Top Banner
KARANGANYAR (KR) - Rumah mi- lik Kidi (62), warga Tegalrejo RT 04/RW I Desa Gondosuli Kecamatan Tawang- mangu rusak berat dihantam longsoran talut vila, Rabu (5/3) pukul 12.15. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, na- mun kerugian diperkirakan belasan juta rupiah. Hingga saat ini, penghuni rumah ter- paksa menempati bagian bangunan di bagian belakang rumah yang selamat dari musibah itu. Sedangkan bagian de- pan rumahnya tidak dapat ditempati, karena material longsor memenuhi teras dan ruang tamu. Batu dan tanah bangunan talut men- jebol atap rumah Kidi saat dirinya dan keluarga keluar rumah. Selain merusak bangunan, longsoran talut vila yang ter- letak di atas rumah Kidi menimbun alat elektronik dan perabotan. Kepala Badan Penanggulangan Ben- cana Daerah (BPBD) Aji Pratama Heru Kristanto kepada KR mengatakan, aparatnya langsung diterjunkan ke lo- kasi begitu mendapat informasi terse- but. Bersama dengan warga dan anggo- ta Polsek Tawangmangu, tim melaku- kan gerak cepat membersihkan long- soran. Pemicu longsor adalah struktur * Bersambung hal 7 kol 3 Harian Pagi 24 Halaman Harga Eceran Rp. 3.000 @krjogjadotcom KALAU kita naik kapal Pelni, misalnya dari Surabaya ke Makassar, maka suasana kapal tersebut mirip di sebuah kam- pung. Ada rumah bagus, yaitu kamar kelas 1, 2 dan 3. Ada kam- pung padat penduduk letaknya di dek. Satpamnya ada. Pencuri pun ada. Bila kita ke kamar man- di umum, dan celana yang kita pakai kita sampirkan di pintu, dompet yang ada di kantong bisa lenyap. Masjidnya juga ada. Tempat pengimamannya kalau berangkat dan pulang berbeda, karena kalau berangkat kiblat- nya searah dengan buritan, kalau pulang kiblatnya searah dengan haluan.--(Kiriman: Jo- han Wijayanto, Warungboto UH IV 779, Yogya)-b Kamis Wage 6 Maret 2014 4 Jumadilawal 1947 Tahun LXIX No. 155 http://www.krjogja.com Talut Vila Longsor, 1 Rumah Tertimbun 261 Kopala "AMPTA" Yogyakarta . . . . . . . . . . . . 1,561,000.00 262 Bpk. Eko K Ambarukmo Residance B 6 Yogyakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 200,000.00 263 SD Negeri Caturtunggal 7 Depok Sleman . 1,050,000.00 264 Nanik Yogyakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 100,000.00 * Bersambung hal 7 kol 6 NO NAMA ALAMAT RUPIAH Suara Hati Nurani Rakyat Terbit Sejak 27 September 1945 ERUPSI Gunung Kelud membuat puluhan ribu warga sekitar mengungsi, meninggalkan harta bendanya. Untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kita tersebut, KR membuka dompet sumbangan pembaca. Sumbangan diharapkan berupa uang, tak berbentuk barang. Diberikan di bagian keuangan SKH KR, Jl P Mangkubumi 42 Yogyakarta atau melalui rekening Bank BRI Cabang Mlati, Yogyakarta No. 0409-01-000180-56-1 atas na- ma Dompet KR Peduli Bencana Gunung Kelud. GUDANG AMUNISI TNI AL MELEDAK 87 Prajurit Terluka, 1 Meninggal JAKARTA (KR) - Gudang penyimpanan amunisi milik Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI Angkatan Laut Gugus Tempur Kawasan Armada Barat, di Pondok Dayung Tanjung Priok, Jakarta Utara, meledak. Dalam peristiwa ini, satu orang prajurit yang tengah bertugas di lokasi itu meninggal, se- mentara 87 lainnya mengalami luka-luka dan kini dalam perawatan intensif di RS Ang- katan Laut Dr Mintoharjo, Jakarta Pusat. Peristiwa ledakan yang juga merusak se- jumlah bangunan di pusat pelatihan Kopaska itu, terjadi pada Rabu (5/3) pagi sekitar pukul 10.30 WIB. Beberapa saksi mata mengatakan, ledakan terjadi hingga tiga kali dan terdengar * Bersambung hal 7 kol 1 KR- Antara/Wahyu Putro A Salah satu bangunan yang rusak akibat ledakan di Markas Kopaska, Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (5/3). JADI TERSANGKA PENCUCIAN UANG Anas Terancam Dimiskinkan JAKARTA (KR) - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan mantan Ketua Umum Partai Demo- krat Anas Urbaningrum (AU) sebagai tersangka Tindak Pidana Pencucian Uang (TP- PU). Penetapan status terse- but dilakukan KPK setelah melakukan pengembangan dari penyidikan kasus peneri- maan hadiah atau janji dalam proyek Hambalang. Juru Bicara KPK Johan Budi SP membenarkan pene- tapan status tersangka TPPU kepada AU tersebut. "Namun, saya belum tahu sudah me- nyita aset milik AU atau be- lum," katanya di Jakarta, Ra- bu (5/3). Johan juga belum tahu mengenai apakah ada reke- ning yang sudah dibekukan atau belum. Namun penyidik telah menemukan dua alat bukti dan unsur yang meme- nuhi untuk menetapkan AU sebagai tersangka TPPU. Sebelumnya, penyidik telah melakukan pengembangan atas penyidikan kasus pene- rimaan hadiah atau janji da- lam proyek pembangunan sa- rana dan prasarana olahraga di Hambalang Bogor dan pro- yek lain. Kini dengan ditetap- kan sebagai tersangka kasus TPPU, Anas dijerat dengan pasal 3 dan atau pasal 4 UU tentang TPPU tahun 2010. Selain itu, penyidik juga menjerat Anas dengan pasal 3 ayat 1 dan atau pasal 6 ayat 1 Undang- undang Pencucian Uang tahun 2002. Saat ini, ungkap Johan, KPK tengah melakukan penelusuran aset milik AU. "Jadi, aset tracing sedang dilakukan KPK. Na- mun, sampai saat ini belum ada aset yang disita," tutur Johan. KPK sebelumnya, telah me- netapkan Anas sebagai ter- sangka dengan kasus grati- fikasi. Pasalnya, dia disangka menerima hadiah atau janji dalam proyek Hambalang dan proyek-proyek lain. Wakil Ketua KPK Bam- bang Widjojanto saat ditemui wartawan di Kantor Kemen- terian Hukum dan HAM, Ra- bu (5/3) mengatakan, * Bersambung hal 7 kol 3 HARI-HARI terakhir di bulan Februari 2014, kurs Rupiah ter- hadap US $ mengalami peningkatan yang cukup tinggi setelah mengalami pelemahan selama beberapa bulan di tahun 2013. Demikian pula dengan indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia juga mengalami penguatan yang cukup sig- nifikan. Kurs rupiah terhadap USD pada tahun 2012 stabil pada * Bersambung hal 7 kol 3 KR-Abdul Alim.MZ Rumah Kidi hancur tertimbun longsor talut vila di Tawangmangu. BOYOLALI (KR) - Hujan deras yang mengguyur puncak Merapi, Rabu (5/3), mengakibatkan banjir lahar dingin di sepanjang sungai yang berhulu di kaki Merapi, seperti di Kali Apu Boyolali dan Kali Woro Klaten. Selain menghanyutkan pasir dan be- batuan, derasnya aliran mampu menghanyutkan, mobil, truk dan alat berat backhoe. Banjir akibat hujan di puncak Merapi mulai me- nerjang Kali Apu menyebabkan sebuah truk peng- angkut pasir serta satu backhoe terseret dan baru ditemukan di Dam Klampahan, sekitar 20 kilometer dari lokasi. Sementara tiga mobil dan satu backhoe lainnya terjebak di tengah arus. Anggota Relawan Jalin Merapi, Mujiyanto ketika dihubungi KR, Rabu petang menjelaskan, banjir la- har dingin di Kali Apu meluap hinggga di atas jem- batan penghubung Desa Tlogolele dan Desa Jrakah. Jalur transportasi terputus akibat material lahar dingin berupa batu-batu besar teronggok di atas Dam yang juga berfungsi sebagai jembatan. * Bersambung hal 7 kol 1 KR-Thoha Bagian alat berat yang hanyut terbawa banjir terdampar di atas bangunan Dam Klampahan.
24

Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

Nov 28, 2014

Download

Education

hastapurnama

 
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KARANGANYAR (KR) - Rumah mi-

lik Kidi (62), warga Tegalrejo RT 04/RW I

Desa Gondosuli Kecamatan Tawang-

mangu rusak berat dihantam longsoran

talut vila, Rabu (5/3) pukul 12.15. Tidak

ada korban jiwa dalam peristiwa ini, na-

mun kerugian diperkirakan belasan juta

rupiah.

Hingga saat ini, penghuni rumah ter-

paksa menempati bagian bangunan di

bagian belakang rumah yang selamat

dari musibah itu. Sedangkan bagian de-

pan rumahnya tidak dapat ditempati,

karena material longsor memenuhi

teras dan ruang tamu.

Batu dan tanah bangunan talut men-

jebol atap rumah Kidi saat dirinya dan

keluarga keluar rumah. Selain merusak

bangunan, longsoran talut vila yang ter-

letak di atas rumah Kidi menimbun alat

elektronik dan perabotan.

Kepala Badan Penanggulangan Ben-

cana Daerah (BPBD) Aji Pratama Heru

Kristanto kepada KR mengatakan,

aparatnya langsung diterjunkan ke lo-

kasi begitu mendapat informasi terse-

but. Bersama dengan warga dan anggo-

ta Polsek Tawangmangu, tim melaku-

kan gerak cepat membersihkan long-

soran. Pemicu longsor adalah struktur

* Bersambung hal 7 kol 3

Harian Pagi

24 Halaman

Harga Eceran Rp. 3.000

@krjogjadotcom

● KALAU kita naik kapal

Pelni, misalnya dari Surabaya ke

Makassar, maka suasana kapal

tersebut mirip di sebuah kam-

pung. Ada rumah bagus, yaitu

kamar kelas 1, 2 dan 3. Ada kam-

pung padat penduduk letaknya

di dek. Satpamnya ada. Pencuri

pun ada. Bila kita ke kamar man-

di umum, dan celana yang kita

pakai kita sampirkan di pintu,

dompet yang ada di kantong

bisa lenyap. Masjidnya juga ada.

Tempat pengimamannya kalau

berangkat dan pulang berbeda,

karena kalau berangkat kiblat-

nya searah dengan buritan,

kalau pulang kiblatnya searah

dengan haluan.--(Kiriman: Jo-

han Wijayanto, Warungboto UH

IV 779, Yogya)-b

Kamis Wage

6 Maret 2014

4 Jumadilawal 1947

Tahun LXIX No. 155

http://www.krjogja.com

Talut Vila Longsor, 1 Rumah Tertimbun

261 Kopala "AMPTA" Yogyakarta . . . . . . . . . . . . 1,561,000.00 262 Bpk. Eko K Ambarukmo Residance B 6

Yogyakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 200,000.00 263 SD Negeri Caturtunggal 7 Depok Sleman . 1,050,000.00 264 Nanik Yogyakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 100,000.00

* Bersambung hal 7 kol 6

NO NAMA ALAMAT RUPIAH

Suara Hati Nurani RakyatTerbit Sejak 27 September 1945

ERUPSI Gunung Kelud membuat puluhan ribu warga sekitarmengungsi, meninggalkan harta bendanya. Untuk membantumeringankan beban saudara-saudara kita tersebut, KR membukadompet sumbangan pembaca. Sumbangan diharapkan berupauang, tak berbentuk barang. Diberikan di bagian keuangan SKHKR, Jl P Mangkubumi 42 Yogyakarta atau melalui rekening BankBRI Cabang Mlati, Yogyakarta No. 0409-01-000180-56-1 atas na-ma Dompet KR Peduli Bencana Gunung Kelud.

GUDANG AMUNISI TNI AL MELEDAK

87 Prajurit Terluka, 1 Meninggal

JAKARTA (KR) - Gudang penyimpanan

amunisi milik Komando Pasukan Katak

(Kopaska) TNI Angkatan Laut Gugus Tempur

Kawasan Armada Barat, di Pondok Dayung

Tanjung Priok, Jakarta Utara, meledak.

Dalam peristiwa ini, satu orang prajurit yang

tengah bertugas di lokasi itu meninggal, se-

mentara 87 lainnya mengalami luka-luka dan

kini dalam perawatan intensif di RS Ang-

katan Laut Dr Mintoharjo, Jakarta Pusat.

Peristiwa ledakan yang juga merusak se-

jumlah bangunan di pusat pelatihan Kopaska

itu, terjadi pada Rabu (5/3) pagi sekitar pukul

10.30 WIB. Beberapa saksi mata mengatakan,

ledakan terjadi hingga tiga kali dan terdengar

* Bersambung hal 7 kol 1

KR- Antara/Wahyu Putro A

Salah satu bangunan yang rusak akibat ledakan di Markas Kopaska, Pondok

Dayung, Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (5/3).

JADI TERSANGKA PENCUCIAN UANG

Anas Terancam DimiskinkanJAKARTA (KR) - Komisi

Pemberantasan Korupsi

(KPK) menetapkan mantan

Ketua Umum Partai Demo-

krat Anas Urbaningrum (AU)

sebagai tersangka Tindak

Pidana Pencucian Uang (TP-

PU). Penetapan status terse-

but dilakukan KPK setelah

melakukan pengembangan

dari penyidikan kasus peneri-

maan hadiah atau janji dalam

proyek Hambalang.

Juru Bicara KPK Johan

Budi SP membenarkan pene-

tapan status tersangka TPPU

kepada AU tersebut. "Namun,

saya belum tahu sudah me-

nyita aset milik AU atau be-

lum," katanya di Jakarta, Ra-

bu (5/3).

Johan juga belum tahu

mengenai apakah ada reke-

ning yang sudah dibekukan

atau belum. Namun penyidik

telah menemukan dua alat

bukti dan unsur yang meme-

nuhi untuk menetapkan AU

sebagai tersangka TPPU.

Sebelumnya, penyidik telah

melakukan pengembangan

atas penyidikan kasus pene-

rimaan hadiah atau janji da-

lam proyek pembangunan sa-

rana dan prasarana olahraga

di Hambalang Bogor dan pro-

yek lain. Kini dengan ditetap-

kan sebagai tersangka kasus

TPPU, Anas dijerat dengan

pasal 3 dan atau pasal 4 UU

tentang TPPU tahun 2010.

Selain itu, penyidik juga

menjerat Anas dengan pasal 3

ayat 1 dan atau pasal 6 ayat 1

Undang- undang Pencucian

Uang tahun 2002. Saat ini,

ungkap Johan, KPK tengah

melakukan penelusuran aset

milik AU. "Jadi, aset tracing

sedang dilakukan KPK. Na-

mun, sampai saat ini belum

ada aset yang disita," tutur

Johan.

KPK sebelumnya, telah me-

netapkan Anas sebagai ter-

sangka dengan kasus grati-

fikasi. Pasalnya, dia disangka

menerima hadiah atau janji

dalam proyek Hambalang dan

proyek-proyek lain.

Wakil Ketua KPK Bam-

bang Widjojanto saat ditemui

wartawan di Kantor Kemen-

terian Hukum dan HAM, Ra-

bu (5/3) mengatakan,

* Bersambung hal 7 kol 3

HARI-HARI terakhir di bulan Februari 2014, kurs Rupiah ter-hadap US $ mengalami peningkatan yang cukup tinggi setelahmengalami pelemahan selama beberapa bulan di tahun 2013.Demikian pula dengan indeks harga saham gabungan (IHSG) diBursa Efek Indonesia juga mengalami penguatan yang cukup sig-nifikan. Kurs rupiah terhadap USD pada tahun 2012 stabil pada

* Bersambung hal 7 kol 3

KR-Abdul Alim.MZ

Rumah Kidi hancur tertimbun longsor talut vila di Tawangmangu.

BOYOLALI (KR) - Hujan deras yang mengguyurpuncak Merapi, Rabu (5/3), mengakibatkan banjirlahar dingin di sepanjang sungai yang berhulu dikaki Merapi, seperti di Kali Apu Boyolali dan KaliWoro Klaten. Selain menghanyutkan pasir dan be-batuan, derasnya aliran mampu menghanyutkan,mobil, truk dan alat berat backhoe.

Banjir akibat hujan di puncak Merapi mulai me-nerjang Kali Apu menyebabkan sebuah truk peng-angkut pasir serta satu backhoe terseret dan baruditemukan di Dam Klampahan, sekitar 20 kilometerdari lokasi. Sementara tiga mobil dan satu backhoe

lainnya terjebak di tengah arus. Anggota Relawan Jalin Merapi, Mujiyanto ketika

dihubungi KR, Rabu petang menjelaskan, banjir la-har dingin di Kali Apu meluap hinggga di atas jem-batan penghubung Desa Tlogolele dan DesaJrakah. Jalur transportasi terputus akibat materiallahar dingin berupa batu-batu besar teronggok diatas Dam yang juga berfungsi sebagai jembatan.

* Bersambung hal 7 kol 1

KR-Thoha

Bagian alat berat yang

hanyut terbawa banjir

terdampar di atas bangunan

Dam Klampahan.

Page 2: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

YOGYA(KR) - Sebagian wi-

layah di DIY kini mulai masuk

musim pancaroba atau perali-

han dari musim hujan ke

musim kemarau. Perubahan

cuaca secara esktrem harus di-

waspadai. Terutama angin

kencang yang disertai hujan

deras dalam tempo singkat.

Menurut Kasie Data dan

Informasi Badan Meteorologi

Klimatologi dan Geofisika

(BMKG) DIY, Tony Agus Wija-

ya, pancaroba tersebut diawali

dari wilayah Bantul serta Ku-

lonprogo bagian selatan. "Seca-

ra bertahap akan bergeser ke

utara. Paling akhir Sleman

utara. Mulai awal Maret ini

hingga pertengahan Mei men-

datang," paparnya, Rabu (5/3).

Oleh karena itu, awal musim

kemarau nantinya juga berva-

riasi antar daerah. Sedangkan

selama pancaroba, cuaca da-

lam satu hari akan berubah-

ubah. Pagi dan siang hari bia-

sanya terik, kemudian mende-

kati sore muncul mendung dan

turun hujan intensitas deras.

Pergantian cuaca dari terik

ke mendung yang cukup cepat,

imbuh Tony, memicu ter-

jadinya angin kencang. Potensi

angin kencang tersebut bisa

mencapai 65 kilometer perjam.

Bahkan tidak menutup kemu-

ngkinan dapat terjadi angin

puting beliung serta petir.

"Yang perlu diwaspadai adalah

potensi angin kencang serta

puting beliung itu," tandasnya.

Meski masih ada hujan, na-

mun kapasitasnya sudah mu-

lai berkurang. Intensitasnya

antara 50 hingga 100 milime-

ter perdasarian. Tapi karena

hujan yang turun berlangsung

singkat, maka tergolong lebat.

Sementara kesiagaan meng-

hadapi musim pancaroba, Ba-

dan Penanggulangan Bencana

Daerah (BPBD) Kota Yogya-

karta turut mewaspadai pohon

tumbang. Kepala BPBD Kota

Yogyakarta, Agus Winarto me-

ngaku, pihaknya sudah men-

jalin koordinasi dengan Badan

Lingkungan Hidup (BLH).

Sebelum musim penghujan,

kegiatan pemangkasan pohon

yang dinilai rawan tumbang ju-

ga sudah dilakukan. "Kami im-

bau agar masyarakat tidak be-

rada di sekitar pohon rindang

saat terjadi hujan lebat disertai

angin kencang. Meski upaya

pemangkasan sudah maksi-

mal, tapi potensi bencana tetap

ada," terangnya. (R-9)-a

YOGYA(KR) - Cara masya-

rakat membersihkan abu vul-

kanik akibat erupsi Gunung

Kelud, dengan cara mengalir-

kannya ke drainase (gorong-

gorong), mengakibatkan salur-

an menjadi tidak lancar. Apa-

bila penumpukan abu vulkanik

di drainase tersebut tidak

segera ditanggani, saat terjadi

hujan dengan intensitas tinggi

bisa mengakibatkan genangan.

Supaya hal itu tidak terjadi, se-

jak Senin minggu lalu, Dinas

Pekerjaan Umum Perumahan

(PUP) dan Energi Sumber

Daya Mineral (ESDM) mulai

melakukan pengerukan di se-

jumlah drainase.

"Saat terjadi hujan abu vul-

kanik ada masyarakat yang

membersihkan abu dengan

cara mengalirkan ke drainase.

Akibatnya sejumlah drainase

mengalami penumpukan dan

harus segera dibersihkan.

Drainase yang menjadi tang-

gungjawab Pemda DIY sekitar

18 Km, sedangkan untuk lim-

bah kurang lebih 40 Km,"

terang Kepala Dinas Pekerjaan

Umum Perumahan (PUP) dan

Energi Sumber Daya Mineral

(ESDM) DIY Ir Rani Sjamsi-

narsi MT di ruang kerjanya,

Rabu (5/3).

Rani menyatakan, pasca ter-

jadi hujan abu vulkanik, pi-

haknya tidak hanya member-

sihkan abu vulkanik, tapi juga

melakukan pengerukan di se-

jumlah drainase. Sebab jika,

abu vulkanik yang ada di drai-

nase tidak segera dibersihkan

dikhawatirkan bisa menggang-

gu aliran air saat hujan, yang

bisa mengakibatkan banjir.

Begitu pula untuk saluran lim-

bah, langsung dilakukan antisi-

pasi. Sebab jika tidak segera di-

tangani, dikhawatirkan bisa

membalik ke rumah tangga.

"Karena resikonya lebih be-

sar, kami sepakat untuk mem-

bersihkan saluran limbah yang

terkena dampak. Tindakan itu

dilakukan untuk mengantisi-

pasi kemungkinan limbah balik

ke rumah tangga. Sebab jika

hal itu sampai terjadi akan

merepotkan masyarakat," jelas

Rani.

Ketika dimintai komentar

terkait dengan alokasi anggar-

an yang disiapkan untuk mem-

berikan abu vulkanik (penge-

rukan) di drainase dan saluran

limbah. Rani menjelaskan, pi-

haknya mendapatkan alokasi

anggaran dari dana tanggap

darurat sebesar Rp 30 juta.

Dana tersebut akan dimanfaat-

kan sebaik-baiknya, sesuai de-

ngan peruntukan yang sudah

disepakti bersama. (Ria)-a

Kepastian pencairan anggaran ini di-

ungkapkan Bendahara Umum Pemkot

yang juga Kepala Dinas Pajak Daerah

dan Pengelolaan Keuangan (DPDPK)

Kota Yogyakarta, Kadri Renggono. Me-

nurutnya, Perwal penjabaran anggaran

sudah diselesaikan per Senin (3/3) lalu.

Kemudian Dokumen Pelaksanaan

Anggaran (DPA) di masing-masing SP-

KD juga sudah rampung. "Sejauh doku-

men lengkap, maka anggaran langsung

kami cairkan," tandasnya, Rabu (5/3).

Tersendatnya APBD 2014 kali ini bun-

tut dinamika pembahasan bersama de-

wan. Hal itu menjadi evaluasi Pemkot

agar tahun depan tidak kembali teru-

lang. Pasalnya, keterlambatan anggar-

an berdampak pada molornya peren-

canaan kegiatan serta hilangnya insentif

dari pemerintah pusat.

Kadri menambahkan, pihaknya kini

juga mewaspadai serapan anggaran

yang rendah di tahun 2014. Terutama

kegiatan di tiap instansi yang membu-

tuhkan pelelangan. Oleh karena itu, pa-

da akhir triwulan pertama ini akan di-

lakukan evaluasi anggaran di tiap ins-

tansi. "Kami imbau, kegiatan yang

lelang itu sudah selesai perencanaan.

Jika serapan rendah, berdampak pada

Silpa (sisa lebih perhitungan anggaran),"

imbuhnya.

Pada kesempatan ini, Kadri juga

memprediksi Silpa APBD 2013 lalu bisa

mencapai Rp 303 miliar. Melonjak dari

tahun 2012 lalu yang nilainya sebesar

Rp 224 miliar. Prediksi tersebut meru-

pakan hasil perhitungan neraca keuang-

an yang disampaikan ke Badan

Pemeriksa Keuangan (BPK) RI untuk

proses audit.

Dengan demikian, kepastian besaran

Silpa masih menunggu hasil audit BPK

RI atau sekitar Bulan April hingga Mei.

Meski prediksi Silpa cukup besar, na-

mun Kadri menepis jika perencanaan

keuangan dinilai lemah.

Menurutnya, serapan anggaran

tahun lalu cukup tinggi mencapai 89,1

persen. Perkiraan Silpa Rp 303 miliar

itu pun untuk keseluruhan belanja.

Terbagi di kas daerah sebesar Rp 281 mi-

liar dan sisanya di Badan Layanan

Umum Daerah (BLUD). Selain itu, be-

sarnya Silpa itu didongkrak oleh dana

cadangan sebanyak Rp 104,5 miliar ser-

ta dana penyertaan modal Rp 25 miliar.

Kedua pos belanja tersebut tidak bisa di-

laksanakan lantaran perda belum dise-

lesaikan. "Posisi itu sebelum diaudit oleh

BPK. Jadi, baru perkiraan kami," tan-

dasnya. (R-9)-a

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 (4 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 2KOTAYOGYASILPA DIPREDIKSI RP 303 M

Anggaran Cair, Kegiatan Pemkot NormalYOGYA (KR) - Program kegiatan Pemerintah Kota (Pemkot)

Yogyakarta akhirnya normal seiring dicairkannya APBD 2014.Selama dua bulan pada Januari dan Februari lalu, hanyakegiatan bersifat wajib dan mengikat yang bisa dijalankan.

PAGI INI DI HALAMAN DEPAN KR

Telkomsel Sosialisasi Kartu Halo dan GSM HomeYOGYA (KR) - Telkomsel bersama SMA Negeri 8

Yogyakarta mengadakan sosialisasi dan presentasi produk

kartu Halo dan GSM Home di Halaman Kantor PT BP

Kedaulatan Rakyat Jalan Margo Utomo (P Mangkubumi)

Yogya, Kamis (6/3), pukul 10.00-16.00 WIB.

Manager Branch Yogya Yuanita Wulandari, Rabu (5/3),

menyampaikan, sosialisasi produk Telkomsel ini terbuka bagi

masyarakat. Menurutnya, sebagai salah satu industri penye-

dia jasa telekomunikasi, Telkomsel siap terus meningkatkan

layanannya kepada masyarakat.

"Selain sosialisasi, dalam gelaran ini juga ada selling,

edukasi tentang kartu Halo dan GSM Home," ucap Yuanita

Wulandari. Dikatakan pula, bisnis jasa telekomunikasi dari

tahun ke tahun terus mengalami peningkatan, dari sisi kuali-

tas maupun kuantitas pelaku bisnis ini. (Asa)-a

PEMBERSIHAN SEJAK MINGGU LALU

18 Km Drainase Terkena Endapan Abu Vulkanik

MULAI MASUK MUSIM PANCAROBA

Waspadai Cuaca Ekstrem Hingga Mei

YOGYA (KR) - Mengawali

rangkaian 'Toegoe Jogja Fes-

tival' yang merupakan syu-

kuran dikembalikannya nama

Jalan Pangeran Mangkubumi

menjadi Jalan Margo Utomo

akan digelar berbagai acara,

Sabtu-Minggu (8-9/3). Acara

tersebut akan digelar sepan-

jang jalan antara Tugu Yogya-

karta hingga halaman depan

kantor SKH Kedaulatan

Rakyat.

"Acara ini bisa dikatakan soft

launching 'Toegoe Jogja Festi-

val' yang akan diselenggarakan

13 April 2014," kata Ketua II

Panitia Widyo Suprayogi, Rabu

(5/3). Acara akan diawali de-

ngan pergelaran wayang kulit

dengan dalang Ki Seno Nugro-

ho yang membawakan lakon

Semar Mbangun Kayangan,

Sabtu (8/3) mulai pukul 20.30

WIB.

Paginya, menurut Widyo, di

sepanjang antara Tugu Yogya-

karta hingga halaman depan

SKH Kedaulatan Rakyat akan

diselenggarakan senam massal

mulai pukul 06.30. Masih di-

tempat yang sama akan digelar

aneka permainan seperti tenis

meja, futsal, ular tangga, dan

lainnya. "Kami mengundang

masyarakat Yogyakarta untuk

memeriahkan acara tersebut

untuk bersama-sama ber-

olahraga di Tugu Yogyakarta,"

kata Widyo.

Menurut Widyo Suprayogi,

panitia menyiapkan dua pang-

gung. Panggung utama di

kawasan Tugu Yogyakarta ser-

ta panggung ke dua di depan

kantor SKH Kedaulatan Rak-

yat.

Di panggung depan kantor

KR akan ditampilkan aneka

atraksi kesenian maupun

musik. Sedang puncak acara

akan berlangsung di panggung

utama di Tugu Yogyakarta.

"Puncak acara kami meng-

hadirkan grup musik Marapu,

Captain Jack dan Festivalist

mulai pukul 19.00 WIB," kata-

nya. Panggung utama maupun

panggung di depan kantor KR

dari siang hari hingga sore hari

akan diisi dengan band-band

seleksi serta grup kesenian dari

berbagai komunitas.

Acara yang juga sebagai soft

launching 'Car Free Day' di se-

panjang Jalan Margo Utomo

ini diselenggarakan SKH

Kedaulatan Rakyat, Pemkot

Yogyakarta serta Dini Media

Pro. (Apw)-a

MINGGU SOFT LAUNCHING TOEGOE JOGJA FESTIVAL

Tampilkan Wayangan Hingga Captain Jack

80% Kematian Sakit Jantung di RumahYOGYA (KR) - Dalam dua

Dasa warsa terakhir, perkem-

bangan dalam bidang kardiolo-

gi sungguh sangat luar biasa,

terutama dalam tindakan in-

tervensi non-bedah. Intervensi

pembuluh darah koroner, pem-

buluh darah perifer termasuk

pembuluh darah karotin juga

sangat berkembang. Demikian

pula intervensi structura heart

(penyakit katup, jantung

bawaaan).

"Perkembangan ini tentunya

memberikan banyak harapan

bagi pasien jantung, sehingga

kematian jantung mendadak

(KJM) dapat dikendalikan.

KJM merupakan masalah

yang cukup besar di negara-ne-

gara maju, di Amerika Serilat

300.000-45.000 pasien mening-

gal mendadak setiap tahun,"

kata Dr dr Muhammad Muna-

war SpJP(K) dalam orasi ilmi-

ah, Rabu (5/3).

Orasi ilmiah dalam rangka-

ian Dies Natalis ke-68 Fakultas

Kedokteran (FK) UGM di

Auditorium FK UGM dihadiri

antara lain, Dirjen Dikti Prof

Djoko Santoso, Ketua Senat FK

UGM Prof Hardyanto Soebono,

Wakil Rektor UGM Prof Iwan

Dwiprahasto, Dirut RSUP Dr

Sardjito dr M Syafak Hanung

SpA, Dirut PT BP Kedaulatan

Rakyat dr Gun Nugroho Sama-

wi, Komisaris Utama KR Drs

Romli.

Dalam orasi ilmiah M Muna-

war menyebutkan, kebanyakan

pasien yang meninggal menda-

dak karena jantung pada usia-

usia produktif dan 80 persen

terjadi di rumah, tidak sempat

dibawa ke rumah sakit. Hanya

10-20 persen yang dilakukan

upaya resusitasi. "Sejauh yang

saya tahu perkiraan angka ke-

jadian KJM di Indonesia belum

ada," kata Munawar.

Dekan FK UGM Prof Dr dr

Teguh Aryandono SpB(K) Onk

dalam laporan tahunan menye-

butkan, tahun 2013 meru-

pakan tahun pembelajaran

yang dinamis, tidak hanya di

lingkungan eksternal UGM

yang banyak berubah dengan

adanya regulasi-regulasi baru

tetapi juga perubahan internal.

Di antaranya berupa pengem-

bangan berbagai kebijakan

akaemik dan sistem manaje-

men. (Asp)-a

BIAYA PENGOLAHAN DARAH NAIK

Pelayanan PMI Akan TergangguYOGYA (KR) - Kenaikan

harga Biaya Penggantian Pe-

ngolahan Darah (BPPD), se-

suai Surat Edaran Menteri

Kesehatan RI Nomor HK/

Menkes/31/I/2014, dari Rp

250.000 per-kantong menjadi

Rp 360.000 per-kantong, dapat

berdampak buruk bagi PMI

dan masyarakat Indonesia

khususnya di wilayah Yogya-

karta. Dampak itu berupa, pe-

layanan pihak Palang Merah

Indonesia (PMI) tidak bekerja

optimal, karena masyarakat

mengalami kesulitan untuk

membeli darah, disebabkan

tersandung tingginya biaya.

Hal itu dikatakan oleh

Ketua PMI Kota Yogyakarta

Prof Dr Adi Heru Husodo MSc

DCN, Rabu (5/3). "Saya kurang

tahu pasti mengapa pemerin-

tah pusat menaikkan biaya

pengolahan darah. Namun,

yang kami tahu pihak peme-

rintah sudah tidak mensubsidi

BPPD tersebut. Selama ini,

yang membuat biaya pengo-

lahan darah murah, karena pe-

merintah mensubsidi PMI un-

tuk pembelian reagen , yang

mana merupakan bahan kimia

untuk membuat darah tetap

cair dan bertahan lama.

Kemudian, mendapatkan sub-

sidi berupa kantong darah.

Namun, mulai 1 Maret 2014

PMI sudah tidak mendapat-

kan subsidi dan harus membeli

kedua barang itu secara

mendiri,"paparnya, kepada KR

didampingi Wakil Ketua PMI

Kota Yogyakarta Edi Harianto.

Kebijakan itu jelas akan

menyulitkan pihak PMI, kare-

na untuk membeli reagen dan

kantong darah harus menge-

luarkan biaya yang lumayan

besar. Adi Heru Husodo

belum mengetahui harga dari

kedua barang itu, yang pasti

kantong darah itu diproduksi

dari Jepang dan Thailand.

Saat PMI masih disubsidi oleh

pemerintah, biaya yang dida-

patkan dari biaya pengolahan

darah dan digabung dengan

pemberian bantuan dari para

donatur, hanya bisa digu-

nakan untuk biaya opera-

sional. (*-6)-a

KR-Bambang Nurcahya

PENGERUKAN ABU KELUD: Dinas Kimpraswil Kota Yogyakarta terus mempercepat pembersihan abu vulkanik Gunung Kelud di sepanjang ja-

lan hingga Rabu (5/3). Tampak sejumlah petugas saat mengeruk abu Kelud yang mengendap di selokan kawasan Stadion Mandala Krida.

KR-M Adhisupo

Dekan FK UGM menyerahkan penghargaan bagi

insan berprestasi.

Bangun Solidaritas, Hadapi Peredaran NarkobaYOGYA(KR) - Kalangan mahasiswa menjadi salah satu target

utama peredaran narkoba. Untuk meminimalisir peredaran narko-ba di kampus, diperlukan adanya kader mahasiswa yang mampumelakukan penyuluhan dan pendampingan bagi mahasiswa pecan-du. Maka dari itu upaya personal dalam memahami psikologi pecan-du mutlak dilakukan.

"Metode dengan pendekatan personal jauh lebih efektif dibandingdengan cara penangkapan dan pemberantasan," kata Kepala BadanNarkotika Nasional Provinsi (BNNP) Daerah Istimewa Yogyakarta,Drs Budiharso MSi kepada KR seusai acara pembentukan kaderpenyuluh anti narkoba di lingkungan mahasiswa di Kampus ISTAkprind Yogyakarta, Rabu (5/3). Acara dihadiri tak kurang 40 peser-ta dari kalangan mahasiswa IST Akprind.

Menurut Budiharjo, di kalangan mahasiswa, sangat terpelihararasa solidaritas sebagai satu almamater. Semangat itulah yang ingindimunculkan BNNP DIY sehingga tumbuh rasa kepedulian antarsesama mahasiswa. "Jika ada salah satu teman yang kecanduannarkoba, teman yang lain akan membimbingnya supaya mau dire-habilitasi," ujarnya.

Rektor IST Akprind Dr Ir Sudarsono MT mengatakan, pihaknyaakan mendukung penuh seluruh program kerja yang dirancang olehkader. Selain itu, sebagai kampus yang berkomitmen pada pencega-han narkoba, ia juga mengimbau seluruh civitas akademika ISTAkprind untuk melakukan skrining urin. (*-5)-a

KR-Devid Permana

Drs Budiharso MSi saat menyampaikan materi.

Page 3: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

"Jika dalam perhitungan

skedul waktunya kurang

akan ditambah lagi tenaga

pelipat," kata M Zaenuri Ik-

san SAg, Ketua KPU Gu-

nungkidul didampingi Drs

Budi Hartono SH, sekretaris-

nya di sela-sela pemantauan

pelipatan.

Bupati Gunungkidul Hj

Badingah SSos meninjau

langsung kegiatan pelipatan

kertas surat suara tersebut.

Ikut serta dalam peninjauan

Ir Budi Martono MSi, Sekda

Gunungkidul, Ir Anik Endar-

wati MSi, Asek Bidang Pem-

bangunan (Asek II), Drs

Wahyu Nugroho MSi, Ka-

kankesbanglimaspol, Drs

Agus Kamtono MSi, Kabag

Humas.

Bupati mengingatkan agar

KPU menerapkan pengawas-

an yang profesional terhadap

pelipatan surat suara agar

tidak timbul persoalan dike-

mudian hari. Pelipatan ker-

tas surat suara memberda-

yakan warga sekitar kantor

KPU. Mereka bekerja dalam

sebuah barak yang besar dan

panjang. Evaluasi semen-

tara, kecepatan setiap orang

sehari, antara 800 s/d 1.000

surat suara. Mungkin pada

hari-hari selanjutnya se-

makin cepat atau semakin

lelah.

"Sekarang dipersiapan un-

tuk menambah tenaga seki-

tar 50 orang lagi sesuai de-

ngan kapasitas tempatnya."

tambahnya. (Ewi)-f

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 (4 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 3GUNUNGKIDULKPU KERAHKAN 203 ORANG

Lipat 2.430.000 Surat Suara Pemilu

WONOSARI (KR) - Ny Sri

Djinapsiah nasabah BRI unit

kerja Wonosari beruntung

mendapatkan hadiah utama

mobil Daihatsu Xenia pada

pengundian Simpedes BRI di

Terminal Wonosari, Rabu

(5/3). Kegiatan dihadiri Ca-

mat Wonosari Drs Iswandoyo

MSi, Pemimpin Cabang BRI

Wonosari Ny Sri Purwati, Ke-

pala Dinas Perhubungan Ko-

munikasi dan Informatika Ir

Purnama Jaya, notaris, mus-

pika dan undangan.

"Hadiah undian setiap ta-

hunnya terus meningkat. Pe-

laksanaan undian juga ben-

tuk apresiasi atas keperca-

yaan masyarakat terhadap

BRI," kata Pemimpin Cabang

BRI Wonosari Ny Sri Pur-

wati.

Undian hadiah 5 sepeda

motor Yamaha Vega diper-

oleh nasabah masing-masing

Siti Sukartini (Wonosari), Su-

wismi (Karangawen Wono-

sari), Mandini (Semin), Ria

Wahyuni (Semin II) dan Su-

karti (Ponjong). Sedangkan 5

sepeda motor Suzuki diper-

oleh Kunto Raharjo (Wono-

sari II), Kromo Wiarjo (Patuk

Wonosari), Erma Dewi Azi-

zah (Playen), Ngatini (Pla-

yen) dan Haryanto (Semin).

Selain itu, BRI juga meng-

undi 22 televisi LED Poly-

tron dan 22 lemari es To-

shiba. "Kebutuhan layanan

perbankan terus berkem-

bang. BRI terus meningkat-

kan kualitas produk serta

layanan berbasis teknologi,"

ujarnya.

Sementara Drs Iswandoyo

menuturkan, keberadaan

perbankan tentu akan me-

nunjang pembangunan, sta-

bilitas dan kesejahteraan ma-

syarakat. BRI telah menjadi

mitra baik pemerintah mau-

pun masyarakat sehingga

usaha mikro kecil menengah

semakin berkembang.

(Ded)-f

UNDIAN SIMPEDES BRI

Sri Djinapsiah Raih Mobil Xenia

WONOSARI (KR) - Komisi Pemilihan Umum

(KPU) Kabupaten Gunungkidul, Rabu (5/3) mulai

mengerahkan 203 orang untuk melakukan peli-

patan 2.430.000 surat suara Pemilu 2014. Peker-

jaan ini diharapkan selesai paling lambat Selasa

(18/3) mendatang. Evaluasi kecepatan pelipatan

akan dilakukan pada hari ketiga.

KR-Dedy EW

Ny Sri Purwati menyerahkan replika kunci hadiah utama.

WONOSARI (KR) - Dokumen Geopark Gunungsewu Jawa

meliputi tiga daerah masing-masing Kabupaten Gunungkidul,

Wonogiri dan Pacitan sudah 95 persen siap untuk diklarifikasi

dan diverifikasi oleh Unesco menjadi Geopark International.

Dokumen tersebut kini sudah berada di Markas Besar Unesco,

tinggal menunggu verifikasi lapangan direncanakan Mei 2014.

"Semula verifikasi dari Tim Assesory dari Global Network

Unesco akan dilakukan April 2014, namun karena bersamaan de-

ngan pemilu maka diusulkan untuk diundur Mei 2014." ucap

Sekretaris Daerah Gunungkidul, Ir Budi Martono MSi, Rabu (5/3)

sepulang dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

(Parekraf) bersama Bupati Hj Badingah untuk memaparkan ke-

siapan Gunungkidul untuk penilaian Geopark International.

"Untuk Kabupaten Gunungkidul 95 persen siap untuk di-

verifikasi lapangan untuk membuktikan keunikan geoarea

meliputi 13 titik," kata Budi Martono.

Ke-13 geoarea, di antaranya Gunungapi Purba Nglanggeran

Patuk, Goa Pindul Bejiharjo, Kali Suci Semanu, Goa Jomblang

Semanu, Pantai Siung Tepus, Pantai Wediombo Girisubo, Benga-

wan Solo Purba Girisubo, Air Terjun Sri Getuk, Bleberan, Pantai

Kukup dan Pantai Sepanjang Tanjungsari, Luweng Cokro, Lem-

bah Ngingrong Mulo dan Geoforest Wanagama dan Turunan.

Jika hasil verifikasi lapangan sudah sesuai, maka Bupati

Gunungkidul bersama Bupati Pacitan dan Wonogiri akan di-

undang ke Kanada untuk menerima penghargaan dari Unesco

tentang geopark International. Geopark merupakan kawasan

geografis atas situs geologi yang berada di sepanjang Gunung-

sewu Jawa menjadi bagian dari konsep bernilai perlindungan,

pendidikan dan pemberdayaan masyarakat. Usulan Geopark

Gunungsewu terdapat objek wisata yang memiliki tiga konsep

di antaranya konservasi, edukasi dan pemberdayaan masya-

rakat. (Awa)-f

13 GEOAREA DIUSULKAN KE UNESCO

Bernilai Konservasi dan EdukasiNGLIPAR (KR) - Kabu-

paten Gunungkidul memper-

oleh alokasi pengembangan

buah durian seluas 500 hek-

tare dari pemerintah pusat.

Tahap pertama 2013 terlak-

sana 150 hektare di Patuk,

sedangkan 2014 menyasar

lahan 120 hektare Keca-

matan Nglipar. Melalui pem-

berdayaan masyarakat dan

pengembangan sentra duri-

an, diharapkan mampu me-

nekan kemiskinan dan me-

ningkatkan perekonomian.

"Masyarakat diberdayakan

secara langsung agar penda-

patan meningkat, tidak hanya

menjadi penonton," kata Ke-

pala Dinas Tanaman Pangan

dan Hortikultura (DTPH) Gu-

nungkidul, Drs Supriyadi ST

di sela-sela meninjau lokasi

pengembangan agro wisata di

Sinom, Kedungpoh, Nglipar,

Selasa (4/3).

Dikatakan, untuk di Du-

sun Sinom, sudah terbangun

area jalur kemah maupun

wisata alam di bukit Watu

Gede. Dinas juga mewaca-

nakan pembangunan em-

bung di dekat bukit. Masya-

rakat masih perlu didorong

mengembangkan buah duri-

an, sebab kebanyakan me-

nanam rambutan. Untuk pe-

nyusunan rencana pemba-

ngunan agro wisata akan di-

lakukan akhir 2014, sehing-

ga 2015 ditargetkan tereali-

sasi.

"Pengembangan agro wisa-

ta maupun sentra durian

akan dikembangkan ke keca-

matan lain, sehingga menjadi

salah satu alternatif pilihan

wisata. Agro wisata dibangun

untuk meningkatkan kese-

jahteraan masyarakat," jelas-

nya.

Suparman, Dukuh Sinom

menambahkan, sebagian be-

sar masyarakat memang me-

miliki area untuk mengem-

bangkan buah-buahan. Kini

juga sudah mulai menanam

buah rambutan, sebagian du-

rian juga berhasil dengan

baik. Bila nantinya ada ban-

tuan dari pemerintah, ma-

syarakat tentunya siap un-

tuk pengembangan sentra

durian. (Ded)-f

TEKAN KEMISKINAN, LIBATKAN MASYARAKAT

Dikembangkan Kawasan Sentra Durian

KR-Rndar Widodo

Hj Badingah SSos meninjau pelipatan surat suara.

Page 4: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 (4 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 4BANTUL

Warga Demo, Aktivitas Alat Berat BerhentiBANTUL (KR) - Puluhan

warga Bandut Lor Desa Ar-

gorejo Sedayu Bantul meng-

hentikan aktivitas proyek

pembangunan perumahan,

Rabu (5/3). Aksi warga terse-

but sebagai buntut kekece-

waannya, setelah pihak pe-

ngembang tidak kunjung

memberikan sosialisasi. Se-

dangkan pengerjaan proyek

terus dilakukan, walaupun

proyek itu ditengarai belum

memiliki izin.

Penasihat Yayasan Mitra

Masyarakat Madani Sedayu

Bantul, Solehan usai aksi

mengungkapkan, sebenar-

nya langkah warga ini ben-

tuk dari kekecewaan kepada

pengembang. Sementara pe-

ngerjaan terus dilakukan

tanpa memperhatikan ling-

kungan. Padahal ketika ak-

tivitas proyek berjalan, me-

nimbulkan kebisingan di

sekolah yang semestinya ti-

dak perlu terjadi. Jika sudah

memiliki izin, tentu dampak

negatif proyek tidak berim-

bas ke masyarakat. Karena

sudah dilakukan pengkajian

terlebih dahulu.

Tetapi kenyataannya jus-

tru sebaliknya, meski dekat

dengan sekolahan tidak ada

upaya pengamanan. Mesti-

nya pihak pengembang ber-

komunikasi dengan warga

terdekat, untuk kebaikan se-

muanya. Hal tersebut dipan-

dang perlu, karena ke depan-

nya keberadaan kompleks

akan bersinggungan lang-

sung dengan masyarakat.

Bahkan keberadaan bak

tampungan PDAM juga ter-

ancam, jika tanah di bawah-

nya terus dikeruk.

Dalam aksi itu warga

menghentikan aktivitas alat

berat serta truk tidak boleh

masuk ke kawasan pengga-

lian. Kapolsek Sedayu Kom-

pol Darwis mengungkapkan,

aksi warga dipicu oleh ku-

rang pedulinya pengembang

pada lingkungan. Indikasi

itu bisa dilihat dari tidak

adanya pengamanan di sisi

barat dekat kompleks seko-

lah. Mestinya jika sudah pro-

fesional, pasti ada pagar

pengamanan di sekitar loka-

si, apalagi yang dekat de-

ngan sekolah. Selain faktor

itu, warga juga merasa ge-

ram, karena dampak dari

aktivitas alat berat menim-

bulkan kebisingan, terutama

di lingkungan sekolah.

"Khusus di lingkungan se-

kolah, memang sangat bi-

sing, sudah saya buktikan

sendiri," papar Kompol Dar-

wis. (Roy)-m

BANTUL (KR) - Anak berkebutuhan khusus (ABK) harus

diberikan keterampilan, agar setelah lulus sekolah mampu man-

diri. Karena modal utama anak berkebutuhan khusus mandiri di

tengah masyarakat, salah satunya keahlian. Tidak kalah penting

adalah kepedulian semua pihak dalam memberikan kesempatan

dan kepercayaan berkarya sesuai dengan keterampilannya. Hal

tersebut dikatakan Kepala SLBN 1 Bantul, Muh Basuni MPd di

sela acara potong rambut massal bertema 'Syoss Berbagi Gaya', di

sekolah setempat, Rabu (5/3).

