyai Renstra yang berorientasi pada pencapaian hasil selama kurun waktu

lima tahun secara sistematis dan berkesinambungan dengan memperhitungkan

potensi, peluang dan kendala. Proses ini menghasilkan suatu rencana strategis

yang memuat visi, misi, tujuan, sasaran, cara pencapaian tujuan dan sasaran,

program dan kegiatan dengan mengantisipasi perkembangan masa depan.

2.1.1. Visi dan Misi

Visi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa adalah “Tersedianya Data

Statistik Distribusi dan Jasa yang Lengkap, Mutakhir, Andal, Terpercaya dan

Bermanfaat dalam Meningkatkan Pelayanan Informasi Statistik Ekonomi

pada Masyarakat”.

Sebagai upaya mencapai visi yang ditetapkan tersebut, Deputi Bidang

Statistik Distribusi dan Jasa menetapkan 6 (enam) misi yang akan dilaksanakan

secara konsisten, yaitu:

Page 23: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 9

1. Menyediakan dan menyebarluaskan data statistik berkualitas, lengkap,

mutakhir, dan terpercaya kepada semua pengguna

2. Menyajikan data yang lebih baik (better), lebih cepat (faster), lebih mudah

diakses (easier), dan lebih murah (cheaper).

3. Meningkatkan sadar statistik kepada masyarakat

4. Meningkatkan kompetensi dan profesionalisme Sumber Daya Manusia

5. Meningkatkan penerapan teknologi informasi untuk menjaga timeliness data

6. Mewujudkan sistem statistik nasional yang andal, efektif dan efisien

2.1.2. Tujuan dan Sasaran Strategis

Tujuan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa merupakan pejabaran

Visi dan Misi Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa yang merupakan kondisi

yang ingin diwujudkan selama periode lima tahun sesuai dengan tugas dan fungsi

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa.

Masing-masing tujuan memiliki sasaran dan indikator kinerja yang terukur

agar dapat diketahui sejauhmana tingkat pencapaiannya. Tujuan, sasaran strategis,

dan indikator kinerja yang menjadi lingkup tugas dan tanggung jawab Deputi

Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ditampilkan pada Tabel 2.

Tabel 2. Tujuan, Sasaran Strategis dan Indikator Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, 2015-2019

Tujuan Sasaran Strategis Indikator

Kinerja

(1) (2) (3)

1. Peningkatan kualitas

data statistik bidang

distribusi dan jasa

1. Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas

data statistik bidang distribusi dan jasa.

2. Menyediakan data statistik bidang distribusi dan jasa

yang berkualitas.

3. Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data

(respondent engagement).

4

5

2

2. Peningkatan kualitas

hubungan dengan

pengguna data

1. Meningkatnya kualitas hubungan dengan pengguna data

statistik bidang distribusi dan jasa

2

Page 24: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

10 Laporan Kinerja Tahun 2017

Strategi yang diterapkan dalam upaya pencapaian tujuan akan terlaksana

dengan baik jika ada komitmen dari pimpinan puncak dalam menentukan

kebijakan, dimana kebijakan ini tetap harus mengacu pada visi, misi, tujuan, dan

sasaran yang telah ditetapkan sebelumnya.

Dalam mencapai sasaran strategis yang telah ditetapkan, Deputi Bidang

Statistik Distribusi dan Jasa menetapkan kebijakan-kebijakan, antara lain:

1. Meningkatkan pemantauan kegiatan lapangan, pengolahan, serta keterlibatan

dalam kegiatan Sensus Ekonomi 2016, Program Reformasi Birokrasi, dan

Program Statcap-Cerdas, mendorong setiap staf meningkatkan

pengetahuannya, serta perbaikan struktur organisasi sesuai perkembangan

terkini.

2. Meningkatkan jumlah pemasukan dokumen survei bidang statistik distribusi

dan jasa.

3. Meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat melalui seminar dan

penyampaian hasil pengumpulan data.

4. Meningkatkan percepatan publikasi pengumpulan data statistik distribusi

dan jasa.

5. Meningkatkan koordinasi, integrasi, sinkronisasi, simplikasi kerjasama

dengan instansi terkait.

6. Meningkatkan sarana dan prasarana pengolahan data statistik distribusi dan

jasa.

7. Melakukan kerjasama dengan Deputi Metodologi dan Informasi Statistik BPS

untuk penyempurnaan sistem pengolahan statistik distribusi dan jasa.

8. Meningkatkan jumlah statistisi yang handal dengan melakukan pelatihan

pengolahan dan analisis data.

9. Meningkatkan sarana dan prasarana yang dapat menunjang kelancaran

pelaksanaan tugas.

10. Meningkatkan kemampuan SDM dalam menggunakan teknologi informasi

terkini

Page 25: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 11

11. Mengoptimalkan keahlian setiap staf/pejabat melalui pembentukan

kelompok penelitian dan menghadiri berbagai pertemuan ilmiah yang

relevan.

12. Meningkatkan dan mengoptimalkan kualitas SDM melalui pendidikan formal

dan non formal maupun pelatihan.

