Top Banner
November 2011 Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E) Pengelolaan Batas Wilayah Negara & Kawasan Perbatasan 68336 Public Disclosure Authorized Public Disclosure Authorized Public Disclosure Authorized Public Disclosure Authorized Public Disclosure Authorized Public Disclosure Authorized Public Disclosure Authorized Public Disclosure Authorized
114

Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Nov 23, 2021

Download

Documents

dariahiddleston
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

November 2011

Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)Pengelolaan Batas Wilayah Negara & Kawasan Perbatasan

68336P

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

edP

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

edP

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

edP

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

edP

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

edP

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

edP

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

edP

ublic

Dis

clos

ure

Aut

horiz

ed

Page 2: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pengelolaan BWN-KP Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

 

i | D a f t a r   I s i   

  

DAFTAR ISI  Kata Pengantar  .................................................................................................................................................   i Daftar Isi  .............................................................................................................................................................   ii Daftar Gambar  ..................................................................................................................................................   iii Daftar Tabel  .......................................................................................................................................................   iii Daftar Lampiran ...............................................................................................................................................   iii  Bab 1  PENDAHULUAN  ............................................................................................................   I­1 

A. Latar Belakang ......................................................................................................................   I‐1 B. Tujuan  .....................................................................................................................................   I‐3 C. Hasil Yang Diharapkan  ....................................................................................................   I‐3 D. Ruang Lingkup  ....................................................................................................................   I‐3 

  Bab 2  TINJAUAN TEORITIS DAN TINJAUAN KEBIJAKAN  .............................................   II­1 

A. Pengertian Monitoring dan Evaluasi ..........................................................................   II‐1 B. Kedudukan Monitoring dan Evaluasi  ........................................................................   II‐2 C. Peran dan Prinsip Monitoring  ......................................................................................   II‐4 D. Indikator Kinerja Pembangunan  .................................................................................   II‐4 E. Pengukuran Kinerja  ..........................................................................................................    II‐7 F. Tinjauan Kebijakan  ...........................................................................................................   II‐8 

 Bab 3  KERANGKA KERJA LOGIS M/E  .................................................................................   III­1 

A. Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi .................................................................   III‐1 B. Objek Sasaran Monitoring dan Evaluasi ...................................................................   III‐2 

 Daftar Pustaka  ..................................................................................................................................................    Lampiran  ............................................................................................................................................................             

Page 3: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pengelolaan BWN-KP Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

 

ii | D a f t a r   I s i   

 DAFTAR GAMBAR 

Gambar 2.1  Kedudukan M/E dalam Konteks Manajemen Pembangunan ..........................   II‐3 Gambar 3.1  Kerangka Monitoring dan Evaluasi  ............................................................................   III‐1   DAFTAR TABEL 

Tabel 2.1  Aspek, Fokus, dan Indikator Kinerja Kunci  ............................................................    II‐10 

Tabel 3.1  Gambaran Sistem Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana  Pengelola BWN – KP ..........................................................................................................   III‐4 

Tabel 3.2  Matriks Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi : Indikator Dampak  (Impact) Kawasan Perbatasan Darat .........................................................................   III‐5 

Tabel 3.3  Matriks Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi : Indikator Hasil  (Outcome) Perbatasan Darat  .........................................................................................   III‐8 

Tabel 3.4  Matriks Kerangka Kerja Monitoring dan Evaluasi : Indikator Dampak  (Impact) Perbatasan Laut  ...............................................................................................    III‐16 

Tabel 3.5  Matrik Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi : Indikator Hasil  (Outcome) Perbatasan Laut  ...........................................................................................   III‐19 

  DAFTAR LAMPIRAN 

Lampiran 1  Petunjuk Teknis Penggunaan Indikator Monitoring dan Evaluasi  ...............     

Lampiran 2  Panduan Survei Kepuasan dari Perspektif Masyarakat  ....................................  

Lampiran 3  Panduan Kajian Kelembagaan  ......................................................................................  

Lampiran 4  Data dasar yang Digunakan dalam Indikator Monitoring dan Evaluasi  ....   

Page 4: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

I-1

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Kawasan perbatasan mempunyai nilai strategis bagi Negara Kesatuan Republik

Indonesia di bidang ekonomi, sosial, pertahanan dan keamanan serta kedaulatan

negara. Disisi lain pemerintah menyadari begitu banyak permasalahan baik dari sisi

delimitasi-demarkasi batas, pertahanan keamanan, maupun manajemen

pembangunan kawasannya. Permasalahan tersebut diantaranya adalah: (a) masih

banyaknya segmen batas yang belum tuntas disepakati sehingga dapat mengancam

kedaulatan dan integritas wilayah NKRI; (b) banyaknya aktivitas pelanggaran hukum

seperti pembalakan liar, penyelundupan barang, perdagangan manusia, dsb.; (c) dari

sudut pembangunan kawasan, sebagian besar kawasan perbatasan cenderung

merupakan daerah tertinggal. Hal ini terjadi karena kawasan perbatasan kurang

tersentuh oleh dinamika pembangunan sehingga masyarakat cenderung berorientasi

kepada negara tetangga, terutama dalam hal pelayanan sosial dan perekonomian.

Akibatnya pengelolaan batas negara dan kawasan perbatasan membutuhkan

reorientasi kebijakan melalui peningkatan kesejahteraan sosial-ekonomi masyarakat,

penegakan hukum, kerjasama antar negara di kawasan perbatasan disamping

pendekatan keamanan secara bersamaan.

Pendekatan ini kemudian direfleksikan dalam Rencana Pembangunan Jangka

Panjang Nasional (RPJPN) 2005 – 2025, dimana kawasan perbatasan menjadi

beranda depan negara. Selanjutnya dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah

Nasional (RPJMN) 2005 – 2009, ditetapkan bahwa pembangunan kawasan

perbatasan sebagai prioritas nasional seperti yang dilaksanakan oleh negara-negara

tetangga dalam rangka menumbuhkan perdagangan lintas batas antar negara-negara

ASEAN.

Dalam RPJMN 2010-2014 secara khusus, pengelolaan batas negara dan kawasan

perbatasan diarahkan ke dalam 5 fokus prioritas yaitu: i) Penyelesaian penetapan

dan penegasan batas negara; ii) Peningkatan upaya pertahanan, keamanan serta

penegakkan hukum; iii) Peningkatan pertumbuhan ekonomi kawasan perbatasan; iv)

Peningkatan pelayanan sosial dasar; dan v) Penguatan kapasitas kelembagaan dalam

pengembangan kawasan perbatasan secara terintegrasi.

Sejalan dengan reorientasi kebijakan yang baru, pemerintah kemudian menerbitkan

UU No.43 Tahun 2008 Tentang Wilayah Negara yang memberi mandat kepada Badan

Nasional Pengelolaan Perbatasan (BNPP) dan Badan Pengelolaan Perbatasan Daerah

(BPPD) untuk mengelola kawasan perbatasan; yang kemudian diikuti dengan

terbitnya Perpres No.12 Tahun 2010 tentang Badan Nasional Pengelola Perbatasan.

Page 5: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

I-2

Pada UU No. 43 Tahun 2008 (pasal 15) dinyatakan bahwa tugas Badan Pengelola

adalah:

a. menetapkan kebijakan program pembangunan perbatasan;

b. menetapkan rencana kebutuhan anggaran;

c. mengoordinasikan pelaksanaan; dan

d. melaksanakan evaluasi dan pengawasan.

Untuk mendukung BNPP/BDPP dalam menjalankan tugasnya, maka kelembagaan

tersebut perlu diperkuat, dalam hal:

- pertama, peningkatan kapasitas pengumpulan dan analisis data dalam rangka

penyusunan kebijakan yang relevan;

- kedua, reformulasi kebijakan untuk pengembangan kawasan perbatasan;

- ketiga, sinergitas lembaga-lembaga yang menangani pembangunan kawasan

perbatasan (pusat dan daerah); dan

- keempat, peningkatan kapasitas dalam rangka peningkatan pelayanan instansi-

instansi di kawasan perbatasan perbatasan.

Kegiatan penguatan di atas direfleksikan dalam pelaksanaan kegiatan “Institution

Building for the Accelerated Development of Border Areas” (IBADBA) yang

diselenggarakan oleh Bappenas. Adapun Salah satu output dari kegiatan ini adalah

penyusunan kerangka kerja logis Monitoring dan Evaluasi kinerja pengelolaan batas

wilayah negara dan kawasan perbatasan. Kerangka ini mengacu pada indikator

pencapaian sasaran strategis (baik pada tingkat impact maupun outcome) dalam

Rencana Induk Pengelolaan BWN-KP periode 2010-2014. Sasaran strategis pada

level impact/dampak mengacu pada tujuan yang termaktub di dalam rencana induk.

Adapun level outcome mengacu pada sasaran-sasaran strategis yang dituangkan

dalam agenda program prioritas. Agenda ini meliputi aspek-aspek yang menjadi

fokus prioritas RPJMN, yaitu:

a. Penetapan dan Penegasan batas wilayah negara;

b. Peningkatan pertahanan-keamanan dan penegakan hukum;

c. Peningkatan pertumbuhan ekonomi kawasan;

d. Peningkatan Pelayanan sosial dasar;

e. Peningkatan kapasitas kelembagaan;

Dengan mengacu pada Kerangka ini, diharapkan pemerintah pusat maupun daerah

melakukan monitoring dan evaluasi pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan

perbatasan secara berkala dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang bersih dan

transparan menuju kesejahteraan masyarakat.

Page 6: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

I-3

B. TUJUAN

Tujuan penyusunan Kerangka Kerja ini adalah

1. Memperoleh umpan balik (feed back) dalam rangka memberikan dukungan

bagi pelaksanaan program dan kegiatan pengelolaan batas wilayah Negara dan

kawasan perbatasan;

2. Memastikan bahwa pokok-pokok kebijakan strategis telah dilaksanakan secara

konsisten;

3. Untuk memudahkan seluruh pemangku kepentingan (stakeholders) dalam

menilai dan mengoreksi dampak program dan kegiatan pengelolaan batas

wilayah Negara dan kawasan perbatasan terhadap solusi isu/masalah strategis

kawasan perbatasan.

C. HASIL YANG DIHARAPKAN

Hasil yang diharapkan dari penyusunan kerangka ini adalah:

1. Terumuskannya kerangka kerja logis untuk melakukan monitoring dan evaluasi

kinerja pembangunan kawasan perbatasan;

2. Tersedianya baseline data pembangunan kawasan perbatasan di wilayah pilot

proyek dan 12 provinsi untuk mendukung monitoring dan evaluasi kinerja

berdasarkan indikator hasil (outcome);

3. Tersedianya panduan bagi pemerintah pusat dan daerah untuk menyusun

database/sistem informasi yang berkelanjutan untuk mendukung upaya

monitoring dan evaluasi kinerja pembangunan kawasan perbatasan.

D. RUANG LINGKUP

Adapun ruang lingkup pembahasan terdiri dari ruang lingkup materi dan ruang

lingkup pengelolaan.

1. Ruang Lingkup Materi:

a. tinjauan terhadap literatur yang terkait kerangka logis monitoring dan

evaluasi;

b. tinjauan terhadap kebijakan pembangunan, khususnya untuk kegiatan

monitoring dan evaluasi;

c. penentuan indikator kinerja pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan

perbatasan;

d. perumusan kesimpulan dan saran implementasi kegiatan monitoring dan

evaluasi pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan.

2. Ruang Lingkup aspek Pengelolaan:

Indikator kinerja yang akan diukur adalah indikator dampak (impact) dan

indikator hasil (outcome) dari implementasi Rencana Induk Pengelolaan Batas

Negara dan Kawasan Perbatasan yang bersifat jangka menengah. Adapun aspek

yang ditinjau adalah:

Page 7: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

I-4

a. Pengelolaan batas wilayah negara terdiri dari aspek:

- Penegasan dan Penetapan batas negara,

- Peningkatan pertahanan-keamanan dan Penegakan hukum, dan

- Peningkatan kapasitas kelembagaan

b. Pengelolaan kawasan perbatasan terdiri dari aspek:

- Peningkatan pertahanan-keamanan dan Penegakan hukum,

- Pengembangan ekonomi kawasan dan lingkungan hidup,

- Peningkatan pelayanan sosial dasar, dan

- Peningkatan kapasitas kelembagaan

Page 8: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-1

BAB II

TINJAUAN TEORITIS dan

TINJAUAN KEBIJAKAN

A. PENGERTIAN MONITORING DAN EVALUASI

Kegiatan M/E merupakan bagian dari siklus manajemen pembangunan (Solihin,

2008) yang terdiri dari perencanaan, penganggaran, implementasi, dan monitoring-

evaluasi. Berbagai definisi mengenai monitoring dan evaluasi telah banyak

dirumuskan oleh para pakar. Diantara definisi-definisi tersebut diuraikan sebagai

berikut:

Menurut Paul J. Gertler ... [et al.]1, monitoring adalah proses yang berkelanjutan yang

menelusuri hal-hal yang terjadi dalam suatu program dengan menggunakan data

yang dikumpulkan untuk menginformasikan implementasi program dan

pengelolaannya. Dengan menggunakan data administratif yang biasa digunakan,

kegiatan monitoring dapat menelusuri kinerja program apakah sesuai dengan hasil

yang diharapkan, membuat perbandingan dengan program lain, dan menganalisis

kecenderungan sepanjang waktu. Biasanya, monitoring meliputi input, proses,

output. Namun, dibutuhkan pula monitoring terhadap outcome, seperti

perkembangan dari tujuan pembangunan nasional.

Adapun evaluasi adalah analisis tujuan yang bersifat periodik dari suatu proyek,

program, ataupun kebijakan yang sudah direncanakan, sedang berjalan, maupun

telah dilaksanakan/telah selesai. Evaluasi digunakan untuk menjawab pertanyaan

spesifik yang berkaitan dengan rancangan, implementasi, dan hasil. Sebaliknya

dengan monitoring yang berkelanjutan, evaluasi berkenaan dengan waktu tertentu

(diskret) dan sering kali mengambil perspektif diluar pakar teknis. Secara

substansial, rancangan, metode, dan biaya evaluasi bervariasi tergantung pada jenis

pertanyaan yang akan dijawab melalui evaluasi. Lebih jauh lagi, evaluasi dapat

menjawab 3 tipe pertanyaan (Imas and Rist 2009 dalam Gertler. Et.al (2011))2:

a. Pertanyaan deskriptif: evaluasi akan diarahkan untuk menentukan apa yang

akan disusun dan menjelaskan proses, kondisi, hubungan organisasi, dan

pandangan pihak-pihak terkait.

b. Pertanyaan normatif: evaluasi membandingkan apa yang telah disusun dan apa

yang seharusnya disusun; hal ini dilakukan untuk menganalisis kegiatan dan

1 Impact evaluation in practice. Paul J. Gertler, Sebastian Martinez, Patrick Premand, Laura B. Rawlings,Christel M. J.

Vermeersch. 2011 The IBRD/ The World Bank 2 Imas, Linda G. M., and Ray C. Rist. 2009. The Road to Results: Designing and

Conducting Eff ective Development Evaluations. Washington, DC: World Bank.

Page 9: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-2

target apakah telah tercapai atau belum. Pertanyaan normatif dapat diterapkan

pada input, proses, dan output.

c. Pertanyaan sebab-akibat: evaluasi memeriksa outcome/hasil dan berusaha

untuk menganalisis perubahan yang terjadi karena adanya aktivitas outcome.

Scriven (sebagaimana dikutip oleh Mark, et.al., 2000:9) secara awam mencoba

mengidentifikasi enam bidang besar yang dapat dievaluasi -- yang disebut dengan

“Big Six” P’s -- yaitu: program (programs), kebijakan (policies), produk

(products), personil (personnel), kinerja (performance), dan usulan

(proposals). Mengacu pada pendapat Scriven, dapat ditegaskan bahwa hal penting

yang perlu diperhatikan dalam kegiatan evaluasi adalah “bagaimana seharusnya

evaluasi dilakukan” bukan “apa yang akan dievaluasi”. Hal ini didukung sepenuhnya

oleh Mark, et.al. (2000:9) sebagai berikut: “This leads him (Scriven, pen.) to describe

evaluations as a trans-discipline ..… at a fundamental level, the logic of evaluation is

the same regardless of what being evaluated”.

Dari apa yang dikemukakan diatas menjadi jelas bahwa evaluasi kinerja rencana

induk pengelolaan batas wilayah Negara dan kawasan perbatasan pada dasarnya

merupakan evaluasi terhadap hasil suatu kebijakan publik. Dalam kajian ini dari

“Big Six” P’s yang seperti dikemukakan diatas, maka yang akan dievaluasi adalah

kinerja (performance), khususnya kinerja pengelolaan batas wilayah Negara dan

kawasan perbatasan. Namun demikian berbagai kebijakan yang ditetapkan dengan

sendirinya tetap akan menjadi focus bahasan sebelum pedoman evaluasi kinerja

pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan disusun.

B. KEDUDUKAN MONITORING DAN EVALUASI

Sejalan dengan implementasi Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan

Kawasan Perbatasan di lapangan, diperlukan suatu kerangka monitoring dan

evaluasi (M/E) untuk memastikan dan mengendalikan keserasian pelaksanaan

program dengan perencanaan pengelolaan batas wilayah negara dan pembangunan

kawasan perbatasan sebagaimana telah ditetapkan dalam Rencana Induk.

Kedudukan Monitoring dan Evaluasi dalam konteks manajemen pembangunan

dapat dilihat pada Gambar 2.1 di bawah. Di dalam manajemen pembangunan,

dilakukan beberapa tahapan yaitu: (a) Perumusan Strategis, (b) Perencanaan

Strategis, (c) Penyusunan program dan kegiatan, (d) Penganggaran, (e)

Implementasi, dan (f) Laporan.

Di dalam proses perumusan strategis yang akan menghasilkan visi, misi, prinsip/nilai

dasar, dan tujuan diperlukan identifikasi terhadap isu/masalah strategis yang ada.

Isu ini selanjutnya diperkuat dengan data untuk memudahkan analisis sehingga akan

menghasilkan Fakta.

Page 10: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-3

Dengan mengacu pada Gambar 2.1, terlihat bahwa ukuran keberhasilan atau ukuran

hasil (Outcome Measure atau Lag Indicators) dalam pengelolaan batas wilayah negara

dan kawasan perbatasan kawasan perbatasan adalah kesesuaian antara hasil yang

dicapai dengan rencana.

Gambar 2.1. Kedudukan M & E Dalam Konteks Manajemen Pembangunan

C. PERAN DAN PRINSIP MONITORING

Di dalam memastikan tercapainya sasaran dalam suatu program dan kegiatan, maka

peran monitoring sangat penting karena:

a. Monitoring membantu para pelaku program (masyarakat, aparat pemerintah,

konsultan, dan stakeholders lain) mengetahui kemajuan dan perkembangan yang

telah dicapai oleh program. Temuan-temuan dari kegiatan pemantauan tersebut

sekaligus juga membantu para pelaku program untuk mengecek apakah suatu

kegiatan berhasil diselesaikan sesuai dengan rencana atau tidak.

b. Monitoring adalah alat manajemen yang sangat berguna. Informasi yang digali

dari kegiatan monitoring dapat memberikan masukan kepada pengambil

Perencanaan

Strategis

Penganggaran (Budgeting)

Penyusunan Program dan

Kegiatan

Anggaran

(Jangka Pendek)

Program Dan Kegiatan

(Jangka Panjang)

Arah Kebijakan Sasaran Strategis

Target

Visi Dan Misi,

Prinsip/Nilai Dasar,

Tujuan (Goals)

Perumusan

Strategis

Laporan

Implementasi

Umpan Balik (Feed Back)

Pelaksanaan Program dan

Kegiatan

Analisa

Data

Isu/Masalah

Strategis

Fakta

M

O E

N V

I A

T & L

O U

R A

I S

N I

G

Page 11: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-4

keputusan dan memastikan bahwa tindakan perbaikan dapat diambil jika

diperlukan.

c. Monitoring penting karena kegiatan ini mendokumentasikan berbagai

pengalaman yang muncul di dalam pelaksanaan program dan dapat mengambil

pelajaran dari pengalaman yang terjadi. Kegiatan ini juga membuat para pelaku

program dan berbagai pihak lain untuk belajar dari apa yang terjadi di lapangan.

Agar tercapai efektivitas monitoring, terdapat beberapa prinsip-prinsip

monitoring yang harus dipenuhi:

a. Monitoring harus dilihat sebagai alat penting untuk memperbaiki program.

b. Ada 2 (dua) prinsip penting dalam kegiatan M & E, yakni partisipasi dan

transparansi

c. Semua pelaku mempunyai kewajiban untuk melaporkan informasi seakurat

mungkin

D. INDIKATOR KINERJA PEMBANGUNAN

Di dalam mengukur keberhasilan pencapaian pembangunan, diperlukan suatu

indikator. Menurut Solihin (2008)3, indikator kinerja adalah uraian ringkas dengan

menggunakan ukuran kuantitatif atau kualitatif yang mengindikasikan pencapaian

suatu sasaran atau tujuan yang telah disepakati dan ditetapkan.

Indikator kinerja dapat digunakan sebagai dasar penilaian kinerja, baik dalam tahap

perencanaan (ex-ante), pelaksanaan (on-going), maupun setelahnya (ex-post). Selain itu

dapat digunakan untuk petunjuk kemajuan dalam rangka mencapai tujuan atau sasaran.

Dalam mengembangkan indikator kinerja, perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut:

a. Tidak cukup hanya dengan memfokuskan pada penghitungan biaya keluaran

(efisiensi). Tujuan kebijakan dan pendekatan program – juga harus dianalisa

b. Indikator bisa diterapkan untuk: (i) Masukan; (ii) Efisiensi – Keluaran; (iii)

Efektivitas – Hasil; (iv) Kualitas; dan (v) Kepuasan Pelanggan.

c. Bisa dikaitkan dengan kesepakatan kinerja antara Menteri dan Kepala Lembaga

dan para pejabat di bawahnya

d. Indikator memerlukan definisi dan penafsiran yang hati-hati – seringkali

diformulasikan, diimplementasikan dan ditafsirkan dengan buruk

e. Harus dikembangkan untuk masing-masing program/kegiatan – ada yang sulit

misalnya pertahanan – beberapa lebih mudah misalnya penyelenggara jasa.

Selain itu, indikator kinerja yang disusun harus memenuhi syarat:

a. SPESIFIC -jelas, tidak mengundang multi interpretasi

b. MEASUREABLE -dapat diukur (“What gets measured gets managed”)

3 Drs. H. Dadang Solihin, MA Direktur Evaluasi Kinerja Pembangunan Daerah Bappenas Teknik Penyusunan Kriteria

dan Indikator Kinerja Pembangunan Bintek Perencanaan Penganggaran dan Monev Pembangunan Ikatan Widyaiswara Indonesia Hotel Twin Plaza-Jakarta, 26 Juli 2008

Page 12: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-5

c. ATTAINABLE -dapat dicapai (reasonable cost using and appropriate collection

method)

d. RELEVANT (information needs of the people who will use the data)

e. TIMELY -tepat waktu (collected and reported at the right time to influence many

manage decision)

Adapun indikator keberhasilan pembangunan menurut Deddy T. Tikson (2005)

adalah sebagai berikut4:

1. Pendapatan perkapita

Pendapatan per kapita, baik dalam ukuran GNP maupun PDB merupakan salah

satu indikator makro-ekonomi yang telah lama digunakan untuk mengukur

pertumbuhan ekonomi. Dalam perspektif makroekonomi, indikator ini

merupakan bagian kesejahteraan manusia yang dapat diukur, sehingga dapat

menggambarkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat. Tampaknya

pendapatan per kapita telah menjadi indikator makroekonomi yang tidak bisa

diabaikan, walaupun memiliki beberapa kelemahan. Sehingga pertumbuhan

pendapatan nasional, selama ini, telah dijadikan tujuan pembangunan di negara-

negara dunia ketiga. Seolah-olah ada asumsi bahwa kesejahteraan dan

kemakmuran masyarakat secara otomatis ditunjukkan oleh adanya peningkatan

pendapatan nasional (pertumbuhan ekonomi). Walaupun demikian, beberapa

ahli menganggap penggunaan indikator ini mengabaikan pola distribusi

pendapatan nasional. Indikator ini tidak mengukur distribusi pendapatan dan

pemerataan kesejahteraan, termasuk pemerataan akses terhadap sumberdaya

ekonomi.

2. Struktur ekonomi

Telah menjadi asumsi bahwa peningkatan pendapatan per kapita akan

mencerminkan transformasi struktural dalam bidang ekonomi dan kelas-kelas

sosial. Dengan adanya perkembangan ekonomi dan peningkatan per kapita,

konstribusi sektor manupaktur/industri dan jasa terhadap pendapatan nasional

akan meningkat terus. Perkembangan sektor industri dan perbaikan tingkat upah

akan meningkatkan permintaan atas barang-barang industri, yang akan diikuti

oleh perkembangan investasi dan perluasan tenaga kerja. Di lain pihak ,

kontribusi sektor pertanian terhadap pendapatan nasional akan semakin

menurun.