Dijelaskan, membangun massa depan ABK harus dilakukan

sejak dini. Tidak cukup dengan pendidikan sekolah, tetapi dikom-

binasi antara pengetahuan teori dan keterampilan. Agar target

tercapai, di SLBN 1 Bantul, sekolah tersebut dibuka beberapa

keterampilan, diantaranya, potong rambut dan tata rias. "Kete-

rampilan itulah yang akan menolong ABK ketika sudah terjun

dalam masyarakat," ujar Muh Basuni.

Dengan keterampilan itu, sebenarnya siswa sudah mampu

mandiri bahkan ikut dalam sejumlah kejuaraan nasional. De-

ngan program tersebut, paling tidak keterampilan siswa terasah.

"Ke depannya, jika memungkinkan dilakukan kerja sama dengan

Syoss untuk keterampilan potong rambut," ujarnya. Terkait de-

ngan progrom potong rambut itu, Muh Basuni menilai, sangat

penting bagi ABK. Karena akan mampu meningkatkan keper-

cayaan diri siswa.

Sementara Event Management Syoss, Rieska Lidiani di-

dampingi Brand Manager Syoss, Adista Christy mengatakan,

sekarang ini masih dilakukan penjajakan untuk kerjasama ke

arah pendampingan kepada ABK. Hal tersebut bisa dilakukan,

karena potensinya memang cukup terbuka. "Untuk sekarang

masih potong rambut, untuk sampai pendampingan masih di-

lakukan penjajakan," ujar Rieska. (Roy)-m

SYOSS GELAR POTONG RAMBUT GRATIS

Membangun Kemandirian Siswa ABK

BANTUL (KR) - Kru awak mobil tangki (AMT) Pertamina

Rewulu yang tergabung dalam Serikat Pekerja Awak Mobil

Tangki Perisai Bangsa Indonesia, dipastikan tidak akan ada aksi

mogok. Meski di luar daerah, seperti di Balongan dan Maos pe-

mogokan AMT terjadi. Meski begitu, hal tersebut dipastikan tidak

akan dilakukan AMT yang berada di Pertamina Rewulu. Karena

tertanggal 28 November 2013, bersama empat Terminal Bahan

Bakar Minyak (TBBM) ISG Surabaya Jawa Timur, TBBM ISG

Surabaya Jawa Timur, TBBM Madiun serta TBBM Tanjung

Wangi Banyuwangi mundur dari keanggotaan Dewan Pimpinan

Pusat (DPP) Solidaritas Crew Mobil Tangki Indonesia.

Penegasan tersebut dikatakan kuasa hukum AMT Rewulu dan

empat TBBM lain yang tergabung dalam Serikat Pekerja Awak

Mobil Tangki Perisai Bangsa Indonesia, Drs H Jaka Sarwanta SH

MHum MKn dari Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum

Shiddiqiyyah, kepada KR, Rabu (5/3).

Jaka mengungkapkan, dengan lepasnya dari Paguyuban

Solidaritas Crew Mobil Tangki Indonesia, ketika AMT dari Maos

dan Balongan mogok akibat ditolaknya gugatan di Pengadilan

Hubungan Industrial DKI di Jakarta Pusat.

AMT di Pertamina Rewulu tidak akan terpengaruh, karena su-

dah tidak ada kaitannya. "Mau mogok atau apa silahkan saja, di

sini saya pastikan tidak akan mogok, karena kita sudah beda

paguyuban," ujar Jaka menanggapi berita sebelumnya. Bahkan,

sekarang ini pihaknya masih menunggu proses dari Kementerian

Tenaga Kerja, Dirjen Pembinaan dan Pengawasan Ketenagaker-

jaan. Dalam surat No B 04/PPK/1/I/2014 mengenai penentuan

komponen perhitungan upah lembur.

Dalam surat tersebut disampaikan, bahwa kepala Dinas

Tenaga Kerja di bawahnya untuk menghitung dan menetapkan

besaran upah lembur kru tangki yang bersangkutan. "Jika pe-

rusahaan tidak melaksanakan kewajibannya, penyidik pegawai

negeri sipil ketenagakerjaan bisa melaksanakan kewajibannya,

yakni melakukan penegakan hukum (pro justitia)," ujarnya.

Menurut Jaka, setelah diproses hasilnya segera dilaporkan ke

Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi Dirjen Pembinaan

Pengawasan Ketenagakerjaan. (Roy)-m

JAKA SARWANTA TEGASKAN

AMT Rewulu Tak Akan Mogok

BANTUL (KR) - Biaya pelayanan kesehatan

masyarakat untuk Jaminan Kesehatan Masya-

rakat (Jamkesmas) dan Jaminan Persalinan

(Jampersal) tahun 2013 dari Kementerian Ke-

sehatan RI, dan dana pelayanan kesehatan dari

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)

bulan Januari 2014, yang masih tersisa 50 per-

sen, di Rumah Sakit Daerah (RSD) Panembah-

an Senopati Bantul, sampai Rabu (5/3) belum

dapat dicairkan.

Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSD

Panembahan Senopati, Yulius Suharto SSos di-

dampingi humas RS, Panbudi dihubungi KR di

ruang kerjanya Rabu menjelaskan, jumlah

dana yang belum cair tersebut meliputi dana pe-

layanan Jamkesmas dan Jampersal selama bu-

lan September sampai November 2013 senilai

Rp 20,016 miliar. Dana yang sama bulan De-

sember 2013, yang baru dalam proses verifikasi

diestimasi senilai Rp 6,5 miliar.

Kemudian dana pelayanan kesehatan mulai

pelaksanaan program BPJS, pada bulan Ja-

nuari 2014, dengan jumlah 12.000 pasien tetapi

baru diverifikasi 11.000 senilai Rp 5,1 miliar.

Hingga saat ini baru dapat dicairkan 50 persen,

atau senilai Rp 2,5 miliar. Jumlah seluruhnya

yang belum dapat dicairkan Rp 29,016 miliar.

Walaupun proses pencairan dana pelayanam

kesehatan tersebut seret, tetapi operasional ru-

mah sakit untuk pelayanan kesehatan masyara-

kat tetap berjalan lancar. "Ini merupakan komit-

men RSD Panembahan Senopati, menguta-

makan pelayanan masyarakat," tegas Yulius.

Tetapi dampak seretnya pencairan dana pela-

yanan kesehatan tersebut, pihak rumah sakit

belum bisa membayar jasa layanan atau remu-

nerasi kepada seluruh petugas medis, maupun

paramedis. Remunerasi akan diberikan setelah

dana dapat dicairkan. Kegiatan lain, dalam ben-

tuk pengembangan, pengadaan sarana penun-

jang, rapat dan sejenisnya terpaksa ditunda

atau dikurangi. (Jdm)-m

RSD SENOPATI UTAMAKAN PELAYANAN

Dana Layanan Kesehatan Rp 29 M Belum Cair

Penyuluh Hukum Kemen-

terian Hukum dan Hak Asasi

Manusia (Kemenkumham)

DIY, Ngadiya SH usai So-

sialisasi pemilu di Wukirsari,

Rabu (5/3) mengatakan, dari

100 persen undangan warga

untuk diberikan sosialisasi,

dapat hadir antara 60 hingga

70 persen sudah sangat lu-

mayan. Meski demikian, pi-

haknya tetap berharap ke-

sadaran peserta sosialisasi

tetap tinggi.

Sementara dalam sosiali-

sasi juga ditekankan, netrali-

tas dan menghindari mobili-

sasi dari parpol. Selain itu in-

dependensi KPPS juga wajib

ditekankan. "KPPS wajib

menjaga independensi. Tidak

memihak salah satu parpol

tertentu ataupun caleg ter-

tentu. Bekerja sesuai dengan

aturan perundangan yang

berlaku," tegasnya.

Selain itu, tambah Nga-

diya, transparansi dari KPPS

juga wajib dipertahankan.

Adapun hal yang rentan dise-

lewengkan adalah BAP. "Ma-

ka dari itu dokumen lembar

BAP dibuat seakurat mung-

kin," tegasnya.

Adapun langkah antisipasi

terkait kerawanan pemilu

yakni efektifkan koordinasi

dengan Satpol PP terkait

pengamanan kondusivitas wi-

layah. Selain dilakukan di ka-

wasan Wukirsari, sosialisasi

pemilu oleh Kemenkumham

juga dilakukan di kawasan

Sriharjo, Kebonagung, Imo-

giri, Giriloyo, Selopamioro ser-

ta Karangtalun. (Aje)-m

SOSIALISASI, KESULITAN HADIRKAN MASSA

KPPS Dituntut Netral dan IndependenBANTUL (KR) - Dalam sosialisasi Pemilu 2014, Panitia Pemungutan

Suara (PPS) seringkali kesulitan menghadirkan massa atau warga. Pasalnya

tidak jarang sosialisasi dilakukan saat jam kerja. Sementara itu, Kelompok

Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dituntut menjaga netralitas penye-

lenggara pemilu. Hal ini disebabkan KPPS sebagai garda depan dalam penye-

lenggaraan pemilu rentan memiliki banyak godaan, kaitannya independensi

pemilu. Maka KPPS dituntut menjaga netralitasnya.

Akad Asuransi Syariah TANYA:

Bagaimana akad dalam asuransi syariah antara peserta de-

ngan perusahaan asuransi syariah? Apa pula jenis-jenis asu-

ransi syariah? M Halim, Danurejan Yogya

JAWAB:

Akad dalam asuransi syariah yang dilakukan antara peserta

dengan perusahaan, terdiri atas akad tijaroh dan/atau tabarru'.

Akad tijaroh adalah akad mudhorobah, sedangkan tabarru'

adalah hibah. Dalam akad sekurang-kurangnya disebutkan hak

dan kewajiban peserta dan perusahaan, cara dan waktu pem-

bayaran premi. Juga disebutkan jenis akad tijaroh dan/atau

akad tabarru' serta syarat-syarat yang disepakati sesuai de-

ngan jenis asuransi yang diakadkan.

Kedudukan para pihak dalam akad tijaroh, perusahaan

bertindak sebagai pengelola dan peserta sebagai pemegang

polis. Dalam akad tabarru' peserta memberikan hibah untuk

menolong peserta lain yang terkena musibah, sedang perusa-

haan bertindak sebagai pengelola hibah. Jenis akad tijaroh da-

pat diubah menjadi jenis akad tabarru'. Sedang jenis akad

tabarru' tidak dapat diubah.

Ada pun jenis-jenis asuransi syariah terdiri atas asuransi

kerugian dan asuransi jiwa. Sedang akad bagi kedua jenis

asuransi adalah mudhorobah dan hibah.

Pengelolaan asuransi syariah hanya boleh dilakukan oleh su-

atu lembaga yang berfungsi sebagai pemegang amanah.

Perusahaan asuransi syariah memperoleh bagi hasil dari pe-

ngelolaan dana yang terkumpul atas dasar akad tijaroh (mud-

horobah). Perusahaan asuransi syariah memperoleh ujroh

(fee) dari pengelolaan dana akad tabarru' (hibah). *-d

BANTUL (KR) - Menurut

Data Badan Pengawas Obat

dan Makanan (BPOM), seko-

lah menempati urutan kedua

sebesar 26,9 persen sebaran

terbanyak keracunan pangan

di Indonesia, setelah tempat

tinggal (56.52 persen). Karena

faktanya, sebagian jajanan

yang beredar di sekolah baik di

desa atau di kota banyak me-

ngandung Bahan Tambahan

Pangan (BTP) yang melebihi

ambang batas.

Bahkan beberapa makanan

yang banyak beredar mengan-

dung bahan kimia terlarang,

residu pestisida serta higieni-

tas makanan rendah. Kondisi

inilah yang melatarbelakangi

SMAN 1 Bantul mendirikan

Kantin Sehat Saba (KSS).

Wakil Bupati Bantul, Drs

Sumarno Prs dalam peluncur-

an KSS SMAN 1 Bantul, Rabu

(5/3) memaparkan, rendahnya

higienitas pada makanan di

sekolah karena dijual di tem-

pat terbuka serta minim pelin-

dung yang memadai.

"Maka dari itu, peran siswa

dan masyarakat harus tinggi

untuk mengetahui standar ma-

kanan yang layak dikonsumsi.

Jika menemukan jajanan tidak

sehat bisa mengadukan ke in-

stansi terkait," ujarnya.

Sumarno mengapresiasi

langkah sekolah mendirikan

kantin sehat. Dengan adanya

kantin representatif, siswa

tidak perlu lagi membeli ma-

kanan di luar pagar sekolah.

Terpisah Kepala SMAN 1

Bantul, Dra Hj Titi Prawiti

MPd menambahkan, pemba-

ngunan KSS murni menggu-

nakan dana sekolah dengan

menghabiskan anggaran Rp

450 juta. Makanan yang dijual

di KSS merupakan makanan

sehat, bebas bahan pengawet,

bahan tambahan makanan

maupun zat adiktif lain. Selain

itu, makanan yang dijual

menghidupkan bahan pangan

lokal.

"Kita tidak menjual makan-

an impor, semua bahan dan

produk makanan sendiri. Se-

lain itu makanan juga dihargai

lebih murah. Dengan harga Rp

5.000 siswa sudah mendapat-

kan makan dan minuman.

Menu yang ditawarkan seperti

soto, sate, lontong, gado-gado,

nasi rames dan sebagainya di-

jual Rp 4.000/porsi, sedangkan

es teh dijual Rp 1.000/gelas,"

urai Titi. (Aje/Jdm)-m

KSS HIDUPKAN PRODUK PANGAN LOKAL

Sekolah Urutan Ke-2 Kasus Keracunan

KR-Rahajeng Pramesi

Wakil Bupati Bantul memberikan sambutan dalam pe-

luncuran KSS SMAN 1 Bantul.

KR-Sukro Riyadi

Siswa SLBN 1 Bantul mengikuti program potong gratis.

BANTUL (KR) - Konsep

one stop shopping atau berbe-

lanja apa pun dalam sekali

pemberhentian, yang dite-

rapkan dalam pameran ber-

tajuk 'Cabin 2014', ternyata

direspons positif pengunjung.

Konsep baru yang meng-

gabungkan tiga produk ber-

beda, yakni Cellular, Auto-

motive, Food Bazzar dalam

Pameran Cabin 2014 yang

berakhir Rabu (5/3) kemarin,

dinilai cukup memberi ke-

puasan pengunjung.

Andree (27) warga Kota-

gede Yogya, mengaku cukup

puas dengan konten yang di-

hadirkan dalam pameran.

Meski tujuannya hanya ber-

buru gadget, tapi ia dapat

menikmati bermacam mobil

sport dan klasik yang dipa-

merkan.

"Waktu masuk pameran,

saya bisa melihat-lihat mobil-

mobil yang dipamerkan. Dan

itu sangat menyenangkan,"

kata Andree kepada KR di

sela pameran di Jogja Expo

Center (JEC), Gedongkuning

Bantul, Rabu (5/3).

Senada dengan Andree,

Rudy (38) warga Sardonohar-

jo Sleman, yang berkunjung

bersama anak dan istrinya

mengaku lebih suka dengan

konsep baru ini. Menurut-

nya, pameran Cabin 2014, sa-

ngat cocok sebagai pilihan

kunjungan bagi keluarga.

Selain bisa memilih mobil,

anggota keluarga juga bisa

berburu gadget. Dan setelah

itu, bisa bercengkerama

membeli makan dan minum

di food bazzar. "Sekali kun-

jungan, semua yang kita bu-

tuhkan sudah tersedia," ka-

tanya.

Direktur Platinum Event

Organizer, Dhany Martinus

mengatakan, antusiasme ma-

syarakat Yogya mengunjungi

pameran ini cukup tinggi.

Meskipun jumlah pengun-

jungnya masih di bawah tar-

get, namun pameran ini me-

nunjukkan bahwa konsep one

stop shopping ini memang

disukai masyarakat. "Kita

akan terus kembangkan kon-

sep ini, tentunya setelah di-

lakukan evaluasi," katanya.

Sementara untuk pengun-

dian grand prize 1 sepeda mo-

tor matic akan dilakukan,

Minggu (9/6), di Jogjatronik

Mall Yogyakarta. "Kita akan

buat acara amal sekaligus

pengundian grand prize,"

pungkasnya. (*-5)-m

AKAN TERUS DIKEMBANGKAN

Konsep ’One Stop Shopping’ Direspons Positif

KR-Devid Permana

Pengunjung saat berada di stan sepeda motor.

KR-Sukro Riyadi

Alat berat dihentikan aktivitasnya oleh warga.

Page 5: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 ) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 5KULONPROGO

WATES (KR) - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kulonprogo

segera melakukan verifikasi ulang kebenaran dokumen 109 orang

tenaga honorer Kategori Dua (K2) yang diumumkan lulus meng-

ikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan BKD

Kulonprogo, Sarji dan Kepala Sub Bidang Perencanaan dan

Pengadaan, Sri Agung Pangarso kepada KR, Rabu (5/3) mengung-

kapkan akan memberikan penjelasan pemberkasan Nomor Induk

Pegawai (NIP) tenaga honorer K2 yang lulus tes CPNS, Jumat

(7/3) di Gedung Kaca Pemkab Kulonprogo.

"Sebelum penyampaian pemberkasan NIP, akan dilakukan ve-

rifikasi ulang kebenaran dokumen dari masing-masing tenaga

honorer K2. Jika tidak memenuhi persyaratan administrasi, tidak

akan diangkat atau dibatalkan menjadi CPNS," ujar Sarji.

Menurutnya, selain diumumkan melalui website, BKD menge-

luarkan pengumuman secara resmi bagi tenaga honorer K2 di

Kulonprogo yang lolos tes CPNS. Pengumuman dipasang di papan

pengumuman dan website BKD Kulonprogo, berikut berkas yang

perlu dipersiapkan untuk pemberkasan.

Sri Agung menjelaskan untuk mengetahui berkas yang harus

dipersiapkan dapat dilihat di BKD Kulonprogo. Jumlah peserta

tenaga honorer K2 yang lulus sebanyak 109 orang dari 242 peser-

ta yang mengikuti seleksi Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan Tes

Kompetensi Bidang (TKD) CPNS. (Ras)-b

PEMBERKASAN HONORER K2

Coret yang Tak Penuhi Syarat

KOKAP (KR) - Puskesmas Kokap I berupaya maksimal me-

lakukan pencegahan serangan penyakit malaria dengan men-

sosialisasikan sekaligus mengimbau masyarakat melak-

sanakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Selain itu

mengajak warga menganut pola hidup sehat.

Menurut Kepala Puskesmas Kokap I dr Chusnun Hendarto,

pencegahan dan penanggulangan penyakit malaria dengan

cara PSN dan membiasakan hidup sehat jauh lebih efektif ke-

timbang melakukan penyemprotan atau fogging.

"Di masyarakat dewasa ini berkembang anggapan, cara yang

paling efektif menanggulangi malaria dengan penyemprotan.

Sebenarnya anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Ka-

rena ada cara lain yang jauh lebih efektif, aman dan murah ke-

timbang penyemprotan yakni melakukan PSN," katanya, Rabu

(5/3).

Dijelaskan, dengan penyemprotan selain sangat mere-

potkan, biayanya juga relatif mahal. "Sedangkan cara PSN,

masyarakat cukup mengelola sampah padat, menguras bak

mandi, menutup rapat tempat penampungan air dan mengu-

bur kaleng-kaleng bekas. Bukankah cara tersebut tidak perlu

biaya tinggi," tambahnya.

Diakui selama ini wilayah kerja Puskesmas Kokap meliputi

Desa Hargorejo, Hargomulyo dan Kalirejo memang daerah

rawan serangan malaria. "Tapi untuk saat ini sudah jauh ber-

kurang ketimbang tahun-tahun sebelumnya," jelasnya.(Rul)-b

CEGAH DINI PENYAKIT MALARIA

Optimalkan Berantas Sarang NyamukTEMON (KR) - Pendataan oleh Pemkab Kulonprogo melalui

Pemerintah Desa (Pemdes) ditolak warga calon lokasi pemba-

ngunan bandara di Kecamatan Temon yang tergabung pada

Wahana Tri Tunggal (WTT). Sebagai bentuk penolakan terhadap

bandara, WTT juga menggelar mujahadah dan doa bersama di

Pedukuhan Sidorejo Desa Glagah, Rabu (5/3) malam yang dihadiri

sekitar 1.000 warga dari empat desa yakni Glagah, Palihan, Sin-

dutan dan Jangkaran. "Pendataan tersebut warga tidak dikasih

tahu. Yang mendata Pak Dukuh. Pak Dukuh padahal sudah tahu

kami menolak bandara, kenapa masih didata," kata Humas WTT

Martono, Rabu (5/3).

Kekesalan warga, kata Martono, memuncak Senin (3/3) malam,

ketika Dukuh Munggangan mengundang sejumlah warga di

rumahnya terkait pendataan dan langsung ditolak warga. Hal itu

didengar warga Pedukuhan Kragon II, sehingga suasana me-

manas. "Warga Kragon II menolak pula, dan malam itu pukul

21.00 memukul kentongan mengumpulkan warga ke posko. Pak

Dukuh Kragon II dan Kades dipanggil ke posko untuk dimintai

penjelasan hingga pukul 24.00. Dari keterangan, pendataan

hanya untuk mencocokkan warga," katanya. Dikatakan Martono,

berdasar informasi, pedukuhan di Palihan yang akan didata, di

antaranya Kragon I, Kragon II, Munggangan dan Tanggalan.

Sementara Kades Palihan, Kalisa mengakui ada surat resmi

dari Pemkab dalam melakukan pendataan warga. Pendataan ini

belum mendetail mendatangi setiap warga, karena baru menggu-

nakan data yang ada di desa. (Wid/Rul)-b

WTT Tolak Pendataan

SAMIGALUH (KR) - War-

ga di kawasan Perbukitan

Menoreh, Desa Gerbosari mu-

lai tertarik mengembangkan

budidaya tanaman bunga

krisan atau chrysanthemum.

Sekitar dua tahun terakhir ter-

masuk menjadi salah satu pe-

masok bunga hias di Kotabaru,

Yogyakarta.

Sukardi (59) salah satu pe-

tani bunga krisan warga Clum-

prit, Desa Gerbosari yang dite-

mui KR mengungkapkan, se-

jak tahun 2012 menekuni budi-

daya tanaman bunga potong.

Sejak itu warga yang tertarik

menjadi petani tanaman bunga

hias terus bertambah.

"Wilayah Samigaluh yang

memiliki ketinggian di atas 600

meter dpl (di atas permukaan

laut) ternyata cocok untuk

mengembangkan tanaman

bunga krisan. Sudah tercatat

sekitar 25 petani dan berkem-

bang sampai di Desa Ngar-

gosari, menanam bunga

krisan," kata mantan kades

Desa Gerbosari ini.

Menurutnya, banyak petani

tertarik menanam bunga

krisan karena secara ekonomi

menguntungkan. Lahan yang

dibutuhkan tidak luas. Dalam

jangka waktu sekitar tiga bu-

lan sudah dipanen. Tiap satu

kubung atau sekitar 3.000

tangkai bunga dapat meng-

hasilkan Rp 3 juta. (Ras)-b

Hal itu terungkap dalam sosialisasi

pelebaran jalan Wakapan dan Jalan

Stasiun dengan warga Wakapan dan

sekitarnya di Balai Kelurahan Wates,

Rabu (5/3). Sosialisasi dilakukan Kabid

Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum

(DPU) Kulonprogo Ir Gusdi Hartono

MT didampingi Lurah Wates Sigit

Purnomo SIP dan Kelik staf Bina

Marga. Dalam kesempatan itu dila-

kukan dialog dengan warga dan disam-

paikan paparan rencana pelebaran oleh

konsultan.

"Jalan selebar 7 meter akan dile-

barkan menjadi 9 meter. Meski de-

mikian pelebaran ini tidak akan menge-

nai tanah maupun bangunan pertokoan

milik warga di sekitarnya, karena

hanya mempersempit trotoar di sisi

kanan dan kiri jalan. Jadi tidak ada

ganti rugi bagi warga sekitar. Karena

hanya mengoptimalkan ruang milik

jalan (rumija), mengurangi lebar trotoar

dari yang semula 1 meter hingga 2 me-

ter jadi 80 cm. Lebar jalan dari yang se-

mula 7 m menjadi 9 m," kata Gusdi se-

raya menyatakan selain pelebaran

Jalan Wakapan, tahun ini juga akan di-

lakukan penataan kawasan simpang li-

ma Monumen Nyi Ageng Serang. Jalan

dari arah timur akan diperlebar ke sisi

selatan yang akan ditangani Bidang

Cipta Karya DPU.

Ditambahkan Gusdi, pelebaran se-

panjang 200 meter dengan dana Rp 1,3

miliar. Setelah trotoar dibongkar dan di-

sisakan 80 cm untuk pejalan kaki, tro-

toar akan diganti dengan batu andesit

produk Kulonprogo seperti semangat

"bela beli Kulonprogo". Sesuai rencana,

pelaksanaan pembongkaran trotoar

dimulai April dan akan selesai 4 bulan

ke depan atau sekitar Juli.

"Karena itu kami imbau sebelum

pembongkaran, warga yang mempu-

nyai septiktank tembus ke trotoar agar

segera dibereskan, karena jangan sam-

pai terjadi ketika dibongkar trotoarnya

justru septitank ada di bawah trotoar.

Demikian pula papan reklame, kanopi

warga yang menjorok ke trotoar kami

mohon juga menyesuaikan agar ketika

dimulai pembongkaran tidak dijumpai

kendala," ujarnya.

Terhadap penataan Kota Wates, kata

Lurah Wates Sigit Purnomo SIP, me-

mang harus dilakukan. "Dari dulu Kota

Wates tidak berubah, padahal dengan

adanya pembangunan megaproyek ma-

ka semua harus ditata, termasuk Wa-

tes," ujar Sigit.

Sementara salah satu warga Wa-

kapan Rini Pujiastuti menyatakan pada

prinsipnya setuju pelebaran jalan Wa-

kapan, karena semua juga demi pena-

taan Kota Wates. "Namun kami juga

berharap pengerjaan harus selesai se-

suai jadwal yang telah ditentukan, yak-

ni sebelum Idul Fitri. Karena jelang Idul

Fitri, Wakapan yang merupakan pusat

perdagangan biasanya aktivitasnya se-

dang ramai," ujar Rini. (Wid)-b

WATES (KR) - Pemkab Kulonprogo terus berbenah untuk

menyambut megaproyek. Setelah Jalan Brigjen Katamso dan

Diponegoro diperlebar, tahun 2014 ini jalan Wakapan yang meru-

pakan pusat perdagangan di Kota Wates bakal diperlebar. Jalan

Wakapan ke utara hingga Jalan Stasiun sepanjang 200 meter

akan diperlebar dengan menyisakan trotoar 80 cm. Meski sudah

setuju terhadap pelebaran tersebut, warga tetap berharap pele-

baran dapat selesai sebelum Lebaran mendatang.

JALAN WAKAPAN DIPERLEBAR

Warga Minta Selesai Sebelum Lebaran

KR-Agussutata

Bunga krisan yang dibudidayakan warga di Clumprit.

WARGA MENOREH SAMIGALUH

Tertarik Budidaya Bunga Krisan

Page 6: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

Sedangkan untuk kertas

suara untuk daerah pemilihan

(Dapil) VI Yogyakarta yang

meliputi daerah Sleman utara,

masih kurang. Hal itu membu-

at proses pelipatan kertas

suara belum bisa dilakukan.

Untuk distribusi logistik akan

dilakukan H-3 pelaksanaan

pemungutan suara.

Anggota KPU Sleman Divisi

Logistik Keuangan Rumah

Tangga dan Umum Aswino

Wardana SIP mengatakan,

penyortiran kotak suara untuk

mengecek kelayakan dan kon-

disi. Di samping itu untuk sti-

ker yang menempel saat digu-

nakan pemilu sebelumnya ju-

ga dibersihkan.

"Kotak suara ini sudah lama

tidak digunakan sehingga per-

lu dibersihkan. Apalagi ke-

marin itu ada abu vulkanik, ja-

di kotak suara yang diletakkan

di luar sangat kotor," kata

Aswino kepada KR, Rabu (5/3).

Di samping itu, KPU juga

melakukan seting kotak suara.

Ditargetkan pengerjaan akan

selesai 9 Maret 2014. "Seting

kotak suara ini sudah diker-

jakan seminggu terakhir," je-

lasnya.

Untuk logistik yang baru sa-

ja datang berupa surat suara.

Sedangkan logistik yang

belum datang antara lain,

templet tuna netra, hologram,

formulir dan segel pemilu.

Diperkirakan logistik yang

belum datang akan dikirim

pertengahan bulan ini.

Untuk logistik-logistik yang

sudah datang, sekarang di-

simpan di gedung eks Kantor

Kementerian Agama Ka-

bupaten Sleman. Mengingat

kantor Dewan Koperasi In-

donesia Kabupaten Sleman

yang sebelumnya disewa un-

tuk penyimpanan logistik itu

terlalu sempit.

Sementara itu, rencananya

kertas suara untuk dapil VI

yang masih kurang akan tiba

di kantor KPU Sleman, Rabu

(5/3) malam. "Rencananya,

nanti malam (kemarin

malam-red) kertas suaranya

akan sampai ke KPU Sleman.

Sedangkan kertas suara lain-

nya sudah sampai dan

sekarang disimpan di gudang

KPU. Jika kertas suaranya

sudah komplet, proses peli-

patan langsung kami lakukan

dan rencanannya akan lak-

sanakan mulai besok (hari ini,

red)," katanya.

Pelipatan kertas suara

menurut Aswino akan di-

lakukan dalam dua tahap.

Tahap pertama untuk surat

suara DPD dan DPRD provin-

si. Sedangkan tahap kedua

untuk surat suara DPR RI

dan DPRD kabupaten. Ditar-

getkan pekerjaan ini akan se-

lesai dalam waktu satu pekan.

Untuk itu, KPU Sleman telah

menyiapkan 300 tenaga peli-

pat yang semuanya siap be-

kerja mulai Kamis (6/3).

Untuk tenaga pelipatan akan

diberi upah Rp 90 per kertas

dengan asumsi, perhari mere-

ka bisa mendapatkan Rp 30

ribu dari kegiatan melipat ker-

tas suara ini.

Sementara itu, Rabu (5/3)

KPU Sleman melakukan

pengecapan 9.560 sampul.

Setidaknya ada enam petugas

yang akan mengecap sampul

berwarna coklat tersebut dan

telah bekerja sejak tiga hari

yang lalu. Sama dengan pro-

ses pelipatan kertas suara,

pengecapan sampul ini juga

ditargetkan selesai dalam

satu pekan. (Sni/Awh)-f

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 (4 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 6SLEMANDISTRIBUSI LOGISTIK H-3 PEMILU

Kertas Suara Kurang, Kotak Mulai DisortirSLEMAN (KR) - Komisi Pemilihan Umum

(KPU) Kabupaten Sleman mulai mensortir danmenyeting kotak suara Pemilu 2014. Ditargetkanpekerjaan ini akan selesai pada akhir pekan ini.

SLEMAN (KR) - Angin ken-

cang masih perlu diwaspadai di

wilayah Sleman. Sebab, Rabu

(4/3) malam ada pohon tumbang

yang menimpa rumah milik

Sastro (80) warga Sagan Banaran

Sendangmulyo Minggir. Selain

itu ada 1 pohon tumbang di sebe-

lah barat Kampus UTY.

Kepala Badan Penanggulang-

an Bencana Daerah (BPBD)

Kabupaten Sleman Drs H

Julisetiono Dwi Wasito SmHK

MM mengatakan, pohon itu tum-

bang karena diterpa angin ken-

cang dan menimpa rumah warga.

Namun kerusakannya hanya ri-

ngan, yaitu genteng berserakan.

"Rumah itu dalam keadaan

kosong. Namun pohon yang tum-

bang menyebabkan listrik padam

karena kabel tertimpa pohon,"

kata Julisetiono kepada KR,

Rabu (5/3).

Sebelum kejadian di Minggir,

sore harinya pohon di Ring Road

Utara tepatnya sebelah barat

Kampus UTY juga tumbang.

Pohon itu menimpa bak truk yang

sedang melintas di jalur lambat.

"Kalau tidak mengenai bak truk,

kemungkinan bisa mengenai pe-

ngendara yang lewat," ujarnya.

Pihaknya mengimbau kepada

masyarakat untuk tetap waspada

terhadap bencana alam. Masih

adanya angin kencang dan hujan,

pohon yang rapuh supaya dipo-

tong sehingga saat ada angin ti-

dak tumbang.

"Masyarakat harus tahu apa

saja yang dilakukan saat terjadi

bencana, soalnya manusia tidak

bisa menghindari. Makanya ha-

rus meningkatkan kesiapsia-

gaan," imbaunya. (Sni)-f

SLEMAN (KR) - Tingkat

polusi udara di Kabupaten

Sleman diprediksi akan te-

rus memburuk. Salah satu

indikatornya, dengan per-

tambahan jumlah kenda-

raan yang tidak diimbangi

perawatan secara rutin.

Hal itu diungkapkan Kasi

Pengendalian Pencemaran

dari Kantor Lingkungan Hi-

dup (KLH) Kabupaten

Sleman Rahmad Budi

Saptono kepada KR di sela-

sela uji emisi dan uji petik

bagi kendaraan dinas di

Lapangan Denggung, Rabu

(5/3).

Setidaknya ada 95 kenda-

raan dinas roda empat serta

420 kendaraan umum yang

ikuti uji emisi serta uji

petik.

Menurutnya, 80 persen

angka pencemaran udara

berasal dari sektor trans-

portasi. Di Kabupaten

Sleman sendiri, sebenarnya

masih tergolong baik ting-

kat pencemaran udaranya.

"Dibandingkan daerah

lain, Kabupaten Sleman

sebenarnya masih relatif

baik. Namun setiap tahun-

nya tingkat emisinya cen-

derung meningkat. Jika ti-

dak segera diantisipasi, ti-

dak menutup kemungkinan

tingkat polusi udara di

Sleman akan semakin tidak

sehat," ungkapnya.

Terlebih menurut Sapto,

berdasarkan hasil peneli-

tian yang dilakukan

Kementerian Lingkungan

Hidup, di tahun 2015 nanti

tingkat polusi udaranya

akan meningkat 10 kali li-

pat. Untuk itu dia mengim-

bau kepada masyarakat

terutama yang memiliki

kendaraan roda empat da-

pat melakukan perawatan

secara rutin.

Sementara itu, Sutiman

selaku Koordinator tim tek-

nis dari Universitas Negeri

Yogyakarta (UNY) meng-

ungkapkan, kegiatan ini gu-

na memenuhi peraturan

Kementerian Lingkungan

Hidup Nomor 5 Tahun 2006

tentang ambang batas ken-

daraan bermotor. Sedang-

kan di Yogyakarta juga ada

Pergub Nomor 39 Tahun

2010 tentang baku mutu

emisi kendaraan bermotor.

"Ada beberapa jenis kom-

ponen yang diuji. Terutama

tentang emisi gas buang-

nya. Jika tidak memenuhi

standar dapat melakukan

servis ringan yang disedia-

kan di lokasi uji emisi. Jika

memang diharuskan ganti

komponen, mobil yang tidak

lulus uji emisi tersebut ha-

rus melakukan perawatan

lebih," katanya.

Kegiatan ini hasil kerja

sama antara Kantor Ling-

kungan Hidup Kabupaten

Sleman, Dinas Perhu-

bungan, Komunikasi dan

Informatika (Dishubkomin-

fo), UNY serta Pusat Pengo-

lahan Ekoreguon Jawa

(PPEJ) Kementerian Ling-

kungan Hidup. (Awh)-f

TAK DIIMBANGI PERAWATAN KENDARAAN

Polusi Udara Terus Memburuk

ANGIN KENCANG TETAP DIWASPADAI

Di Minggir, 2 Pohon Timpa Rumah

KR-Saifullah Nur Ichwan

Pekerjaan saat seting kotak suara.

Dukuh Dituntut ProfesionalMLATI (KR) - Sebagai kepa-

la pedukuhan (dukuh) hen-

daknya mampu menjalankan

tugas dan amanat dengan baik.

Dukuh juga harus memiliki in-

tegritas dan profesionalisme

ditengah kemajuan dan

perkembangan zaman.

"Dalam melaksanakan tugas

sebagai perangkat desa, se-

orang dukuh dituntut lebih kre-

atif dan cepat dalam melayani

masyarakatnya. Tentu dengan

dukungan dari semua lapisan

masyarakat demi pembangun-

an dan kemajuan desa," papar

Camat Mlati Anggoro Aji Su-

naryono SH saat membacakan

sambutan Bupati Sleman pada

pelantikan dan pengambilan

sumpah Dukuh Gemawang di

Balai Desa Sinduadi, Mlati,

Rabu (5/3).

Adapun Dukuh Gemawang

yang dilantik yaitu Achmad

Syafii menggantikan Pj Kasi-

hono. Dukuh baru tersebut di-

lantik oleh Kepala Desa

Sinduadi Senen Haryanto.

Menurut Achmad, setelah di-

lantik ia akan melanjutkan pro-

gram-program kerja yang sela-

ma ini belum selesai. Di antara-

nya pembangunan balai dusun.

"Saya akan berusaha untuk

mengabdikan diri sepenuhnya

bagi warga Dusun Gemawang.

Selain itu, saya juga berupaya

untuk lebih akrab, santun, ter-

buka dan dekat dengan masya-

rakat," katanya. (*-1)-f

Royal Ambarrukmo Panen KelengkengSLEMAN (KR) - Royal Ambarruk-

mo Yogyakarta (RAY) tengah panen

raya kelengkeng ditengah tingginya

okupansi hotel. Kelengkeng dari pohon

yang tumbuh di royal garden tahun ini

berbuah lebat dan rasa yang manis.

Public Relations Manager RAY,

Wiwied A Widyastuti mengatakan, po-

hon kelengkeng tersebut sudah ada se-

jak RAY dibangun tahun 1965 silam.

Sejak saat itu, pohon kelengkeng tidak

pernah berbuah lebat karena berbagai

macam hal. Salah satunya karena

buah kelengkeng di pohon yang siap

dipanen selalu dimakan oleh

kelelawar.

"Baru sekitar dua tahun belakangan

ini kelengkeng dapat berbuah lebat.

Panen kelengkeng di lakukan akhir bu-

lan lalu hingga sekarang. Hasil panen

kelengkeng di bagikan untuk dinikmati

para tamu dan kolega hotel," tutur

Wiwied kepada KR, Rabu (5/3).

Executive Housekeeper RAY,

Andreas Ragil menambahkan, ada trik

khusus untuk menjaga kesuburan dan

kemanisan royal kelengkeng ini.

Pihaknya menggunakan ramuan khu-

sus pupuk kandang yang diambil

airnya untuk menyuburkan pohon ke-

lengkeng dan pengairan secara rutin

dilakukan dua kali seminggu. Pupuk

yang tidak mengandung bahan kimia

dan pengairan yang rutin memegang

peranan penting terhadap lebat dan

manisnya royal kelengkeng.

"Kelengkeng yang ada di pohon juga

dibungkus untuk menghindari serang-

an kelelawar. Tahun lalu panen royal

kelengkeng mencapai 3 kuintal dan

tahun ini lebih banyak lagi," imbuh-

nya. (*-24)-f

KR-Istimewa

Staff Housekeeping dengan bing-

kisan royal kelengkeng.

SLEMAN (KR) - Barak pengungsian warga lereng

Merapi di Desa Kepuharjo Cangkringan, hingga kini

belum dilengkapi Mandi Cuci Kakus (MCK) yang

memadahi. Hampir seluruh pintu kamar mandi dan

WC sudah rapuh akibat faktor usia.

"Jumlah toilet di barak seluruhnya ada 6 unit.

Namun karena sebagian daun pintunya sudah rusak

sehingga tak semua sarana umum itu bisa difungsi-

kan secara maksimal," kata Kepala Desa Kepuharjo

Heri Suprapto kepada KR, Rabu (5/3) di kantornya.

Pihaknya sudah mengusulkan baik secara lisan

maupun pengajuan proposal ke instansi terkait na-

mun hingga saat ini belum terealisasi. "Kerusakan

pintu sudah terjadi sejak setahun terakhir. Kami

berharap fasilitas ini bisa segera diperbaiki pemerin-

tah agar selalu siap bila sewaktu waktu difungsikan,"

katanya.

Sedangkan untuk suplai air meskipun kadang kurang

lancar namun diakuinya masih bisa teratasi dari sum-

ber sekitar barak pengungsian. Seperti diketahui barak

pengungsian tersebut memiliki kapasitas daya tampung

sebanyak 300 orang dan merupakan satu-satunya

sarana mitigasi vital warga Kepuharjo (R-1)-f

KR- Aditya Kurniawan

Proses pelantikan Dukuh Gemawang.

Pintu Toilet di BarakKepuharjo Rusak

KR-Atiek Widyastuti H

Kendaraan dinas saat diuji emisi oleh petugas.

Page 7: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 (4 JUMADILAWAL 1947) HALAMAN 7

LPJU Pandansari MatiLPJU Pandansari, Rejowi-

nangun ke timur sudah duabulan mati. Mohon diperbaiki.Kalau malam gelap gulita.

+628572756XXXXTinjau Ulang

Ujicoba PembatasUji coba pemberian batas

di perempatan terminal Con-donngcatur mohon ditinjauulang. Kalau memang mauditutup sekalian lebih baik.Dari pada setengah-sete-ngah. Sebab kalau tidak adapolisi jaga, pemberian pem-batas membuat kondisi lalu-

lintas lebih semrawut dan macet. +62857257XXXX

Banjir . . . . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

"Sampai saat ini jalur antardesa masih terputus. Banyak batu terong-gok di atas dam," ungkapnya.

Selain aliran banjir lahar yang mengalir di bagian atas bangunandam, bagian alat berat yang hanyut terbawa banjir lahar 'terdampar' diatas bangunan dam yang ada di perbatasan wilayah Magelang-Boyolali tersebut. Sekitar pukul 18.00, aliran banjir lahar di Kali Apu su-dah mereda, namun kendaraan bermotor tetap belum dapat melintasdi atas bangunan Dam Klampahan lantaran bagian alat berat masihbelum dapat disingkirkan.

Sementara untuk evakuasi kendaraan yang masih terjebak arusbanjir lahar dingin, menurut Mujiyanto belum bisa dilakukan karenacuaca masih mendung. Sehingga kemungkinan adanya banjir susul-an masih bisa terjadi.

Agung Jaring (40) warga Dusun Ngampel Desa Sengi KecamatanDukun Kabupaten Magelang di atas Dam Klampahan mengatakan,sekitar pukul 13.15 terjadi hujan deras cukup lama di kawasan lerengdan puncak Gunung Merapi, yakni di daerah Pasar Bubrah. Karenaderasnya curah hujan serta lamanya turun hujan, menjadikan banjir la-har, khususnya di aliran Kali Apu. "Hal ini juga terindikasi dengan sinyaldari peralatan pemantau di daerah Bukit Klatakan," katanya.

Selain menerjang Kali Apu, banjir lahar dingin juga menyebabkanmaterial vulkanik hingga membanjiri alur Kali Woro Klaten. Pusat Datadan Informasi (Pusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD) Klaten menyebutkan, sejak hujan di puncak Merapi, sinyalMerapi terus menunjukkan adanya peningkatan pergerakan lahar di-ngin menuju alur Kali Woro.

Banjir di atas sedang terjadi Rabu sore pukul 15.30 hingga meng-hanyutkan material vulkanik. Banjir itu bahkan memutuskan dua jalurakses penyebarangan di Dam IV Kendalsari, Kecamatan Kemalangdan Dam V Sukorini, Kecamatan Manisrenggo. Banjir yang mem-bawa batu dan pasir tersebut merupakan banjir terbesar pascaerupsiGunung Merapi 2010. Bahkan banjir kali ini nyaris mengantamwarung di bantaran Kali Woro di wilayah Manisrenggo. (*-9/Tha/*-7)-d

KR- Antara/Andika Wahyu SIMULASI SAR KORBAN KECELAKAAN LAUT : Simulasi penyelamatan korban kecelakaan kapal laut pada rangkai-

an acara Apel Kesiapsiagaan Basarnas dan Potensi SAR yang dihadiri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di

Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, Rabu (5/3). Apel tersebut digelar guna memperingati HUT ke-42 Basarnas.

TUGAS PENUH RISIKO

Basarnas Dilengkapi Kapal CatamaranJAKARTA (KR) - Presiden Susilo

Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan,

tugas Badan SAR Nasional (Basarnas)

adalah tugas penuh risiko. Apalagi de-

ngan kondisi Indonesia yang rawan ben-

cana dan kendala geografis, tak semua

orang bisa mengemban tugas SAR di

Indonesia.

"Mesti bangga menjadi anggota

Basarnas dan komunitas penyelamat,"

kata Presiden pada Apel Kesiagaan

peringatan HUT ke-42 Basarnas di Der-

maga PT (Persero) Pelabuhan Indonesia

II Merak Banten, Rabu (5/3).

Dalam acara apel ini, Presiden sekali-

gus meresmikan dua unit Kapal Negara

untuk SAR. Kedua kapal jenis Catamaran

ini bernama Kapal Negara SAR Pacitan

dan Kapal Negara SAR Purworejo. Ke-

duanya melengkapi kapal-kapal dari ber-

bagai jenis yang telah dimiliki Basarnas.

Dengan penambahan dua kapal terse-

but, menurut Kepala Basarnas M Alfan

Baharudin, dibutuhkan Basarnas dalam

upaya pemberian jasa SAR kepada ma-

syarakat. "Kami pun telah meningkatkan

kemampuan profesional rescuer dengan

membentuk Basarnas Special Group yang

memiliki kemampuan lintas udara dan

lintas laut," ujar Alfan.

Kepada Basarnas dan komunitas

penyelamat, Presiden menyampaikan tiga

pedoman. Pertama, siapkan mental, fisik,

keterampilan, dan kesiagaan tinggi untuk

mengemban setiap tugas. Kesiapsiagaan

hanya bisa dicapai melalui pendidikan

dan pelatihan secara terus-menerus.

Pedoman kedua adalah agar Basarnas

melengkapi peralatan dan perlengkapan

untuk menunjang kinerja. Lalu, pedoman

ketiga adalah pentingnya kepemimpinan

serta komando dan pengendalian operasi

dalam setiap misi SAR. "Pimpin dan

kendalikan dengan baik setiap operasi

SAR dimana itu dilaksanakan," pesan

Presiden. (Sim)-b

265 Warga RT 08 Dongkelan Dongkelan RT 08, PG. Harjo, Sewon, Bantul, Yogyakarta 500,000.00

266 Paguyuban/Sarasehan Bapak-Bapak "DHARMA BHAKTI" Warga Katholik Pengok Perumka Plus Yogyakarta . . . . . . . . . . . 500,000.00

267 Hamba Alloh . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 100,000.00 268 YASMIN, Pengajian Ibu-Ibu Joglo Panembahan

Yogyakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2,500,000.00 269 Paguyuban Arisan dan Pengajian

Ibu-Ibu USWATUN HASANAH Yogyakarta 500,000.00 270 SMA Negeri 1 Depok Babarsari Jl. Babarsari,

Caturtunggal, Depok, Sleman Yogyakarta 55281 Telp (0271) 485794 . . . . . . . . . . . . . . . . . 4,050,000.00

Melauli Rekening Bank :271 Paguyuban Alumni'72 SMAN 2 Purwokerto 4,500,000.00

_________________Jumlah . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .Rp. 15,561,000.00 s/d 04 Maret 2014 . . . . . . . . . . . . . . . . . .Rp. 379,374,900.00

_________________s/d 05 Maret 2014 . . . . . . . . . . . . . . . . .Rp. 394,935,900.00

(Tiga ratus sembilan puluh empat juta sembilan ratus tiga puluh lima ribu sembilan ratus rupiah)

Dompet . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

KR-Devid PermanaSiswa-siswi SMA Negeri 1 Depok Sleman menyerahkanbantuan untuk korban erupsi Gunung Kelud lewat DompetKR. Dana sebesar Rp 4.050.000 dikumpulkan siswa saatacara konser amal 'Ensyclomordia#1' bersama Jikustik diTaman Budaya Yogyakarta (TBY), 15 Februari lalu.

Talut . . . . . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

talut labil dan terjadi pula rekahan-rekahan tanah usai diguyur hu-jan. "Talut setinggi tujuh meter itu luruh menimpa atap. Sepanjang25 meter, talut itu menimbun bangunan rumah. Cukup parah.Sampai dinding dan atap jebol," kata Aji.

Sementara Camat Tawangmangu Yopi Eka Jatiwibowo menga-takan, kerja bakti membersihkan rumah korban akan dilang-sungkan Kamis (6/3) pagi ini. Kegiatan itu menunggu cuaca bersa-habat, mengingat hujan deras masih mengguyur hingga Rabupetang. (*-10)-d

87 Prajurit . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

dalam radius hampir 4 kilometer.Seorang saksi mata Hasan mengaku, telinganya berdengung

akibat bunyi ledakan tersebut. Ia yang berjarak beberapa ratusmeter dari lokasi, melihat orang-orang di Pondok Dayung dan diatas kapal lari kocar-kacir. "Mereka terlihat mengalami luka-luka.Dari salah satu bangunan terlihat kobaran api," ujarnya.