2.1.3. Program

Di lingkungan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa menjalankan

Program Pengembangan dan Informasi Statistik (PPIS). Program PPIS BPS

bertujuan untuk menyediakan dan memberi pelayanan informasi statistik yang

berkualitas dalam rangka memenuhi kebutuhan pengguna data.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa memiliki satu kegiatan pokok

yaitu Penyediaan dan Pengembangan Statistik Distribusi dan Jasa, dalam

pelaksanaan kegiatan pokok tersebut Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

memiliki beberapa indikator kinerja yang akan dilaksanakan oleh masing-masing

eselon 2 (direktorat).

2.2 Perjanjian Kinerja Tahun 2017

Untuk mempermudah tercapainya visi dan misi di atas, maka pada awal

tahun ditetapkan target dari masing-masing indikator tujuan dan sasaran strategis

yang harus dicapai selama setahun. Penetapan target tersebut tertuang dalam

dokumen Perjanjian Kinerja (PK). Target Perjanjian Kinerja Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa tahun 2017 beserta sasaran strategis dan indikatornya,

disajikan pada tabel 3 berikut:

Page 26: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

12 Laporan Kinerja Tahun 2017

Tabel 3. Perjanjian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, Tahun 2017

Sasaran Strategis Indikator Kinerja Satuan Target

(1) (2) (3) (4)

1. Meningkatnya kepercayaan

pengguna terhadap kualitas data

statistik bidang distribusi dan jasa

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data statistik bidang Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik bidang Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik bidang Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data statistik bidang Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

2. Menyediakan data statistik bidang

distribusi dan jasa yang berkualitas Jumlah aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi

Aktivitas 3

Jumlah publikasi/laporan statistik bidang Distribusi dan Jasa yang terbit tepat waktu

Publikasi/Laporan 214

Jumlah publikasi/laporan statistik bidang Distribusi dan Jasa yang memiliki ISSN/ISBN

Publikasi/Laporan 87

Jumlah release data statistik bidang Distribusi dan Jasa yang tepat waktu

Aktivitas 24

Jumlah publikasi/laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu

Publikasi/Laporan 53

3. Meningkatnya kualitas hubungan

dengan sumber data (respondent

engagement).

Persentase pemasukan dokumen (response rate) Survei Bidang Distribusi dan Jasa

Persen 95,02

Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016

Persen 88,23

4. Meningkatnya kualitas hubungan

dengan pengguna data statistik

bidang distribusi dan jasa

Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Instansi 201

Jumlah aktivitas statistik Distribusi dan Jasa yang metadatanya terdapat pada SiRusa

Aktivitas 31

Page 27: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 13

BAB III AKUNTABILITAS KINERJA

Akuntabilitas kinerja program dan kegiatan Deputi Bidang Statistik Distribusi

dan Jasa Tahun 2017 merupakan analisis keterkaitan antara sasaran strategis

program dan kegiatan, indikator kinerja, pengukuran capaian kinerja, dan evaluasi

capaian kinerja. Setiap target kinerja dalam perjanjian kinerja yang ditetapkan

perlu diketahui tingkat pencapaiannya pada akhir tahun anggaran. Sesuai target

kinerja yang telah ditetapkan dalam perjanjian kinerja tahun 2017, Deputi Bidang

Statistik Distribusi dan Jasa berupaya mencapai target kinerja yang telah

ditetapkan tersebut sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada stakeholders.

Untuk mengetahui tingkat ketercapaian (keberhasilan/kegagalan) dari setiap

target kinerja yang ditetapkan serta sebagai bahan evaluasi kinerja, diperlukan

uraian dan analisis capaian kinerja yang lengkap dan dapat

dipertanggungjawabkan.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa mempunyai tugas melaksanakan

statistik distribusi, harga, serta keuangan, teknologi informasi dan pariwisata.

Dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dilakukan sesuai dengan rencana

strategis yang telah dijelaskan pada bab sebelumnya.

3.1 Capaian Kinerja Tahun 2017

Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa tahun 2017 dapat

dilihat dari keberhasilan melaksanakan tujuan serta sasaran strategi dari Deputi

Bidang Statistik Distribusi dan Jasa yang telah ditetapkan pada awal tahun 2017,

yang diukur dengan indikator antara lain jumlah publikasi yang dihasilkan,

persentase pemasukan dokumen, dan sebagainya. Dari hasil pengukuran seluruh

indikator, rata-rata capaian kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

adalah 99,42 persen. Capaian Kinerja tersebut dapat dilihat di tabel dibawah ini.

