Top Banner
KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIKAN TINGGI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER PALCOMTECH SKRIPSI ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO PADA PENINGKATAN MINAT BELAJAR MAHASISWA STMIK PALCOMTECH Diajukan oleh : 1. Neta Noviana / 021150007 2. Nico Putratama Wijaya / 021150009 Untuk Memenuhi Sebagian Dari Syarat-Syarat Guna Mencapai Gelar Sarjana Komputer PALEMBANG 2019
115

ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

May 28, 2019

Download

Documents

hoangdang
Welcome message from author
This document is posted to help you gain knowledge. Please leave a comment to let me know what you think about it! Share it to your friends and learn new things together.
Transcript
Page 1: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIKAN TINGGI

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

PALCOMTECH

SKRIPSI

ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO

PADA PENINGKATAN MINAT BELAJAR MAHASISWA

STMIK PALCOMTECH

Diajukan oleh :

1. Neta Noviana / 021150007

2. Nico Putratama Wijaya / 021150009

Untuk Memenuhi Sebagian Dari Syarat-Syarat

Guna Mencapai Gelar Sarjana Komputer

PALEMBANG

2019

Page 2: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

ii

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIKAN TINGGI

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

PALCOMTECH

HALAMAN PENGESAHAN PEMBIMBING SKRIPSI

NAMA / NPM : 1. NETA NOVIANA / 021150007

2. NICO PUTRATAMA WIJAYA / 021150009

PROGRAM STUDI : SISTEM INFORMASI

JENJANG PENDIDIKAN : STRATA SATU (S1)

KONSENTRASI : PEMROGRAMAN DAN DESAIN

JUDUL : ANALISA PENGARUH KEPUASAN

PENGGUNA EDMODO PADA

PENINGKATAN MINAT BELAJAR

MAHASISWA STMIK PALCOMTECH

Palembang, 23 Januari 2019 Mengetahui,

Pembimbing, Ketua,

Febria Sri Handayani, S.Kom., M.Kom. Benedictus Effendi, S.T., M.T.

NIDN : 0207028501 NIP : 09.PCT.13

Page 3: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

iii

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIKAN TINGGI

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

PALCOMTECH

HALAMAN PENGESAHAN PENGUJI SKRIPSI

NAMA / NPM : 1. NETA NOVIANA / 021150007

2. NICO PUTRATAMA WIJAYA / 021150009

PROGRAM STUDI : SISTEM INFORMASI

JENJANG PENDIDIKAN : STRATA SATU (S1)

KONSENTRASI : PEMROGRAMAN DAN DESAIN

JUDUL : ANALISA PENGARUH KEPUASAN

PENGGUNA EDMODO PADA

PENINGKATAN MINAT BELAJAR

MAHASISWA STMIK PALCOMTECH

Tanggal : 23 Januari 2019 Tanggal : 23 Januari 2019

Penguji 1, Penguji 2,

Atin Triwahyuni, S.T., M.Eng. Eka Hartati, S.Kom., M.Kom.

NIDN : 0215028002 NIDN : 0226119002

Menyetujui,

Ketua,

Benedictus Effendi, S.T., M.T.

NIP : 09.PCT.13

Page 4: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

iv

Motto :

” Orang-orang yang sukses telah belajar membuat diri

mereka melakukan hal yang harus dikerjakan ketika hal

itu memang harus dikerjakan, entah mereka menyukainya

atau tidak.”

Kupersembahkan kepada :

- Allah SWT

- Kedua orang tua tercinta

- Saudara-saudariku tersayang

- Dosen pembimbing

- Sahabat-sahabatku

Page 5: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

v

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah

memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga dapat menyelesaikan skripsi

dengan judul “ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO

PADA PENINGKATAN MINAT BELAJAR MAHASISWA STMIK

PALCOMTECH”. Sebagai syarat untuk menyelesaikan Program Sarjana (S1)

Jurusan Sistem Informasi STMIK PalComTech Palembang.

Dalam penulisan skripsi ini tidak lepas dari hambatan dan rintangan, akan

tetapi berkat bantuan dari berbagai pihak, maka segala macam hambatan dapat

teratasi, untuk itu penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus

kepada :

1. Bapak Benedictus Effendi, S.T., M.T., selaku Ketua STMIK PalComTech

Palembang.

2. Bapak D. Tri Octafian, S.Kom., M.Kom., selaku pembantu Ketua 1 STMIK

PalComTech Palembang.

3. Bapak Andri Saputra, S.Kom., M.Kom., selaku Ketua Program Studi Sistem

Informasi STMIK PalComTech Palembang.

4. Ibu Febria Sri Handayani, S.Kom., M.Kom., selaku Pembimbing Skripsi.

5. Para staf dan karyawan STMIK PalComTech Palembang, terima kasih telah

membantu dalam penyusunan laporan Skripsi ini.

6. Kepada orang tua terima kasih atas kasih sayang, perhatian dan dukungannya.

Doa bapak dan ibu memberikan kekuatan untuk meraih cita-cita di hari esok.

Page 6: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

vi

7. Semua pihak yang selalu berdoa untuk keberhasilan penulis yang tidak dapat

penulis sebutkan satu persatu, terima kasih atas segala bantuannya.

Palembang, 23 Januari 2019

Penulis

Page 7: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

vii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................................. i

HALAMAN PENGESAHAN PEMBIMBING ................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN PENGUJI ........................................................... iii

HALAMAN MOTTO DAN PERSEMBAHAN ................................................ iv

KATA PENGANTAR ............................................................................................ v

DAFTAR ISI ........................................................................................................ vii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xi

DAFTAR TABEL ............................................................................................... xii

DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... xiv

ABSTRAK ............................................................................................................ xv

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang ................................................................................................ 1

1.2. Rumusan Masalah ........................................................................................... 5

1.3. Ruang Lingkup Penelitian .............................................................................. 5

1.4. Tujuan Penelitian ............................................................................................ 6

1.5. Manfaat Penelitian .......................................................................................... 7

1.5.1. Manfaat Bagi Tempat Penelitian ........................................................ 7

1.5.2. Manfaat Bagi Akademik ..................................................................... 7

1.5.3. Manfaat Bagi Peneliti ......................................................................... 7

1.6. Sistematika Penelitian ..................................................................................... 8

Page 8: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

viii

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Profil STMIK PalComTech .......................................................................... 10

2.1.1. Sejarah STMIK PalComTech ........................................................... 10

2.1.2. Visi dan Misi .................................................................................... 12

2.1.3. Struktur Organisasi ........................................................................... 13

2.1.4. Pembagian Tugas dan Wewenang .................................................... 15

BAB III TINJAUAN PUSTAKA

3.1. Landasan Teori ..................................................................................................... 18

3.1.1. Analisa ...................................................................................................... 18

3.1.2. Kepuasan Pengguna (User Satisfaction) .............................................. 18

3.1.3. Edmodo ..................................................................................................... 18

3.1.4. Minat Belajar ........................................................................................... 21

3.1.5. Kuesioner ................................................................................................. 21

3.2. Penelitian Terdahulu ............................................................................................ 22

3.3. Kerangka Penelitian ............................................................................................. 29

BAB IV METODE PENELITIAN

4.1. Lokasi dan Waktu Penelitian ........................................................................ 33

4.1.1. Lokasi ............................................................................................... 33

4.1.2. Waktu Penelitian ............................................................................... 37

4.2. Jenis Data .............................................................................................................. 37

4.2.1. Data Primer .............................................................................................. 37

4.2.2. Data Sekunder .......................................................................................... 38

4.3. Teknik Pengumpulan Data .................................................................................. 38

Page 9: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

ix

4.4. Jenis Penelitian ............................................................................................. 39

4.5. Metode Penelitian ................................................................................................ 40

4.5.1 Model Kepuasan Pengguna (User Satisfaction) Green and Pearson 40

4.5.2 Teknik Pengambilan Sampel ................................................................. 41

4.5.3 Variabel Penelitian ............................................................................ 44

4.5.4 Instrumen Penelitian ......................................................................... 46

4.5.5 Instrumen Minat Belajar ................................................................... 50

4.5.6 Skala Pengukuran ............................................................................. 50

4.6. Uji Instrumen ........................................................................................................ 52

4.6.1. Uji Reliabilitas ......................................................................................... 52

4.6.2. Uji Validitas ............................................................................................. 52

4.6.3. Uji Normalitas ................................................................................... 53

4.6.4. Uji Linearitas .................................................................................... 53

4.6.5. Analisa Path (Path Analyze) ............................................................. 54

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Responden ........................................................................................... 55

5.1.1. Responden ................................................................................................ 55

5.1.2. Analisis Data Penelitian Berdasarkan Hasil Kuesioner ..................... 58

5.2. Pembahasan .................................................................................................. 68

5.2.1. Uji Reliabilitas dan Validitas ............................................................ 68

5.2.2. Uji Asumsi Klasik ............................................................................. 72

5.2.3. Uji Normalitas ................................................................................... 75

5.2.4. Analisa Korelasi ................................................................................ 76

Page 10: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

x

5.2.5. Uji Simultan (Uji F) .......................................................................... 78

5.2.6. Uji Parsial (Uji T) ............................................................................. 80

5.2.7. Analisa Jalur (Path Analyxe) ............................................................ 83

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan .................................................................................................. 94

6.2. Saran ............................................................................................................ 95

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ xvii

HALAMAN LAMPIRAN .................................................................................. xxi

Page 11: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xi

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1. Grafik Hasil Kuesioner Survey Awal .............................................. 4

Gambar 1.2. Hubungan Antar Variabel pada Path Analyze ................................. 6

Gambar 2.1. Struktur Organisasi Yayasan STMIK PalComTech ...................... 14

Gambar 3.1. Kerangka Penelitian ....................................................................... 30

Gambar 4.1. Halaman Home Edmodo ................................................................ 33

Gambar 4.2. Halaman Apa yang Jatuh Tempo ................................................... 34