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Laksamana MudaIskandar Sitompul menjelaskan, korban ledakan gudang amunisiMarkas Kopaska Armada Barat TNI AL berjumlah 87 orang luka-luka. Sebanyak 72 orang menjalani perawatan di RSAL DrMintohardjo dan Rumah Sakit Pelabuhan, 15 orang rawat jalanserta satu orang prajurit bernama Sertu Iman resmi dinyatakanmeninggal dunia.

Iskandar menegaskan, dalam peristiwa ledakan ini tidak adakorban dari pihak sipil karena Markas Kopaska di Pondok Dayungjauh dari tempat permukiman dan letaknya terisolir dari kerama-ian. "Ini tempat latihan Pasukan Katak dan fasilitas perbaikan ka-pal-kapal TNI Angkatan Laut," katanya.

Dugaan sementara penyebab terjadinya ledakan hebat terse-but, Iskandar mengatakan akibat adanya hubungan arus pendeklistrik yang kemudian menimbulkan kebakaran. "Saat terjadi ke-bakaran, anggota berupaya melakukan penyelamatan. Begitumereka mau memadamkan api, gudang meledak. Akhirnya kor-ban banyak," jelasnya. Namun untuk memastikan penyebabnya,kata Iskandar, masih menunggu hasil investigasi tim yang diben-tuk untuk menangani kasus tersebut.

Kepala Staf TNI AL, Laksamana TNI Marsetio, usai menjengukpara korban di RSAL Mintoharjo menegaskan, peristiwameledaknya gudang amunisi di Pondok Dayung merupakan musi-bah dan tidak ada unsur sabotase. "Kejadian murni musibah, tidakada sabotase," ujarnya.

Mengenai sumber ledakan, Marsetio mengatakan, berasal dariamunisi TNT yang tersimpan di gudang. Menurut dia, selain adaamunisi ringan untuk senjata laras panjang dan pendek, dalam gu-dang juga ada TNT milik kapal yang sedang bersandar. "Amunisimeledak dan ada TNT. Itulah yang menyebabkan ledakan dansedang ditelusuri jenisnya," katanya. (Imd/Edi)-b

Anas . . . . . . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

tersangka penerimaan gratifikasi proyek Pusdiklat (P3SON)Hambalang, Anas Urbaningrum segera dijerat pasal TindakPidana Pencucian Uang (TPPU). "Untuk hal ini, nanti (Juru BicaraKPK) Johan Budi akan menjelaskan indikasi TPPU AU," katanya.

Bambang menegaskan, KPK akan menyita aset dan harta Anasyang diduga dari hasil tindak pidana korupsi. "Dalam hal ini bukansedikit atau tidak sedikit. Jika itu hasil kejahatan, ada indikasi, yamesti disita," tandasnya.

Sementara kuasa hukum Anas, Firman Wijaya mengatakan, pi-haknya tetap menghormati langkah KPK. "Yang penting KPK tidakmenerapkan TPPU secara membabi buta," tuturnya.

Disinggung tentang kemungkinan aset kliennya disita KPK,menurut Firman, kliennya tidak mempermasalahkan. "Kalau me-mang harus (ada penyitaan) kita menghormati saja. Tapi, jangansampai keadilan tercederai," tandasnya. (Ful)-d

Penguatan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

nilai kisaran Rp 9.500-10.000 per USD, pada tahun2013 melemah hingga tembus angka Rp 12.000dan bahkan hampir mencapai Rp 13.000. Mingguterakhir Februari 2014, Rupiah menunjukkankeperkasaannya, hingga Rp 11.576.

Beberapa faktor berkontribusi dalam penguatanRupiah maupun IHSG ini. Salah satunya adalah ke-berhasilan bauran kebijakan yang diambil pemerin-tah untuk mengatasi pelemahan Rupiah, disampinghal-hal lain yang diperkirakan juga berpengaruh se-cara signifikan. Hal ini merupakan modal awal yangcukup baik untuk tahun politik, mengingat padatahun politik bisnis pada umumnya akan relatif pasif(wait and see) dan untuk mengambil keputusanstrategis menunggu kepastian hasil pemilu. Pada-hal, perekonomian tetap harus jalan terus, sehing-ga menguatnya Rupiah akan menjadi modal yangbaik, agar sektor manufaktur tetap bisa membelibahan baku sehingga produksi tetap berjalan.Terlepas dari modal awal yang cukup baik di tahunpolitik, penguatan Rupiah tampaknya tidak terlepasdari perkembangan eksternal (luar negeri).

Penguatan Rupiah tidak hanya sendirian, namunjuga terjadi untuk mata uang beberapa negaraseperti Euro dan mata uang beberapa negara Asia.Beberapa faktor eksternal yang diperkirakan mem-pengaruhi penguatan Rupiah (pelemahan USD)antara lain adalah pernyataan Gubernur The Fed(Bank Sentral Amerika) Janet Yellen, yang menya-takan bahwa kebijakan moneter akomodatif dirasamasih tepat. Hal ini mengisyaratkan bahwa kebi-jakan stimulus ekonomi tidak akan sertamerta di-hentikan.

Selain isyarat The Fed, fenomena lain adalah pe-nguatan Rupiah juga disebabkan meningkatnyaaliran valas melalui pasar modal dan arus wisata,karena situasi politik beberapa negara tetangga.Thailand yang mengalami gangguan stabilitas poli-tik nampaknya memberikan dampak positif baik dipasar modal maupun dalam hal kunjungan wisa-tawan mancanegara.

Selain faktor eksternal, faktor internal sudah pastijuga memberikan kontribusi dalam penguatanRupiah. Kinerja variabel makro yang cukup baikdan laju inflasi yang cukup terkendali memberikankepercayaan pada investor untuk bertransaksi di

pasar modal Indonesia. Selain menguatnya pasar modal, menguatnya

Rupiah juga disebabkan surplus neraca pemba-yaran pada triwulan IV tahun 2013, setelah meng-alami defisit pada triwulan-triwulan sebelumnya.Surplus neraca pembayaran ini bersumber daripenurunan defisit neraca perdagangan (current ac-count). Secara keseluruhan, data Bank Indonesiamenunjukkan, neraca pembayaran tahun 2013mengalami surplus sebesar 4,4 milyar US $. Angkaini tentu akan menambah cadangan devisa Indo-nesia sehingga kurs Rupiah menguat terhadapUSD.

Ada indikasi sinyal negatif terhadap perekono-mian jangka panjang. Indikasi tersebut antara lain:(1) terjadinya pelemahan sektor industri manufak-tur di Indonesia. Melemahnya impor bahan bakudan barang modal, menunjukkan bahwa industritidak berkembang optimal. Dari beberapa analisis,tidak ada indikasi bahwa melemahnya impor ba-han baku dan barang modal ini dikarenakanadanya substitusi dengan bahan baku lokal danbarang modal lokal; (2) Rapuhnya ketahanan pa-ngan dan lemahnya sektor pertanian. Naiknya im-por pangan merupakan indikasi semakin jauhnyaIndonesia dari swasembada pangan. Hal lainyang lebih memprihatinkan adalah defisit neracamigas yang justru semakin membesar. Pening-katan defisit ini mengindikasikan bahwa konsumsibahan bakar minyak (BBM) belum bisa dikendali-kan. Ini berarti subsidi BBM masih terus akanmenggerogoti APBN.

Dari beberapa gambaran ini pada dasarnyaperekonomian Indonesia belum begitu tangguh danmenguatnya Rupiah belum ditopang oleh funda-mental yang cukup kuat. Sangat mungkin bahwa ji-ka nanti The Fed melanjutkan kebijakan pengu-rangan stimulus ekonomi, politik Thailand sudahstabil dan terjadi guncangan-guncangan eksternallain, Rupiah akan kembali melemah terhadap USD.

Namun demikian penguatan Rupiah di minggu-minggu ini tetap merupakan hal positif untukmenyambut pemilu baik pemilihan anggota DPRmaupun pemilihan Presiden.

(Penulis adalah Dosen Fakultas EkonomiUKDW dan pengurus ISEI Cabang DIY)-b

Page 8: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 (4 JUMADILAWAL 1947) HALAMAN 8

KETUA DPR BELUM TANDA TANGAN SETUJU

Panggil Paksa Boediono, Libatkan Kapolri

MODAL SONGSONG ASIAN GAMES

Indonesia U-23 Ganyang Malaysia U-21

“Empat pimpinan sudah se-

tuju. Karena Timwas dipim-

pin oleh Pak Marzuki, maka

beliau harus teken surat itu.

Namun sekarang beliau

masih bertugas di luar, maka

belum diteken,” kata anggota

Timwas Century dari Fraksi

Golkar Bambang Soesatyo,

kepada wartawan di Gedung

DPR, Senayan, Rabu (5/3).

Lebih lanjut Bambang me-

ngatakan, surat panggilan

dengan tembusan kepada

Kapolri Jenderal Pol Sutar-

man tersebut dimaksudkan

agar Polri bisa ikut bergerak

dalam pemanggilan ketiga

ini, yang merupakan panggil-

an paksa.

“Pemanggilan kali ini agak

istimewa karena tembusan-

nya ke Kapolri. Empat pim-

pinan sudah setuju,” tandas-

nya.

Namun demikian, belum

ditekennya surat pemanggil-

an ketiga ini, menurutnya

menghambat administrasi

pengiriman surat itu ke Boe-

diono. “Timwas mendesak

pimpinan dewan, pemang-

gilan yang ditembuskan ke

Kapolri itu cukup teken satu

pimpinan saja,” jelasnya.

Timwas bersikukuh pe-

manggilan Boediono ini tak

akan menabrak proses hu-

kum yang telah ditangani

Komisi Pemberantasan Ko-

rupsi. Boediono dianggap me-

ngetahui semua pihak yang

terlibat di balik skandal

Bank Century.

Sebelumnya, dalam kasus

ini, Boediono juga telah

diperiksa KPK dalam kapa-

sitasnya sebagai Gubernur

Bank Indonesia ketika peng-

ambilan keputusan dan pe-

ngucuran Fasilitas Pen-

danaan Jangka Pendek

(FPJP) untuk Bank Century.

Dalam konferensi pers

setelah pemeriksaan itu,

Boediono berkeyakinan bah-

wa penyelamatan atau peng-

ambilalihan Bank Century

merupakan langkah yang

tepat. Menurut Boediono,

penyelamatan Bank Century

telah membuat Indonesia da-

pat melewati krisis keuangan

pada 2009 dan bahkan per-

ekonomian Indonesia masih

tumbuh di tengah perekono-

mian global yang terpuruk

pada saat itu.

Lewat surat kepada pim-

pinan DPR, Boediono menga-

takan ia merasa sudah cukup

memberikan keterangan

kepada KPK. Ia juga meno-

lak hadir karena khawatir

kehadirannya di rapat itu

justru akan mengganggu pro-

ses hukum yang tengah ber-

jalan di KPK.

Anggota Timwas Century

DPR dari Fraksi PAN, Tjan-

dra Tirta Wijaya, berharap

Timwas Century DPR dimin-

ta tetap berjalan sebagai-

mana tugas pokok dan

fungsinya terkait pemanggil-

an Wakil Presiden (Wapres)

Boediono. Menurut Tjandra,

pemanggilan Boediono oleh

Timwas Century DPR adalah

kewenangan DPR. Tjandra

juga pernah mengatakan

partainya siap mempelopori

pemakzulan Boediono jika

tidak hadir pada pemanggil-

an ke tiga Timwas Century

DPR. Mendengar hal itu,

Ketua Umum PAN Hatta

Rajasa langsung menegur

Tjandra. Sebab hal ini bukan

sikap partai, tapi pendapat

pribadi Tjandra. (Sim/Edi)-b

SLEMAN (KR) - Timnas

Indonesia U-23 berhasil

mengganyang Malaysia U-21

dengan skor 3-0 dalam laga

uji coba pertama di Stadion

Maguwoharjo Sleman, Rabu

(5/3) tadi malam. Kemenang-

an ini menjadi modal berhar-

ga bagi pasukan Garuda

Muda dalam melakukan per-

siapan awal dalam menyong-

song Asian Games 2014 di

Korea Selatan mendatang.

Menpora Roy Suryo yang

menyaksikan laga tersebut

bersama Ketum PSSI Djohar

Arifin Husin dan Ketum

KONI DIY GBPH Prabuku-

sumo, memberi apresiasi

positif terhadap permainan

Rizky Pelu dan kawan-

kawan.

“Kualitas permainan sudah

baik dan mampu menguasai

permainan. Ini menjadi

modal berharga untuk me-

nyonsong Asian Games. Su-

porter juga memperagakan

koreografi yang mengagum-

kan. Sayang di akhir per-

tandingan ada sebagian pe-

nonton yang kurang sportif

dengan melempari pemain

Malaysia,” ungkapnya dalam

konferensi pers seusai laga.

Pelatih Indonesia U-23 Aji

Santosa memasukkan sejum-

lah pemain muka baru yang

belum pernah membela Tim-

nas sebagai starter. Sang

pelatih pun memilih formasi

4-2-3-1 dengan mengandal-

kan Agung Supriyanto seba-

gai ujung tombak serangan

ditopang tiga gelandang,

Hendra Adi Bayauw, Fandi

Eko Utomo dan Bayu Gatra.

Pemain asal Pelita Ban-

dung Raya (PBR) yang dipa-

sang sebagai gelandang ber-

tahan bersama Rasyid Bakri,

banya berperan sebagai pem-

bagi bola dengan mobilitas-

nya yang cukup tinggi. Per-

mainan bola-bola pendek ba-

nyak diperagakan tim yang

dipersiapkan untuk meng-

hadapi Asian Games ini.

Serangan bertubi Indo-

nesia membuahkan gol pada

menit 22 melalui Bayu Gatra,

meneruskan umpan tero-

bosan Fandi Eko. Kebobolan

Malaysia lebih berani menye-

rang dan sempat mengancam

gawang Indonesia

Indonesia memperbesar ke-

unggulan melalui Agung Su-

priyanto menit 42, menyam-

bar bola hasil bidikan Fandi

Eko. Skor 2-0 bertahan hing-

ga turun minum.

Memasuki babak kedua,

Indonesia tetap mengenda-

likan permainan. Namun ke-

sulitan menembus ketatnya

pertahanan Malaysia.

Terus menekan, Indonesia

baru menambah keunggulan

saat waktu normal tinggal

menyisakan satu menit me-

lalui tendangan penalti Bayu

Gatra. Wasit menunjuk titik

putih setelah Fandi Eko di-

langgar di area terlarang.

Skor 3-0 pun bertahan hingga

bubaran. (Jan)-d

JAKARTA (KR)- Untuk ketiga kalinya TimwasCentury mengajukan pemanggilan terhadapWapres Boediono untuk dimintai keterangan.Namun surat itu belum diteken oleh pimpinanDPR, Marzuki Alie.

KR-Surya Adi Lesmana

Pemain Timnas U-23 Agung Supriyanto (9) menyambut bola lambung saat laga ujicoba melawan Timnas Malaysia

U-21 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Rabu (5/3) malam.

HARI INI SIDANG PERDANA CENTURY

KPK Sebut Pejabat BI Terlibat

DENGAN SEJUMLAH SYARAT

KPK Setuju Bahas RUU KUHP-KUHAPJAKARTA (KR) - Komisi

Pemberantasan Korupsi

(KPK) telah memenuhi un-

dangan Menteri Hukum dan

HAM untuk membahas RUU

KUHP dan KUHAP. Pada ke-

sempatan ini, KPK melalui

Wakil Ketuanya Bambang

Widjojanto telah menyerah-

kan surat kepada Menkum-

ham Amir Syamsuddin me-

ngenai rencana pembahasan

lebih lanjut terkait RUU

KUHP dan KUHAP.

Usai pertemuan Bambang

mengatakan, KPK menyetu-

jui pembahasan RUU KUHP

dan KUHAP dengan sejum-

lah syarat. “Namun, posisi

kami tetap seperti surat ter-

dahulu yakni KPK terbuka

melakukan pembahasan,

tapi ada beberapa hal yang

harus dipenuhi,” katanya di

Kemenkumham Jakarta,

Rabu (5/3).

Bambang mengungkap-

kan, sebagai wakil KPK saat

bertemu Menkumham, selain

menyerahkan surat juga

mendiskusikan solusi yang

terbaik. Posisi KPK, meman-

dang bahwa perubahan

(KUHP/KUHAP) itu sebuah

keniscayaan. Akan tetapi, hal

itu harus didorong dan di-

manfaatkan sebesar-besar-

nya untuk masyarakat.

“Untuk itu, KPK mengaju-

kan usul sebagai bagian dari

itu. Karena itu pula saya

menduga pemerintah juga

punya niat yang sama,” kata

Bambang seraya menyebut-

kan, kalau ada yang tidak

klop maka didiskusikan

bersama.

Ia juga menyampaikan

tentang kurangnya waktu

efektif dalam pembahasan

RUU KUHP dan KUHAP di

DPR sehingga akan menga-

lami kesulitan dalam mem-

bahas seluruh pasal. Hal

lainnya, ujar Bambang, KPK

mengusulkan agar mendahu-

lukan pembahasan KUHP

yang berisi hukum materiil

dibanding KUHAP yang ber-

isi hukum formil.

Pihaknya menyepakati

ada beberapa masalah di

naskah akademik yang harus

diperbaiki karena itu penting

untuk menjadi dasar.

“Memang, tidak mungkin

semua usulan perubahan

karena tidak mungkin bisa

diselesaikan. Untuk itu, usu-

lannya buku pertama dulu

karena berisi prinsip, asas,

norma. Itu usulan-usulan

yang harus dielaborasi dan

didiskusikan lebih lanjut,”

kata Bambang seraya meng-

harapkan agar KPK dili-

batkan dalam pembahasan

dua RUU tersebut.

Atas adanya usulan itu,

Pelaksana Direktur Jenderal

Peraturan Perundangan Ke-

menkumham, Mualimin

Abdi, mengatakan, pihaknya

akan memproses masukan

dari KPK sebagai pemangku

kepentingan.

“Apalagi masukan ini dari

lembaga penegak hukum

yang memang nanti akan

menggunakan undang-un-

dang tersebut,” tegasnya.

(Ful)-d

AHOK DIGANDENG PRABOWO

PDIPAjak Bersaing SportifJAKARTA (KR) - Gu-

bernur DKI Jakarta Joko

Widodo (Jokowi) yang akan

maju sebagai calon presiden

pada Pemilu 2014 bakal

menghadapi persoalan baru.

Pasalnya, Wakil Gubernur

Basuki Tjahaja Purnama

(Ahok) digadang-gadang

menjadi calon wakil presiden

mendampingi Ketua Dewan

Pembina Partai Gerindra

Prabowo Subianto.

Meski begitu Ketua DPP

PDI Perjuangan Maruarar

Sirait tidak mempermasalah-

kannya. “PDIP tidak akan

campur-campurlah dengan

partai lain. Kalau Ahok (Ba-

suki) mau jadi wakilnya Pra-

bowo, ya monggo. Itu kan hak

mereka. Kita bersaing sportif

saja. Itu bagus karena ada

persaingan dalam demokra-

si,” katanya di Gedung DPR

Senayan Jakarta, Rabu (5/3).

Maruarar menilai tidak

akan ada masalah besar jika

Ahok dan Jokowi maju dalam

pemilihan presiden. “Kita

harus yakin ya segala sesu-

atu, DKI itu bukan punya

Jokowi dan Ahok. Kita yakin

kalau dengan bijaksana kita

harus berpikir positif bagai-

mana cara membenahi sis-

tem. Yang penting ke depan-

nya itu adalah jangan sampai

rakyat dirugikan,” ujarnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua

Umum Partai Gerindra Fadli

Zon menilai Ahok memiliki

potensi untuk diusung men-

jadi cawapres mendampingi

Prabowo. Menurut Fadli,

gaya kepemimpinan Basuki

tegas serta kinerjanya pun

baik.

“Dibutuhkan orang seperti

itu untuk mewujudkan pe-

rubahan,” katanya.

Sementara itu Ahok ber-

kali-kali menyatakan siap

maju dalam pemilihan presi-

den asalkan Gerindra mam-

pu mengusung sendiri capres-

cawapres.

“Kalau Pak Prabowo de-

ngan saya kan, Gerindra

harus (memperoleh suara) 20

persen. Ya, saya siap saja.

Sama kayak saya ditanya,

siap enggak jadi gubernur?

Jadi presiden saja siap, masa

wapres tidak siap,” kata

Basuki. (Edi/Sim)-b

TERKAIT DUGAAN SUMPAH PALSU

Allen Laporkan Dirut PertaminaJAKARTA (KR) - Lantaran dinilai

memberi keterangan palsu dalam

sidang Pengadilan Khusus Tindak

Pidana Korupsi Jakarta, Direktur

Utama (Dirut) PT Pertamina Galaila

Karen Kardinah Agustiawan akan dila-

porkan ke penegak hukum oleh politisi

Partai Demokrat Jhonny Allen Marbun.

“Kalau memberi keterangan palsu,

Karen akan saya laporkan ke penegak

hukum,” kata Jhonny Allen kepada

wartawan di Gedung DPR, Jakarta,

Rabu (5/3). Seperti diketahui dalam

sidang lanjutan kasus dugaan suap di

lingkungan SKK Migas, di Pengadilan

Tipikor, Jakarta, Selasa (4/3), Karen

dicecar hakim mengenai permintaan

uang dari Sekjen Kementerian ESDM

Waryono Karno. Uang tersebut berkait-

an dengan pemintaan tunjangan hari

raya (THR) dari Komisi VII DPR RI.

Kepada penyidik, Karen mengatakan

Waryono meminta uang melalui Direksi

Pertamina yaitu Afdal Bahaudin dan

Hanung Badya. Namun, setelah dikon-

firmasi hakim, Karen meralatnya. “Per-

mintaan uang terkait dengan DPR ini

bagaimana? Saudara sampai tahu ceri-

ta ini?” tanya hakim Anwar.

Karen menolak menjawab pertanya-

an hakim. Ia malah menegaskan po-

sisinya sebagai saksi hanya menerang-

kan peristiwa yang dialami sendiri.

Kemudian, hakim Anwar menanyakan

perihal penyebutan nama Menteri ES-

DM, Jero Wacik dan politisi Demokrat,

Jhonny Allen, dalam keterangan Karen

kepada penyidik KPK.

“Ini saya tuntaskan saja (membaca

BAP), saya ulang. ‘Saya (Karen) me-

ngatakan, iya selain Rudi ada orang

yang lain yang pernah meminta uang

kepada Pertamina yaitu Sekjen Ke-

menterian ESDM Waryono Karno per-

nah meminta uang kepada direksi se-

ingat saya melalui Afdal dan Hanung

permintaan uang terkait dengan pem-

bayaran THR untuk anggota DPR

tahun 2013 dan oleh Menteri ESDM

Jero Wacik juga untuk anggota DPR

seingat saya untuk THR saya ganti de-

ngan iya’,” kata hakim saat memba-

cakan BAP.

Terkait keterangan tersebut Jhonny

Allen yang anggota Komisi Energi itu

menegaskan, ia tidak pernah meng-

adakan pertemuan dengan Karen dan

Ketua Komisi Energi DPR Sutan Bha-

toegana di luar rapat komisi. “Saya me-

mang pernah ke Pertamina dalam

rangka kunjungan kerja persiapan

BBM (bahan bakar minyak). Tapi itu

ramai-ramai, supaya Karen dengar,”

ungkapnya. (Edi/Sim)-d

JAKARTA (KR) - Sidang per-

dana kasus dugaan korupsi pada

pemberian Fasilitas Pendanaan

Jangka Pendek (FPJP) dan pene-

tapan Bank Century sebagai bank

gagal berdampak sistemik dengan

tersangka Budi Mulya akan dige-

lar Kamis (6/3) hari ini.

Wakil Ketua KPK Bambang

Widjojanto mengatakan, dalam

dakwaan KPK akan mengungkap

sejumlah pejabat BI yang terlibat

kasus tersebut.

“Fokus dakwaan ada dua, yakni

soal FPJP dan bank gagal ber-

dampak sistemik,” kata Bambang

kepada wartawan di Kemenkum-

ham Jakarta, Rabu (5/3).

Ia menyebutkan, dalam dakwa-

an primer Budi Mulya akan dike-

nai Pasal 2 ayat 1 UU Pembe-

rantasan Tipikor. Sedang dakwaan

subsider dikenai Pasal 3 UU yang

sama.

Disinggung tebalnya dakwaan,

Bambang mengatakan, ada ham-

pir 180 halaman. Dakwaan juga

menyebutkan bahwa terdakwa

bersama-sama dengan pihak lain-

nya sehingga di situ ada cukup ba-

nyak nama.

“Ya sekitar lima sampai enam

nama,” kata Bambang seraya me-

nambahkan, dalam dakwaan, KPK

menyebut kerugian keuangan ne-

gara yang mencapai triliunan rupi-

ah akibat penyimpangan pemberi-

an FPJP.

Kendati demikian, ia tidak mau

menyebutkan siapa saja nama

yang terlibat bersama-sama de-

ngan Budi Mulya. Untuk itu ia me-

minta publik menunggu hingga

dakwaan selesai dibacakan di

Pengadilan Khusus Tindak Pidana

Korupsi, Jakarta.

Bambang mengungkapkan, se-

jumlah pihak lain yang terlibat

bersama-sama dengan Budi Mulya

itu adalah rekan kerjanya.

Sebelumnya Ketua KPK

Abraham Samad mengatakan, da-

lam sidang perdana kasus ini pub-

lik diharapkan dapat mengikuti

sehingga mengetahui siapa saja

yang disebutkan terlibat dalam

dakwaan.

“Kalau ingin mengetahui peran

orang lain dalam kasus ini, maka

saksikan dalam sidang. Itu nanti

disebutkan dalam dakwaan me-

ngenai siapa saja yang berperan

dalam kasus Century,” kata

Samad. (Ful/Imd)-d

NI’MATUL MASUK EMPAT BESAR

Wahiduddin-Aswanto Hakim MKJAKARTA (KR) - Wahi-

duddin Adams dan Aswanto

akhirnya terpilih sebagai

hakim Mahkamah Konstitusi

(MK). Keduanya terpilih

melalui mekanisme voting.

Dalam uji kelayakan dan

kepatutan calon hakim MK

yang dilakukan Komisi III

DPR RI, Rabu (5/3), hasil vo-

ting yang dilakukan 50 ang-

gota Komisi III DPR, Wahi-

duddin mendapatkan 46 sua-

ra dan Aswanto 23 suara. Se-

dang Atip Latipulhayat men-

dapat 19 suara dan Ni’matul

Huda (dari UII Yogya) men-

dapat 12 suara. Masing-ma-

sing anggota Komisi III me-

milih dua pasang calon ha-

kim konstitusi.

“Hakim konstitusi terpilih

berdasarkan surat suara

adalah Wahiduddin Adams

dan Aswanto,” kata Wakil Ke-

tua Komisi III DPR Al

Muzzamil Yusuf. Sebelumnya,

Tim Pakar memberikan em-

pat nama sebagai rekomen-

dasi untuk Komisi III menen-

tukan dua calon hakim konsti-

tusi. Empat nama yang dia-

jukan Tim Pakar itu adalah

Atip Latipulhayat, Ni’matul

Huda, Wahiduddin Adams,

dan Aswanto. Empat nama itu

dipilih tanpa dibuat ranking.

“Kita lihat cara dia tampil,

soal penguasaan hukum tata

negara dan beberapa hal lain

yang kita diskusikan,” kata

anggota Tim Pakar, Saldi Isra.

Wahiduddin Adams lahir di

Palembang 17 Januari 1954.

Ia meraih gelar doktor di

Fakultas Syariah dan Hukum

UIN Syarief Hidayatullah

Jakarta. Sedangkan Aswanto

lahir di Palopo 17 Juli 1964,

saat ini ia menjadi guru besar

dan Dekan Fakultas Hukum

UnhasMakassar. (Sim/Edi)-b

KR- Antara/Siswowidodo

HADANG KERETA API: Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska) berusaha mencegah

pedagang asongan yang menghadang Kereta Api (KA) dari arah Yogyakarta yang

hendak masuk daerah Jatim, Rabu (5/3).

Page 9: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

YOGYA(KR) - Semakin ter-

kikisnya wawasan kebangsa-

an dalam diri generasi muda,

akibat ketidaksiapan meng-

hadapi perubahan global,

mengancam keutuhan dan in-

tegritas Negara Kesatuan Re-

publik Indonesia (NKRI). Bah-

kan, praktik ekonomi, politik,

dan sosial budaya jauh dari ni-

lai-nilai luhur bangsa Indo-

nesia.

Anggota Dewan Perwakilan

Daerah Republik Indonesia

(DPD RI) perwakilan DIY

Gusti Kanjeng Ratu (GKR)

Hemas menyampaikan hal itu

dalam seminar bertajuk 'Tan-

tangan dan Harapan Masa

Depan Indonesia Pasca 2014'

di Ruang Teatrikal Perpus-

takaan Universitas Islam Ne-

geri (UIN) Sunan Kalijaga

Yogya, Rabu (5/3).

Selain GKR Hemas, semi-

nar kebangsaan yang digagas

Dewan Eksekutif Mahasiswa

(Dema) UIN Sunan Kalijaga

Yogya ini juga menghadirkan

fungsionaris DPP Partai Gol-

kar Siti Hediati Soeharto SE

dan Benny Susanto (Masya-

rakat Jogja Anti Kekerasan)

dengan moderator Fauzan

Adhim.

GKR Hemas mengatakan,

tantangan terbesar bangsa

Indonesia saat ini adalah an-

caman atas integritas NKRI

yang makin menjauhi dari

amanat pendiri negara seba-

gai representasi founding fa-

thers. Praktik ekonomi, buda-

ya dan sosial politik yang ber-

tumpu kapitalisme mengan-

cam cita-cita bangsa ini.

"Mari perhatikan saksama

founding fathers kita yang sa-

ngat menyadari keberagaman

sebagai modal utama memba-

ngun NKRI. Bhinneka Tung-

gal Ika tidak hanya semboyan,

namun harus dimaknai seba-

gai nilai-nilai kehidupan ber-

bangsa, membangun ekonomi

berdasar keragaman potensi

ini," ajak GKR Hemas.

Siti Hediati Soeharto me-

ngatakan, kemandirian sejati

bangsa Indonesia bukanlah

sekadar mimpi atau cita-cita

luhur Kemerdekaan RI. Na-

mun, spirit ini hendaknya da-

pat diwujudkan bersama, se-

hingga pembangunan negeri

ini mampu menyejahterakan

rakyatnya.

"Kesejahteraan, kemak-

muran dan keadilan sosial be-

rada dalam genggaman bukan

pemberian bangsa lain. Bersa-

ma spirit persatuan dan kesa-

tuan yang kokoh, kerja keras

dan meneladani spirit sema-

ngat perjuangan pendiri bang-

sa, maka cita-cita Indonesia

sejahtera dapat tercapai,"

ucap Siti Hediati. (Asa)-k

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 (4 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 9LINGKAR YOGYA

Rumah Sakit: Dr Sardjito 587333 & 631190 (Hunting). Bethesda 562246,586688. Panti Rapih 514845. PKU Muhammadiyah 512653. RSUD Kota371195. Mata Dr Yap 562054. Klinik Ludira Husada Tama 620091, 620373.Khusus Bedah Patmasuri 372021 & 372022. Khusus Bedah Sudirman589090. DKT 566596. Syaraf Puri Nirmala 515255. RSI Hidayatullah 389194.RSIY PDHI 6991084. RSUD Bantul 367381 dan 367386, At-Turots Al-Islamy7431668, 7114823. UST Medical Center (UMC) 7492025, 7165917, 7459681.Puri Husada 867270. Kharisma Paramedika 774633. Happy Land MedicalCentre: 550058, 550060. Khusus Bedah Ringroad Selatan 7485737. JogjaInternational Hospital (JIH) 4463535. PKU Muhammadiyah Bantul 367437,368238, 368587. A Sakina Idaman 582039. Permata Husada 441212,441313.. Rachma Husada Bantul 7459464. 6460091. Asri Medical Center(AMC) 618400. Queen Latifa 581402, 620555. Nur Hidayah 747294. RSUPanti Baktiningsih Klepu 6497209.

Polisi: Poltabes/Pamapta 512511. Unit Lakalantas 513237. Jasa Raharja:562531. SAR DIY: 563231, 562811, Psw 319. Call Center Kota Yogya:290274, SMS/HP: 2740/ 08122780001. Mitra Medika Tourist Medical Service:444 444, 377019. Ambulance Gawat Darurat di Kota Yogyakarta 118 atau420118. Search Rescue Daerah Istimewa Yogyakarta (SAR DIY), Alamat:Kompleks Kepatihan, Danurejan, Yogyakarta, Telp: 8543339, Call Freq:148.160 Mhz. Denpom IV/2 Yogyakarta: 566103, Fax: 623733, e-mail:[email protected]. RSU Panti Baktiningsih Klepu (0274)6497209. ❑

Rincian kuota elpiji untuk Kota Yog-

yakarta 5.936.874 tabung, Bantul

6.756.904 tabung, Kulonprogo

2.670.784 tabung, Gunungkidul

2.879.593 tabung dan Sleman

9.305.722 tabung. Dibandingkan de-

ngan realisasi tahun 2013 sebanyak

23.622.010 tabung/tahun, jumlah

tersebut mengalami kenaikan sebesar

18 persen.

"Untuk menyesuaikan kebutuhan

yang ada di masyarakat kami sudah

mengajukan pada Kementerian ES-

DM, bahwa kalau bisa di DIY ditambah

18 persen dari realisasi 2013. Meskipun

antara kabupaten/kota satu dengan

porsinya berbeda-beda. Karena meski

kemarin DIY sudah ditambah 8 persen,

setelah dialokasikan masih terjadi ke-

langkaan," papar Kepala Bidang (Ka-

bid) ESDM Dinas PUP-ESDM DIY, Edi

Indrajaya di kantornya, Rabu (5/3).

Menurut Edi, idealnya elpiji ukuran

3 kg harus diprioritaskan untuk ma-

syarakat yang benar-benar membutuh-

kan. Konsekuensi dari itu, alangkah

baiknya jika pemerintah segera menye-

lesaikan 'PR' tentang data siapa saja

yang berhak menggunakan elpiji 3 kg.

Karena sejak elpiji 12 kg dinaikkan ba-

nyak konsumen beralih ke elpiji uku-

ran 3 kg. Sebab sesuai dengan aturan

yang ada, hotel, restoran serta industri

tidak boleh menggunakan elpiji 3 kg.

"Idealnya pangkalan hanya diper-

bolehkan menjual pada masyarakat di

lingkungan sekitar tempat tinggalnya,

bukan pengecer. Sebab jika elpiji 3 kg,

lebih diprioritaskan untuk pengecer di-

khawatirkan bisa distribusinya kurang

tepat," ungkap Edi.

Ketika dimintai komentar tentang

Harga Eceran Tertinggi (HET) di DIY

dinilai sudah saatnya dinaikkan. Edi

mengungkapkan, Pemda DIY memang

hati-hati terkait dengan penentuan

HET. Karena harus mengacu pada

surat dari Kementerian Dalam Negeri

dan Kementerian ESDM. Meskipun

HET terakhir sudah dikeluarkan sejak

tahun 2009.

"Sampai sekarang harga patokan ter-

sebut belum ditetapkan lagi. Padahal

idealnya sudah ada HET yang baru, se-

lain karena harga BBM sudah menga-

lami kenaikan, adanya pengaruh dari

inflasi perlu dipertimbangkan," tambah

Edi.

Terpisah Ketua DPD Himpunan Wi-

raswasta Nasional Minyak dan Gas

(Hiswana Migas) DIY, Siswanto me-

nyambut baik Pemda DIY sudah meng-

ajukan surat permintaan penambahan

gas subsidi sebesar 18 persen. Namun

sayangnya hal ini tidak diimbangi de-

ngan revisi Harga Eceran Tertinggi

(HET) gas melon di DIY yang masih te-

tap di harga Rp 12.750 pertabung, pa-

dahal di daerah sekitar DIY sudah me-

revisi HET tersebut.

"Konsumsi elpiji 3 kilogram di DIY

meningkat setiap tahunnya seiring de-

ngan konversi dari kayu atau minyak

tanah ke gas dan disparitas harga de-

ngan elpiji nonsubsidi yang tinggi, jadi

setiap tahun kuota gas melon memang

harus bertambah seiring kondisi da-

erah tersebut. Tetapi penambahan kuo-

ta ini seharusnya diikuti dengan revisi

HET gas melon karena daerah lain su-

dah banyak yang melakukannya," ung-

kap Siswanto.

Siswanto menyampaikan pihaknya

telah berkali-kali mengajukan revisi

HET gas melon hingga ke tingkat pu-

sat, sayangnya baik Pemda DIY mau-

pun kabupaten/kota belum berinisiatif

melakukan hal ini.

Padahal daerah-daerah di sekitar-

nya sudah merevisi HET gas melon,

misalnya di Jawa Tengah HET gas

subsidi sudah berubah menjadi Rp

13.750 pertabung atau ada selisih Rp

1.000 pertabung dengan HET DIY.

Dikhawatirkan adanya perbedaan

HET ini akan menggiring larinya gas

melon elpiji ke luar DIY karena harga-

nya lebih tinggi. (Ria/*-24)-k

PERLU DIIMBANGI REVISI HET

DIY Usulkan Kenaikan Kuota Elpiji 18 Persen

Wawasan Kebangsaan Terkikis Ancam NKRI

KR-Agus SuwartoDari kiri-kanan. Benny Susanto, GKR Hemas, Siti HediatiSoeharto dan moderator Fauzan Adhim dalam seminarkebangsaan di UIN Sunan Kalijaga.

YOGYA (KR) - Pemerintah Daerah (Pemda) DIY mengusulkan kuo-

ta elpiji ukuran 3 Kg tahun 2014 sebanyak 27.549.877 tabung/tahun.

Usulan tersebut setelah adanya keluhan dari masyarakat terkait keter-

batasan elpiji ukuran 3 kg di pasaran.

Ibu Theresia Pantina, Kompleks MABAD, Jl Kalibata, Jakarta.Meninggal dunia Jumat Pon 28 Februari 2014 (27 Bakdomulud 1947 Alip)

pukul 05.40 WIB. Tujuh harinya: Kamis Wage 6 Maret 2014 (4 Jumadilawal1947 Alip). Empat Puluh harinya: Selasa Pahing 8 April 2014 (7 Jumadilakir1947 Alip). Seratus harinya: Sabtu Pahing 7 Juni 2014 (8 Ruwah 1947 Alip).Satu tahunnya: Senin Legi 16 Februari 2015 (26 Bakdomulud 1948 Ehe). Duatahunnya: Ahad Pahing 7 Februari 2016 (27 Bakdomulud 1949 Jimawal).Seribu harinya: Rabu Pahing 23 November 2016 (22 Sapar 1950 Je). (R) - s.

Iklan Gowes, Efektif dan Ramah Lingkungan

YOGYA (KR) - Menjawab

kebutuhan iklan media luar

ruang yang efektif, terjangkau

namun tetap ramah lingkung-

an, Mara Advertising mena-

warkan 'Iklan Gowes' sebagai

media alternatif dalam ber-

iklan.

Managing Director PT Mara

Advertising, Adhy Prihantoro

menjelaskan, media iklan ini

akan berkeliling melewati ja-

lur-jalur strategis di sekitar

Yogyakarta, Sleman dan Ban-

tul dalam Ringroad. "Tentunya

iklan ini memiliki keunggulan

tersendiri karena mampu

menjangkau rute-rute yang

strategis, lebih efektif dalam

penyampaian pesan serta bia-

ya yang relatif lebih efisien,"

ungkap Adhy kepada KR,

Selasa (4/3).

Hal itu tentu sejalan dengan

pernyataan Agus Putranto,

pengamat periklanan dan se-

orang dosen Jurusan Komuni-

kasi Universitas Atma Jaya

Yogyakarta, bahwa semakin

banyaknya penggunaan ruang

publik untuk penempatan bill-

board, baliho, spanduk dan ju-

ga rontek dapat mengurangi

nilai OTS (opportunity to see)

juga efektivitas pesan yang

disampaikan.

"Maka, sudah saatnya ada

terobosan media luar ruang

yang dapat mendorong efekti-

vitas penyampaian pesan tan-

pa merusak estetika ruang pu-

blik. Terlebih dengan cycle ad-

vertising ini dapat menjadi

pilihan baru dalam berinterak-

si dengan target market," ung-

kapnya.

Adhy menambahkan, Iklan

Gowes tidak hanya efektif se-

bagai sarana promosi berbagai

produk, namun juga sangat

efektif guna menyampaikan

pesan untuk berbagai event

atau agenda kegiatan yang

akan diselenggarakan. (*-1)-m

Tentukan Minat Anak dengan TepatYOGYA (KR) - Temukan potensi, minat

dan penjurusan sekolah yang tepat buat anak

melalui 'Scan Behaviour' (Gratis). Juga bagai-

mana anak bisa berbakti pada orangtua,

mampu berkomunikasi dan bersosialisasi,

menjadi juara di kehidupannya dan tidak mu-

dah menyerah.

Menurut Panitia Spirit Of Success (SOS),

Sutrisno pihaknya mengundang Bapak, Ibu

dan Anak (usia 10-19 tahun) untuk datang

bersama dalam seminar yang akan diseleng-

garakan Sabtu 8 Maret 2014 pukul 16.00 WIB.

Acara tersebut bertempat di Hotel Abadi, Jl

Pasar Kembang 49 Yogya. Hadir pembicara Mr

Andrew Alexander, seorang motivator yang su-

dah road show 60 kota di Indonesia.

Ribuan peserta seminar sudah mendapatkan

manfaat dari program ini, antara lain Ezra Ma-

yora Widiasari dari SMP Joannos Bosco Yogya.

“Saya lebih bisa menangkap materi dengan

baik dan saya yakin bisa berubah lebih baik lagi

setelah mengikuti program ini.” Pendaftaran

ketik : Nama Orang Tua#Anak#Sekolah#Kelas.

Kirim SMS sekarang juga ke : 0856-4988-8787.

Tempat terbatas. Gratis. www.jadiorangsuk-

ses.com. (Apw)-k

KORBAN LETUSAN GUNUNG KELUD

Perlu Bantuan Pemulihan TraumaYOGYA (KR)- Bantuan pemulihan trauma ternyata sangat

diperluan bagi korban meletusnya Gunung Kelud, terutama

anak-anak SD di Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri. Hal itu

dilihat dengan banyaknya permintaan hiburan dan permainan

untuk anak-anak SD di lokasi tersebut.

Menurut Utha Suharyoto Sekjen Relawan Jogja Bersatu, tim

relawan dari Sekretariat Bersama (Sekber Relawan Jogja Ber-

satu) yang berjumlah 16 personel itu terus berupaya memberi-

kan bantuan pemulihan trauma kepada anak-anak SD.

"Karena banyaknya permintaan itu, maka tim dibagi 2 kelom-

pok. Yakni kelompok Istimewa untuk membantu SD Kecamatan

Puncu bagian timur dan TK Dharma Wanita Satak, TK Argasari

Mangli, SDN 1, 2, 3, 4 Puncu dan SMPN 1 Laharpang. Sedang-

kan kelompok Jogja membantu SD Kecamatan Puncu bagian

barat. Antara lain SDN Kebon Rejo 1 dan 2, TPA Masjid Ke-

bonrejo, TPA Masjid Tegalrejo dan SDN Kampung Baru 3 di

Dusun Ledok Gadungan," papar Utha dalam release yang diteri-

ma KR, Selasa (4/3).

Adapun fokus bantuan para Relawan Jogja Bersatu masih di

sektor pendidikan anak-anak SD, terutama pemulihan trauma.

Maka bersama tim hiburan dari Tedjo Badut bisa memberikan

kesan yang mendalam bagi anak-anak itu.

Selain itu, Relawan Jogja Bersatu juga memberikan informasi

dan rekomendasi kepada Gubernur Jatim kaitan rehabilitasi

sektor pendidikan yang atap sekolahnya hancur dan buku-buku

perpustakaan yang sudah tidak bisa dipergunakan lagi. "Untuk

perpustakaan sekolah dari Relawan Jogja Bersatu telah menya-

lurkan sebanyak 3.000 buku hasil sumbangan dari Penerbit Ga-

langpress Yogyakarta," jelasnya seraya menambahkan bahwa

kegiatan Relawan Jogja Bersatu akan dilakukan hingga proses

belajar mengajar bisa pulih seperti sediakala. (*-1)-s

BISADIAKSES 9 BAHASABERBEDA

Diluncurkan Aplikasi Tanggap BencanaYOGYA (KR) - Aplikasi sistem komunikasi tanggap bencana,

Selasa (4/3) diluncurkan Institute of International Studies (IIS)

Fisipol UGM, PT Gamatechno bekerja sama Osaka University

Jepang. Aplikasi ini berbasis mobile apps di smartphone dan bisa

diunduh melalui Google Playstore, bernama Cared Wide-view

Disaster Information Prediction System (W-DIPS).

Dengan sistem ini memungkinkan masyarakat meng-input da-

ta kejadian bencana yang ada di sekitarnya. Cara kerja aplikasi

ini berupa pertanyaan-pertanyaan kepada user untuk di-input ke

server. Melalui data yang dikirim user tersebut, publik dapat

mengetahui lokasi, kebutuhan logistik dan tingkat kerusakan

yang ada. Pelaksanaan peluncuran aplikasi di Fisipol UGM.

Prof Stefano Tsukamoto, Peneliti dari Osaka University me-

ngatakan, aplikasi ini memungkinkan masyarakat di daerah

bencana mengirimkan data kondisi bencana di daerahnya.

"Data-data tersebut akan diolah dan menampilkan kondisi ben-

cana melalui sistem peta," kata Tsukamoto dalam peluncuran di-

hadiri antara Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) DIY, Herry

Zudianto.

Tsukamoto optimis data yang dihasilkan aplikasi ini akan

membantu otoritas terkait dalam mengeluarkan kebijakan da-

lam hal penanggulangan bencana. Aplikasi dapat dipakai untuk

berbagai bencana seperti erupsi, tsunami, gempa bumi, banjir,

bahkan flu burung. Selain memiliki menu input data kejadian

bencana, aplikasi ini juga dilengkapi dengan panduan kesela-

matan jika terjadi bencana.

Menariknya, panduan keselamatan ini bisa diakses dalam

sembilan bahasa yang berbeda, termasuk bahasa Jawa. Tsukato-

mo menegaskan aplikasi ini baru pertama kali ada di dunia, bah-

kan di negeri asalnya saja belum punya. "Sleman dan Bantul

menjadi lokus pengembangan yang pertama," ujar Tsukamoto.

Managing Direktor IIS Fisipol UGM Dr Maharani Hapsari

MA mengatakan kerja sama pengembangan aplikasi tanggap

bencana ini merupakan gagasan Tsukamoto berbagi pengala-

man dalam menangani berbagai bencana. Untuk pengembangan

aplikasi, kerja sama dengan PT Gamatechno. Aplikasi ini masih

membutuhkan masukan dan perbaikan untuk pengembangan

selanjutnya. (Asp)-c

TAK PERLU KE SINGAPURA

RSAMiliki 4 Alat Kesehatan Generasi BaruYOGYA (KR) - Masyarakat Indonesia terutama warga Yog-

yakarta tidak perlu berobat keluar negeri seperti Singapura atau

Malaysia, karena di Yogya sudah memiliki alat kesehatan genera-

si terbaru. Sedikitnya Rumah Sakit Akademik (RSA) UGM sudah

memiliki 4 alat kesehatan generasi mutakhir yang mampu men-

deteksi berbagai penyakit secara cepat dan akurat.

"Kalau di dalam negeri sudah siap dengan palayanan pasien

yang tak kalah canggih mengapa harus keluar negeri?" kata Di-

rektur Utama RSA UGM Prof dr Arif Faisal SpRad(K) kepada

wartawan di sela 'Gebyar RSAdan Pameran Pemanfaatan Tekno-

logi Kedokteran: Alat Kesehatan Generasi Terbaru' di Lantai 5

Gedung RSAUGM, Jl Kabupaten, Sleman.

Alat tersebut di Yogyakarta baru dimiliki oleh RSAUGM, di an-

taranya Extracoporal Shock Wave Lithotripsy (ESWL) merupa-

kan alat terapi non-invansi, karena memerlukan pembedahan

atau pemasukan alat ke dalam tubuh pasien. Alat ini untuk

menghancurkan batu saluran kemih dengan menggunakan

gelombang kejut (shock wave) yang ditransmisi dari luar tubuh.

Alat lainnya Electroencephalography (EEG) untuk melakukan

tes non invasif berupa pencatatan aktivitas listrik otak dengan

alat khusus EEG yang membantu ahli saraf dalam menegakkan

diagnosa epilepsy, gangguan kejang dan gangguan pingsan. "Alat

yang digunakan RSA UGM generasi baru menggunakan sistem

digital, sehingga hasilnya lebih akurat," kata Arif Faisal.