Page 28: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

14 Laporan Kinerja Tahun 2017

Tabel 4. Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Tahun 2017

Tujuan/Sasaran Strategis/Indikator Satuan Target Realisasi Capaian Kinerja

(%)

(1) (2) (3) (4) (5)

T1. Peningkatan kualitas data statistik bidang distribusi dan jasa

SS1. Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas data statistik bidang distribusi dan jasa

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas

data statistik bidang Distribusi dan Jasa Persen 85,00 97,95 100,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik bidang Distribusi dan Jasa

Persen 85,00 89,85 100,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik bidang Distribusi dan Jasa

Persen 85,00 95,52 100,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data statistik bidang Distribusi dan Jasa

Persen 85,00 93,01 100,00

SS2. Menyediakan data statistik bidang distribusi dan jasa yang berkualitas

Jumlah Aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi Aktivitas 3 3 100,00

Jumlah Publikasi/Laporan Statistik bidang Distribusi dan Jasa yang terbit tepat waktu

Publikasi/ Laporan

214 211 98,60

Jumlah Publikasi/Laporan Statistik bidang Distribusi dan Jasa yang memiliki ISSN/ISBN

Publikasi/ Laporan

87 87 100,00

Jumlah Release data Statistik Bidang Distribusi dan Jasa yang tepat waktu

Aktivitas 24 24 100,00

Jumlah Publikasi/Laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu

Publikasi/ Laporan

53 53 100,00

SS3. Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data (respondent engagement).

Persentase pemasukan dokumen (response rate) Survei Bidang Distribusi dan Jasa

Persen 95,02 94,92 99,89

Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016

Persen 88,23 82,86 93,91

T2. Peningkatan kualitas hubungan dengan pengguna data

SS4. Meningkatnya kualitas hubungan dengan pengguna data statistik bidang distribusi dan jasa

Jumlah Instansi Pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Instansi 201 201 100,00

Jumlah aktivitas Statistik Distribusi dan Jasa yang metadatanya terdapat pada SiRusa Aktivitas 31 31 100,00

Page 29: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 15

3.2 Perkembangan Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan

Jasa Tahun 2017 Terhadap Realisasi Kinerja Tahun 2016

Rata-rata capaian kinerja yang dicapai oleh Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa tahun 2017 mencapai 99,42 persen, meningkat 0,26 persen

dibandingkan dengan rata-rata capaian kinerja tahun 2016 (99,16 persen).

Tabel 5. Persentase Rata-rata Capaian Kinerja Menurut Tujuan, 2016-2017

Uraian 2016 2017

(1) (2) (3)

Rata-rata Capaian Kinerja Tujuan 99,61% 99,44%

Rata-rata Capaian Kinerja Sasaran Strategis 99,16% 99,42%

3.3 Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Tahun 2017

Terhadap Target Renstra 2015-2019

Capaian kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa terhadap target

Renstra 2015-2019 dihitung berdasarkan realisasi 2017 terhadap target 2017

yang terdapat dalam Renstra 2015-2019. Tidak seluruh indikator kinerja tujuan

dan indikator kinerja sasaran Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa masuk

dalam target Renstra 2015-2019. Hanya beberapa indikator Deputi Bidang

Statistik Distribusi dan Jasa yang akan diukur dalam Renstra 2015-2019.

Rata-rata capaian kinerja Deputi bidang Statistik Distribusi dan Jasa terhadap

target Renstra 2015-2019 sebesar 99,16 persen. Indikator-indikator yang masih di

bawah 100 persen, yaitu jumlah publikasi/laporan Statistik Distribusi dan Jasa

yang memiliki ISSN/ISBN (98,60 persen), persentase pemasukan dokumen

(response rate) survei bidang distribusi dan Jasa (99,89 persen), dan persentase

pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016 (93,91 persen).

Keseluruhan indikator tersebut dapat dilihat pada tabel 6 berikut:

Page 30: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

16 Laporan Kinerja Tahun 2017

Tabel 6. Capaian Kinerja Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Tahun 2017 terhadap Target Renstra 2015-2019

No. Indikator Satuan Target Renstra

2015-2019

Realisasi Kinerja

2017

Capaian Kinerja

(%)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1. Jumlah aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi

Aktivitas 3 3 100,00

2. Jumlah Publikasi/Laporan Statistik Distribusi dan Jasa yang terbit tepat waktu (Rutin)

Publikasi 214 211 98,60

3. Jumlah Publikasi/Laporan Statistik Distribusi dan Jasa yang memiliki ISSN/ISBN (Rutin)

Publikasi 87 87 100,00

4. Jumlah Release data Statistik Distribusi dan Jasa yang tepat waktu

Release 24 24 100,00

5. Jumlah Publikasi/Laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu

Publikasi 53 53 100,00

6. Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei bidang distribusi dan Jasa

Persen 95,02 94,92 99,89

7. Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016

Persen 88,23 82,86 93,91

8. Jumlah Instansi Pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Instansi 201 201 100,00

9. Jumlah aktivitas Statistik Distribusi dan Jasa yang metadatanya terdapat pada SiRusa

Aktivitas 31 31 100,00

Rata - Rata 99,16

3.4 Kegiatan Prioritas Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Tahun

2017

Kegiatan Prioritas Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa pada tahun

2017 adalah :

Pelaksanaan Pendataan UMK dan UMB SE2016. Selain itu pada tahun 2017

juga dilaksanakan Publisitas SE2016 lanjutan di media televisi, cetak, dan on

line serta Penjaminan Kualitas Pendataan UMK dan UMB SE2016.