Gambar 4.3. Halaman Kemajuan ....................................................................... 34

Gambar 4.4. Halaman Perpustakaan .................................................................. 35

Gambar 4.5. Halaman Pesan .............................................................................. 36

Gambar 4.6. Menu Notifikasi ............................................................................. 36

Gambar 4.7. Model Green dan Pearson .............................................................. 41

Gambar 4.8. Path Analyze Penelitian ................................................................. 54

Gambar 5.1. Distribusi Responden ..................................................................... 56

Gambar 5.2. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ................... 57

Gambar 5.3. Karakteristik Responden Berdasarkan Program Studi .................. 58

Gambar 5.4. Grafik Hasil Interpretasi Kuesioner ............................................... 68

Gambar 5.5. Gambaran Sub-Struktural 1 ........................................................... 87

Gambar 5.6. Grafik Besarnya Koefisien Jalur .................................................... 92

Gambar 5.7. Path Analyze X terhadap Y dan dampaknya terhadap Z ............... 93

Page 12: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1. Kriteria Interpretasi Skor Para Ahli ..................................................... 2

Tabel 1.2. Tabel Survey Awal .............................................................................. 2

Tabel 3.1. Penelitian Terdahulu .......................................................................... 22

Tabel 4.1. Hasil Perhitungan Sampel Menurut Strata ........................................ 44

Tabel 4.2. Definisi Konstruk Variabel Penelitian User Satisfaction .................. 45

Tabel 4.3. Definisi Konstruk Variabel Penelitian Minat Belajar ....................... 45

Tabel 4.4. Dimensi Green Pearson dan Minat Belajar ...................................... 47

Tabel 4.5. Skor Skala Likert ............................................................................... 51

Tabel 5.1. Deskripsi Kuesioner Responden ....................................................... 55

Tabel 5.2. Proporsi Responden ........................................................................... 56

Tabel 5.3. Distribusi Jawaban Responden .......................................................... 58

Tabel 5.4. Kriteria Interpretasi Skor Para Ahli ................................................... 63

Tabel 5.5. Interpretasi Item Pertanyaan Kuesioner ............................................ 64

Tabel 5.6. Cronbach’s Alpha .............................................................................. 69

Tabel 5.7. Hasil Uji Reliabilitas ......................................................................... 69

Tabel 5.8. Hasil Uji Validitas Kuesioner ............................................................ 70

Tabel 5.9. Tabel Anova ...................................................................................... 73

Tabel 5.10. Uji Normalitas ................................................................................. 76

Tabel 5.11. Hasil Uji Korelasi ............................................................................ 76

Tabel 5.12. Hasil Uji - F ..................................................................................... 79

Tabel 5.13. Hasil Uji - F ..................................................................................... 79

Tabel 5.14. Hasil Uji - T ..................................................................................... 80

Page 13: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xiii

Tabel 5.15. Hasil Uji - T ..................................................................................... 82

Tabel 5.16. Tabel Summary ................................................................................ 83

Tabel 5.17. Anova .............................................................................................. 84

Tabel 5.18. Coefficients ...................................................................................... 85

Tabel 5.19. Tabel Summary ................................................................................ 87

Tabel 5.20. Tabel Anova .................................................................................... 88

Tabel 5.21. Coefficients ...................................................................................... 88

Tabel 5.22. Kategori Hubungan Pengaruh Variabel yang diteliti ...................... 91

Tabel 5.23. Koefisien Jalur Path Analyze .......................................................... 93

Page 14: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

1. Lampiran 1. Form Topik dan Judul Skripsi (Fotocopy)

2. Lampiran 2. Surat Balasan Riset (Fotocopy)

3. Lampiran 3. Form Konsultasi Bimbingan (Fotocopy)

4. Lampiran 4. Surat Pernyataan Ujian Skripsi (Fotocopy)

5. Lampiran 5. Form Revisi Ujian Pra Sidang (Fotocopy)

6. Lampiran 6. Form Revisi Ujian Kompre (Asli)

7. Lampiran 7. Hasil Perhitungan SPSS (Asli)

Page 15: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xv

ABSTRACT

NETA NOVIANA and NICO PUTRATAMA WIJAYA. The Analyze of User

Satisfaction Effects of Edmodo in Increasing Interest in Learning of STMIK

PalComTech Students.

The searchers researched at STMIK PalComTech under the title “The

Analyze of User Satisfaction Effects of Edmodo in Increasing Interest in Learning

of STMIK PalComTech Students”. As one of the E-learning which used at STMIK

PlaComTech, Edmodo is needed to be analyzed in order to know whether are able

to influence user satisfaction and how the influence for the study interest of the

students. The purpose of this research are to identify the factors influencing user

satisfaction and the influence to the study interest of the students. The methods of

this research are using Green-Pearson method which contains of five characters,

they are ease of use, customization, download delay, content, and user satisfaction.

The analyze path test that has been done obtained the results of the path coefficients

on each variable as follows, ease of use variable on user satisfaction of 0,394 is

stated strong, customization variable on user satisfaction of 0,123 is stated to be

moderate, download delay variable on user satisfaction is 0,058 declared weak, the

content variable for user satisfaction of 0,176 is stated as medium, ease of use

variable towards learning interest variable is -0,088 with total path coefficient

0,081 expressed weak, customization variable towards learning interest variable is

0,033 with total path coefficient 0,086 expressed weak, download delay variable

towards the interest in learning interest is 0,235 with the total path coefficient of

0,26 stated medium, the content variable of the learning interest variable is 0,023

with the total path coefficient of 0,099 declared weak, the user satisfaction variable

for the learning interest variable is 0,431 declared strong.

Keywords: Green-Pearson, Path Analyze, Coefficient Path, User Satisfaction,

Interest of Study.

ABSTRAK

Page 16: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xvi

NETA NOVIANA dan NICO PUTRATAMA WIJAYA. Analisa Pengaruh

Kepuasan Pengguna Edmodo pada Peningkatan Minat Belajar Mahasiswa STMIK

PalComTech.

Peneliti melakukan penelitian di STMIK PalComTech dengan judul

“Analisa Pengaruh Kepuasan Pengguna Edmodo pada Peningkatan Minat Belajar

Mahasiswa STMIK PalComTech”. Sebagai salah satu E-learning yang digunakan

di STMIK PalComTech, Edmodo perlu dilakukan analisa untuk menilai apa yang

dapat mempengaruhi kepuasan pengguna dan bagaimana pengaruhnya terhadap

minat belajar mahasiswa. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi faktor-

faktor yang memengaruhi kepuasan pengguna Edmodo dan dampaknya terhadap

minat belajar mahasiswa. Metode penelitian ini menggunakan User Satisfaction

dengan model Green-Pearson yang terdiri dari lima kriteria yaitu ease of use,

cuztumozation, download delay, content, dan user satisfaction. Dari uji path

analyze yang telah dilakukan diperoleh hasil besarnya koefisien jalur pada setiap

variable sebagai berikut, variabel ease of use terhadap user satisfaction sebesar

0,394 dinyatakan kuat, variabel cuztomization terhadap user satisfaction sebesar

0,123 dinyatakan sedang, variabel download delay terhadap user satisfaction

sebesar 0,058 dinyatakan lemah, variabel content terhadap user satisfaction sebesar

0,176 dinyatakan sedang, variabel ease of use terhadap variabel minat belajar

sebesar -0,088 dengan total koefisien jalur 0,081 dinyatakan lemah, variabel

customization terhadap variabel minat belajar sebesar 0,033 dengan total koefisien

jalur 0,086 dinyatakan lemah, variabel download delay terhadap variabel minat

belajar sebesar 0,235 dengan total koefisien jalur 0,26 dinyatakan sedang, variabel

content terhadap variabel minat belajar sebesar 0,023 dengan total koefisien jalur

0,099 dinyatakan lemah, variabel user satisfaction terhadap variabel minat belajar

sebesar 0,431 dinyatakan kuat.

Kata kunci: Green-Pearson, Path Analyze, Koefisien Jalur, Kepuasan

Pengguna, Minat Belajar.

DAFTAR PUSTAKA

Page 17: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xvii

Achmadi, Rahmat Nur, Agus Maulana Hidayat. 2018. Pengaruh Brand Image

Terhadap Keputusan Pembelian Produk Honda Beat Di Kota Bandung

Tahun 2017. E-Proceeding of Applied Science Vol. 4 No.1 Maret 2018.

ISSN: 2442-5826.

Ari, Lukman, dkk. 2016. Analisa Pengaruh Kualitas Website Terhadap Kepuasan

Pengguna Berdasarkan Metode Webqual 4.0 Pada Website SMAN 2 Kota

Mojokerto. JSIKA Vol. 5 No. 11 Tahun 2017. ISSN: 2338-137X.

Astuti, Siwi Puji. 2015. Pengaruh Kemampuan Awal dan Minat Belajar Terhadap

Prestasi Belajar Fisika. Jurnal Formatif Vol.5 No.1 2015. ISSN: 2088

351X.

Caraka, Rezzy Eko, Sugiarto. 2017. Path Analysis Terhadap Faktor-Faktor Yang

Mempengaruhi Prestasi Siswa. Jurnal Akuntabilitas Manajemen

Pendidikan Vol.5 No.2 September 2017. p-ISSN: 2337-7895 e-ISSN: 2461-

0550.

Dewi, Sang Ayu Nyoman Trisna, AANB Dwirandra. 2013. Pengaruh Dukungan

Manajemen Puncak, Kualitas Sistem, Kualitas Informasi, Pengguna Aktual

dan Kepuasan Pengguna Terhadap Implementasi Sistem Informasi

Keuangan Daerah Di Kota Denpasar. E-Jurnal Akuntansi Universitas

Udayana 4.1. ISSN: 2302-8556.

Handayani, Febria Sri. 2014. Pengukuran Tingkat Kepuasan Pengguna Terhadap

Web Student Portal Palcomtech. Jurnal Teknologi dan Informatika Vol. 4

No. 1 Januari 2014.