Multi Slice CT Scan 128 Slices merupakan alat yang mampu

memberikan informasi dan gambaran diagnostic yang lebih baik

dan cepat, terutama jantung dengan tingkat pemeriksaan yang

cukup singkat menghasilkan gambar lebih akurat dan resolusi

yang lebih baik. USG 4D alat ini diciptakan karena USG 3D

belum mampu merekam gerak janin. (Asp)-c

KR- IstimewaTim Relawan Jogja Bersatu bersama siswa SDN 1 Puncu.

KR- IstimewaIklan Gowes saat melintas di Jalan Margo Mulyo.

Page 10: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 10PENDIDIKANKAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 )

SMPN 1 MUNTILAN

Juara Umum Mapel UN MayogaYOGYA (KR) - SMP Negeri 1 Muntilan Magelang berhasil menja-

di Juara Umum Kompetisi Mata Pelajaran Ujian Nasional (MapelUN) yang digelar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Yogyakarta III atauMayoga, bertajuk 'Komunega#2' di Kampus MAN Yogya III, JalanMagelang Km 4 Yogya, Minggu (2/3).

Ketua Panitia Mucharom MSi, Rabu (5/3) mengatakan, dalamevent Komunega#2 yang didukung SKH Kedaulatan Rakyat danPrimagama ini, peserta memilih mapel dari yang diujikan. Terbanyakpeserta memilih Bahasa Indonesia (63 orang), Matematika (56orang), Bahasa Inggris (48 orang) dan IPA(4 orang).

Selengkapnya sebagai Juara Mapel IPAFina Wulandari (SMPN 1Muntilan), Vindy Eka Saputri (SMPN 2 Muntilan), Shella Ridhatul A(SMP N 4 Pakem), Rifka Nur Annisa (SMPN 4 Pakem), Abyan Sa-dewo Aji (SMPN 1 Muntilan) dan Wahyu Adi Nugroho (SMPN 2Muntilan). Juara Mapel Bahasa Inggris terdiri Krisanty Amelia A(SMPN 1 Muntilan), Haliza Annisa K (MTsN Yogya 1), Yuqa DinantaZette (MTs Mu'allimin Muhammadiyah Yogya), Krisma Wijayanti(MTsN Yogya 1), Nariswara Lova Sari (SMPN 1 Muntilan) dan NurFitriana R (MTs Darul Ulum Muhammadiyah Galur).

Juara Mapel Bahasa Indonesia terdiri Moh Salma Aqil (MTsMu'allilin Muhammadiyah Yogya), Nira Rukmananda U (MTsNYogya 1), Silvia Nur Safitri (MTs Muh Ngawen), Nur Intan Hasanah(MTsN Sumbergiri), Hidanul Achwan (MTs Mu'allimin Muh Yogya),dan Neneng T (MTs Sidoharjo). Juara Mapel Matematika SkolastikaEma A(SMPN 1 Muntilan), Mukti Adhy Suryawan (SMPN 4 Pakem),Nafis Salman N (SMPN 1 Muntilan), Ilham Arya Pratama (SMPN 4Pakem), Panji Pradipta (SMPN 5 Yogya) dan Muhammad Ridwan(SMPN 2 Muntilan).

"Dari akumulasi kejuaraan dan nilai, Tim SMPN 1 Muntilan terpilihsebagai Juara Umum Mapel UN dan berhak atas trofi serta uangpembinaan," ucap Mucharom, seraya menambahkan, event inidibuka Kakanwil Kemenag DIT Drs H Maskul Haji MPdI. (Asa)-c

BELAJAR

BATIK KAYU:

Murid TK

Batik Persatuan

Pengurus Batik

Indonesia (PPBI)

Matrijeron Yogyakarta

mengunjungi pusat

kerajinan batik kayu

di Krebet Sendangsari

Pajangan Bantul pekan

kemarin. Kunjungan

ini untuk mengetahui

secara detail proses

pembuatan batik kayu

sekaligus mengenalkan

kerajinan wayang.

KR-Sukro Riyadi

95.000 Siswa Cerdas Tak Bisa KuliahTERJADI SETIAP TAHUN

"Hal itu terjadi karena jumlah paket

beasiswa yang belum memadai serta

skema pemberian beasiswa yang be-

lum komprehensif. Itu sebabnya Kem-

dikbud meluncurkan Program Bidik

Misi sejak 2010," jelas Dirjen Pendidik-

an Tinggi Kementerian Pendidikan

dan Kebudayaan (Kemdikbud) Joko

Santoso di Jakarta, Rabu (5//3).

Joko Santoso mengatakan, Bidik

Misi adalah Program Beasiswa Pendi-

dikan untuk Mahasiswa Miskin Ber-

prestasi. Pemberiannya dilakukan me-

lalui seleksi masuk Perguruan Tinggi

terbaik melalui jalur tanpa tes (Seleksi

Nasional Masuk Perguruan Tinggi Ne-

geri/SNMPTN) dan jalur lainnya (Se-

leksi Bersama Masuk PTN/SBMPTN

dan Seleksi Mandiri).

Skema dukungan biaya Bidik Misi,

lanjut Joko, bukan hanya membebas-

kan mahasiswa dari biaya pendaftar-

an dan biaya kuliah, tetapi juga bantu-

an biaya hidup dan pendampingan

akademik agar lulus tepat waktu. Se-

hingga program ini boleh dikata memi-

liki karakter ramah sosial.

Sampai 2013 dukungan biaya pen-

didikan melalui Program Bidik Misi

sudah diberikan kepada 149.768 ma-

hasiswa yang tersebar di 98 Perguru-

an Tinggi Negeri (PTN) dan 590 Pergu-

ruan Tinggi Swasta (PTS). Dari jum-

lah tersebut sebanyak 1.732 mahasis-

wa angkatan 2010 (D3) sudah lulus.

Dan pada 2014, Program Bidik Misi

yang sudah memasuki tahun kelima

menyediakan kuota sebanyak 60.000

calon mahasiswa baru.

Joko mengatakan, berdasarkan eva-

luasi Program Bidik Misi sampai se-

mester genap 2012/2013, menunjuk-

kan prestasi yang sangat membang-

gakan. Melalui telaah indeks prestasi

kumulatif (IPK), mahasiswa angkatan

2010 sebanyak 88,13% memiliki IPK

di atas 2,75 dan tercatat 279 mahasis-

wa memiliki IPK 3,9.

Lalu hasil telaah mahasiswa ang-

katan 2011 menyebutkan 85,64% ma-

hasiswa memiliki IPK di atas 2,75 dan

306 mahasiswa memperoleh IPK 3,9.

Sedang untuk 2012 sebanyak 85,7%

memiliki IPK di atas 2,75 dan 512 ma-

hasiswa mendapat IPK 3,9.

Sumber dana Program Bidik Misi

berasal dari Dana Abadi Pendidikan

yang dikelola Lembaga Pengelola Da-

na Pendidikan (LPDP). Hingga saat ini

total anggaran yang dikelola lebih dari

Rp 15 triliun.

Lembaga tersebut pada 27 Februari

2014 lalu mengadakan Silaturahmi

Nasional Bidik Misi dengan tema Ke-

bangkitan Kaum Dhuafa, diikuti 1.000

mahasiswa terbaik. (Ati)-g

JAKARTA (KR) - Setiap tahun sekitar 95.000 siswa lulusanSMA/sederajat yang berprestasi tidak dapat melanjutkan pendi-dikan ke Perguruan Tinggi akibat terkendala ekonomi. Padahalselama ini berbagai program beasiswa sudah digulirkan oleh pe-merintah maupun kalangan swasta untuk memfasilitasi siswamelanjutkan kuliah ke Perguruan Tinggi.

GALERI INVESTASI BEI-UJB

Ajang Pengenalan Pasar Modal YOGYA (KR) - Dengan tu-

juan untuk edukasi, Univer-

stis Janabadra (UJB) Yogya-

karta membuka Galeri Inves-

tasi Bursa Efek Indonesia

(BEI-UJB) bekerja sama de-

ngan PT Phintraco Securities.

Menurut Ketua Galeri Ines-

tasi BEI-UJB Handoko Arwi

Hasthoro SE MSi, kegiatan

galeri sudah dimulai sejak No-

vember 2013, tetapi peresmi-

annya baru Senin (3/3).

Handoko mengatakan, ke-

beradaan galeri lebih meng-

arah pada upaya sosialisasi

pasar modal sekaligus meng-

ajak masyarakat berinvestasi.

Saat KR di galeri tersebut,

Selasa (4/3), sejumlah maha-

siswa sedang memantau per-

kembangan pasar modal dari

komputer. Dengan sarana tek-

nologi informasi, saat ini un-

tuk melakukan transaksi bisa

di mana saja, asal pelaku

transaksi mempunyai akun.

Untuk mendapatkan akun

juga cukup mudah, tidak di-

pungut biaya. Tetapi untuk bi-

sa melakukan transaksi, pe-

milik akun harus membayar

deposit kepada mitra galeri,

dalam hal ini PT Phintraco

Securities.

"Kami melibatkan dosen

dan mahasiswa untuk kegiat-

an di galeri ini," kata Dekan

Fakultas Ekonomi UJB Drs

Titop Dwiwinarno.

Meskipun transaksi bisa di-

lakukan di mana saja, tetapi

kalau dilakukan di galeri ada

keuntungannya. Antara lain,

ada beberapa buku analisis

pasar modal dan bisa konsul-

tasi dengan petugas untuk

mengamati perkembangan

pasar modal.

Menurut Titop, galeri juga

menyediakan data untuk ke-

butuhan penelitian dosen dan

perkuliahan mahasiswa. Ter-

catat 14 mahasiswa UJB yang

mempunyai akun dan melak-

ukan transaksi.

Galeri ini diresmikan oleh

Direktur Pengembangan PT

BEI Friderica Widyasari De-

wi. Acara dilanjutkan seminar

dengan narasumber Widyasa-

ri dari PT BEI dan Jeffry Hen-

drik dari PT Pintraco Secu-

rities. (War)-c

SD Primagama 'Ngangsu Kawruh' di SDM Concat

5 PTN Kembangkan Kuliah 'Online'JAKARTA (KR) - Kuliah secara online ber-

basis teknologi informatika dikembangkan li-

ma Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia, yaitu

ITS, UGM, UI, ITB dan IPB.

Menurut Wakil Menteri Pendidikan dan Ke-

budayaan Bidang Pendidikan Musliar Kasim di

Jakarta Senin (3/2), dengan sistem kuliah on-

line ini diharapkan mahasiswa bisa mendapat-

kan pendidikan dari dosen-dosen dari universi-

tas yang dianggap terbaik. "Kami tidak mung-

kin mengembangkan kemampuan semua do-

sen sama dengan kemampuan dosen UI Jurus-

an Kedokteran," ujarnya mengumpamakan.

Dalam kuliah secara online ini, ujar Musliar

Kasim, setiap mahasiswa bisa kuliah lintas

universitas. Misalnya mahasiswa UNS bisa

mengambil mata kuliah Matematika yang di-

ajarkan dosen ITB atau UI secara online.

Mahasiswa tersebut perlu meminta izin de-

ngan dosen di universitasnya terlebih dulu dan

harus mendapatkan persetujuan. Sehingga ia

tidak perlu mengambil mata kuliah Matema-

tika di universitasnya.

Mahasiswa, ujar Musliar, selain mengambil

mata kuliah secara online, juga harus menger-

jakan tugas-tugas yang diberikan dosen di uni-

versitas bersangkutan secara online agar mere-

ka mendapatkan nilai dari mata kuliah yang

diambilnya tersebut.

"Kadang-kadang mahasiswa juga melakuk-

an kuliah melalui video konferensi mengguna-

kan laptop atau komputer. Sehingga mahasis-

wa dan dosen yang mengajar bisa bertatap mu-

ka dan berbicara secara online," kata Musliar.

Konten materi kuliah secara online, lanjut

Wamendikbud Bidang Pendidikan, diberikan

oleh dosen-dosen yang diminta mengajar secara

online. Nanti mahasiswa tinggal mendownload

materi yang diberikan untuk dipelajari di tem-

pat masing-masing.

"Sebenarnya kuliah ini mirip seperti kuliah

di universitas terbuka. Namun metode pembe-

lajaran semacam ini baru berlaku di universi-

tas, belum ada sekolah secara online, juga baru

lima universitas yang ditunjuk untuk menye-

lenggarakan kuliah online," kata Musliar.

Dijelaskan lebih lanjut, misalnya mahasiswa

UNS mengambil mata kuliah Matematika se-

cara online di UI, lalu mahasiswa tersebut men-

dapat nilai B. Maka nilai mahasiswa tersebut

setara dengan nilai B di UI yang tentu saja di-

akui nilainya di UNS. (Ati)-c

SEMINAR INTERNASIONAL FIAI UII

Islam dan Tantangan Globalisasi

YOGYA (KR) - Perubahan politik di Kawasan Arab sangat

berdampak bagi masa depan dunia Islam. Kompleksitas masa-

lah yang dihadapi dunia Islam baik pada tingkat lokal, nasional

maupun internasional, sudah tentu menjadi pekerjaan rumah

yang harus diselesaikan bersama.

"Secara geografis Indonesia berada pada posisi penting bagi

pusat perkembangan dunia Islam di Asia. Kultur sosial dan bu-

daya Indonesia diharapkan mampu menjadi contoh bagi kehi-

dupan dunia Islam yang rahmatan lil alamin," kata Ketua Pro-

gram Studi Hukum Islam Fakultas Ilmu Agama Islam Univer-

sitas Islam Indonesia (FIAI UII) Yogyakarta Drs HM Sularno

MA saat silaturahmi di Redaksi KR yang diterima Wapemred

KR Drs H Ahmad Luthfie MA, Rabu (5/3).

Mengingat posisi penting dan hubungan erat tersebut, meru-

pakan keharusan bagi Perguruan Tinggi Islam untuk duduk

bersama guna mengurai permasalahan tersebut. Dari situ

nantinya diharapkan muncul ide serta gagasan untuk kemajuan

bangsa Indonesia serta dunia Islam pada umumnya.

Untuk membahas permasalahan tersebut, FIAI UII berenca-

na mengadakan Seminar Internasional 'Islam dan Tantangan

Globalisasi' di Hotel Inna Garuda Yogya, Jumat-Minggu (14-

16/3). Dijadwalkan hadir sebagai pembicara utama Menteri Luar

Negeri Marty Natalegawa, Menteri Agama Suryadharma Ali ser-

ta duta besar dua negara yakni Indonesia dan Maroko. (*-28)-g

SD MUH BODON

Sekolah Adiwiyata NasionalYOGYA (KR) - Berbagai prestasi diraih sekolah yang mempunyai

visi unggul dalam prestasi berdasarkan akhlak mulia, kreatif dan ber-wawasan Islami, baik secara kelembagaan maupun siswanya ini.Prestasi yang ditunjukkan SD Muhammadiyah Bodon telah men-gantarkan pada Sekolah Adiwisata Nasional dan Mandiri yang tentusaja sangat membanggakan.

SD Muh Bodon juga meraih prestasi sebagai Sekolah SehatTingkat DIY dua tahun berturut-turut sebagai Juara II, Juara Per-pustakaan Tingkat DIY dan maju tingkat nasional, sebagai SekolahTerbaik ICT-EQEP atau Information and Communication TechnologyUtilization for Educational Quality Enhancement Program DIY, sertapernah mengikuti Kejuaraan Drumband Nasional.

Menurut Kepala SD Muh Bodon Drs H Sukemi Tirta MPd, prestasiini diraih melalui proses panjang. "Karena yang dinilai budaya seko-lah tentang kepedulian terhadap lingkungan hidup. Penilaian ditu-jukan kepada warga sekolah, terutama sejauhmana pengetahuandan perilaku anak-anak untuk peduli lingkungan dalam keseharian-nya," kata Sukemi Tirta, Selasa (4/3).

Program Adiwiyata, menurut Sukemi, cukup strategis untukmenumbuhkan anak-anak yang berkarakter, berperilaku dan berbu-daya peduli lingkungan. Dengan lingkungan yang kondusif, siswamampu meraih berbagai prestasi akademik maupun agama. Baru-baru ini, Hasna Aulia, siswa SD Muh Bodon lolos Olimpiade SainsNasional (OSN) ke Tingkat DIY.

"Dua siswa lainnya lolos International Mathematics and ScienceOlympiad Tingkat DIY, Miftahurrahmah Nur Hidayati (Matematika)dan Hasna Auliyatul Umma (IPA). Sedangkan untuk IPS majuTingkat Kabupaten Bantul," kata Sukemi Tirta. (Asp)-s

KR-YuwonoDrs HM Sularno MA (berkopiah) bersama panitia semi-nar lainnya.

KR-WarismanKegiatan di Galeri Investasi BEI-UJB. SLEMAN (KR) - Pimpinan SD Primagama Nogotirto Gam-

ping Sleman melakukan pembelajaran kegiatan belajar meng-

ajar di SD Muhammadiyah Condongcatur (SDM Concat) Depok

Sleman, Senin (3/3). Mereka diterima Kepala SDM Concat Yudhi

Wardana MSc dan Waka Bidang Kesiswaan dan Kehumasan

Ariwibowo SPd.

Direktur SD Primagama Nogotirto Dra Hj Baiq Nur Hasri Ke-

suma mengatakan, sekolahnya berdiri dan menerima siswa mu-

lai tahun ajaran 2013/2014. Sekolah yang berlokasi di Jalan Ka-

bupaten Desa Nogotirto Gamping Sleman itu ingin ngangsu

kawruh bagaimana mengembangkan dan mengelola sekolah de-

ngan baik sehingga dipercaya masyarakat.

Yudhi Wardana mengungkapkan, sekolahnya berdiri 1990,

merupakan filial dari SDM Sapen. Tahun 1998 mandiri dan

membangun gedung bertahap. "Sekolah kami tidak ujug-ujug

besar dan mempunyai murid banyak. Kami mengelola dengan

hati-hati sehingga memperoleh kepercayaan masyarakat," tu-

turnya.

Mantan Kepala SDM Prambanan Sleman itu menyatakan, bi-

la suatu sekolah memiliki prestasi, letaknya di mana pun pasti

akan diminati orangtua untuk menyekolahkan anaknya.

Dikemukakan, SDM Concat tidak pernah menerbitkan brosur

profil sekolah. Kepercayaan datang dari masyarakat karena

prestasi anak-anak didik. (No)-s

SLEMAN (KR) - SMK PGRI Cepu Jawa Tengah mempunyaivisi dan misi menciptakan siswa yang kompeten di bidang ilmupengetahuan dan teknologi (Iptek) maupun iman dan takwa(Imtak). Untuk itu, berbagai upaya dilakukan guna membekalisiswa dengan pengetahuan bidang terkait.

Sebanyak 55 siswa SMK PGRI Cepu didampingi enam gurupendamping serta Wakil Kepala Sekolah Tri Listyani Utami SPd,mengunjungi Percetakan KR di Kalitirto Berbah Sleman, Sabtu(1/3). Menurut Tri Listyani, kunjungan siswa Jurusan Akuntansi,Administrasi Perkantoran dan Pemasaran ini untuk menambahwawasan di bidang jurnalistik maupun industri persuratkabaran."Selama ini siswa kan baru sebatas membaca koran, tetapi tidaktahu proses cetak dan cara kerja wartawan. Dengan kunjunganini, diharapkan siswa yang berbakat menjadi wartawan sudahtahu bagaimana membuat koran," ujarnya. (Isw)-g

KR-IswantoroSiswa SMK PGRI Cepu mempelajari proses produksi .

intelektual: cerdas, berakal dan berpikiran jernih berdasarkan ilmupengetahuan. Contoh: Aktor intelektual akan terungkap. (KR 5/3 hal 8) loyalis: pengikut atau pendukung yang setia. Contoh: Bersandar suara loyalis, merengkuh pemilih rasionalis. (KR54/3 hal 16)

SMK PGRI Cepu Pelajari 'KR'

DIES NATALIS KE-66 FKG UGM

Lakukan Perubahan Sesuai KompetensiYOGYA (KR) - Rongga mulut merupakan bagian tubuh yang se-

lalu terpapar mikroorganisme yang selama ini ditemukan pada mulutmanusia dan disebut dalam beberapa terminologi. Seperti mikrofloraoral, mirkrobiota oral atau mirkobiom oral. Istilah mikroflora oral danmikrobiota oral sudah sangat familier, namun mikrobiom baru diper-kenalkan 2001.

"Joshua Lederberg melalui publikasi itu menyebutnya dengan isti-lah mikrobiom oral, menunjuk komunitias ekonolli microorganismekomersial, simbiotik dan patogenik yang berada pada tubuh manusiayang turut menentukan kondisi sehat atau sakit," kata Heni Susilo-wati dalam orasi ilmiah Dies Natalis ke-66 Fakultas Kedokteran GigiUniversitas Gadjah Mada (FKG UGM), Rabu (5/3).

Heni Susilowati menyampaikan karya ilmiah 'Peran NuclearFactor of Activated T Cells (NFAT) dalam Respons Biologis Sel ter-hadap Infeksi Bakteri Oral: Perspektif Baru dalam Mekanisme Pe-ngendalian Inflamasi'. Menurut Heni, perubahan habitat bakteriberpengaruh pada sifat genotif dan fenitif yang menentukan pato-genisitas mikroflora oral.

Dekan FKG UGM drg Erwan Sugiatno MS SpPros(K) PhD me-ngatakan, dies mengambil tema 'Mengabdikan Ilmu Pengetahuanuntuk Peningkatan Kesehatan Gigi dan Mulut'. Menurutnya, FKGUGM selalu mengikuti dan melakukan perubahan sesuai dengankompetensi dan potensi yang dimiliki sivitas akademika.

Semua itu dapat terwujud atas kerja sama berbagai pihak yangmempunyai komitmen tinggi terhadap kemajuan proses pendidikanberkualitas di FKG UGM. FKG UGM memilik 12 program studi de-ngan kompetensi berbeda-beda serta potensi mahasiswa yang tidaksama. Karenanya diperlukan pencermatan yang sangat ketat agarlulusan dapat memenuhi kompetensi. (Asp)-x

Page 11: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

1 2 3 4 5 6 7

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 11KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 )

Page 12: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

BBERKAHERKAH atau musibah ? Itulah re-

spons awal sebagian peserta Diskusi

Terfokus tentang Undang-Undang No 6

Tahun 2014 tentang Desa, yang diselengga-

rakan Forum Pengembangan Pembaruan Desa

(FPPD) di Yogyakarta, Februari lalu. Dikatakan

sebagai berkah, karena UU Desa mengamanat-

kan adanya alokasi dana APBN yang cukup be-

sar. Dana tersebut digunakan untuk membiayai

penyelenggaraan pemerintahan, pembangun-

an, kesejahteraan dan pemberdayaan masya-

rakat. Artinya, segala macam kegiatan yang

menjadi kewenangan desa dapat direncanakan

sekaligus dikerjakan desa.

Mengapa mesti ada respons sebagai musi-

bah? Respons ini menunjukkan adanya kekha-

watiran dan kurang percaya diri sebagian pe-

mangku kepentingan terhadap desa dalam pe-

ngelolaan keuangan. Ketidakmampuan dalam

pengelolaan dan pertanggungjawaban keuang-

an bisa berakibat sebagai musibah, bahkan se-

cara ekstrem ada yang menyatakan, bui adalah

ujungnya.

Berkah atau musibah berkenaan dengan UU

Desa tergantung pada cara pandang dan ke-

siapan seluruh stakeholder yang berkepenting-

an terhadap desa dan masyarakat desa. Paling

tidak terdapat tiga cara pandang terhadap desa,

apabila dikaitkan kelahiran UU Desa, yakni,

pertama, desa dipandang sebagai sebuah en-

titas yang mampu memandirikan diri dengan

mengembangkan aset-asetnya sebagai sumber

penghidupan. Dalam konteks ini, desa mau dan

mampu melakukan pengelolaan kebijakan, pe-

rencanaan, keuangan dan melakukan pelayan-

an dasar bagi warga masyarakat guna memper-

cepat peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Kedua, desa dipandang sebagai institusi pe-

merintahan terbawah yang perlu mendapatkan

pembinaan dan pendampingan intensif dari ins-

titusi supradesa apabila melakukan penyeleng-

garaan pemerintahan dan pengelolaan ke-

uangan desa yang berasal dari Alokasi Dana

Desa dari APBD Kabupaten/Kota dan Dana

Alokasi Desa dari APBN. Ketiga, desa cende-

rung dipandang sebagai entitas yang penuh

ketidakberdayaan, kemiskinan dan keterbe-

lakangan, sehingga desa dianggap tidak mem-

punyai masa depan.

Ketiga cara pandang tersebut berpengaruh

terhadap penyikapan UU Desa. Cara pandang

pertama adalah cara pandang positif, konstruk-

tif dan menganggap UU Desa berkah yang ha-

rus direspons dengan mempersiapkan diri lebih

baik dalam menjalankan kewenangan desa de-

mi masa depan dan kesejahteraan masyarakat.

Cara pandang kedua, mengisyaratkan keragu-

an terhadap kemampuan dan kapasitas desa,

tapi tetap optimis, desa mampu merespons UU

Desa dengan baik apabila mendapatkan pembi-

naan dan pendampingan intensif dari institusi

supradesa. Pandangan ketiga, skeptis dan pe-

simistik terhadap desa, yang cenderung tidak

konstruktif bagi masa depan desa serta meng-

anggap UU Desa musibah yang bisa menjerat

kepala desa dan perangkatnya untuk terjebak

pada perilaku korup.

Survei sebuah media menggambarkan, 60%

responden memberikan harapan positif terha-

dap UU Desa, 36% responden tidak begitu ya-

kin kalau regulasi ini mampu

memberikan perubahan lebih

baik dan 4% menyatakan tidak

tahu (Syahrul, 2014). Hasil survei

tersebut menunjukkan pandang-

an optimis, desa mendapatkan

berkah dan mampu melakukan

perubahan yang lebih menyejah-

terakan masyarakat desa.

Pandangan optimis, moderat

maupun pesimis terhadap kapa-

sitas dan kemampuan desa dalam

merespons UU Desa adalah se-

buah kewajaran. Namun demi-

kian, yang perlu ditekankan dan

dikampanyekan agar UU Desa

memberikan nilai produktif bagi

desa dan masyarakat desa di selu-

ruh Indonesia untuk meningkat-

kan kesejahteraan. Yakni (1) UU

Desa terlahir melalui proses pan-

jang yang tidak hanya dibicarakan oleh peme-

rintah dan DPR, melainkan melibatkan ma-

syarakat desa, aktivis dan pegiat desa, masya-

rakat adat, pemerintah kabupaten/kota dan pi-

hak-pihak yang memiliki kepedulian terhadap

masa depan desa dan masa depan NKRI; (2)

UU Desa menempatkan desa sebagai subjek

yang mempunyai otoritas dalam kebijakan pe-

rencanaan dan pelaksanaan pembangunan de-

ngan memanfaatkan aset desa serta alokasi

anggaran dari APBN maupun APBD.

Selanjutnya, (3) Spirit UU Desa adalah peng-

akuan dan penghormatan bagi desa atas pe-

nguasaan dan pengelolaan aset desa yang di-

orientasi untuk kepentingan desa dan kesejah-

teraan warganya, maka pengembalian aset-

aset desa yang selama ini dikuasai oleh institusi

supradesa adalah sebuah keharusan; (4) pe-

nguatan kapasitas desa melalui upaya-upaya

pemberdayaan agar desa lebih mandiri dan se-

jahtera dengan tetap taat asas adalah tanggung

jawab kita bersama. ❑ - k

*) Dr Sutaryono, Dosen Sekolah Tinggi

Pertanahan Nasional (STPN) &

Prodi Pembangunan Wilayah Fakultas

Geografi UGM.

UU Desa: Berkah atau Musibah ?Sutaryono

Kesiapan Hadapi UN Online

OPINI ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 12KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 )

SIUPP (Surat Izin Usaha Penerbitan Pers) No. 127/SK/MENPEN/SIUPP/A.7/1986 tanggal 4 Desember 1990. Anggota SPS. ISSN: 0852-6486.

Penerbit: PT-BP Kedaulatan Rakyat Yogyakarta, Terbit Perdana: Tanggal 27 September 1945. Perintis: H Samawi (1913 - 1984) M Wonohito (1912 - 1984).

Penerus: Dr H Soemadi M Wonohito SH (1985-2008) Penasihat: Drs HM Idham Samawi.Komisaris Utama: Drs HM Romli. Direktur Utama: dr Gun Nugroho Samawi.

Direktur Keuangan: Imam Satriadi SH. Direktur Pemasaran: Fajar Kusumawardhani SE. Direktur Produksi: HM Wirmon Samawi SE MIB. Direktur Penelitian dan Pengembangan: Sugeng Wibowo SH

Pemimpin Umum: dr Gun Nugroho Samawi. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Drs Octo Lampito MPd. Wakil Pemimpin Redaksi: Drs H Ahmad Luthfie MA. RonnySugiantoro SPd, SE, MM. Redaktur Pelaksana: Mussahada, Drs Hudono SH, Joko Budhiarto. Manajer Litbang Diklat Redaksi: Wismoko Poernomo, Manajer Produksi Redaksi:Ngabdul Wakid. Redaktur: Drs Suhadi Sukarno S, Drs Sihono HT, Theo Sutiyono, H Soeparno S Adhy, Drs Widyo Suprayogi, Dra Esti Susilarti MPd, Yon Haryono Hadi, Dra Hj Fadmi Sustiwi,Dra Prabandari, Isnawan, Benny Kusumawan, Primaswolo Sudjono SPt, Drs Swasto Dayanto, Hanik Atfiati, MN Hassan, Herry Sugito, Drs Jayadi K Kastari, Sutopo Sgh, M Arief Budiarto,Subchan Mustafa, Sulistyo Sutopo, Drs Hasto Sutadi, Eko Boediantoro, Muhammad Fauzi SSos, Drs Mukti Haryadi, Retno Wulandari SSos, H Chaidir, M Sobirin, Linggar Sumukti, AgungPurwandono, Isdiyanto SIP (Pjs Ka Biro Semarang), H Imong Dewanto (Pjs Ka Biro Jakarta), Qomarul Hadi (Ka Biro Surakarta), Edhi Romadhon (Ka Biro Purwokerto), Drs M Thoha ( KaBiro Kedu Utara), Gunarwan (Ka Biro Kedu Selatan), R Agussutata (Ka Sub Biro Kulonprogo), Sri Warsiti (Ka Sub Biro Klaten & Boyolali), Y Agus Waluyo (Ka Sub Biro Gunungkidul),Sukaryono BA (Pjs Waka Biro Semarang). Fotografer: Yuwono, Effy Widjono Putro. Sekretaris Redaksi: Dra Hj Supriyatin.

Pemimpin Perusahaan: Fajar Kusumawardhani SE. Kepala TU Langganan: Purwanto Hening Widodo BSc, telp (0274)- 565685 (Hunting) Manajer Iklan: M Amien Syarif SPt,telp (0274) - 565685 (Hunting) Fax: (0274) 555660. E-mail: [email protected], [email protected], [email protected].

Langganan per bulan termasuk ‘Kedaulatan Rakyat Minggu’... Rp 65.000,00, Iklan Umum/Display...Rp 25.000,00/mm klm, Iklan Keluarga...Rp 12.000,00 /mm klm, Iklan Baris/Cilik (min. 3baris. maks. 10 baris) .. Rp 12.000,00 / baris, Iklan Satu Kolom (min. 30 mm. maks. 100 mm) Rp 12.000,00 /mm klm, Iklan Khusus: Ukuran 1 klm x 45 mm .. Rp 210.000,00, (Wisuda lulus studiD1 s/d S1, Pernikahan, Ulang Tahun) ● Iklan Warna: Full Colour Rp 46.000,00/ mm klm (min. 600 mm klm), Iklan Kuping (2 klm x 40 mm) 500% dari tarif. Iklan Halaman I: 300 % dari tarif(min. 2 klm x 30 mm, maks. 2 klm x 150 mm). Iklan Halaman Terakhir: 200% dari tarif . Tarif iklan tersebut belum termasuk PPN 10%

Bank: Bank BNI - Rek. Giro: 003.044.0854, Bank Bukopin - Rek. No. 1000.103.04.3, Dinas Giro dan Cekpos No.j.15.78Dicetak di Percetakan “Kedaulatan Rakyat” Jalan RayaYogya - Solo Km 11 Sleman Yogyakarta 55573, telp (0274) - 496549 dan (0274) - 496449. Isi di luar tanggungjawab percetakan

Alamat Kantor Redaksi: Jalan P Mangkubumi 40 - 42 Yogyakarta, 55232. Fax (0274) - 563125, Telp (0274) - 565685 (Hunting) Alamat Homepage: http://www.kr.co.id Alamat e-mail:[email protected].

Perwakilan dan Biro: Jakarta: Jalan Utan Kayu No. 104B Jakarta Timur 13120, telp (021) 8563602, fax: 8500529. Kuasa Direksi: Ir Ita Indirani. Wakil Kepala Perwakilan Hariyadi TataRaharja. Wartawan: H Ishaq Zubaedi Raqib, Syaifullah Hadmar, Muchlis Ibrahim, Alfons Suhadi, H Margono Herwoto, Rini Suryati, Ida Lumongga Ritonga. Kedu Utara: Jalan Achmad YaniNo 133, telp (0293) 363552 dan 362502 Magelang. Kepala Perwakilan Sumiyarsih. Surakarta: Jalan Bhayangkara No.13 (lama no. 42) telp dan Fax (0271) 718015, Surakarta 57141. KepalaPerwakilan Dra Hermin Lestari, Semarang: Jalan Lampersari No. 62, telp (024) 8315792, 8448622, Pjs Kepala Perwakilan Sutardi, Purwokerto: Jalan Prof Moh Yamin No 5, telp (0281)622244, Fax (0281) 621797, Kepala Perwakilan Ach. Pujiyanto SPd. Kedu Selatan: Jalan Veteran Blok A Kav. 6 Purworejo Plaza, telp/fax (0275) 321848. Kepala Perwakilan Suprapto SPd.Kulonprogo: Jalan Veteran No 16, Wates, telp 774738 Kepala Sub Perwakilan Suyatno, Klaten & Boyolali: Jalan Pandanaran Ruko No 2-3 Bendogantungan Klaten, telp (0272) 322756,Kepala Perwakilan Drs Guno Indarjo. Gunungkidul: Jalan Sri Tanjung No 4 Purwosari, Baleharjo, Wonosari, Gunungkidul, Telp 393562, 394707Kepala Sub Perwakilan Grahito. Homepage:www.kr.co.id.

- Wartawan KR tidak menerima imbalan terkait dengan pemberitaan - Wartawan KR dilengkapi kartu pers/surat tugas

PLN Tanggung Jawab, Dong!Kepada para pejabat PLN yang ter-

hormat,

SAYA pelanggan PLN, dengan no id

pelanggan 521061544285, ingin me-

minta pertanggungjawaban dari PLN

atas ketidaknyamanan yang telah ka-

mi rasakan.

Dimulai dari pemadaman listrik

yang sering mulai Februari 2014,

sampai puncaknya sebuah pemadam-

an yang berlarut-larut selama se-

minggu lebih. Dan lucunya pemadam-

an itu hanya dirasakan oleh line kami

saja, yaitu kurang lebih sekitar sepu-

luh rumah yang berada di Jl Monu-

men Jogja Kembali Nandan RT 02

RW 38, Sariharjo, Ngaglik, Sleman,

Yogya. Dan selalu, apabila ada pe-

madaman listrik hanya line kami saja

yang menyalanya terlambat sekali,

bahkan bisa lebih dari 2 atau 3 jam.

Memang PLN bermain 'aman' de-

ngan menyalakannya kembali sebe-

lum melewati batas tanggung jawab-

nya yaitu pemadaman 2x 24 jam.

Bahkan pernah dalam seminggu ter-

akhir ini (mulai Minggu 23 Februari,

hingga 28 Februari) kami merasakan

pemadaman selama 32 jam lebih, dan

saat hampir menyentuh angka 48

jam tiba-tiba listrik menyala? Kemu-

dian beberapa jam berikutnya mati

lagi, lalu nyala lagi, lalu mati lagi dan

lagi dan lagi (kami punya catatan kro-

nologis pemadaman listriknya), hing-

ga 3 Maret 2014. Belum lagi ditambah

dengan tegangan listrik yang tidak

stabil.

Kami bukannya tidak melakukan

pelaporan melalui fasilitas telepon

PLN 123, tapi jawabannya tidak per-

nah memuaskan.

Seharusnya PLN memberi kompen-

sasi tertentu kepada kami semua

yang mengalami ketidaknyamanan

ini. Saya sendiri mengalami kerugian

materi yang cukup besar. Akibat te-

gangan listrik yang tidak stabil, alat-

alat elektronik di rumah saya mulai

rusak. Dan yang parah adalah per-

usahaan kami tidak bisa berjalan dan

akibatnya kerugian materiil pada pi-

hak saya.

Pertanyaan saya:

1. Jika ini memang pemadaman ber-

gilir, kenapa hanya line saya saja yang

terus dikorbankan untuk dipadamkan,

sedangkan line yang lain bahkan di de-

pan saya selalu tetap menyala?

2. Jika memang ada masalah, kena-

pa kok tidak dibereskan sesegera

mungkin? Apa memang sulit sekali?

Lalu bagaimana jalan keluarnya, ka-

rena kami butuh sekali listrik.

Kepada para pembesar PLN di ma-

na pun, kami hanya minta, Tolong di-

urus dong supaya listrik tempat kami

menyala, tidak mati-mati lagi dan te-

gangan listriknya stabil!! Sebab men-

jaga kenyamanan pelanggan itu ke-

wajiban anda dan anda harus tahu

bahwa kami sebagai konsumen anda

saat ini tengah mengalami masa-ma-

sa ketakutan karena listrik yang bo-

lak-balik padam. Terima kasih. ❑ - s.

(345-2014).

Ibu Permana Prameswari SH,

No ID pelanggan PLN

521061544285. an. Dwi Atmi

Pudjiastuti, Jl Monjali Nandan

No 32 RT 002 RW 038 Sariharjo,

Ngaglik, Sleman, DIY.

Bakti Sosial Pemuda Karang Tarunadi Gunungkidul

TAHUN 2014 merupakan tahun

perubahan atau kami lebih senang

menyebutnya 'move on'. Mengapa ta-

hun move on? Jawabnya sederhana

saja. Karang Taruna di daerah kami

sudah lama vakum, tanpa ada kegiat-

an berarti. Kegiatan pemuda atau ka-

rang taruna bisa dikatakan sepi-sepi

saja. Namun 2 tahun belakangan, ke-

giatan karang taruna mulai hidup

kembali. Setelah pergantian pengu-

rus, pengurus baru mencoba membu-

at kegiatan positif seperti lomba 17-

an. Berawal dari acara tersebut yang

cukup sukses dan mendapat sambu-

tan antusias dari masyarakat, rekan-

rekan karang taruna mulai ketagihan

membuat acara dalam bentuk lain.

Tahun 2014 akan diawali dengan

kegiatan bakti sosial yang akan dise-

lenggarakan 16 Maret 2014 di Dusun

Papringan dan Ngrombo, Desa Tileng,

Kecamatan Girisubo, Gunungkidul,

DIY.

Acara ini mengambil tema "Pemu-

da Move On: Bergerak, Berbagi dan

Bermanfaat untuk Masyarakat". Ka-

rang taruna ingin memulai sebuah

pergerakan positif, pergerakan kali

ini dimulai dengan semangat berbagi

serta bermanfaat untuk masyarakat.

Acara baksos ini terdiri dari 3 ke-

giatan: 1. Pembagian susu kaleng gra-

tis bagi anak-anak usia balita hingga

kelas 6 SD; 2. Penjualan sembako mu-

rah. Menjual paket sembako yang

akan dijual senilai Rp 15.000; 3. Pen-

jualan pakaian layak pakai. Penjual-

an pakaian ini dikumpulkan dari para

donatur dan akan dijual kembali de-

ngan harga Rp 1.000 - Rp 10.000.

Kami mengajak para dermawan

dan siapa pun yang ingin berbagi dan

berpartisipasi dalam kegiatan ini de-

ngan senang hati akan kami salurkan

kepada masyarakat.

Adapun donatur dapat menyum-

bangkan pakaian layak pakainya, re-

zekinya atau sumbangan dalam ben-

tuk lain.

Silakan menghubungi nomor kontak

yang sudah tertera. Terima kasih atas

perhatiannya. Semoga ini menjadi

amal jariyah kita bersama. ❑ - s. (342-

2014).

Pulung Nursiyanta, Ketua

Panitia, Papringan RT 002 RW 011,

Tileng Girisubo, Gunungkidul, DIY.

Indonesia U-23 vs Malaysia U-21, duel dua musuh bebuyut-

an

-- Tapi ingat, harus dengan spirit sportivitas.

***

Laporan dana kampanye palsu, KPU ancam pidanakan

Parpo.l

-- Kalau start saja sudah curang, apa jadinya.

***

Besok sidang perdana kasus Century, aktor intelektual

akan terungkap.

-- Kita tunggu dan buktikan.

SSEBAGIAN EBAGIAN kalangan menilai pemilihan

umum (pemilu) yang akan digelar ku-

rang dari 1,5 bulan lagi dibayang-bayangi

besarnya angka golput. Tentu ini menjadi tanta-

ngan bagi kita semua yang memiliki perhatian

kepada nasib bangsa ke depan. Apakah akan

memilih sikap masa bodoh sembari menunggu

Ratu Adil keluar dari pertapaannya? Atau kita

ikut turun tangan, memberikan ide, usul mau-

pun gagasan demi perbaikan nasib bangsa ke

depan? Pertanyaan ini tepat diajukan, khusus-

nya kepada para pemuka agama. Sebab, bagai-

manapun juga merekalah para pandhita, be-

gawan, tokoh alim yang memiliki umat, jamaah,

maupun massa yang tentu tak dapat dipandang

remeh oleh siapapun.

Berdasarkan data per Desember 2013, jumlah

masjid di DIY sebanyak 7.062 buah; sementara

gereja 195 buah; gereja paroki 33 buah; 24 pura;

25 vihara; dan 2 klenteng. Melihat data terse-

but, kita bisa membayangkan betapa besar per-

an dan jasa para pemuka agama di wilayah kita.

Tak berlebihan, laju kehidupan bangsa kini ada

di pundak mereka. Masyarakat dewasa ini lebih

menerima pendapat yang dikemukakan pemu-

ka agama ketimbang pemimpin sektor lainnya.

Ini menjadi bekal berharga untuk terus melak-

sanakan pembangunan keagamaan di masyara-

kat luas.

Kerukunan Umat Beragama

Kerukunan umat beragama (KUB) yang baik

sebenarnya berasal dari pemahaman keagama-

an itu sendiri. Masyarakat yang telah memiliki

pengetahuan agama yang baik, diharapkan me-

miliki pengertian kepada umat lain dengan le-

bih baik pula. Inilah modal utama kita untuk

menjalin, memperkuat dan mempertahankan

KUB di Indonesia, khususnya di Daerah Istime-

wa Yogyakarta.

Sejak lama kita meyakini KUB merupakan

salah satu pilar penting bagi terwujudnya keu-

tuhan kita sebagai bangsa Indonesia. KUB bu-

kanlah sesuatu yang taken for granted kita teri-

ma tanpa perlu susah payah memperjuangkan-

nya, namun dinamis dan aktif. Artinya ia jelas

memerlukan perhatian dan tindakan nyata dari

unsur-unsur perbedaan dalam kehidupan ber-

masyarakat.

Menurut penulis, setidaknya ada sembilan

langkah untuk mendorong terwujudnya KUB,

yakni Pemberdayaan Forum Kerukunan Umat

Beragama (FKUB), Peningkatan sikap dan peri-

laku keberagamaan yang moderat, adil, dan to-

leran, peningkatan kapasitas menyampaikan

aspirasi dengan cara-cara damai dan pencegah-

an tindak kekerasan atas nama agama. Selain

itu juga peningkatan kerja sama intern dan an-

tarumat beragama; peningkatan peran dan ker-

ja sama kelompok sosial keagamaan dalam

menjaga KUB, peningkatan kualitas penangan-

an konflik bernuansa keagamaan bekerja sama

dengan pihak terkait; pengembangan wawasan

multikultur bagi guru dan penyuluh agama, pe-

lajar, mahasiswa dan para calon pemimpin aga-

ma serta pemantapan regulasi tentang kemer-

dekaan beribadat dan KUB.

Untuk mewujudkan sembilan langkah di atas

tentu tak semudah membalikkan telapak ta-

ngan. Namun kita mesti percaya tak ada yang

mustahil di dunia ini. Bahkan Menag Surya-

dharma Ali di pelbagai kesempatan mengung-

kapkan apresiasinya atas kerja sama yang telah

ditunjukkan oleh instansi lintas sektoral, pe-

merintah daerah, FKUB dan organisasi sosial

keagamaan serta masyarakat luas dalam mem-

pertahankan kualitas KUB.

Kembali ke topik tulisan ini, bayang-bayang

golput mengintai pelaksanaan pemilu menjadi

tak sekadar wacana, saat tak sedikit kader par-

tai politik yang menjadi terdakwa ataupun ter-

sangka kasus korupsi. Namun yang saat ini

menjadi tugas kita, bagaimana dapat turut serta

menciptakan pelaksanaan pemilu yang aman,

rukun dan damai.

Sekecil apapun, kita memiliki tanggung ja-

wab mengawal hajat akbar nasional ini dapat

berjalan sesuai harapan bersama, serta mam-

pu melahirkan pemimpin yang mampu meng-

antarkan negara menuju agenda luhur bangsa.

Jika kita abai sejak dini, misalnya, persing-

gungan di lapangan yang melibatkan banyak

komponen massa dengan aneka latar bela-

kang, termasuk perbedaan agama, dapat mu-

dah terjadi.

Pada titik inilah, menurut hemat kami, di-

perlukan peran dan teladan dari pemuka aga-

ma, khususnya di wilayah Istimewa yang meng-

usung visi Hamemayu Hayuning Bawono ini.

Banyak pihak berpendapat, DIY merupakan

barometer politik dan miniatur Indonesia. Arti-

nya, damai tidaknya Indonesia secara keselu-

ruhan, dapat dilihat dari kondisi riil yang terjadi

di Bumi Mataram ini. Wallahu a'lam bish-sho-

wab. ❑ - c.

*) Drs H Maskul Haji MPdI, Kepala

Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY.

Menanti Peran Pemuka AgamaMaskul Haji

Maksimum 600 Kata

PARA pengirim naskah Opini KR harap memba-

tasi panjang naskah maksimum 4.000 karakter

atau setara sekitar 600 kata. Sertakan riwayat

hidup singkat dan nomor telepon. Naskah harap

dikirim ke alamat email [email protected].

UJIAN Nasional (UN) mulai

memasuki babak baru, dengan nu-

ansa teknologi informasi atau in-

formation technology/IT. Pemerin-

tah telah memutuskan bahwa pe-

laksanaan Ujian Nasional (UN) se-

cara online direncanakan dimulai

tahun 2015 mendatang, untuk jen-

jang SMP dan SMAatau sederajat.

Dalam konteks perkembangan

teknologi informasi, kita layak

memberikan apresiasi pada UN

online ini, karena berarti kita su-

dah melangkah maju dalam dunia

pendidikan. Hal ini jelas akan

memberikan impact bagi banyak

pihak, baik siswa, guru, penye-

lenggara sekolah, bahkan orang-

tua siswa dan tentunya pemerin-

tah sendiri, dalam hal ini Depdik-

bud.

Untuk kesiapan soal, tentu saja

dibutuhkan kreativitas dan ino-

vasi, karena dalam UN online ter-

sebut, variasi soalnya lebih ba-

nyak. Bahkan, direncanakan, di

setiap kabupaten atau kecamatan

bisa jadi waktu pelaksanaannya ti-

dak bersamaan dan dilaksanakan

secara bergantian.

Kita tahu bahwa perkembangan

teknologi informasi tak bisa diben-

dung. Saat ini tak cuma siswa ting-

kat SMA dan SMP, bahkan anak-

anak SD sekarang sudah banyak

yang melek teknologi informasi.

Tak jarang, justru beberapa guru

terkesan tertinggal dan lebih ga-

gap teknologi (gaptek) dibanding-

kan anak didiknya.

Sehingga, dengan rencana pe-

laksanaan UN Online, maka persi-

apan harus benar-benar matang,

baik dari aspek administratif, mau-

pun aspek teknis dan tentunya as-

pek mental dan moral. Dibutuhkan

komitmen yang tinggi untuk bisa

mewujudkan program UN era baru

ini, dengan nuansa bersih dan jujur.

Artinya, dengan UN Online, diha-

rapkan pula praktik-praktik kecu-

rangan bisa dihindari.

Dampak lain, yang merupakan

konsekuensi logis dari pelaksana-

an UN Online ini, sebagaimana di-

harapkan pemerintah juga, adalah

terciptanya budaya penggunaan

information technology (IT) di ka-

langan siswa. Oleh karena itu, pe-

nyelenggara sekolah dan guru-gu-

ru harus benar-benar memastikan

bahwa semua siswa peserta UN

Online mendapat bekal secara

komprehensif untuk menghadapi

masa penentuan studi mereka ter-

sebut.