4 Deddy T Dikson. Keterbelakangan & ketergantungan: teori pembangunan di Indonesia, Malaysia

dan Thailand. 2005

Page 13: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-6

3. Urbanisasi

Urbanisasi dapat diartikan sebagai meningkatnya proporsi penduduk yang

bermukim di wilayah perkotaan dibandingkan dengan di pedesaan. Urbanisasi

dikatakan tidak terjadi apabila pertumbuhan penduduk di wilayah urban sama

dengan nol. Sesuai dengan pengalaman industrialisasi di negara-negara Eropa

Barat dan Amerika Utara, proporsi penduduk di wilayah urban berbanding lurus

dengn proporsi industrialisasi. Ini berarti bahwa kecepatan urbanisasi akan

semakin tinggi sesuai dengan cepatnya proses industrialisasi. Di Negara-negara

industri, sebagain besar penduduk tinggal di wilayah perkotaan, sedangkan di

Negara-negara yang sedang berkembang proporsi terbesar tinggal di wilayah

pedesaan. Berdasarkan fenomena ini, urbanisasi digunakan sebagai salah satu

indikator pembangunan.

4. Angka Tabungan

Perkembangan sektor manufaktur/industri selama tahap industrialisasi

memerlukan investasi dan modal. Finansial capital merupakan factor utama

dalam proses industrialisasi dalam sebuah masyarakat, sebagaimana terjadi di

Inggeris pada umumnya Eropa pada awal pertumbuhan kapitalisme yang disusul

oleh revolusi industri. Dalam masyarakat yang memiliki produktivitas tinggi,

modal usaha ini dapat dihimpun melalui tabungan, baik swasta maupun

pemerintah.

5. Indeks Kualitas Hidup

IKH atau Physical Quality of life Index (PQLI) digunakan untuk mengukur

kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat. Indeks ini dibuat indikator

makroekonomi tidak dapat memberikan gambaran tentang kesejahteraan

masyarakat dalam mengukur keberhasilan ekonomi. Misalnya, pendapatan

nasional sebuah bangsa dapat tumbuh terus, tetapi tanpa diikuti oleh

peningkatan kesejahteraan sosial. Indeks ini dihitung berdasarkan kepada (1)

angka rata-rata harapan hidup pada umur satu tahun, (2) angka kematian bayi,

dan (3) angka melek huruf. Dalam indeks ini, angka rata-rata harapan hidup dan

kematian bayi akan dapat menggambarkan status gizi anak dan ibu, derajat

kesehatan, dan lingkungan keluarga yang langsung beasosiasi dengan

kesejahteraan keluarga. Pendidikan yang diukur dengan angka melek huruf,

dapat menggambarkan jumlah orang yang memperoleh akses pendidikan sebagai

hasil pembangunan. Variabel ini menggambarkan kesejahteraan masyarakat,

karena tingginya status ekonomi keluarga akan mempengaruhi status pendidikan

para anggotanya. Oleh para pembuatnya, indeks ini dianggap sebagai yang paling

baik untuk mengukur kualitas manusia sebagai hasil dari pembangunan,

disamping pendapatan per kapita sebagai ukuran kuantitas manusia.

Page 14: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-7

6. Indeks Pembangunan Manusia (Human Development Index)

The United Nations Development Program (UNDP) telah membuat indikator

pembangunan yang lain, sebagai tambahan untuk beberapa indicator yang telah

ada. Ide dasar yang melandasi dibuatnya indeks ini adalah pentingnya

memperhatikan kualitas sumber daya manusia. Menurut UNDP, pembangunan

hendaknya ditujukan kepada pengembangan sumberdaya manusia. Dalam

pemahaman ini, pembangunan dapat diartikan sebagai sebuah proses yang

bertujuan mengembangkan pilihan-pilihan yang dapat dilakukan oleh manusia.

Hal ini didasari oleh asumsi bahwa peningkatan kualitas sumberdaya manusia

akan diikuti oleh terbukanya berbagai pilihan dan peluang menentukan jalan

hidup manusia secara bebas.

Pertumbuhan ekonomi dianggap sebagai faktor penting dalam kehidupan

manusia, tetapi tidak secara otomatis akan mempengaruhi peningkatan martabat

dan harkat manusia. Dalam hubungan ini, ada tiga komponen yang dianggap

paling menentukan dalam pembangunan, umur panjang dan sehat, perolehan dan

pengembangan pengetahuan, dan peningkatan terhadap akses untuk kehidupan

yang lebih baik. Indeks ini dibuat dengan mengkombinasikan tiga komponen, (1)

rata-rata harapan hidup pada saat lahir, (2) rata-rata pencapaian pendidikan

tingkat SD, SMP, dan SMU, (3) pendapatan per kapita yang dihitung berdasarkan

Purchasing Power Parity. Pengembangan manusia berkaitan erat dengan

peningkatan kapabilitas manusia yang dapat dirangkum dalam peningkatan

knowledge, attitude dan skills, di samping derajat kesehatan seluruh anggota

keluarga dan lingkungannya.

Indikator-indikator tersebut, menjadi dasar pengembangan indikator yang disusun

dalam Rencana Induk pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan.

E. PENGUKURAN KINERJA

Pengukuran kinerja pada dasarnya digunakan sebagai alat manajemen untuk

meningkatkan kualitas pengambilan keputusan dan akuntabilitas. Pengukuran kinerja

ini mempunyai makna ganda, yaitu pengukuran kinerja itu sendiri (melalui monitoring)

dan evaluasi kinerja. Pengukuran kinerja merupakan jembatan antara perencanaan

strategis dan akuntabilitas, sedangkan evaluasi kineria merupakan tahap setelah

pengukuran kineria dilakukan melalui perhitungan nilai capaian dari pelaksanaan

kegiatan.

Pengukuran kinerja mensyaratkan bahwa seluruh aktivitas organisasi harus dapat

diukur. Pengukuran ini tidak hanya mencakup input dari program organisasi tetapi

lebih menekankan pada keluaran, proses, manfaat dan dampak dari program organisasi

bagi kesejahteraan rakyat. Pengukuran kinerja suatu instansi maupun organisasi

kemudian didasarkan pada kemampuan instansi maupun organisasi dalam mengelola

sumberdaya (bukan hanya keuangan) yang dikelolanya, untuk mencapai hasil sesuai

Page 15: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-8

dengan rencana yang telah dituangkan dalam rencana strategis. Dengan demikian

evaluasi kinerja organisasi akan memberikan manfaat dalam:

a) Memastikan pemahaman para pelaksana akan ukuran yang digunakan untuk

mencapai kinerja.

b) Memastikan tercapainya rencana kinerja yang telah disepakati.

c) Memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan kinerja dan membandingkannya

dengan rencana kerja serta melakukan tindakan untuk memperbaiki kinerja.

d) Memberikan penghargaan dan hukuman yang obyektif atas prestasi pelaksana

yang diukur sesuai dengan sistem pengukuran kinerja yang telah disepakati.

e) Menjadi alat komunikasi antarbawahan dan pimpinan daiam rangka upaya

memperbaiki kinerja organisasi.

f) Mengidentifikasikan apakah kepuasan pelanggan sudah terpenuhi.

g) Membantu memahami proses kegiatan instansi pemerintah.

h) Memastikan bahwa pengambilan keputusan dilakukan secara obyektif.

i) Menunjukkan peningkatan yang perlu dilakukan.

j) Mengungkapkan permasalahan yang terjadi.

Dalam konteks manajemen, pengukuran kinerja suatu organisasi biasanya digunakan

untuk:

a) Meningkatkan kualitas pengambilan keputusan dan akuntabilitasnya.

b) Menilai pertanggungjawaban pencapaian tujuan dan sasaran oleh manajemen atas

program-program.

c) Mengelola program secara efisien.

d) Menyediakan data dalam rangka pelaksanaan fungsi pengendalian program.

e) Membuat kebijaksanaan anggaran.

f) Mengelola dan mengukur hasil program, Umpan balik bagi manajemen dalam

rangka meningkatkan kinerjanya di masa yang akan datang.

g) Mempertanggungjawabkan sumber-sumber daya yang telah dipercaya kepada

manajemen.

F. TINJAUAN KEBIJAKAN

Pada saat ini berbagai peraturan dan perundangan mengamanatkan kepada K/L untuk

melakukan kegiatan monitoring dan evaluasi. Perundangan tersebut diantaranya:

1. PP No. 39 tahun 2006 tentang Tata Cara Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan

Rencana Pembangunan;

2. PP No. 6 tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah

Daerah; dan

3. PP No. 8 tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan

Evaluasi Pelaksanaan Perencanaan Pembangunan Daerah.

Page 16: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-9

Berdasarkan penjelasan PP No. 39 tahun 2006, pengendalian dilakukan dengan

maksud untuk dapat menjamin bahwa pelaksanaan rencana pembangunan sesuai

dengan tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan. Kegiatan pemantauan dimaksudkan

untuk mengamati perkembangan pelaksanaan rencana pembangunan; mengidentifikasi

serta mengantisipasi permasalahan yang timbul dan atau akan timbul untuk dapat

diambil tindakan sedini mungkin.

Tindak lanjut merupakan kegiatan atau langkah-langkah operasional yang ditempuh

berdasarkan pada hasil pelaksanaan kegiatan dan pengawasan untuk menjamin agar

pelaksanaan kegiatan sesuai dengan acuan dan rencana yang telah ditetapkan, seperti

antara lain; melakukan koreksi atas penyimpangan kegiatan, akselerasi atas

keterlambatan pelaksanaan, atau pun klarifikasi atas ketidakjelasan pelaksanaan

rencana.

Adapun evaluasi dilakukan dengan maksud untuk dapat mengetahui dengan pasti

apakah pencapaian hasil, kemajuan dan kendala yang dijumpai dalam pelaksanaan

rencana pembangunan dapat dinilai dan dipelajari untuk perbaikan pelaksanaan

rencana pembangunan di masa yang akan datang. Fokus utama evaluasi diarahkan

kepada keluaran (outputs), hasil (outcomes), dan dampak (impacts) dari pelaksanaan

rencana pembangunan. Oleh karena itu, dalam perencanaan yang transparan dan

akuntabel, harus disertai dengan penyusunan indikator kinerja pelaksanaan rencana,

yang sekurang-kurangnya meliputi; (i) indikator masukan, (ii) indikator keluaran, dan

(iii) indikator hasil/manfaat.

Lebih lanjut, dijelaskan bahwa di dalam pelaksanaannya, kegiatan evaluasi dapat

dilakukan pada berbagai tahapan yang berbeda, yaitu;

(i) Evaluasi pada Tahap Perencanaan (ex-ante), yaitu evaluasi dilakukan sebelum

ditetapkannya rencana pembangunan dengan tujuan untuk memilih dan

menentukan skala prioritas dari berbagai alternatif dan kemungkinan cara

mencapai tujuan yang telah dirumuskan sebelumnya;

(ii) Evaluasi pada Tahap Pelaksanaan (on-going), yaitu evaluasi dilakukan pada saat

pelaksanaan rencana pembangunan untuk menentukan tingkat kemajuan

pelaksanaan rencana dibandingkan dengan rencana yang telah ditentukan

sebelumnya, dan

(iii) Evaluasi pada Tahap Pasca-Pelaksanaan (ex-post), yaitu evaluasi yang dilaksanakan

setelah pelaksanaan rencana berakhir, yang diarahkan untuk melihat apakah

pencapaian (keluaran/hasil/dampak) program mampu mengatasi masalah

pembangunan yang ingin dipecahkan. Evaluasi ini digunakan untuk menilai

efisiensi (keluaran dan hasil dibandingkan masukan), efektivitas (hasil dan dampak

terhadap sasaran), ataupun manfaat (dampak terhadap kebutuhan) dari suatu

program.

Page 17: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-10

Pada PP No. 39 tersebut juga dijelaskan bahwa evaluasi dilakukan terhadap

pelaksanaan RPJM Nasional dan Renstra-KL untuk menilai efisiensi, efektivitas, manfaat,

dampak, dan keberlanjutan dari suatu program.

PP No. 6 tahun 2008 menjelaskan, Sistem Pengukuran Kinerja adalah sistem yang

digunakan untuk mengukur, menilai, dan membandingkan secara sistematis dan

berkesinambungan atas kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah. Sedangkan

Indikator Kinerja adalah alat ukur spesifik secara kuantitatif dan/atau kualitatif yang

terdiri dari unsur masukan, proses, keluaran, hasil, manfaat, dan/atau dampak yang

menggambarkan tingkat capaian kinerja suatu kegiatan.

Adapun Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah adalah capaian atas

penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah yang diukur dari masukan, proses,

keluaran, hasil, manfaat, dan/atau dampak. Sedangkan Evaluasi Penyelenggaraan

Pemerintahan Daerah selanjutnya disingkat EPPD adalah suatu proses pengumpulan

dan analisis data secara sistematis terhadap kinerja penyelenggaraan pemerintahan

daerah, kemampuan penyelenggaraan otonomi daerah, dan kelengkapan aspek-aspek

penyelenggaraan pemerintahan pada Daerah yang baru dibentuk.

Di dalam Pasal 3, dinyatakan bahwa EPPD harus berlandaskan asas: spesifik, obyektif,

berkesinambungan, terukur, dapat diperbandingkan, dan dapat dipertanggung-

jawabkan. Dukungan sistem informasi juga diperlukan, sebagaimana disuratkan dalam

Pasal 15, sebagai berikut: “Untuk kelancaran pelaksanaan EPPD, Pemerintah dan

pemerintahan daerah mengembangkan sistem informasi”. Beberapa aspek yang diukur

dalam Lampiran PP ini, ditampilkan dalam Tabel 2.1 berikut:

Tabel 2.1

ASPEK, FOKUS, DAN INDIKATOR KINERJA KUNCI

HASIL AKHIR TUJUAN OTONOMI DAERAH

PARAMETER

INDIKATOR

PENINGKATAN KUALITAS

MANUSIA

INDEX PEMBANGUNAN MANUSIA (IPM)

A. ASPEK KESEJAHTERAAN MASYARAKAT FOKUS INDIKATOR FORMULA

1. Kesejahteraan dan Pemerataan Ekonomi

Pertumbuhan

ekonomi

a. Pertumbuhan PDRB (PDRB (t+1) - PDRB (t)} / PDRB (t) X 100%

Laju Inflasi b. Laju inflasi provinsi (Inf (t +1) - Inf (t)} / Inf (t) X 100%

Pendapatan per

kapita

c. PDRB per kapita PDRB

Penduduk pertengahan

tahun

Ketimpangan

kemakmuran

d. Indeks Gini k

G = l - fpi (Fci + Fci-l )

Page 18: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-11

FOKUS INDIKATOR FORMULA

I

Dimana:

fpi = frekuensi penduduk pada kelas pendapatan ke i

Fci = frekuensi kumulatif dari total pendapatan pada

pendapatan ke i

k = banyak kelas

Fci - l = frekuensi kumulatif dari total pendapatan pada

kelas pendapatan kelas ke i

Pemerataan

pendapatan

e. Pemerataan

pendapatan versi

Bank Dunia

YD4 = Qi-l -

40 - Pi

X qi Pi – Pi-l

YD4 = Persentase pendapatan yang diterima oleh 40 %

penduduk lapisan bawah

Qi -l = Persentase kumulatif pendapatan ke i-1

Pi = Persentase kuraulatif penduduk ke i

qi = Persentase pendapatan ke i

Ketimpangan

regional

Indeks ketimpangan

Williamson (Indeks

Ketimpangan

Regional)

IW = (Yi –Y)2 fi l n

Y

Tingkat kabupaten/kota

Yi = PDRB perkapita di kecamatan I

Y = PDRB perkapita rata-rata kab/kota

fi = jumlah penduduk di kecamatan i

n = jumlah penduduk di kab/kota

Tingkat Provinsi

Yi = PDRB perkapita di kab/kota i

Y = PDRB perkapita rata-rata provinsi

fi = jumlah penduduk di kab/kota i

n = jumlah penduduk di provinsi

2. Kesejahteraan Sosial

Pendidikan

a. Angka melek huruf

b. Angka rata-rata lama

sekolah

c. Angka partisipasi murni

d. Angka partisipasi kasar

e. Angka pendidikan yang

ditamatkan

Penduduk usia 15 th ke atas dapat baca

tulis

Penduduk usia 15 th ke atas

X 100

Kombinasi antara partisipasi sekolah,

jenjang pendidikan yang sedang dijalani, kelas

yg diduduki, dan pendidikan yang ditamatkan.

Banyaknya murid usia 7-12, 13-15, 16-18 th

Banyaknya penduduk usia 7-12, 13-15,16-

18 th

Banyaknya penduduk usia 7-12, 13 -15,

16 - 18 th

x 100

Banyaknya murid SD, SLTP, SLTA

- Banyaknya penduduk usia 7-12, 13-

15,16-18 th

x 100

Penduduk tamat (< SD, SD, SLTP, SLTA,

Univ)/Jumlah penduduk x 100

Page 19: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-12

Kesehatan

f. Angka kelangsungan

hidup bayi

g. Angka usia harapan

hidup

h. Persentase balua gizi

buruk

(1 - angka kematian bayi)

Perkiraan lama hidup rata-rata penduduk

dengan asumsi tidak ada perubahan pola

mortalitas menurut umur.

Jumlah balita gizi buruk

Jumlah balita x 100

Kemiskinan

i. Persentase

penduduk diatas garis

kemiskinan

(100 -angka kemiskinan )

Kepemilikan tanah j. Persentase

penduduk yang

memiliki iahan

Penduduk memiliki Iahan

Jumlah penduduk x 100

Kesempatan kerja

k. Rasio penduduk yang

bekerja

Penduduk yang bekerja

Angkatan kerja

Kriminalitas

l. Angka kriminalitas yang

tertangani

Jumlah tindak kriminal tertangani

dalam 1 tahun

Jumlah penduduk

x 10000

B. ASPEK PELAYANAN UMUM Pelayanan Dasar

Pendidikan Pendidikan dasar:

a. Angka partisipasi

sekolah

Jumlah murid usia pendidikan dasar

Jumlah penduduk usia pendidikan dasar x 1000

b. Rasio ketersediaan

sekolah/ penduduk

usia sekolah

Jumlah sekolah pendidikan dasar

Penduduk usia pendidikan dasar x 10000

c. Rasio guru/murid Jumlah guru pendidikan dasar

Jumlah murid pendidikan dasar x 1000

d. Rasio guru/murid per

kelas rata-rata

Jumlah guru sekolah pendidikan dasar

per kelas

Jumlah murid pendidikan dasar

x 1000

Pendidikan menengah:

e. Angka partisipasi

sekolah

Jumlah murid usia pendidikan menengah

Jumlah penduduk usia pendidikan

menengah

x 1000

3. Seni Budaya dan Olah Raga

Grup kesenian a. Jumlah grup kesenian Jumlah grup kesenian per 10.000 penduduk

Gedung kesenian b. Jumlah gedung kesenian Jumlah gedung kesenian per 10.000 penduduk

Klub olahraga c. Jumlah klub olahraga Jumlah klub olah raga per 10.000 penduduk

Gedung Olah Raga d. Jumlah gedung olah raga Jumlah gedung olah raga per 10.000 penduduk

Page 20: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-13

f. Rasio ketersediaan

sekolah terhadap

penduduk usia

sekolah

Jumlah sekolah pendidikan menengah

Penduduk usia pendidikan menengah x 10.000

g. Rasio guru terhadap

murid

Jumlah guru pendidikan menengah

Jumlah murid pendidikan menengah x 1000

h. Rasio guru terhadap

murid per kelas rata-

rata

Jumlah guru sekolah pendidikan menengah per

kelas Jumlah murid pendidikan menengah

Kesehatan i. Rasio posyandu per

satuan balita

j. Rasio puskesmas,

poliklinik, pustu per

satuan penduduk.

k. Rasio Rumah Sakit

per satuan penduduk

l. Rasio dokter per

satuan penduduk

m. Rasio tenaga medis

per satuan penduduk

Jumlah posyandu

Jumlah balita x 1000

Jumlah puskesmas, poliklinik, pustu

Jumlah penduduk x 1000

Jumlah rumah sakit

Jumlah penduduk x 1000

Jumlah dokter

Jumlah penduduk x 1000

Jumlah tenaga medis

Jumlah penduduk x 1000

Lingkungan hidup n. Persentase

penanganan sampah

o. Persentase penduduk

berakses air minum

p. Persentase luas

permukiman yang

tertata

Volume sampah yang ditangani

Volume produksi sampah x 100

Penduduk berakses air minum

Jumlah penduduk x 100

Luas area permukiman tertata

Luas area permukiman keseluruhan x 100

Sarana dan Prasarana

Umum

q. Proporsi panjang

jaringan jalan dalam

kondisi baik

r. Rasio jaringan irigasi

s. Rasio tempat ibadah

per satuan

penduduk

t. Persentase rumah

tinggal bersanitasi

u. Rasio tempat

pemakaman umum

per satuan

penduduk

v. Rasio tempat

pembuangan

sampah (TPS) per

satuan penduduk

Panjang jalan kondisi baik

Panjang jalan seluruhnya

Panjang saluran irigasi

Luas lahan budidaya pertanian

Jumlah tempat ibadah

Jumlah penduduk

Jumlah rumah tinggal berakses sanitasi

Jumlah rumah tinggal x 100

Jumlah daya tampung tempat pemakaman

umum

Jumlah penduduk

x 1000

Jumlah daya tampung TPS

Jumlah penduduk x 1000

Jumlah rumah layak huni

Jumlah penduduk

Page 21: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-14

w. Rasio rumah layak

huni

x. Rasio permukiman

layak huni

Luas pemukiman layak huni

Luas wilayah permukiman

Page 22: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-15

Penataan Ruang y. Rasio ruang terbuka

hijau per satuan luas

wilayah ber

HPL/HGB

z. Rasio bangunan ber-

IMB per satuan

bangunan

Luas ruang terbuka hijau

Luas wilayah ber HPL/HGB

Jumlah bangunan ber - IMB

Jumlah bangunan

Perhubungan aa. Jumlah arus

penumpang

angkutan umum

ab. Rasio ijin trayek

ac. Jumlah uji kir

angkutan umum

ad. Jumlah pelabuhan

laut/udara/terminal

bis

Jumlah arus penumpang angkutan umum yang

masuk/keluar daerah

Jumlah ijin trayek yang dikeluarkan

Jumlah penduduk

Jumlah uji kir angkutan umum

Jumlah pelabuhan laut/udara/terminal bis

2. Pelayanan Penunjang

Penanaman Modal a. Jumlah investor

berskala nasional

(PMDN/PMA)

b. Jumlah nilai investasi

berskala nasional

(PMDN/PMA)

c. Rasio daya serap

tenaga kerja

Jumlah investor berskala nasional (PMDN/PMA)

Jumlah nilai investasi berskala nasional

(PMDN/PMA)

Jumlah tenaga kerja bekerja pada perusahaan

PMA/PMDN Jumlah seluruh PMA/PMDN

KUKM d. Persentase koperasi

aktif

e. Jumlah UKM non

BPR/LKMUKM

f. Jumlah BPR/LKM

Jumlah koperasi aktif

Jumlah seluruh koperasi x 100

Jumlah UKM aktif non BPR/LKM UKM

Jumlah BPR/LKM aktif

Kependudukan dan

catatan sipil

g. Rasio penduduk

berKTP per satuan

penduduk

h. Rasio bayi berakte

kelahiran

i. Rasio pasangan

berakte nikah

Jumlah penduduk usia > 17 yang berKTP

Jumlah penduduk usia > 17 atau telah menikah

Jumlah bayi lahir yang mempunyai akte kelahiran

Jumlah keseluruhan bayi lahir

Jumlah pasangan nikah berakte nikah

Jumlah keseluruhan pasangan nikah

Ketenagakerjaan j Angka partisipasi

angkatan kerja

k. Angka sengketa

pengusaha-pekerja

per tahun

Angkatan kerja 15 tahun ke atas

Jumlah penduduk usia 15 tahun ke

atas

x 100

Jumlah sengketa pengusaha pekerja

Jumlah Perusahaan x 1000

Pemberdayaan

perempuan dan

perlindungan anak

l. Persentase partisi-

pasi perempuan di

lembaga pemerintah

Pekerja perempuan di lembaga

pemerintah

Jumlah pekerja perempuan

x 100

Page 23: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-16

KB dan KS p. Rata-rata jumlah anak

per keluarga

q. Rasio akseptor KB

Jumlah anak

Jumlah keluarga

Jumlah akseptor KB

Jumlah pasangan usia subur x 100

Komunikasi dan

Informatika

r. Jumlah jaringan

komunikasi

s. Rasio wartel/warnet-

terhadap penduduk

t. Jumlah surat kabar

nasional/lokal

u. Jumlah penyiaran

radio/TV lokal

Jumlah jaringan telepon genggam/stasioner

Jumlah wartel/warnet

Jumlah penduduk x 100

Jenis surat kabar nasional/lokal yang masuk ke

daerah

Jumlah penyiaran radio/TV yang masuk ke

daerah

Pertanahan v. Persentase luas lahan

bersertifikat

Jumlah luas lahan bersertifikat

Jumlah luas wilayah x 100

Pemberdayaan

masyarakat dan desa

w. Rata-rata jumlah

kelompok binaan

lembaga pemberdaya-

an masyarakat (LPM)

x. Rata-rata jumlah

kelompok binaan PKK

y. Jumlah LSM

Jumlah kelompok binaan LPM

Jumlah LPM

Jumlah kelompok binaan PKK

Jumlah PKK

Jumlah LSM yang aktif

Perpustakaan z. Jumlah perpustakaan

aa. Jumlah pengunjung

perpustakaan per

tahun

Jumlah perpustakaan

Jumlah pengunjung perpustakaan per tahun

Penyelenggaraan

Keamanan dan

Ketertiban Masyarakat

ab. Rasio jumlah Polisi

Pamong Praja per

10.000 penduduk

ac. Jumlah Linmas per

Jumlah 10.000

Penduduk

ad. Rasio Pos Siskamling

per jumlah

desa/kelurahan

Jumlah polisi pamong praja

Jumlah penduduk x 10.000

Jumlah Linmas

Jumlah penduduk x 10.000

Jumlah pos siskamling

Jumlah desa/kelurahan

Pemuda dan olahraga ae. Jumlah organisasi

pemuda

Jumlah organisasi pemuda

Jumlah organisasi olahraga

m. Partisipasi

perempuan di

lembaga swasta

n. Rasio KDRT

o. Persentase jumlah

tenaga kerja dibawah

umur

Pekerja perempuan di lembaga swasta

Jumlah pekerja perempuan x 100

Jumlah KDRT

Jumlah rumah tangga x 100

Pekerja anak usia 5-14 tahun

Jumlah pekerja usia 5 tahun ke atas x 100

Page 24: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-17

af. Jumlah organisasi

olahraga

ag. Jumlah kegiatan

kepemudaan

ah. Jumlah kegiatan

olahraga

Jumlah kegiatan kepemudaan

Jumlah kegiatan olahraga

C. ASPEK DAYA SAING DAERAH 1. Kemampuan Ekonomi Daerah

Pengeluaran konsumsi

rumah tangga per

kapita

a. Angka konsumsi RT

per kapita

Total pengeluaran RT

Jumlah anggota RT

Nilai tukar petani

b. Perbandingan faktor

produksi dengan

produk

NTP =

indeks yangditerima petani

(It) indeks yang dibayar

petani (Ib)

x 100

Pengeluaran konsumsi

non pangan perkapita

c. Persentase Konsumsi

RT untuk non pangan

Total pengeluaran RT non - pangan

Total pengeluaran x 100%

Produktivitas total

daerah

d. Dihitung

produktivitas daerah

setiap sektor pada 9

sektor:

1) Pertanian

2) Pertambangan

dan penggalian

3) Industri

pengolahan

4) Listrik

5) Bangunan

6) Perdagangan

7) Pengangkutan

dan komunikasi

8) Keuangan

9) Jasa

nilai tambah seluruh sektor per angkatan kerja

Nilai tambahan sektor ke - i

Jumlah angkatan kerja

dimana i = sektor 1 s/d sektor 9

2. Fasilitas Wilayah/Infrastruktur

Aksesibilitas daerah a. Rasio panjangjalan

per jumlah

kendaraan

b. Jumlah orang/ barang

yang terangkut

angkutan umum

c. Jumlah orang/barang

melalui dermaga/

bandara/ terminal

per tahun

Panjang Jalan

Jumlah Kendaraan

Jumlah orang/barang yang terangkut angkutan

umum

Jumlah orang/barang melalui dermaga/ bandara/

terminal per tahun

Penataan wilayah d. Ketaatan terhadap

RTRW

e. Luas wilayah

produktif

f. Luas wilayah industri

Realisasi peruntukan Rencana Tata Ruang

Wilayah -RTRW/Rencana Peruntukan

Jumlah luas wilayah ke – I

Jumlah luas keseluruhan wil.budidaya x 100

Page 25: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-18

g. Luas wilayah

kebanjiran

h. Luas wilayah

kekeringan

i. Luas wilayah

perkotaan

i.= wilayah produktif, industri, kebanjiran,

kekeringan dan perkotaan

Fasilitas bank dan non

bank

j. Jenis dan jumlah bank

dan cabang-

cabangnya

k. Jenis dan jumlah

perusahaan asuransi

dan cabang-

cabangnya

Jumlah dan jenis bank dan cabang-cabangnya

Jumlah dan jenis perusahaan asuransi dan cabang-

cabangnya

Ketersediaan air

bersih

1. Persentase Rumah

Tangga (RT) yang

menggunakan air

bersih

Jumlah RT menggunakan air bersih

Jumlah RT x 100

Fasilitas listrik dan

telepon

m. Rasio ketersediaan

daya listrik

n. Persentase rumah

tangga yang

menggunakan listrik

o. Persentase penduduk

yang menggunakan

HP/relepon

Daya listrik terpasang

Jumlah kebutuhan

Jumlah Rumah Tangga menggunakan

listrik

Jumlah Rumah Tangga

x 100

Jumlah penduduk menggunakan

HP/telpon

Jumlah penduduk

x 100

Ketersediaan restoran

p. Jenis, kelas, dan jumlah

restoran

Persentase jumlah restoran menurut jenis dan kelas

Ketersediaan

penginapan

q. Jenis, kelas, dan

jumlah penginapan/

hotel

Persentase jumlah penginapan/ hotel menurut jenis

dan kelas

3. Iklim Berinvestasi

Keamanan dan

ketertiban

a. Angka kriminalitas

Jumlah tindak kriminal selama 1 tahun

Jumlah penduduk seluruhnya x 10.000

b. Jumlah demo

Jumlah demo dalam 1 tahun

Kemudahan penjinan

c. Lama proses

perijinan

Rata-rata lama proses perijinan (dalam hari)

Pengenaan pajak

daerah

d. Jumlah dan macam

pajak dan retribusi

daerah

Jumlah dan macam pajak dan retribusi daerah

Perda e. Jumlah Perda yang

mendukung iklim

usaha

Jumlah Perda yang mendukung iklim usaha

Status desa

f. Persentase desa

berstatus

swasembada

terhadap total desa

Jumlah desa/kelurahan berswasembada

Jumlah desa/kelurahan x 100

4. Sumber Daya Manusia

Kualitas tenaga kerja

a. Rasio lulusan

S1/S2/S3

Jumlah lulusan S1/S2/S3

Jumlah penduduk x 10.000

Page 26: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-19

Tingkat

ketergantungan

b. Rasio ketergantungan

Penduduk usia < 15 th + usia > 64

Penduduk usia 15-64

x 100

Sementara itu, pada PP No. 8 tahun 2008, Bab VI mengenai Pengendalian dan Evaluasi

menerangkan bahwa, yang dimaksud dengan pengendalian meliputi pengendalian

terhadap: a. kebijakan perencanaan pembangunan daerah; dan b. pelaksanaan rencana

pembangunan daerah. Dalam pelaksanaannya, pengendalian dilakukan oleh Bappeda

untuk keseluruhan perencanaan pembangunan daerah dan oleh Kepala SKPD untuk

program dan/atau kegiatan sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.

Pengendalian oleh Bappeda meliputi pemantauan, supervisi dan tindak lanjut

penyimpangan terhadap pencapaian tujuan agar program dan kegiatan sesuai dengan

kebijakan pembangunan daerah. Sedangkan Pemantauan pelaksanaan program

dan/atau kegiatan oleh SKPD meliputi realisasi pencapaian target, penyerapan dana,

dan kendala yang dihadapi. Hasil pemantauan pelaksanaan program dan/atau kegiatan

disusun dalam bentuk laporan triwulan untuk disampaikan kepada Bappeda.

Selanjutnya Kepala Bappeda melaporkan hasil pemantauan dan supervisi rencana

pembangunan kepada kepala daerah, disertai dengan rekomendasi dan langkah-

langkah yang diperlukan.

Adapun evaluasi, sebagaimana dimaksud dalam PP No. 8 tahun 2008 adalah evaluasi

yang meliputi:

a. Kebijakan perencanaan pembangunan daerah;

b. Pelaksanaan rencana pembangunan daerah; dan

c. Hasil rencana pembangunan daerah.

Sama halnya dengan kegiatan pengendalian (monitoring), kegiatan evaluasi ini

dilakukan oleh Bappeda untuk keseluruhan perencanaan pembangunan daerah dan

oleh Kepala SKPD untuk capaian kinerja pelaksanaan program dan kegiatan SKPD

periode sebelumnya. Evaluasi oleh Bappeda meliputi:

a. penilaian terhadap pelaksanaan proses perumusan dokumen rencana

pembangunan daerah, dan pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan

daerah;

b. menghimpun, menganalisis dan menyusun hasil evaluasi Kepala SKPD dalam

rangka pencapaian rencana pembangunan daerah.

Hasil evaluasi ini akan menjadi bahan bagi penyusunan rencana pembangunan daerah

untuk periode berikutnya. Agar kegiatan monitoring dan evaluasi dapat dijalankan

dengan baik, diperlukan suatu sistem informasi yang dapat didukung dengan fasilitas

internet (berbasis web) dan smart maps (sistem informasi geografi).

Page 27: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Kerja Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

II-20

Namun demikian, monitoring dan evaluasi yang ditekankan dalam pembahasan ini

adalah monitoring dan evaluasi terhadap rencana induk yang bersifat jangka menengah

(2010-2014). Alhasil, pencapaian indikator yang perlu dipantau bukan indikator

output, melainkan indikator yang bersifat outcome (menggambarkan tingkat

pencapaian atas hasil yang menyangkut kepentingan banyak pihak).

Page 28: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-1

BAB III

KERANGKA LOGIS MONITORING DAN EVALUASI RENCANA INDUK

PENGELOLAAN BATAS WILAYAH NEGARA DAN KAWASAN PERBATASAN 2011-2014

A. KERANGKA LOGIS MONITORING DAN EVALUASI

Dengan dilandasi pada Gambar 1.1 (Bab I), maka Kerangka monitoring dan evaluasi

dirumuskan seperti pada Gambar 3.1 berikut:

KERANGKA MONITORING DAN EVALUASI

RENCANA AKSI (TAHUNAN)

RENCANA INDUK PENGELOLAAN PERBATASAN 2011-2014

Tujuan

Visi dan Misi

Strategi dan Program

Kegiatan

Sumberdaya

Indikator Manfaat

Indikator Dampak

Indikator Hasil

Indikator Output

Indikator Input

Benefit/Manfaat

Impact/Dampak

Result/Hasil

Output/Keluaran

Input/Masukan

Struktur Rencana IndikatorLogika Vertikal

ISU DAN PERMASALAHAN STRATEGIS

BASELINE DATA

Gambar 3.1. Kerangka Monitoring dan Evaluasi

Dari Gambar 3.1 diatas, berbagai indikator sebagai ukuran hasil (Outcome Measure

atau Lag Indicators) dari visi dan misi, tujuan (goals) dan strategi/program sebagai

berikut:

a) INPUT, berupa segala sesuatu yang dibutuhkan, baik program dan kegiatan,

sumber dana, sumber daya alam, sumber daya manusia, maupun berupa teknologi

Page 29: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-2

dan informasi, agar kegiatan pelaksanaan dapat berjalan dan menghasilkan

keluaran

b) PROSES, upaya yang dilakukan dalam mengolah masukan menjadi keluaran.

Indikator ini umumnya dikaitkan dengan keterlibatan para pemangku

kepentingan (stakeholders) termasuk penerima manfaat, serta dikaitkan dengan

mekanisme pelaksanaannya, termasuk koordinasi dan hubungan kerja antar unit

organisas

c) KELUARAN (OUTPUT), yaitu pencapaian sasaran dari suatu kegiatan, baik

dalam wujud fisik maupun non-fisik.

d) OUTCOME, yaitu menunjukkan telah dicapainya maksud dan tujuan dari

kegiatan-kegiatan yang telah selesai dilaksanakan atau indicator yang

mencerminkan fungsi dan manfaat keluaran kegiatan

e) MANFAAT adalah sesuatu yang terkait dengan tujuan akhir dari pelaksanaan

kegiatan.

f) DAMPAK adalah pengaruh yang ditimbulkan baik positif maupun negatif pada

setiap tingkatan indikator berdasarkan asumsi yang telah ditetapkan.

B. OBJEK SASARAN MONITORING DAN EVALUASI

Adapun yang menjadi “objek sasaran” untuk pelaksanaan monitoring dan evaluasi

adalah:

1. Kebijakan (Norma, Standar, Pedoman, Kriteria) Operasional dan Pendanaan

pengelolaan batas wilayah Negara dan kawasan perbatasan kawasan perbatasan;

2. Perencanaan pada Pengelolaan Batas wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan

(Batas Wilayah Negara, Hankam dan Hukum, Ekonomi Kawasan, Sosial Dasar, dan

Kelembagaan);

3. Pelaksanaan;

4. Kelembagaan Pengelola Perbatasan dan Masyarakat.

Dalam penyusunan kerangka monitoring di sini, “objek sasaran” nya adalah poin 2

yaitu Rencana Induk pengelolaan batas wilayah Negara dan kawasan

perbatasan (suatu rencana jangka menengah 5-tahunan dimana indikator yang

digunakan adalah indikator hasil (outcome) dan indikator dampak (impact) yang

dianalisis berdasarkan tujuan pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan

perbatasan) dengan aspek-aspek sebagai berikut:

1. Penetapan dan Penegasan Batas Wilayah Negara;

2. Peningkatan Pertahanan, Keamanan dan Penegakan Hukum;

3. Peningkatan Pertumbuhan Ekonomi Kawasan Perbatasan;

4. Pelayanan Sosial Dasar Dan Budaya Kawasan Perbatasan;

5. Penguatan Kelembagaan Pengelolaan Kawasan Perbatasan.

Monitoring dan evaluasi terhadap rencana pembangunan ini telah dinyatakan pulan

dalam UU No. 25 tahun 2004, bahwa tahapan perencanaan pembangunan terdiri dari

4 (empat) tahapan, yakni: (1) penyusunan rencana; (2) penetapan rencana; (3)

Page 30: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-3

pengendalian pelaksanaan rencana; dan (4) evaluasi pelaksanaan rencana. Kegiatan

perencanaan, pelaksanaan, pengendalian dan evaluasi pelaksanaan rencana

merupakan bagian-bagian dari fungsi manajemen, yang saling terkait dan tidak dapat

dipisahkan satu sama lain.

Pengendalian pelaksanaan rencana pembangunan dimaksudkan untuk menjamin

tercapainya tujuan dan sasaran pembangunan yang tertuang dalam rencana

dilakukan melalui kegiatan pemantauan dan pengawasan. Dimana kegiatan

pemantauan adalah kegiatan mengamati perkembangan pelaksanaan rencana

pembangunan, mengidentifikasi serta mengantisipasi permasalahan yang timbul

dan/atau akan timbul untuk dapat diambil tindakan sedini mungkin. (PP No. 39

tahun 2006).

Mengacu pada PP No. 39 tahun 2006 dan PP No. 6 tahun 2008, kegiatan monitoring

dan evaluasi telah diimplementasikan oleh K/L dan SKPD. Proses pelaksanaan

Monitoring dan Evaluasi tersebut dapat diterapkan dalam Rencana Induk dan

Rencana Aksi Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan

sebagaimana digambarkan Tabel 3.1. di bawah.

Berdasarkan berbagai uraian sebelumnya, maka disusun matriks kerangka

monitoring dan evaluasi dengan menampilkan indikator-indikator outcome dan

impact, baseline data, dan sumber datanya (Tabel 3.2. – Tabel 3.5.)

C. PENUTUP

Dalam pelaksanaan monitoring dan evaluasi ini tentunya ada pihak yang berkompeten.

Dalam hal ini, BNPP adalah pihak yang berkompeten untuk melakukan monitoring dan

evaluasi terhadap pengelolaan kawasan perbatasan. Namun demikian, dukungan dan

afirmasi yang positif dari berbagai kementerian dan lembaga maupun pemerintah

daerah sangat dibutuhkan.

Perlu diketahui bersama bahwa instrumen ini bukanlah instrumen untuk mengukur

kinerja pemerintah daerah ataupun K/L tetapi dapat digunakan untuk memantau

pengelolaan kawasan perbatasan sehingga hasilnya dapat menjadi perenungan

bersama, apakah pengelolaan kawasan perbatasan sudah optimal dijalankan.

Page 31: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-4

Tabel 3.1. Gambaran Sistem Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pengelolaan BWN-KP

Rencana

Tahun Indikator Yang diukur

2010 2011 2012 2013 2014 2015

Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agu Sep Okt Nov Des Jan Jan Jan Jan Jan input output outcome impact

Rencana Induk

Monitoring x x x x x x

Evaluasi Midterm x

x

Evaluasi Tematik

x x x

Rencana Aksi

Monitoring x X x x x x x x x x x x x x

Evaluasi: (kinerja dan

tematik)

On Going Evaluation (3

kali setiap tahun) x x x x x

expose evaluation-2010 x x

evaluasi tematik-2010

expose evaluation-2011 X x

evaluasi tematik-2011

expose evaluation-2012 x x

evaluasi tematik-2012

expose evaluation-2013 x x

evaluasi tematik-2013

expose evaluation-2014

evaluasi tematik-2014 x x

Page 32: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-5

Tabel. 3.2

Matriks Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi : Indikator Dampak (Impact)

Kawasan Perbatasan Darat

TUJUAN/GOALS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET 2014 ASUMSI KETERANGAN

1 Meningkatnya perekonomian

wilayah di kawasan perbatasan

darat

1. Rata-rata PDRB non

migas ADHK

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

darat

Tahun 2008 : Rp. 1.288,1

miliar

Rp. 1.736 miliar

prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

2. Rata-rata laju

pertumbuhan PDRB

non-migas ADHK

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

darat

Tahun 2008 : 7,00 % 7,14 % prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

3. Jumlah

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

darat dengan status

tipologi ekonomi

(klassen typhology)

tidak tertinggal

Tahun 2009 : 9

kabupaten/kota

16 BNPP melakukan

kajian analisis

tipologi ekonomi

wilayah (tipologi

klassen) secara

periodik

Berdasarkan prinsip II pada

Rencana Induk,

“mengukuhkan kapasitas

Indonesia dalam Persaingan

Global”, maka seluruh kab

(16) tidak boleh berstatus

tertinggal lagi.

Sumber Data

a. Publikasi PDRB kabupaten/kota di Indonesia, BPS

b. Kajian tipologi ekonomi wilayah, BNPP

2 Meningkatnya taraf dan

kualitas hidup masyarakat di

kawasan perbatasan darat

1. Rata-rata IPM

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

darat

Tahun 2009: 66,2 70 prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

2. Rata-rata Lama

Sekolah (RLS)

Kabupaten/Kota di

Tahun 2009: 6,67 tahun 7,25 tahun prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

Page 33: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-6

TUJUAN/GOALS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET 2014 ASUMSI KETERANGAN

kawasan perbatasan

3. Rata-rata Angka

Melek Huruf (AMH)

darat penduduk usia

15-24 tahun

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

Tahun 2009: 84% 87,88% prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

4. Rata-rata Angka

Harapan Hidup (AHH)

Kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

darat

Tahun 2009: 66,64 tahun 67,93 tahun prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

5. Rata-rata pengeluaran

perkapita disesuaikan

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

Tahun 2009: Rp. 612,25

ribu

Rp. 630 ribu prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

6. Rata-rata APM SD (7-

12 tahun)

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

Tahun 2009: 91,87% Data yang tersedia hanya

tahun 2009, sehingga tidak

dapat diprediksi angka

untuk tahun 2014

7. Rata-rata persentase

APM SMP (13-15

tahun) kabupaten/

kota di kawasan

perbatasan

Tahun 2009: 53,40% Data yang tersedia hanya

tahun 2009, sehingga tidak

dapat diprediksi angka

untuk tahun 2014

8. Rata-rata persentase

APM SMU (15-17

tahun) kabupaten/

kota di kawasan

perbatasan darat

Tahun: 39,38% Data yang tersedia hanya

tahun 2009, sehingga tidak

dapat diprediksi angka

untuk tahun 2014

Page 34: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-7

TUJUAN/GOALS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET 2014 ASUMSI KETERANGAN

9. Rata-rata PDRB per

kapita kabupaten/

kota di kawasan

perbatasan darat

Tahun 2009 : Rp. 6,8 juta

Rp. 8,83 juta prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

10. Rata-rata persentase

kemiskinan

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

darat

Tahun 2009 : 17,63 % 14 % target RPJMN : 8%-10%

Sumber Data

a. Publikasi PDRB kabupaten/kota di Indonesia, BPS

b. Publikasi Indeks Pembangunan Manusia, BPS

c. Publikasi Data dan informasi kemiskinan, BPS

3. Meningkatnya kualitas

pelayanan publik di kawasan

perbatasan.

Tingkat kepuasan

masyarakat terhadap

pelayanan publik pada

aspek sosial, ekonomi, dan

keamanan di kawasan

perbatasan

Belum ada baseline secara

nasional.

BNPP dan BPPD

menyelenggarakan

survei tingkat

kepuasan

masyarakat secara

periodik.

Saat ini belum pernah

dilakukan survei tingkat

kepuasan secara nasional,

direkomendasilan perlu

dilakukan penelitian secara

periodik.

Sumber Data

Page 35: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-8

Tabel. 3.3

Matriks Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi : Indikator Hasil (Outcome)

Perbatasan Darat

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

OUTCOME 1 : ASPEK BATAS WILAYAH

1.1. Terwujudnya

kesepakatan dalam

penegasan batas negara

(demarkasi)

Jumlah pelaksanaan

perundingan terkait

demarkasi batas darat

- 2

4 6 8 Perundingn

setiap

tahun 2 kali

Sumber Data

Laporan Tahunan Direktorat Jenderal Hukum dan Perjanjian Internasional, Kementerian Luar Negeri

1.2. Terwujudnya peta batas

negara yang

komprehensif

Jumlah NLP peta batas

negara (joint mapping)

koridor perbatasan darat

skala 1:50.000

12 12 24 39 44 Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Target per

tahun

bersifat

akumulatif

Sumber Data

Laporan tahunan Pusat Pemetaan Batas Wilayah, Bakosurtanal

Jumlah NLP pemetaan

kecamatan kawasan

perbatasan darat skala

1:50.000 serta skala

1:25.000

72 89 - - - Target

berdasarkan

laporan dari

Bakosurtanal

Sumber Data

Laporan tahunan Pusat Pemetaan Batas Wilayah, Bakosurtanal

1.3. Terpeliharanya

patok/pilar batas

negara

Persentase patok/pilar

batas yang dipelihara dan

diperbaiki

25% 50% 75% 100% Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Jumlah di kalimantan:

437/9685=5%

2.421

4.843

7.264

9.685

perlakuan

semua tipe

pilar sama

menurut

Bakosurtanal

: kalimantan:

19.328 pilar; Jumlah di NTT:

50/145=35%

36

73

109

145

Page 36: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-9

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

Jumlah di Papua :

(52+1.792 tugu

perapatan)

461

922

1.383

1.844

Papua 14 MM

dan 38 titik

densifikasi

Sumber Data

Laporan Direktorat Wilayah Pertahanan, Kementerian Pertahanan

altf: Laporan Badan Daerah Pengelola Perbatasan Provinsi

OUTCOME 2 : ASPEK

PERTAHANAN, KEAMANAN,

DAN PENEGAKAN HUKUM

INDIKATOR BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

2.1. Meningkatnya kuantitas

dan kualitas sarana

prasarana Pos

Pengamanan perbatasan

pada Lokasi Prioritas

beserta sarana

pendukungnya

Persentase pos

pengamanan perbatasan

pada Lokasi Prioritas

dengan ketersediaan dan

kualitas sarana-

prasarana penunjang

(jalan, listrik, air bersih,

transportasi, komunikasi)

yang memadai

25% 40% 60% 80% Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

jalan baik: 1 pos dari

total 163 pos=0,6%

41 65 98 130 lap. Dit.

Wilhan tahun

2007

listrik: 16,35% 41 65 98 130 kondisi PJU

di desa

(Podes)

air bersih: 6% 41 65 98 130 Akses PAM

di desa

(Podes)

komunikasi: 47% 41 65 98 130 akses hp di

desa

(Podes)

Sumber Data

Laporan Direktorat Wilayah Pertahanan, Kementerian Pertahanan

altf: Laporan Badan Daerah Pengelola Perbatasan Provinsi

altf: BPS, Podes

Page 37: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-10

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

2.2. Meningkatnya

ketersediaan fasillitas

dan kualitas pelayanan

PLB dalam mengawasi

dan memfasilitasi arus

barang dan manusia

antar negara pada

exit/entry point di

Lokasi Prioritas serta

Berkurangnya tumpang

tindih penanganan

pelanggaran lintas batas

oleh instansi terkait di

PLB

Jumlah Exit-Entry Point

(PLB) pada Lokasi

Prioritas dengan

peningkatan

ketersediaaan dan

kualitas sarana-

prasarana penunjang

serta pelayanan lintas

batas secara terpadu

1 (entikong)

10

8

12

16

Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Sumber Data

Laporan Kemenkumham: PPLB ada 80, 130 TPI

altf: Laporan BNPP

OUTCOME 3 : ASPEK

PERTUMBUHAN EKONOMI

WILAYAH, SDA, DAN LH

INDIKATOR BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

3.1. Optimalisasi pengeolaan

potensi SDA di lokasi

prioritas secara

berkelanjutan dengan

pola pengusahaaan yang

didesain khusus dengan

memperhatikan

kearifan lokal bagi

kepentingan masyarakat

di wilayah perbatasan.