Kompilasi data Statistik Ekspor.

Kompilasi data Statistik Impor.

Page 31: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 17

Survei Triwulan Kegiatan Usaha Terintegrasi.

Survei Pola Distribusi Perdagangan Komoditas Tertentu

Kompilasi data Transportasi.

Survei Waktu Tunggu (Dwelling Time).

Pengembangan Indeks Harga Produsen Jasa

Membangun Diagram Timbang Indeks Harga Produsen menurut Provinsi.

Survei Penyusunan Diagram Timbang Indeks Harga Perdagangan Besar (SPDT

IHPB) menurut Provinsi.

Survei Penyempurnaan Diagram Nilai Tukar Petani (SPDT NTP 2017).

Persiapan Survei Biaya Hidup 2018 (SBH 2018).

Penyusunan Indeks Pembangunan Teknologi Informasi Komunikasi level

Nasional dan Sub Nasional.

Survei Konsumsi Bahan Pokok,

Survei Statistik Keuangan Pemerintah Daerah.

3.5 Upaya Efisiensi

Upaya efisiensi yang dilakukan Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa,

sebagai bagian dari BPS, selama tahun 2017 diantaranya adalah penghematan

sumber daya energi, penganggaran dan bisnis proses statistik. Dari sisi sumber

daya energi, berupaya untuk hemat energi listrik dan air. Dari sisi penganggaran,

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa telah melakukan upaya penghematan

anggaran di tahun 2017, diantaranya yaitu penghematan belanja perjalanan dinas

supervisi, konsinyering , biaya pengiriman dokumen, dan pemanfaatan teknologi

informasi, dengan melakukan terobosan sistem aplikasi online di lingkungan

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa sehingga terjadi efisiensi waktu.

3.6 Realisasi Anggaran Tahun 2017

Berdasarkan alokasi anggaran BPS yang ada di Deputi Bidang Statistik

Distribusi dan Jasa Tahun 2017, pagu dan realisasi anggaran per program adalah

sebesar Rp59.977.890.000,-. Penyerapan/realisasi anggaran tersebut mencapai

Rp51.117.572.271,- atau 85,23 persen dari total anggaran dengan rincian seperti

tersaji pada Tabel 7:

Page 32: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

18 Laporan Kinerja Tahun 2017

1. APBN Direktorat Statistik Distribusi Tahun 2017 sebesar Rp45.060.701.000,-

sementara realisasi anggaran sebesar Rp38.450.022.266,- (85,33 persen).

2. APBN Direktorat Statistik Harga Tahun 2017 sebesar Rp12.052.442.000,-

sementara realisasi anggaran sebesar Rp10.307.365.530,- (85,52 persen).

3. APBN Direktorat Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

Tahun 2017 sebesar Rp2.864.747.000,- sementara realisasi anggaran sebesar

Rp2.360.184.475,- (82,39 persen).

Tabel 7. Pagu dan Realisasi Anggaran Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

No Nama Kegiatan Pagu (Rp)

Realisasi s/d 31 Desember 2017

(Rp) (%)

(1) (2) (3) (5) (6)

1 Direktorat Statistik Distribusi 45.060.701.000 38.450.022.266 85,33

2 Direktorat Statistik Harga 12.052.442.000 10.307.365.530 85,52

3 Direktorat Statistik Keuangan, Tehnologi Informasi, dan Pariwisata

2.864.747.000 2.360.184.475 82,39

JUMLAH 59.977.890.000 51.117.572.271 85,23

Page 33: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

19 Laporan Kinerja Tahun 2016

BAB IV PENUTUP

4.1.1 Tinjauan Umum

Pencapaian visi BPS sebagai “Pelopor Data Statistik Terpercaya Untuk Semua”,

dicerminkan dari keberhasilannya menyediakan data statistik yang objective, up to date,

reliable, complete, dan on time, serta user friendly. Data statistik BPS ini diharapkan

dapat memenuhi kebutuhan jangka pendek, menengah dan jangka panjang bagi

keperluan pemerintah, swasta, dan masyarakat.

Hasil evaluasi atas pelaksanaan fungsi dan tugas Deputi Bidang Statistik Distribusi

dan Jasa menyimpulkan bahwa secara umum pencapaian kinerja dan akuntabilitas

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa menunjukkan tingkat keberhasilan yang

sangat nyata (significant results). Kesimpulan ini tercermin dari angka rata-rata

pengukuran kinerja tujuan telah berhasil mencapai target yang direncanakan. Dari

empat sasaran strategis yang menjadi prioritas, hanya dua sasaran yang berhasil

mencapai target, dan dua sasaran mendekati target.

Selama tahun 2017, empat sasaran strategis yang ditetapkan mempunyai tingkat

pencapaian indikatornya 99,42 persen. Dari tiga belas indikator yang ditetapkan,

sepuluh indikator kinerja telah terealisasi sesuai target dan sebanyak tiga indikator

kinerja belum/mendekati target yaitu “Jumlah Publikasi/Laporan Statistik bidang

Distribusi dan Jasa yang terbit tepat waktu” 98,60 persen, “Persentase pemasukan

dokumen (response rate) Survei Bidang Distribusi dan Jasa” 99,89 persen, dan

“Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016” 93,91 persen.