Hartati, Eka, Yanti Efendy. 2016.Pengukuran Tingkat Kepuasaan Pengguna

Website Dengan Menggunakan Metode Analisis Regresi Berganda.

Seminar Nasional APTIKOM. Oktober 2016.

Ilhami, Mohammad Faiz, Arief Laila Nugraha, Hana Sugiastu Firdaus. 2017.

Visualisasi Peta Fasilitas Penunjang Wisata Religi Kabupaten Demak

Menggunakan Aplikasi Carrymap (Studi Kasus Masjid Agung Demak dan

Makam Kadilangu). Jurnal Geodesi Undip Vol. 6 No. 4 Oktober 2017.

ISSN: 2337-845X.

Imasari, Kartika, Kezia Kurniawati Nursalin. 2011. Pengaruh Customer

Relationship Management Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada PT BCA

Tbk. Fokus Ekonomi Vol. 10 No. 3 Desember 2011. ISSN: 1412-3851.

Islami, Bunga Ilma. 2018. Pengembangan Modul Berbasis Portofolio Mata

pelajaran Sarana dan Prasarana Kelas XI APK Semester Ganjil di SMK

Muhammadiyah 1 Taman. Vol 6 No 1.

Page 18: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xviii

Kodarisman, Raden, Eko Nugroho. 2013. Evaluasi Penerapan Sistem Informasi

Manajemen Kepegawaian (SIMPEG) di Pemerintah Kota Bogor. JNTETI

Vol. 2 No. 2 Mei 2013. ISSN:2301-4156.

Kristiani, Dwi. 2016. E-Learnig Dengan Aplikasi Edmodo Di Sekolah Menengah

Kejuruan. Prosiding Seminar Nasional Multi Disiplin Ilmu & Call For

Papers Unisbank (Sendi_U) Ke-2 Tahun 2016. ISBN: 978-979-3649-96-2.

Kurniabudi, Setiawan Assegaff. 2016. Analisis Perilaku Penerimaan Edmodo Pada

Perkuliahan Dengan Model UTAUT. Teknosi Vol. 2 No. 3 Desember 2016.

ISSN: 2476-8812.

Marlindawati, Poppy Indriani. 2016. Pengukuran Tingkat Kepuasan Pengguna E-

Learning Dengan Penerapan Model End Using Computing Satisfaction

(EUCS) (StudiKasus: Univesitas Bina Darma dan STMIKMDP). Jurnal

Ilmiah MATRIK Vol. 18 No.1 April 2016.

Nandari, Bhirawa Anoraga, Bambang Eka Purnama, Sukadi. 2017. Aplikasi Sistem

Pengolaan Surat Pada Kantor Desa Jetis Lor. Indonesian Jurnal on

Computer Science-Speed. ISSN: 1979-9330(print) 2088-0154(online)

2088-0162(CDROM).

Nugroho, Anif Kurniawan., Puspita Kencana Sari. 2016. Analisis Pengukuran

Kualitas Website Tokopedia Terhadap Kepuasaan Pengguna Menggunakan

Metode Webqual 4.0. e-Proceeding of Management : Vol.3, No.3. ISSN :

2355-9357.

Oktarika, Dini. 2015. Pengaruh Pembelajaran Menggunakan Media E-Learning

Terhadap Minat Belajar Mahasiswa pada Mata Kuliah E-Learning Di

Program Studi P.TIK. Jurnal Pendidikan Imformatika dan Sains Vol. 4 No.

1 Juni 2015.

Rahmawati, Fitria, dkk. 2016.Pengembangan Perangkat Pembelajaran Fisika

Model Inkuri Terbimbing Berbantuan Videoscribe Pada Materi Kalor

Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMAN 1 Kedungwaru.

Pendidikan Sains Pascasarjana Universitas Negeri Surabaya Vol. 5 No.

2Mei 2016. ISSN: 2089-1776.

Ricardo, Rini Intansari Meilani. 2017. Impak Minat dan Motivasi Belajar Terhadap

Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran Vol. 1 No.

1 Juli 2017.

Sari, Khilmi Novita, Azis Fahtoni, Leornado Budi Hasionaln. 2016. Pengaruh

Program Corporate Social Responsibility, Perceived Quality dan Desain

Produk Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Pada Konsumen Teh Javana

Page 19: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

xix

di Kelurahan Palebon Kota Semarang). Journal Of Management. Vol.2 No.2.

ISSN : 2502-7689.

Sarjono, Haryadi. Winda Julianita. 2011. SPSS vs LISREL : Sebuah Pengantar

Aplikasi Untuk Riset. Jakarta. Salemba Empat. ISBN 978-979-061-198-6.

Supriyanto, Wahyu, Rini Iswandiri. 2017. Kecenderungan Sivitas Akademika

Dalam Memilih Sumber Referensi Untuk Penyusunan Karya Tulis Ilmiah

Di Perguruan Tinggi. Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. 13 No.

1 Juni 2017. ISSN: 2477-0361.

Sulistyani, Anis, Sugianto, Mosik. 2016. Metode Diskusi Buzz Group Dengan

Analisis Gambar Untuk Meningkatkan Minat dan hasil Belajar Siswa.

Unnes Physics Education Journal Vol. 5 No. 1 Februari 2016. ISSN: 2252-

6935.

Sumber: http://teorionline.net/populasi-dan-sampel/ diakses pada 30/11/18 jam

11.56 AM.

Supriyadi, Wahyu Wiyani, Ginanjar IndraK.N. 2017. Pengaruh Kualitas Produk

dan Brand Image Terhadap Kepuasan Pembelian. Jurnal Bisnis dan

Manajemen Vol. 4 No. 1 Januari 2017.

Slat, Andre Henri. 2013. Analisis Harga Pokok Produk Dengan Metode Full

Costing Dan Penentuan Harga Jual. Jurnal EMBA Vol. 1 No. 3 Juni 2013.

ISSN: 2303-1174.

Taradipa, Reda, Siswandari, Sri Sumaryati. 2013. Pengaruh Kombinasi Media

Pembelajaran Terhadap Minat Belajar Mahasiswa pada Mata Kuliah

Teknologi Pembelajaran Akutansi. Jupe UNS Vol. 2 No. 1 Juli 2013.

Yuliani, Oni, Joko Prasojo. 2016. Evaluasi Usability Situs Web Sistem Informasi

Akademik (Studi Kasus Pada STTNAS Yogyakarta). Prosiding Seminar

Nasional XI “Rekayasa teknologi Industri dan Informasi 2017.

Y Watopa, Elviliana. 2017. Analisis Penerapan Pengolhan Resiko Kredit Dan

Resiko Operasional Pada PT. Bank Sulut Go. Jurnal EMBA. Vol.5 No.2.

ISSN 2303-1774.

Page 20: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

STMIK PalComTech adalah salah satu institusi yang ada di Lembaga

Pendidikan PalComTech Palembang, merupakan salah satu Lembaga

Pendidikan komputer dan internet di Palembang dengan sistem belajar 100%

praktek 100% internet. Terdapat dua Program Studi didalam STMIK

PalComTech Palembang diantaranya program studi Sistem Informasi (SI)

dan program studi Teknik Informatika (TI). Mahasiswa STMIK PalComTech

pada semester ganjil tahun akademik 2018/2019 memilik sebanyak 409

mahasiswa yang terdaftar di program studi SI dan 336 mahasiswa yang

terdaftar di program studi TI serta 17 dosen program studi SI dan 14 dosen di

program studi TI yang terdata di STMIK PalComTech. Beberapa dosen dan

mahasiswa di STMIK PalComTech memanfaatkan Edmodo sebagai salah

satu media pembelajaran online (E-Learning). Untuk sebagian dosen di

STMIK PalComTech, Edmodo menjadi bagian dari proses belajar mengajar

yang dapat diakses oleh dosen dan mahasiswa kapanpun dan dimanapun yang

tujuannya menciptakan ruang bagi dosen dan mahasiswa untuk terikat

didalam ruang belajar maya dimana kegiatan belajar-mengajar dapat

dilakukan. Edmodo dapat diakses dengan link www.Edmodo.com.

Page 21: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

2

Angket evaluasi dianalisis secara deskriptif kuantitatif dengan teknik

presentase yang diperoleh berdasarkan perhitungan skor. Data angket

dihitung dengan cara:

Presentase = Jumlah Skor Total

Jumlah Skor Maksimal 𝑋 100

Sumber : Riduwan dalam Islami (2018)

Dari hasil perhitungan tersebut diperoleh kesimpulan mengenai

penilaian dari sebagai berikut:

Tabel 1.1 kriteria Interpretasi Skor Para Ahli

Presentase Kriteria Interpretasi

0% - 20% Sangat Lemah

21% - 40% Lemah

41% - 60% Cukup

61% - 80% Kuat

81% - 100% Sangat Kuat

Sumber : Riduwan dalam Islami (2018)

Berdasarkan hasil survey awal yang penulis lakukan terhadap 30

responden dari mahasiswa STMIK PalComTech yang masih aktif dan

menggunakan Edmodo di semester ganjil tahun akademik 2018/2019, 30

kuesioner tersebut layak digunakan. Dalam kuesioner terdapat 10 kriteria

dengan hasil pada tabel 1.2:

Tabel 1.2 Hasil Survey Awal

No Pertanyaan Skor Keterangan

1. Berdasarkan kemudahan pengoperasian

pada website Edmodo dinyatakan 85 “Sangat Kuat”

Page 22: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

3

No Pertanyaan Skor Keterangan

2. Berdasarkan tampilan Edmodo mudah

dikenali 83,3 “Sangat Kuat”

3. Berdasarkan kemudahan dalam membaca

tulisan pada Edmodo 87,5 “Sangat Kuat”

4. Berdasarkan struktur menu yang

disajikan pada Edmodo. 76,66 “Kuat”

5. Berdasarkan penyajian informasi pada

Edmodo Palembang dinyatakan 80,83 “Kuat”