Artinya, jangan sampai siswa

gagal bukan karena tidak mampu

menjawab soal UN, namun lebih

dikarenakan aspek teknis saja.

Dalam hal ini, penguasaan sistem

yang digunakan dalam UN Online

harus jadi persyaratan yang men-

dasar. Khususnya bagi peserta UN

dari daerah, masalah ini harus be-

nar-benar menjadi perhatian ter-

sendiri.

Membudayakan siswa akrab de-

ngan IT memang sudah harus

menjadi komitmen bersama di du-

nia pendidikan, terutama di ka-

langan sekolah menengah, apre-

siasi pada dunia IT menjadi priori-

tas baik bagi anak didik maupun

para pendidik, sehingga mampu

mempersiapkan siswa mengha-

dapi kompetisi yang kian ketat di

era global sekarang ini. ❑ - g.

Page 13: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 ) ”KEDAULATAN RAKYAT” HALAMAN 13EKBISIndustri Rumput Laut Butuh Perencanaan

Lenovo Buka Layanan di Yogya

FUEL SURCHARGE BERLAKU

Penumpang Pesawat Tetap Tinggi

PENANAMAN LAHAN KEDELAI

Jateng Siapkan 39 Ribu Hektare

HARI INI MULAI DIBUKA

Kios/Los Baru di Plaza Temanggung

PERLU REFORMASI AGRARIA

Untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan

YOGYA (KR) - Sejumlah maskapai penerbangan komer-sial yang beroperasional di Bandar Udara (Bandara)Internasional Adisutjipto Yogyakarta telah menerapkantambahan biaya bahan bakar maskapai (fuel surcharge)sesuai kebijakan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).Kenaikan fuel surcharge tersebut tidak serta merta mene-kan tingkat keterisian penumpang (load factor) karenameskipun naik, tarif penerbangan masih terjangkau.

Demikian disampaikan General Manager PT GarudaIndonesia (Persero) Tbk Branch Office Yogyakarta, Mu-hammad Anshori saat ditemui di kantornya, Selasa (4/3).Perhitungan biaya tambahan tersebut besarnya ditentukanberdasarkan jarak tempuh.

Untuk biaya tambahan minimal sebesar Rp 60 ribu dike-nakan kepada penumpang pesawat tipe jet kelas ekonomiangkutan berjadwal yang menempuh perjalanan sampai664 kilometer (km). Adapun untuk penumpang pesawat pro-peler sampai jarak 348 km dikenakan biaya tambahan Rp50 ribu.

Hal ini diberlakukan mengingat beban operasionalmaskapai meningkat akibat pelemahan rupiah dan hargaavtur yang mencapai Rp 10 ribu perliter

"Kebijakan ini dari regulator, sehingga maskapai harusmengikuti. Tarif penerbangan Yogyakarta-Jakarta dan seba-liknya kini dikenakan 'fuel surcharge' sebesar Rp 43 ribu.Semua naik, tinggal lihat kilometernya semakin jauh se-makin tinggi biaya tambahannya," kata Anshori.

Adanya biaya tambahan tersebut tidak berpengaruh padatekanan load factor karena tetap tinggi selama awal Maretini dengan capaian 82 persen. Ditargetkan, tingkat keter-isian penumpang Garuda Indonesia selama April menda-tang rata-rata menembus angka 88 persen karena masa-masa pesta demokrasi.

Ketua Asita DIY, Edwin Ismedi Himna akan mengikutiketentuan pemerintah tersebut. Bahkan sejauh ini agentiketing maskapai belum menerima keluhan terkait penge-naan biaya tambahan yang berpengaruh pada kenaikantiket pesawat. (*-24)-g

SEMARANG (KR) - Gubernur Jateng Ganjar Pranowomengungkapkan, daerah yang dipimpinnya berhasil mereali-sasikan penambahan lahan pertanian kedelai hingga 39.000hektare. Dengan demikian Jateng telah berhasil memenuhipermintaan pemerintah pusat yang menginginkan agarmenambah lahan kedelai sebanyak 20.000 hektare.

Gubernur Ganjar Pranowo mengungkapkan hal itu kepadawartawan di ruang kerjanya usai memimpin rapat koordinasi(Rakor) bidang pertanian Senin (3/3). Dengan realisasi pe-nambahan lahan kedelai tersebut, Gubernur menyatakan op-timis, Jateng bisa memenuhi kebutuhan kedelai untuk ma-syarakat.

Menurut Gubernur, penambahan luas lahan kedelai terse-but untuk memenuhi permintaan pemerintah pusat terkaitdengan pemberian bantuan bibit kedelai untuk petani.Pemerintah pusat menilai Jateng merupakan salah satuprovinsi yang memiliki potensi besar untuk penanaman kede-lai. Lahan yang sudah ada saat ini baru 8.800 hektare.

Kini setelah adanya penambahan luas lahan kedelai diJateng mencapai 47.800 hektare. Penambahan terbesar di-lakukan di Banyumas yang mencapai 10.000 hektare. “Sejakadanya permintaan tambahan luas lahan pertanian kedelai20.000 hektare, Banyumas langsung menyanggupi 10.000hektare. Ini yang membuat saya optimis,” tutur GanjarPranowo.

Gubernur mengatakan, potensi kedelai asal Jateng terma-suk yang paling bagus secara nasional. Beberapa daerah diJateng khususnya di Grobogan, lahannya dinilai sangat cocokuntuk menanam kedelai. Hal ini yang menjadi perhatianserius pemerintah pusat.

Data yang ada di Dinas Pertanian, Tanaman Pangan danHortikultura Pemprov Jateng menunjukkan, lahan pertaniankedelai seluas 8.800 hektare yang siap ditanami tersebut ber-ada di beberapa daerah seperti di Grobogan (5.000 hektare),Wonogiri (1.500 hektare), Kebumen (500 hektare), Rembang(1.000 hektare), PT Perkebunan Nusantara IX (300 hektare)dan Perhutani unit I Jateng (500 hektare). (Bdi)-c

Menurut Ketua ARLI, Safari Azis,roadmap untuk industrialisasi sangatdiperlukan agar masyarakat rumputlaut secara terstruktur dan optimaldapat menjadikan rumput laut seba-gai sumber kemakmuran. Selain itu,roadmap diharapkan dapat menjadiacuan bagi pola pngembangan indus-tri rumput laut yang jelas dan bisadipertanggungjawabkan.

“Selama ini upaya untuk industri-alisasi sifatnya masih sporadis danbelum terarah, sehingga peta jalanitu sangat diperlukan agar semua pi-hak bisa mengetahui posisi dan aksiyang harus dijalankan,” kata Safari di

Jakarta, Rabu (5/3)Pihaknya menyayangkan, saat ini

belum ada platform kerja bersamaantara beberapa kementerian yangterlibat. Menurut dia, masing-masingkementerian seharusnya dapatduduk bersama untuk membuat ke-sepakatan mengembangkan industri-alisasi rumput laut sebagaimana dia-manatkan dalam Peraturan MenteriKelautan dan Perikanan No 27/ 2012tentang Industrialisasi Kelautan danPerikanan.

Safari mengatakan, denganberkembangnya industri pangan, kos-metik hingga pupuk baik secara na-

sional maupun global harusnya dapatmenguntungkan posisi Indonesia se-bagai salah satu negara penghasilrumput laut terbesar di dunia.

Selain belum adanya roadmap yangjelas, katanya, industri dalam negerimasih menemui beberapa kendala,utamanya daya saing yang masihrendah jika dibandingkan dengan in-dustri luar negeri. Industri lokalbelum mampu menyerap rumput lautdalam jumlah besar dan cenderungbelum bisa menyesuaikan denganharga internasional. “Yang terjadi se-lama ini harga rumput laut itubergantung pada mekanisme pasar,disamping harus memenuhi keekono-mian harga petani,” ungkapnya, sera-ya menyebutkan, ekspor rumput lautyang belum diolah masih banyakdibutuhkan pihak luar meski denganharga pasaran internasional yangcukup tinggi. Sampai Oktober 2013,

ekspor bahan baku dan olahanrumput laut Indonesia mencapai147.052 ton senilai US$ 132, 48 juta.

Menurut Safari, agar berdaya saingindustri, rumput laut perlu memilikikejelasan sistem, mulai dari pembudi-dayaannya, distribusi, sistem logistikhingga perizinan industrinya.Pihaknya, meminta pemerintah su-paya dibuatkan roadmap yang dise-pakati seluruh pemangku kepenting-an agar regulasi dan strateginyatepat dan membuat industrinya jugaberdaya saing.

Safari mengungkapkan, saat iniperizinan bagi Industri pengolahanrumput laut yang beroperasi cen-derung disulitkan karena setidaknyaharus memiliki 14 macam surat izinyang dikeluarkan antar kementeri-an/lembaga yang berbeda-beda, se-hingga menyebabkan biaya tinggidan tidak efisien. (Ati)-c

YOGYA (KR) - Lenovo Service Center kinihadir di Ruko Yap Square Blok B8 Jalan CSimanjuntak Yogyakarta. Pembukaan LenovoService Center Yogyakarta ini diharapkanmemberikan kemudahan maupun kenya-manan bagi para konsumen dan pelanggan bis-nis Lenovo di DIY dan sekitarnya.

Chief Operating Officer Lenovo Indonesia,Sandy Lumy mengatakan, dengan adanyaLenovo Service Center Yogyakarta, para peng-guna produk Lenovo kini dapat memperolehlayanan dan dukungan yang lebih cepat. Disamping menciptakan produk-produk peraihpenghargaan yang memadukan teknologi ter-baik dan desain inovatif, Lenovo dikenal kare-na layanan dan dukungan pasca penjualannya.

"Kami bangga dengan pembukaan LenovoService Center Yogyakarta sebagai bukti komit-men Lenovo terus meningkatkan layanan dandukungan terbaik bagi para pelanggan.Dengan ketersediaan suku cadang (sparepart)

yang ada kurang dari tiga hari service di-lakukan dan bagi suku cadang yang harusdiorder maksimal dilayani kurang dari 7 hari,"tutur Sandy Lumy di sela-sela pembukaanLenovo Service Center Yogyakarta, Rabu (5/3).

Sandy Lumy menyatakan, pihaknya telahbekerja sama dengan Authorized ServiceProvider (ASP) di 77 lokasi service pada 31 kotadi tanah air.

Lenovo Service Center Yogyakarta meru-pakan yang pertama dari 7 service center yangdibuka di 7 kota utama di Indonesia.

Consumer Leader PT Lenovo Indonesia,Adrian menambahkan, pembukaan ini demimenambah kenyamanan pelanggan, terma-suk layanan service dan purna jual yangmengcover semua produk Lenovo. Pangsapasar produk Levono terutama PersonalComputer (PC) dan Notebook di DIY sangattinggi bahkan mengusai 20 persen denganperingkat nomor dua. (*-24)-c

TEMANGGUNG (KR) - Plaza Temanggung Permai,Kamis (6/3) hari ini menjadi salah satu pusat bisnis baru.Untuk keperluan itu, kios/los di lokasi ini sudah siap dibu-ka. Harga kios/los di Plaza Temanggung Permai yang ter-letak di Jalan MT Haryono Temanggung itu, bervariasi danharga tertinggi sebesar Rp 76 juta, sedangkan terendah Rp10 juta. Masalah harga diatur dengan Peraturan Bupati(Perbup) yang saat ini masih disusun.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi(Disperindagkop) dan UMKM Kabupaten Temanggung,Roni Nurhastuty, Rabu (5/3) menyebutkan, harga kios tiapunit Rp 76 juta. Sedangkan harga los buah Rp 10,2 juta, un-tuk kios buah yang lebih besar Rp 23,3 juta.

Untuk menempati kios/los, pedagang diharuskan mem-bayar uang muka sebesar 20 persen dari jumlah harga kiostersebut. Tenggat waktu pelunasan hingga 31 Desember.Setelah 10 tahun pedagang bisa memperpanjang kembalitoko/kios yang ditempati tanpa dibebani biaya.

Diakuinya, sewa los/kios tersebut diatur dengan Perbup.Disebutkan, jumlah sewa kios/los secara keseluruhan dikal-kulasikan sebesar Rp 3.667.750.000 (53,3 persen). Semen-tara biaya pembangunan plaza Rp 6.867.352.600. Kamis(6/3) penyerahan kunci yang dilakukan Bupati BambangSoekarno. (Mud)-c

KR-Fira Nurfiani

Sandy Lumy (kanan) didampingi Adrian (kiri) menjelaskan service center dan produk

terbaru Lenovo.

KR-Istimewa

Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) mengadakan kerja sama dengan

Kemenpora, untuk pemanfaatan jasa layanan perbankan kepada seluruh Indonesia

untuk mendukung program kepemudaan, keolahragaan dan kepramukaan.

Penandatanganan MOU dilakukan oleh Menpora RI, Roy Suryo dengan Ketua

Asbanda, Eko Budiwiyono, di Hotel Melia Purosani, Jumat malam (31/2). Tampak

Menpora yang didampingi istri bersama para pimpinan Bank BPD anggota Asbanda.

JAKARTA (KR) - Industrialisasi rumput laut perlu roadmap.Industri ini salah satu komoditas pendukung blue economy yangsangat berpeluang besar dikembangkan di Indonesia. Namun,Asosiasi Rumput Laut Indonesia (ARLI) menilai langkah peme-rintah untuk mendorong industrialisasi rumput laut masihmemerlukan perencanaan matang.

YOGYA (KR) - Ketahananpangan, menjadi masalah po-kok dan harus jadi prioritaspemimpin Indonesia. Tanpaada ketahanan pangan, sulituntuk tidak melakukan impor.

"Pemimpin Indonesia harusmampu melakukan reformasiagraria, agar bisa mengelolalahan untuk anak cucu danmampu mewujudkan keta-hanan pangan," kata GitaWirjawan, mantan KetuaBKPM dan Menteri Perdag-angan kepada KR, di Yogya,

belum lama ini.Menurut Gita, nasib petani di Indonesia masih jauh dari

yang diharapkan dan tak banyak mengalami perbaikan. Dibeberapa provinsi tertentu, petani merupakan golongan ma-syarakat miskin. Di Jawa Barat, misalnya, 40 persen ma-syarakat miskin berasal dari kalangan petani.

Diamati pula produksi pertanian juga tak mengalami ke-naikan secara signifikan. Gita mencontohkan, produksikedelai selama 9 tahun tak pernah baik, yakni hanya men-capai 35 persen dari areal kebun, sementara produksibawang putih hanya 10 persen, begitu pula untuk ternaksapi.

Padahal, menurut Gita, kita bisa menjadi eksportir.Untuk mewujudkan itu, dibutuhkan perubahan paradigma,bahwa untuk menjadi eksportir, paling efisien kunci uta-manya adalah swasembada.

Gita Wirjawan menegaskan, untuk meningkatkan bidangekonomi, perlu peningkatan ketersediaan dan kualitas in-frastruktur, jalan, pelabuhan udara, laut, rel KA dan listrik.Selain itu, perlu memperkuat industri pertanian, sehinggatidak saja dapat mencapai swasembada, namun bisa menja-di eksportir yang paling efisien di dunia.

"Kita harus juga menjalankan supply side untuk mengisiruang-ruang produksi agar mampu memenuhi kebutuhanpasar baik dari aspek industri, manufaktur, jasa dan matarantai produksi lainnya," tambahnya. (Rsv)-g

KR-Mudhofar

Deretan kios di Plaza Temanggung Permai masih tutup

dan dijadwalkan digunakan pedagang mulai Kamis

(6/3) hari ini.

KR-Istimewa

Gita Wirjawan

YOGYA(KR) - Tidak cukup dengan membuka bisnis dikawasan Yogyakarta, pemilik usaha kuliner serabi Solo"Serabi Pratama", Slamet Rifai mengembangkan usahanyahingga Kalimantan dan Batam dengan sistem franchise

(waralaba). Ia menjual nama brand usahanya kepada pihaklain. Sistem pengembangan tersebut mulai berjalan tahunlalu.

Usaha kuliner yang ia tekuni sejak tahun 2007 ini meng-alami perkembangan cukup pesat. “Selain ingin meraih ke-untungan, dirinya ingin memperkenalkan makanan khasSolo agar lebih luas lagi,” ujarnya, baru-baru ini.

Saat ini sudah terdapat 10 cabang, masing-masing diKalimantan Tengah ada lima cabang, Kalimantan Timurada empat dan satu cabang di Batam.

Fasilitas yang didapatkan bagi mereka yang ikut warala-ba yakni gerobag, peralatan masak, resep dan pelatihan se-lama dua minggu sesuai standar operasional perusahaan(SOP)

Ditemui di Warung Serabi Pratama di Jalan BugisanYogyakarta, Rifai menjelaskan, dalam pembelian brand,mereka harus mematuhi peraturan yang dibuat. Di antara-nya tidak boleh membuka cabang yang sama tanpa izin,pelayanan terhadap pelanggan harus sesuai dengan SOPdan harus membayar royalti perbulan.

Untuk lebih mengembangkan usaha bisnisnya, di tahunini, ia sudah berencana membuka cabang baru di wilayahSamarinda, Bontang dan di Sleman. (*-6)-s

POPULERKAN KULINER KHAS SOLO

Rifai Buka Cabang di Luar Jawa

Roti Cane Khas India di RAY SLEMAN (KR) - Royal Ambarrukmo Yogya-

karta (RAY) mengajak pecinta kuliner menci-cipi rasa pedas dan aroma kuat kari dan roticane khas India dengan menu Canai BeefCurry sepanjang Maret ini. Canai Beef CurryRAY berbeda dengan kari dan roti cane padaumumnya karena disajikan dengan kari da-ging sapi yang mampu menggoyang lidah.

"Roti cane yang dibuat dari gandum mencip-takan tekstur yang kenyal sekaligus renyah.Sedangkan kari daging sapi yang disajikan se-bagai pendamping roti cane memiliki rasa yangkuat dari rempah-rempah yang digunakan danrasa pedas dari paprika yang juga menjadi salahsatu bahan pembuatnya," kata Public RelationsManager RAY, Wiwied AWidyastuti, Rabu (5/2).

Wiwied mengatakan tidak hanya populer diAsia, kari dan roti cane menjadi favorit di ne-

gara-negara lain di luar Asia, termasukIndonesia. Untuk itu, pihaknya menawarkanCanai Beef Curry dengan cita rasa India yangdapat dinikmati dengan harga Rp 110.000 perporsi, selain itu RAY tetap mengusung menu-menu tradisional Indonesia.

Public Relations RAY, Malika Hesty menu-turkan, melengkapi menu Canai Beef Curryyang memiliki rasa dan aroma cukup kuat, pi-haknya juga menyediakan menu ChocolateTruffle Ice Cream Cake sebagai dessert ataumakanan pembuka.

Hidangan yang dibandrol Rp 75.000 meru-pakan es krim bola-bola cokelat yang disuguh-kan di atas biskuit dan disiram vanilla sauce."Kedua menu promo Maret ini dapat dinikmatidi Royal Restaurant untuk makan siang danmakan malam," ujar Malika. (*-24)-s

Page 14: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 )

KR-Jarot SarwosambodoCaleg Partai Gerindra klarifikasi kepada Ketua DPC.

BUKAAGEN

Kantor Pos Libatkan MasyarakatCILACAP (KR) - Bergesernya usaha ke arah bisnis online

telah membuat pasar jasa pengiriman dan pembayaran di

Cilacap terus berkembang dan memiliki potensi yang sangat

besar. Namun kenyataannya, peluang tersebut belum bisa di-

manfaatkan PT Pos akibat terbatasnya daya jangkau yang

ada. "Hal inilah yang mendorong PT Pos untuk membuka

keterlibatan masyarakat sebagai bentuk kemitraan dalam

usaha jasa layanan pos yang selama ini dilakukannya.

Misalnya mendirikan agen pos di sejumlah wilayah," ujar

Kepala Kantor Pos Cilacap Mujiono, Rabu (5/3).

Menurutnya, saat ini di Cilacap terdapat 17 agen pos, de-

ngan 12 agen pos di antaranya agen pos kurir dan selebihnya

agen pos pembayaran yang melayani khusus transaksi jasa

keuangan. Untuk mendongkrak jumlah agen pos kurir sebagai

jawaban atas berkembangnya pasar jasa pengiriman, pihak-

nya gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang

adanya peluang bisnis usaha baru untuk menambah penda-

patan masyarakat dengan menjadi agen pos.

"Sebenarnya layanan di agen pos sama dengan layanan

yang diberikan Kantor Pos, termasuk tarifnya. Di antaranya

melayani pengiriman surat, paket dan membayar berbagai

tagihan seperti listrik, telepon, PDAM, cicilan kredit kendara-

an dan rumah dan jasa online lainnya.

Sedang untuk mekanisme menjadi agen tidak terlalu sulit,

karena bagi yang berminat untuk menjadi agen, cukup men-

datangi PT Pos untuk mendaftar menjadi agen pos. Kemudian

PT Pos akan melakukan survei kelayakan sebelum akhirnya

memberikan persetujuan secara tertulis kepada calon agen

pos. "Begitu pula dengan permodalannya, calon agen cukup

menyediakan tempat, komputer dan perangkat lainnya serta

petugas," katanya.

Dijelaskan, berbisnis dengan menjadi agen pos merupakan

sesuatu yang menjanjikan, karena PT Pos akan memberikan

fee atau keuntungan 10-20 persen untuk setiap transaksi. Pa-

da kenyataannya, seperti di Yogya, pendapatan agen pos per-

bulan bisa mencapai Rp 140 juta. Maka terkait upaya men-

dongkrak jumlah agen di Cilacap, Mujiono mengatakan, target

tahun 2014 jumlah agen pos bisa mencapai 100. (Mak)-m

PURBALINGGA(KR) - Dinas Kependudukan dan Catatan

Sipil (Dindukcapil) Purbalingga menghentikan sementara pe-

layanan penerbitan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-

KTP) bagi warganya. Penyebabnya, hingga saat ini belum ada

pengiriman material e-KTP dari pemerintah pusat.

Kepala Dindukcapil Purbalingga, Nur Hamam, menuturkan

sesuai janji Kementerian Dalam Negeri seharusnya material e-

KTP sudah diterima pada 28 Desember 2013. Tapi hingga

sekarang belum datang juga. "Untuk alat cetaknya sudah ada,

tapi materialnya belum ada. Jadi tidak bisa mencetaknya. Un-

tuk saat ini sementara menggunakan material KTP reguler

berupa kertas," ujar Nur Hamam, Rabu (5/3).

Nur Hamam menambahkan, perekaman data e-KTP bisa di-

lakukan di kantor kecamatan. Sedangkan pencetakannya di-

pusatkan di kantor Dindukcapil. Berdasarkan data Dindukcapil

hingga November 2013, dari total penduduk 327.017 jiwa masih

ada 49.094 penduduk Purbalingga yang belum memiliki KTP.

Padahal, Dindukcapil terus melakukan sosialisasi dan mengim-

bau masyarakat agar mengurus dokumen kependudukan.

"Mungkin mereka merasa belum butuh, sehingga enggan men-

gurus. Bahkan tak sedikit yang sampai dijemput petugas untuk

rekam e-KTP, tapi tetap menolak," ujarnya. (Rus)-m

MATERIAL TAK ADA

Pencetakan E-KTP Terhenti

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 14BANYUMAS-PURWOREJO

Wong SugihWONG sugih temenanan neng Indonesia tembe

baen diumumna. Juara 1 sugih neng Indonesiakanti duwe duit ngglethak Rp 88,1 triliun, dicekelneng Pak Budi Hartono, grup Djarum. Runner upsugih se Indonesia kanti duwe duit njeprah ngasiRp 84,6 triliun, uga esih dicekel neng wong grupDjarum, Michael Hartono. Juara ke-3 sugih seIndonesia sing nduweni duit Rp 11,5 triliun, direbutChaerul Tanjung singduwe werna-werna TVSwasta.

"Inyong tah lagi gu-mun, neng babagansugih-sugihan dunyaana sing gelem nge-tung, lan gelem gaweranking juara-juaraan.Ningen kawit gemiyentekan sikiye, durung tauana kepanitiaan singgawe ranking kejuaraanmlarat-mlaratan. JajalRika apa ngerti juaramlarat jerat se Indo-nesia kuwe sapa ?Mestine kudu ana.Kang, jajal Rika gawelembaga survey khususkanggo milih kanti data sing valid wong sing palingmlarat se Indonesia, ranking 1 ngasi 10. Kayanemaen mbok ?" kandhane Karto Ngethether maringkanca tangga umah, Wirya Pantek esuk-esuksinambi kaya biasane, medang gorengan tempelan sruput kopi.

Diusulna kon kaya kuwe, Wirya Pantek ya mungcengar-cengir thok, sebab dheweke ngerti mena-wa juara 1 wong mlarat se Indonesia bisa ketemu-

ne ewonan wong. "Banjur angger wis ketemu terusarep dikapakna wong-wong super mlarat kuwemau ? Gyeh sedulur, sing jenenge wong supermlarat, wong sing ora teyeng tuku beras nggo man-gan kuwe jumlahe esih akeh banget. Dadi juara 1ya bisa akeh banget jumlahe. Dadi miturut inyong,tetep ora perlu ana kepanitiaan kanggo milih tokoh-tokoh wong super mlarat Indonesia. Ora penting"

kandhane WiryaPantek.

Anane dopokansing kaya kuwe, MbokCengis dadi clathu."Gyeh, cacah jiwa jua-ra mlarat se Indonesiatetep perlu. Ananekejuaraan sugih, kududilarasna karo ananekejuaraan mlarat.Manfaate mengkomesti ana, ya kuwebisa digawekna kolab-orasi wong mlarat karowong sugih kumpulbareng. Neng kumpu-lan utawa rapatbareng wong supersugih karo wong super

mlarat bisa didadekna area sosial bantu-bantu.Wong sing super sugih dadi genah lan gampangangger duwe niatan sodakoh, weweh ya mestimaring mlarat temenanan. Semono uga wong su-per mlarat ketemu karo wong super sugih ya mestinambahi gampang goli jejaluk lan nawakna tenagalan pikiran kanggo wong sugih. Kuwe jenenge'guyub rukun agawe sentosa.'"

(Kang Edhon)-s

PURWOREJO (KR) - Sebanyak 45 calon anggota legislatif

(caleg) DPRD Kabupaten Purworejo dari Partai Gerindra men-

datangi rumah Hamdan Azhari Ketua DPC Parta Gerindra

Purworejo, Selasa (4/3) petang. Mereka meminta klarifikasi

kepada ketua partai soal keterlambatan penyerahan laporan

dana kampanye ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupa-

ten Purworejo. Para caleg khawatir tidak bisa mengikuti Pe-

milu 2014.

Kedatangan para caleg untuk konsolidasi sekaligus memper-

tanyakan proses pencalegan mereka. "Kami datang untuk ber-

tanya, bagaimana persoalan keterlambatan sampai terjadi dan

bagaimana nasib caleg DPRD kabupaten selanjutnya," tutur

Budi, salah seorang caleg menjawab pertanyaan KR.

Menurutnya, persoalan itu bukan menjadi tanggung jawab

caleg karena mereka sudah mengumpulkan laporan dana kam-

panye kepada pengurus DPC sebelum batas akhir penyerahan

di KPU. Namun pengurus DPC terlambat 20 menit dari batas

waktu Minggu (2/3) pukul 18.00 karena kecelakaan lalu lintas.

Para caleg khawatir keterlambatan itu membawa konse-

kuensi pencoretan mereka sebagai peserta pemilu. "Kami sudah

mengeluarkan sumber daya, mulai waktu, uang dan pikiran un-

tuk menjadi caleg dengan nilai yang tidak sedikit. Tentu kami

akan sangat dirugikan jika sampai dicoret," ucapnya.

Hamdan Azhari membenarkan jika penyerahan laporan

dana kampanye mengalami keterlambatan. Namun ia me-

nampik jika para caleg akan gagal mengikuti pemilu. "Insya

Allah semuanya lolos karena persoalan sudah diselesaikan.

Keterlambatan itu bukan kesengajaan, melainkan kecelakaan

dan kami memiliki surat keterangan dari polisi," tegasnya.

Ketua KPU Kabupaten Purworejo Dulrokhim saat dihu-

bungi KR, Rabu (5/3) mengemukakan, penentu boleh tidaknya

caleg mengikuti Pemilu 2014 ada pada KPU Pusat. KPU Pur-

worejo hanya menerima dan megirimkan berita acara penye-

rahan laporan dana kampanye pada KPU Pusat. KPU Purwo-

rejo belum mengetahui keputusannya dan terus memantau

perkembangan di KPU Pusat. Menurutnya, penyerahan ber-

kas milik Parta Gerindra mengalami memang mengalami

keterlambatan. "Kami tetap terima laporannya, lalu pengurus

disarankan membuat laporan kepolisian dan surat keterangan

dokter untuk dilampirkan," ujarnya. (Jas)-s

LAPORAN DANA KAMPANYE TERLAMBAT

Caleg Partai Gerindra ResahDI LUAR KOTA PURWOKERTO DAN PATIKRAJA

Kampanye Nasional Dilarang

Wilayah tersebut yang masuk dae-

rah pemilihan (Dapil) 4 untuk DPRD

Banyumas atau Dapil 8 untuk DPRD

Provinsi Jateng dan DPR-RI (Banyu-

mas-Cilacap), dinilai paling strategis

untuk kampanye terbuka tingkat na-

sional. "Untuk kampanye nasional da-

ri masing-masing parpol, di luar kota

Purwokerto dan Patikraja dilarang,"

kata anggota KPU Banyumas Divisi

Kampanye, Unggul Warsiadi SH MH,

Rabu (5/3).

Selain strategis, kata Unggul, wila-

yah dapil 4 yang terdiri Kecamatan

Purwokerto Utara, Purwokerto Timur,

Purwokerto Selatan, Purwokerto Ba-

rat dan Kecamatan Patikraja juga me-

miliki banyak fasilitas yang memadai

untuk penyelenggaraan kampanye

skala nasional.

"Kompleks GOR Satria Purwokerto

dan lapangan lain di Kota Purwokerto

juga Patikraja merupakan fasilitas

memadai untuk kampanye akbar. Se-

lain itu, di kota tersebut mekanisme

pengamanan lebih mudah," ujarnya.

Ia menambahkan, dengan penjad-

walan tempat seperti itu diperkirakan

tidak akan terjadi tabrakan massa

kampanye antara pendukung parpol

tertentu dengan parpol lainnya. Untuk

wilayah diluar Kota Purwokerto dan

Patikraja lebih difokuskan kampanye

caleg DPRD Banyumas.

Dikatakan, dari 6 dapil yang ada di

Kabupaten Banyumas dapil 1, dapil 2,

dapil 3, dapil 5 dan dapil 6 disiapkan

sebagai ajang kampanye terbuka selu-

ruh parpol yang ada dengan caleg DP-

RD Banyumas. Untuk kampanye ca-

leg Provinsi Jateng yang juga masuk

wilayah dapil 8 Jateng (Banyumas-

Cilacap) diprioritaskan mengikuti jad-

wal kampanye nasional, sehingga tem-

patnya pun berada di Kota Purwokerto

dan Kecamatan Patikraja.

Tentang jadwal kampanye masing-

masing parpol, baik untuk caleg ting-

kat kabupaten, provinsi dan DPR-RI,

menurut Unggul, sudah dijadwalkan

dengan baik. Misalnya ketika parpol A

kampanye regional (tingkat kabupa-

ten/provinsi) di Ajibarang (Dapil 1),

maka parpol lain akan ditempatkan

pada dapil lain yang berjauhan pada

hari yang sama. “Dengan begitu tak

terjadi tabrakan massa, terutama saat

mereka saling berangkat beriringan

maupun pulang sehabis menghadiri

kampanye," ujar Unggul. (Ero)-s

DI KAWASAN KAWAH SILERI

Bisnis Pemandian Air Panas Ditolak

BANJARNEGARA(KR) - Pos Pengamatan

Gunungapi Gunung Dieng menolak permohon-

an rekomendasi rencana pembangunan tempat

usaha atau bisnis pemandian air panas di se-

putar kawasan Kawah Sileri di Desa Kepa-

kisan Kecamatan Batur Banjarnegara.

Rencana tersebut diajukan oleh investor dari

Jakarta dan telah membebaskan tanah bebera-

pa ribu meter persegi di kawasan itu.

Sedangkan Dinas Kebudayaan dan Pariwi-

sata Banjarnegara, mendukung rencana in-

vestor membangun kolam renang air panas,

karena diyakini bakal menyedot pengunjung.

Kepala Pos Pengamatan Gunungapi G Di-

eng, Tunut Pudjiardjo, mengatakan surat peno-

lakan dilayangkan lewat Badan Penanggulang-

an Bencana Daerah (BPBD) selaku pihak yang

dimintai rekomendasi oleh Kantor KP2T Kabu-

paten Banjarnegara, Kamis pekan lalu.

Menurut Tunut, rencana lokasi pemandian

air panas oleh investor terletak hanya sekitar

200 meter dari Kawah Sileri. "Kami tak meng-

izinkan, karena berada di kawasan rawan ben-

cana 1 dan 2," katanya, Rabu (5/3).

Dikatakan, dalam sejarah kegempaan di gu-

nung Dieng, Kawah Sileri sudah 6 kali meletus

dan menelan korban ratusan jiwa. Selain ber-

potensi menimbulkan bencana vulkanik, Ka-

wah Sileri berada di jalur sesar barat dan timur

dan dekat dengan daerah bahaya tektonik

lokal. "Dunia internasional pun sudah tahu

mengenai hal ini," ujarnya.

Menurut Tunut, posisi 200 meter dari Kawah

Sileri sangat berisiko dibangun pemandian air

panas. Sebab, gejolak kawah bisa terjadi se-

waktu-waktu. "Boleh saja membangun peman-

dian air panas, tapi air dialirkan menjauh dari

kawah sampai titik aman," katanya.

Tunut mengingatkan, Kawah Sileri meru-

pakan kawah paling aktif kedua di pegunung-

an tersebut setelah Kawah Sikidang. Pada

tahun 1944, kawah tersebut meletus dan me-

nyemburkan lumpur panas dengan jumlah kor-

ban 144 orang tewas. Tahun 1983, kawah beru-

lang kali menyemburkan lumpur disertai gem-

pa beberapa hari. Kemudian, tahun 2003 ka-

wah mengeluarkan semburan dan aktivitasnya

meningkat. Pada 27 September 2009 menyem-

burkan lumpur panas dan material yang cukup

besar. Tiga hektare tanaman kentang rusak.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata

Kabupaten Banjarnegara, Aziz Ahmad, menga-

takan Pemkab tetap berharap investor diper-

bolehkan membuat pemandian air panas. "Ini

sangat prospektif. Dieng akan semakin banyak

dikujungi wisatawan, ketambahan objek wisa-

ta baru," katanya. Ia menambahkan, jika ren-

cana pembangunan pemandian terealisir, Dis-

budbar akan menjalin kerja sama dengan in-

vestor menyangkut retribusi wisatawan di Ka-

wah Sileri.

Menanggapi tentang keberatan Pos Peng-

amatan Gunungapi Gunung Dieng, Azis me-

ngatakan, apa yang disampaikan Tunut Pudji-

ardjo baru merupakan kajian. Aziz mengaku

sudah menerima informasi bahwa permohonan

izin prinsip sudah diajukan ke Pusat Vulka-

nologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG)

Bandung. "Kami berharap, mudah-mudahan

diizinkan," katanya. (Mad)-s

JADI TERSANGKA KORUPSI

Kepala Disperindag Brebes Mundur BREBES (KR) - Setelah ditetapkan sebagai tersangka duga-

an korupsi pengadaan alat industri tahun 2011 senilai Rp 402 ju-

ta, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag)

Brebes, Herman Adhi W, mengajukan pengunduran dirinya dari

Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebelum diberhentikan dengan tidak

hormat oleh atasannya.

Menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Brebes, Emastoni Azam,

mengatakan Herman sudah mengajukan pengunduran dirinya

sebagai PNS, namun hingga kini belum ada keputusan yang res-

mi dari instansi terkait.

"Sepertinya yang bersangkutan sudah mengajukan pengun-

duran diri dari jabatan PNS-nya itu, hanya saja belum direstui

atau belum ada keputusan dari pihak terkait," ujar Emastoni,

Rabu (5/3).

Emastoni mengatakan, pengajuan mundur dari PNS juga di-

lakukan bawahannya Herman bernama Laswardi, yang

sekarang keduanya sudah diamankan oleh petugas Unit Tindak

Pidana Korupsi (Tipikor) Polres Brebes, dan rencananya kasus

itu akan disidang di Pengadilan Tipikor Semarang.

Menurutnya, keputusan keduanya mundur dari jabatan seba-

gai PNS dinilai lebih baik daripada menunggu diberhentikan de-

ngan tidak hormat, setelah ada keputusan tetap dari pengadilan.

Emastoni membenarkan jika kedua tersangka tindak pidana

korupsi itu belum diberhentikan, karena masih dalam proses

penyidikan di tingkat Polres Brebes. (Ryd)-c

KEBUMEN (KR) - Jajaran Polres Kebumen siap mengaman-

kan Pemilu 2014. Kesiapan personel ditunjukkan melalui simu-

lasi pengamanan tahapan Pemilu yang berlangsung di Jalan Ve-

teran tepatnya di depan Kompleks Perkantoran Pemkab Kebu-

men, Selasa (4/3).

Kapolres Kebumen AKBP Faizal menegaskan, simulasi diper-

lukan untuk mengkaji dan melakukan cek kesiapan anggota

menghadapi kemungkinan gangguan di lapangan sekaligus

menyamakan persepsi dan cara bertindak.

"Simulasi diperlukan agar personel benar-benar siap meng-

hadapi segala situasi. Dalam situasi apapun, tindakan personel

juga harus sesuai prosedur tetap atau protap," tegas Kapolres

melalui Kasubag Humas AKP Wasidi.

Simulasi diawali dari kampaye rusuh hingga massa anarkis

karena tidak puas dengan hasil Pemilu. Semua anggota men-

jalankan perannya masing-masing dengan sungguh-sungguh se-

hingga simulasi berlangsung tampak menegangkan.

Masa tenang menjelang pemungutan suara, mendapat perha-

tian khusus karena dinilai rawan munculnya kampanye hitam

(black campaign) serta politik uang dengan segala bentuknya se-

perti pemberian bantuan semen atau aspal dan lainnya.

Lebih Aktif

Bupati Purworejo Drs H Mahsun Zain MAg minta kepada Sa-

tuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) agar lebih aktif lagi men-

jalankan perannya dalam menghadapi Pemilu. "Peran aktif ini

untuk mewaspadai sedini mungkin dari berbagai potensi konflik

masyarakat agar tidak merembet permasalahan yang lebih be-

sar," kata Mahsun Zain, Rabu (5/3) usai menghadiri HUT ke-64

Satpol PP dan HUT ke-52 Perlindungan Masyarakat (Linmas).

Dengan perannya itu, lanjut Mahsun, Satpol PP harus lebih

meningkatkan keaktifannya. Juga Linmas sebagai barisan ter-

depan di tingkat desa untuk lebih berperan aktif dalam menjaga

kondusivitas wilayahnya. "Pemilu tinggal beberapa hari lagi,

ambillah peran sesuai dengan porsinya," tegas Mahsun Zain.

(Suk/Nar)-m

PURWOKERTO (KR) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ka-bupaten Banyumas telah menetapkan jadwal kampanye PemiluLegislatif 2014 mulai 16 Maret sampai 1 April. Khusus untukkampanye nasional hanya memperbolehkan di Kota Purwokertodan Kecamatan Patikraja.

KR-Muchtar MKawah Sileri, indah namun berpotensi bencana.

Polres Cek Kesiapan Anggota

JUALAN DI PENAMPUNGAN SEPI

Pedagang Tinggalkan Kios DaruratPURWOREJO (KR) - Sejumlah pedagang korban kebakaran

Pasar Baledono Kabupaten Purworejo yang ditempatkan di tem-

pat penampungan sementara akhirnya banyak yang mening-

galkan kios darurat yang disediakan pemerintah babupaten.

Terutama pedagang yang menempati lokasi belakang bangunan

Ruko Purworejo Plaza dan Sub Terminal Suronegaran.

Mereka meninggalkan lokasi itu itu dan mencari alternatif

tempat lain karena di lokasi penampungan sepi. "Saya bersama

sebagian pedagang lainnya terpaksa akan mencari tempat lain

karena berjualan di belakang Ruko Plaza dan Suronegaran sa-

ngat sepi. Padahal kami butuh pemasukan untuk menghidupi

keluarga," kata salah seorang pedagang, Rabu (5/3).

Para pedagang ini akan mencari alternatif tempat lain dan

mereka tetap berupaya mengincar di Jalan Jenderal Achmad

Yani depan Pasar Baledono dan sebagian di sela-sela kios daru-

rat lainnya di Jalan Pahlawan.

Dalam menangani para pedagang korban kebakaran Pasar

Baledono ini, Pemkab Purworejo sebenarnya telah mengupaya-

kan beberapa langkah untuk meramaikan lokasi pasar darurat

itu. Di antaranya dengan memasukkan jalur angkudes melalui

belakang bangunan Ruko Plaza, namun hingga kini tetap saja lo-

kasi pasar itu sepi.

Di Terminal Suronegaran yang berdampingan dengan Pasar

Suronegara, pedagang butuh penyusuaian karena lokasi ini

merupakan pasar bongkar muat barang dagangan yang hanya

ramai pada pagi hari.

Edy Sugiyarto Gatot, salah satu pengurus Paguyuban Peda-

gang Pasar Baledono juga mengaku banyak pedagang di bela-

kang bangunan Ruko Plasa dan Terminal Suronegara yang

berpindah ke lokasi lain. "Banyak pedagang memilih pindah.

Mereka ingin menjadi satu tempat dengan pedagang lainnya.

Mereka juga sudah memperhitungkan risiko penertiban kemba-

li. Tapi demi perut mereka mencari alternatif," jelasnya. (Nar)-m

Page 15: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

SUKOHARJO (KR) - Denpom 04/IV Surakarta memeriksa

kendaraan bermotor (ranmor) anggota Kodim 0726 Sukoharjo,

Rabu (5/3). Pemeriksaan meliputi surat-surat kendaraan STNK,

SIM (TNI maupun umum), Kartu Tanda Prajurit (KTP), surat

jalan dan kelengkapan kendaraan.

Anggota Denpom 04/IV Kapten CPM Aris Yulyanto melalui

pers realese Kodim 0726 Sukoharjo, menerangkan pemeriksaan

merupakan tugas Denpom 04/IV dalam rangka kegiatan operasi

Gaktib Polisi Militer TA.2014 dengan sandi Waspada Wira Keris

dan Operasi Yustisi Citra Wira Keris.

Kegiatan ini diharapkan dapat meminimalisir terjadinya ke-

celakaan lalu lintas khususnya pada personel TNI sekaligus

untuk membudayakan tertib berlalu lintas serta mencegah

pelanggaran yang dilakukan oleh personel TNI.

Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Jimmy Ramoz Manalu

menjelaskan sebelumnya satuan Kodim 0726 Sukoharjo telah

melaksanakan pemeriksaan kendaraan anggota baik militer

maupun PNS-nya secara rutin meliputi kendaraan roda dua dan

roda empat yang dipakai untuk operasional anggota. (Mam)-g

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 ) ”KEDAULATAN RAKYAT” HALAMAN 15KLATEN-SOLO

TERKAIT PENAMBANGAN KALI WORO

Polres akan Kirim Rekomendasi ke Bupati Klaten

DIBAHAS 3 TAHUN LEBIH

Dewan Tolak Raperda Miras

KARANGANYAR (KR) - Pendonor darah berpenyakit hepa-

titis diminta aktif memeriksakan kondisi kesehatan secara in-

tensif. Imbauan tersebut disampaikan Palang Merah Indonesia

(PMI) usai mendeteksi darah pendonor terpapar hepatitis.

"Jumlah pendonor terkena hepatitis B tidak terlalu banyak.

Namun apabila ditemukan, langsung kami sampaikan ke yang

bersangkutan untuk segera mengonfirmasi PMI agar cek ulang

darah," kata Direktur Unit Donor Darah (UDD) PMI Karang-

anyar Yaqub Iskandar kepada KR, Rabu (5/3).

Yaqub menyampaikan, cek ulang darah dapat meyakinkan

pendonor terkait penyakitnya, agar pasien segera konsultasi ke

dokter. Dari 60 pengambilan darah di UDD, diperkirakan dua

sampai tiga pendonor berpenyakit hepatitis B.

Jumlah ini tergolong kecil, namun berdampak besar bagi pen-

donor apabila informasi tersebut tidak diketahui. Seiring pe-

nyampaian ke pendonor, PMI memusnahkan darah tidak sehat

itu. Pemeriksaan sampel darah menjadi prosedur tetap pen-

donor dengan materi uji Aids, sipilis, hepatitis Adan B.

Dijelaskan Yaqub, stok darah hingga awal Maret layak dan

aman didistribusikan. Stok darah cukup, setiap bulan sekitar

700-800 kantung. Karena itu, stok darah masih bisa didis-

tribusikan ke daerah lain yang membutuhkan. Misalnya ke

posko bencana di Purwodadi pada akhir Januari dan awal

Februari serta ke Kediri. (*-10)-s

SUKOHARJO (KR) -

Sekitar 50 sopir dan kernet

bus yang tergabung dalam

Paguyuban Bolo Rodo

Keong Kondang, Rabu (5/3)

menggelar demo. Mereka

menanam pohon pisang di

jalur Tawangsari-Watukelir,

sebagai protes atas kondisi

jalan yang rusak parah dan

belum ada tanda-tanda

akan diperbaiki.

Mereka membentangkan

beberapa poster di badan

bus, bertuliskan Semua la-

pisan masyarakat sengsara

akibat jalan rusak, Jalan

rusak rakyat susah, Pak

Kapolri jangan pulang dulu

ke Tawangsari dan Kapan

jalanku diperbaiki.

Sekretaris Paguyuban

Bolo Rodo Keong Kondang

sekaligus koordinator aksi

Gunandar Santoso memim-

pin penimbunan jalan ber-

lubang menggunakan

tanah. Beberapa sopir dan

kernet kemudian menanam

pohon pisang sebagai ben-

tuk protes atas kerusakan

jalan.

"Kami sudah sangat ke-

sal, jalan rusak dan meng-

ingatkan pemerintah untuk

segera melakukan perbaik-

an," ujar Gunandar. Jalan

rusak mulai dari simpang

tiga Tugu atau depan Pasar

Tawangsari hingga ke Wa-

tukelir berjarak 15 km.

Camat Tawangsari Rusdi-

yono yang ikut memantau

jalannya demo mengata-

kan, jalan rusak tersebut

merupakan kewenangan

dari Provinsi Jawa Tengah.

Karena itu perbaikan bu-

kan menjadi tugas Pemkab

Sukoharjo. Meski demikian,

dari informasi yang didapat

rencananya Provinsi Jawa

Tengah akan melakukan

perbaikan jalan pada tahun

ini.

Kepala Dinas Pekerjaan

Umum (DPU) Sukoharjo

Achmad Hufroni mengakui

kondisi jalan di wilayah

Tawangsari-Watukelir ru-

sak parah. Tapi dari Provin-

si Jawa Tengah sudah men-

janjikan melakukan per-

baikan pada 2014 ini.

"Sudah ada kepastian

perbaikan dan ditunggu sa-

ja realisasinya 2014," ujar-

nya. (Mam)-g

JALAN RUSAK TAK DIPERBAIKI

Sopir dan Kernet Bus Demo

PROGRAM STUDI PTIK

Mengisi Formasi Guru SMKRibuan Blangko STNK Menumpuk

TANGANI LIMBAH PATI ONGGOK

Diajukan Anggaran Rp 5 MiliarSOLO (KR) - Seluruh fraksi di DPRD Solo,

menolak Rancangan Peraturan Daerah (Ra-

perda) Pelarangan, Pengawasan, Pengendalian,

Peredaran, dan Penjualan Minuman Keras

(Miras). Raperda tersebut sudah dibahas ham-

pir 3 tahun. Penolakan dilakukan dalam sidang

pleno di Gedung DPRD, malam Rabu (5/3).

Panitia Khusus (Pansus) Raperda Miras

merekomendasikan untuk mengembalikan

draf Raperda tersebut kepada eksekutif untuk

direvisi, dengan mempertimbangkan dinamika

yang berkembang di masyarakat.

Ketua Panitia Khusus (Pansus) Raperda

Miras Hari Jumadi, mengungkapkan dinami-

ka yang berkembang di masyarakat dalam be-

berapa waktu terakhir, memang mengarah pa-

da penolakan Raperda. Penolakan terkait

masih ada beberapa pasal yang memberi ruang

peredaran miras.

Demikian halnya, dalam pendapat akhir

fraksi lewat juru bicara masing-masing, selu-

ruh fraksi kompak menolak Raperda Miras, se-

hingga Pansus merekomendasikan untuk

menolak penetapan raperda Miras menjadi

Peraturan Daerah (Perda).