Rata-rata produktivitas

komoditi pertanian

kabupaten/kota pada

kawasan perbatasan

darat (Kuintal/ha) :

Data baseline

berasal dari:

a. Padi 31,42 52,36 53,65 54,72 55,98 Target

bdsrkn

Prediksi

Trend data

nasional

16 dari 16

kab

b. Sawit 14,78 35,94 38,23 38,53 39,60 9 dari 16 kab

WKP

c. Kelapa 5,91 12,19 12,35 12,52 12,73 16 dari 16

kab WKP

d. Cengkeh 0,15 2,82 2,82 2,99 3,03 3 dari 16 kab

e. Kopi 2,36 7,62 7,86 7,94 8,13 13 dari 16

kab WKP

f. Lada 2,93 7,51 7,76 7,87 8,03 11 dari 16

kab WKP

g. Karet 3,71 9,43 9,26 9,19 9,29 9 dari 16 kab

Page 38: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-11

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

WKP

Sumber Data

Kabupaten/Kota Dalam Angka, BPS dan Basis Data Kementan

3.2. Terwujudnya

kemudahan birokrasi

perizinan investasi

Jumlah WKP yang

memiliki Pelayanan

Terpadu Satu Pintu

(PTSP)

Tahun 2011 : 10

kabupaten/kota

10 12 14 16 Target per

tahun

bersifat

akumulatif

Jumlah WKP yang

memiliki Pelayanan

Terpadu Satu Pintu (PTS)

dengan kualifikasi

minimal bintang 1

Tahun 2011 : 0

kabupaten/kota

2 4 6 8 Target per

tahun

bersifat

akumulatif

Sumber Data

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM)

3.3. Terbangunnya sarana

dan prasarana

perkotaan pada PKSN

sebagai pusat pelayanan

kawasan perbatasan

Jumlah PKSN yang

dikembangkan sarana

dan prasarananya

sebagai pusat pelayanan

kegiatan kawasan

meliputi jaringan jalan,

pelabuhan laut, bandar

udara, telekomunikasi,

listrik, dan air bersih.

Tahun 2010 : 5 PKSN 6

9 10 12 Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Target per

tahun

bersifat

akumulatif

Sumber Data

1. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Pekerjaan Umum

2. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Perhubungan

3. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian ESDM

4. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Kominfo

3.4. Meningkatnya kegiatan

usaha produktif yang

dilaksanakan oleh

masyarakat

Rata-rata rasio jumlah

Industri Rumah Tangga

terhadap Jumlah Kepala

Keluarga di Kecamatan

Perbatasan

Tahun 2008 : 2 IRT

dalam 100 KK

2,11 2,23 2,36 2,49 Target

prediksi

dari rata-

rata

pertmbhn

IRT

nasional,

hasilnya

cenderung

tidak

bertambah

Rata-rata

Pertumbhn

IRT nasional

5,63% per

tahun

Page 39: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-12

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

Sumber Data

Data Potensi Desa, BPS dan Kemenperin

3.5. Meningkatnya sarana

prasarana, pelayanan

transportasi (darat,

sungai, udara) secara

terpadu untuk

membuka keterisolasian

lokasi-lokasi prioritas

Rata-rata persentase

desa di kecamatan

perbatasan yang sebagian

besar permukaan

jalannya berupa jalan

aspal/beton

Tahun 2008: 17,67%

Rata-rata persentase

desa di kecamatan

perbatasan yang dapat

dilalui oleh kendaraan

roda 4 sepanjang tahun

Tahun 2008: 58,15%

Sumber Data

Podes, BPS

3.7. Meningkatnya

infrastruktur jaringan

telekomunikasi dan

informasi untuk

membuka keterisolasian

lokasi-lokasi prioritas

Rata-rata Persentase

desa pada masing-masing

kecamatan perbatasan

yang mampu mengakses

TV nasional tanpa

parabola

Tahun 2008 : 18,49%

40 % 60 % 80 % 100 % Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Rata-rata persentase

desa pada masing-masing

Kecamatan Perbatasan

yang dapat dijangkau

sinyal telepon seluler

Tahun 2008 : 57 % 60 % 75 % 85 % 100 % Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Sumber Data

BPS, Podes

3.8. Terselenggaranya

perdagangan lintas

batas

Persentase exit-etry point

dengan fasilitas

perdagangan lintas batas

Sumber Data

3.9 Meningkatnya

infrastruktur jaringan

listrik di lokasi prioritas

Rata-rata Persentase

desa pada masing-masing

Kecamatan Perbatasan

yang telah memiliki

Tahun 2008: 16,35% 20% 40% 60% 80% Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Page 40: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-13

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

penerangan jalan utama Sumber Data

BPS, Podes

OUTCOME 4 : ASPEK

PELAYANAN SOSIAL DASAR INDIKATOR BASELINE

TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014

Rata-rata persentase KK

pada masing-masing

kecamatan perbatasan

yang mampu mengakses

listrik PLN

PLN: 9,76% 60% 70% 75% 80% Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Non-PLN: 9,70%

Sumber Data

BPS, Podes

4.2. Terpenuhinya sarana,

prasarana, dan

pelayanan kesehatan di

Lokasi Prioritas yang

memadai

Rata-rata persentase

desa pada masing-masing

kecamatan perbatasan

yang memiliki praktek

dokter.

Tahun 2008 : 14,51%

Rata-rata persentase

desa pada masing-masing

kecamatan perbatasan

yang memiliki praktek

bidan.

Tahun 2008 : 18,82%

Rata-rata persentase

desa pada masing-masing

kecamatan perbatasan

yang mudah/sangat

mudah mengakses

puskesmas

Tahun 2008 : 53,78%

Rata-rata Rasio

puskesmas dan pustu per

satuan penduduk di

kecamatan perbatasan

Tahun 2008 : 2.728

orang untuk 1

puskesmas atau pustu

Sumber Data

BPS, Podes

Page 41: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-14

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

4.5. Terpenuhinya satuan

lingkungan pemukiman

yang memenuhi standar

kesehatan dan tata

ruang di Lokasi Prioritas

Jumlah Lokasi prioritas

yang ditingkatkan

sarana, prasarana

permukimannnya

- Rata-rata prosentase KK

yang tinggal di rumah

kumuh

- Rata-rata prosentase KK

yang memiliki jamban

Tahun 2008: 2,31%

Tahun 2008: 48,73%

Sumber Data

BPS, Podes --> datanya banyak yang kosong

4.6. Terpenuhinya sarana,

prasarana, dan

pelayanan pendidikan di

Lokasi Prioritas

Rata-rata rasio Guru-

murid SD di kecamatan

perbatasan

Tahun 2009: 16,41

Rata-rata rasio Guru-

murid SMP di kecamatan

perbatasan

Tahun 2009: 13,57

Sumber Data

Kabupaten/Kota Dalam Angka, BPS

OUTCOME 5 : ASPEK

KELEMBAGAAN INDIKATOR BASELINE

TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

5.1. Tersusunnya Peraturan

Pemerintah mengenai

pelaksanaan

kewenangan antara

pemerintah pusat dan

pemerintah daerah

dalam pengelolaan

perbatasan

sebagaimana

diamanatkan UU

43/2008 pasal 10 s.d. 13

Persentase kemajuan

penyusunan PP tentang

pelaksanaan kewenangan

pusat-daerah dalam

pengelolaan perbatasan

2011 : Belum

tersedianya PP

Pelaksanaan

kewenangan pusat-

daerah dalam

pengelolaan

perbatasan

Tersusunnya

rancangan PP

Pelaksanaan

kewenangan

pusat-daerah

dalam

pengelolaan

perbatasan

Ditetapkan

nya

rancangan

PP Pelaksa-

naan kewe-

nangan

pusat-

daerah

dalam

pengelola-

an

perbatasan

- - Tahun

2012

masalah PP

sudah ter-

selesaikan

Sumber Data

Laporan Pelaksanaan Kegiatan BNPP

Page 42: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-15

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

5.2. Tercapainya sinergi

K/L dan Pemda dalam

melaksanakan

pembangunan batas

wilayah negara dan

kawasan perbatasan

dengan mengacu kepada

dokumen grand design,

rencana induk, dan

rencana aksi

Persentase realisasi

alokasi dana K/L

dibandingkan dengan

rencana kebutuhan

anggaran dalam Rencana

Aksi Pengelolaan

Perbatasan setiap tahun.

Tahun 2012 : 15,5 %

- 15,15 % 30 % 50 %

Persentase realisasi

alokasi dana APBD untuk

memenuhi rencana

kebutuhan anggaran

pengelolaan perbatasan

dalam Rencana Aksi

Pengelolaan Perbatasan

setiap tahun.

tidak ada

15 % 30 % 50 %

Sumber Data

Rencana Aksi BNPP

5.3. Terwujdnya

kemandirian daerah di

kawasan perbatasan

dalam pembiayaan

pembangunan

Jumlah WKP dengan

kapasitas Fiskal di atas

kategori sedang (indeks

>0,5)

Tahun 2010: 9

kab/WKP

9 11 13 16 NOMOR

245/PMK.07

/2010

Sumber Data

Statistik Keuangan Pemerintah Kab/Kota, BPS

Kemenkeu

5.4. Terwujudnya satuan

kerja perbatasan di

daerah

Jumlah Kabupaten pada

WKP I dan WKP II di

kawasan perbatasan

darat yang memiliki

satuan kerja dengan

fungsi pengelolaan

perbatasan

3 (Sanggau, Nunukan,

Keroom)

4 8 12 16

Sumber Data

BNPP

5.5. Meningkatnya Kinerja

lembaga Pengelola

Perbatasan

Hasil Evaluasi kinerja

kelembagaan dengan

kategori “Baik”

Belum dilakukan

kajian

Sumber Data

Kajian Evaluasi Kinerja Kelembagaan, BNPP (instrumen terlampir)

Page 43: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-16

Page 44: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-17

Tabel. 3.4

Matriks Kerangka Kerja Monitoring dan Evaluasi : Indikator Dampak (Impact)

Perbatasan Laut

TUJUAN/GOALS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET 2014 ASUMSI KETERANGAN

1 Meningkatnya perekonomian

wilayah di kawasan perbatasan

laut

1. Rata-rata PDRB non

migas ADHK

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

laut

Tahun 2009 : Rp. 2.981,1

miliar

Rp. 4.269,7 miliar

prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

2. Rata-rata laju

pertumbuhan PDRB

non-migas ADHK

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

laut

Tahun 2009 : 6,37 % 6,39% prediksi dari trend 5 tahun

terakhir

3. Jumlah

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

darat dengan status

tipologi ekonomi

(klassen typhology)

tidak tertinggal

Tahun 2009 : 10

kabupaten/kota

22 BNPP melakukan

kajian analisis

tipologi ekonomi

wilayah (tipologi

klassen) secara

periodik

Sumber Data

c. Publikasi PDRB kabupaten/kota di Indonesia, BPS

d. Kajian tipologi ekonomi wilayah, BNPP

2 Meningkatnya taraf dan

kualitas hidup masyarakat di

kawasan perbatasan laut

1. Rata-rata IPM

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

laut

Tahun 2009: 71,45 73,56 Trend 5 tahun terakhir

2. Rata-rata Lama

Sekolah (RLS)

Kabupaten/Kota di

kawasan perbatasan

Tahun 2009: 7,89 tahun 8,58 tahun Trend 5 tahun terakhir

Page 45: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-18

TUJUAN/GOALS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET 2014 ASUMSI KETERANGAN

3. Rata-rata Angka

Melek Huruf (AMH)

darat penduduk usia

15-24 tahun

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

Tahun 2009 96,11 % 98,83 % Trend 5 tahun terakhir

4. Rata-rata Angka

Harapan Hidup (AHH)

Kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

laut

Tahun 2009: 68,70 tahun 65, 71 tahun Trend 5 tahun terakhir

menurun

5. Rata-rata pengeluaran

perkapita disesuaikan

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

Tahun 2009 Rp. 616,11 ribu 634,59 ribu Trend 5 tahun terakhir

6. Rata-rata APM SD (7-

12 tahun) kabupaten/

kota di kawasan

perbatasan

Tahun 2009: 94,80% 100% Target MDGS

100%

Data yang tersedia hanya

tahun 2009, sehingga tidak

dapat diprediksi angka

untuk tahun 2014

7. Rata-rata persentase

APM SMP (13-15

tahun) kabupaten/

kota di kawasan

perbatasan

Tahun 2009: 65,50% Data yang tersedia hanya

tahun 2009, sehingga tidak

dapat diprediksi angka

untuk tahun 2014

8. Rata-rata persentase

APM SMU (15-17

tahun) kabupaten/

kota di kawasan

perbatasan laut

Tahun 2009: 52,21% Data yang tersedia hanya

tahun 2009, sehingga tidak

dapat diprediksi angka

untuk tahun 2014

9. Rata-rata PDRB per

kapita kabupaten/

kota di kawasan

perbatasan laut

Tahun 2009 : Rp. 8,445

juta

Rp. 11,483 juta Trend 5 tahun terakhir

Page 46: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-19

TUJUAN/GOALS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET 2014 ASUMSI KETERANGAN

2. Rata-rata persentase

kemiskinan

kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

laut

Tahun 2009 : 14,86 % 10 % target RPJMN : 8%-10%

Sumber Data

a. Publikasi PDRB kabupaten/kota di Indonesia, BPS

b. Publikasi Indeks Pembangunan Manusia, BPS

c. Publikasi Data dan informasi kemiskinan, BPS

3 Meningkatnya kualitas

pelayanan publik di kawasan

perbatasan.

Tingkat kepuasan

masyarakat terhadap

pelayanan publik pada

aspek sosial, ekonomi, dan

keamanan di kawasan

perbatasan

Belum ada baseline secara

nasional.

BNPP dan BPPD

menyelenggarakan

survei tingkat

kepuasan

masyarakat secara

periodik.

Saat ini belum pernah

dilakukan survei tingkat

kepuasan secara nasional,

direkomendasilan perlu

dilakukan penelitian secara

periodik.

Sumber Data

Page 47: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-20

Tabel. 3.5

Matriks Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi : Indikator Hasil (Outcome)

Perbatasan Laut

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

OUTCOME 1 : ASPEK BATAS WILAYAH

1.1 Terwujudnya kesepakatan

antara negara RI dan negara

tetangga pada segmen batas

laut (teritorial dan

yurisdiksi) yang belum

disepakati

Jumlah pelaksanaan

perundingan perbatasan

laut 19 segmen batas 12 24 36 48

Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Sumber Data

Laporan tahunan Pusat Pemetaan Batas Wilayah, Bakosurtanal

Laporan tahunan Kemenlu

1.2. Terwujudnya kejelasan peta

batas negara di laut yang

komprehensif

Jumlah NLP peta batas

negara di laut

Seluruh Indonesia:

a. 1:250ribu 246 NLP

dari target 306

b. 1:50ribu, 2.363

dari target 3.888 NLP

Sumber Data

Laporan Direktorat Wilayah Pertahanan, Kementerian Pertahanan

altf: Laporan Badan Daerah Pengelola Perbatasan Provinsi

OUTCOME 2 : ASPEK

PERTAHANAN, KEAMANAN, DAN

PENEGAKAN HUKUM

INDIKATOR BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014

2.1. Meningkatnya kuantitas

dan kualitas sarana

prasarana Pos Pengamanan

perbatasan pada Lokasi

Prioritas beserta sarana

pendukungnya

Persentase pos

pengamanan

perbatasan pada Lokasi

Prioritas dengan

ketersediaan dan

kualitas sarana-

prasarana penunjang

25% 40% 60% 80% Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

jalan baik: 1 pos dari

total 163 pos=0,6%

lap. Dit.

Wilhan

tahun 2007

Page 48: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-21

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

(jalan, listrik, air bersih,

transportasi,

komunikasi) yang

memadai

listrik: 35,34% kondisi PJU

di desa

(Podes)

air bersih: 10,45% ketersediaan

PAM di desa

(Podes)

komunikasi: 21,44% aksesibilitas

hp di desa

(Podes)

Sumber Data

Laporan Direktorat Wilayah Pertahanan, Kementerian Pertahanan

altf: Laporan Badan Daerah Pengelola Perbatasan Provinsi

altf: BPS, Podes

2.2. Meningkatnya cakupan

pengawasan dan

pengamanan pada Lokasi

Prioritas

Jumlah PPKT dengan

tingkat pengawasan dan

pengamanan yang

memadai 9 PPKT di 9 kec

Lokpri

27 45 63 63 Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

ada penjaga

TNI dan suar

atau alat lain

serta

merupakan

PPKT

prioritas

Sumber Data

Laporan Direktorat Wilayah Pertahanan, Kementerian Pertahanan

altf: Laporan Badan Daerah Pengelola Perbatasan Provinsi

2.3. Meningkatnya ketersediaan

fasillitas dan kualitas

pelayanan PLB dalam

mengawasi dan

memfasilitasi arus barang

dan manusia antar negara

pada exit/entry point di

Lokasi Prioritas serta

Berkurangnya tumpang

Jumlah Exit-Entry Point

(PLB) pada Lokasi

Prioritas dengan

peningkatan

ketersediaaan dan

kualitas sarana-

prasarana penunjang

serta pelayanan lintas

batas secara terpadu

1 (batam) 10 8 12 16 Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Sumber Data

Page 49: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-22

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

tindih penanganan

pelanggaran lintas batas

oleh instansi terkait di PLB

Laporan Kemenkumham: PPLB ada 80, 130 TPI

altf: Laporan BNPP

OUTCOME 3 : ASPEK

PERTUMBUHAN EKONOMI

WILAYAH, SDA, DAN LH

INDIKATOR BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014

3.1. Optimalisasi pengeolaan

potensi SDA di lokasi

prioritas secara

berkelanjutan dengan pola

pengusahaaan yang

didesain khusus dengan

memperhatikan kearifan

lokal bagi kepentingan

masyarakat di wilayah

perbatasan.

Rata-rata produktivitas

komoditi pertanian

kabupaten/kota pada

kawasan perbatasan

darat (ton/ha) :

Tahun 2009:

Data

baseline

diperoleh

dari:

a. Padi 1,844 52,36 53,65 54,72 55,98 Target

berdasarkan

trend data

nasional

13 dari 22

kab

b. Sawit 1,907 35,94 38,23 38,53 39,60 6 dari 22 kab

c. Kelapa 0,593 12,19 12,35 12,52 12,73 19 dari 22

kab

d. Cengkeh 0,079 2,82 2,82 2,99 3,03 7 dari 22 kab

e. Kopi 0,263 7,62 7,86 7,94 8,13 7 dari 22 kab

f. Lada 0 7,51 7,76 7,87 8,03 5 dari 22 kab

g. Karet

0,593 9,43 9,26 9,19 9,29 9 dari 22 kab

Sumber Data

Kabupaten/Kota Dalam Angka, BPS

3.2. Terwujudnya kemudahan

birokrasi perizinan

investasi

Jumlah WKP yang

memiliki Pelayanan

Terpadu Satu Pintu

(PTSP)

Tahun 2011 : 15

kabupaten/kota

16 18 20 22 Target per

tahun

bersifat

akumulatif

Jumlah WKP yang

memiliki Pelayanan

Terpadu Satu Pintu

(PTS) dengan kualifikasi

minimal bintang 1

Tahun 2011 : 1

kabupaten/kota

3 6 9 11 Target per

tahun

bersifat

akumulatif

Sumber Data

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM)

3.3. Terbangunnya sarana dan Jumlah PKSN yang Tahun 2010 : 0 PKSN 3 4 7 8 Target per

Page 50: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-23

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

prasarana perkotaan pada

PKSN sebagai pusat

pelayanan kawasan

perbatasan

dikembangkan sarana

dan prasarananya

sebagai pusat pelayanan

kegiatan kawasan

meliputi jaringan jalan,

pelabuhan laut, bandar

udara, telekomunikasi,

listrik, dan air bersih.

tahun

bersifat

akumulatif

Sumber Data

5. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Pekerjaan Umum

6. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Perhubungan

7. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian ESDM

8. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Kominfo

3.4. Meningkatnya kegiatan

usaha produktif yang

dilaksanakan oleh

masyarakat

Rata-rata rasio jumlah

Industri Rumah Tangga

terhadap Jumlah Kepala

Keluarga di Kecamatan

Perbatasan

Tahun 2008 : 3 IRT

dalam 100 KK

3,17 3,35 3,54 3,73 Target

prediksi dari

rata-rata

pertmbhn

IRT nasional,

hasilnya

cenderung

tidak

bertambah

Rata-rata

Pertumbhn

IRT nasional

5,63% per

tahun

Sumber Data

Data Potensi Desa, BPS

3.5. Meningkatnya sarana

prasarana, pelayanan

transportasi (darat, sungai,

udara) secara terpadu

untuk membuka

keterisolasian lokasi-lokasi

prioritas

Rata-rata persentase

desa di kecamatan

perbatasan yang

sebagian besar

permukaan jalannya

berupa jalan

aspal/beton

Tahun 2008:

35,35%

Rata-rata persentase

desa di kecamatan

perbatasan yang dapat

dilalui oleh kendaraan

roda 4 sepanjang tahun

Tahun 2008:

60,64%

Sumber Data

Podes, BPS

Page 51: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-24

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

3.7. Meningkatnya infrastruktur

jaringan telekomunikasi

dan informasi untuk

membuka keterisolasian

lokasi-lokasi prioritas

Rata-rata Persentase

desa pada masing-

masing kecamatan

perbatasan yang

mampu mengakses TV

nasional tanpa parabola

Tahun 2008 : 30,30

%

40 % 60 % 80 % 100 % Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Rata-rata persentase

desa pada masing-

masing Kecamatan

Perbatasan yang dapat

dijangkau sinyal telepon

seluler

Tahun 2008 : 79 % 80 % 90 % 95 % 100 % Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Sumber Data

BPS, Podes

3.8. Terselenggaranya

perdagangan lintas batas

Persentase exit-etry

point yang telah

merealisasikan

perdagangan lintas

batas sesuai dengan

border trade agreement.

Sumber Data

3.9 Meningkatnya infrastruktur

jaringan listrik

Rata-rata Persentase

desa pada masing-

masing Kecamatan

Perbatasan yang telah

memiliki penerangan

jalan utama

Tahun 2008: 35,54% 40% 50% 60% 80% Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Sumber Data

BPS, Podes

OUTCOME 4 : ASPEK

PELAYANAN SOSIAL DASAR INDIKATOR BASELINE

TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014

4.1. Meningkatnya ketersediaan

listrik di lokasi-lokasi

prioritas

Rata-rata persentase KK

pada masing-masing

kecamatan perbatasan

yang mampu mengakses

listrik PLN

Tahun 2008: 26,29% 60% 70% 75% 80% Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

Sumber Data

BPS, Podes

Page 52: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-25

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

4.2. Terpenuhinya sarana,

prasarana, dan pelayanan

kesehatan di Lokasi

Prioritas yang memadai

Rata-rata persentase

desa pada masing-

masing kecamatan

perbatasan yang

memiliki praktek dokter.

Tahun 2008 :

20,46%

Rata-rata persentase

desa pada masing-

masing kecamatan

perbatasan yang

memiliki praktek bidan.

Tahun 2008 :

28,50%

Rata-rata persentase

desa pada masing-

masing kecamatan

perbatasan yang

mudah/sangat mudah

mengakses puskesmas

Tahun 2008 :

72,51%

Rata-rata Rasio

puskesmas dan pustu

per satuan penduduk di

kecamatan perbatasan

Tahun 2008 : 3.748

orang per satu

puskesmas/pustu

Sumber Data

BPS, Podes

4.5. Terpenuhinya satuan

lingkungan pemukiman

yang memenuhi standar

kesehatan dan tata ruang di

Lokasi Prioritas

Jumlah Lokasi prioritas

yang ditingkatkan

sarana, prasarana

permukimannnya

- Rata-rata prosentase

rumah kumuh terhadap

jumlah KK

- Rata-rata prosentase

rumah memiliki jamban

terhadap jumlah KK

Tahun 2008: 1,62% 10 28 41 68 Target

bdsrkn

Rinduk

BWN-KP

rmh dg jamban:

60,78%

Sumber Data

BPS, Podes --> datanya banyak yang kosong

4.7. Terpenuhinya sarana,

prasarana, dan pelayanan

pendidikan di Lokasi

Rata-rata rasio Guru-

murid SD di kecamatan

perbatasan

Tahun 2009: 13,74

Page 53: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-26

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

Prioritas Rata-rata rasio Guru-

murid SMP di

kecamatan perbatasan

Tahun 2009: 24

Sumber Data

Kabupaten/Kota Dalam Angka, BPS

OUTCOME 5 : ASPEK

KELEMBAGAAN INDIKATOR BASELINE

TARGET

2011

TARGET

2012

TARGET

2013

TARGET

2014

5.1. Tersusunnya Peraturan

Pemerintah mengenai

pelaksanaan kewenangan

antara pemerintah pusat

dan pemerintah daerah

dalam pengelolaan

perbatasan sebagaimana

diamanatkan UU 43/2008

pasal 10 s.d. 13

Persentase kemajuan

penyusunan PP tentang

pelaksanaan

kewenangan pusat-

daerah dalam

pengelolaan perbatasan

2011 : Belum

tersedianya PP

Pelaksanaan

kewenangan pusat-

daerah dalam

pengelolaan

perbatasan

Tersusunnya

rancangan PP

Pelaksanaan

kewenangan

pusat-daerah

dalam

pengelolaan

perbatasan

Ditetapkannya

rancangan PP

Pelaksanaan

kewenangan

pusat-daerah

dalam

pengelolaan

perbatasan

- - PP ini telah

diselesaikan

pada tahun

2012

Sumber Data

Laporan Pelaksanaan Kegiatan BNPP

5.2. Tercapainya sinergi K/L

dan Pemda dalam

melaksanakan

pembangunan batas

wilayah negara dan

kawasan perbatasan

dengan mengacu kepada

dokumen grand design,

rencana induk, dan rencana

aksi

Persentase realisasi

alokasi dana K/L

dibandingkan dengan

rencana kebutuhan

anggaran dalam

Rencana Aksi

Pengelolaan Perbatasan

setiap tahun.