6. Berdasarkan keragaman informasi yang

disajikan pada Edmodo dinyatakan 73,33 “Kuat”

7. Berdasarkan waktu untuk download pada

Edmodo 80 “Kuat”

8. Berdasarkan Edmodo baik untuk terus

digunakan dinyatakan 83,33 “Sangat Kuat”

9. Berdasarkan layak atau tidaknya Edmodo

sebagai media belajar dinayatak 78,33 “Kuat”

10. Berdasarkan pada kepuasan terhadap

Edmodo dinyatakan 74,16 “Kuat”

Sumber: Diolah Sendiri

Berdasarkan 10 kriteria pertanyaan, ada empat kriteria yang dinyatakan

“Sangat Kuat” yaitu berdasarkan kemudahan pengoprasian website, tampilan

yang mudah dikenali, kemudahan dalam membaca tulisan pada Edmodo, dan

pernyataan bahwa Edmodo baik untuk terus digunakan, sedangkan kriteria

lainnya dinyatakan “Kuat” yaitu berdasarkan struktur menu yang disajikan

dengan hasil 76,66%, penyajian informasi pada Edmodo sebesar 80,83%,

keragaman informasi dengan rata-rata 73,33%, kemudahan untuk download

dengan hasil rata-rata 80%, layak atau tidaknya Edmodo sebagai media

belajar dinyatakan dengan rata-rata 78,33%, dan berdasarkan kepuasan

terhadap Edmodo dengan hasil rata-rata 74,16%. Grafik dari hasil kuesioner

Survey awal dapat dilihat pada gambar 1.1.

Page 23: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

4

Sumber: (diolah sendiri)

Gambar 1.1. Grafik Hasil Kuesioner Survey Awal

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa dalam penelitian ini

pengukuran kepuasan pengguna (user satisfaction) pada Edmodo terhadap

peningkatan minat belajar mahasiswa STMIK PalComTech perlu dilakukan

karena kepuasan pengguna dalam menggunakan Edmodo dapat menjadi

pengaruh langsung ataupun tidak langsung terhadap peningkatan minat

belajar. Untuk mengukur tingkat kepuasan pengguna terhadap Edmodo di

STMIK PalComTech dapat dilakukan salah satunya dengan menggunakan

metode Green-Pearson.

Berdasarkan latar belakang diatas, maka peneliti memutuskan

mengangkat judul skripsi “Analisa Pengaruh Kepuasan Pengguna

Edmodo pada Peningkatan Minat Belajar Mahasiswa STMIK

PalComTech”.

65%

70%

75%

80%

85%

90%

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Grafik Hasil Kuesioner Survey Awal

Page 24: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

5

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian masalah yang telah dijelaskan pada latar belakang

diatas, maka dalam penelitian ini akan dibahas bagaimana cara untuk:

1. Mengukur kepuasan pengguna terhadap Edmodo.

2. Menganalisa pengaruh kepuasan pengguna Edmodo terhadap

peningkatan minat belajar mahasiswa STMIK PalComTech.

1.3. Ruang Lingkup Penelitian

Pembahasan dalam penelitian ini meliputi:

a) Perangkat lunak yang akan dianalisa adalah Edmodo dengan alamat

www.Edmodo.com.

b) Responden yang dilibatkan dalam penelitian ini adalah pengguna Edmodo

yang masihaktif pada institusi STMIK PalComTech dimana populasi

Edmodo berjumlah 230 yang terdiri dari dosen program studi Sistem

Informasi (SI) sebanyak 4 (empat) dosen, dosen program studi Teknik

Informatika (TI) sebanyak 3 (tiga) dosen, mahasiswa jurusan Sistem

Informasi (SI) 76 mahasiswa dan Teknik Informatika (TI) 147 mahasiswa

di STMIK PalComTech yang masih menggunakan Edmodo di semester

ganjil tahun ajaran 2018/2019.

c) Model user satisfaction Green-Pearson dimana memiliki 4 variabel yaitu:

kemudahan (ease of use), personalisasi (customization), kecepatan akses

pada aplikasi (download delay), penyajian informasi (content).

d) Teknik sampling yang digunakan yaitu disproportionate stratified random

sampling dan rumus rata-rata bertingkat.

Page 25: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

6

e) Bentuk skala pengukuran yang diterapkan menggunakan satuan skala

Likert dengan 4 pilihan jawaban tanpa pilihan “netral”.

f) Metode analisis data menggunakan uji validitas, uji reabilitas, dan analisis

jalur (path analyze) untuk menganalisis hubungan antar variabel kepuasan

pengguna Edmodo yang berpengaruh pada peningkatan minat belajar

mahasiswa STMIK PalComTech. Agar lebih jelasnya dapat dilihat pada

gambar 1.1:

Sumber: DiolahSendiri

Gambar 1.2 Hubungan antar variabel pada path analyze

g) Aplikasi pengolahan data yang digunakan adalah SPSS Versi 22.

1.4. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh kepuasan

pengguna (user satisfaction) dari Edmodo terhadap peningkatan minat belajar

mahasiswa STMIK PalComTech. Adapun hasil pengukuran dan Analisa

tersebut akan dilaporkan kepada bagian akademik untuk menjadi

rekomendasi bagi pengajar dalam memanfaatkan Edmodo sebagai media E-

Page 26: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

7

Learning untuk meningkatkan minat belajar mahasiswa, selain itu semua

komponen yang dinilai sudah baik juga dapat dijadikan rekomendasi bagi

pihak STMIK PalComTech untuk tetap menggunakan Edmodo sebagai

media E-Learning.

1.5. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi tempat penelitian,

akademik, dan peneliti sendiri meliputi:

1.5.1. Manfaat Bagi Tempat Penelitian

Dapat dijadikan referensi bagi pihak STMIK PalComTech

dalam memanfaatkan Edmodo sebagai media pembelajaran online

dalam meningkatkan minat belajar mahasiswa.

1.5.2. Manfaat Bagi Akademik

a) Sebagai referensi bagi peneliti selanjutnya dalam pembuatan

laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dan laporan Skripsi,

khususnya mahasiswa STMIK PalComTech.

b) Dapat menambah pengetahuan bagi pihak yang melakukan

penelitian sebagai informasi untuk penelitian.

1.5.3. Manfaat Bagi Peneliti

a) Mendapatkan penerapan ilmu baru dan kemampuan menganalisis

sebuah website.

b) Melatih kesiapan mental dalam menghadapi dunia kerja yang

sesungguhnya.

Page 27: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

8

c) Memberikan peningkatan keahlian profesi sehingga

menumbuhkan rasa percaya diri.

1.6. Sistematis Penulisan

Penulisan laporan skripsi terdiri dari enam bab dengan sistematika

sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Pendahuluan memuat latar belakang, perumusan masalah,

batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian mengenai

analisis pengaruh kepuasan pengguna edmodo pada peningkatan

minat belajar mahasiswa STMIK PalComTech.

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

Gambaran umum perusahaan memuat uraian tentang sejarah

perusahaan, visi dan misi perusahaan, struktur organisasi

perusahaan, serta uraian tugas dan wewenang masing-masing

divisi/departemen dimana riset dilakukan.

BAB III TINJAUAN PUSTAKA

Tinjauan pustaka memuat uraian teori-teori yang mendukung

pembuatan skripsi dan hasil penelitian terdahulu yang terkait

dengan penelitian.

BAB IV METODE PENELITIAN

Metode penelitian memuat pembahasan tentang lokasi dan

waktu penelitian, jenis data yang digunakan dan teknik

pengumpulan data.

Page 28: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

9

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil dan pembahasan memuat implementasi hasil dan

pembahasan sesuai dengan pembuatan analisis pada bab

sebelumnya beserta penjelasannya.

BAB VI PENUTUP

Penutup memuat kesimpulan yang diperoleh selama

perancangan dan pembuatan sistem berdasarkan hasil dan

pembahasan serta berisi saran yang berkaitan dengan

pengembangan sistem ini di masa yang akan datang.

Page 29: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

10

BAB II

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Profil STMIK PalComTech

2.1.1. Sejarah STMIK PalComTech

Yayasan Pendidikan PalComTech di dirikan dengan akte notaris

Anwar Junaidi, S.H nomor: 61 tanggal 18 Mei 2006, keberadaan dan

pengembangannya tidak terlepas dari tujuan dan cita-cita lembaga

pendidikan komputer dan internet professional yang telah dibina oleh

CV. PalComTech.

Sebagai organisasi induk yang pertama melalui aktivitas lembaga

pendidikan komputer dan internet PalComTech yang lahir pada

tanggal 10 Maret 2003, adalah perusahaan yang bergerak dibidang jasa

dan penjualan yang terdiri dari berbagai unit usaha yang bergerak

bersama sebagai aset atau modal perusahaan, berdasarkan keinginan

untuk menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas yang

mampu menghadapi persaingan baik dari dalam maupun dari luar serta

mampu bersaing di dalam dunia kerja.

Sehingga esensi dan eksistensinya tidak terlepas untuk

menjalankan program pendidikan 100% praktik dan 100% internet

guna menghasilkan lulusan yang mampu bersaing memenuhi

kebutuhan sumber daya manusia dalam dunia usaha dan dunia industri

Page 30: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

11

serta turut mencerdaskan kehidupan dan kesejahteraan bangsa

Indonesia.

Kemajuan penglolaan dibidang pendidikan komputer dan

internet PalComTech palembang, ditandai dengan diperolehnya

kesepakatan alih kelola Yayasan Pendidikan Siguntang Mahameru

Palembang kepada Yayasan Pendidikan PalComTech Palembang pada

tanggal 24 April 2006. Sesuai dengan kesepakatan alih kelola kedua

yayasan tersebut, Yayasan Pendidikan PalComTech menyampaikan

permohonan perubahan badan hukum penyelenggara dan perubahan

nama perguruan tinggi kepada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi

Departemen Pendidikan Nasional di Jakarta.