4.2 Tindak Lanjut

Secara ringkas seluruh capaian kinerja tersebut di atas, baik yang berhasil

maupun yang masih belum berhasil telah memberikan dasar dan pelajaran yang

sangat berharga untuk meningkatkan kinerja di masa­masa mendatang. Secara umum,

tindak lanjut yang perlu dilakukan untuk memperkecil tidak tercapainya target sasaran

dan tujuan yang ditetapkan, diantaranya adalah :

Page 34: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

20 Laporan Kinerja Tahun 2017

a. Mengoptimalkan sumber daya manusia dengan melakukan peningkatan

kemampuan staf dengan mengikuti pelatihan dan seminar. Di samping itu perlu

memberi kesempatan tugas belajar/ijin belajar pada jalur formal S1, S2 dan S3

guna pencapaian peningkatan mutu.

b. Mengoptimalkan kemampuan mitra/staf BPS kabupaten/kota/provinsi/pusat

untuk membantu melakukan pendataan harga

c. Mengusulkan adanya pelatihan/refreshing petugas lapangan secara periodik

d. Meningkatkan koordinasi dengan instansi terkait.

e. Untuk pengolahan data statistik ekspor-impor, memerlukan software yang dapat

mengintegrasikan secara langsung file yang dikirim dari Bea dan Cukai ke dalam

sistem pengolahan BPS.

f. Merancang kuesioner yang mudah diisi sesuai dengan kondisi data yang tersedia di

lapangan

g. Mengoptimalkan sarana dan prasarana kerja yang tersedia.

h. Pemanfaatan sarana teknologi informasi terkini secara optimal.

i. Meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat dan pengusaha maupun asosiasi

untuk meningkatkan pemasukan dokumen

j. Membangun dan mengimplementasikan monitoring pelaksanaan survei dengan

sistem online berbasis tehnologi, informasi, dan komunikasi

k. Perlunya koordinasi, integrasi, sinkronisasi dan simplikasi berbagai kegiatan

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa selain mengadakan pendekatan dan

peningkatan kerjasama dengan instansi terkait dalam memperoleh data sekunder.

Page 35: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 21

LAMPIRAN

Page 36: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

22 Laporan Kinerja Tahun 2017

LAMPIRAN 1

BAGAN SUSUNAN ORGANISASI DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI DAN JASA

Peraturan Kepala BPS No. 007 Tahun 2008 , Tanggal 15 Februari 2008

Page 37: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 23

LAMPIRAN 2

RENCANA STRATEGIS (RENSTRA) Tahun 2015 s/d 2019

Unit Kerja: Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Visi : Tersedianya Data Statistik Distribusi dan Jasa yang Lengkap, Mutakhir,

Andal, Terpercaya dan Bermanfaat dalam Meningkatkan Pelayanan

Informasi Statistik Ekonomi pada Masyarakat.

Misi : 1. Menyediakan dan menyebarluaskan data statistik berkualitas, lengkap,

mutakhir, dan terpercaya kepada semua pengguna (impartial);

2. Menyajikan data yang lebih baik (better), lebih cepat (faster), lebih

mudah diakses (easier), dan lebih murah (cheaper);

3. Meningkatkan sadar statistik kepada masyarakat;

4. Meningkatkan kompetensi dan dan profesionalisme Sumber Daya

Manusia;

5. Meningkatkan penerapan teknologi informasi untuk menjaga

timeliness data;

6. Mewujudkan sistem statistik nasional yang andal, efektif dan efisien.

Tujuan : Mendukung upaya pencapaian visi dan misi dengan meningkatkan

kualitas data statistik bidang distribusi dan jasa melalui:

1. Peningkatan kualitas data statistik bidang distribusi dan jasa; dan

2. Peningkatan kualitas hubungan dengan pengguna data.

Page 38: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

24 Laporan Kinerja Tahun 2017

Tujuan Sasaran Strategis Indikator

Peningkatan kualitas data Statistik Distribusi dan Jasa

Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas data Statistik Distribusi dan Jasa

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data statistik Distribusi dan Jasa

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik Distribusi dan Jasa

Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik Distribusi dan Jasa

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data statistik Distribusi dan Jasa

Menyediakan data Statistik Distribusi dan Jasa yang berkualitas

Jumlah Aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi

Jumlah Publikasi/Laporan Statistik Distribusi dan Jasa yang terbit tepat waktu

Jumlah Publikasi/Laporan Statistik Distribusi dan Jasa yang memiliki ISSN/ISBN

Jumlah Release data Statistik Distribusi dan Jasa yang tepat waktu

Jumlah Publikasi/Laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu

Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data (respondent engagement)

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei Bidang statistik Distribusi dan Jasa