Sidang Pleno DPRD Solo dengan agenda

tunggal penetapan Raperda Miras itu, mem-

peroleh perhatian tersendiri dari sejumlah ele-

men umat Islam, sebagian ikut masuk dalam

ruang sidang, sedang yang lain berkerumun di

luar ruang sidang. Mereka dengan tertib meng-

ikuti proses persidangan, sesuai mekanisme

yang berlaku.

"Kami lega dengan keputusan sidang pleno

dewan ini, selanjutnya kami akan menyusun

draf Raperda Antimiras untuk diusulkan kepa-

da eksekutif dalam proses revisi nanti," ujar

Ketua Komisi Ukhuwah Majelis Ulama Indo-

nesia (MUI) Ahmad Dahlan, usai rapat pari-

purna dewan.

Terpisah, Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo,

mengungkapkan dalam waktu secepatnya,

segera merevisi naskah akademik Raperda

kepada ahlinya. Termasuk mengganti judul

dari Raperda Miras menjadi Raperda Anti-

miras. Orang nomor satu di Kota Solo ini men-

dukung sepenuhnya upaya membebaskan Solo

dari peredaran minuman memabukkan itu.

Selama proses revisi, pihaknya meminta ma-

sukan dari seluruh elemen masyarakat, teruta-

ma kalangan umat Islam. Dengan demikian,

regulasi tersebut nantinya bermanfaat bagi

warga Solo. Diyakini, draf Raperda Antimiras

hasil revisi nanti, tak akan memunculkan

penolakan lagi karena mengakomodasi seluruh

kepentingan masyarakat. (Hut)-c

Kabag Ops Polres Klaten

Kompol Kurniawan Ismail

mengemukakan, beberapa

poin yang akan disampai-

kan ke Bupati Klaten an-

tara lain, ada kerawanan

yakni bahaya mengancam

karena tebing Kali Woro su-

dah di-rusak akibat aktivi-

tas penambangan.

Dampak penambangan

berupa kerusakan jalur

evakuasi juga dinilai lebih

membahayakan keselamat-

an warga. Disebutkan, jika

jalan rusak kemudian terja-

di erupsi, maka proses eva-

kuasi akan terhambat dan

ini akan mempertaruhkan

keselamatan warga di kawa-

san lereng Gunung Merapi.

Kurniawan Ismail me-

nambahkan, kerusakan ter-

sebut juga membahayakan

bagi para penambang. Di

sisi lain juga belum ada ke-

jelasan zonasi penambang-

an dan tidak adanya peng-

awasan. Tentu saja dalam

memberikan rekomendasi,

Polres Klaten tetap mem-

perhatikan kepentingan

para penambang yang se-

hari-hari menggantungkan

hidupnya dari aktivitas pe-

nambangan.

Kabid Kesiapsiagaan BP-

BD Klaten Joko Rukminto

dalam kesempatan itu me-

ngemukakan, untuk wila-

yah KRB seperti tebing dan

alur Kali Woro mestinya ti-

dak boleh ditambang. Jika

dilakukan penambangan se-

cara terus menerus, dikha-

watirkan akan merusak

struktur tanah sekitar.

Sedangkan Camat Kema-

lang Bambang Haryoko me-

negaskan, permasalahan

penambangan kawasan

Kali Woro sangat kompleks

dan tidak bisa dipisahkan

antarpersoalan. Untuk itu

perlu diurai dan diselesai-

kan secepatnya satu demi

satu.

Terpisah, Kepala Bagian

Perekonomian Pemkab Kla-

ten Pri Harsanto, menyam-

paikan pihaknya meminta

para penambang untuk

menghentikan aktivitas pe-

nambangan sebelum ada

surat izin resmi dari Pro-

vinsi. Dijelaskan, pengurus-

an izin usaha pertambang-

an (IUP) bisa langsung ke

Dinas Energi Sumber Daya

Mineral (ESDM) Provinsi

Jawa Tengah melalui Balai

ESDM Surakarta.

Mekanismenya yakni pe-

mohon mengajukan permo-

honan wilayah izin usaha

pertambangan (WIUP) de-

ngan surat permohonan ke

Dinas ESDM Provinsi Jawa

Tengah dengan dilampiri

peta topografi dan koordi-

nat. Selain itu, memohon

rekomendasi bupati menge-

nai aspek sosial, ekonomi

dan tata ruang, membayar

pencadangan wilayah dan

pencetakan peta Rp 500

ribu, penetapan WIUP dan

pencetakan peta, peninjau-

an Lokasi, penerbitan IUP

eksplorasi dan penerbitan

IUP operasi produksi.

"Sejauh ini belum ada

yang minta rekomendasi ke

Pemkab Klaten. Pemkab

Klaten baru bisa tahu bera-

pa yang sudah mengurus ke

sana (Dinas ESDM Pro-

vinsi) setelah penambang

mengajukan rekomendasi

ke bupati," ujar Pri Har-

santo. (Sit/*-7)-c

WONOGIRI (KR) - Untuk pertama kalinya, Pemkab Wono-

giri menggelar lomba durian lokal unggulan. Tercatat 57 petani

durian ikut ambil bagian menyemarakkan lomba yang berlang-

sung di Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Hortikultura

(Dinas PTPH) Kabupaten Wonogiri. Ke-57 petani durian berasal

dari 17 Kecamatan se-Kabupaten Wonogiri.

Kepala Seksi Produksi Hortikultura Dinas PTPH Kabupaten

Wonogiri Joko Riyanto STP MMA menjelaskan di Wonogiri ada

21 Kecamatan dari 25 kecamatan yang ada yang berpotensi men-

jadi penghasil durian. Namun demikian, yang mengikuti lomba

hanya 17 kecamatan. Empat kecamatan lain, Wuryantoro,

Karangtengah, Batuwarno dan Jatiroto sudah habis dipanen.

Acara yang digelar dalam upaya mengenalkan produk durian

lokal Wonogiri ini diharapkan akan membentuk branded durian

Wonogiri di kancah nasional dan internasional. "Jadi kalau ada

durian bagus di Wonogiri tidak akan lagi disebut durian Bang-

kok karena kita memiliki durian khas asli Wonogiri," kata

Bupati Wonogiri H Danar Rahmanto saat membuka lomba,

Rabu (5/3). Karena itu, buah durian yang dilombakan harus

merupakan hasil dari tanaman lokasi setempat baik milik per-

orangan di desa maupun kecamatan, bukan merupakan buah

unggul nasional.

Acara yang berlangsung sehari ini menetapkan kriteria peni-

laian antara lain ukuran buah, bentuk buah, warna daging

buah, tekstur buah, ketebalan daging, ukuran biji dan rasa

buah. (Dsh)-s

Wonogiri Gelar Lomba Durian

PENDONOR BERPENYAKIT HEPATITIS

Harus Intensif Periksa Kesehatan

TINGKATKAN SDM WARGA

Boyolali Bangun Perpusda

KLATEN (KR) - Polres Klaten akan menyampaikan rekomendasi ke

Bupati Klaten, terkait bahaya kerusakan lingkungan dan berbagai kera-

wanan akibat penambangan kawasan Kali Woro Kemalang Klaten. Hal

tersebut merupakan hasil koordinasi antara Polres dengan berbagai elemen,

seperti Muspika Kemalang, BPBD, SAR dan pemerintah desa di wilayah

Kemalang, Rabu (5/3).

SOLO (KR) - Pembukaan program studi

baru Pendidikan Teknologi Informasi dan

Komputer (PTIK) pada Fakultas Keguruan

dam Ilmu Pendidikan (FKIP) tidak ada yang

salah. Memang kurikulum 2013 tidak ada

pelajaran TIK, namun pada kurun waktu ter-

tentu bakal kembali memasukkan TIK.

"TIK harus diakui sudah menjadi kebu-

tuhan kita semua. Kalau kurikulum sekarang

tak ada pelajaran TIK, di masa yang akan

datang TIK akan kembali hadir," jelas Ketua

Prodi TIK UMS Sujalwo MCom, Selasa (4/3).

Untuk sementara out-put PTIK akan di-

arahkan mengisi formasi guru di Sekolah

Menengah Kejuruan (SMK). Karena di Jawa

Tengah terdapat 11.727 SMK 3034 di an-

taranya SMK Negeri. "Orientasi kita menya-

lurkan lulusan PTIK ke SMK, sambil me-

nunggu adanya perubahan di jenjang SMP

dan SMA," ujarnya.

Hingga saat ini masih sedikit perguruan

tinggi yang memiliki Prodi PTIK. Selain UMS

yakni Universitas Negeri Jakarta (UNJ),

Universitas Negeri Semarang (UNNES), dan

Universitas Sebelas Maret (UNS). Mesti

kurikulum 2013 tidak ada pelajaran TIK, na-

mun masih banyak perguruan tinggi yang

berminat membuka Prodi PTIK.

Sementara ini ketersediaan sumber daya

manusia guru yang mumpuni di bidang TIK

masih sangat minim. Secara nasional belum

ada 10 persen. Jadi kalau pemerintah mema-

sukkan pelajaran TIK dalam kurikulum

SDM-nya belum siap. "Sekarang kita mulai

menyiapkan SDM yang dibutuhkan," ujarnya.

Menurut Sujalwo, peluang kerja lulusan

PTIK masih terbuka lebar. Apalagi selama

menempuh studi selain kompetensi peda-

gogig juga dibekali kompetensi aplikatif

seperti programmer dan web desain. Untuk

angkatan pertama akan direkrut 80 maha-

siswa baru. (Qom)-c

KR-Wahyu Imam Ibadi

Sopir dan kernet bus melakukan aksi demo dengan menanam pohon pisang.

SRAGEN (KR) - Sedikitnya 4.000 lembar surat tanda

nomor kendaraan (STNK) sisa penundaan akibat kekosongan

blangko tahun 2013, belum diambil pemiliknya. Pemilik STNK

yang belum mengambil masih ditunggu hingga batas pengam-

bilan, akhir bulan Maret 2014.

Kasat Lantas Polres Sragen AKP Nur Prasetyantoro melalui

Baur STNK Aiptu M Bawani, Rabu (5/3) menjelaskan, hingga

akhir bulan Februari 2014, STNK sisa penundaan pelayanan

tahun 2013 yang masih menumpuk mencapai 4.000 lembar.

STNK tersebut sebenarnya sudah jadi dan tinggal menunggu

diambil oleh pemiliknya.

"Dulu jumlah antrean sampai 42.000 lembar karena blangko

kosong. Setelah blangko turun langsung dibuatkan dan diam-

bil berdasarkan tanggal antrean," jelasnya.

Menurut Bawani, pengambilan STNK tidak dipungut biaya

dan dilayani pada jam pelayanan seperti biasa di kantor

Samsat Sragen. Meski masih 4.000 lembar yang menumpuk,

pihaknya optimistis semua STNK itu akan diambil oleh pemi-

liknya sebelum akhir Maret 2014.

Soal ketersediaan blangko, dipastikan masih ada sekitar

6.000-8.000 lembar. Jumlah itu dinilai mencukupi untuk

melayani perpanjangan STNK atau permintaan STNK baru

untuk tempo satu bulan ke depan. Di luar STNK sisa penun-

daan pelayanan 2013, saat ini permintaan pembuatan STNK

baik baru atau perpanjangan sudah dilayani secara normal

dan langsung jadi. (Sam)-c

KR-Wahyu Imam Ibadi

Denpom 04/IV Surakarta melakukan pemeriksaan ken-

daraan bermotor anggota Kodim 0726 Sukoharjo.

BOYOLALI (KR) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab)

Boyolali akan membangun Gedung perpustakaan umum

daerah (Perpusda) yang baru. Pembangunan dimaksudkan

untuk mengganti gedung lama di Jalan Teratai yang diang-

gap kurang memadai. Rencananya proses pembangunan

fisik akan dimulai pada tahun 2015.

Bupati Boyolali Seno Samodro, Rabu (5/3) menjelaskan

rencana lokasi pembuatan Gedung Perpusda baru di Dusun

Tegal Wirih. Saat ini proses pembangunan sudah memasuki

tahap pembuatan Detail Engineering Design (DED). Sedang

jumlah dana dianggarkan sebesar Rp 5 miliar.

Pembangunan Gedung Perpusda sebagai bentuk komit-

men Pemkab Boyolali demi kemajuan pembangunan sum-

ber daya manusia (SDM). Diharapkan rencana pembangun-

an ini bisa terealisasi, sebab sejak dulu kondisi Perpusda

Boyolali cukup memprihatinkan dan belum ada kemajuan

berarti.

"Rencana ini sebagai respons atas minimnya fasilitas Per-

pusda Boyolali. Harus dipahami bahwa perpustakaan

merupakan representasi peningkatan SDM," ujar Seno

Samodro. Rencananya, pembangunan gedung meliputi 2

lantai dengan bentuk mengadopsi arsitektur Museum

Louvre di Paris Perancis. Bentuknya menyerupai piramid

dengan pagar tersusun panel kaca.

Terkait peningkatan Seksi Perpustakaan menjadi Dinas,

Seno mengatakan hal itu tergantung SKPD masing-masing.

Saat ini, keberadaan perpustakaan yang masih menginduk

ke Kantor Perpustakaan Arsip dan Dokumentasi (DPAD)

menjadi salah satu sebab terbatasnya kewenangan

Perpusda untuk melakukan pengembangan dan inovasi

program. (*-9)-g

MINIMALKAN LAKA LANTAS

Ranmor TNI Diperiksa

KLATEN (KR) - Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten

Klaten mengajukan anggaran Rp 5 miliar ke pemerintah pusat

dan provinsi untuk penanganan limbah pati onggok di Desa

Daleman Kecamatan Tulung Klaten. Limbah pati onggok (padat

dan cair) harus segera dicarikan solusi penanganannya.

Kepala BLH Kabupaten Klaten Syahruna melalui Kabid

Pengendalian Dampak Lingkungan Bambang Subiyantoro,

Rabu (5/3) mengemukakan sehubungan pengajuan proposal itu,

pihak provinsi sudah mengecek ke lapangan. Diharapkan pence-

maran lingkungan bisa teratasi dan kelangsungan industri kecil

tersebut juga terjamin.

Bambang Subiyantoro menjelaskan, semula tidak ada pe-

soalan dengan limbah pati onggok di Desa Daleman. Karena lim-

bah padat sudah diambil pabrik untuk media budidaya jamur.

Namun seiring surutnya pabrik budidaya jamur tersebut, per-

mintaan limbah pati onggok terhenti. Akibatnya limbah tidak

bisa terproses dengan baik, dan warga mengalami kesulitan un-

tuk membuang.

Bambang Subiyantoro menjelaskan, dari ajuan dana sekitar

Rp 5 miliar, termasuk di antaranya untuk pipanisasi pembuang-

an limbah di seluruh Desa Daleman. "Ajuan dana itu termasuk

juga dalam membuat jaringan pipa di seluruh desa," ujar

Bambang. Selain penanganan limbah di Daleman, BLH Klaten

juga memprogramkan penanganan secara bertahap untuk lim-

bah soun/pati onggok di Desa Manjung Kecamatan Ngawen dan

tempat-tempat lain. (Sit)-c

Page 16: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 ) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 16LINGKAR JATENG

Caleg PD Dibawa ke Sentra GakkumduSEMARANG (KR) - Pan-

waslu Kota Semarang akhir-

nya membawa kasus pemba-

gian gula pasir kemasan 0,5

kilogram caleg Partai Demo-

krat Anna Endrawati, ke

Sentra Penegakan Hukum

Terpadu (Gakkumdu) atas

dugaan pelanggaran kampa-

nye. Pembagian gula dilaku-

kan di rumah warga Dukuh

Pengkol Kelurahan Rowosari

Kecamatan Tembalang, Rabu

(25/2) silam.

Langkah Panwaslu ditem-

puh melalui mekanisme ra-

pat pleno, setelah mengklari-

fikasi caleg bersangkutan,

Selasa (4/3). Klarifikasi tak

hanya terhadap terlapor, te-

tapi juga para saksi dan buk-

ti-bukti. Panwaslu berkesim-

pulan kasus tersebut layak

diproses hukum lebih lanjut.

“Di Sentra Gakkumdu,

akan dilakukan pembahasan

hukum oleh tiga lembaga

meliputi panwaslu, kepoli-

sian dan kejaksaan,” tegas

Anggota Panwaslu Kota Se-

marang Divisi Pengawasan

dan Hubungan Antar Lem-

baga Mohammad Ichwan

kepada KR, Rabu (5/3).

Sementara caleg DPD no-

mor urut 9 HR Utami yang

diduga berkampanye di se-

buah lembaga pendidikan, ju-

ga dijatuhi peringatan keras

untuk tak mengulangi perbu-

atannya. Peringatan juga di-

berikan kepada caleg Partai

Gerindra Tri Wahyuni yang

membantu HR Utami mela-

kukan pelanggaran.

Muhammad Ichwan me-

nyatakan, caleg Anna Endra-

wati diduga melanggar pasal

86 ayat (1) huruf j UU nomor

8 tahun 2012 tentang Pemilu

Anggota DPR, DPD dan

DPRD. Isi pasal tersebut, pe-

laksana, peserta dan petugas

kampanye dilarang menjan-

jikan atau memberikan uang

atau materi lainnya kepada

peserta kampanye pemilu.

“Dalam kasus tersebut,

Anna ketahuan membagikan

gula pasir kemasan kepada

warga Dukuh Pengkol Kelu-

rahan Rowosari Kecamatan

Tembalang,” tegasnya.

Rencana, kata Ichwan, di

Sentra Gakkumdu, panwaslu

akan rapat bersama polisi

dan jaksa pada Rabu (4/2)

sore. Ichwan menjelaskan,

prosedur tersebut diatur da-

lam pasal 267 UU 8/2012.

Namun tak mesti pemba-

hasan di Sentra Gakkumdu

menghasilkan keputusan un-

tuk melanjutkan ke proses

penyidikan. Sebab tiga unsur

Gakkumdu, yakni panwaslu,

kejaksaan dan kepolisian

harus menyepakati pasal

mana yang akan digunakan

untuk menjerat terduga

pelanggar. (Isi) - g

Panwas Diminta Jeli Awasi Gerakan Pejabat

Pernyataan ini ditegaskan, Ketua

DPC PDI Perjuangan Kota Salatiga

Teddy Sulistyo kepada KR, Rabu (5/3).

Pernyataan disampaikan menyusul ada

beberapa pejabat eselon II yang

terkadang ikut berkumpul yang

berindikasi kuat untuk mencarikan

suara bagi partai politik tertentu yang

dibawa salah satu pejabat publik di

Pemkot Salatiga.

"Memang tidak kentara, tetapi saya

berharap dan meminta panwas dan

relawan untuk mengamatinya. Jangan

dibiarkan. Mereka tidak pernah datang

tiba-tiba ada di† salah satu kegiatan

masyarakat seperti takziah dan seba-

gainya," tandas Teddy Sulistyo.

Ditegaskan, kadernya saat ini sudah

mencatat beberapa gerakan mereka dan

akan dikaji bersama. "Saya tegaskan

agar PNS netral. Jangan mau† meski di-

ajak atasannya karena akan menim-

bulkan pertanyaan terkait semakin

dekatnya pileg," tambahnya.

Sementara itu, di Polres Salatiga, Rabu

(5/3) menggelar simulasi pengamanan

pemilu di depan Mapolres setempat.

Terkait hal ini, Teddy. memberi apresiasi

terhadap kesiapan Polres Salatiga di†

Pemilu 2014, namun yang harus diantisi-

pasi adalah kemungkinan kecurangan

dan permainan perhitungan suara untuk

memenangkan caleg tertentu dan partai

tertentu.

"Permainan di tingkat PPK dengan

menggunakan IT saya kira layak di-

antisipasi. Penyelenggara pemilu mulai†

KPU sampai PPK jangan ada pesan

sponsor. Termasuk panwas jangan sam-

pai ada model sponsor dan tidak adil,"

tandas Teddy yang juga Ketua DPRD

Salatiga kepada KR, Rabu (5/3).

Kapolres Salatiga, AKBP Dwi Tunggal

mengatakan kegiatan simulasi sangat

penting dilakukan untuk persiapan

pengamanan situasi pada saat pelak-

sanaan Pemilu 9 April depan.

"Kami siap mengamankan pelak-

sanaan pemilu agar Kota Salatiga aman

kondusif. Simulasi ini sebagai antisipasi

kemungkinan yang terburuk di Salatiga,"

katanya. (Sus) - g

Petani Tambak Udang-Garam MenjeritREMBANG (KR) - Ratus-

an penambak udang windu di

Kecamatan Kaliori Rembang

mengaku gagal total pada

tanam kali ini. Kondisi itu ju-

ga diperparah dengan am-

bruknya harga garam di ka-

wasan ini hingga di kisaran

Rp 700 setiap kilogramnya.

Padahal sektor ini vital bagi

Kabupaten Rembang. Rem-

bang termasuk penyangga

garam di Provinsi Jateng, se-

mentara potensi udang su-

dah puluhan tahun menem-

bus pasar ekspor. Namun

benih yang disebar banyak

hilang lantaran terseret ban-

jir beberapa waktu lalu.

Gunarto seorang penam-

bak udang windu, Rabu (5/3)

siang mengatakan, benih

udang yang disebar pada

tambak seluas 2 hektare ba-

nyak yang terseret banjir.

Saat hujan deras mengguyur

Rembang beberapa waktu la-

lu, permukaan tambak melu-

ber hingga ke selokan. “Aki-

bat gagal ini, saya rugi seki-

tar Rp 25 juta. Setahu saya

hampir semua penambak

windu di daerah sini menga-

lami hal serupa,”kata lelaki

50 tahun tersebut.

Penambak yang lain juga

mengaku pasrah atas hasil

panen kali ini. Ia berharap,

kejadian sama tidak terulang

pada musim tanam selanjut-

nya. “Tetap nanti akan saya

coba lagi untuk menyebar

benih,”ungkapnya.

Sementara itu, hasil berbe-

da dialami oleh petambak

udang Vanami di Kecamatan

Kragan. Tarmuji, seorang

petambak mengatakan, hasil

panen kali ini cukup memu-

askan sebelumnya sempat

diterpa banjir.

Ia menyebutkan, hasil pa-

nen Senin (3/3) kemarin ham-

pir mencapai dua ton.

Dengan harga standar Rp

80.000 tiap kilo, ia mengaku

sudah mendapatkan keun-

tungan berlipat.

“Kalau udang vaname di si-

ni dibawa ke Juana Pati.

Katanya sih akan diekspor.

Awal April nanti benih anak

kembali disebar,” terang dia.

Terpisah Kepala Dinas

Perikanan dan Kelautan Kab

Rembang Ir Suparman saat

dikonfirmasi membenarkan

perihal kegagalan petani

tambak dikarenakan karena

bencana banjir dan cuaca bu-

ruk. “ Kami berharap petani

bisa menyiasati kondisi alam.

Jika cuaca buruk idealnya

berhenti dulu untuk menebar

benih,” jelasnya. (Ags) -g

Kepala Dimutasi, Karyawan Gundul Massal

PEKALONGAN (KR) - Staf dan karyawan Di-

nas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsos-

nakertrans) Kota Pekalongan melakukan cukur

gundul massal, Rabu (5/3). Aksi dilakukan sebagai

rasa syukur lantaran Kepala Dinsosnakertrans

Budiyanto dimutasi walikota menjadi staf ahli.

Kasi Pengawasan Tenaga Kerja Dinsosna-

kertrans Syafrizal Munir, membenarkan adanya ak-

si tersebut. Aksi itu disebutnya sebagai rasa syukur

mengingat selama ini, para staf dan karyawan

merasa kurang nyaman dengan kepemimpinan

Budiyanto. Bahkan belakangan sering terjadi kon-

flik kepentingan di dinas ini terjadi karena sesama

korsp juga sering dibenturkan.

Sehingga tidak mengherankan, para staf mem-

inta walikota segera memutasi kepala dinasnya, un-

tuk kinerja yang lebih bagus. “Kami prihatin, jika

Budiyanto tidak suka dengan salah satu bawahan-

nya, akan langsung dipindahkan ke dinas lainnya.

Karena yang bersangkutan tidak lagi memimpin di

sini, kami syukuran dengan cukur gundul,”

katanya.

Sebelumnya Kepala Dinsosnakertrans Budiyanto

pada bulan September 2013 lalu, dilaporkan oleh

bawahannya ke Sekretaris Daerah Kota

Pekalongan. Budiyanto dituding tak bekerja sesuai

tugas pokok dan fungsi sebagai Kepala

Dinsosnakertrans. (Riy) -g

Memiliki ’Mimpi’ Lewat Visi Negara Kesejahteraan

Survei-survei

yang dige-

lar pelbagai

lembaga

nasional boleh saja

menyebut raihan

suara Partai Golkar

tidak akan lebih dari 14,5%.

“Tetapi kerja keras seluruh

kader yang sudah dilakukan

selama lima tahun terakhir

ini membuat kami yakin,

mampu mengubah peta terse-

but dan meraih sukses,” tan-

das Sekretaris DPD I Partai

Golkar Jateng Iqbal Wibisono,

saat bersilaturahmi dan

melakukan dialog politik di

kantor Kedaulatan Rakyat

Biro Semarang, pekan lalu.

Tekad besar telah dicanang-

kan. Dengan motto ‘Suara

Rakyat Suara Golkar’ partai

berlambang pohon beringin ini

bahkan mamatok target raih-

an suara 20% dalam Pemilu 9

April mendatang. “Secara na-

sional, termasuk di Jateng, ka-

mi telah melakukan konsoli-

dasi secara maksimal dan me-

nyeluruh. Dari hasil konsolida-

si tersebut kami berhasil me-

rekrut 100 orang kader di tiap

desa di Jawa Tengah (Jateng).

Secara keseluruhan kami su-

dah memiliki sekitar 10.000

kader di tingkat desa yang

siap untuk mendampingi rak-

yat dalam menghadapi pemilu

mendatang,” tutur Iqbal. Tar-

get Jateng memang di bawah

target nasional yang mencapai

30%. Namun target ini berarti

sudah mengalami kenaikan

sembilan persen jika diban-

ding hasil pemilu yang hanya

meraih suara sekitar 11% saja.

Menilik sejarah perpolitikan

di Indonesia, Golkar sudah

mengalami pasang surut. Ber-

jaya semasa orde baru. Pada

Pemilu 1971 Golkar

meraih 62,80 % suara

(Jateng 50,32%),

Pemilu 1977 secara

nasional Golkar

meraih dukungan

rakyat sebesar 62,12

% sedangkan Golkar Jateng

52,56 %. Pada Pemilu 1982

suara dukungan untuk Golkar

terus meningkat mencapai

64,34 % (nasional) dan Jateng

meraih 60,54 %. Pemilu 1987

Golkar memperoleh 73,20 %

(nasional) dan Golkar Jateng

meraih 68,14 %. Pada Pemilu

1992 Golkar meraih sebanyak

68,00 % suara nasional, se-

dangkan di Jateng hanya me-

raih 55,34 % suara. Puncak ke-

jayaan terjadi pada Pemilu

1997 sebelum kelengseran

Presiden Soeharto. Pada Pemi-

lu 1997 ini Golkar meraih

suara sebesar 74,54 % dan

Golkar Jateng meraih 68,56 %.

Kemenangan pada pemilu

di era Orde Baru tersebut di-

tentukan oleh sejumlah faktor

yang sudah tidak mungkin di-

dapat lagi diera reformasi. Di

antaranya pilihan tegas Gol-

kar sebagai kekuatan politik

yang tidak berorientasi pada

ideologi aliran namun mem-

pertegas ideologi Pancasila,

mengedepankan pembaruan

dan pembangunan. Dan ada-

nya dukungan langsung mau-

pun tidak langsung dari mili-

ter dan birokrasi (jalur A,B,G).

Salain itu juga karena ada-

nya dukungan dari berbagai

kalangan masyarakat khu-

susnya dari kelompok inde-

penden, intelektual, cendekia-

wan, akademisi pembaharu

dan kalangan profesional

yang tidak lagi tertarik de-

ngan politik aliran. Ditambah

adanya UU Parpol dan Golkar

yang kondusif bagi Golkar,

kebijakan politik massa

mengambang, jumlah kom-

petitor politik yang terbatas,

serta infrastruktur yang kuat

dari pusat hingga daerah.

***

REFORMASI memang

telah mengubah banyak hal.

Paling tidak bagi Golkar.

Tidak semata-mata berganti

nama menjadi Partai Golkar.

Namun juga menetapkan

‘Paradigma Baru’ sebagai re-

spons menyikapi perubahan

reformasi politik. Hal ini di-

tandai antara lain pengha-

pusan Dewan Pembina dan

pengambilan keputusan yang

demokratis dan bersifat bot-

tom up berdasarkan aspirasi

dari bawah, bersifat mandiri,

demokratis dan responsif.

Iqbal mengakui dampak da-

ri era reformasi mengakibat-

kan perolehan dukungan par-

tai Golkar mengalami penu-

runan cukup signifikan jika

dibanding dengan hasil pe-

milu di era 1971 hingga 1997.

“Kendati tidak berhasil men-

jadi pemenang pada Pemilu

1999, tetapi perolehan suara

Partai Golkar masih cukup

mantap. Karena tetap keluar

sebagai runner up di bawah

PDIP,” ungkapnya.

Realita ini jelas menyeman-

gati Partai Golkar. Apalagi ke-

mudian melihat fenomena po-

litik terakhir yang menun-

jukan trend dukungan untuk

Partai Golkar yang terus

meningkat. Data menunjuk-

kan, Pemilu 1999, Partai Gol-

kar secara nasional memper-

oleh 120 dari 550 kursi DPR

RI. Angka itu sudah naik

menjadi meraih 128 dari 560

kursi pada Pemilu 2004 serta

tahun 2009 sebanyak 106 dari

560 kursi. “Kami yakin Pe-

milu 2014 ini bisa kembali

mendulang suara besar,” tu-

tur Iqbal mantap.

Apa sebenarnya mimpi Par-

tai Golkar di dalam pemilu

legislatif sekarang dan juga

dilanjutkan dalam pemilihan

presiden mendatang? Akan-

kah sekadar mengembalikan

‘kekuasan’ seperti di zaman

orde baru silam?

Tidak diingkari, adanya te-

kad besar Golkar untuk kemba-

li memegang tampuk peme-

rintahan. Dan semua ini bukan

tanpa bekal. Secara sistematis

dan lewat kajian serta peneli-

tian mendalam, Partai Golkar

berhasil menyuguhkan ran-

cangan nyata yang disebut se-

bagai ‘Visi Negara Kesejahte-

raan 2045’. “Visi besar yang

akan dijadikan sebagai Garis

Besar Haluan Negara (GBHN)

tersebut bisa dilaksanakan jika

dalam Pemilu 2014 ini baik un-

tuk legislatif maupun pemilih-

an presiden mendatang ini, Par-

tai Golkar bisa menang,” ung-

kap Sekretaris DPD I Partai

Golkar Jateng. Karena untuk

bisa melaksanakan visi besar

tersebut lanjut Iqbal Wibisono,

Partai Golkar harus memegang

tampuk pemerintahan.

“Kami sudah memiliki mim-

pi besar untuk menjadikan

bangsa ini benar-benar sejah-

tera, yaitu melalui visi negara

kesejahteraan 2045. Program

tersebut bisa dilaksanakan ji-

ka dalam pilpres mendatang

presidenan terpilih berasal

dari Partai Golkar,” tegasnya.

Diakui Iqbal, gagasan baru

Partai Golkar tentang pemba-

ngunan bangsa ke depan lewat

visi Negara Kesejahteraan

2045 sangat penting dan men-

dapat perhatian sentral. Bah-

kan secara tegas ditetapkan

lewat 4 butir perintah terkait

visi tersebut. Pertama, bagi ka-

der Partai Golkar yang menja-

di calon presiden RI harus

menjadikan visi negara kese-

jahteraan (VNK) 2045 sebagai

sumber gagasan dan tema

kampanye pilpres. Kedua, ka-

der yang terpilih sebagai Pre-

siden RI harus menggunakan

VNK 2045 sebagai landasan

dan pedoman dalam menyu-

sun program pembangunan

nasional sebagai program kerja

pemerintahannya. Ketiga, ka-

der yang maju dalam pemilu

DPR RI, anggota DPD RI, ang-

gota DPRD Provinsi/Kabupa-

ten/Kota harus menjadikan

VNK 2045 sebagai sumber ga-

gasan dan tema kampanye

mulai Pemilu 2014 ini. Dan ke-

empat, bagi kader Partai Gol-

kar yang terpilih sebagai ang-

gota DPR/DPRD/bupati/wa-

likota/gubernur atau pejabat

lainnya menjadikan VNK

2045 sebagai pegangannya.

“Visi Negara Kesejahteraan

2045 untuk mewujudkan Ne-

gara Kesejahteraan bisa ter-

capai pada tahun 2045, berte-

patan dengqan 100 tahun usia

Kemerdekaan RI yaitu Indo-

nesia yang bersatu, maju,

mandiri, adil dan sejahtera,”

ujar Iqbal.

***

LANGKAH berat, inilah tu-

gas bagi seluruh komponen

partai untuk memenangkan

Pemilu 2014. Semua langkah

juga harus ditempuh untuk

mewujudkan mimpi besar ter-

sebut. Untuk itu, jelas Iqbal,

kami sudah ‘menabung’ suara

dari pemilih tradisional (ideol-

ogis) sekitar sembilan persen.

Mereka ini, ungkapnya, dari

kalangan PNS, pensiunan,

dan kelompok usia lanjut yang

di beberapa dekade lalu me-

nempati posisi penting di pe-

merintahan dan masyarakat.

Selain pemilih tradisional, fo-

kus garap juga akan diberikan

pada pemilih rasional.

“Kami akan mengesamping-

kan kelompok pemilih ketiga,

kelompok pragmatis transak-

sional. Kalau dituruti, ini akan

merusak sistem demokrasi In-

donesia,” tandas Sekretaris

DPD I Partai Golkar Jateng.

Untuk kelompok pragmatis ini

Golkar akan menggunakan ca-

ra pendekatan organisasi dan

pemberdayaan masyarakat

ketimbang memberi Rp

10.000, Rp 20.000 atau Rp

30.000 untuk tiap suara.

“Golkar melarang keras ka-

dernya melakukan pendekat-

an transaksional atau pragma-

tis. Jika hal itu tetap dilakukan

maka akan menjadi tanggung

jawab pribadi caleg bersang-

kutan kalau tindakannya di-

proses hukum. Apalagi pelang-

garan politik uang bisa digu-

gurkan pencalegannya. Golkar

minta agar caleg mengarahkan

masyarakat pada pendekatan

intelektual dan pendidikan

demokrasi,” tambahnya.

Untuk itulah Partai Golkar

memiliki program pelatihan

dan dukungan permodalan ba-

gi para usahawan usaha mi-

kro, kecil dan menengah (UM

K M). Termasuk memberikan

perhatian prioritas kepada tiga

aspek penting untuk pening-

katan kesejahteraan rakyat,

yaitu peningkatan pendidikan,

semakin baiknya bidang kese-

hatan, dan pemberdayaan ma-

syarakat lewat meningkatkan-

nya daya beli masyarakat. Se-

dangkan untuk menjaring

suara dari para pemilih pemu-

la seperti pelajar, Golkar mem-

bidik melalui berbagai kegiat-

an yang sangat dibutuhkan

mereka, seperti mengadakan

keagiatan bimbingan test, lom-

ba olahraga, dance dan kegiat-

an positif lainnya.

(Sugeng Irianto/Budiono) - c

Jawa Tengah Menyongsong Pemilu 2014

TUJUH DESA TERLIBAT KONFLIK

Sengketa Tanah Bengkok Marak TEMANGGUNG (KR) - Seng-

keta tanah bengkok antara peme-

rintah desa dengan warga terjadi

di tujuh desa di Kabupaten Te-

manggung. Untuk penyelesaian,

Komisi A DPRD kabupaten setem-

pat memanggil Bagian Pemerin-

tahan Desa Setda dan Bagian

Pemerintahan Umum untuk mem-

bahasnya.

"Komisi A telah memediasi,

mempertemukan warga desa, pe-

rangkat desa dan pihak-pihak

yang bersengketa untuk penyele-

saian. Aset desa perlu diselamat-

kan karena dilindungi undang-un-

dang," kata Anggota Komisi A

DPRD Temanggung, Sudjarwo,

Rabu (5/3).

Tujuh desa yang terdapat konflik

itu di antaranya Desa Kruwisan

Kecamatan Kledung dan Desa Mo-

robongo Kecamatan Jumo. Di Desa

Kruwisan Kecamatan Kledung

sengketa tanah secara legal telah

diselesaikan karena dokumen yang

ada sah secara hukum, namun

warga setempat merasa tidak dili-

batkan dalam pengambilan kepu-

tusan tukar guling. Sehingga war-

ga menuntut peninjauan ulang pa-

da keputusan tersebut.

Di Desa Morobongo Kecamatan

Jumo, tanah bengkok yang digu-

nakan untuk permukiman warga

telah diselesaikan dengan sistem

iuran untuk mengganti harga

tanah yang telah menjadi rumah

beberapa warga. "Di sana kreatif,

Pak RT-nya mewajibkan iuran

kepada warga setiap pertemuan

RT untuk melunasi utang tukar

guling itu," terangnya.

Dikatakan, sengketa di tujuh de-

sa itu, proses mediasinya hingga

kini belum selesai. Bahkan, ada

kasus yang masuk ranah hukum.

Ini terjadi karena pelaku tukar gu-

ling kabur sehingga pihak yang

dirugikan melaporkan ke ke-

polisian. Guna penyelesaian kasus

ini Komisi A DPRD Temanggung

menyerahkan pada Inspektorat

Daerah untuk didalami. (Osy) - g

CUKUP lama berada dalam struktur birokrasi dan memegang kuasa, bukansekadar menjadikan Partai Golkar eksis dan established. Tetapi mulai daristruktur, calon legislatif (caleg) dan relawan baik di tingkat pusat hingga daerahpun juga terlihat rapih dan siap. Sekalipun Pemilu 2014 belum dilaksanakan,Partai Golkar juga sudah menetapkan Ketua Umum Abu Rizal Bakrie sebagaicalon presiden.

KR-Chandra AN

Iqbal Wibisono, didampingi elite Partai Golkar sedang menyampaikan strategi peme-nangan Pemilu 2014.

SALATIGA (KR) - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) KotaSalatiga diminta untuk jeli dan mengamati gerakan pejabat. Karenadiindikasikan ada pejabat yang memanfaatkan kesempatan sejak di-ni untuk 'kampanye' diam-diam sebagai siasat mencuri start dimasyarakat.

Page 17: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE6 MARET 2014( 4 JUMADILAWAL 1947 )

ÒKEDAULATAN RAKYATÓHALAMAN 17

MENDATAR : 1.Keadaan.5.Timbunan. 8.Dibalik : penjara.9.Kisruh. 10.Sampai hati. 11.Peng-urus museum. 12.Perserikatan.14.Kantor berita Iran. 17.Luber.18.Angan. 19.Pasangan wanita.22.Indah. 24.Mampu melakukan.27.Serta. 28.Kendaraan peranglapis baja. 29.Zaman. 30.Minyakwangi. 31.Sasaran.

MENURUN: 2.Kontan. 3.Tebak.4.Pancar. 5.Untuk menyembuh-kan. 6.Sebutan untuk peluru sena-pan angin. 7.Alat musik pencet.12.Nyenyak. 13.Hak pengampun-an oleh Presiden. 15.Dalil. 16.Ber-ada di tempat lain. 20.Air ther-mometer. 21.Lawan pasif. 22.Mejapersembahan. 23.Babak dalam tin-ju. 25.Puisi (Ing). 26.Untuk.

KETENTUAN MENEBAK 1. Jawaban ditulis di kartupos,

tempeli Kupon 29822. Paling lambat jawaban ditung-

gu 2 minggu setelah terbitanini.

3. Pemenang akan diumumkan25-3-2014

4. Akan dipilih 3 pemenang,masing-masing berhadiahRp 75.000,-

JAWABAN MI 2972MENDATAR : 1.Profil.

5.Kanvas. 8.Anu. 9.Udik. 10.Lata.11.Suasana. 12.Pori. 14.Rase.17.Naga. 18.Agas. 19.Imla.22.Otot. 24.Sanggar. 27.Usap.28.Brem. 29.Ria. 30.Pualam.31.Mutlak.

MENURUN : 2.Radio. 3.Fiksi.4.Lava. 5.Kuna. 6.Nalar. 7.Artis.12.Panti. 13.Regol. 15.Angit.16.Eksit. 20.Mesiu. 21.Aspal.22.Orbit. 23.Opera. 25.Norm.26.Gram.

PEMENANG MI 2972

1. Prastiti Sukmaningtyas,SMKN 6, Kelas IX BB2, JlKenari Yogyakarta.

2. Timbang Sumiyati, KuwarisanRt 02/09, Panjer, Kebumen.

3. Sutahir, Jl Ki Ageng Giring 28,Trimulyo II, Kepek Wonosari,Gunungkidul 55813. ❑-kKUPON MI 2982KUPON MI 2982

MELATIH INGATAN BERHADIAH

PERTANYAAN MI BERHADIAH 2982

6 BESAR DIVISI I SLEMAN

Berebut 4 Tiket PromosiSLEMAN (KR)- Sebanyak 6 klub akan berebut 4 tiket pro-

mosi ke Divisi Utama dalam babak enam besar Kompetisi Divisi

I Pengcab PSSI Sleman yang akan digeber mulai Senin (10/3) di

Stadion Tridadi Sleman. Kabid Kompetisi dan Pertandingan

Pengcab PSSI Sleman Wahyudi Kurniawan kepada KR, Rabu

(5/3) menjelaskan, babak enam besar dibagi dua grup. Grup A:

Putra Taruna, Purwomartani dan Telaga Utama. Grup B:

Athena, TGP Sayegan dan Putra Prambanan.

Setiap grup bertanding dengan sistem setengah kompetisi, jua-

ra dan runner up grup berhak promosi ke divisi utama. Juara

Grup A dan juara Grup B bertemu pada babak final di Stadion

Maguwoharjo (18/3) untuk berebut gelar juara. Sedang runner up

Grup Abertemu runner up Grup B untuk berebut peringkat tiga.

Juara I berhak mendapat hadiah uang pembinaan sebesar Rp

2,5 juta dan juara II mendapat Rp 2 juta. Sedangkan juara III

dan IV masing-masing memperoleh Rp 1,5 juta dan Rp 1 juta.

Jadwal lengkap: Putra Taruna vs Purwomartani (10/3),

Athena vs TGP (11/3), Telaga Utama vs Putra Taruna (12/3),

Putra Prambanan vs Athena (13/3), Purwomartani vs Telaga

Utama (14/3), TGP vs Putra Prambanan (15/3), Play off

degradasi PSPK 98 vs Minomartani (16/3), perebutan juara 3

(17/3) dan final (18/3). (Jan)-k

WONOSARI (KR) - Olim-

piade Olahraga Siswa Nasio-

nal (OOSN) Pelajar SMA dan

SMK Kabupaten Gunung-

kidul cabang olahraga (cabor)

karate diikuti 130 peserta.

Hadir dalam seleksi, Setyo

Wibowo SE (Ketum Forki

DIY), FX Agus Manaji SPd

MM (Dikspora Gunungkidul),

Wibowo Purno Katoto STP

MSi (Ketua Forki Gunung-

kidul). Wasit yang memimpin

pertandingan Julius Sem-

biring (Forki) DIY. Hasil per-

tandingan tingkat SMA, rank-

ing I SMAN 2 Playen meraih

3 emas,3 perak dan 4 perung-

gu, ranking II SMAN I

Wonosari (2 emas, 1 perak, 4

perunggu), III SMAN I Semin

(1 emas), IV SMAN I Patuk (1

perak,2 perunggu), V SMAN I

Playen (1 perak), VI SMAN 2

Wonosari dan juru kunci

ditempati SMAN yang gagal

mendapatkan medali.

Terpilih karateka terbaik

SMA, Dhita Putri Puspitasari

juara I Kata Putri dari SMAN

I Wonosari, Rika Afi Nurha-

nifah juara I Kumite -53 Kg

dari SMAN I Wonosari, Elita

Ayuningtyas SMAN 2 Playen

juara I Kumite +53 Kg, Ario

Bimo Julianto SMAN I Semin

juara I Kata Putra, Jihad

Ismail SMAN 2 Playen juara I

Kumite- 61 Kg dan Bima-

shepta Yogantara W SMAN 2

Playen juara I Kumite +61 kg.

Tingkat SMK, ranking I

SMKN 2 Wonosari (2 emas,2

perak dan 3 perunggu), ran-

king II SMKN I Saptosari (2

emas, 2 perak dan 3 perung-

gu), III SMKN 3 Wonosari (2

emas), IV SMKN I Wonosari (1

perak), V SMKN I Tepus (1

perak).

Karateka terbaik SMK, Dika

Rohman (SMKN 3 Wonosari)

juara I Kata Putri, Trimala

SMKN 3 Wonosari juara I Ku-

mite-53 kg, Riska Rahayu

SMKN 2 Wonosari juara I Ku-

mite +53 Kg, Isfan Syaifudin

SMKN 2 Wonosari juara Kata

Putra, Triyanto SMKN I Sapto-

sari juara I Kumite-61 kg dan

Inu Pratomo SMAN 1 Sapto-

sari juara I Kumite+61 Kg.

Menurut Ketua Forki

Gunungkidul, Wibowo Purno

Katoto STP MSi, hasil OOSN

akan dievaluasi untuk selan-

jutnya dipersiapkan tampil di

Popda DIY pada 20 Maret

mendatang. (Tds)-k

KARATE OOSN GUNUNGKIDUL

Seleksi Atlet untuk Popda DIY 29 Anjal Ikut Seleksi Tim ‘Garuda Baru’

KR-Tulus Ds

Pertandingan karate OOSN Gunungkidul.

JAKARTA (KR) - Impian anak jalan-

an untuk tampil dan membawa nama

‘Garuda Baru’ pada ajang sepakbola du-

nia semakin dekat. Melalui proses selek-

si yang ketat, kini 29 anak mengikuti

National Camp di Mabes TNI Cilang-

kap, Jakarta. Mereka yang berasal dari

7 kota di Indonesia (Medan, Makassar,

Palembang, Surabaya, Yogyakarta, Ban-

dung dan Jakarta) harus bersaing ketat

karena hanya akan dipilih 9 laki-laki

dan 9 perempuan. Sebelumnya, sekitar

400 anak jalanan berpartisipasi dalam

program ini.

Ketua Yayasan Transmuda Energy

Nusantara (TEN) Mahir Bayasut sebagai

pemrakarsa Tim Indonesia mengakui,

untuk menentukan 29 peserta anak

jalanan yang terpilih ini bukan hal yang

mudah. Kemampuan antara peserta

yang lolos dan yang tidak lolos berbeda ti-

pis. “Kemampuan peserta cukup merata.

Kami dan tim pelatih harus mempertim-

bangkan matang-matang untuk menen-

tukan siapa yang berhak melaju ke tahap

seleksi National Camp,” kata Mahir

Bayasut dalam siaran pers Satkaara

yang diterima Redaksi KR, Rabu (5/3).

Dijelaskan, sebelum Piala Dunia 2014

Brasil dimulai pada Juni mendatang,

kompetisi anak jalanan sedunia akan di-

gelar terlebih dahulu. Piala Dunia anak

jalanan yang dikenal dengan Street

Child World Cup (SCWC) ini pertama

kali dilaksanakan pada 2010 di Afrika

Selatan. “Pada 27 Maret mendatang,

SCWC 2014 akan diselenggarakan di Rio

De Janeiro, Brasil dan tim ‘Garuda Baru’

hadir untuk berkompetisi dengan 19 ne-

gara peserta lainnya,” jelas Ketua

Yayasan TEN.

Dari 18 anak putra, tujuh peserta di

antaranya berasal dari Surabaya.

Kemudian, Jakarta diwakili lima peser-

ta, Medan dua peserta. Sedangkan

Bandung, Yogyakarta, Palembang dan

Makassar masing-masing diwakili se-

orang peserta. “Pada bagian putri, yang

berjumlah 11 peserta, delapan peserta

datang dari Jakarta, Bandung mengirim

dua anak dan satu peserta mewakili

Surabaya. Untuk menyukseskan pro-

gram Garuda Baru ini, Yayasan TEN be-

kerja sama dengan beberapa lembaga di

7 kota seperti Rumah Singgah dan

Belajar Diponegoro (Yogyakarta), Sang-

gar Alang-Alang dan Sekolah Sepakbola

Sosial Surabaya (Surabaya). kemudian

Lembaga Pelayanan Kesejahteraan

Masyarakat Indonesia (Medan), Yayasan

Bahtera (Bandung), Yayasan Sahabat

Anak (Jakarta). Juga Yayasan Bina Anak

Mandiri Indonesia (Makassar) dan

Yayasan Pondok Seni Budaya (Palem-

bang).