Pada tanggal 08 Juni 2006 Menteri Pendidikan Nasional

Republik Indonesia dan Keputusan nomor: 77/D/O/2006 dan nomor:

78/D/O/2006 tentang alih kelola yayasan atau Badan Hukum

Penyelenggara dan Perubahan Nama Sekolah Tinggi Manajemen

Informatika dan Komputer (STMIK) Mahameru dan Politeknik

Mahameru Palembang yang diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan

PalComTech di Palembang.

Kehadiran Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan

Komputer (STMIK) PalComTech Palembang adalah tetap untuk

menyelenggarakan Pendidikan dengan konsep 100% Praktik 100%

internet yang professional berbasis kompetensi (Pengetahuan Keahlian

Page 31: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

12

dan Kepribadian) yang syarat akan muatan kecerdasan emosional, dan

kecerdasan spiritual bagi masyarakat yang ingin memenuhi kebutuhan

akan ilmu pengetahuan dan teknologi berdasarkan norma dan kaidah

keilmuan dalam rangka pelaksanaan otonomi kampus (kebebasan

akademik, kebebasan mimbar akademik, dan otonomi keilmuan).

2.1.2. Visi dan Misi

Visi STMIK PalComTech:

STMIK PalComTech menjadi perguruan tinggi bidang

manajemen informasi dan komputer yang berbasis enterpreneurship

dan berdaya saing di tingkat nasional.

Misi STMIK PalComTech:

1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi dibidang manajemen formasi

dan komputer yang berbasis enterpreneurship dan berdaya saing di

tingkat nasional.

2. Melaksanakan penelitian untuk berkontribusi dalam

pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang

manajemen informatika dan komputer.

3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat di bidang

manajemen informatika dan komputer.

4. Menjadi wadah bagi aktivitas akademik untuk mengembangkan

diri, berprestasi dan mencapai masa depan yang lebih baik.

Page 32: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

13

2.1.3. Struktur Organisasi

Struktur organisai dalam suatu perusahaan adalah suatu hal yang

penting, karena dengan adanya struktur tersebut maka setiap karyawan

dapat mengetahui posisi jabatannya, sehingga tidak terjadi masalah

dalam alur kerja di perusahaan tersebut.

Berikut dapat dilihat struktur organisai dari Yayasan STMIK

PalComTech Palembang:

Page 33: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

14

Sumber : Kepala BAAK STMIK PalComTech

Gambar 2.1 Struktur Organisasi Yayasan STMIK PalComTech

Page 34: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

15

2.1.4. Pembagian Tugas dan Wewenang

Berikut ini adalah pembagian tugas dan wewenang berdasarkan

struktur organisasi yang sudah ada:

1. Ketua Yayasan

Melaksanakan kepengurusan yayasan untuk kepentingan dan

tujuan yayasan serta berhak mewakili yayasan baik di dalam

maupun di luar lembaga.

2. Ketua STMIK

Memimpin proses pendidikan dan pengajaran, penelitian dan

pengabdian kepada masyarakat, pembinaan sivitas akademika

STMIK PalComTech serta membina hubungan baik dengan

stakeholder.

3. Managing Director

Menyelenggarakan kegiatan operasional non akademik meliputi

sarana prasarana, sales dan marketing, keuangan, dan customer

care.

4. Pembantu Ketua I

Memimpin pelaksanaan dan pengembangan Tridharma Penguruan

Tinggi.

Page 35: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

16

5. Pembantu Ketua II

Memimpin pelaksanaan dan pengembangan pengelola

administratif, pengarsipan data dan dokumen akademik di STMIK

PalComTech.

6. Pembantu Ketua III

Memimpin pelaksanaan dan pengembangan mahasiswa dan

alumni, pengembangan enterpreneurship serta hubungan dengan

dunia usaha, industri dan kemasyarakatan.

7. Senat STMIK

Merumuskan kebijakan akademik, penilai prestasi, kecakapan

akademik, kepribadian sivitas akademika, norma dan tolak ukur

penyelenggaraan pendidikan tinggi serta pengembangan STMIK

PalComTech.

8. Ketua Program Studi

Menyelenggarakan kegiatan pengajaran, penelitian dan

pengabdian masyarakat di program studi.

9. Laboran

Malayani mahasiswa dan dosen untuk kegiatan praktikum maupun

penelitian.

Page 36: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

17

10. UPT Penjaminan Mutu

Melaksanakan kewenangan sebagai konseptor, fasilitator,

pemonitor dan auditor dalam rangka penjaminan mutu di

lingkungan STMIK PalComTech.

11. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Melakukan perencanaan induk penelitian dan kegiatan pengabdian

masyarakat serta memfasilitasi penelitian dan pengabdian

masyarakat pada perguruan tinggi.

12. UPT – Sarana Prasarana

Melaksanakan kelengkapan, kesiapan, kebersihan, kenyamanan,

keindahan, dan keamanan sarana prasarana untuk menunjang

kegiatan akademik dan non akademik.

13. BAAK

Melaksanakan penyelenggaraan kegiatan administrasi akademik

dan kemahasiswaan.

14. Kemahasiswaan dan Carier Center

Melaksanakan penyelenggaraan pembinaan kemasiswaan,

pelayanan kesejahteraan mahasiswa, penyelenggaraan

pengembangan kerja sama dengan institusi lain, penyelenggaraan

pengelolaan kegiatan kemahasiswaan dan alumni.

Page 37: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

18

BAB III

TINJAUAN PUSTAKA

3.1. Landasan Teori

3.1.1. Analisa

Menurut Slat (2013), analisis data adalah proses

penyederhanaan data ke dalam bentuk yang lebih mudah dibaca dan

interpretasikan.

Menurut Nandari (2017), analisis adalah suatu tindakan

mengumpulkan, mencari dan meneliti suatu masalah yang akan

dibahas dengan jelas sehingga lebih mudah dalam memecahkan suatu

masalah.

3.1.2. Kepuasan Pengguna (User Satisfaction)

Menurut Kodarisman (2013), Kepuasan pengguna adalah

Keseluruhan evalusi dari pengalaman pengguna dalam menggunakan

sistem informasi dan dampak potensial dari sistem informasi.

Menurut Dewi (2013), Kepuasan pengguna merupakan perasaan

bersih dari senang atau tidak senang dalam menerima sistem informasi

dari keseluruhan manfaat yang diharapkan seseorang dimana perasaan

tersebut dihasilkan dari interaksi dengan sistem informasi.

3.1.3. Edmodo

Menurut Kristiani (2016), Edmodo merupakan jejaring sosial

untuk pembelajaran berbasis Learning Managent System (LMS)

Page 38: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

19

yang memberi fasilitas bagi dosen, mahasiswa tempat yang aman

untuk berkomunikasi, berkolaborasi, berbagi konten dan aplikasi

pembelajaran, pekerjaan rumah bagi mahasiswa, diskusi dalam kelas

virtual, ulangan secara online, nilai dan masih banyak lagi. Edmodo

memberikan layanan bagi dosen untuk bisa melakukan semuanya

bersama mahasiswa dalam kegiatan belajar mengajar dan juga

fasilitas bagi orang tua agar bisa memantau semua aktifitas anak-

anaknya di Edmodo dengan syarat memiliki parent code. Edmodo

merupakan sebuah situs/aplikasi yang diciptakan bagi para pendidik

agar bisa membuat kelas virtual. Edmodo ini gratis, aman dan

gampang digunakan selama pengguna bisa terhubung dengan internet.

Kristiani (2016) juga mengatakan bahwa Edmodo adalah

sebuah jawaban bagi sebuah ruang kelas virtual yang nyaman dan

aman, dikarenakan :

1. Mahasiswa dapat melakukan interaksi dalam pantauan dosennya

(bebas cyber crime dan cyber bullying).

2. Dosen dapat membatasi mahasiswa, dengan demikian ia hanya

dapat membaca dan tidak dapat berkomentar pada seisi kelas

namun ia tetap bisa berkomunikasi langsung dengan dosennya.

3. Tidak ada orang luar yang dapat masuk dan melihat kelas virtual

yang telah dibuat oleh dosen tanpa mendapat kode khusus dari

dosen yang bersangkutan.

Page 39: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

20

4. Dosen dapat memulai pertanyaan, menaruh foto atau video,

presentasi bahan ajar, yang dapat diunduh oleh mahasiswa dan

dikomentari.

5. Mahasiswa bisa kapan saja untuk mengulang materi yang

diberikan dosennya, bahkan pekerjaan rumah bisa diberikan

melalui Edmodo.

6. Mahasiswa juga bisa mengumpulkan tugasnya di Edmodo,

tinggal upload tugas tersebut. Edmodo bisa dipadukan dengan

situs lain seperti wall wisher, glogster dan lain sebagainya.

7. Dosen bisa memberi nilai dari tugas mahasiswa sebagai acuan

bagi mahasiswa.

8. Kelas atau group virtual yang dibuat seorang dosen tidak terbatas,

dosen bisa mengunggah bahan ajar untuk digunakan di tahun

ajaran berikutnya.

9. Mahasiswa bisa saling bekerja sama dengan mahasiswa lain

dalam grup yang dibentuk oleh dosennya.

10. Saat mengerjakan sebuah proyek Bersama, mereka bisa menaruh

dokumen-dokumen yang diperlukan dalam proses

pengerjaannya.

11. Edmodo memungkinkan dosen menaruh bahan ajar yang sangat

berguna bagi mahasiswa yang tidak dapat mengikuti pelajaran

atau berhalangan hadir saat melakukan tatap muka.

Page 40: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

21

12. Mahasiswa yang pendiam dapat bebas memberi komentar atau

berpendapat tanpa merasa khawatir akan dipermalukan,

sementara mahasiswa yang aktif bisa posting pertanyaan kapan

saja asalkan ia terhubung dengan internet.

13. Dosen dapat mengajarkan tata krama dan tata cara yang berlaku

di dunia maya yang perlu mahasiswa ketahui.