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei Sensus Ekonomi 2016

Tujuan Sasaran Strategis Indikator

Peningkatan kualitas hubungan dengan pengguna data

Meningkatnya hubungan dengan pengguna data

Jumlah Instansi Pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Jumlah aktivitas Statistik Distribusi dan Jasa yang metadatanya terdapat pada SiRusa

Page 39: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 25

LAMPIRAN 3

RENCANA KINERJA TAHUNAN (RKT) DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI DAN JASA TAHUN 2017

Tujuan/ Indikator Tujuan/ Sasaran/ Indikator Sasaran Satuan Target Program/Kegiatan/Output/Komponen

(1) (2) (3) (4)

A. Direktorat Statistik Distribusi

Tujuan 1. Peningkatan kualitas data Statistik Distribusi 06. Program Penyediaan dan Pelayanan

Informasi Statistik

2902 Penyediaan dan Pengembangan

Statistik Distribusi

- Kompilasi Data Statistik

Ekspor;

- Peningkatan Kualitas

Pengisian Dokumen

Pemberitahuan Ekspor

Barang (PEB)

- Pendataan Ekspor Diluar

Dokumen Bea Cukai

- Penyediaan Database

Perdagangan Internasional

Ekspor (PNBP)

- Pilot Survei Impor Daerah

Perbatasan;

- Kompilasi Data Statistik

Impor;

- Survei Triwulanan Kegiatan

Usaha Terintegrasi;

- Survei Pola Distribusi

Perdagangan Beberapa

Komoditi

- Survei Waktu Tunggu

(Dwelling Time) di Pelabuhan

- Kompilasi Data Transportasi

- Survei Angkutan Penumpang

dan Barang di Terminal dan

Jembatan Timbang

- Survei Distribusi Barang

Angkatan Laut

- Survei Perdagangan Antar

Wilayah Tahun 2017

- Penyusunan Arus Komoditi

Antar Wilayah Tahun 2017

- Penyusunan Direktori Pasar

dan Pusat Perdagangan

1.1. Peningkatan kualitas data Statistik Distribusi

1.1.1 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data statistik Distribuasi

Persen 85.00

1.1.2 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan Statistik Distribusi

Persen 85.00

1.1.3 Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data Statistik Distribusi

Persen 85.00

1.1.4 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data Statistik Distribusi

Persen 85.00

1.2. Menyediakan data Statistik Distribusi

1.2.1 Jumlah aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi

Aktivitas 1

1.2.2 Jumlah publikasi/laporan Statistik Distribusi yang terbit tepat waktu

Publikasi 83

1.2.3 Jumlah publikasi/laporan Statistik Distribusi yang memiliki ISSN/ISBN

Publikasi 58

1.2.4 Jumlah release data Statistik Distribusi yang tepat waktu

Aktivitas 24

1.2.5. Jumlah Publikasi/Laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu

Publikasi 53

1.2.6. Jumlah Indikator/data terkait dengan jumlah direktori usaha ekonomi di Indonesia

Indikator 2

1.2.7. Jumlah publikasi yang memuat direktori usaha ekonomi di Indonesia

Publikasi 42

1.3. Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data (respondent engagement)

1.3.1. Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016

Persen 88,23

1.3.2 Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan non rumah tangga non usaha

Persen 94,51

Tujuan 2. Peningkatan kualitas hubungan dengan pengguna data

2.1. Meningkatnya kualitas hubungan dengan pengguna data

2.1.1 Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang mendapatkan publikasi Statistik Distribusi

Instansi 113

2.1.2 Jumlah aktivitas Statistik Distribusi yang metadatanya terdapat pada SiRusa

Aktivitas 6

Page 40: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

26 Laporan Kinerja Tahun 2017

Tujuan/ Indikator Tujuan/ Sasaran/ Indikator Sasaran Satuan Target Program/Kegiatan/Output/Komponen

(1) (2) (3) (4)

B. Direktorat Statistik Harga

Tujuan 1. Peningkatan kualitas data Statistik Harga 06 Program Penyediaan dan Pelayanan

Informasi Statistik

2903 Penyediaan dan Pengembangan

Statistik Harga

- Survei Monitoring Harga

Produsen Gabah

- Survei Harga Beras di

Penggilingan

- Survei Harga Produsen Non-

Pertanian (HP-S)

- Survei Harga Produsen Bahan

Konstruksi (HP-K)

- Survei Harga Produsen Sektor

Jasa (HP-J)

- Survei Harga Produsen Sektor

Pertanian (HP-T)