Tahun 2012 : 15,5 %

- 15,15 % 30 % 50 %

Persentase realisasi

alokasi dana APBD

untuk memenuhi

rencana kebutuhan

anggaran pengelolaan

perbatasan dalam

Rencana Aksi

Pengelolaan Perbatasan

setiap tahun.

tidak ada

15 % 30 % 50 %

Sumber Data

Rencana Aksi BNPP

5.3. Terwujdnya kemandirian Jumlah WKP dengan Tahun 2010: 19 19 20 21 22 NOMOR

Page 54: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Kerangka Logis Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Kawasan Perbatasan Institution Building for The Accelerated Development of Border Area

III-27

SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA BASELINE TARGET

2011 TARGET 2012

TARGET

2013

TARGET

2014 ASUMSI KET.

daerah di kawasan

perbatasan dalam

pembiayaan pembangunan

kapasitas Fiskal di atas

kategori sedang (indeks

>0,5)

245/PMK.07

/2010

Sumber Data

Statistik Keuangan Pemerintah Kab/Kota, BPS

5.4. Terwujudnya satuan kerja

perbatasan di daerah

Jumlah Kabupaten pada

WKP I dan WKP II di

kawasan perbatasan

darat yang memiliki

satuan kerja dengan

fungsi pengelolaan

perbatasan

2 (Bintan, Talaud) 4 12 18 22

Sumber Data

BNPP

5.5. Meningkatnya Kinerja

lembaga Pengelola

Perbatasan

Hasil Evaluasi kinerja

kelembagaan dengan

kategori “Baik”

Belum dilakukan

kajian

Sumber Data

Kajian Evaluasi Kinerja Kelembagaan, BNPP (instrumen terlampir)

Penjelasan teknis mengenai penggunaan indikator dalam kerangka Monitoring dan Evaluasi di atas, terlampir.

Page 55: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

DAFTAR PUSTAKA

-----Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan, BNPP-2011.

----- Drs. H. Dadang Solihin, MA Direktur Evaluasi Kinerja Pembangunan Daerah Bappenas Teknik Penyusunan Kriteria dan Indikator Kinerja Pembangunan Bintek Perencanaan Penganggaran dan Monev Pembangunan Ikatan Widyaiswara Indonesia Hotel Twin Plaza-Jakarta, 26 Juli 2008

----- Deddy T Dikson. Keterbelakangan & ketergantungan: teori pembangunan di Indonesia, Malaysia dan Thailand. 2005

----- Syamsiah Badruddin, Maret 2009, Pengertian Pembangunan,

----- Kuncoro Mudrajad, Ekonomi Pembangunan: Teori, Masalah, dan Kebijakan, UPPAMPYKPN, Yogyakarta.

----- Simrenas, Sistem Informasi dan Manajemen Perencanaan Pembangunan Nasional- Bappenas.

----- Rajesri Govindaraju, Pengembangan Sistem Informasi-Manajemen Sistem Informasi-ITB.

----- Impact evaluation in practice. Paul J. Gertler, Sebastian Martinez, Patrick Premand, Laura B. Rawlings,Christel M. J. Vermeersch. 2011 The IBRD/ The World Bank

----- Imas, Linda G. M., and Ray C. Rist. 2009. The Road to Results: Designing and

Conducting Eff ective Development Evaluations. Washington, DC: World Bank.

----- Perpres No 12 Tahun 2010 Tentang Badan Nasional Pengelola Perbatasan.

----- PP No. 39 tahun 2006 tentang Tata Cara Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan.

----- PP No. 6 tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah.

----- PP No 8 tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Perencanaan Pembangunan Daerah.

Page 56: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Lampiran 1

Penjelasan Teknis Indikator yang Digunakan

I. Indikator Dampak

A. Meningkatnya perekonomian wilayah di kawasan perbatasan

Indikator yang digunakan untuk mengukur pencapaian tujuan “Meningkatnya

perekonomian wilayah di kawasan perbatasan” meliputi :

(1) Rata-rata PDRB non migas Atas Dasar Harga Konstan kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) adalah produksi yang dihasilkan oleh

suatu masyarakat dalam kurun waktu 1 tahun yang berada di daerah/ regional

tertentu, diukur dalam nilai rupiah. PDRB harga konstan adalah nilai PDRB

yang dihitung dengan harga konstan pada satu tahun dasar tertentu, PDRB

harga konstan dapat digunakan untuk menunjukkan kapasitas dan laju

pertumbuhan ekonomi suatu wilayah secara keseluruhan dari tahun ke tahun.

Untuk mengukur pencapaian tujuan secara nasional, digunakan rata-rata PDRB

non migas Atas Dasar Harga Konstan Kabupaten/kota di kawasan perbatasan.

Nilai PDRB non-migas digunakan dalam pengukuran indikator ini untuk

memperoleh kapasitas ekonomi “riil” tanpa memperhitungkan peranan sektor

migas. Rumus perhitungan indikator ini adalah sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(2) Rata-rata laju pertumbuhan PDRB non-migas ADHK kabupaten/kota di

kawasan perbatasan

Pertumbuhan PDRB merupakan indikator yang dapat digunakan mengetahui

kondisi perekonomian secara makro yang menunjukkan tingkat pertumbuhan

ekonomi pada suatu daerah, diukur dalam persentase. Untuk mengukur

pencapaian tujuan secara nasional, digunakan indikator rata-rata pertumbuhan

PDRB non migas Atas Dasar Harga Konstan Kabupaten/kota di kawasan

perbatasan. Rumus perhitungan indikator ini adalah sebagai berikut

Page 57: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(3) Jumlah kabupaten/kota di kawasan perbatasan dengan status tipologi

ekonomi (klassen typhology) tidak tertinggal dibandingkan dengan rata-

rata provinsinya.

Pendekatan analisis tipologi klassen (Klassen Typology) digunakan untuk

mengetahui gambaran tentang tipologi perkembangan ekonomi tiap-tiap

daerah meliputi : (1) daerah cepat maju dan cepat tumbuh (high growth and

high income), (2) daerah maju, tetapi tertekan (high income but low growth),

(3) daerah berkembang cepat (high growth but low income), dan (4) daerah

relatif tertinggal (lowgrowth and low income). Pendekatan Tipologi Klassen

pada dasarnya membagikabupaten/kota berdasarkan dua indikator

utama,yaitu pertumbuhan ekonomi daerah danpendapatan per kapita daerah.

Di masing-masing kabupaten, kedua variabel ini kemudian dibandingkan

dengan pertumbuhan ekonomi dan pendapatan per kapita provinsi, kemudian

digambarkan dalam grafik scattered plot. Pendekatanini akan menghasilkan

empat karakteristik pola dan struktur pertumbuhan ekonomi yang berbeda,

yang dibagi ke empat kuadran yang manggambarkan tipologi perkembangan

ekonomi tiap-tiap daerah. Untuk mengukur pencapaian tujuan secara nasional,

dihitung jumlah kabupaten/kota di kawasan perbatasan setiap provinsi yang

tidak termasuk tipologi daerah tertinggal (low growth and low income). Jika

jumlah kabupaten/kota yang rekatif tinggal di setiap provinsi semakin

menurun, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

B. Tujuan 2 : Meningkatnya taraf dan kualitas hidup masyarakat di kawasan

perbatasan

Indikator yang digunakan untuk mengukur pencapaian tujuan “Meningkatnya

taraf dan kualitas hidup masyarakat di kawasan perbatasan” meliputi :

(1) Rata-rata IPM kabupaten/kota di kawasan perbatasan

IPM merupakan Indikator keberhasilan upaya membangun kualitas hidup manusia

(masyarakat/penduduk). Ukuran IPM diwakili oleh 3 (tiga) parameter yang terdiri

atas angka harapan hidup, pencapaian pendidikan, dan paritas dayabeli. Untuk

mengukur pencapaian tujuan secara nasional, dihitung rata-rata IPM kabupaten/kota

di kawasan perbatasan dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

Page 58: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

(2) Rata-rata Lama Sekolah (RLS) Kabupaten/Kota di kawasan perbatasan

Angka rata-rata lama sekolah adalah rata-rata jumlah tahun yang dihabiskan oleh

penduduk usia 15 tahun ke atas untuk menempuh semua jenis pendidikan formal

yang pernah dijalani. Untuk mengukur pencapaian tujuan pembangunan secara

nasional, dihitung rata-rata RLS kabupaten/kota di kawasan perbatasan dengan

rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(3) Angka Melek Huruf (AMH) Kabupaten/Kota di kawasan perbatasan

Sedangkan Angka rata-rata Melek Huruf adalah rata-rata persentase penduduk usia

15 tahun keatas yang bisa membaca dan menulis serta mengerti sebuah kalimat

sederhana dalam hidupnya sehari-hari. Untuk menghitung AMH dapat menggunakan

rumus sebagai berikut:

dimana:

= angka melek huruf ( penduduk usia 15 tahun keatas) pada tahun t

= Jumlah penduduk (usia diatas 15 tahun) yang bisa membaca dan menulis

pada tahun t

= Jumlah penduduk usia 15 tahun keatas

Adapun untuk menghitung Rata-rata indikator ini adalah sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(4) Rata-rata Angka Harapan Hidup (AHH) Kabupaten/kota di kawasan

perbatasan

Angka Harapan Hidup (AHH) menggambarkan persentase perkiraan rata-rata

lamanya hidup dengan penduduk (dalam tahun) sejak lahir. Untuk mengukur

Page 59: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

pencapaian tujuan secara nasional, dihitung rata-rata AHH kabupaten/kota di

kawasan perbatasan dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(5) Rata-rata pengeluaran perkapita kabupaten/kota di kawasan perbatasan

Angka konsumsi RT per kapita adalah rata-rata pengeluaran konsumsi rumah tangga

per kapita. Angka ini dihitung berdasarkan pengeluaran penduduk untuk makanan

dan bukan makanan per jumlah penduduk. Makanan mencakup seluruh jenis

makanan termasuk makanan jadi, minuman, tembakau, dan sirih. Sedangkan bukan

makanan mencakup perumahan, sandang, biaya kesehatan, sekolah, dan sebagainya.

Untuk mengukur pencapaian tujuan pembangunan secara nasional, dihitung rata-

rata pengeluaran per kapita kabupaten/kota di kawasan perbatasan dengan rumus

sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(6) Rata-rata APM SD (7-12 tahun) kabupaten/kota di kawasan perbatasan

Angka partisipasi murni sekolah dasar adalah perbandingan antara murid sekolah

dasar (SD) dan sederajat usia 7-12 tahun dengan penduduk usia 7-12 tahun,

dinyatakan dalam persentase. Kegunaan APM SD adalah menunjukkan partisipasi

sekolah penduduk usia 7-12 tahun di tingkat SD. Untuk mengukur pencapaian tujuan

pembangunan secara nasional, digunakan rata-rata nilai APM SD kabupaten/kota di

kawasan perbatasan. Rumus perhitungan indikator ini adalah sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(7) Rata-rata persentase APM SMP (13-15 tahun) kabupaten/kota di kawasan

perbatasan

Page 60: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Angka Partisipasi Murni (APM) SMP adalah persentase siswa SMP dan sederajat usia

13-15 tahun dari jumlah penduduk di usia 13-15 tahun, dinyatakan dalam

persentase. Kegunaan APM SMP adalah menunjukkan partisipasi sekolah penduduk

usia 13-15 tahun di tingkat SMP. Untuk mengukur pencapaian tujuan pembangunan

secara nasional, digunakan indikator rata-rata nilai APM SMP kabupaten/kota di

kawasan perbatasan. Rumus perhitungan indikator ini adalah sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(8) Rata-rata persentase APM SMU (15-17 tahun) kabupaten/kota di kawasan

perbatasan

Angka partisipasi murni SMU adalah perbandingan antara murid SMU dan sederajat

usia 15-17 tahun dengan penduduk usia 15-17 tahun, dinyatakan dalam persentase.

Kegunaan APM SMU adalah menunjukkan partisipasi sekolah penduduk usia 15-17

tahun di tingkat SMU. Untuk mengukur pencapaian tujuan pembangunan secara

nasional, digunakan rata-rata nilai APM SD kabupaten/kota di kawasan perbatasan.

Rumus perhitungan indikator ini adalah sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(9) Rata-rata PDRB per kapita kabupaten/kota di kawasan perbatasan

PDRB per kapita dihitung berdasarkan pendapatan regional neto atas dasar biaya

faktor dibagi dengan jumlah penduduk regional pertengahari tahun. PDRB per kapita

berguna untuk menunjukkan rata-rata tingkat kesejahteraan masyarakat di suatu

wilayah. Untuk mengukur pencapaian tujuan pembangunan secara nasional,

digunakan indikator rata-rata nilai PDRB per kapita di kawasan perbatasan. Rumus

perhitungan indikator ini adalah sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(10) Rata-rata persentase kemiskinan kabupaten/kota di kawasan perbatasan

Page 61: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Angka kemiskinan adalah persentase penduduk yang masuk kategori miskin

terhadap jumlah penduduk. Penduduk miskin dihitung berdasarkan garis

kemiskinan. Garis kemiskinan adalah nilai rupiah pengeluaran per kapita setiap

bulan untuk memenuhi standar minimum kebutuhan-kebutuhan konsumsi pangan

dan non pangan yang dibutuhkan oleh individu untuk hidup layak. Untuk mengukur

pencapaian tujuan pembangunan secara nasional, digunakan indikator rata-rata

persentase kemiskinan kabupaten/kota di kawasan perbatasan. Rumus perhitungan

indikator ini adalah sebagai berikut :

Semakin menurun nilai indikator ini, maka kinerjanya dinilai semakin baik.

C. Tujuan 3 : Meningkatnya kualitas pelayanan publik di kawasan perbatasan

Indikator yang digunakan untuk mengukur kualitas pelayanan publik di kawasan

perbatasan adalah tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik pada

aspek sosial, ekonomi, dan keamanan di kawasan perbatasan. Tingkat kepuasan

masyarakat diukur melalui survei kualitatif dengan menggunakan kuisioner untuk

menilai kepuasan masyarakat terhadap pelayanan infrastruktur, pendidikan,

kesehatan, dan pelayanan lintas batas di kawasan perbatasan. Gambaran Panduan

Pelaksanaan Survei terlampir.

II. Indikator Hasil (Outcome) Pembangunan Kawasan Perbatasan

A. Aspek Batas Wilayah

Indikator yang digunakan untuk mengukuran sasaran-sasaran hasil pada aspek batas

wilayah negara meliputi :

(1) Jumlah NLP peta batas negara di laut skala 1:50.000

Indikator ini digunakan untuk mengukur ketersediaan peta batas negara di kawasan

perbatasan darat/laut setiap tahun. Kinerja indikator dinilai baik jika seluruh

koridor perbatasan telah dilengkapi oleh peta batas hasil Joint Mapping skala 1:

50.000

(2) Jumlah NLP pemetaan kecamatan kawasan perbatasan skala 1:50.000

serta skala 1:25.000

Indikator ini digunakan untuk mengukur ketersediaan peta kecamatan di kawasan

perbatasan darat setiap tahun. Kinerja indikator dinilai baik jika seluruh koridor

kecamatan perbatasan telah dipetakan dengan skala 1 : 50.000 dan 1:25.000

(3) Persentase patok/pilar batas yang dipelihara dan diperbaiki

Persentase patok/pilar batas yang dipelihara dan diperbaiki adalah proporsi

patok/pilar batas yang dipelihara dan diperbaiki terhadap jumlah kebutuhan

Page 62: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

perbaikan pilar batas setiap tahun. Indikator ini digunakan untuk mengukur

kemajuan perbaikan pilar/patok batas di kawasan perbatasan darat. Semakin

meningkat nilaui indikator ini maka kinerjanya dinilai semakin baik.

(4) Jumlah Pelaksanaan Perundingan Perbatasan

Perundingan untuk menyelesaikan kesepakatan segmen batas ini sangat penting,

mengingat masih banyaknya segmen batas yang harus disepakati. Dalam

penyusunan kerangka monitoring ini, indikator pelaksanaan perundingan digunakan

untuk memantau perkembangan kesepakatan antara negara RI dan negara tetangga

pada segmen batas laut (teritorial dan yurisdiksi) yang belum disepakati.

B. Aspek Pertahanan, Keamanan, dan Penegakan Hukum

Indikator yang digunakan untuk mengukur sasaran-sasaran hasil pada aspek

pertahanan, keamanan, dan penegakan hukum meliputi :

(1) Persentase pos pengamanan perbatasan dengan ketersediaan dan

kualitas sarana- prasarana penunjang yang memadai

Persentase pos pengamanan perbatasan dengan ketersediaan dan kualitas sarana-

prasarana penunjang (yang memadai adalah proporsi jumlah pos pamtas yang telah

dilengkapi oleh fasilitas jalan akses, listrik, air bersih, transportasi, dan dan

perbatasan. Rumus perhitungan sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(2) Jumlah PPKT dengan tingkat pengawasan dan pengamanan yang memadai

Pulau-pulau Kecil Terluar/Terdepan (PPKT) perlu mendapat perhatian. Jumlah PPKT

yang dimiliki negara RI adalah 92 pulau, dimana 12 pulau diantaranya menjadi

prioritas dalam aspek pertahanan dan keamanan. Adapun kondisi ke-12 pulau

prioritas ditampilkan sebagai berikut:

NO NAMA LOKASI KONDISI

1. P. Rondo Prov. NAD (berbatasan dg

India)

Luas 0,25 mil2 dan tdk

berpenghuni.

Tempat penyelundupan senjata

Fungsi : pertahanan negara

2. P. Berhala Prov. Sumut (berbatasan dg Tidak berpenghuni

Page 63: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

NO NAMA LOKASI KONDISI

Malaysia) Tempat penyelundupan & rawan

perampokan

Fungsi : pertahanan negara

3. P. Nipa Prov. Riau (berbatasan dg

Singapura)

Luas 10 ha, tdak berpenghuni.

Terjadi perubahan garis pantai

akibata pengambilan pasir.

Fungsi : pertahanan negara

4. P. Sekatung Prov. Riau (berbatasan dg

Vietnam)

Luas 22 km2, tidak berpenghuni

Rawan penyelundupan & imigran

gelap

Fungsi : Pertahanan negara

5. Kep. Anambas Prov. Riau (berbatasan dg

Malaysia

Rawan penyelundupan dan

pendatang ilegal

6. P. Sebatik Prov. Kaltim (berbatasan dg

Malaysia)

Cukup luas, berpenghuni, ada

kegiatan kebun yang tertata &

aktivitas ekonomi lain.

Terbentuk sistem kota-kota, ada

rencana pengembangan kawasan

industri dan dermaga

7. P. Marore Prov. Sulut (berbatasan dg

Philipina)

Luas 168,5 ha, jml penduduk 842

jiwa

Rawan penyelundupan dan

pendatang ilegal

8. P. Miangas Prov. Sulut ( berbatasan dg

Philipina)

Luas 62,2 ha, jml penduduk 631

jiwa

Rawan penyelundupan senjata dan

narkotika serta pendatang ilega

9. P. Fani Prov. Papua (berbatasan dg

Palau)

Rawan subversi, intervensi,

penyelundupan & perompakan

Rawan okupasi oleh negara lain

10. P. Fanildo Prov. Papua (berbatasan dg

Palau)

Jml penduduk 110 jiwa

Rawan subversi & intervensi

negara lain

11. P. Asutubun (Kep.

Tanambar)

Prov. Maluku Tenggara

(berbatasan dg Timor Leste)

Rawan subversi dan interensi pihak

asing

12. P. Batek Prov. NTT (berbatasan dg

Timor Leste)

Luas 400 m2 , tidak berpenghuni

Rawan penyelundupan dan

pendatang ilegal

12. P. Wetar Prov. Maluku tenggara

(beratasan dg Timor Leste)

Rawan penyelundupan dan

pendatang ilegal

Sumber : Dephankam 20031

1 Dalam Diamar, Son (2010) Pembangunan Perkotaan Perbatasan Maritim

Page 64: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

(3) Persentase Exit-Entry Point dengan peningkatan ketersediaaan dan

kualitas sarana- prasarana penunjang serta pelayanan lintas batas secara

terpadu

Persentase exit-entry point dengan peningkatan ketersediaaan dan kualitas sarana-

prasarana penunjang serta pelayanan lintas batas secara terpadu adalah proporsi

jumlah exit-entry point sesuai kesepakatan Border Crossing Agreement yang telah

dilengkapi oleh fasilitas CIQS. Indikator ini digunakan untuk mengukur dukungan

terhadap aktivitas lintas batas tradisional dan internasional di kecamatan

perbatasan. Rumus perhitungan sebagai berikut:

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

C. Aspek Perekonomian Wilayah, Sumberdaya Alam, dan Lingkungan Hidup

Indikator yang digunakan untuk mengukur sasaran-sasaran hasil pada aspek

perekonomian wilayah, sumberdaya alam, dan lingkungan hidup meliputi :

(1) Rata-rata produktivitas komoditi pertanian (padi, sawit, kelapa, cengkeh,

kopi, lada, karet) kabupaten/kota pada kawasan perbatasan

Produktivitas komoditas pertanian adalah rasio jumlah produksi komoditi pertanian

(ton) terhadap luasan lahan (Ha). Indikator ini digunakan untuk mengukur

optimalisasi pemanfaatan potensi sumberdaya alam atau komoditi setempat. Untuk

mengukur pencapaian sasaran pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah,

sumberdaya alam, dan lingkungan Hidup secara nasional, digunakan indikator rata-

rata produktivitas pertanian kabupaten/kota di kawasan perbatasan meliputi padi,

sawit, kelapa, cengkeh, kopi, lada, dan karet. Rumus perhitungan indikator ini adalah

sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya

dinilai semakin baik.

(2) Jumlah WKP yang memiliki Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP)

Indikator ini digunakan untuk mengukur sejauh mana ketersediaan kebijakan daerah

yang mendukung iklim investasi/berusaha berupa pelayanan perizinan terpadu satu

pintu, yang dihitung dengan mengindentifikasi Kabupaten/Kota di kawasan

Page 65: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

perbatasan (WKP) yang telah memiliki Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) setiap

tahun. Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya

dinilai semakin baik.

(3) Jumlah WKP yang memiliki Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dengan

kualifikasi minimal bintang 1

Indikator ini digunakan untuk mengukur kualitas pelayanan perizinan terpadu satu

pintu yang ada di tingkat kabupaten/kota yang dihitung dengan mengidentifikasi

Kabupaten/Kota di kawasan perbatasan (WKP) yang telah memiliki Pelayanan

Terpadu Satu Pintu (PTSP) dengan kualifikasi/grade minimal bintang 1 setiap tahun.

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya dinilai

semakin baik.

Melalui standar kualifikasi yang ditetapkan, Pemerintah menjadikan PTSP memiliki 4

kategori kualifikasi, yakni Bintang 4, Bintang 3, Bintang 2 dan Bintang 1. Adapun

gambaran kinerja bintang PTSP, sebagai berikut:

PTSP tingkat kabupaten/kota yang berkualifikasi Bintang 4 memiliki kinerja

layanan:

1. Melayani perizinan dan non-perizinan yang sudah menjadi kewenangannya

dengan berbasis SPIPISE;

2. Menerima dan melaksanakan penugasan urusan pemerintah di bidang

penanaman modal yang lebih luas dari kualifikasi bintang 3 yang merupakan

kewenangan Pemerintah yang ditetapkan oleh Kepala BKPM berdasarkan hak

substitusi;

PTSP tingkat kabupaten/kota berperingkat Bintang 3 memiliki kinerja

layanan:

1. Melayani perizinan dan non-perizinan sesuai kewenangannya dengan berbasis

SPIPISE;

2. Menerima dan melaksanakan penugasan urusan pemerintahan di bidang

penanaman modal tertentu yang merupakan kewenangan Pemerintah yang

ditetapkan oleh Kepala BKPM berdasarkan hak substitusi;

PTSP tingkat kabupaten/kota berperingkat Bintang 2 memiliki kinerja

layanan:

1. Melayani perizinan dan non-perizinan sesuai kewenangannya dengan berbasis

SPIPISE;

2. Menerima bimbingan pelaksanaan kewenangan pelayanan yang merupakan

kewenangan Pemerintah dari Pemerintah dan/atau pemerintah provinsi;

Page 66: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

PTSP tingkat kabupaten/kota berperingkat Bintang 1 memiliki kinerja

layanan:

1. Melayani perizinan dan non-perizinan sesuai kewenangannya dengan berbasis

SPIPISE;

(4) Jumlah PKSN yang dikembangkan sarana dan prasarananya sebagai pusat

pelayanan kegiatan kawasan meliputi jaringan jalan, pelabuhan laut,

bandar udara, telekomunikasi, listrik, dan air bersih.