3.1.4. Minat Belajar

Menurut Slameto dalam Ricardo (2017), Minat belajar adalah

merupakan suatu rasa untuk menyukai atau tertarik pada suatu hal atau

aktivitas belajar tanpa ada yang menyuruh.

Menurut Astuti (2015) Minat belajar adalah perasaan senang,

suka dan perhatian terhadap usaha untuk mendapat ilmu pengetahuan.

Peneliti dalam penelitian ini menggunakan empat indikator

minat belajar menurut Safari sebagaimana yang digunakan dalam

penelitian Slameto (2017) dan Sulistyani (2016), yaitu perhatian,

ketertarikan, rasa senang, dan keterlibatan.

3.1.5. Kuesioner

Menurut Ilhami (2017) Kuesioner adalah suatu teknik

pengumpulan informasi yang memungkinkan analisis mempelajari

sikap-sikap, keyakinan, perilaku dan karakteristik beberapa orang

utama di dalam organisasi yang bisa terpengaruh oleh sistem yang

diajukan atau oleh sistem yang sudah ada.

Page 41: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

22

Menurut Imasari (2011) Kuesioner adalah teknik pengumpulan

data dengan jalan melakukan pembagian daftar pertanyaan langsung

ke objek penelitian sehingga data yang penulis kumpulkan benar-

benar sesuai dengan keadaan yang sebenarnya pada saat penelitian

berlangsung.

3.2. Penelitian Terdahulu

Penelitian terdahulu adalah penelitian yang sudah dibuat oleh peneliti

lain yang digunakan sebagai referensi penulis. Dari penelitian terdahulu,

Peneliti tidak menemukan penelitian dengan judul yang sama seperti judul

penelitian Peneliti. Namun Peneliti mengangkat beberapa penelitian sebagai

referensi dalam memperkaya bahan kajian pada penelitian Peneliti. Adapun

peneliti terdahulu dapat dilihat pada tabel 3.1. sebagai berikut:

Tabel 3.1. Penelitian Terdahulu

No Judul Peneliti Hasil Penelitian

1. Pengukuran

tingkat kepuasan

pengguna

terhadap web

student portal

PalComTech

Febria Sri

Handayani Vol.

4, No. 1, Januari

2014,

Tingkat kepuasan pengguna web

student portal PalComTech saat ini

bernilai “kuat”, diukur dari ease of

use, customization, download

delay, dan content. Hal ini terbukti

dengan hasil analisis yang

memberikan hasil positif pada

masing-masing variabel bebas

terhadap variabel terikatnya (user

Page 42: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

23

No Judul Peneliti Hasil Penelitian

satisfaction). Selain itu hasil dari

pengujian hipotesis membuktikan

bahwa tiap variabel bebas

memberikan hubungan positif

terhadap variabel terikat yakni

kepuasan pelanggan

2. Analisis Perilaku

Penerimaan

Edmodo Pada

Perkuliahan

Dengan Model

ATAUT (Studi

Kasus STIKOM

Dinamika

Bangsa)

Kurniabudi dan

Setiawan

Assegaff Vol.

02, No. 03,

Desember 2016

Hasil dari penelitian ini

menunjukkan bahwa performance

expectacy, price value dan habbit

secara signifikan mempengaruhi

behavioral intentian Analisis

Perilaku Penerimaan Edmodo

Pada Perkuliahan terhadap

penggunaan Edomo pada

perkuliahan. Namun disisi lain,

penelitian ini menemukan bahwa

effort expectancy, social influence,

hedonic motivation dan facilitation

condition tidak berpengaruh

signifikan terhadap behavioral

intention. Kemampuan model

untuk memprediksi penerimaan

Page 43: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

24

No Judul Peneliti Hasil Penelitian

penggunaan Edmodo dalam

perkuliahan cukup substansial, hal

ini ditunjukkan dengan nilai R2

sebesar 0.639 atau mendekati

0.670. Artinya kehandalan model

ini dalam memprediksi sebesar

63.9%. Berdasarkan effect size

pada model dalam penelitian ini,

habit memiliki efek yang besar

dengan nilai 0.456.

3 E-Learning

Dengan Aplikasi

Edmodo Di

Sekolah

Menengah

Kejuruan

Dwi Kristiani

ISBN : 978-

979-96-2

1. Edmodo menggunakan desain

yang hampir sama dengan

Facebook.

2. Edmodo menyediakan tempat

guru dan siswa yang aman

untuk saling berinteraksi,

berkolaborasi dan berbagi

konten. Guru juga dapat

mengirim nilai, materi, tugas

dan kuis untuk siswa.

3. Siswa dapat mengajukan

pertanyaan, meminta tugas

Page 44: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

25

No Judul Peneliti Hasil Penelitian

tambahan dan melihat nilai-

nilai mereka dan menangapi

postingan guru.

4. Guru dapat membuat

diskusi/jajak pendapat dengan

suatu topik yang telah di

posting untuk diskusi di

kalangan para siswa.

5. Guru dapat membedakan dan

individualisasi belajar melalui

penciptaan sub-kelompok

dalam kegiatan pembelajaran.

6. Setelah setiap periode

pembelajaran selesai, guru

menutup keluar jaringan dan

menciptakan yang baru untuk

pembelajaran berikutnya.

4. Pengaruh

Pembelajaran

Menggunakan

Media E-

Learning

Dini Oktarika

Vol. 4, No. 1,

Juni 2015

Berdasarkan hasil pengolahan data

penelitian yang dilakukan, secara

umum dapat disimpulkan bahwa

“terdapat pengaruh pembelajaran

menggunakan

Page 45: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

26

No Judul Peneliti Hasil Penelitian

Terhadap Minat

Belajar

Mahasiswa Pada

Mata Kuliah E-

Learning Di

Program Studi

P.Tik

media e-learning terhadap minat

belajar mahasiswa pada mata

kuliah e-learning

di Program studi P.TIK”. hal ini

dapat dilihat dari hasil analisis

yang menyatakan bahwa :

1. Minat belajar mahasiswa

sesudah diajarkan

menggunakan mediae

elearning pada mata kuliah e-

learning di Program studi

P.TIK, diperoleh persentase

rata-rata sebesar 77,92% dan

termasuk dalam kategori

“Baik”.

2. Terdapat pengaruh

penggunaan media e-learning

terhadap minat belajar

mahasiswa pada mata kuliah e-

learning di Program studi TIK,

dengan nilai

signifikansi sebesar 0,948.

Page 46: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

27

No Judul Peneliti Hasil Penelitian

5. Pengaruh

Kombinasi

Media

Pembelajaran

terhadap Minat

Belajar

Mahasiswa Pada

Mata Kuliah

Teknologi

Pembelajaran

Akutansi

Reda Taradipa,

Siswandari, Sri

Sumaryati Vol.

2, No. 1, Juli

2013

Dari pengujian hipotesis dan

pembahasan dapat ditarik

kesimpulan bahwa terdapat

pengaruh dalam penggunaan

kombinasi media pembelajaran

terhadap minat belajar mahasiswa

pada perkuliahan Teknologi

Pembelajaran Akuntansi. Hal

tersebut dibuktikan dengan hasil

Uji-T yang menghasilkan t-hitung

sebesar 2,040 dan PValue sebesar

0,047.

6. Metode Diskusi

Buzz Group

Dengan Analisis

Gambar Untuk

Meningkatkan

Minat dan Hasil

Belajar Siswa

Anis

Sulistyasni,

Sugianto, dan

Mosik ISSN

2255-6935,

2016

Hasil dari penelitian ini

menunjukkan bahwa :

1. Metode diskusi buzz group

dengan analisis gambar dapat

meningkatkan minat dan hasil

belajar siswa. Hal ini dapat

dilihat rata-rata nilai minat

belajar siswa kelas eksperimen

lebih tinggi 77,28 sedangkan

kelas kontrol sebesar 74,00.

Page 47: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

28

No Judul Peneliti Hasil Penelitian

2. Penggunaan metode diskusi

buzz group dengan analisis

gambar dapat meningkatkan

hasil belajar siswa. Hal ini

dapat dilihat rata-rata nilai hasil

belajar siswa kelas eksperimen

lebih tinggi yaitu sebesar 72,81

sedangkan kelas kontrol

sebesar67,34.

3. penggunaan metode diskusi

buzz group dengan analisis

gambar dapat meningkatkan

minat belajar siswa sebesar

0,35 dalam kategori sedang,

sedangkan peningkatan pada

kelas eksperimen sebesar 0,41

dan kelas kontrol 0,39 juga

dalam kategori sedang.

Peneliti melakukan analisis pengaruh tingkat kepuasan pengguna

terhadap Edmodo menggunakan metode Green and Pearson yang mana

menggunakan 4 variabel yaitu Ease Of Use, Customization, Download Delay,

dan Content, dan juga peneliti menambahkan variabel User Statisfaction dan

Page 48: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

29

juga menambahkan satu variabel lain yaitu “minat belajar”. Dalam peneliti

ini, peneliti melakukan analisis peningkatan minat belajar mahasiswa di

STMIK PalComTech untuk mengetahui kepuasan pengguna terhadap

penggunaan Edmodo.

3.3. Kerangka Penelitian

Tahapan aktivitas penelitian ini dijelaskan oleh kerangka kerja

penelitian yang dapat dilihat pada gambar 3.1.

Page 49: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

30

Sumber: Diolah Sendiri

Gambar 3.1. Kerangka Penelitian

Page 50: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

31

Dalam penelitian ini, langkah yang dilakukan penulis yaitu:

1. Mulai.

2. Melakukan analisa.

3. Pada penelitian ini penulis melakukan pengumpulan data dengan

melakukan observasi, wawancara, studi pustaka, dokumentasi dan

survey awal terhadap obyek yang akan diteliti yaitu website Edmodo.

Kemudian peneliti mendapatkan data berupa jumlah mahasiswa dan

dosen STMIK PalComTech, data ini peneliti dapatkan dari hasil

wawancara dengan kepala BAAK yang bernama Eka Hartati, S.Kom.,

M.Kom.

4. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan model penelitian Green-

Pearson yang terdiri dari empat variabel yaitu Ease Of Use,

Coztumization, Download Delay, Content, dan ditambah satu variabel

User Satisfaction.

5. Dalam penelitian ini juga, peneliti juga menambahkan variabel minat

belajar dengan empat indikator yaitu perasaan senang, ketertarikan,

perhatian, dan keterlibatan.

6. Selanjutnya dilakukan penyebaran kuesioner ke 148 responden dan

pengumpulan hasil kuesioner, kemudian data tersebut diolah dengan

mengunakan SPSS versi 22.

7. Melakukan pengukuran User Satisfaction berdasarkan variabel menurut

Green and Pearson yaitu Ease Of Use, Coztumization, Download Delay,

Content, dan ditambah satu variabel User Satisfaction.

Page 51: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

32

8. Melakukan hasil interpretasi atau penerjemahan dari hasil pengukuran

user satisfaction.

9. Melakukan analisa jalur (path analyze) untuk melihat pengaruh user

satisfaction Edmodo terhadap peningkatan minat belajar mahasiswa.

10. Selanjutnya langkah terakhir peneliti dapat menyimpulkan hasil

pengukuran kualitas website Edmodo dengan menggunakan model

Green-Pearson.

11. Selesai.

Page 52: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

33

BAB IV

METODE PENELITIAN

4.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

4.1.1. Lokasi

Tempat penelitian dilakukan di STMIK PalComTech yang

beralamat di Jl. Jend. Basuki Rachmat No. 05 Kota Palembang,

Sumatera Selatan, dengan alamat website www.Edmodo.com.

Berikut adalah gambar dari tampilan website Edmodo ketika

dikunjungi pengguna

Gambar 4.1. Halaman home Edmodo

Pada tampilan halaman utama Edmodo, kita dapat melihat

berbagai informasi seperti tugas yang di upload oleh pengajar, kelas

dan group yang dibuat oleh pengajar. Kita juga bisa melihat beberapa

menu utama seperti menu Beranda, Apa yang jatuh tempo, Kemajuan,

Perpus, Pesan, dan Notifikasi.

Page 53: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

34

Gambar 4.2. Halaman Apa yang Jatuh Tempo

Pada halaman apa yang jatuh tempo kita bisa melihat tugas-tugas

ataupun kuis yang kita bagikan di Edmodo yang telah jatuh tempo untuk

dikerjakan atau dikumpulkan.

Gambar 4.3. Halaman Kemajuan

Page 54: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

35

Pada halaman kemajuan ini kita sebagai pengajar bisa melihat dan

memantau tugas-tugas ataupun kuis yang kita berikan apakah sudah

diselesaikan ataukah belum, dan pada halaman ini pengajar juga bisa

memberikan penghargaan pada kelas yang dibuatnya dengan memberikan

lencana.

Gambar 4.4. Halaman Perpustakaan

Pada halaman perpustakaan kita dapat melihat materi ataupu file-file

yang sudah kita share di Edmodo, Google Drive, OneDrive serta semua E-

learning yang kita daftarkan dengan alamat E-mail atau alamat akun yang

sama.

Page 55: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

36

Gambar 4.5. Halaman Pesan

Pada halaman pesan ini, baik siswa maupun guru bisa saling

berkomunikasi dengan saling mengirim pesan secara pribadi tanpa dibaca

oleh orang lain.

Gambar 4.6. Menu Notifikasi

Pada menu notifikasi ini kita bisa melihat pemberitahuan-

pemberitahuan ataupu tugas-tugas terbaru sesuai dengan urutan waktunya.

Page 56: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

37

4.1.2. Waktu Penelitian

Waktu penelitian berlangsung kurang lebih 3 (tiga) bulan,

dimulai dari minggu ke-3 bulan Oktober 2018 sampai dengan minggu

ke-2 bulan Januari 2019.

4.2. Jenis Data

Menurut Sari (2016), data merupakan keterangan-keterangan yang

diperoleh dari suatu tempat penelitian dimana data tersebut diperlukan untuk

menganalisa permasalahan yang dihadapi dan selanjutnya untuk mencari

alternatif yang sesuai dengan permasalahannya. Data yang dikumpulkan

berkaitan dengan penelitian ini adalah:

a. Data kualitatif yaitu data yang dinyatakan dalam bentuk kata, kalimat, dan

gambar.

b. Data kuantitatif yaitu data data yang berbentuk angka-angka

4.2.1. Data Primer

Menurut Watopa (2017: 328), data primer adalah data yang

diperoleh langsung dari sumber pertama, yakni dari perusahaan, yang

akan diolah lebih lanjut

Menurut Nugroho (2016: 2934), data primer merupakan data

yang diperoleh dari responden melalui kuisioner, keompok fokus, dan

panel, atau juga data hasil wawancara peneliti dengan narasumber.

Data yang diperoleh dari data primer ini harus diolah lagi. Dalam

penelitian ini, data primer yang dikumpulkan penulis dari hasil

Page 57: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

38

wawancara dengan kepala BAAK adalah data dosen dan mahasiswa

yang masih aktif di semester ganjil tahun akademik 2018/2019.

4.2.2. Data Sekunder

Menurut Watopa (2017: 328), data sekunder yaitu data yang

diperoleh sehubungan dengan perusahaan yang telah terdokumentasi,

seperti struktur organisasi perusahaan, sejarah perusahaan laporan

keuangan perusahaan dan data kelengkapan lainnya.

Menurut Nugroho (2016: 2934), data sekunder yaitu data yang

didapat dari catatan, buku, dan majalah berupa laporan keuangan

publikasi perusahaan, laporan pemerintah, artikel, buku-buku sebagai

teori, majalah, dan lain sebagainya. Data yang diperoleh dari data

sekunder ini tidak perlu diolah lagi. Data sekunder yang digunakan

dalam penelitian ini didapatkan dari internet, sumber literature seperti

buku, artikel, jurnal, serta penelitian terdahulu. Data sekunder yang

penulis dapatkan melalui teknik studi pustaka.

4.3. Teknik Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini merujuk

pada langkah-langkah sebagai berikut:

a. Melakukan observasi terhadap penggunaan Edmodo.

b. Melakukan wawancara dengan kepala BAAK untuk mendapatkan data

siswa dan dosen di STMIK PalComTech

c. Melakukan studi pustaka dengan cara pengumpulan data dari bahan-bahan

referensi, jurnal, dan buku yang berhubungan dengan masalah penelitian,

Page 58: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

39

adapun data yang didapatkan oleh peneliti dari hasil studi pustaka sebagai

berikut: teknik sampling yaitu disproportionate stratified random

sampling, skala pengukuran kuesioner yaitu skala likert dan aplikasi

pengolahan data menggunakan SPSS (Statistical Product and Service

Solution).

d. Merancang alat ukur (kuesioner) penelitian berdasarkan model user

satisfaction, yaitu peneliti membuat sejumlah pertanyaan-pertanyaan yang

berkaitan dengan Edmodo yang akan dibagikan dan diisi oleh responden

yaitu dosen di STMIK PalComTech dan mahasiswa jurusan Sistem

Informasi dan jurusan Teknik Informatika di STMIK PalComTech.

e. Mendokumentasikan semua data pendukung penelitian, baik yang berupa

foto, suara, maupun video.

4.4. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan

jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Dalam hal ini objek penelitian yang

diambil adalah aplikasi Edmodo.

Menurut Sugiyono dalam Supriyadi (2017), “Metode penelitian

kuantitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat

positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu,

teknik pengambilan sampel pada umumnya dilakukan secara random,

pengumpulan dan menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat

kuantitatif / statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah

ditetapkan”.

Page 59: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

40

Penelitian deskriptif adalah penelitian yang berusaha menggambarkan

kegiatan penelitian dengan tujuan menerangkan secara sistematis terhadap

bagian-bagian dan fenomena serta hubungannya dengan menggunakan model

matematis, teori, dan hipotesis yang berkaitan dengan penulisan (Sugiyono

dalam Supriyadi, 2017).

4.5. Metode Penelitian

4.5.1. Model Kepuasan Pengguna (user satisfaction) Green and Pearson

Menurut Handayani (2014), Green-Pearson (2004) melakukan

pembandingan model penelitian Agarwal & Venkatesh (2002) dan

model penelitian Palmer (2002) menggunakan metode Confirmatory

Factor Analysis (CFA). Penelitian pun dilanjutkan lima tahun

kemudian terhadap sebuah website.

Green-Pearson dalam Handayani (2014) merumuskan empat

variabel terbaik untuk mengukur kepuasan pengguna (user

satisfaction) terhadap sebuah website. Empat variabel tersebut dinilai

memiliki nilai yang kuat (robust), akan tetapi sangat sesuai

(parsimonious) untuk mengukur tingkat kepuasan terhadap

penggunaan sebuah website. Keempat variabel tersebut, diantaranya:

Kemudahan (Ease of Use / Ease of Navigation), Personalisasi

(Customization), Kecepatan akses pada aplikasi (Download Delay).

Penyajian Informasi (Content).

Adapun gambar model kepuasan pengguna menurut Green &

Pearson dapat dilihat pada gambar 4.7:

Page 60: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

41

Sumber : Green and Pearson dalam penelitian (Yuliani dan Prasojo, 2016)

Gambar 4.7. Model Green dan Pearson

4.5.2. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sample yang peneliti gunakan yaitu teknik

sampel acak berstrata yang tidak proporsional (disproportionate

stratified random sampling) karena jumlah populasi dalam masing

masing strata tidaklah proporsional, disproportionate stratified

random sampling adalah cara mengambil sample dengan

memperhatikan strata (tingkatan) didalam populasi. peneliti

menetapkan populasi dalam penelitian ini menjadi empat strata yaitu

dosen di STMIK PalComTech program studi Sistem Informasi dan

program studi Teknik Informatika dan mahasiswa di STMIK

PalComTech program studi Sistem Informasi dan program studi

Teknik Informatika.