- Survei Harga Produsen Khusus

Hari Raya

- Pendataan Harga Perdagangan

Besar Nasional

- Penyusunan Indeks Kemahalan

Konstruksi Seluruh Provinsi

dan Kabupaten/Kota

- Pendataan Survei harga Mesin,

Perkakas, dan Perumahan

- Survei Pengembangan Kualitas

Data IKK

- Survei Harga Perdagangan

Besar Khusus Hari Raya

- Pendataan Harga Konsumen di

82 Kota di Indonesia

- Survei Volume Penjualan

Eceran Beras

- Survei Volume Penjualan

Eceran Beberapa Komoditas

Spesifik

- Survei Harga Produsen

Pertanian

- Survei Harga Konsumsi

Perdesaan

1.1 Peningkatan kualitas data Statistik Harga

1.1.1 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data statistik Harga

Persen 85.00

1.1.2 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan Statistik Harga

Persen 85.00

1.1.3 Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data Statistik Harga

Persen 85.00

1.1.4 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data Statistik Harga

Persen 85.00

1.2 Menyediakan data statistik Harga

1.2.1 Jumlah publikasi/laporan Statistik Harga yang terbit tepat waktu

Publikasi 119

1.2.2 Jumlah publikasi/laporan Statistik Harga yang memiliki ISSN/ISBN

Publikasi 21

1.2.3 Jumlah release data Statistik Harga yang tepat waktu

Aktivitas 24

1.2.4 Jumlah indikator/data yang memuat harga konstruksi setiap kabupaten/kota terhadap kota acuan yang terdapat dalam publikasi

Indikator 1

1.3 Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data (respondent engagement)

1.3.1 Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan rumah tangga

Persen 97.51

1.3.2 Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan usaha

Persen 98.31

Tujuan 2. Peningkatan kualitas hubungan dengan pengguna data

2.1. Meningkatnya kualitas hubungan dengan pengguna data

2.1.1 Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Instansi 57

2.1.2 Jumlah aktivitas Statistik Harga yang metadatanya terdapat pada SiRusa

Aktivitas 13

Page 41: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 27

Tujuan/ Indikator Tujuan/ Sasaran/ Indikator Sasaran Satuan Target Program/Kegiatan/Output/Komponen

(1) (2) (3) (4)

C. Direktorat Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

Tujuan 1. Peningkatan kualitas data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

Persen 85,00 06 Program Penyediaan dan Pelayanan

Informasi Statistik

2908 Penyediaan dan Pengembangan

Statistik Keuangan, Teknologi

Informasi, dan Pariwisata

- Survei Lembaga Keuangan

- Survei Statistik Badan Usaha

dan Pasar Modal

- Survei Statistik Keuangan

Pemerintah Daerah

- Pilot Survei Iptek dan Inovasi

- Penyusunan Indeks

Pembangunan Teknologi

Informasi dan Komunikasi

(IP-TIK);

- Survei Bidang Jasa

Pariwisata;

- Survei Konsumsi Bahan

Pokok; serta

- Survei Pelintas Batas

Penduduk Asing Pemegang

Kitas

1.1. Peningkatan tingkat kepuasan konsumen data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

1.1.1 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

Persen 85,00

1.1.1 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

Persen 85,00

1.1.2 Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

Persen 85,00

1.1.3 Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

Persen 85,00

1.2. Menyediakan data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

1.2.1 Jumlah aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi

Aktivitas 2

1.2.2 Jumlah publikasi/laporan Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata yang terbit tepat waktu

Publikasi 12

1.2.3 Jumlah publikasi/laporan Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata yang memiliki ISSN/ISBN

Publikasi 8

1.2.4 Jumlah release data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata yang tepat waktu

Aktivitas 24

1.2.5 Publikasi yang memuat indikator terkait Pendapatan dan Belanja Daerah yang tepat waktu

Publikasi 3

1.3 Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data (respondent engagement)

1.3.1 Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan rumah tangga

Persen 85,48

1.3.2 Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan usaha

Persen 87,88

Tujuan 2. Peningkatan kualitas hubungan dengan pengguna data

2.1. Meningkatnya kualitas hubungan dengan pengguna data

2.1.1 Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Instansi 109

2.1.2 Jumlah aktivitas Statistik Harga yang metadatanya terdapat pada SiRusa

Aktivitas 8

Page 42: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

28 Laporan Kinerja Tahun 2017

LAMPIRAN 4

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2017 DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI DAN JASA

Sasaran Strategis Indikator Kinerja Satuan Target

(1) (2) (3) (4)

Tujuan 1. Peningkatan kualitas data Statistik Distribusi dan Jasa

Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas data Statistik Distribusi dan Jasa

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data Statistik Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data Statistik Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data Statistik Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

Persentase konsumen yang merasa puas dengan kemutakhiran data Statistik Distribusi dan Jasa

Persen 85,00

Menyediakan data Statistik Distribusi dan Jasa yang berkualitas

Jumlah Aktivitas statistik yang mempublikasikan nilai akurasi

Aktivitas 3

Jumlah Publikasi/Laporan Statistik Distribusi dan Jasa yang terbit tepat waktu

Publikasi/ laporan

214

Jumlah Publikasi/Laporan Statistik Distribusi dan Jasa yang memiliki ISSN/ISBN

Publikasi/ laporan

87

Jumlah Release data Statistik Distribusi dan Jasa yang tepat waktu

Publikasi 24

Jumlah Publikasi/Laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu

Publikasi/ Laporan

53

Meningkatnya kualitas hubungan dengan sumber data (respondent engagement)

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei Bidang Distribusi dan Jasa

Persen 95,02

Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016

Persen 88,23

Tujuan 2. Peningkatan kualitas hubungan dengan pengguna data

Meningkatnya kualitas hubungan dengan pengguna data statistik bidang distribusi dan jasa