Pada pelaksanaan NC, Yayasan TEN

bekerja sama dengan Jakarta Football

Academy (JFA) membuat standard test,

persiapan skill dan mental. Tidak hanya

persiapan skill dan mental, kegiatan se-

perti sharing session/observation session,

game match akan menjadi salah satu

kegiatan peserta pada tahap ini untuk

menjadi bagian dari tim Garuda Baru

yang akan berkompetisi dengan negara

lain. Penilaian pada tahap ini terdiri dari

60 persen teknik sepakbola dan 40

persen untuk edukasi nonteknis.

Tommy Pratomo sebagai penanggung

jawab aktivitas sport dalam tahap NC ini

menjelaskan, pihaknya akan memberi-

kan beberapa kegiatan yang dapat me-

ningkatkan ketahanan fisik pemain,

kegiatan teknik dan permainan. (Fsy)-k

POR Kulonprogo Diikuti 1.000 PelajarWATES (KR) - Sebanyak 1.000 pelajar dari tingkat SD, SMP,

SMA dan SMK ambil bagian dalam Pekan Olahraga (POR)

siswa Kulonprogo 2014. Event digelar 2-11 Maret, mempertan-

dingkan 18 cabang olahraga (cabor).

Sekretaris Dinas Pendidikan Kulonprogo, Nurhadi SE me-

ngatakan, kegiatan ini bertujuan mengoptimalkan prestasi

olahraga tingkat pelajar. Selain itu, juga untuk mempererat per-

saudaraan antarpelajar sekaligus menjadi sarana seleksi atlet.

“Melalui kegiatan ini, kami seleksi atlet yang disiapkan

mengikuti event Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (OOSN)

dan Pekan Olahraga Pelajar (Popda) DIY Tahun 2014,” kata

Nurhadi kepada KR, Rabu (5/3).

Koordinator penyelenggara POR siswa Kulonprogo, Drs In-

driyanto mengatakan, ke-18 cabor yang dipertandingkan meliputi

atletik, bolavoli, bulutangkis, tenis lapangan, sepak takraw, re-

nang, panahan, pencak silat, gulat, senam, tenis meja, sepakbola,

basket, karate, tinju, judo, taekwondo dan catur. (*-32)-s

Page 18: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

1 2 3 4 5 6 7

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 18HUKUM & KRIMINALKAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 )

Pasang Bendera Parpol, Dianiaya

Berdalih Pengobatan Kuras Perhiasan

SLEMAN (KR) - Seorang ka-

der salah satu partai politik (par-

pol), Walimin (25) melaporkan

tetangganya Rim (30) ke Polres

Sleman, Senin (3/3) malam. Rim

warga Godean Sleman yang me-

rupakan kader dari parpol berbe-

da itu, dilaporkan telah mela-

kukan penganiayaan terhadap

Walimin. Diduga, penganiayaan

dipicu persoalan pemasangan

bendera yang dilakukan pelapor

di depan rumahnya. “Laporan

dugaan penganiayaan sudah ka-

mi terima dan sedang berproses.

Sesuai prosedur, terlebih dahulu

kami akan meminta keterangan

saksi pelapor,” jelas Kasat Res-

krim Polres Sleman AKP Alaal

Prastya, Rabu (5/3).

Penganiayaan bermula saat

pelapor memasang bendera par-

tainya di pohon yang ada di depan

rumahnya. Tak lama setelah itu,

terlapor dengan seorang temannya

mendatangi korban untuk memin-

ta bendera tersebut dilepas dengan

alasan di tempat yang sama sudah

terpasang foto salah satu calon le-

gislatif (caleg) dari parpol berbeda.

Korban pun menolak apalagi ma-

lam itu hujan turun deras. Namun

terlapor emosi dan memukul kor-

ban menggunakan kursi sehingga

terkena di bagian kepala belakang.

Penganiayaan terkait pelaksana-

an pemilu, jauh hari sudah dipre-

diksi Kapolda DIY Brigjen Pol

Haka Astana. Dalam sebuah ke-

sempatan, Kapolda mengatakan

penganiayaan dan perusakan yang

dilakukan massa pendukung salah

satu calon legislatif (caleg) atau par-

pol, perlu diwaspadai.

“Bentuk kerawanan yang diwas-

padai yakni kemungkinan adanya

perilaku tidak demokratis. Hal itu

bisa memunculkan protes berlebih-

an yang dapat mengundang ter-

jadinya perselisihan. Sehingga da-

pat mengundang terjadinya per-

tengkaran yang bisa mengarah ke

penganiayaan dan perusakan,” je-

las Kapolda. (Ayu)-f

LAGI, TOKO JEJARING DIRAMPOK

2 Karyawan Dipukul dan Diancam ’Pistol’

Informasi yang diperoleh

KR, dua pekerja yang dilukai

itu bernama Ferry Sandria

(21) warga Ambarketawang

Mungkid dan Budiari Fah-

rudin (20) warga Tlogosari Sa-

laman Kabupaten Magelang.

Saat kejadian, Ferry yang

bertugas di kasir, didatangi

dua pelaku yang masih meng-

gunakan helm putih dan jaket

hitam. Satu pelaku lagi, ber-

ada di luar bertugas meman-

tau keadaan sekitar toko.

Saat masuk, satu pelaku

langsung mengacungkan pis-

tol yang diduga pistol mainan

itu, dan mengancam Ferry un-

tuk menunjukkan brangkas

tempat menyimpan uangnya.

Melihat itu, Ferry tidak berse-

dia dan langsung lari menuju

kamar mandi. Naas, ia ter-

jatuh hingga kedua pelaku

memukulinya. Mendengar ke-

ributan, Budi yang saat itu te-

ngah berada didalam gudang,

keluar.

Melihat ada orang yang da-

tang, salah satu pelaku lang-

sung memukul bagian kepala

Budi menggunakan besi hing-

ga terjatuh. Tidak ingin nya-

wanya melayang, keduanya

pun menunjukkan brangkas.

Setelah berhasil mendapat-

kan brangkas itu, kedua pe-

laku pun langsung melarikan

diri bersama salah satu te-

mannya yang menunggu dilu-

ar toko. Setelah para pelaku

lari, kedua korban pun mela-

por ke Mapolsek Muntilan.

“Kami mendapat laporan

dari korban, sekitar pukul

01.45. Mendapat laporan itu,

kami langsung menuju TKP

dan membawa kedua korban

ke RSU Muntilan. Hasil pe-

meriksaan dokter, salah satu

korban (Ferry) mengalami lu-

ka sobek di bagian pelipis dan

satunya di bagian kepala (Bu-

di),” jelas Kapolsek Muntilan,

AKP Gede Mahardika di TKP.

Dari olah TKP, lanjut Gede,

ketiga pelaku teridentifikasi

menggunakan dua sepeda

motor. Saat melakukan aksi-

nya, mereka masih menggu-

nakan helm putih dan jaket

hitam. “Beberapa menit se-

belum kejadian, kami sebe-

narnya melakukan patroli di

sepanjang jalan pemuda. Dan

ini rutin kami laksanakan

tidak hanya di Jalan Pemuda,

tapi diseluruh wilayah Polsek

Muntilan,” terangnya.

Pada prinsipnya, Gede Ma-

hardika minta kepada para

pemilik usaha yang membuka

usahanya hingga 24 jam, un-

tuk mengevaluasi kebijakan-

nya tersebut. “Kalau pun te-

tap akan dijalankan, kami

minta ditambah tenaga ke-

amanan. Satu lagi, tolong di-

pasang juga alarm yang ter-

hubung hingga luar toko.

Harapan kami, saat ada tin-

dak kejahatan, alarm itu bisa

dibunyikan sehingga warga

bisa langsung mendengar dan

melakukan pertolongan. Un-

tuk kasus ini, kami masih

akan periksa saksi-saksi ter-

masuk saksi korban dan juga

mengumpulkan bukti-bukti

lainnya,” pintanya. (Bag)-f

MUNTILAN (KR) - Kasus perampokan kembali terjadi di toko jejaringwilayah Magelang. Kali ini terjadi pada toko di Jalan Pemuda Muntilan KabupatenMagelang Rabu (5/3) sekitar pukul 01.30. Pelaku yang diperkirakan tiga orang itu,memukul dan mengancam dua pekerja yang tengah bertugas. Tak hanya itu,pelaku juga membawa kabur uang dalam brangkas senilai sekitar Rp 20 juta.

WONOSARI (KR) - Dua kawanan penjahat beraksi di ru-

mah Ny Sri Rahayu Martuti (63) warga Dusun Widoro Patuk

Gunungkidul, Rabu (5/3). Dalam aksinya mereka mengaku se-

bagai petugas kesehatan dan melakukan pemeriksaan medis

dengan melakukan tes tekanan darah.

Pelaku meminta korban mencari obat herbal untuk hipertensi

yakni daun sirih. Begitu korban keluar rumah dengan leluasa

pelaku menguras perhiasan yang ditaruh dalam almari. Akibat

kejadian itu berbagai jenis perhiasan senilai Rp 10 juta amblas.

Kapolsek Patuk Kompol Tri Pujo Santoso ketika dihubungi

KR, menyatakan kejadian berawal saat korban berada di rumah

sendirian, tiba-tiba didatangi dua lelaki mengendarai Honda

Revo dengan nopol tak diketahui. Begitu dipersilakan masuk ru-

mah, pelaku menyampaikan maksud kedatangan dan mengaku

sebagai petugas kesehatan.

Korban yang menurut pelaku termasuk jadi sasaran pemerik-

saan langsung dilakukan pengecekan tekanan darahnya. (Bmp)-f

DUGAAN KORUPSI DI RSUD SLEMAN

Kerugian Negara Tunggu Hasil Audit BPKPSLEMAN (KR) - Tim pe-

nyidik Kejaksaan Negeri (Ke-

jari) Sleman menunggu hasil

audit Badan Pengawas Ke-

uangan dan Pembangunan

(BPKP), untuk menentukan

kerugian negara dugaan pe-

nyimpangan pengadaan obat

dan alat kesehatan habis pa-

kai pada 2009 di RSUD Sle-

man.

“Penghitungan kerugian

sudah dilakukan oleh BPKP,

kami tinggal menunggu saja,”

jelas Kajari Sleman Hendrik

P SH MH didampingi Kasi

Intel Kejari Sleman Nanang

SH, Rabu (5/3).

Hingga saat ini, tim

penyidik telah memanggil se-

kitar 40 saksi untuk dimintai

keterangan. Sekarang ini pe-

nyidik masih akan memang-

gil saksi lagi yang kemung-

kinan ada penemuan ke-

rugian negara. “Ada penam-

bahan saksi lagi. Makanya pe-

meriksaan masih terus ber-

jalan,” terangnya.

Sampai sekarang penyidik

baru menetapkan dua ter-

sangka, yaitu Sarjoko sebagai

mantan direktur dan Wah-

yuni sebagai kepala farmasi.

Modus penyimpangannya

berupa adanya permainan

harga yang diminta rumah

sakit untuk mendapatkan ke-

untungan dengan cara memo-

tong yang sudah ditentukan

persentasenya.

“Alasannya, keuntungan

itu digunakan sebagai dana

taksis oleh kedua tersangka,

serta orang-orang tertentu,”

paparnya. (Sni)-f

TERBUKTI KORUPSI DANA REHAB REKONS GEMPA

KMK Dlingo Divonis 1 TahunYOGYA (KR) - Konsultan Manajemen

Kabupaten (KMK) pembangunan rumah rusak

pasca gempa 2006 Kecamatan Dlingo Bantul,

Ir Lilik Karnaen (56) divonis 1 tahun penjara

dan denda Rp 50 juta subsider 1 bulan kurung-

an, Rabu (5/3). Di samping itu, terdakwa juga

dibebani uang pengganti kerugian negara Rp

149 juta subsider 3 bulan kurungan.

“Terdakwa tidak terbukti dalam dakwaan

primer. Tapi terdakwa terbukti melanggar dak-

waan subsider, yaitu Pasal 3 UU No 31 Tahun

1999 tentang pemberantasan tipikor jo Pasal

55 KUHP dan Pasal 64 KUHP. Sehingga ter-

dakwa dijatuhi hukuman 1 tahun penjara,”

ungkap majelis hakim Pengadilan Tipikor

Yogya yang diketahui Sri Mumpuni SH.

Vonis itu jauh lebih ringan dari tuntutan

Jaksa Ujiantari SH yang menginginkan ter-

dakwa dihukum 6,5 tahun penjara dan denda

Rp 200 juta subsider 3 bulan kurungan. Selain

itu, jaksa juga menuntut terdakwa membayar

uang pengganti Rp 262.300.000, subsider 3 ta-

hun 3 bulan kurungan.

Hal-hal yang meringankan, terdakwa telah

dijatuhi hukuman dalam perkara korupsi dana

rehabilitasi dan rekonstruksi Desa Temuwoh

Dlingo Bantul. “Bagi jaksa itu menjadi hal-hal

yang memberatkan. Namun hakim melihat,

itu justru meringankan,” jelas hakim usai per-

sidangan. (Sni)-f

Pemerasan Catut Nama Bupati KlatenKLATEN (KR) - Kalangan pejabat

di lingkup Satuan Kerja Perangkat

Daerah (SKPD) Pemerintah

Kabupaten (Pemkab) Klaten meng-

aku resah atas aksi pemerasan oleh

orang tak bertanggung jawab. Dalam

aksinya, pelaku mencatut nama

Bupati Klaten, Sunarno.

Sumber KR menyebutkan, modus

pelaku yakni mendatangi korbannya

untuk meminta sejumlah uang. Aksi

tersebut tentu membuat resah para

korban yang rata-rata pejabat eselon

III. Kepada setiap korban, pelaku

mengaku sebagai orang dekat bupati.

Pelaku juga mengacam akan memu-

tasi korban yang tidak memberikan

sejumlah uang yang diminta.

“Saya pernah dimintai uang.

Terpaksa saya memberikannya kare-

na dia (pelaku) mengancam akan

memutasi saya. Ngakunya orang itu

tangan kanan pak bupati,” keluh

salah satu pejabat eselon III yang

enggan disebut namanya, Rabu (5/3).

Ia mengungkapkan, dalam men-

jalankan aksinya, pelaku selalu mem-

perlihatkan foto-fotonya dengan peja-

bat tinggi, termasuk berfoto dengan

Bupati Klaten, Sunarno. Foto terse-

but digunakan pelaku sebagai senjata

memeras korban. “Pelaku tidak

menyebutkan uang itu untuk apa.

Nominalnya beragam, tapi mintanya

besar. Banyak teman-teman seperti

saya yang mengeluh,” katanya.

Sementara itu, Bupati Klaten,

Sunarno, sempat terkejut namanya

dicatut untuk meminta uang kepada

sejumlah pejabat SKPD. Menanggapi

soal foto pelaku dengan dirinya,

menurut Bupati, sebagai pejabat ne-

gara ia tidak menolak diajak berfoto

dengan masyarakat.

Sunarno berharap pelaku segera

menghentikan aksinya. Dia juga

mengimbau kepada jajarannya dan

semua pihak untuk tidak tertipu de-

ngan ulah orang yang tidak bertang-

gung jawab tersebut. “Saya mengim-

bau kepada semua pihak jangan sam-

pai tertipu. Jangan memberikan

uang kepada siapa saja yang men-

catut nama saya,” tegasnya. (*-7)-f

BUNTUT PERUSAKAN RUMAH DI NITIPURAN

Pondok Pesantren Ditutup SementaraBANTUL (KR) - Kasus pe-

rusakan rumah Agus Win-

darto (51) dan Ny Sri Rejeki

(48) warga Nitipuran Ngesti-

harjo Kecamatan Kasihan

Bantul, berujung pada penu-

tupan sementara Pondok Pe-

santren Darussunah pimpin-

an Munajad. Langkah terse-

but diambil agar situasi kon-

dusif di wilayah tersebut. Se-

mentara hingga kini petugas

Polres Bantul terus melaku-

kan penyelidikan untuk

mengungkap dalang peru-

sakan yang terjadi Minggu

(2/3) lalu itu.

Kapolres Bantul AKBP

Surawan SIK, Rabu (5/3), me-

ngatakan penutupan semen-

tara tersebut diputuskan sete-

lah melalui rapat Muspida

Bantul, Selasa (4/3). Dijelas-

kan, ditutupnya pondok terse-

but dengan pertimbangan ke-

amanan. Selain itu, keber-

adaan pondok tersebut juga

belum memiliki izin.

Kapolres mengungkapkan,

penutupan dalam waktu tidak

terbatas. “Pengelola pondok

mestinya juga segera meleng-

kapi surat izin,” ujarnya. Ka-

rena dalam kompleks tersebut

selain untuk TK dan SD juga

terdapat pondok di dalamnya.

Terkait dengan proses pe-

nyelidikan kasus perusakan,

petugas sangat membutuhkan

bantuan dari semua pihak,

terutama dari pondok jika me-

mang mengetahui. (Roy)-f

Sutrisno ‘Hanya’ Dihukum PercobaanWONOSARI (KR) - H Sutrisno SE warga Siyono Wetan bos

Majulancar, Rabu (5/3), dihukum 3 bulan penjara dalam masa

percobaan 6 bulan. Hukuman itu lebih ringan dibanding tuntut-

an Jaksa Vivit Iswanto SH dengan hukuman 4 bulan penjara

masa percobaan 8 bulan.

Majelis hakim PN Wonosari yang diketuai Tiares Sirait SH

dalam putusannya sepakat dengan dakwaan jaksa, jika terdak-

wa terbukti melanggar Pasal 303 (1) KUHP yakni telah membe-

rikan kesempatan orang lain bermain judi di rumahnya.

Terdakwa kemudian memerintahkan bubar, dengan bahasa

jawa ‘Cah dha bubara,’ perintah tersebut dinilai kurang tegas.

Terdakwa sudah tua dan sering sakit-sakitan dan belum per-

nah dihukum. Maka majelis menjatuhkan hukuman 3 bulan

penjara dalam masa percobaan 6 bulan. (*-3)-f

KR-Bagyo Harsono

Kapolsek Muntilan (tengah) melakukan olah TKP.

SLEMAN (KR) - Organisasi Animal Defen-

ders, Rabu (5/3) siang, melaporkan Danang

(30) warga Tegaltirto Berbah Sleman ke Polres

Sleman. Pelaporan menyusul diunggahnya fo-

to beberapa ekor kucing yang ditembak terla-

por menggunakan senapan angin.

Foto tersebut diunggah melalui akun face-

book dan twitter terlapor. Divisi Hukum

Animal Defenders, Gaseha Bima Distya, me-

ngatakan laporan dilakukan setelah adanya

informasi dan desakan dari masyarakat

yang prihatin melihat unggahan foto terse-

but. Selain foto, dalam facebook dan twitter,

terlapor menceritakan kronologis penem-

bakan tersebut.

“Penganiayaan dilakukan pada Mei 2013

lalu. Terlapor kami laporkan dengan Pasal

302 (2) KUHP tentang penganiayaan ter-

hadap satwa dengan ancaman hukuman 9

bulan penjara,” jelas Gaseha di sela-sela

melapor ke Polres Sleman.

Aktivis penyelamat hewan tersebut menga-

takan, pelaporan penganiayaan dengan kor-

ban satwa kucing baru pertamakali dilaku-

kan. Ia berharap, kepolisian menindaklan-

jutinya dengan memproses terlapor. Meng-

ingat sebagai satwa, kucing termasuk hewan

yang dilindungi dan dijamin hak hidupnya.

Saat melapor, para aktivis tersebut mem-

bawa sejumlah petunjuk, yakni gambar foto

kucing yang diunggah oleh terlapor. Selain

itu pernyataan terlapor dan kronologis peng-

aniayaan serta reaksi kucing terhadap tem-

bakan yang diunggah terlapor.

Kapolsek Berbah Kompol Gunawan me-

ngatakan, baru pertamakali kali ini ke-

polisian menerima laporan penganiayaan

kucing. Pihaknya segera menindaklanjuti la-

poran itu termasuk mempelajari pasalnya.

“Kami juga akan mengecek apakah terlapor

merupakan orang Berbah Sleman,” jelasnya

di Mapolres Sleman. (Ayu)-f

Sadis, Aniaya Kucing Diunggah di ‘Facebook’

Page 19: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

Page 20: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

Page 21: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

Page 22: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 ) HALAMAN 22

RUANG USAHA

Kios 5x3 Karangwuni, Gading MasJakal ke timur 200m.Kwsn Kos MhsUGM.Cck utk kuliner 081257545293

3 / 01461/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ruko new minimalis!cuma 675jt,utara stadion maguwo,2Lt,L85m,Lb120mparkir luas bs KPR.Cpt. 3002000

3 / 01543/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontr R.Ush 4x6 dpn FT UNY strategis.Hub:JIlli gg.Komojoyo 18 A,Mrican T.02749551449/081392231331

3 / 01543/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disewakan Tanah Jl.Palagan Utara H.Hyatt Lt:2100M Ld:28M Hrg:250jt/Thn H:081227685870/087839034917

3 / 01554/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disewakn 2unit Ruko baru 2Lantai 4x15 ada halamn blkg 4x7,utra Pasar STAN Maguwohrjo & R.usaha/Kan tor 8x8 dpn JEC.Hub:08122950367

4 / 01572/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Jual Ruko 2lt Sgt Strategis-Jarang Ada,Lt200 Lb250 Steak Istimewa Jl.Mgl km4 utara TVRI dpn FO Kosmo Cck utk Shwroom mbl/lainnyaHrg 4,2M Nego Tnpa Perantara+Tipu2an,Hub:Soleh 08170420648/085799989948 pin bb.26C3B746

7 / 01592/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ruko Wiyoro 2 Lt utara psr Ngipiktepi jln cck usaha T: 80/88 595jtT: 8596600 / 0817262138 BB32DD25EF

3 / 01596/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh 2Lt,Lt1 R.Usaha,5Kmr,2K. Mandi,3AC,Dpur,Ktchnset,Telp,Sumur Sanyo,Lstrk:3500Wt,lok:Gejayan Alamanda no14 Yk hub:081227028693

4 / 02001/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ruko Candi Blok Utara No 2Jl.Kaliurang Km 12 Hub:08127806053/ 087838134375

3 / 02266/0314

RUMAH DICARI

Dicari rmh Brbh,Pyungan,Bngntpn 140jt/dcri penglola wrg mkn tmpt /perlatan sdh ada:08994938828

3 / 01590/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari rumah/tanah,SHMP/Leter C, mobil masuk,wil.jogja,hrg 300jt ke bawah Hub:6893912/085292171542

3 / 01590/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari rumah/tanah diJogja&sekitar-nya yg dijual/dikontrak/digadai. H:Das Papan Ph:02743030000

3 / 01593/0314

RUMAH DIJUAL

Cluster di GSM JlWates hunian mewahharga murah 160jtan KPR/TT Mbl Cepatunit terbatas H.02742633316

3 / 04471/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM IMB Baru Ruko&Rmh 2Lt 4KT3KMT. 145/117 Garasi, Pagar. Kledokandkt Amplaz,Bandara.H:0811282984TP

3 / 05118/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Seturan Lt130m2 Lb120m2,SHM,IMB,4Ktdr,1AC,3K.Mnd sdh 1air pns, Dpr,jmrn,R.Santai,Carpot luas,Jl 6m,dktUPN,UII,STIEYKPN,dan kampus ter-nama lain.Hrg 900jt nego.Hub:08174116088,BB 25C37E23

6 / 09607/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

3 unit Strategis! 100 meter dari RingRoad, belakang Brimob, Giwangan,Minimalis type 54, mobil simpangan325jt 0818465555

4 / 12280/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Rmh Baru,istmw,di Jl.Jupiter II(Kap.AURI) blkg Ktr Pjk RRoad UtaraLT148,LB250,2Lt,6Ktd,4Kmd,5mnt keUPN,Amikom,STIE,Seturan dpnCasagrande Hrg 1.550M NegoHub:081328047400 / 0815708729907

6 / 12384/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Mrh & Mewah JlGodean Km4 T75/120m 490jt LGranit Krgk Baja TTmbl/KPRSgera H087889955047/8527531

3 / 00281/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Bagus LT120m LB100m 3Kt 2KmdSHM diPerum Tajem 1Km utara LotteMartMaguwo 325jt=087877839555=TP

3 / 00307/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sawitsari cocok Rmh/Kantor 260m2 SHMIMB 4KT 2KM Grs+Kanopi Tralis 1,15MNg.081392246554-0818279686

3 / 00783/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Rmh Baru KT2/KM1/Dapur/Garasi LT75/LB65 Lok Jl Bantul DesaMiri Hg.240jt Hub.081329387465

3 / 00984/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh&pekarangan L450m2 4KT 3KMR.mkn&Rtamu Lt.kramik Almt Cokro-bedog No67 RT08/12 Sidoarum GodeanSlmn 925jtNego 085725069799/7101387

4 / 01248/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual:Ruko 2Lantai Tepi Jalan Gito-Gati Palagan Rejodani 800Jt Tinggal3unit.Rumah Type 36 TamantirtoKasihan Bantul LT107m 160Jt.Hub:081802664877 ; 0813 6645 7899

5 / 01433/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Rumah baru istmw Perum eliteMaguwo 300m timur RS/Kmps KdktrnUnriyo LT.125/90m 3KT/2KM CarptHub 082226216425 maaf TP

4 / 01458/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh LT104m2 LB90m dkt Masjid loksTmr Psr Jejeran Jl Imogiri Tmr H180jtNego Hp08122719807/6911144

3 / 01462/0314

RUMAH DIJUAL

Dijual cepat Rumah strategis dekatKampus Bandara 2Lantai LT210LB240 5KT 5KM depan jalan besarSecurity 24jam Listrik 2200 SeriusHubungi 085702027575

5 / 01456/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM,IMB,Tp:90/107,2Lt,4Kt,2Km,dktStadion Maguwohrjo,utr Sadhar/Instipr,495Jt.H:6800433/081328274814

3 / 01523/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

3 unit Rmh Baru Lt/Lb=136/80m TmrBabadan/Brt Psr Sidorejo,Jl.TajemKe Utr Dkt Ke Unriyo,Sadhar,Upn @375jt nego T.08122732777

4 / 01527/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl rmh dpn ada toko.Ls.850m.Bgn.200m.Jl.Wates Km7.5 msk ke utara 40m.Hp.850jt.0816686448.

3 / 01533/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

2Rmh 1unit 2Lt LT290 Full Bgn adaHlmn LD12 Mblmsk Simpangan,Timbulharjo,Sewon,475jt nego02746592551

3 / 01538/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh di Bantul Kota 2Lt Lt520m FulBangunan Hrg:950jt Pemilik:081903775947(TP)

3 / 01539/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Baru Lt258m 3Kt 1Km Rtm Dpr hrg:350jt Keceme Caturharjo Polres Sleman Ke Barat Hub:08562921703

3 / 01540/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

JualRugi!Kost Exlusive di Seturan40KT+40Km,parkir luas,satpam,SHM+IMB L.600m/Lb.1000m=4M.Hb:3002000

3 / 01543/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual cpt Kost+rmh induk mewah dktUII Jakal,Lt1100m,45kmr,full,shm,imb,h.3,7M nego.Hub:085927419199

3 / 01543/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rmh 2lt L:204,Lb:270, SHM,4kt3 Kmnd,Garasi, R.Kel.R Mkn,taman Blk ada Gazebo, hrg:900jt nego List 1200 Waterheather Lok. Cu puwatu 1, Kalasan, Sleman. Hub:081350940123 TP

6 / 01545/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual cpt rmh griya merapi asri jlkaliurang km.10 gentan 2kt 1km hrga 225jt hub bambang 0818466273

3 / 01549/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Prm Jakal Km11 Blk UII Jakal L123LB105m 2Lt 4Kt 3Km Crpt+Isiny 475Jt Net Bersih 081804323000 MaafTP

3 / 01564/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Asl Lku Cpt Tp Jl Ry Bugisan SltnL81m LB150m 2Lt CckUsh 499Jt Cash081804323000/BB:23BD2BC8 Maaf TP.

3 / 01564/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Jl.Wates Km 10 Ke Sltn 600m LT175 LB65 3Kt Hg:180Jt Nego Hub:6898974 - 087738856168.

3 / 01564/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Rmh siap huni&bgn Lok.UGM& Concat Jl.Lingk.bsr UM bs diangsrKPR,legal H:08122911923/7470989

3 / 01569/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rmh Br SiapHuni ada 4Unit 135/70=365Jt.Tegalan,Sidomoyo,Godean,Sleman T:081227714422/7820749

3 / 01573/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baru Siap Huni T70/143 Stragis Akses Jl.Jambon&Mirota Godean Blk Tirtasani SHM IMB 470jt.H:6885511

3 / 01575/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baru Mwh Hrg Murah 580jt NG+/-1KmUtr UPN AMIKOM,Pgr Jl Ry msk 10m 3KT,2KM.Crpt,SHM,IMB.082138125680

3 / 01576/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rumah 5Kmr,dkt UII(100m dr JlKaliurang)Aman,Nyaman,Hrg:985jt Nett. Hub:081229946886

3 / 01576/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh T65/107 Lt Grnit 3Kt 2Km CrptGypsum SHM IMB 410Jt Lok Istw JlnLbrAspl UtrStdionMgwo087839636463

3 / 01582/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Mrh di Karang Mloko u Hotel Hayat mbil tdk msk L142m 3Kt 1kmd225Jt 0818 0432 3000 maaf TP

3 / 01582/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Istimewa Rumah Baru 2Lt StrategisJl.Golo Tamsis Kota Jogja 3Kt/2KmLB.106 Dkt XT Square 089672412502

3 / 01582/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rmh Di Perum Pesona Mentari L150m 2Lt Kt5 Km2 SHM IMB Hg800JtNego 08122969640 BB.79AAA68F.

3 / 01582/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual unit Guest House 3KT,peng-hasilan perbulan 3 - 4,5 jt/bulan(nett), sudah ada manajemennya, harga 600 juta. Hub: 081904059999

4 / 01590/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl rmh bel ada gudang..lt 270m ls gdg.150m. Di sidoarum. Hp. 675jt.081804077042.

3 / 01590/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual rmh siap bgn,SHM T36/LT 137 Jakal km12, um ringan pembayaran flexble bs kpr H:087862428686

3 / 01590/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Rmh Cantik 2LT di Tajem Timur Stadion Maguwo H:380jt NegoHub: 081804064811

3 / 01593/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

DP15Jt New SiapHuni,Type 41/145 Bonus Pagar,315Jt,Spek Ok.Purwomartani:081223344812-pin25CADC9C

3 / 01596/0314

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

RUMAH DICARI

RUANG USAHA RUMAH DIJUAL

Rmh berkah dkt Masjid LT500m2 LB180m lok diBagelen Purworejo Jateng sriusH:082135513498 Pmlk NoSMS

3 / 01739/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Rmh HM 120m2 Badran PingitHrg nego hub 08175477422 TanpaPerantara

3 / 01760/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual RmhTinggal Bs Utk Usaha LT212mGarasi Muat 4Mobil Jl Bantul Km7 PinggirJlRy 7422525/0811293350

3 / 01770/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Rmh Lb78m Lt170 Kbndalem PrambKlt Kond siap pake 2Kt Rt Kmd GrsHub:B In 081229611174

3 / 01781/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Rmh SHM 1,5Lt Lt/Lb 152/192m.Nitikan Lama,List 1300,hrg negopeminat serius hub 081327575636

3 / 01785/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baru siap huni Jakal Km12 mBesiSHM 60 116 KPR 2KT 2KMd DapurCarport 395jt/nego 081328448749

3 / 01806/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Apik LT=720mLB=400m,ful jati/Marmer,4Kt,Grs,Toko,Gudg,Sltn PrmPertamina Purwo=1,5M=08122955748

3 / 01857/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kav siap bangun LT=120 type60 harga240jt lok.sktr RR Brt Trihanggo 0274-7421663

3 / 01865/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Rmh diBrajan,dkt Univ UMY.Strgs.SHM/IMB.LT227/LB110,1Lt,3Kmr,2KM,Carport,650nego Hub0818277016

3 / 01892/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh dijual L.Tnh 670m2 L.Bgnan500m2 2Lantai sdh IMB lok DesaWisata Kelor Hub:085228692101

3 / 01920/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

DijualRumahBarupinggirJlAspalCocokUntukUsaha Hg180JtHub PPraptoPerumPuspaIndahBlokL-1:085290371662

3 / 01923/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BaruSiapHuni,5mnt keUGM,2lt,L164/Lb172,4kt,3km,SHM,IMB,PandegaAsih1 087719035859/08128457600

3 / 01938/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Rmh Ls.348m2 SHM hrg 900jtnego lokasi:Soropadan Gejayan No:23Hub:085643733198 / 08155036902

3 / 01964/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh dkt Utr TVRI dlm RingRoad 5mntdr UGM mbl msk hrg 370jt nego.Hub:081227500629

3 / 01978/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rmh Lt90 Lb180 2lantai PerumTmn Wjaya Tgl Mindi Popongan SlmanHr ng Hb:027462347/085601910505

3 / 02037/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh dkt UII Jakal Lt123 Lb105 4Kt3Km Grsi Carport Bns Perabot SHMTaman Lingk Nyaman H.08991927505

3 / 02049/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mnmls pinggir Jln aspal belakang UMY3Kmr Tidur L:120m/TP50+IMB&SHMH:385jt/Ng H:3013668,6896799

3 / 02054/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bgs Lux Lt250 Lb110 ada hal muka/blkIMB 3Kt Carpt 2Km Dpr luas AdaFurnitur bgs Jakal Km9(mukaP.Merapi)Jlaspl (2mbl) 085868852985

4 / 02278/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Kos+Rmh Induk L2 Luas Tnh 255mDlm Kota Dkt Kampus Sklh Perum BUBanget Cepat 1,7M NegoH:02746595566/082322290056 (B.Eny)

4 / 02337/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh djl Lok dkt SMP 4 KalasanLs.190m 2Lantai full bang tggl mskJl.aspal Hg:475jt/Ng.081391022777

3 / 02409/0314

RUMAH DIKONTRAK

Pogung Lor 2Kmrtdr 1Dpr 1Kmrmandi1Rklg Tmr SD Al-Azhar 400m RRoadUtr H:085868611114/085729075999

3 / 00919/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rumah 3Km,Kmdi,snyo,1300Wt, Dapur,RTamu,Teras,5-10mnt k UKDW/ UGM16jt nego.Pengok Kidul Baciro mobil tidakmasuk 085878337379

4 / 01484/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

1 Rmh 3Km Md dlm List 1800W utk KlgR Klg luas jemuran parkir 1 Mobil 15jt-nego Isti 081328697997

3 / 01518/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dkontrkn Rmh+Isinya,2KT,RKelg,KmdDpr,Garasi.di Jakal Km 7.Hrg:15jt/th Nego.Hub:085868380380

3 / 01547/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrak.Rumah,3km.tdr,2km.mnd,11km.pembantu,garasi,dapur,R.tamu.081 578 474748-7196311.

3 / 01600/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl.Kranggan No.8 depan RM.Surya dktJl.Mgl Ls.7x25m Hub:EndangTelp.566824/08562876646

3 / 01940/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rumah dikontrakkan ukuran 7x11Kt2,Km1,Timur Sektor KetandanBantul hrg 10jt Hub Tlp 0274 9194284

3 / 01994/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikont utk Kelg muslim rmh 2Lt 3KmrGarasi lok 200m tmr Polsek Mlati/Cebongan sewa 30jt/2th 8366412

3 / 02268/0314

SALON

Soft Opening Amora Spa,Full ACHeater&Bathup Tmpt Aman NyamanParkir msk,dtg&Rasakan sensasinya di JlMgl Km10,7 Beran,utara Sate Han-dayani.Hp085604444679/BB7596D981

5 / 01436/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Belia Spa pmbaruan ratu baru2 bbspilih,lebih telaten joss dr sblumnya.Dtg&buktikan faktanya!capcuzzJlPlgnkm8 081804341926 BB75a72f6b

4 / 01549/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kensaa Spa:Pijat,Shiatsu,Spa,Ayu2,Trampil+memuaskan.Jl.Solo km14 Kalasan T:3030300

3 / 01553/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BD Spa ksungguhan treat 9 therap his prof,ramah playanan,Room bersih,privs,nyman,parkir blkg luasa aman.Jl.Kbpten km0,7 T.7194552

4 / 01553/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rias:Wsd,Pesta,Dll.Puas Mantap,Salon Jelita Dua 08156801155 http://salon-jelita-dua.blogspot.com

3 / 02301/0314

SERVIS

Kulkas..Kulkas..! Spesialis ServsKulkas Pnggln (Grs) Hub: 6584084 /081804198271 / 081392747511.

3 / 07494/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Aneka Servis Elektronik 1jam jadiMCuci,Kulkas,AC,TV,LCD,Hiter,TapeHb:6666932,7179776,081915555971

3 / 11991/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mandiri Jaya Tehnik Service PanggilanBergaransi Khusus Kulkas dan M.CuciTlp7165064 Hp081328711780

3 / 12193/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mega Servs Kulks,MCci,Wheater, Kga,Dspnsr,AC,dll.Pggl bergrs T:02747885501/085729704823/081392808299

3 / 00361/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kampus Service Panggilan bergaran-si.Kulkas,M.Cuci,W.Heater,K.Gas,ACdll.Jl.Cikditiro32C Tlp.7000652

3 / 01432/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tukang TV=Pak BudiÓTV=Lnsg Jadi! Cek=Gratis.Jasa Servis=10rb.24JamsDIY=0274-4361452 XL=087838724179Men=085879968833Tel=085228491818

4 / 01591/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Service Panggilan BergaransiSpesialis Mesin Cuci Saja Tlp081391479975 Minggu Tetap Buka.

3 / 01841/0314

SKRIPSI

Siap Bantu Skripsi,Tesis&DesertasiSemua Jur.Era Jl.Janti,GedongkuningBlk STTL T.551461/0818277603

3 / 13782/1213ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Himawan,ST,SH,SE,MM-Ekonomi& Hu-kum-S1/S2/S3-Anti Plagiat-Cpat-Murah-Brkualitas-Jnal Lkp-085878156999

3 / 11431/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓIvanaÓ Tesis,Skripsi,PTK,Olda,SglJrsn,Mrh,Angsr,Grnsi.T.(0274)6804464/085292268677.Concat-Brt UPN

3 / 12536/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bimbingan:Riset S2/S3 Ek/MM/MEPPembimbing Dosen berpengalamanJurnal/Fasl:lgkp hub:089658366556

3 / 01497/0314

SKRIPSI

SERVIS

SALON

RUMAH DIKONTRAKKAN

RUMAH DIJUAL

SKRIPSI

Global Conslt S1-S3 All Jur,PTK/SOlda(NoPlag-Kwlitas-Prof-Cpt-Grs)Hub.081215520708/087738391617

3 / 01529/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Idea:Skripsi-Tesis-Olda,Nego BisaAngsur,Jaminan Smpai ACC,bukti kan!.0274-417767-08157.8037.957

3 / 01558/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Magna Gejayan Dpn Fak Teknik UNY,S1-S3 All Jur,Olda Bs Ditunggu T:9110970-0818457599 BB:25D0B1FF.

3 / 01564/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kresna:Skripsi,Olda,Makalah,TesisPTK,Ekonomi,Kedokteran,Sospol,PsiSambilegi Br 170 Mgw.081802752025

3 / 01576/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hukum:Knotariatan/MH,Ekonomi,Fisipol:HI,Komunikasi,IP,MAP,PLOD HubSolusi Prima Tlp/Sms:0274-9634884

3 / 01583/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Success.Corp bantu Skripsi-Tesis-PTK-KTI.Jakal km4,5 jogja(10m utrMM UGM) 089607778881/081327412344

3 / 01593/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Gagaz:Skripsi-Tesis-Olda,Murah BsDiangsur Ringan & Garansi Telp: (0274)-389695 / 081.392.892.892

3 / 01596/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Knsltasi Skripsi 2jt Tesis 3jt Dapat DiscVcr Wsta Bromo,Goapindul,Kari-munjawa 085643303516/4543744

3 / 02063/0314

TAKSI

OÕJack Taxi Motor:Ojek Berargome-ter (Rekor MURI) Rp2/meter,24jam,ada DriverCewek.T:7000707/9707707

3 / 01568/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Chuba Taksi Motor Praktis-Murah& Terpercaya, dlm RingRoad 10-15rb Driver sopan T:7000247/9200337

3 / 01596/0314

TANAH DICARI

CV.Penutup sdia Dana 2M ut beli Tnhyg murah ut Djual lg bs mnguntngknfee 1-1,5%.Musa 081802872238

3 / 01024/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dcr tnh sekitar 1ha utk prkebunan&ptrnkn Mbl msuk hrg sesuai Njop pbb&dibwh 50rb/m H:081310242876

3 / 01555/0314

TANAH DIJUAL

SHM Pusat Kota Tmr Purawisata/THRke selatan Jl.Ireda66 Mangunja-yan Istimewa untuk Hotel & ApartemenLT 1153 Ld 18.Hub:082227659936 TP

4 / 05144/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kavling Kodya Wirobrajan Jl.WerkudoroLT135m2 Ld12m SHM mobil masukH.Murah 260jt.Musa 081802872238

3 / 09399/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Murah Tnh Pekarangan di JlnMagelang Km11 Lt190m Ld10 cocokbuat Ruko/Usaha 082133909037

3 / 10214/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM Pek L600m2 LD21m di SelPerumXRandu,Bangunjiwo Kasihan BantulH275Rb/mNg BsTTMbl H:087839429200

3 / 11013/0214

TANAH DIJUAL

TANAH DICARI

TAKSI

SKRIPSI

TELEPON

Psng Telpon Kabel-Internet-SpeedyHotSpot-Wifi-PABX-Fax-CCTV-ServisCV.Mandiri T-7193333-081227203333

3 / 01526/0314

TIKET

Bursa Tiket Murah !! Mega WisataKaliurang Km 4,5 No.18 Dpn MM UGMHub:554 999,082327685000 MggBuka

3 / 12352/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo Tour.5D Beijing USD 590/4D Hkng Shz USD 530/4D Kul-Legoland-Sin USD 530.TX Travel 0274-561199

3 / 01537/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ticket Berdiscount, Kunjungi Web site Kami www.3edhiticket.com

3 / 01583/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pkt Wsta Murh,Study Tour&GatheringSdia Tiket Krta,Pswt,Rsrvsi HotelHub:IMY Tour&Travel Jakal Km13NoHP087738996332/0274-4543891

4 / 02059/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

TOTAL NUSA TOUR TRAVEL 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PT.HAROMAS TOUR100 MM

UMROH&HAJI

Umroh Hmt 10Hr+KL,US$1775 All InJog-Jog,23 Aprl,AlFatiha:9111548/081227545743/087838997876,Sgr,Tbs

3 / 08781/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ebad Wisata Haji Plus Terbesar Kbrg ktnUmroh setiap Minggu siap membimbingTamu Allah beribadah ke Tanah Suci,Umroh hemat USD1875 Umroh LsgMadinah USD2150 Starting Yk.UmrohRamadhan 9hr USD2549 Tgl 30JunH:0274 450430/085729540520/08195553478 JlKHADahlan No55 Yk

8 / 11944/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Umrah Hemat Bersama KBIH AisyiyahHtlBtg5 By Emirat/Etihad:20Mrt,19Apr,22Mei.Hub:6691912/0811291912

3 / 00974/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo spesl umrh plus Bangkok 10h24jt(all-in).Nabawi Mulia Travel hajiku.com 7483053,087839988080

3 / 01548/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Umroh Murah9Hari,Lsg Mdnah,19,5JtDr Jogja(All In)Brgkt Maret,AprilHub:Amana Tour 08122737993.

3 / 01583/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ATM.Haji2014$12000,Umroh April$1850,Mei $1975,Umroh+Dubai $1975,Umroh Puasa $2300,LQ$3200,Full$3800.Hub:0274545195/087739000909

4 / 01812/0314

VIDEO SHOOTING

AndiÕs Shooting+Foto,Telp:566246,557459,Candid&Liputan,menyewakan Air Cooler,Sprayfan,Cover Pita

3 / 01545/0314

WC/TINJA

Tanki SedotWC Sedot Persapan SalBuntu SvPompa SumurBor Suntik SumrTimba H.Purnomo T.7818289 sgrdtg

3 / 08709/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PngurasanWC Cpt Brsh Dg Truk&Tengki Khusus Tdk Pnh Lg H:Candrakirana No.6 Sagan 562858 / 589589

3 / 01548/0314

WC/TINJA

VIDEO SHOOTING

UMROH & HAJI

TIKET

TELEPONTANAH DIJUAL

SHM Pek Siap Bangun L300m2 LD11m JlAspal diSel Polsek Bantul Kota H165Jt NgBsTTMbl H:087839429200

3 / 11016/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Tnh strgs mrh eksotik(SHMP)LT2525m2 Ld45m cck utk Htl/Vila lok tpJlUtama Jakal Km8(Dayu) hrg obral utkpntup tnh/pdng(sparo drHrg+-5jt/m2)HubLgs kePmlik BuDyah082226217376/BpKery 081386621049

6 / 12327/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Cangkringan Km 8 Selomartani klsnSHM LT/LD 4000/20 Cck u/Ush 500Rb/m081904295921/085743167657

3 / 12629/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah SHM 2700m2 Muka 13m DktIndomarko Jln Adisoro PelemanKotagede Tepi Jln Raya Bon Bin TerminalUmbulharjo 2Jt/m Ng 087738226393

4 / 12659/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah SHM Pekarangan Lampu MerahUII Jakal Masuk 2Km Tepi Aspal 2400m2Muka 23m 350Rb/m Pembeli LangsungBaru Dilayani.087738226393

4 / 12664/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Apik SHMPek Ls205m Ld10m diPlem-buran,Jl Sulawesi blk Perum Balehinggil cck RTgl/Kos2an 081229495777

3 / 00233/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHMPek Ls340m Ld12m diDsn Ngen-tak Dipuro dr Jl Damai keutr krglbh200m mbl simpangan 081229495777

3 / 00235/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

T over 44 Kav JlLingkungan 7m 45jtanJl Wates Km13 lokasi Perum sddh jadiTT mobil H.087889955047

3 / 00255/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM 1600m2 Ld17m 100m dr JlWatesKm7 700rb/m blkg RM ArgominangTTmbl/ccil 5th 087889955047/2633316

3 / 00256/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Tanah SHM 381m strategis dktKmpus PGRI Sonopakis Lor BantulHb:Robet 08122728923/087838217932

3 / 00287/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Tnh Sawah SHM Ls 2035m2 di JalanManisrenggo(Hotel Galuh keutara 5kM)utara Desa Sana depan GudangHub.Tlp.085743383327 pemilik

4 / 00351/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Tanah Pek di Jl Palagan masuk750m Luas 308m2 Ld11m harga /m2550rb minat hub:02747146753

3 / 00999/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Mgl Timur Samsat SlemanLT.750LD.18m SHM cck u/segala ushH:1,7jt/m H.087843177745

3 / 01011/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

JualTnh Murah Sekali 300Rb/m MilikSendiri LT2749m2 LDpn75m Lb Jl6m5menit dari UII Jakal 12 ketimurUtaraPPPGKesenian H:081215543222

4 / 01287/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh diWiyoro Btapan L1000m yg500m phn jati dan L500m phn pisang:650rb/m2 Telp(0274)384918/7865870

3 / 01485/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

410m tepi Jln Raya Besi Jangkangtimur Pom Bensin Mindi LD 13m SHMPek 1,3jt/m nego.082220002963

3 / 01531/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh blk UGM hoek bns bgnan Pogungbr blokD.LT813 LD25 shm.tmrMasjidpogungraya.pmlk 082223083000

3 / 01533/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah pekarangan 114m2 HGB siap bgn ada IMB di soragan (nirwana residance) H:7183088/087838126868

3 / 01534/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh SHMP:1700m Ld:16m JlUtama Desa Wisata KRebet Bantul Hrg:375rb/m Pemilik:081215626302 (TP)

3 / 01540/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh Pek SHMP Ls:183m Ld:12,5m. Jl4m Lok Utara Ponpes Komplek 3, Sltn UII Hub:0274-6951875

3 / 01546/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djual Tanah Disamping Htl SeturanLT:3855M Ld:20M SHM Hrg:4,5jt/M H:087839034917 / 081227685870

3 / 01554/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Tanah 1296m Dkt Carefour Maguwo,Dekat Hotel 1,7jt/m Hub: 081392550600

3 / 01558/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Krjsama kapling 4rumah modal 980jt untung 250jt jaminan serti-fikat H: 8567566 / 087839393275

3 / 01559/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

300jt nego, tanah pek 1000m2,SHM an sendiri lok selatan Pasar SapiGamping.Hubungi:7144409

3 / 01568/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Tnh SHMP Rata Jln Tepi Aspal 7m sdh Ada IMB L300m2 Muka Pelem sewu H:081802030316

3 / 01579/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Tnh L1036 LD30 Jl.Godean Km 4 (Dlm Ringroad) Link Ramai Hrg:1,7Jt/m Nego Hub:087738100055.