Indikator ini digunakan untuk mengukur implementasi pembangunan infrastruktur

perkotaan di kawasan perbatasan yang dihitung dengan mengindentifikasi jumlah

Pusat Kegiatan Strategis Nasional di kawasan perbatasan (WKP) yang menjadi

target bagi pembangunan jaringan jalan, pelabuhan laut, bandar udara,

telekomunikasi, listrik, dan atau air bersih oleh Kementerian terkait setiap tahun.

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya dinilai

semakin baik.

(5) Rata-rata rasio jumlah Industri Rumah Tangga terhadap Jumlah Kepala

Keluarga di Kecamatan Perbatasan.

Rasio jumlah Industri Rumah Tangga (IRT) terhadap jumlah Kepala Keluarga di

Kecamatan perbatasan adalah perbandingan jumlah IRT di kecamatan perbatasan

terhadap jumlah KK di kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan untuk mengukur

tingkat kewirausahaan masyarakat di kecamatan perbatasan pada sektor

sekunder/pengolahan. Untuk mengukur pencapaian sasaran pembangunan kawasan

perbatasan secara nasional, digunakan rata-rata rasio jumlah Industri Rumah Tangga

terhadap Jumlah Kepala Keluarga di Kecamatan Perbatasan, yang dihitung sebagai

berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya

dinilai semakin baik.

(6) Rata-rata rasio jumlah toko terhadap Jumlah Kepala Keluarga di

Kecamatan Perbatasan

Rasio jumlah toko terhadap jumlah Kepala Keluarga di Kecamatan perbatasan adalah

perbandingan jumlah toko di kecamatan perbatasan terhadap jumlah KK di

kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan untuk mengukur tingkat kewirausahaan

masyarakat di kecamatan perbatasan pada sektor tersier. Untuk mengukur

pencapaian sasaran pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah, sumberdaya

alam, dan lingkungan Hidup secara nasional, digunakan rata-rata rasio jumlah toko

Page 67: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

terhadap Jumlah Kepala Keluarga di Kecamatan Perbatasan, yang dihitung sebagai

berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya dinilai

semakin baik.

(7) Jumlah Kabupaten/Kota di kawasan perbatasan (WKP) yang

dikembangkan sebagai kawasan transmigrasi

Kabupaten/Kota di kawasan perbatasan (WKP) yang dikembangkan sebagai

kawasan transmigrasi adalah kabupaten yang menjadi target bagi pengembangan

UPT tranmigrasi dan Kota Terpadu Mandiri. Indikator ini digunakan untuk mengukur

implementasi kebijakan transmigrasi di kawasan perbatasan, yang dihitung dengan

mengidentifikasi jumlah Kabupaten/Kota di kawasan perbatasan (WKP) yang

menjadi target bagi pengembangan kawasan transmigrasi setiap tahun. Semakin

meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya dinilai semakin

baik.

(8) Rata-rata persentase desa di kecamatan perbatasan yang sebagian besar

permukaan jalannya berupa jalan aspal/beton

Persentase desa di kecamatan perbatasan yang sebagian besar permukaan jalannya

berupa jalan aspal/beton adalah proporsi jumlah desa di kecamatan perbatasan

yang sebagian besar permukaan jalannya berupa jalan aspal/beton terhadap jumlah

total desa. Indikator ini digunakan untuk mengukur kemudahan aksesibilitas

transportasi di kecamatan perbatasan. Untuk mengukur pencapaian sasaran

pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah, sumberdaya alam, dan

lingkungan hidup secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase desa di

kecamatan perbatasan yang sebagian besar permukaan jalannya berupa jalan

aspal/beton, yang dihitung dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya dinilai

semakin baik.

(9) Rata-rata persentase desa di kecamatan perbatasan yang dapat dilalui oleh

kendaraan roda 4 sepanjang tahun

Page 68: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Persentase desa di kecamatan perbatasan yang dapat dilalui oleh kendaraan roda 4

sepanjang tahun adalah proporsi jumlah desa di kecamatan perbatasan yang dapat

dilalui oleh kendaraan roda 4 sepanjang tahun terhadap jumlah total desa di

kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan untuk mengukur kemudahan

aksesibilitas transportasi di kecamatan perbatasan. Untuk mengukur pencapaian

sasaran pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah, sumberdaya alam, dan

lingkungan Hidup secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase desa di

kecamatan perbatasan yang dapat dilalui oleh kendaraan roda 4 sepanjang tahun,

yang dihitung dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya dinilai

semakin baik.

(10) Rata-rata Persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan

yang mampu mengakses TV nasional tanpa parabola

Persentase desa pada masing-masing Kecamatan Perbatasan yang mampu

mengakses TV nasional tanpa parabola adalah proporsi jumlah desa di kecamatan

perbatasan yang dapat menerima sinyal telepon seluler terhadap jumlah total desa di

kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan untuk mengukur kemudahan

aksesibilitas informasi di kecamatan perbatasan. Untuk mengukur pencapaian

sasaran pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah, sumberdaya alam, dan

lingkungan hidup secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase desa di

kecamatan perbatasan yang mampu mengakses TV nasional tanpa parabola, yang

dihitung dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(11) Rata-rata persentase desa pada masing-masing Kecamatan Perbatasan

yang dapat dijangkau sinyal telepon seluler

Persentase desa pada masing-masing Kecamatan Perbatasan yang dapat dijangkau

sinyal telepon seluler adalah proporsi jumlah desa di kecamatan perbatasan yang

dapat menerima sinyal telepon seluler terhadap jumlah total desa di kecamatan

tersebut. Indikator ini digunakan untuk mengukur kemudahan aksesibilitas

komunikasi kecamatan perbatasan. Untuk mengukur pencapaian sasaran

Page 69: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah, sumberdaya alam, dan

lingkungan hidup secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase desa di

kecamatan perbatasan yang dapat dijangkau sinyal telepon seluler, yang dihitung

dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan baseline, maka kinerjanya dinilai

semakin baik.

(12) Persentase exit-entry point dengan fasilitas perdagangan lintas batas

Persentase exit-entry point dengan fasilitas perdagangan lintas batas adalah proporsi

jumlah kecamatan exit-entry point sesuai kesepakatan Border Crossing Agreement

yang telah dilengkapi oleh fasilitas pasar atau marketing point terhadap jumlah total

exit-entry point. Indikator ini digunakan untuk mengukur dukungan terhadap

aktivitas perdagangan lintas batas tradisional di kecamatan perbatasan. Untuk

mengukur pencapaian sasaran pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah,

sumberdaya alam, dan lingkungan hidup secara nasional, digunakan indikator rata-

rata jumlah exit-entry point di kecamatan perbatasan yang dilengkapi dengan

fasilitas perdagangan lintas batas seperti pasar dan marketing outlet, yang dihitung

dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(13) Rata-rata Persentase desa pada masing-masing Kecamatan Perbatasan

yang telah memiliki penerangan jalan utama

Persentase desa pada masing-masing Kecamatan Perbatasan yang telah memiliki

penerangan jalan utama adalah proporsi jumlah desa di kecamatan perbatasan

dengan peneranagan jalan utama terhadap jumlah total desa di kecamatan tersebut.

Indikator ini digunakan untuk mengukur tingkat pelayanan listrik untuk kegiatan

pelayanan public di keamatan perbatasan. Untuk mengukur pencapaian sasaran

pembangunan dalam aspek perekonomian wilayah, sumberdaya alam, dan

lingkungan hidup secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase desa

pada masing-masing Kecamatan Perbatasan yang telah memiliki penerangan jalan

utama, yang dihitung dengan rumus sebagai berikut :

Page 70: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, kinerjanya

dinilai semakin baik.

D. Aspek Pelayanan Sosial Dasar

Indikator yang digunakan untuk mengukur sasaran-sasaran hasil pada aspek

pelayanan sosial dasar meliputi :

(1) Rata-rata persentase KK pada masing-masing kecamatan perbatasan yang

mampu mengakses listrik PLN dan non PLN

Persentase KK pada masing-masing kecamatan perbatasan yang mampu mengakses

listrik PLN dan non PLN adalah proporsi KK di kecamatan perbatasan yang mampu

mengakses listrik PLN atau non-PLN terhadap jumlah total KK di kecamatan

tersebut. Indikator ini digunakan untuk mengukur aksesibilitas masyarakat

terhadap pelayanan listrik di kecamatan perbatasan. Untuk mengukur pencapaian

sasaran pembangunan kawasan perbatasan dalam aspek pelayanan sosial dasar

secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase KK pada masing-masing

kecamatan perbatasan yang mampu mengakses listrik PLN dan non-PLN, yang

dihitung dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(2) Rata-rata persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan

yang memiliki praktek dokter.

Persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang memiliki praktek

dokter adalah proporsi jumlah desa di kecamatan perbatasan yang memiliki praktek

dokter terhadap jumlah total desa di kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan

untuk mengukur tingkat pelayanan kesehatan di kecamatan perbatasan. Untuk

mengukur pencapaian sasaran pembangunan kawasan perbatasan dalam aspek

pelayanan sosial dasar secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase

desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang mampu mengakses praktek

dokter, yang dihitung dengan rumus sebagai berikut :

Page 71: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(3) Rata-rata persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan

yang memiliki praktek bidan.

Persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang memiliki praktek

bidan adalah proporsi desa di kecamatan perbatasan yang memiliki praktek bidan

terhadap jumlah total desa di kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan untuk

mengukur tingkat pelayanan kesehatan di kecamatan perbatasan. Untuk mengukur

pencapaian sasaran pembangunan kawasan perbatasan dalam aspek pelayanan

sosial dasar secara nasional, digunakan indikator rata-rata persentase desa pada

masing-masing kecamatan perbatasan yang mampu mengakses praktek bidan, yang

dihitung dengan rumus sebagai berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(4) Rata-rata persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan

yang mudah/sangat mudah mengakses puskesmas

Persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang mudah/sangat

mudah mengakses puskesmas di kecamatan perbatasan adalah proporsi desa di

kecamatan perbatasan yang mudah/sangat mudah mengakses puskesmas terhadap

total jumlah desa di kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan untuk mengukur

kemudahan aksesibilitas masyarakat terhadap pelayanan kesehatan di kecamatan

perbatasan. Untuk mengukur pencapaian sasaran pembangunan kawasan

perbatasan dalam aspek pelayanan sosial dasar secara nasional, digunakan indikator

rata-rata persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang

mudah/sangat mudah mengakses puskesmas, yang dihitung dengan rumus sebagai

berikut :

Page 72: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(5) Rata-rata Rasio puskesmas dan pustu per satuan penduduk di kecamatan

perbatasan

Rasio puskesmas, poliklinik, pustu terhadap penduduk adalah jumlah puskesmas dan

pustu per 1.000 penduduk. Indikator ini digunakan untuk mengukur aksesibilitas

masyarakat terhadap pelayanan kesehatan di kecamatan perbatasan. Untuk

mengukur pencapaian sasaran pembangunan kawasan perbatasan dalam aspek

pelayanan sosial dasar secara nasional, digunakan indikator rata-rata rasio

puskesmas dan pustu per satuan penduduk di kecamatan perbatasansebagai berikut:

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(6) Rata-rata presentase KK pada masing-masing kecamatan perbatasan yang

memilki rumah kumuh

Rasio persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang memiliki

kawasan rumah kumuh adalah proporsi jumlah desa di kecamatan perbatasan yang

memiliki kawasan rumah kumuh terhadap total jumlah desa di kecamatan tersebut.

Indikator ini digunakan untuk mengukur tingkat sanitasi di kecamatan perbatasan.

Untuk mengukur pencapaian sasaran pembangunan kawasan perbatasan dalam

aspek pelayanan sosial dasar secara nasional, digunakan indikator rata-rata

presentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang memilki kawasan

rumah kumuh, yang dihitung dengan rumus sebagai berikut:

Semakin menurun nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka kinerjanya

dinilai semakin baik.

(7) Rata-rata presentase KK pada masing-masing kecamatan perbatasan yang

memilki jamban

Persentase desa pada masing-masing kecamatan perbatasan yang memiliki jamban

adalah proporsi jumlah desa di kecamatan perbatasan yang memiliki jamban

terhadap total jumlah desa di kecamatan tersebut. Indikator ini digunakan untuk

mengukur tingkat sanitasi di kecamatan perbatasan. Untuk mengukur pencapaian

Page 73: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

sasaran pembangunan kawasan perbatasan dalam aspek pelayanan sosial dasar

secara nasional, digunakan indikator rata-rata presentase desa pada masing-masing

kecamatan perbatasan yang memilki jamban, yang dihitung dengan rumus sebagai

berikut :

Semakin meningkat nilai indikator ini dibandingkan dengan baseline, maka

kinerjanya dinilai semakin baik.

(8) Rata-rata rasio Guru-murid SD di kecamatan perbatasan

Rasio guru SD terhadap murid SD adalah jumlah guru tingkat pendidikan dasar per

1.000 jumlah murid pendidikan dasar. Rasio ini mengindikasikan ketersediaan

tenaga pengajar serta untuk mengukur jumlah ideal murid untuk satu guru agar

tercapai mutu pengajaran. Untuk mengukur pencapaian sasaran pembangunan

kawasan perbatasan dalam aspek pelayanan sosial dasar secara nasional, digunakan

indikator rata-rata rasio guru-murid SD di kecamatan perbatasan. Rumus

perhitungan sebagai berikut :

(9) Rata-rata rasio Guru-murid SMP di kecamatan perbatasan

Rasio guru SMP terhadap murid SMP adalah jumlah guru tingkat menengah pertama

per 1.000 jumlah murid pendidikan menengah pertama. Rasio ini mengindikasikan

ketersediaan tenaga pengajar serta mengukur jumlah ideal murid untuk satu guru

agar tercapai mutu pengajaran. Untuk mengukur pencapaian sasaran pembangunan

kawasan perbatasan dalam aspek pelayanan sosial dasar secara nasional, digunakan

indikator rata-rata rasio guru-murid SMP di kecamatan perbatasan. Rumus

perhitungan sebagai berikut:

E. Aspek Kelembagaan

(1) Persentase kemajuan penyusunan PP tentang pelaksanaan kewenangan

pusat-daerah dalam pengelolaan perbatasan sesuai amanat UU 43 pasal 13

Berdasarkan UU 43 2008 pasal 13 tentang Wilayah Negara, perlu disusun Peraturan

Pemerintah tentang pelaksanaan kewenangan Pemerintah, Pemerintah provinsi, dan

Page 74: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pemerintah Kabupaten sebagai penjelasan rinci tentang pembagian kewenangan

dalampasal 10, 11, dan 12. Kejelasan pelaksanaan kewenangan sangat penting,

karena dalam prakteknya di lapangan, terdapat berbagai persoalan yang terjadi

akibat kaburnya pembagian kewenangan Pemerintah Pusat, provinsi, dan

Kabupaten/Kota. Indikator ini mengukur kemajuan penyusunan PP tentang

pelaksanaan kewenangan pusat-daerah dalam pengelolaan perbatasan sesuai

amanat UU 43 pasal 13, dimana ditargetkan pada tahun 2013 PP ini sudah dapat

diselesaikan.

(2) Persentase rencana alokasi dana K/L di kawasan perbatasan

dibandingkan dengan rencana kebutuhan anggaran dalam Rencana Aksi

Pengelolaan Perbatasan setiap tahun.

Rencana Aksi Tahunan memuat rencana kebutuhan pengelolaan batas wilayah dan

kawasan perbatasan yang bersumber dari dana APBN, APBD (Povinsi dan

Kabupaten/Kota), serta kontiribusi swasta. Indikator ini mengukur persentase

rencana alokasi dana K/L di kawasan perbatasan dibandingkan dengan rencana

kebutuhan anggaran yang bersumber dari dana APBN dalam Rencana Aksi

Pengelolaan Perbatasan setiap tahun. Rumus yang digunakan sebagai berikut :

Jika nilai indikator ini semakin mendekati 100% maka kinerjanya dinilai baik.

(3) Persentase realisasi alokasi dana APBD untuk memenuhi rencana

kebutuhan anggaran pengelolaan perbatasan dalam Rencana Aksi

Pengelolaan Perbatasan setiap tahun.

Rencana Aksi Tahunan memuat rencana kebutuhan pengelolaan batas wilayah dan

kawasan perbatasan yang bersumber dari dana APBN, APBD (Povinsi dan

Kabupaten/Kota), serta kontiribusi swasta. Indikator ini mengukur persentase

rencana alokasi dana APBD provinsi dan Kabupaten/Kota di kawasan perbatasan

dibandingkan dengan rencana kebutuhan anggaran yang bersumber dari dana APBD

dalam Rencana Aksi Pengelolaan Perbatasan setiap tahun. Rumus yang digunakan

sebagai berikut :

Jika nilai indikator ini semakin mendekati 100 % maka kinerjanya dinilai baik.

Page 75: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

(4) Rata-rata rasio kemandirian daerah

Rasio kemandirian adalah proporsi nilai Pendapatan Asli Daerah terhadap Total

Pendapatan Daerah. Semakin tinggi porsi PAD dalam pendapatan daerah maka

kabupaten/kota perbatasan dinilai semakin mandiri. Untuk mengukur pencapaian

sasaran pembangunan kawasan perbatasan dalam aspek kelembagaan secara

nasional, digunakan indikator rata-rata rasio kemandirian daerah, yang dihitung

sebagai berikut :

(5) Jumlah Kabupaten/kota kawasan perbatasan dengan satuan kerja dengan

fungsi pengelolaan perbatasan.

Indikator ini digunakan untuk mengukur kelembagaan dalam pengelolaan

perbatasan sevara terintegrasi yang dihitung dengan mengindentifikasi jumlah

Kabupaten/Kota yang telah memiliki satuan kerja dengan fungsi pengelolaan

perbatasan.

Page 76: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Tahun ...

Pembangunan Kawasan

Perbatasan Dari

Perspektif Masyarakat Kecamatan ....

Border Data-E

Page 77: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pembangunan Kawasan Perbatasan Dari Perspektif Masyarakat

Tahun ...

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Halaman 1

I. PENDAHULUAN

1.1. Latarbelakang

Pembangunan kawasan perbatasan negara merupakan amanat

yang telah tertulis pada Perpres No. 5 tahun 2010 tentang RPJMN 2010-

2014 Perpres tersebut menetapkan sasaran-sasaran pokok pembangunan

5 (lima) tahun kedepan terkait pengelolaan batas wilayah negara dan

kawasan perbatasan. Adapun sasaran-sasaran pokoknya adalah sebagai

berikut:

a. Terwujudnya kedaulatan wilayah nasional yang ditandai dengan

kejelasan dan ketegasan batas-batas wilayah negara;

b. Menurunnya kegiatan ilegal dan terpeliharanya lingkungan hidup di

kawasan perbatasan;

c. Meningkatnya kesejahteraan masyarakat yang ditandai dengan

menurunnya jumlah penduduk miskin di kecamatan perbatasan dan

pulau kecil terluar;

d. Berfungsinya Pusat Kegiatan Strategis Nasional (PKSN) sebagai

pusat pelayanan kawasan perbatasan; dan

e. Meningkatnya kondisi perekonomian kawasan perbatasan, yang

ditandai dengan meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi di 38

kabupaten/kota perbatasan yang diprioritaskan penanganannya,

khususnya pada 27 kabupaten perbatasan yang tergolong daerah

tertinggal.

Berdasarkan sasaran pembangunan jangka menengah di atas,

maka fokus prioritas pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan

perbatasan difokuskan pada: (1) Penyelesaian penetapan dan penegasan

batas wilayah negara; (2) Peningkatan upaya pertahanan, keamanan,

serta penegakan hukum; (3) Peningkatan pertumbuhan ekonomi kawasan

Page 78: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pembangunan Kawasan Perbatasan Dari Perspektif Masyarakat

Tahun ...

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Halaman 2

perbatasan; (4) Peningkatan pelayanan sosial dasar; dan (5) Penguatan

kapasitas kelembagaan dalam pengembangan kawasan perbatasan

secara terintegrasi.

Untuk mengetahui tingkat kepuasan masyarakat terhadap

pembangunan di kawasan perbatasan, maka perlu dilakukan survei

terhadap perspektif masyarakat.

1.2. Tujuan

Untuk mengetahui perspektif masyarakat terhadap pembangunan

kawasan perbatasan yang ditinjau dari dimensi Hankam/Hukum,

Perekonomian, Sosial dasar, dan Kelembagaan. Selain itu, pertanyaan-

pertanyaan terbuka pun diberikan untuk mendapatkan pemahaman

mendalam terhadap perspektif tersebut.

1.3. Keluaran (Output)

Berdasarkan survey yang dilakukan terhadap responden, output

yang dicapai adalah:

a. Analisis deskriptif mengenai tingkat kepuasan masyarakat dalam

skala likert 1-5.

b. Analisis berdasarkan hasil wawancara mendalam dengan

responden.

II. METODOLOGI

2.1. Kerangka Pemikiran

Pelaksanaan Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara

dan Kawasan Perbatasan (Perka BNPP No. 2 tahun 2011) telah dimulai

pada tahun 2011. Dalam rangka melihat pencapaian salah satu tujuan dari

Page 79: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pembangunan Kawasan Perbatasan Dari Perspektif Masyarakat

Tahun ...

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Halaman 3

pengelolaan BWN-KP secara jangka menengah, yaitu tingkat kepuasan

masyarakat, maka perlu dilakukan survei.

2.2. Populasi dan Sampel

Penentuan lokasi survey adalah sampel dari lokasi prioritas

(kecamatan) yang telah ditetapkan di Rencana Induk .Alasan pemilihan

sampel adalah—Menghemat biaya dan tenaga; Data yang dikumpulkan

dan dianalisis relatif lebih sedikit dibanding sensus sehingga kualitas data

yang dihasilkan relatif lebih baik.

Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah probability

sampling (yakni setiap masyarakat memiliki peluang yang sama besarnya

untuk menjadi responden). Lebih detail lagi, metode sampling yang

digunakan adalah metode simple random sampling. Simple random

sampling merupakan teknik pengambilan sampel yang memberikan

kesempatan yang sama kepada populasi untuk dijadikan sampel. Dengan

ini, masyarakat dianggap homogen, meskipun pada kenyataannya

heterogenitas masyarakat tidak dapat dihindarkan dan tetap diperhatikan

(tampak pada hasil survey: table frekuensi responden).Sementara untuk

memperoleh data kualitatif menggunakan non-probability sampling, yang

mana secara detail menggunakan purposive sampling.Merupakan metode

penetapan sampel dengan berdasarkan pada kriteria-kriteria tertentu.

Kriteria tersebut adalah: 1) Mengetahui isu perbatasan; 2) Dapat

merepresentasikan masyarakat.

2.3. Data Penelitian

Data yang digunakan adalah data primer melalui instrumen yaitu

kuesioner. Data yang diperoleh adalah data kuantitatif menggunakan

pertanyaan-pertanyaan dalam skala likert. Selain itu, survey ini juga

Page 80: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pembangunan Kawasan Perbatasan Dari Perspektif Masyarakat

Tahun ...

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Halaman 4

menggunakan metode pertanyaan terbuka untuk mendapatkan data

kualitatif.

2.4. Pengumpulan Data

Adapun pengumpulan data dan olah data statistik dilakukan

dengan:

1. Studi literatur mengenai profil Kecamatan

2. Survey lapangan untuk memperoleh data yang relevan dengan

memberikan kuesioner.

3. Wawancara dan diskusi mendalam dengan tokoh masyarakat,

serta masyarakat yang terdiri dari berbagai latarbelakang.

2.5. Metode Analisis

Hasil dari pengumpulan data dan informasi yang dilaksanakan baik

secara desk study, survey lapangan secara internal ataupun eksternal

serta diskusi yang dilakukan dengan masyarakat. Selanjutnya data

dianalisis dengan menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dan

kuantitatif.

III. HASIL SURVEY

Hasil survey terdiri dari hasil olah data kuantitatif dan hasil survey

kualitatif dengan wawancara mendalam.

3.1. Data Kuantitatif

TABEL FREKUENSI RESPONDEN

Statistics

Jenis

Kelamin Usia Pekerjaan Pendapatan Lama

domisili

Page 81: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pembangunan Kawasan Perbatasan Dari Perspektif Masyarakat

Tahun ...

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Halaman 5

N Valid

Missing

Jenis Kelamin

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Pria

Wanita

Total

Usia

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid 17-21

21-30

30-45

45-60

34.00

Total

Pekerjaan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid Pengangguran

Nelayan

Petani

Serabutan

Wiraswasta

Tukang Bangunan

Guru

Pembantu rumah tangga

Pegawai swasta

Tour guide

PNS

Total

Pendapatan

Page 82: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pembangunan Kawasan Perbatasan Dari Perspektif Masyarakat

Tahun ...