Jumlah Instansi Pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS

Instansi 201

Jumlah aktivitas statistik distribusi dan jasa yang metadatanya terdapat pada SiRusa

Aktivitas

28

Page 43: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 29

LAMPIRAN 5

PENGUKURAN CAPAIAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI DAN JASA

TAHUN 2017 Tujuan:

Meningkatkan ketersediaan data dan informasi statistik distribusi dan jasa yang berkualitas

Sasaran Strategis Indikator Kinerja Satuan Target Realisasi Pencapaian

(%)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

A. Direktorat Statistik Distribusi

1. Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas data Statistik Distribusi

Jumlah publikasi/laporan statistik distribusi yang terbit tepat waktu Publikasi 83 82 98,80

Jumlah publikasi/laporan statistik distribusi yang memiliki ISSN/ISBN Publikasi 58 57 98,28

Jumlah release data statistik distribusi yang tepat waktu Publikasi 24 24 100,00

Jumlah publikasi/laporan Sensus Ekonomi 2016 yang terbit tepat waktu Publikasi 53 53 100,00

Jumlah indikator/data terkait dengan jumlah direktori usaha ekonomi di indonesia Indikator 2 2 100,00

Jumlah publikasi yang memuat direktori usaha ekonomi di indonesia Publikasi 42 49 100,00

2. Meningkatkan kualitas hubungan dengan sumber data (Respondent Engagement)

Persentase pemasukan dokumen (response rate) Sensus Ekonomi 2016 Persen 88,23 82,86 93,91

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan non rumah tangga non usaha

Persen 94,51 78,87 83,45

3. Meningkatnya hubungan dengan pengguna data

Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang mendapatkan publikasi Statistik Distribusi

Instansi 113 113 100,00

Jumlah aktivitas Statistik Distribusi yang metadatanya terdapat pada SiRusa Aktivitas 6 6 100,00

Page 44: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2017 30

B. Direktorat Statistik Harga

1. Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas data Statistik Harga

Jumlah publikasi/laporan Statistik Harga yang terbit tepat waktu Publikasi 119 119 100,00

Jumlah publikasi/laporan Statistik Harga yang memiliki ISSN/ISBN Publikasi 21 21 100,00

Jumlah release data Statistik Harga yang tepat waktu Aktivitas 24 24 100,00

Jumlah indikator/data yang meuat harga konstruksi setiap kabupaten/kota terhadap kota acuan yang terdapt dalam publikasi

Indikator 1 1 100,00

2. Meningkatkan kualitas hubungan dengan sumber data (Respondent Engagement)

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan rumah tangga

Persen 97.51 96,15 98,61

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan usaha Persen 98.31 100,23 100,00

3. Meningkatnya hubungan dengan pengguna data

Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS Instansi 57 57 100,00

Jumlah aktivitas Statistik Harga yang metadatanya terdapat pada SiRusa Aktivitas 13 13 100,00

C. Direktorat Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, dan Pariwisata

1. Meningkatnya kepercayaan pengguna terhadap kualitas data Statistik Keuangan, Teknologi Informasi, Dan Pariwisata

Jumlah Publikasi/Laporan yang terbit tepat waktu Publikasi 12 12 100,00

Jumlah release data yang tepat waktu Kali 25 25 100,00

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan usaha Persen 70,00 57,64 82,34

2. Meningkatkan kualitas hubungan dengan sumber data (Respondent Engagement)

Persentase pemasukan dokumen (response rate) survei dengan pendekatan non rumah tangga dan non usaha

Persen 79,27 89,10 112,40

Jumlah judul publikasi Statistik Keuangan, Teknnologi Informasi dan Pariwisata yang memiliki ISSN/ISBN

Publikasi 8 9 112,50

3. Meningkatnya hubungan dengan pengguna data

Jumlah instansi pemerintah dan swasta yang menerima publikasi BPS Instansi 68 68 100

Jumlah aktivitas Statistik Keuangan, Teknologi Informasi dan Pariwisata yang metadatanya terdapat pada Sirusa.

Aktivitas 12 12 100

Page 45: LAPORAN KINERJA DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI … fileDeputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa ii Laporan Kinerja Tahun 2017

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa

Laporan Kinerja Tahun 2015 31

LAMPIRAN 6

JUMLAH SUMBER DAYA MANUSIA (SDM)

DEPUTI BIDANG STATISTIK DISTRIBUSI DAN JASA MENURUT UNIT ORGANISASI DAN JENJANG PENDIDIKAN

TAHUN 2017

No. Unit Organisasi

Jenjang Pendidikan Jum

lah S3 S2

S1/

DIV DIII SLTA

1. Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa - 1 - - - 1

2. Statistik Distribusi 1 30 40 2 24 97

3. Statistik Harga 1 29 24 4 8 66

4.

Statistik Keuangan, Teknologi Informasi,

dan Pariwisata 1 17 26 1 8 53

Deputi Statistik Distribusi dan Jasa 3 77 90 7 40 217