3 / 01583/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHMP LT2800m LD70m Jakal Km12 ke timur,Perum Sukoharjo Hg:600rb/m Nego Hub Tlp:0813 2841 8355

3 / 01583/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM pekarangan ls.700m lbr dpn 20m a.m.1.5jt lok jln prambanan piyungan km 4.hp.02746662758

3 / 01590/0314

TANAH DIJUAL

SHM L.288m H.70jt Ld.15m TenggaraPuskesmas Bambanglipuro BantulHp:0274 2632933

3 / 01759/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah 500m Dari Jl.Magelang Km11,Tepi Jalan Raya Letkol Subadri diSamping Pasar Sleman.LT 897m,LD15Hg:Rp 1,5M HP:08111225587

4 / 01529/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Tnh Kav 139m Ld7.5m Tpi AspalKmpng Sltn PsrNiten Lama Rata SHM100m dr JlRy Bntl 165jt Hub 081802030316 / 082134825506

4 / 01579/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

140jt nego Pemilik,Tanah 10 x 11mkanan-kiri Cluster,dkt ISI&StikesYo.cck u/ kos H:0857 2574 5469

3 / 01591/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Luar biasa Strategis,Jual tanah pekarangan tepi jln raya kalasan jogja Lt.83m2 shm Hp:087737374000hrg 5jt/m2 pas

4 / 01593/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kampus UNY jogja jual tanah premium luas tanah 290m2 hp 082138381940 hrg 3,5jt/m2 khusus hr ini

3 / 01593/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah Pek SHM 1910 m2 di tepi JlProtokol Adisucipto no 85 Janti,cck uHotel/kantor.Hb:087839410497

3 / 01724/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh berkah dkt Masjid L.400m2 SHMdi Bagelen Purworejo Jateng sriusHub:0818256455 Pemilik NoSMS TP

3 / 01738/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Kav LT.137m2 LB.50m2 lok JakalKm 13 bawah UII siap bangunHub:081229508183 / 081328085831.

3 / 01741/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM Pekarangan 47x50 2640m2 dktUII Jalan Aspal Hug/Dpt 2 Jalan900rb/m 08122942200-0274 6562200

3 / 01839/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM Pkr=321mLd=10m,cck u/kos2anUnriyo Tajem/Sadhar,dkt Std Magwo/Jl.Tajem,Lotemrt,Ng=08122955748

3 / 01847/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM Sawah L582m Ld20m Jl.WonosariYogya TV msk selatan 300m Rp800/mNego Hub 085713888944 02747433862

3 / 01856/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM Pkr=299mLd=9m,Tpi Jl Ry,utr StdMgwo,Tmr Prum CndiGbang/ Prum.Kanisius,cck u/Ush=2,5jt/m 3022132

3 / 01860/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah Lokasi utara Al-Azhar/timurMonumen Jogja Kembali Luas 200m2ld.17m Hub:0896.5628.5050

3 / 01878/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU SHMPkr LT690m2 strategis Ds.Sedan Lok dkt Hyatt/Apartemen/UGM/R.Road Monjali Pmlk 081904219762

3 / 01931/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU SHM LT3895m2 blkng PPPGKesenianNgaglik Slmn Cck utk Kav/PerumahanAkses bagus Pmlk 081904219762

3 / 01933/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Tnh Ls.448m2,Ld.18m SHM H:2jt/m2Lok Gendeng GK IV/831 Baciro YkHub:082220651212 / 085643733198

3 / 01962/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pinggir Jl.Magelang Km10,8 Ls700m2Ld17m ada:IMB,Listrik,Telp,bs: Ruko,Hotel,Gudang,hub:08179438182

3 / 01980/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

TP 200m2 HMPkr Bgs Kotak jlaspallebar(2mbl)Jakal Km9,5 cck utk huniandkt Msjd 087833981724 segera

3 / 02277/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh Ls.5000m2 Jl.Godean Cebongan2km pnggr jl.bsr pjg dpn 29m Hg:750rb/m2.02746639480/9205593cptDpt

3 / 02320/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pogung Rejo SHM Ls 100m+Ls 150msdh ada bgnn ruko 1/2jadi tp slkn-mataram H.7jt/m 081215622688 PMan

3 / 02343/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jakal Km9 ketmr 1,5km SHM Ls772mlbr 60m dpt 2jln H.1jt/m Ds.Krapyakcck Perum 081215622688 P.Man

3 / 02344/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah dijual Kradenan Selatan LotteMart / Selokan MaguwoharjoLs.335m2 Ld 30m SHMP 400jt aspalhadap selatan 081227517400

4 / 02386/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Tnh Pek SHM Ls.1200m Ld20m dpt2jln Lok Selomartani LPMP Kalasanke-utr Hg425rb/m T.6640065pmlk

3 / 02406/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh djl Lok Kec.Kalasan ke sltn PasarGendeng ke tmr Ls.168m SHM PekJl.aspal Hg:55jt/Ng H:7861681

3 / 02411/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Tnh 98jt nego Ls 270m ada Rmh se-drhna, 1 Km utara SGM Prambanan.Hub:082325575533

3 / 02423/0314

TNH DIKONTRAKAN

Tnh Disewakan 545m2,dipinggir aspaljl raya utama stadion internationalSleman,dktPerumh,Skolah,internt,UII,Sadhar,strtgs,Bagus skl,co2k u/beng-kel, resto,cucian mbl,Supermarket,ma-trial dll 0811817740

6 / 01890/0314

TANAH DIKONTRAKKAN

TANAH DIJUALTANAH DIJUAL

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

YOGYA (KR) - Seorang

Public Relations (PR) da-

lam sebuah perusahaan

atau institusi memiliki

peranan penting dan stra-

tegis. Karenanya, Fortune

PR hadir untuk fokus

memberikan pelayanan

integrated marketing and

communication dalam

bidang healthcare & con-

sumers.

Senior Consultan For-

tune PR Healthcare &

Consumers Eka Res-

miasih dan Media Rela-

tions Eka Sophiani me-

nyampaikan hal itu saat

bersilaturahmi dengan

Pemimpin Redaksi SKH

Kedaulatan Rakyat Drs

Octo Lampito MPd di

Kantor KR Jalan Margo

Utomo (P Mangkubumi)

Yogya, Rabu (5/3).

"Fortune PR Healthcare

& Consumers memberi-

kan jasa konsultasi, pe-

ngadaan konferensi pers,

media relations, media

gathering, brand strategy,

sampai even management

kepada klien kami. Jadi

Fortune PR menjadi mi-

tra sebagai public relation

perusahaan yang meng-

gunakan jasa kami," pa-

par Eka Resmiasih.

Ia mengatakan, dalam

ketatnya persaingan bis-

nis, peranan PR penting

dan strategis. Karenanya,

jasa konsultasi dan komu-

nikasi menjadi hal tidak

bisa dianggap sepele.

Bahkan, besarnya pe-

ranan PR menjadikan bi-

dang ini menjadi perha-

tian perusahaan, selain

corporate social responsi-

bility (CSR). (Asa)-d

WONOSARI (KR) -

Menjelang kampanye terbu-

ka akan dimulai 16 Maret,

terjadi pelanggaran pema-

sangan Alat Peraga Kam-

panye (APK) besar-besaran.

Baliho, spanduk, bendera,

atribut lain dipasang di ber-

bagai sudut yang strategis.

Kesepakatan pengaturan

tempat-tempat pemasangan

sudah tidak dihiraukan lagi.

Baliho yang hanya diper-

bolehkan untuk partai poli-

tik, seakan diabaikan. Gam-

bar-gambar calon anggota

legislatif (caleg) ukuran be-

sar banyak dijumpai di tepi-

tepi jalan.

"Kami segera akan mener-

tibkan APK di seluruh keca-

matan," kata Drs Buchori

Iksan, Ketua Pengawas Pe-

milu (Panwaslu) Gunung-

kidul, Selasa (4/3).

Sulit untuk menghitung

jumlah pemasangan APK

yang melanggar. Kemung-

kinan besar jumlahnya ri-

buan. Sudut-sudut desa

yang sebelummya sepi dari

APK, kini terpasang cukup

padat. Kanan kiri jalan ma-

suk desa banyak dipasangi

bendera dan gambar caleg.

Pertemuan dalam kelompok-

kelompok kecil masyarakat

intensitasnya meningkat.

Masing-masing caleg se-

makin cepat berebut simpati

masyarakat. "Penertiban se-

gera dilakukan," ucapnya.

Menurut Drs Agus Har-

tadi MSi, Kepala Kantor

Satpol PP Gunungkidul, pi-

haknya sudah ada koordi-

nasi dengan Panwas dan

Komisi Pemilihan Umum

(KPU) kabupaten. Pol PP su-

dah siap 40 personel untuk

diterjunkan. Setidaknya

akan ada lima jalur pember-

sihan, Jalur Playen-Paliyan-

Saptosari-Panggang-Pur-

wosari. Jalur Wonosari-Se-

manu-Rongkop-Girisubo-

Tepus-Tanjungsari. Wono-

sari-Nglipar-Ngawen - Ge-

dangsari. Wonosari-Karang-

mojo-Ponjong-Semin dan

jalur Wonosari-Kecamatan

Patuk. (Ewi)-d

JELANG KAMPANYE TERBUKA

Ribuan APK Langgar Ketentuan

YOGYA (KR) - Nyeri lutut adalah salah satu keluhan

yang sering muncul dan banyak diderita oleh masyarakat

berbagai kelompok usia, terutama usia di atas 40 tahun.

Apalagi, lutut adalah bagian sendi terbesar di dalam

tubuh, terdiri dari tulang paha yang berputar di ujung

atas tulang kering.

"Nyeri lutut bisa disebabkan trauma seperti robeknya

ligament atau rusaknya tulang rawan. Kondisi lain

seperti infeksi arthitis atau radang pada sendi karena

kista atau tumor tulang, bahkan kelebihan berat badan

juga menyebabkan nyeri lutut," ucap Pimpinan Klinik

Caritas dr Budi Agung, Rabu (5/3).

Berkaitan hal itu, Klinik Caritas di Jalan

Pakuningratan No 19 Yogyakarta siap memberikan

edukasi dan pelayanan kesehatan tentang nyeri lutut

maupun osteo arthitis (OA) di Klinik Caritas, Sabtu (8/3),

pukul 08.30 WIB. Penyakit rematik OA ditandai oleh ke-

rusakan rawan sendi yang membungkus ujung tulang.

Budi Agung menjelaskan, tanda nyeri lutut seperti

bengkak dan kaku pada sendi, tampak kemerahan dan

terasa hangat saat di sentuh, adanya krepitasi atau suara

yang timbul saat lutut digerakkan, munculnya kele-

mahan atau ketidakstabilan pada lutut. Keluhan ini bisa

diminimalisir dengan pengobatan yang tepat.

Sedangkan penyebab OA adalah kerusakan tulang

rawan pada sendi yang berfungsi sebagai bantalan,

menyebabkan peradangan pada selaput sendi. Pecahan

rawan sendi tersebut dapat masuk ke rongga sendi dan

mengakibatkan peradangan berkelanjutan. (Asa)-d

Nyeri Lutut dan OADapat DiminimalisirPublic Relations Miliki Peranan Strategis

KR-Yuwono

Kunjungan Fortune PR di Redaksi SKH KR.

Page 23: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

PELUNCURAN dan dis-

kusi buku 'Bung Karno : Pa-

tron dan Kolektor Seni Rupa

Indonesia' hasil penelitian te-

sis S2, Mikke Susanto SSn

MHum, akan berlangsung di

Gedung Lengkung Sekolah

Pascasarjana UGM, Jalan Tek-

nika Utara, Pogung, Yogya,

Kamis (6/3) pagi mulai pukul

08.00-12.00 WIB. Diskusi me-

nampilkan pembicara Dr Lono

L Simatupang (Antropolog dan

Dosen Antropologi UGM), JJ

RIZAL (Sejarawan dan Direk-

tur Penerbit Komunitas Bam-

bu Jakarta), Mikke Susanto

SSn MHum (Penulis buku dan

Dosen FSR ISI Yogyakarta),

dan dipandu moderator oleh

Dr S Margana (Sejarawan,

Dosen Sejarah, FIB UGM).

Mikke Susanto menyebut-

kan, Bung Karno, bukan hanya

seorang proklamator, presiden

pertama Republik Indonesia

dan bapak pendiri bangsa

(founding father), namun juga

seorang pecinta dan patron

seni. Dalam buku ini, disebut-

kan bahwa patron berasal dari

bahasa Latin 'patronus' yang

secara umum adalah seseorang

yang bermurah hati memberi

perlindungan atau memberi

pengaruh dan dukungan un-

tuk kemajuan seni. Darah seni

Bung Karno yang mengalir de-

ras dari ibunya berasal dari

Bali terus tumbuh berkem-

bang. Bung Karno, juga mahir

menggambar. Kecintaan Bung

Karno terhadap karya seni ini,

membawa Bung Karno dekat

dengan banyak seniman (ter-

utama pelukis). Dari sanalah

Bung Karno mulai mengkolek-

si karya-karya seni yang dibu-

kukan dalam buku koleksi

Bung Karno sebanyak lima

jilid. Koleksi Bung Karno tidak

hanya disimpan di gudang,

tetapi mengisi istana kepresi-

denan. "Di setiap acara kene-

garaan, Bung Karno selalu me-

nyertakan karya seni sebagai

pelengkap. Bung Karno pun

tidak segan berkunjung ke stu-

dio-studio dan sering berdis-

kusi dengan para seniman," pa-

par Mikke Susanto.

Dia mengungkapkan, buku

berjudul 'Bung Karno: Kolektor

dan Patron Seni Rupa Indo-

nesia' terdiri empat bab utama.

Pada bagian pertama dije-

laskan mengenai munculnya

kesadaran artistik dan estetik

Bung Karno, melalui penelu-

suran terhadap latar belakang

kehidupan Bung karno teruta-

ma yang berkaitan dengan

seni. (Cil) - c

SEBAGAI langkah awal

memperbaharui bumi yang

hancur karena ulah manusia,

Delayota Art menghadirkan

pameran 'Regrowing Earth' di

Taman Budaya Yogyakarta, 5-8

Maret. Pameran yang didukung

SKH Kedaulatan Rakyat. ini be-

rangkat dari keinginan dan

tekat untuk mengkampanye-

kan kondisi bumi melalui seni.

Sekitar 400 karya seni be-

rupa lukisan dan instalasi di-

hadirkan untuk mewujudkan

kampanye dari siswa SMAN 8

Yogya tersebut. Beberapa kar-

ya yang dipamerkan juga me-

rupakan karya dari SMSR

dan siswa SMA lain. Karya-

karya tersebut di tata seme-

narik mungkin dengan bebe-

rapa instalasi tambahan se-

perti kolam kecil penuh sam-

pah atau terowongan pendek

yang menarik minat beberapa

siswa untuk selfie.

"Betapa ironisnya bumi kita

sekarang. Keadaannya sa-

ngat memprihatinkan, ba-

nyak bencana yang terjadi,

dan banyak makhluk hidup

yang terancam mati karena

bumi sudah tak layak dihuni.

Hewan mulai kehilangan hi-

dup dan tempat tinggalnya,"

ungkap Ketua Panitia Adlu-

yana Wal Hamdir.

Diungkapkan, lahan hijau di

Indonesia sendiri sudah meni-

pis, terutama di Pulau Jawa

yang sekarang ditumbuhi be-

ton tinggi untuk memanjakan

keserakahan manusia. "Kita

seharusnya menyadari keada-

an ini, agar kehidupan tidak

dipenuhi bencana. Banyak

yang harus dibangun ulang

dari bumi ini. (Mez)-c

LASKAR Pajang sejenak menjadi ragu-ragu. Me-

reka sama sekali tidak mendengar seorangpun membe-

rikan aba-aba. Apakah mereka harus mengejar lawan

atau mereka harus berhenti di batas desa itu? Sebab,

alangkah berbahaya melakukan pengejaran di dalam

gelap yang pekat itu.

Yang terdengar kemudian adalah suara Sidanti, “He,

apakah yang harus kami lakukan?”

Tak ada suara yang menyahut. Karena itu, sekali lagi

Sidanti berteriak, “Apakah laskar Pajang ini laskar

yang liar, yang dapat berbuat sekehendak diri kita ma-

sing-masing? Ayo, bagi yang memegang pimpinan,

berikan perintah.”

Kembali suara itu bergulung-gulung dan hilang dite-

lan kabut malam.

Semua yang mendengar suara Sidanti itu menjadi

tegang. Mereka menunggu jawaban dari pimpinan

mereka. Namun jawaban yang ditunggu itu tidak juga

kunjung datang.

Hudaya, Sidanti dan beberapa orang lagi menjadi ge-

lisah. Citra Gati dan Agung Sedayu dari sayap yang

lainpun telah bergabung dalam induk pasukan itu.

Dalam ketegangan itu, terdengar suara Agung Se-

dayu gelisah, “Kakang Untara... Kakang Untara....”

Untara tidak menyahut. Karena itu, seluruh laskar

Pajangpun menjadi gelisah. Dalam hiruk-pikuk penge-

jaran, mereka tidak melihat ke mana Untara pergi.

Beberapa orang dari mereka masih melihat Untara

berhasil melukai Tohpati. Dan kemudian berusaha

mengejarnya. Tetapi tiba-tiba Untara seakan-akan hi-

lang, lenyap ditelan oleh malam yang kelam.

Suasana segera meningkat menjadi semakin tegang.

Ternyata Untara telah hilang. Dengan demikian, laskar

Pajang benar-benar menjadi bingung. Mereka tidak

tahu apa harus yang mereka lakukan.

Dalam ketegangan itu, terdengar suara Citra Gati,

“Siapakah yang melihat Ki Untara untuk yang terakhir

kalinya?”

“Aku,” jawab salah seseorang. “Pemimpin kita itu

telah melukai Macan Kepatihan. Tetapi dalam hiruk-

pikuk pengejaran, aku tidak melihatnya.”

“Di mana?” bertanya Citra Gati pula.

“Di garis pertempuran tadi.”

“Mari kita cari.” (Bersambung)-e

365

NIGERIA BERDARAH-DARAH

Jam Malam Tak Hentikan Teror BomMAFA (KR) - Menyusul peningkatan kekerasan baru di

Nigeria, yang dilakukan kelompok militan Islam, Presiden

Nigeria, Goodluck Jonathan, menyatakan keadaan darurat di

tiga negara bagian yakni Adamawa, Yobe dan Borno. Namun

para pengritik mengatakan, langkah Presiden tidak berhasil,

karena kekerasan yang menelan korban jiwa terus saja berlang-

sung walau keadaan darurat sudah diberlakukan. "Keadaan da-

rurat tidak efektif karena Boko Haram meningkatkan serangan-

nya", kata pengritik.

Minggu kelompok militan menyerang kota Mafa di negara

bagian Borno dan menewaskan 29 orang dan Senin malam,

ledakan bom menewaskan sedikitnya 40 orang di Jakana, di

dekat Maiduguri, negara bagian Borno. Jumlah korban yang

jatuh akibat serangan kelompok militan di Nigeria mencapai

150 jiwa sejak Jumat.

Maiduguri merupakan pangkalan pusat militer Nigeria untuk

melawan kelompok militan Islam, Boko Haram. Menurut para

pengamat, rangkaian serangan yang bertubi-tubi oleh Boko

Haram dalam beberapa hari belakangan antara lain menun-

jukkan keputusasaan kelompok militan itu karena pangkalan

mereka dihancurkan oleh tentara Nigeria.

Pekan lalu, pihak berwenang mengatakan serangan militan

Islam atas sebuah sekolah menengah di negara bagian Yobe me-

newaskan 29 siswa. Bom kedua meledak disaat orang-orang

sedang menolong korban ledakan pertama.

Dua ledakan besar di sebuah pasar yang sibuk di kota

Maiduguri, timur laut Nigeria, menyebabkan sedikitnya 50

orang tewas, seperti dilaporkan Palang Merah.

Ledakan di pasar dekat bandara itu, Senin , dilaporkan amat

besar sampai menghancurkan beberapa gedung menjadi puing-

puing. Bom disembunyikan di sebuah truk yang penuh dengan

kayu dan di sebuah mobil. ( WP/AP) - g

0

1

2

3

4

5

6

8

9

0

1

2

3

4

5

6

8

9

0

1

2

3

4

5

6

7

8

9

0

1

2

3

4

5

6

7

8

9

0

1

2

3

4

KAMIS WAGE 6 MARET 2014 ( 4 JUMADILAWAL 1947 ) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 23PANGGUNG

MANCANEGARA

DIDUKUNG COLOUR GUARD

Aksi Brass Band Akpol DahsyatPENAMPILAN Brass Band Akademi

Kepolisian (Akpol) di halaman Museum

Benteng Vredeburg Yogyakarta disambut

hangat penonton. Mereka tampil meme-

riahkan pembukaan pameran sosialisasi

penerimaan anggota Polri tahun

angkatan 2014, Minggu-Selasa (2-4/3).

Brass Band Akpol merupakan perka-

winan grup band dan ansambel tiup itu

digawangi taruna dan taruni. Mereka

mampu menyuguhkan tembang-tembang

beraliran pop, pop rock maupun kontem-

porer. Lebih spektakuler ketika sebuah

tembang dibawakan diiringi colour guard ,

dimana para taruni anggota colour guard

itu terus menari seiring alunan musik.

Conductor pun tak tinggal diam. Dia

memberi aba-aba dengan gerak-gerik ta-

ngan sembari badan bergoyang.

"Saya baru sekali ini melihat penampil-

an brass band melibatkan colour guard.

Adanya penari yang membawa bendera

warna-warni, membuat brass band Akpol

sangat istimewa. Menghibur sekali dan

berbeda dengan konsep brass band

umumnya," ujar Devi, penonton yang ke-

betulan juga mahasiswa seni musik se-

buah perguruan tinggi di Yogyakarta.

Colour guard biasanya tampil men-

dukung marching band. Sebab, colour

guard merupakan salah satu divisi dalam

marching band yang memiliki keahlian

dan penguasaan tari, olah tubuh, teatri-

kal, penguasaan atraksi bendera, sena-

pan, pedang dan penguasaan pendukung

lain. Seorang colour guard wajib menun-

jukkan ekspresi wajah ceria, memainkan

emosi penonton yang disesuaikan dengan

repertoar penampilan. Maka tak heran

bila banyak penonton cukup kagum de-

ngan Brass Band Akpol tersebut.

Brass Band Akpol selain menggunakan

alat musik lengkap untuk grup band,

Instrumen tiup yang dilibatkan berupa

terompet. Ada dua rentang suara

terompet dalam brass band, yakni sopran

dan mezzo-sopran. Fungsi terompet seba-

gai melodi selanjutnya mellophone instru-

men musik tiup sebagai pengisi suara al-

to-soprano. Penggunaannya lebih dimi-

nati karena suara dan intonasi yang di-

hasilkan lebih konsisten dibandingkan

instrumen musik sejenis seperti french

horn. Kemudian tenor horn yang

berfungsi sebagai pengiring dengan suara

tenor. Berikutnya adalah baritone horn

atau euphonium yang berfungsi mengisi

suara dalam rentang nada bariton. Yang

terakhir adalah contra bass atautuba se-

bagai pengisi nada bas. (*-2) -s

*SENDRATARI Ramayana, di Trimurti Theatre, Taman Wisata

Candi Prambanan, Kamis (6/3) pukul 19.30-21.30

*Pelatihan Tari Klasik Gaya Yogyakarta, di Ndalem Pujokusu-

man, J Brigjen Katamso, Kamis (6/3) pukul 15.00

*Kompetensi Keahlian Seni Teater dan Seni Tari SMKI, di Ta-

man Budaya Yogyakarta, Jl Sri Wedani, Kamis (6/3)

*Sendratari Ramayana, di Purawisata, Jl Brigjen Katamso,

Kamis (6/3) pukul 20.00-21.30.

*Macapat, di Bangsal Sri Manganti Kraton Yogyakarta, Rabu

(5/3) pukul 10.00-12.00

*Pameran Batik Peringatan 4 Inskripsi UNESCO:Batik Bagelen

dengan Ragam Hias Kuno Keker Mengen, di Hotel Mustokoweni,

Jl AM Sangaji 72, Kamis (6/3) pukul 09.00-17.00 (Asp)-c

KRIMEA DIKUASAI 'PASUKAN BELA DIRI LOKAL'

Rusia Luncurkan Rudal Antarbenua

Tentang kawanan bersenja-

ta yang mengenakan seragam

tanpa lencana dan mem-

blokade pasukan Ukraina di

Krimea, Putin mengatakan

bahwa mereka pasukan be-

ladiri lokal, bukan tentara

Rusia dan tidak dilatih oleh

Rusia. Bahkan Putin juga me-

ngatakan Rusia tidak punya

rencana untuk menduduki

Krimea. Menurut Putin seka-

rang ini pengiriman tersebut

tidak diperlukan. Pasukan

militer Rusia mungkin baru

akan dikirim ke Ukraina se-

bagai langkah terakhir.

Juru bicara Putin, Dmitry

Peskov mengatakan, Putin te-

lah memerintahkan pasukan

menghentikan latihan militer

dan kembali ke pos mereka.

Namun pria berseragam dan

bersenjata tanpa tanda-tanda

militer berjaga-jaga di gedung

parlemen Krimea, Ukraina,

dekat spanduk bertuliskan

'Krimea Rusia'.

Di tengah ketegangan soal

Ukraina, militer Rusia mela-

kukan uji coba rudal balistik

antarbenua, Rudal Topol

RS12M berhasil diluncurkan

dari wilayah Rusia di Kapus-

tin Yar dekat Laut Kaspia ke

wilayah Kazakstan di Sary

Shagan, Menteri pertahanan

Amerika Serikat mengaku su-

dah diberitahu perihal uji co-

ba ini sesuai perjanjian senja-

ta dua negara itu.

AS dalam pernyataan ter-

baru mengatakan keterlibatan

tentara Rusia di wilayah oto-

nom Krimea merupakan 'agre-

si'. Menteri Luar Negeri AS

John Kerry dalam kunjung-

annya menemui pemerintahan

baru di Ukraina mengatakan:

"Sudah jelas bahwa Rusia te-

ngah bekerja keras untuk men-

ciptakan dalih agar bisa me-

nyerang lebih lanjut,"

Kerry juga mengumumkan

paket bantuan 1 miliar dolar

untuk Ukraina. Jaminan

mengenai pinjaman ditawar-

kannya untuk meringankan

dampak rencana mengurangi

subsidi energi terhadap warga

Ukraina.

Para pengamat militer me-

nilai AS saat ini ingin melabeli

tindakan Rusia sebagai 'in-

vasi', tetapi sampai sejauh ini

belum ada yang ditembak

oleh pasukan militer dan saat

ini perang yang terjadi hanya

sebatas perang mulut.

Kerry menunjukkan du-

kungan Amerika bagi pemerin-

tah sementara Ukraina.

Sedangkan Presiden Rusia

Vladimir Putin mengatakan

negaranya siap menggunakan

seluruh opsi untuk melindungi

warga Rusia di Ukraina, dan

berharap Rusia tidak perlu

menggunakan kekuatan.

Sedangkan Perdana Men-

teri baru Ukraina Arseniy

Yatsenyuk mengatakan su-

dah ada upaya dialog antara

menteri Rusia dengan Ukra-

ina dalam pembicaraan yang

'cukup lamban' namun meru-

pakan 'langkah pertama'.

(AP/WP )- k

PELUNCURAN DAN DISKUSI BUKU 'BUNG KARNO'

Bahas Patron dan Kolektor Seni

Delayota Art Perbaharui Bumi

MOSKOW (KR) - Presiden Rusia Vladimir Putin

menyebut pergeseran kekuasaan politik di Ukraina

sebagai kudeta. Presiden terguling Ukraina,Viktor

Yanukovych yang kabur ke Rusia karena diguling-

kan, disebut Putin sebagai 'perubahan kekuasaan po-

litik di Ukraina anti-konstitusional dan perebutan

kekuasaan dengan senjata. Yanukovych masih pe-

mimpin sah Ukraina, meski ia tidak berpeluang ter-

pilih kembali.

KR-Istimewa

Saat rudal antarbenua Rusia melesat ke angkasa.

KR-Bambang Nurcahya

Penampilan colour guard yang membuat aksi Brass Band Akpol makin dahsyat.

KR-Pramesthi Ratnaningtyas

Karya seni yang dipamerkan

KR-Istimewa

Sampul buku 'Bung Karno'

Page 24: Kedaulatan Rakyat 6 Maret 2014

KAMIS WAGE6 MARET 2014(4 JUMADILAWAL 1947)

“KEDAULATAN RAKYAT”HALAMAN 24

DIY Jadi Pusat Pembinaan Sepakbola Nasional

"Saat ini, di DIY sudah

banyak digelar berbagai aca-

ra untuk Timnas. Mulai dari

training center Timnas U-19,

Timnas U-23 dan beberapa

kali laga uji coba juga digelar

di sini.

Ditambah adanya Wisma

PSSI, maka ke depan DIY

bisa semakin lengkap untuk

menjadi pusat pembinaan

sepakbola nasional," ujar

Ketum PSSI Prof Djohar

Arifin Husin pada pembu-

kaan Wisma PSSI, Rabu

(5/3).

Dukungan akan keberada-

an DIY menjadi pusat pembi-

naan sepakbola nasional ini

menurut Djohar juga diperli-

hatkan oleh perguruan-per-

guruan tinggi di DIY yang

siap untuk menerima anggo-

ta Timnas U-19 menjadi ma-

hasiswa mereka.

"Mereka sudah bersedia

menerima anggota Timnas

U-19 tanpa tes dan bahkan

bakal mendapatkan bea

siswa. Ini jelas sebuah du-

kungan yang sangat luar bi-

asa bagi pembinaan sepakbo-

la di Indonesia," tegasnya.

Keinginan Ketum PSSI un-

tuk menjadikan DIY sebagai

pusat pembinaan sepakbola

nasional ini juga diamini oleh

Menpora KRMT Roy Suryo.

Roy menilai saat ini DIY me-

mang dinilai sebagai salah

satu daerah yang sangat pas

untuk menjadi tempat pe-

musatan latihan sepakbola

nasional.

Hal ini tak lepas dari ke-

beradaan fasilitas persepak-

bolaan yang cukup lengkap,

mulai dari lapangan berstan-

dar internasional hingga fa-

silitas lain seperti Wisma

PSSI ini yang diharapkan bi-

sa menelurkan pemain-pe-

main muda berbakat di masa

datang.

"Keberadaan Wisma PSSI

diharapkan bisa memudah-

kan para pemain muda dari

luar DIY yang sedang ber-

latih di Yogyakarta untuk

menggunakannya sebagai

persinggahan," terangnya.

Mengenai pemilihan nama

yang diambil dari tokoh pen-

diri organisasi sepakbola na-

sional yakni Ir Soeratin

Sosrosoegondo, ditujukan un-

tuk mengenang jasa-jasanya

dalam berjuang membangun

persepakbolaan nasional.

"Soeratin Sosrosoegondo

adalah pendiri dan ketua per-

tama PSSI, jadi sudah se-

layaknya kami kenang. Ini

bentuk penghormatan dari

kami," kata Roy.

Peresmian Wisma PSSI Ir

Soeratin Sosrosoegondo di-

tandai dengan penandata-

nganan prasasti dan kun-

jungan untuk melihat fasili-

tas berupa 14 kamar dan la-

pangan futsal. (R-3)-d

YOGYA (KR) - Wisma PSSI yang dinamai IrSoeratin Sosrosoegondo bakal menjadi tonggakawal bagi DIY untuk menjadi daerah yang menja-di pusat pembinaan sepakbola nasional. Banyak-nya kegiatan Tim Nasional Indonesia yang digelardi Kota Gudeg ini mulai menjadikan sebagai salahsatu tempat favorit untuk membina pesepakbola-pesepakbola nasional.

SIANG INI BERTOLAK KE BATANG

Polisi Beri ’Deadline’ Izin PersibaBANTUL (KR) - Polres Bantul menetapkan

deadline bagi Manajemen Persiba Bantul un-

tuk menyelesaikan perizinan pertandingan la-

ga kandang melawan Putra Samarinda, harus

selesai tiga hari sebelum dilaksanakan-

nya laga. Untuk itu, pihak kepolisian

berharap kepada manajemen 'Laskar

Sultan Agung' untuk bisa secepatnya

menyelesaikan konflik internal pen-

dukungnya.

"Jadi, kami berharap masalah antar-

suporter mereka bisa segera diselesaikan dulu

agar izin itu bisa kami berikan," terang

Kapolres Bantul AKBP Surawan SIK kepada

wartawan di Stadion Sultan Agung, Rabu (5/3).

Dengan adanya deadline pengajuan izin per-

tandingan, maka saat ini manajemen Persiba

tinggal memiliki waktu sekitar 5 hari untuk

mengajukan perizinan. Hanya saja, pengajuan

tersebut sepertinya juga belum bakal mendapat

lampu hijau oleh kepolisian jika belum ada ke-

sepakatan damai antarkelompok suporter.

Oleh karenanya, dalam waktu lima hari ini,

manajemen bersama panitia pelaksana (Pan-

pel) pertandingan Persiba harus melakukan

pendekatan dengan pihak-pihak yang terlibat

dalam perselisihan antarsuporter yakni Curva

Nord Famiglia (CNF) dan Paserbumi.

"Dulu mereka sudah bersepakat ka-

lau masih ada konflik lagi, minta tak

diberikan izin saja. Ya kami melakukan-

nya sekarang," ujarnya.

Menurutnya, keputusan tidak mem-

berikan izin pertandingan ini untuk

memberikan rasa nyaman dan aman

kepada seluruh masyarakat Bantul. Juga men-

jauhkan risiko yang harus ditanggung kedua

kelompok yang berkonflik. “Kalau damai, kami

berikan izin, tapi kalau tidak mau berdamai,

izin pertandingan Persiba tidak akan kita

keluarkan," tegasnya.

Menanggapi hal tersebut, Anggota Mana-

jemen Persiba, Bagus Nur Edy Wijaya SIP tak

bisa banyak berkomentar. Pihaknya saat ini

menunggu kelanjutan dari pihak panpel Persi-

ba untuk melakukan pendekatan dengan ke-

dua belah pihak yang saling berkonflik untuk

penyelesaiannya. (R-3)-d

COACHING CLINIC BERSAMA INDRA SJAFRI

Percaya Diri Mainkan Gaya IndonesiaYOGYA (KR) - Anak-anak

Indonesia tak perlu meniru

gaya bermain bola ala luar

negeri untuk menembus level

internasional. Dengan postur

tubuh yang tidak terlalu ting-

gi namun memiliki kecepatan,

seharusnya percaya diri me-

mainkan sepakbola dengan

gaya Indonesia.

"Tidak perlu lagi naturali-

sasi. Timnas U-19 sudah

membuktikan bahwa kita

bisa bersaing dengan luar

negeri," kata Menteri Pemuda

dan Olahraga Roy Suryo saat

membuka coaching clinic se-

pakbola oleh pelatih Timnas

U-19 Indra Sjafri beserta tim

kepelatihannya di Stadion

Mandala Krida Yogyakarta,

Rabu (5/3). Acara pembukaan

dihadiri Ketua Umum PSSI

Djohar Arifin Husin, Kepala

Dikpora DIY Baskara Aji ser-

ta perwakilan KONI DIY.

Coaching clinic diikuti 15

pelatih dan 150 anak dari 15

sekolah sepakbola (SSB) di

DIY. Khusus para pelatih di-

adakan juga acara program

training for trainer (TFT). Se-

telah mengikuti TFT ini, para

pelatih diminta untuk menu-

larkan ilmu yang telah dida-

pat ke pelatih lain. Materi me-

liputi teknik dribling, passing,

finishing, game dan lain-lain.

Teknik melindungi bola dari

lawan sangat ditekankan oleh

Indra kepada anak-anak. De-

ngan telaten Indra memberi

instruksi dan contoh bagai-

mana melindungi bola dengan

benar. Coach Indra juga mem-

beri masukan kepada para

pelatih formasi pemain saat

menguasai bola. "Saat pemain

kita memegang bola usaha-

kan selalu dalam formasi dia-

mond, sehingga selalu ada ru-

ang untuk memberi umpan,"

katanya.

Sementara saat berhada-

pan dengan penjaga gawang,

Indra Sjafri mengharuskan

para pemain junior ini sebisa

mungkin melihat bola sebe-

lum ditendang. "Biar arahnya

sesuai yang kita inginkan,

maka sisi bola yang ditendang

harus tepat," katanya. (*-5)-d

1.975 Atlet Ikuti Popda KulonprogoWATES (KR) - Sebanyak 1.975 atlet ikuti Pekan Olah Raga

Pelajar Daerah (Popda) Kabupaten Kulonporogo 2014 mulai

Sabtu (1/3) hingga Rabu (12/3) mendatang. Popda 2014 ini mem-

pertandingkan 18 cabang olahraga (cabor) dengan jadwal dan

tempat tersebar. Pada Rabu (5/3) mempertandingkan cabor pen-

cak silat, tenis lapangan, gulat, sepakbola dan renang, sedang-

kan Kamis (6/3) cabor pencak silat, senam, sepakbola dan tinju.

Dikatakan Ketua II Popda yang juga Kabid Pendidikan SMP

Dinas Pendidikan Kulonprogo, Sarjana, Popda 2014 seleksinya

memang dengan jadwal yang berbeda-beda. "Kami mengejar

waktu untuk pengiriman atlet ke Popda DIY. Paling lambat na-

ma-nama sudah harus diserahkan 17 Maret," kata Sarjana di

sela-sela meninjau pelaksanaan pencak silat di Dinas Pen-

didikan Unit II, Rabu (5/3).

Sarjana berharap dari seleksi tingkat kabupaten nantinya da-

pat membawa nama baik Kulonprogo di level DIY. Masing-ma-

sing cabor agar bisa memetakan keunggulan cabornya dan yang

dikirim ke DIY memang berkualitas.

"Dalam Popda ini kami kerja sama dengan KONI untuk bisa

membimbing atlet ke jenjang Popda DIY. Kami juga mohon du-

kungan dari orangtua siswa kalau anaknya terpilih sebagai wa-

kil DIY diharapkan dukungan moril, spiritual dan material.

Kulonprogo masih membutuhkan biaya banyak dalam pembi-

naan atlet khususnya pelajar," ujar Sarjana.

Sementara Ketua Harian Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI)

Kulonprogo, Marhaban mengatakan, peserta pencak silat ting-

kat SMP dan SMK meningkat. Tahun lalu hanya 86 atlet se-

dangkan tahun ini 143 atlet. (Wid)-d

Timnas U-23 Dibebani Target TinggiYOGYA (KR) - Target tinggi dicanangkan PSSI kepada Tim

Nasional U-23 yang akan tampil di ajang Asian Games 2014 di

Korea Selatan, September mendatang. Tak tanggung-tanggung,

bidikan untuk masuk posisi 8 besar di akhir ajang olahraga mul-

ti even terbesar se-Asia dapat diraih tim besutan pelatih Aji

Santoso.

"Kita harus punya target, minimal bisa lolos ke 8 besar. Meski

kami tahu untuk meraihnya cukup sulit melewati babak penyi-

sihan. Meski kami harus bertemu dengan tim-tim kuat di Asia,

target bisa masuk 8 besar sepertinya tetap bisa diraih," terang

Ketum PSSI, Prof Djohar Arifin Husin di sela-sela peresmian

Wisma PSSI, Rabu (5/3).

Beberapa negara kuat di Asia yang nantinya bakal menjadi

batu ganjalan Indonesia untuk bisa meraih target tersebut me-

nurut Djohar di antaranya, Jepang, China, Arab Saudi, Irak

maupun tuan rumah Korea Selatan sendiri. Namun, dengan

kekuatan para pemain di Timnas U-23 saat ini, dirinya yakin pe-

main-pemain ini bisa memberikan perlawanan dan kejutan

kepada mereka.

Ke depannya mereka akan menjadi calon pemain Timnas

Senior, maka kami juga tak ingin ikut saja di Asian Games nanti.

Kami harus benar-benar menyoroti skuad yang ada di Timnas U-

23 agar mempunyai kekuatan yang cukup solid agar saat masuk

di tim senior, proses yang telah dijalaninya bisa menempa men-

tal para pemain tersebut. (R-3)-d

2 SISWA MTSN SUMBERAGUNG BANTUL

Juara Pencak Silat dan LariBANTUL (KR) - Dua siswa MTsN Sumberagung Jetis, ber-

hasil menorehkan prestasi yang membanggakan pada kom-

petisi olahraga pelajar tingkat Kabupaten Bantul. Dua pelajar

tersebut adalah Ragil Fajar Dewantoro, juara I untuk cabang

pencak silat kelas B dan Yahya Muhammad Nur yang meraih

juara II pada cabang lari 400 meter.

Kepala MTsN Sumberagung Hj Sri Pangatun SPd mengung-

kapkan, prestasi yang diraih 2 siswanya tersebut diharapkan

mampu memicu prestasi siswa lainnya di berbagai bidang.

"Kami akan terus mendorong semua potensi yang ada pada

siswa untuk berprestasi dalam berbagai bidang. Dua siswa

berprestasi ini tentunya sangat membanggakan, namun kami

tak ingin cepat berpuas diri," katanya, Rabu (5/3).

Ragil Fajar Dewantoro, mampu menorehkan prestasi pada

cabang pencak silat kelas B (44-47kg) sebagai juara I. Pada

babak final, siswa yang saat ini duduk di kelas IX ini berhasil

mengalahkan peserta dari SMP Pundong.

Sedangkan di cabang lari 400 meter putra yang dilang-

sungkan di Stadion Sultan Agung Bantul, Yahya Muhammad

Nur, siswa kelas VII MTsN Sumberagung ini, berhasil meraih

juara II. (Can)-d

WISMA PSSI SIAP DIGUNAKAN

KR-Adhitya Asros

Menpora KRMT Roy Suryo (membungkuk) saat meninjau lapangan futsal di kom-

pleks Wisma PSSI Ir Soeratin Sosrosoegondo didampingi Ketum PSSI Pusat Prof

Djohar Arifin Husin (kedua dari kiri) dan pengurus PSSI DIY.

KR-Istimewa

Dua pelajar MTsN Sumberagung didampingi guru de-

ngan trofi yang diperolehnya.

WISMA PSSI BISA UNTUK MESS

PSIM Datangkan Pemain LagiYOGYA (KR) - PSIM Yogyakarta menda-

tangkan sejumlah pemain dari luar daerah lagi

untuk memenuhi kebutuhan tim dalam meng-

hadapi Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia

musim ini. Keputusan ini diambil dalam perte-

muan manajemen bersama tim teknis di Kom-

pleks Wisma PSSI, Rabu (5/3) kemarin.

Untuk posisi striker, mendatangkan pemain

asal Persikasi Bekasi, Luki dan Syaiful Arif asal

Sleman United. Pada posisi sama, PSIM mem-

punyai tambahan alternatif pemain setelah

Engkus Kuswaha memutuskan untuk berga-

bung. Pada posisi ini, pemain yang sudah ada

sekarang jumlahnya masih minim. Terlebih

setelah Martinus Novianto dipanggil Timnas

Indonesia U-19.

Untuk posisi gelandang, hari ini ini dijad-

walkan pemain asal Persita Tangerang, Andi

Kurniawan. Sedangkan defender PSIM musim

lalu, Eko Pujianto yang dipanggil lagi, sudah

merapat. Eko kemungkinan besar akan kem-

bali jadi andalan di blok pertahanan PSIM

dalam menghadapi kompitisi yang menurut

rencana diputar 15 April mendatang.

"Tapi mereka yang dipanggil tidak secara

otomatis direkut. Mereka tetap akan dilihat du-

lu kualitasnya. Jadi tetap menjalani proses se-

leksi seperti pemain lainnya. Jika memang la-

yak dan sesuai kebutuhan tim, baru kita re-

komendasikan untuk direkrut," ungkap salah

satu anggota Tim Teknis PSIM Seto Nurdiyan-

tara kepada KR, kemarin.

Sementara, Manajemen PSIM Yogya akhir-

nya mulai bisa bernapas lega terkait kepastian

penggunaan Wisma PSSI sebagai mess pemain-

nya. Setelah diresmikan, Rabu (5/3), Menpora

Roy Suryo langsung menyerahkan pengelolaan

kepada Pemerintah Kota Yogya.

"Mau digunakan untuk PSIM tak masalah,

mangga saja. Kalau memang dalam surat ke-

kancingan seperti itu, nantinya Pemkot Yogya

yang akan mengurusnya," imbuhnya.

Menanggapi keputusan Menpora menyerah-

kan pengelolaan Wisma PSSI kepada Pemkot

Yogya, Walikota Yogya Haryadi Suyuti meng-

aku masih akan berkoordinasi dengan Asprov

PSSI DIY yang juga ikut mengurus wisma

tersebut. (Jan/R-3)-d

SIAP TANDING DI BOYOLALI DAN BABEL

Petinju Kulonprogo Matangkan LatihanWATES (KR) - Dua pe-

tinju profesional Kulonprogo

dari Satria Menoreh BC siap

bertanding di Boyolali dan

Pangkal Pinang Bangka Beli-

tung (Babel). Heri Andriyan-

to akan menghadapi Didit

Panser dari Kodam Siliwangi

Bandung, dalam Kejurnas

Tinju kelas ringan 61,2 kg di

Pangkal Pinang 15 Maret.

Sedangkan Hendy dalam

tinju Ampro perebutan sa-

buk emas Bupati Boyolali

untuk kelas Ringan Junior

58,8 kg akan melawan Ilham

dari Dirgantara Lanud Adi-

sutjipto Yogyakarta 8 Maret,

di Boyolali.

Pelatih sasana tinju Satria

Menorah, Ferry Kuahaty

menyatakan kedua petinju

saat ini tengah mematang-

kan latihannya. Ini meru-

pakan pertandingan awal di

tahun 2014. Promotor Titus

DS Promotion Indonesia

Boxing dari Tangerang

Banten berjanji akan mengu-

payakan even tinju yang

lebih bergengsi bagi kedua

petinju tesebut setelah me-

nunjukkan prestasinya.

"Untuk menyiapkan kedua

petinju tersebut kami men-

dapatkan dukungan dari be-

berapa pengusaha rumah

makan di Pengasih. Saya

berharap KONI dan SKPD

Kulonprogo juga memberi-

kan perhatian terhadap per-

kembangan prestasi petinju-

nya tersebut," ujar Ferry,

Rabu (5/3). (Wid)-d

8 TIM SIAP BERLAGA

Jumat, FF Proliga di Among RagaYOGYA (KR) - Pengda PBVSI Yogyakarta

siap menggelar babak final four (FF) II kom-

petisi Voli BSI Proliga 2014 di GOR Among

Raga Yogya, mulai Jumat (7/3) hingga Minggu

(9/3). Sedangkan Kamis (6/3) sore ini akan dige-

lar pertemuan teknik peserta di Hotel Melia

Purosani, Yogyakarta.

Panitia penyelenggara Wasil Nuri yang juga

Special Reffree Commision (SRC) kepada KR

Rabu (5/3) mengatakan, dari empat tim putra

dan empat tim putri yang akan berlaga di Yog-

ya, hingga kemarin sudah datang lima tim.

Yaitu tim putra-putri Jakarta Pertamina, tim

putri Jakarta Popsivo PGN dan putra-putri

Jakarta Elektrik PLN. Sedangkan tim lainnya

menyusul hari ini.

"Tim-tim yang akan terjun di babak final four,

Kamis ini sudah datang semuanya di Yogya.

Sekaligus akan melakukan latihan resmi,"

tegas Wasil.

Mengenai persiapan tuan rumah, Wasil

menambahkan Pengda PBVSI DIY bersama

panitia Proliga dari PP PBVSI hingga saat ini

sudah tidak ada kendala lagi. Peralatan berupa

karpet, net dan bola sudah siap, sehingga la-

pangan sudah bisa digunakan. Laga hari perta-

ma, Jumat (7/3) ada empat pertandingan.

Jadwal Final Four : Jumat (7/3) pukul

14.30: Putra Surabaya Samator vs Palembang

Bank Sumsel. Putra Jakarta Pertamina vs

Jakarta Elektrik PLN. Putri Jakarta Perta-

mina vs Jakarta Elektrik PLN. Putri Manok-

wari Valeria vs Jakarta PGN Popsivo.

Sabtu (8/3) pukul 13.00: Putra Jakarta

Pertamina vs Palembang Bank Sumsel. Putra

Surabaya Samator vs Jakarta Elektrik PLN.

Putri Jakarta Pertamina vs Jakarta PGN

Popsivo. Putri Manokwari Valeria vs Jakarta

Elektrik PLN. Minggu (9/3) pukul 12.30: Pu-

tra Jakarta Elektrik PLN vs Palembang Bank

Sumsel. Putra Surabaya Samator vs Jakarta

Pertamina. Putri Jakarta Pertamina vs Manok-

wari Valeria. Putri Jakarta PGN Popsivo vs

Jakarta Elektrik PLN. (Rar)-d

KR-Devid Permana

Coach Indra Sjafri saat memberi arahan peserta 'coach-

ing clinic'.

KR-Adhitya Asros

Para pemain Persiba tengah menjalani latihan rutin.