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Halaman 6

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid <1000000

1000000-3000000

3000000-5000000

>5000000

Total

Lama domisili

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid <5 tahun

5-10 tahun

>10 tahun

Total

STATISTIK DESKRIPTIF

N Minimum Maximum Mean Std. Deviation

Kondisi Pos Pamtas

Kondisi PLB

Kondisi Fasilitas Keimigrasian di PLB

Kondisi Fasilitas Karantina di PLB

Kondisi Fasilitas Kepabeanan di PLB

Penegakan hukum dari pelanggaran

Sarana/ prasarana ekonomi

Aksesibilitas perekonomian

Pemasaran produk lokal

Pemenuhan kebutuhan barang/ jasa

Sarana/ prasarana pendidikan

Sarana/ prasarana pendidikan

Infrasturktur jalan

Air bersih

Air bersih

Alat transportasi

Telekomunikasi

Page 83: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pembangunan Kawasan Perbatasan Dari Perspektif Masyarakat

Tahun ...

S u r v e i K e p u a s a n M a s y a r a k a t

Halaman 7

Pelabuhan darat dan laut

Peran pemerintah dalam pembangunan kaw. perbatasan

Valid N (listwise)

3.2. Data Kualitatif

Berdasarkan hasil analisis deskriptif di atas, perlu dikaji lebih lanjut

dengan wawancara mendalam dengan beberapa responden yang terdiri

dari tokoh masyarakat, dan masyarakat yang memiliki keragaman

latarbelakang. Adapun pertanyaan terbuka yang diajukan adalah sbb:

Pertanyaan Terbuka:

1. Program Pemerintah yang ada dari tahun:

tahun 2005

tahun 2006

tahun 2007

tahun 2008

tahun 2009

tahun 2010

2. Apakah memilih tinggal di NKRI atau negara tetangga?

3. Dimana berbelanja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari?

Apakah lebih sering di Indonesia atau negara tetangga?

Dimana yang lebih nyaman/lebih dipilih?

Alasan?

4. Jika pernah tinggal di daerah non-perbatasan:

apa perbedaan yang dirasakan antara tinggal di kawasan perbatasan dengan non-perbatasan?

5. Apa saran Anda untuk pemerintah dalam rangka pembangunan kawasan perbatasan?

Page 84: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

KAJIAN EVALUASI KINERJA KELEMBAGAAN

Pengelolaan Batas wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan

Konsep evaluasi sering dianggap sinonim dengan monitoring. Keduanya kendati

berkaitan, sebenarnya dapat dibedakan. Apabila mengikuti alur pikir Suchman (1967),

evaluasi merupakan proses melekatkan sesuatu nilai pada beberapa tujuan tertentu,

dan dari tujuan itulah kemudian ditentukan derajat keberhasilannya dalam mencapai

nilai-nilai yang sudah dilekatkan pada tujuan-tujuan tadi. Konsep evaluasi adakalanya

juga dihubungkan dengan program atau proyek pembangunan tertentu. Casley dan

Kumar (1987) misalnya, merumuskan evaluasi itu sebagai penilaian terhadap kinerja

proyek dan dampaknya pada kelompok sasaran dan daerah tertentu.

Scriven (sebagaimana dikutip oleh Mark, et.al., 2000:9) secara awam mencoba

mengidentifikasi enam bidang besar yang dapat dievaluasi -- yang disebut dengan “Big

Six” P’s -- yaitu: program (programs), kebijakan (policies), produk (products), personil

(personnel), kinerja (performance), dan usulan (proposals). Mengacu pada pendapat

Scriven, dapat ditegaskan bahwa hal penting yang perlu diperhatikan dalam kegiatan

evaluasi adalah “bagaimana seharusnya evaluasi dilakukan” bukan “apa yang akan

dievaluasi”. Hal ini didukung sepenuhnya oleh Mark, et.al. (2000:9) sebagai berikut:

“This leads him (Scriven, pen.) to describe evaluations as a trans-discipline ..… at a

fundamental level, the logic of evaluation is the same regardless of what being

evaluated”.

Dari apa yang dikemukakan diatas menjadi jelas bahwa evaluasi kinerja rencana induk

pengelolaan batas wilayah Negara dan kawasan perbatasan pada dasarnya merupakan

evaluasi terhadap hasil suatu kebijakan publik. Dalam kajian ini dari “Big Six” P’s yang

seperti dikemukakan diatas, maka yang akan dievaluasi adalah kinerja (performance),

khususnya kinerja pengelolaan batas wilayah Negara dan kawasan perbatasan. Namun

demikian berbagai kebijakan yang ditetapkan dengan sendirinya tetap akan menjadi

focus bahasan sebelum pedoman evaluasi kinerja pengelolaan batas wilayah negara dan

kawasan perbatasan disusun.

Pengukuran kinerja pada dasarnya digunakan sebagai alat manajemen untuk

meningkatkan kualitas pengambilan keputusan dan akuntabilitas. Pengukuran kinerja ini

mempunyai makna ganda, yaitu pengukuran kinerja itu sendiri (melalui monitoring) dan

evaluasi kinerja. Pengukuran kinerja merupakan jembatan antara perencanaan strategis

dan akuntabilitas, sedangkan evaluasi kineria merupakan tahap setelah pengukuran

kineria dilakukan melalui perhitungan nilai capaian dari pelaksanaan kegiatan.

Pengukuran kinerja mensyaratkan bahwa seluruh aktivitas organisasi harus dapat

diukur. Pengukuran ini tidak hanya mencakup input dari program organisasi tetapi lebih

Page 85: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

menekankan pada keluaran, proses, manfaat dan dampak dari program organisasi bagi

kesejahteraan rakyat. Pengukuran kinerja suatu instansi maupun organisasi kemudian

didasarkan pada kemampuan instansi maupun organisasi dalam mengelola sumberdaya

(bukan hanya keuangan) yang dikelolanya, untuk mencapai hasil sesuai dengan rencana

yang telah dituangkan dalam rencana strategis. Dengan demikian evaluasi kinerja

organisasi akan memberikan manfaat dalam:

a) Memastikan pemahaman para pelaksana akan ukuran yang digunakan untuk

mencapai kinerja.

b) Memastikan tercapainya rencana kinerja yang telah disepakati.

c) Memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan kinerja dan membandingkannya dengan

rencana kerja serta melakukan tindakan untuk memperbaiki kinerja.

d) Memberikan penghargaan dan hukuman yang obyektif atas prestasi pelaksana yang

diukur sesuai dengan sistem pengukuran kinerja yang telah disepakati.

e) Menjadi alat komunikasi antarbawahan dan pimpinan daiam rangka upaya

memperbaiki kinerja organisasi.

f) Mengidentifikasikan apakah kepuasan pelanggan sudah terpenuhi.

g) Membantu memahami proses kegiatan instansi pemerintah.

h) Memastikan bahwa pengambilan keputusan dilakukan secara obyektif.

i) Menunjukkan peningkatan yang perlu dilakukan.

j) Mengungkapkan permasalahan yang terjadi.

Dalam konteks manajemen, pengukuran kinerja suatu organisasi biasanya digunakan

untuk:

a) Meningkatkan kualitas pengambilan keputusan dan akuntabilitasnya.

b) Menilai pertanggungjawaban pencapaian tujuan dan sasaran oleh manajemen atas

program-program.

c) Mengelola program secara efisien.

d) Menyediakan data dalam rangka pelaksanaan fungsi pengendalian program.

e) Membuat kebijaksanaan anggaran.

f) Mengelola dan mengukur hasil program, Umpan balik bagi manajemen dalam rangka

meningkatkan kinerjanya di masa yang akan datang.

g) Mempertanggungjawabkan sumber-sumber daya yang telah dipercaya kepada

manajemen.

Dalam pelaksanaannya, evaluasi pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan

perbatasan meliputi :

A. Tataran Kebijakan

Page 86: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Pada tataran ini, evaluasi kinerja yang dinilai adalah kinerja kelembagaan terkait

dengan peran, fungsi, dan tugasnya. Evaluasi Kinerja Kelembagaan Pengelolaan

Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan secara umum menggunakan

indikator 4K, yakni:

- Konsistensi: menilai (a) ketersediaan mekanisme dan strategi pelaksanaan, (b)

ketersediaan kriteria dan sumber pembiayaan, (c) ketersediaan strategi

pengelolaan pada tingkat operasional dan (d) keterkaitan antara prioritas dan

pelaksanaan;

- Koordinasi: menilai (a) ketersediaan forum koordinasi perencanaan dan

pelaksanaan dan (b) efektivitas forum koordinasi dalam perencanaan dan

pelaksanaan;

- Konsultasi: menilai (a) ketersediaan fasilitasi stakeholders (termasuk

masyarakat) dan (b) ketersediaan informasi yang akurat bagi stakeholders

(termasuk masyarakat);

- Kapasitas: menilai kapasitas kelembagaan pemerintah (pusat dan daerah) dalam

(a) penyediaan pedoman operasional, (b) penyediaan mekanisme pemantauan,

pengendalian dan pengawasan dan (c) ketersediaan sumber pembiayaan (pusat

dan daerah);

Terkait dengan indikator diatas, sejumlah pertanyaan dapat terlihat pada Tabel 1

dibawah.

Tabel 1

Evaluasi Kinerja Pengelolaan Batas A. PENGELOLAAN BATAS

INDIKATOR

KEBIJAKAN OPERASIONAL

PENDANAAN PENETAPAN DAN

PENEGASAN BATAS

DARAT

PENINGKATAN HANKAM

DAN PENEGAKAN

HUKUM

PENGUATAN

KAPASITAS

KELEMBAGAAN

KONSISTENSI Menilai: (a) Ketersediaan

mekanisme dan strategi pelaksanaan

(b) Ketersediaan kriteria dan sumber pembiayaan

(c) Ketersediaan strategi pengelolaan pada tingkat operasional dan

(d)Keterkaitan antara prioritas dan pelaksanaan

Sejauhmana Arah Kebijakan, Strategi Pengolahan, Target Dan Agenda Program Prioritas serta Lokasi Yang Termuat Dalam Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan Telah Dijadikan Pedoman Dalam Rangka Penetapan Dan Penegasan Batas Wilayah Darat oleh K/L dan Daerah

Sejauhmana Arah Kebijakan, Strategi Pengolahan, Target Dan Agenda Program Prioritas serta Lokasi Yang Termuat Dalam Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan Telah Dijadikan Pedoman Dalam Rangka Peningkatan Pertahanan, Keamanan Dan Penegakan Hukum Batas Darat Oleh K/L dan Daerah

Sejauh mana Kelembagaan Yang Permanen Dan Terintegrasi dan Penguatan Kapasitas Kelembagaan yang telah ditetapkan oleh Pusat telah ditindak-lanjuti di tingkat daerah

Sejauhmana alokasi pendanaan yang bersumber dari APBN, APBD Propinsi, APBD Kabupaten/ Kota serta dari sumber lainnya Yang Sah telah dimanfaatkan sesuai dengan arahan yang ditetapkan dalam Rencana Induk dan Rencana Aksi Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan

Page 87: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

A. PENGELOLAAN BATAS

INDIKATOR

KEBIJAKAN OPERASIONAL

PENDANAAN PENETAPAN DAN

PENEGASAN BATAS

DARAT

PENINGKATAN HANKAM

DAN PENEGAKAN

HUKUM

PENGUATAN

KAPASITAS

KELEMBAGAAN

KOORDINASI Menilai (a) Ketersediaan

forum koordinasi perencanaan dan pelaksanaan dan

(b)Efektivitas forum koordinasi dalam perencanaan dan pelaksanaan

Sejauh mana Koordinasi telah Dilaksanakan antara Pemerintah (Antar Sektor, Pusat dan Daerah) Dalam Penyusunan Perencanaan, Pelaksanaan, Pengawasan Dan Pengendalian Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan Berkaitan dengan dengan Aspek Penetapan Dan Penegasan Batas Wilayah Negara

Sejauh mana Koordinasi telah Dilaksanakan antara Pemerintah (Antar Sektor, Pusat dan Daerah) Dalam Penyusunan Perencanaan, Pelaksanaan, Pengawasan Dan Pengendalian Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan Berkaitan dengan dengan Aspek Peningkatan Pertahanan, Keamanan Dan Penegakan Hukum Batas Darat

Keberadaan Forum Koordinasi Perencanan dan Pelaksanan Sejauhmana peran BNPP dalam mengkoordinasikan berbagai kegiatan dengan pemangku kepentingan Lainnya (K/L dan Daerah ) Sejauhmana peran Badan Daerah Pengelola Perbatasan Dalam Melaksanakan Koordinasi dengan Pemangku Kepentingan Lainnya seperti SKKPD

Sejauh mana

koordinasi

penganggaran telah

dilaksanakan oleh

pusat dan daerah

dan antar sector

terkait dalam

penyusunan RAPBN

dan RAPBD yang

diperuntukkan bagi

pelaksanaan

Pengelolaan Batas

Wilayah Negara dan

Kawasan Perbatasan

KONSULTASI Menilai (a) Ketersediaan

fasilitasi stakeholders (termasuk masyarakat, Swasta/ Dunia Usaha)

(b) Ketersediaan informasi yang akurat bagi stakeholders (termasuk masyarakat, Swasta/ Dunia Usaha)

Sejauhmana Mekanisme Sosialisasi Program dan Konsultasi Publik Terkait Dengan Penetapan Dan Penegasan Batas Yang Termuat dalam Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan Dilaksanakan di Daerah dan Pusat (K/L) Sejuhmana stakeholders (termasuk masyarakat) memperoleh akses thd informasi mengenai kebijakan dan program terkait dengan Penetapan dan Penegasan Batas Darat Yang Terdapat Dalam Rencana Induk Pengelolaan Batas Negara Dan Kawasan Perbatasan

Sejauhmana Mekanisme Sosialisasi Program dan Konsultasi Publik Terkait Dengan Peningkatan Pertahanan, Keamanan dan Penegakan Hukum Batas Darat Yang Termuat dalam Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan Dilaksanakan di Daerah dan Pusat (K/L) Sejuhmana Stakeholders (termasuk Masyarakat, Swasta/Dunia Usaha) telah memperoleh akses thd informasi mengenai kebijakan dan program di bidang Peningkatan Pertahanan, Keamanan dan Penegakan Hukum Batas Darat Yang Termuat dalam Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan

Sejauhmana Kelembagaan yang Dibentuk Secara Khusus Telah Mampu Memberikan Informasi dan Fasilitasi Berkaitan Dengan Rencana Induk Dan Rencana Aksi Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan Kepada Stakeholders (termasuk masyarakat, swasta/dunia usaha)

Sejauhmana

Musrenbang mulai

dari tingkat desa

hingga propinsi serta

nasional

menyediakan

pendanaan yang

memadai dalam

rangka kebutuhan

Pengelolaaan Batas

Wilayah Negara dan

Kawasan Perbatasan

Sejauhmana Rencana

Induk dan Rencana

Aksi Sebagai

Pedoman

Penyelenggaraan

Musrenbang Telah

Dilaksanakan

Sehingga Pendanaan

Yang Direncanakan

Sesuai dengan

Kebutuhan

Stakeholders

KAPASITAS Kapasitas kelembagaan Pemerintah dalam :

Sejauhmana BNPP telah memberikan arahan mengenai strategi dan prinsip dasar, struktur

Sejauhmana BNPP telah memberikan arahan mengenai strategi dan prinsip dasar, struktur organisasi, langkah

Sejauhmana Sektor (K/L) dan daerah telah memiliki persepsi dan pemahaman yang sama tentang kebijakan dan

Sejauhmana skema

rencana pendanaan

dan pengalokasian

dana untuk

penetapan dan

Page 88: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

A. PENGELOLAAN BATAS

INDIKATOR

KEBIJAKAN OPERASIONAL

PENDANAAN PENETAPAN DAN

PENEGASAN BATAS

DARAT

PENINGKATAN HANKAM

DAN PENEGAKAN

HUKUM

PENGUATAN

KAPASITAS

KELEMBAGAAN

i) Penyediaan Pedoman Operasional ii) Penyediaan Mekanisme pemantauan, pengendalian dan pengawasan

organisasi, langkah pelaksanaan, komponen program, mekanisme pencairan dan penyaluran dana serta rencana penggunaan anggaran sudah disosialisasikan di Pusat dan Daerah Berkaitan Dengan Aspek Penetapan Dan Penegasan Batas Darat

pelaksanaan, komponen program, mekanisme pencairan dan penyaluran dana serta rencana penggunaan anggaran sudah disosialisasikan di Pusat dan Daerah Berkaitan Dengan Aspek Peningkatan Pertahanan, Keamanan Di Batas Darat

strategi serta perlu disusunnya Rencana Induk Dan Rencana Aksi Pengelolaan Batas Wilayah Dan Kawasan Perbatasan Secara Terintegrasi

penegasan batas

darat, peniongkatan

pertahanan,

keamanan dan

penegakan hukum

batas darat telah

terrealisisr sebagai

dasar untuk

menentukan

pendanaan yang

masih diperlukan.

Dengan dilandasi berbagai pertanyaan pada Tabel 1 diatas, selanjutnya Kriteria Kinerja

Kelembagaan dengan indikator 4K diatas dijabarkan lebih mendetail dengan Sub-

Kriteria sebagai berikut:

a. Proses Pembentukan Kelembagaan Pengelola Perbatasan, dengan indikator :

- Dalam Tahap Proses Pembentukan Kelembagaan

- Tahapan Rancangan SK

- Sudah Ada Surat Keputusan Pembentukan Kelembagaan Pengelolala Kawasan

Perbatasan

b. Agenda Kegiatan Kelembagaan Pengelola Perbatasan, dengan indikator :

- Belum dirumuskan

- Sudah ada perumusan

- Sudah ada ketetapan

c. Jenis Kegiatan yang dilaksanakan, dengan indikator :

- Perijinan

- Kasus penyelesaian masalah

- Membahas tugas pokok organisasi ( koordinasi, sosialisasi, konsultasi dsb )

d. Frekwensi Sidang/Pertemuan, dengan indikator:

- < 3

- 3 – 6 kali

- > 6 kali

e. Efektifitas Kerja Badan Pengelolan Kawasan Perbatasan, dengan indikator :

- Tidak selalu dihadiri oleh anggota Badan

- Hadir, tapi sering diwakili

- Selalu dihadiri anggota Badan

f. Tantangan dan Kendala, dengan indikator:

- Didominasi masalah keuangan

Page 89: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

- Didominasi masalah administrasi

- Didominasi masalah teknis

B. Tataran Operasional

Lingkup Penyusunan Instrumen Evaluasi Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan

Kawasan Perbatasan mencakup ruang lingkup Perencanaan, Pemanfaatan dan

Pelaksanaan Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan, dan

Pengawasan Dan Pengendalian terhadap Pelaksanaan dari perencanaan yang telah

dirumuskan, beserta komponennya. Substansi yang harus ada dalam perencanaan

pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan adalah sebagai berikut:

Tabel 2 Substansi Kriteria-Sub Kriteria dalam Aspek Perencanaan

NO. SUB KRITERIA INDIKATOR

- Kinerja Perencanaan Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan

1. Peran Badan Nasional/ Daerah Pengelola Perbatasan

- Merumuskan Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan Sendiri

- Merumuskan dan melibatkan instansi lain secara terkoordinatif - Mengikutsertakan masyarakat

2. Kelengkapan Muatan Rencana Induk

- Tingkat kelengkapan dan kedalaman/keabsahan data; - Metode pendekatan dan hasil analisa telah digunakan dengan tepat, tajam,

mendalam dan komprehensif serta ada relevansi antara metode dengan hasil analisa;

- Adanya keterkaitan antara visi, misi, dan tujuan dengan arahan kebijakan, strategi pengelolaan (strategi, sasaran strategis, indikator dan target), dan program pada rencana pengelolaan BWN & KP;

- Kelengkapan Muatan Rencana (Induk dan Aksi) Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan serta terstrukturnya tidaknya penyampaian rencana pengelolaan BWN & KP;

- Muatan Rencana (Induk dan Aksi) meliputi Rencana (Induk dan Aksi) Pengelolaan Batas Darat dan Kawasan Perbatasan Darat, dan Rencana Induk Pengelolaan Batas Maritim dan Kawasan Perbatasan Maritim.

- Rencana (Induk dan Aksi) Pengelolaan Batas Darat meliputi: (i) aspek penetapan dan penegasan batas darat ; (ii) aspek pertahanan, keamanan dan penegakan hukum batas darat, (iii) aspek penguatan kapasitas kelembagaan pengelola batas darat;

- Rencana (Induk dan Aksi) Pengelolaan Kawasan Perbatasan Darat yang meliputi : (i) aspek pertahanan, keamanan dan penegakan hukum kawasan perbatasan darat, (ii) aspek peningkatan pertumbuhan kawasan perbatasan darat, (iii) aspek pelayanan sosial dasar dan budaya kawasan perbatasan darat, (iv) aspek penguatan kapasitas kelembagaan pengelola kawasan perbatasan darat;

- Rencana (Induk dan Aksi) Pengelolaan Batas Maritim meliputi: (i) aspek penetapan dan penegasan batas laut; (ii) aspek peningkatan pertahanan, keamanan dan penegakan hukum batas laut, (iii) aspek penguatan kapasitas kelembagaan pengelola batas laut;

- Rencana (Induk dan Aksi) Pengelolaan Kawasan Perbatasan Maritim meliputi: (i) aspek peningkatan pertahanan, keamanan dan penegakan hukum kawasan perbatasan laut, (ii) aspek peningkatan pertumbuhan ekonomi kawasan perbatasan laut, (iii) aspek peningkatan pelayanan social dasar dan budaya di kawasan perbatasan laut, (iv) aspek penguatan kapasitas kelembagaan pengelola kawasan perbatasan laut;

-

3. Pengesahan Rencana Induk

- Rencana Induk Belum Disahkan - Rencana Induk dalam Proses Pengesahan - Rencana Induk Sudah Disahkan

Page 90: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

NO. SUB KRITERIA INDIKATOR

- Kinerja Pemanfaatan Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan

1. Efektivitas Program yang Termuat dalam Rencana Induk

- < 50 % ijin dikeluarkan sesuai dengan program yang termuat dalam rencana induk

- 50 – 75 % ijin dikeluarkan sesuai dengan program yang termuat dalam rencana induk

- > 75 % ijin yang dikeluarkan sesuai dengan program yang termuat dalam rencana induk

2. Penggunaan Rencana Induk Dalam Musrenbang

- Rencana Induk tidak dijadikan sebagai rujukan dalam Musrenbang - Rencana Induk dijadikan sebagai salah satu rujukan dalam Musrenbang - Rencana Induk telah dijadikan salah satu rujukan utama dalam Musrenbang

- Kinerja Pengawasan dan Pengendalian Pengeloaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan

Kegiatan Pengawasan dan Penertiban

kegiatan pemantauan, evaluasi, dan pelaporan terhadap kinerja pengaturan, pembinaan, dan pelaksanaan pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan untuk menjamin terlaksananya peraturan perundang-undangan, terselenggaranya upaya pemberdayaan seluruh pemangku kepentingan, dan terjaminnya pelaksanaan pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan - Belum dilaksanakan - Sudah dilaksanakan tapi tidak teratur dan tidak berkelanjutan - Dilaksanakannya secara tertib/teratur dan berkelanjutan

Penetapan peraturan perizinan, pemberian insentif dan disinsentif, serta pengenaan sanksi

aturan perijinan, perangkat insentif dan disinsentif pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan: - Belum ada - Masih dalam proses - Sudah ada dalam bentuk perundangan

Pembagian tugas antar instansi

Seluruh kegiatan pengawasan dan pengendalian pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan: - dilaksanakan oleh Badan Nasional/daerah Pengelola Perbatasan - Didominasi oleh Badan Nasional/Daerah Pengelola Perbatasan - Ada pembagian tugas antar instansi

Dengan didasari uraian pada Tabel 2 diatas, maka dibuat format evaluasi pengelolaan

batas wilayah negara dan kawasan perbatasan dengan kriteria, sub-kriteria serta

pembobotannya dalam rangka Evaluasi Kinerja Pengelolaan batas Wilayah Negara Dan

Kawasan Perbatasan serta pembobotannya dapat dilihat pada Tabel 3-6.

Tabel 3

Matrik Kriteria dan Indikator Kinerja Serta Pembobotannya dalam Rangka Evaluasi

Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan

A. Kriteria: Badan Nasional/ Daerah Pengelola Perbatasan BOBOT

KRITERIA SUB KRITERIA

SUB KRITERIA

INDIKATOR BOBOT

INDIKATOR NILAI

G = D X F

A B C D E F

0,2500

Proses Pembentukan Kelembagaan Pengelola Perbatasan

0,0417

Dalam Tahap Proses Pembentukan Kelembagaan

10

Tahapan Rancangan SK 20

Sudah Ada Surat Keputusan Pembentukan Kelembagaan Pengelolala Kawasan Perbatasan

30

Agenda Kegiatan Kelembagaan Pengelola Perbatasan

0,0417

Belum dirumuskan Agenda Kegiatan

10

Sudah ada Perumusan 20

Sudah Ada Ketetapan 30

Page 91: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

BOBOT KRITERIA

SUB KRITERIA SUB

KRITERIA INDIKATOR

BOBOT INDIKATOR

NILAI G = D X F

A B C D E F

Jenis Kegiatan Yang Dilaksanakan

0,0417

Perijinan 10

Kasus penyelesaian masalah 20

Membahas tugas pokok organisasi (koordinasi, sosialisasi, konsultasi dsb)

30

Frekwensi Sidang/ Pertemuan 0,0417

< 3 per tahun 10

3 – 6 kali/Tahun 20

> 6 kali/Tahun 30

Efektifitas Kerja Badan Pengelolan Kawasan Perbatasan

0,0417

Tidak selalu dihadiri oleh anggota Badan

10

Hadir, tapi sering diwakili 20

Selalu dihadiri anggota Badan 30

Tantangan dan Kendala 0,0417

Didominasi masalah keuangan 10

Didominasi masalah administrasi 20

Didominasi masalah teknis 30

Tabel 4

Matrik Kriteria dan Indikator Kinerja Serta Pembobotannya dalam Rangka Evaluasi

B. Kriteria: Perencanaan Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan BOBOT

KRITERIA SUB KRITERIA

SUB KRITERIA

INDIKATOR BOBOT

INDIKATOR NILAI

F = C X E

A B C D E F

0,2500

Peran Badan Nasional/Daerah Pengelola Perbatasan

0,0625

Merumuskan Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan Sendiri

10

Merumuskan dan melibatkan instansi lain secara terkoordinatif

20

Mengikutsertakan masyarakat 30

Kelengkapan Muatan Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan

0,0625

Tidak memenuhi 4 persyaratan: 1) Tingkat kelengkapan dan

kedalaman/keabsahan data 2) Metode pendekatan dan hasil

analisa telah digunakan dengan tepat, tajam mendalam dan komprehensif serta ada relevansi antara metode dengan hasil analisa

3) Adanya keterkaitan antara visi, misi, dan tujuan dengan arahan kebijakan, strategi pengelolaan (strategi, sasaran strategis, indikator dan target), program rencana pengelolaan BWN & KP 4) Kelengkapan Muatan Rencana (Induk dan Aksi) Pengelolaan BWN & KP serta terstrukturnya penyampaian rencana pengelolaan BWN & KP

10

Ada diantara 4 persyaratan tidak dipenuhi

20

Memenuhi seluruh persyaratan 30

Pengesahan Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan

0,0625

Rencana Induk Pengelolaan BWN & KP Belum Disahkan

10

Rencana Induk Pengelolaan BWN & KP dalam Proses Pengesahan

20

Rencana Induk Pengelolaan BWN & KP Sudah Disahkan

30

Page 92: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

BOBOT KRITERIA

SUB KRITERIA SUB

KRITERIA INDIKATOR

BOBOT INDIKATOR

NILAI F = C X E

A B C D E F

Publikasi/ Pemasyarakatan

0,0625

Rencana Induk Disebarkan Di kalangan Terbatas

10

Rencana Telah Dikirim Ke Stakeholders Terkait Secara Meluas

20

Rencana Telah Dipublikasikan ke Radio, Koran, talkshow dan Media Lainnya

30

Tabel 5

Matrik Kriteria dan Indikator Kinerja Serta Pembobotannya dalam Rangka Evaluasi

C. Kriteria: Pemanfaatan Rencana Induk BOBOT

KRITERIA SUB KRITERIA

SUB KRITERIA

INDIKATOR BOBOT

INDIKATOR NILAI

F = C X E

A B C D E F

0,2500

Efektivitas Program Yang Termuat Dalam Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan dan Pembiayaannya

0,1250

< 50 % ijin dikeluarkan sesuai dengan program yang termuat dalam rencana induk pengelolaan BWN & KP

10

50 – 75 % ijin dikeluarkan sesuai dengan program yang termuat dalam rencana induk BWN & KP

20

> 75 % ijin yang dikeluarkan sesuai dengan program yang termuat dalam rencana induk BWN & KP

30

Penggunaan Rencana Induk Dalam Musrenbang

0,1250

Rencana Induk Pengelolaan BWN & KP tidak dijadikan sebagai rujukan dalam Musrenbang

10

Rencana Induk Pengelolaan BWN & KP dijadikan sebagai salah satu rujukan dalam Musrenbang

20

Rencana Induk Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan telah dijadikan salah satu rujukan utama dalam Musrenbang

30

Tabel 6

Matrik Kriteria dan Indikator Kinerja Serta Pembobotannya dalam Rangka Evaluasi

D. Kriteria: Pengawasan dan Pengendalian Rencana Induk Pengelolaan BWN dan KP BOBOT

KRITERIA SUB KRITERIA

SUB KRITERIA

INDIKATOR BOBOT

INDIKATOR NILAI

F = C X E

A B C D E F

0,250 Kegiatan Pengawasan dan Penertiban

0,0833

kegiatan pemantauan, evaluasi,dan pelaporan terhadap kinerja pengaturan, pembinaan, dan pelaksanaan pengelolaan BWN & KP untuk menjamin terlaksananya peraturan perundang-undangan, terselenggaranya upaya pemberdayaan seluruh pemangku kepentingan, dan terjaminnya pelaksanaan pengelolaan BWN & KP:

10

Page 93: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

BOBOT KRITERIA

SUB KRITERIA SUB

KRITERIA INDIKATOR

BOBOT INDIKATOR

NILAI F = C X E

A B C D E F

Belum dilaksanakan

Sudah dilaksanakannya, tapi tidak teratur dan tidak berkelanjutan

20

Dilaksanakannya secara tertib/teratur dan berkelanjutan

30

Penetapan peraturan perizinan, pemberian insentif dan disinsentif, serta pengenaan sanksi :

0,0833

aturan perijinan, perangkat insentif dan disinsentif pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan: Belum ada

10

masih dalam proses 20

Sudah ada yang disahkan dalam bentuk peraturan perundangan

30

Pembagian tugas antar instansi

0,0833

Seluruh kegiatan pengawasan dan pengendalian pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan dilaksanakan oleh: Badan Nasional/Daerah Pengelola Perbatasan

10

Didominasi oleh Badan Nasional/Daerah Pengelola Perbatasan

20

Ada pembagian tugas antar instansi 30

Berdasarkan Tabel 3-6 diatas, maka pengelompokan atau kategori hasil evaluasi kinerja Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan terlihat pada Tabel 7.

Tabel 7 Range Skor Penentuan Hasil Penilaian Evaluasi

Kinerja Pengelolaan Batas Wilayah Negara Dan Kawasan Perbatasan

No Range Skor Hasil Penilaian (Kategori)

1 23.34 – 30.01 Amat Baik

2 16.67 – 23.34 Cukup Baik

3 10.00 – 16.67 Kurang Baik

Page 94: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

• Dibuat sebagai ilustrasi wilayah kedaulatan dan yurisdiksi untuk menjadi sarana

komunikasi dan pendidikan politik bagi masyarakat tentang bentuk visual wilayah

Nusantara.

• Peta ini menggambarkan pencapaian hasil berbagai perundingan bilateral, trilateral

maupun multilateral sejak Deklarasi Djuanda sampai sekarang.

Perbatasan Darat RI-Malaysia

Panjang Garis batas Indonesia Malaysia 2.004 Km

Garis Perbatasan Darat di Provinsi Kal-Bar. Batas yang memisahkan wilayah NKRI dengan wilayah

Serawak Malaysia: 966 Km

Garis Perbatasan Darat di Provinsi Kalimantan Timur. Batas yang memisahkan wilayah NKRI

dengan Negara bagian Sabah dan Serawak Malaysia: 1.038 Km

Jumlah Pilar terpasang 19.328 Pilar batas

- Adanya kendala teknologi penentuan posisi (astronomi, Doppler dan GPS) diperlukan

CBDRF

- Masih dilaksanakan Joint Mapping ( skala 1: 50.000 , 45 nlp)

Perbatasan Darat RI-PNG

• Perjanjian Tahun 1973 – hasil demarkasi terdapat 14 MM dan densifikasi 38 titik

• Peta Batas Skala 1:50.000 sebanyak 27 lembar

• Masih dilaksanakan pengukuran CBDRF di 14 pilar ( kendala teknologi penentuan posisi)

• Perbatasan darat antara Indonesia dan PNG berjarak: 820 Km

Page 95: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

Perbatasan Darat RI-Timor Leste

- Demarkasi & pemeliharaan pilar batas

- Pembuatan peta wilayah kecamatan perbatasan RI-RDTL 45nlp skala 1: 25.000

- pembangunan sistem datum geodesi bersama

- Perbatasan darat RI - Timor Leste berjarak: 268,8 Km

- Perbatasan Kabupaten Belu yang berbatasan langsung dengan Distrik Covalima dan Distrik

Bobonaro (Timor Leste): 149,1 Km

- Kabupaten Kupang dan Kabupaten TTU yang berbatasan langsung dengan Distrik Oecussi

yang merupakan wilayah enclave Timor Leste: 119,7 Km

Produk Peta Dasar Rupabumi Indonesia (RBI) Bakosurtanal tersedia pada :

Skala 1:250.000 ; 1:50.000 ; 1:25.000 diproduksi secara sistematis mencakup seluruh wilayah

Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Cakupan Peta Dasar RBI skala 1:250.000 telah diperluas, status cakupan produksi terakhir

s/d tahun 2002.

Untuk skala 1:50.000, akumulasi setiap tahunnya selalu bertambah, mencakup wilayah

Kalimantan, Maluku, Papua, dan sebagian Sumatera, status cakupan produksi s/d tahun

2010.

Untuk skala 1:25.000, hanya mencakup wilayah Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat dan Timur,

serta sebagian Maluku, termasuk wilayah Pulau Nias - Sumatera Utara dan Memberamo -

Papua, status cakupan produksi s/d tahun 2000

Status Tahun 2010 : Penyediaan Peta Dasar Seluruh Wilayah Negara Kesatuan Republik

Indonesia (NKRI) Skala 1:250.000

Skala 1:250.000 tersedia 246 nlp dari 306 nlp

Status Tahun 2010 : Penyediaan Peta Dasar Seluruh Wilayah Negara Kesatuan Republik

Indonesia (NKRI) Skala 1:50.000

Skala 1:50.000 tersedia 2363 nlp dari 3888 nlp

Status Tahun 2010 : Penyediaan Peta Dasar Seluruh Wilayah Negara Kesatuan Republik

Indonesia (NKRI) Skala 1:25.000

Skala 1:25.000 tersedia 1775 nlp dari 13005 nlp

Page 96: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

PETA KAWASAN PERBATASAN NEGARA DI 12 PROVINSI

BERDASARKAN

DESAIN BESAR PENGELOLAAN BWN-KP (BNPP) DAN

RTR KAWASAN STRATEGIS NASIONAL (BKPRN)

Page 97: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 98: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 99: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 100: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 101: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 102: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 103: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 104: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 105: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 106: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

ID Nama Pulau Terluar Desa Kecamatan Kabupaten Propinsi Keberadaan Penduduk Luas

(km2)

Sarana

Peta Ilustrasi Letak 92 Pulau Kecil Terluar (PPKT)

Sentut, Tokong Malang Biru, Damar, Mangkai, Tokong Nanas, Tokong Belayar, Tokong Boro, Semiun, Sebetul, Sekatung, Senua, Subi Kecil, Kepala, Iyu Kecil, Karimun

Kecil, Nipa, Pelampong, Batu Berhanti, Nongsa

Enggano

Batu Kecil

Sibarubaru, Sinyaunyau,

Mega

Simuk, Wunga

Rondo, Berhala, Salaut Besar, Salaut Kecil, Rusa, Raya, Simeulucut

Sebatik, Gosong Makasar, Maratua, Lingian, Salando, Dolangan, Bangkit, Manterawu, Makalehi, Kawalusu, Kawio, Marore, Batu

Bawaikang, Miangas, Marampit, Intata, Kakarutan

Liki, Bepondi, Bras, Fanildo, Miossu, Fani, Budd, Jiew

Deli

Manuk, Nusakambangan

Panehan, Sekel, Barung

Sophialouisa

Dana (ada 2), Batek, Alor, Mangudu, Liran Wetar, Kisar,

Leti, Meatimiarang

Masela, Selaru, Batarkusu, Asutubun, Larat, Batu Goyang, Enu, Karang, Kultubai Selatan, Kultubai

Utara, Panambulai, Karaweira, Ararkula, Laag, Kolepon

Berhala

Page 107: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

ID Nama Pulau Terluar Desa Kecamatan Kabupaten Propinsi Keberadaan Penduduk Luas

(km2)

Sarana

1 Sentut Mapur Bintan Pesisir Bintan Kep. Riau 0 0.1 Suar

2 Tokongmalangbiru Kiabu Siantan Natuna Kep.Riau 0 0.2 Suar

3 Damar Mampok Jemaja Natuna Kep.Riau 0 0.25 Suar

4 Mangkai Keramut Jemaja Natuna Kep.Riau penjaga mercusuar 2.27 Suar

5 Tokongnanas Telaga Siantan Natuna Kep.Riau 0 0.1 Suar

6 Tokongbelayar Mubur Palmatak Natuna Kep.Riau 0 0.1 Suar

7 Tokongboro Air Payang Pulau Laut Natuna Kep.Riau 0 0.02 Suar

8 Semiun Air Payang Pulau Laut Natuna Kep.Riau 0 1 Suar

9 Sebetul Air Payang Pulau Laut Natuna Kep.Riau 0 0.2 Suar

10 Sekatung Air Payang Pulau Laut Natuna Kep.Riau 0 0.3 Suar, Radio satelit,

SSB dan jaringan

listrik

11 Senua Sepempang Bunguran Timur Natuna Kep.Riau 0 0.32

12 Subi Kecil Subi Kecil Subi Natuna Kep.Riau ada 7 Suar, bangunan

ibadah, bangunan

sekolah, jalan aspal

13 Kepala Air Nusa Serasan Natuna Kep.Riau 0 0.2 Suar

14 Sebatik Tanjung Karang, Sebatik Nunukan Kal-Tim ada 247.47

15 Gosong makasar Sebelah tenggara sebatik Sebatik Nunukan Kal-Tim 0 0.02 Menara lampu

navigasi.

16 Maratua Bohe silian, Maratua Berau Kal-Tim 2.818 Jiwa (th 2004) 384.36 Suar

17 Sambit Talisayang Berau Kal-Tim 6 0.18 Suar

18 Lingian Ogotua Dampal Utara Toli-toli Sul-Teng ada 200 Suar

19 Salando Kapas Tolitoli Utara Toli-toli Sul-Teng 7 0.3 Suar

20 Dolangan Sentigi Tolitoli Utara Toli-toli Sul-Teng 0 1.2

21 Bangkit Kwangdang Pinogaluman Boolang Mongondaw

Utara

Sulut 0 0.5 Suar

22 Manterawu Tangkasi, Buhias, Tinongko, Bango Wori Minahasa Utara Sulut 4 kampung: tangkasai, buhias, tinongko,

bangu

7

23 Makalehi Makalehi Siau Barat Siau Tagulandang Biaro Sulut 4 desa 6.5

24 Kawalusu Kawalusu Kendahe Sangihe Sulut ada 100

25 Kawio Kawio Kendahe Sangihe Sulut 3 dusun 0.9

26 Marore Marore Tabukan Utara Sangihe Sulut 562 3.12 Suar

27 Batubawaikang Tabukan Utara Sangihe Sulut n/a 0.9 Suar

28 Miangas Miangas Nanusa Kepulauan Talaud Sulut 680 39.95 Suar

29 Marampit Marampit Nanusa Kepulauan Talaud Sulut 1273 12

30 Intanta Kakarutan Nanusa Kepulauan Talaud Sulut ada 0.15

31 Kakarutan Kakarutan Nanusa Kepulauan Talaud Sulut 784 3.15

DAFTAR PULAU-PULAU KECIL TERLUAR

Page 108: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

ID Nama Pulau Terluar Desa Kecamatan Kabupaten Propinsi Keberadaan Penduduk Luas

(km2)

Sarana

32 Jiew Gemia Patani Utara Halmahera Tengah Malut ada 0.7

33 Budd Dorekar Ayau Raja Ampat Papua Barat 920 0.6

34 Fani Rutum Ayau Raja Ampat Papua Barat prajurit TNI AD 9 Suar

35 Miossu Werur Sausapor Sorong Papua Barat 0 0.84 Suar

36 Fanildo Mapia Supiori Utara Supiori Papua 0 0.1

37 Bras Mapia Supiori Utara Supiori Papua ada 3.375

38 Bepondi Masyai Supiori Utara Supiori Papua ada 2.5

39 Liki Liki (Sobey) Sarmi Sarmi Papua ada 6 Suar

40 Kolepon Kumbis, Batu Merah, Turiram,

Komolom, Tabonji, Iramoro, Yeraha

Kimaam Marauke Papua 13332 11.62

41 Laag Omor Agats Asmat Papua 0 1

42 Ararkula Selmona Aru Tengah Kepulauan Aru Maluku 0 1

43 Karaweira Mariri Aru Tengah Kepulauan Aru Maluku 0 2

44 Penambulai Warabal (Rabal) Aru Tengah Kepulauan Aru Maluku 240 60

45 Kultubai Utara Mesiang/Gomo-Gomo Aru Tengah Kepulauan Aru Maluku 0 2

46 Kultubai Selatan Longgar/ Apara Aru Tengah Kepulauan Aru Maluku 0 0.6271

47 Karang Longgar/ Apara Aru Selatan Kepulauan Aru Maluku 0 3.827

48 Enu Gomo-gomo Aru Selatan Kepulauan Aru Maluku 0 16.74

49 Batugoyang Petuanan Desa Batu Goyang Aru Selatan Kepulauan Aru Maluku 0 29.6

50 Larat Lamdessar Timur Tanimbar Utara Maluku Tenggara Barat Maluku 19.765 Jiwa 176

51 Asutubun Amdasa dan Olilit (desa terdekat) Tanimbar Selatan Maluku Tenggara Barat Maluku 0 3.6 Suar

52 Selaru Namtabung, Lengat, Werain, Raima,

Kandar, Adaut

Selaru Maluku Tenggara Barat Maluku 11,488 120

53 Batarkusu Selaru Maluku Tenggara Barat Maluku 0 0.03 Suar

54 Masela 8 desa Babar Timur Maluku Tenggara Barat Maluku 2.879 Jiwa 55

55 Meatimiarang 8 desa Mdona Hiera Maluku Tenggara Barat Maluku 0 1.33 Suar

56 Leti Lemola Maluku Tenggara Barat Maluku 10.548 Jiwa 93.5 Suar

57 Kisar 4 desa PP Terselatan Maluku Barat Daya Maluku 7.286 jiwa 90 Suar

58 Wetar 14 desa PP Wetar Maluku Barat Daya Maluku ada 3,624 Suar

59 Liran Ustutun, Manoha, Usbisheira PP Wetar Maluku Barat Daya Maluku 660 34.3 Suar

60 Alor Kalabahi Alor NTT 3769-nelayan 1950 Suar

61 Batek Netemnanu Utara Amfoang Timur Kupang NTT 0 0.1 Suar

62 NDana Oeseli Rote Barat Daya Rote Ndau NTT 0 13 Suar

63 Dana Ledeunu Raijua Kupang NTT 0 2

64 Mangudu Praimadeta Karera Sumba Timur NTT 0 1 Suar

Page 109: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

ID Nama Pulau Terluar Desa Kecamatan Kabupaten Propinsi Keberadaan Penduduk Luas

(km2)

Sarana

65 SophiaLouisa Buwun Mas Sekotong Lombok Barat NTB 0 0.01

66 Barung Puger Puger Jember Jawa Timur 0 100

67 Sekel Prigi Watulimo Trenggalek Jawa Timur 0 0.03

68 Panehan Munjungan dan Singgihan Watulimo Trenggalek Jawa Timur 0 0.02

69 Nusakambangan Tambakreja Cilacap Selatan Cilacap Jawa Tengah 12699 210 Ada

70 Manuk Cimanuk Cikalong Tasikmalaya Jawa Barat 0 0.1

71 Deli Cikiruh Wetan Cikeusik Pandeglang Banten petugas 2 bagian 14.5

72 Batu Kecil Bandardalam Krui Lampung Barat Lampung 0 0.67

73 Enggano Malakoni, Apoho, Meok, Banjarsari,

Kaana, Kahyapu

Enggano Bengkulu Utara Bengkulu ada 402 Ada

74 Mega Banjarsari Enggano Bengkulu Utara Bengkulu 0 5.7 Ada

75 Sibarubaru Limau Sua Pagai Selatan Mentawai Sum-Bar 0 2.05

76 Sinyaunyau Muara Siberut Siberut Selatan Kepulauan Mentawai Sum-Bar ada 0.65 Suar

77 Simuk Gobe, Mauva, Gondia, Silina Pulau-pulau Batu Nias Selatan Sum-Ut 3000 6 Suar

78 Wunga Afulu Nias Sum-Ut 23 KK 9

79 Simeulucut Kampung Air Simeuleu Tengah Simeuleu NAD 55 7.5 Suar

80 Salaut Besar Lewak Alafan Simeuleu NAD 0 2.5 Suar

81 Raya Pulo Raya Sampoiniet Aceh Jaya NAD 312 2 Suar

82 Rusa Saney, Utamong, Kareun Lok Nga Aceh Besar NAD 0 1 Suar

83 Benggala Sukakarya Sabang NAD 0 0.006

84 Rondo Ujung Ba'u Sukakarya Sabang NAD prajurit TNI AL 0.4 Suar

85 Berhala Tanjungberingin Serdang Bedagai Sum-Ut prajurit TNI AL 2.5 Suar

86 Batumandi Pasirlimau Kapuas Rokan Hilir Riau 0 20

87 Iyu Kecil Kei Pongkar Tebing Karimun Kep-Ri pos TNI AL 50 Suar

88 Karimun Kecil Kei Pongkar Tebing Karimun Kep-Ri ada 8

89 Nipah Pomping Belakang Padang Batam Kep-Ri pos TNI AL 3600 Suar

90 Pelampong Pemping Belakang Padang Batam Kep-Ri 0 2

91 Batuberhanti Tanjungsari Sekupang Batam Kep-Ri 0 0.002 Suar

92 Nongsa Nongsa Pantai Nongsa Batam Kep-Ri rmh penjaga 0.004 Suar

Page 110: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)
Page 111: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

NO NAMA LOKASI KONDISI

    Luas 0,25 mil2 dan tdk berpenghuni.     Tempat penyelundupan senjata    Fungsi : pertahanan negara

    Tidak berpenghuni    Tempat penyelundupan & rawan perampokan    Fungsi : pertahanan negara    Luas 10 ha, tdak berpenghuni.    Terjadi perubahan garis pantai akibat pengambilan pasir.    Fungsi : pertahanan negara

    Luas 22 km2, tidak berpenghuni

    Rawan penyelundupan & imigran gelap    Fungsi : Pertahanan negara    Cukup luas, berpenghuni, ada kegiatan kebun yang tertata & aktivitas

ekonomi lain.

    Terbentuk sistem kota-kota, ada rencana pengembangan kawasan

industri dan dermaga    Luas 168,5 ha, jml penduduk 842 jiwa    Rawan penyelundupan dan pendatang ilegal    Luas 12 km2, jml penduduk 1.273 jiwa

    Rawan penyelundupan dan pendatang ilegal    Luas 62,2 ha, jml penduduk 631 jiwa    Rawan penyelundupan senjata dan narkotika serta pendatang ilegal

    Rawan subversi, intervensi, penyelundupan & perompakan    Rawan okupasi oleh negara lain

    Jml penduduk 110 jiwa    Rawan subversi & intervensi negara lain    Luas 3,375 km2, ada penduduk, tidak ada suar    Pencurian dan penangkapan sumberdaya perikanan dan biota laut

oleh kapal asing

    Luas 400 m2 , tidak berpenghuni

    Rawan penyelundupan dan pendatang ilegal

    Luas 2 km2 , tidak berpenghuni, tidak ada suar    Letaknya yang berada di laut lepas dengan gelombang besar

menyebabkan rawan abrasi

P. Fanildo Prov. Papua (berbatasan dengan Palau)

11. P. Batek Prov. NTT (berbatasan dengan Timor Leste)

P. Miangas Prov. Sulut (berbatasan dengan Philipina)

9. P. Fani Prov. Papua (berbatasan dengan Palau)

3. P. Nipa Prov. Riau (berbatasan dengan Singapura)

4. P. Sekatung Prov. Riau (berbatasan dengan Vietnam)

1. P. Rondo Prov. NAD (berbatasan dengan India)

2. P. Berhala Prov. Sumut (berbatasan dengan Malaysia)

Prov. NTT (berbatasan dengan Timor Leste)P. Dana12.

10.

P. Sebatik Prov. Kaltim (berbatasan dengan Malaysia)5.

P. Bras Prov. Maluku (berbatasan dengan Timor Leste)

6. P. Marore Prov. Sulut (berbatasan dengan Philipina)

7. P. Marampit Prov. Sulut (berbatasan dengan Philipina)

8.

Page 112: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

 

Page 113: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)

 

Page 114: Kerangka Monitoring & Evaluasi (M&E)