Kemudian rumus yang digunakan dalam menentukan jumlah

sampel untuk kuesioner yaitu menggunakan rumus Slovin dan

dilanjutkan dengan menggunakan rumus sample bertingkat. Adapun

rumus Slovin dijelaskan sebagai berikut:

Page 61: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

42

Rumus tersebut dijelaskan sebagai berikut:

Sumber: Wahyu Supriyanto (2017)

Rumus tersebut dijelaskan sebagai berikut :

n: Jumlah Sampel

N: Jumlah Populasi

e: Batas Toleransi Kesalahan / error (1%, 5%, 10%)

Dari rumus tersebut, jumlah sampel yang akan diteliti dengan

jumlah populasi pengguna adalah 230 (seperti pada tabel 4.1), dan

tingkat kesalahan yang dikehendaki adalah 5% atau 0,05, maka

jumlah sampel yang digunakan dapat dihitung:

Diketahui :

N = 230

e = 5%

Hasil perhitungan jumlah sampel sebesar 146 dan dibulatkan

menjadi 148, artinya jumlah sampel minimum yang dapat diambil dari

Page 62: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

43

data populasi jika digunakan tingkat kesalahan sebesar 5% adalah

sebanyak 148 sampel (seperti pada tabel 4.1).

Berdasarkan hasil sample rumus Slovin tersebut, maka jumlah

sample yang diambil dari dari masing-masing bagian/strata tersebut

ditentukan kembali dengan rumus sampel bertingkat yang dijelaskan

sebagai berikut:

Sumber: http://teorionline.net/populasi-dan-sampel/

Keterangan :

ni = Jumlah sampel menurut stratum

Ni = Jumlah populasi menurut stratum

N = Jumlah populasi seluruhnya

n = Jumlah sampel seluruhnya

Diketahui :

N = 230

n = 146

Table 4.1. Hasil Perhitungan Sampel Menurut Strata

No Keterangan Jumlah Sampel

1. Mahasiswa Prodi SI 76 48

2. Mahasiswa Prodi TI 147 93

Page 63: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

44

No Keterangan Jumlah Sampel

3. Dosen Prodi SI 4 4

4. Dosen Prodi TI 3 3

Total 230 148

Sumber : Diolah sendiri

Mahasiswa prodi SI : 76 / 230 x 146 = 48,24 dibulatkan 48

Mahasiswa prodi TI : 147 / 230 x 146 = 93,31 dibulatkan 93

Dosen prodi SI : 4

Dosen prodi TI : 3

Jumlah dosen STMIK PalComTech program studi SI dan TI

sangatlah tidak seimbang (terlalu kecil dibandingkan strata yang lain)

sehingga kelompok ini seluruhnya ditetapkan sebagai sampel.

Sehingga dari keseluruhan sampel strata tersebut adalah:

48 + 93 + 4 + 3 = 148 sampel.

4.5.3. Variabel Penelitian

Berikut ini merupakan variabel-variabel model user satisfaction

menurut Green and Pearson yang akan digunakan dalam penelitian ini

(Yuliani 2016:82) dan variabel-variabel Minat Belajar menurut safari

dalam Sulistyani (2016:14).

Tabel 4.2. Definisi Konstruk Variabel Penelitian User

Satisfaction

Page 64: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

45

Variabel Indikator

Ease of Use - Struktur Penyajian

- Kemudahan Akses

- Kejelasan Penyajian Informasi

Customization - Materi yang Menarik

- Personalisai

Download

Delay

- Kecepatan dalam Menemukan Informasi

- Kontrol Terhadap Materi

Content - Spesifikasi Informasi

- Pemenuhan Kebutuhan

- Kecukupam materi

Satisfaction - Kenyamanan

- Keinginan Untuk Terus Mengakses Web

Edmodo

Sumber: Yuliani dan Prasojo (2016)

Tabel 4.3. Definisi Konstruk Variabel Penelitian Minat Belajar

Variabel Indikator

Perasaan

Senang

- Menggunakan Edmodo dalam kegiatan belajar

mengajar

- Mengerjakan / memberikan tugas yang

dikumpulkan melalui Edmodo

Ketertarikan - Tertarik menggunakan Edmodo dalam proses

belajar mengajar

Page 65: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

46

Variabel Indikator

Perhatian - Berperan aktif dalam suatu kelompok atau kelas

belajar dengan menggunakan media Edmodo

Keterlibatan - Sharing materi pelajaran menggunakan

Edmodo

- Antusias dalam proses belajar mengajar

enggunakan Edmodo

Sumber: Diolah sendiri

4.5.4. Instrumen Penelitian

Peneliti melakukan pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu

dengan survey yang juga dibantu dengan membagikan kuesioner

kepada pengguna website E-learning Edmodo yang terdiri dari dosen

dan mahasiswa. Kuesioner yang akan diberikan berupa pertanyaan-

pertanyaan sebanyak 27 pertanyaan pilihan dan 2 uarian sesuai dengan

model kepuasan pengguna Green-Pearson dan indikator minat belajar

menurut Safari. Berikut Kuesioner item pertanyaan–pertanyaan dalam

penelitian ini dijelaskan dalam tabel 4.4:

Tabel 4.4. Dimensi Green Pearson dan Minat Belajar

Variabel Item Pertanyaan

Ease of Use 1. Apakah website Edmodo mudah diakses?

Page 66: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

47

Variabel Item Pertanyaan

2. Apakah anda sering mengakses Edmodo?

3. Apakah menu dalam Edmodo mudah digunakan?

4. Apakah anda dapat dengan mudah mencari informasi

yang anda butuhkan di Edmodo?

Customization

1. Apakah tampilan Edmodo mudah di kenali?

2. Apakah Teknik pewarnaan dalam Edmodo menarik

dan tidak membosankan?

3. Apakah struktur menu pada edmodo tersusun dengan

baik?

4. Apakah tulisan-tulisan yang ada pada Edmodo mudah

dibaca dengan jelas?

Download

Delay

1. Apakah informasi yang anda butuhkan mudah di

download di Edmodo?

2. Apakah untuk mendownload informasi di Edmodo

tidak membutuhkan waktu yang lama?

3. Apakah setiap halaman di Edmodo ditampilkan

dengan cepat setelah anda klik link nya?

4. Apakah anda mudah dalam mengakses informasi

pada tiap halaman Edmodo?

Content

1. Apakah informasi yang disajikan di Edmodo sesuai

dengan kebutuhan anda?

Page 67: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

48

Variabel Item Pertanyaan

2. Apakah keragaman informasi yang disajikan di

Edmodo menarik bagi anda?

3. Apakah teks yang ditampilkan di Edmodo mudah

dibaca dengan jelas?

4. Apakah gambar yang ditampilkan di Edmodo bisa

dilihat dengan jelas?

Satisfaction

1. Apakah menurut anda Edmodo ini baik untuk terus

digunakan dalam kegiatan belajar mengajar?

2. Apakah Edmodo layak digunakan sebagai alat bantu

dalam proses kegiatan belajar mengajar pada tiap

institusi?

3. Apakah menurut anda mengumpulkan tugas kelas

menggunakan Edmodo lebih fleksibel dan optimal?

4. Apakah anda lebih suka menggunakan Edmodo

dalam mengerjakan (jika anda mahasiswa) /

memberikan (jika anda dosen) tugas kelas

dibandingkan dengan tertulis?

5. Secara keseluruhan, apakah anda merasa puas dengan

fitur dan layanan yang diberikan Edmodo?

1. Apakah anda merasa senang menggunakan Edmodo

dalam kegiata belajar mengajar?

Page 68: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

49

Variabel Item Pertanyaan

Minat Belajar

2. Apakah anda selalu mengerjakan (jika anda

mahasiswa) / memberikan (jika anda dosen) tugas

yang dikumpulkan melalui edmodo?

3. Apakah anda merasa tertarik belajar (jika anda

mahasiswa) / mengajar (jika anda dosen)

menggunkan Edmodo?

4. Apakah anda berperan aktif dalam suatu kelompok

(jika anda mahasiswa) / kelas belajar dengan

menggunakan Edmodo?

5. Apakah anda sering sharing materi pelajaran dikelas

belajar ataupun dikelompok belajar yang dibuat

didalam Edmodo?

6. Seberapa besar antusias anda dalam proses belajar

mengajar dengan menggunakan edmodo sebagai alat

bantu belajar?

1. Bagaimana pendapat anda tentang layanan dari Edmodo yang

digunakan dalam proses belajar mengajar?

2. Adakah keinginan anda untuk semua mata kuliah menggunakan

Edmodo sebagai alat bantu dalam proses belajar mengajar?. Berikan

alasan anda.

Sumber: Diolah Sendiri

Page 69: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

50

4.5.5. Instrumen Minat Belajar

Instrumen minat belajar yang digunakan dalam penelitian ini

menggunakan empat indikator, dalam penelitian ini menggunakan

empat indikator minat belajar menurut Safari sebagaimana yang

digunakan dalam penelitian Slameto (2017) dan Sulistyani (2016),

yaitu:

1. Perasaan senang, item pertanyaanya antara lain: Perasaan senang

menggunakan Edmodo dalam kegiatan belajar mengajar, perasaan

senang mengerjakan/memberikan tugas menggunakan Edmodo.

2. ketertarikan, item pertanyaanya antara lain: Merasa teratrik

menggunakan edmodo dalam kegiatan belajar mengajar.

3. Perhatian, item pertanyaanya antara lain: Berperan aktif dalam

suatu kelompok atau kelas belajar dengan menggunakan media

Edmodo.

4. Keterlibatan, item pertanyaanya antara lain: Sharing materi

pelajaran menggunakan Edmodo, Antusias dalam proses belajar

mengajar enggunakan Edmodo.

4.5.6. Skala Pengukuran

Sistem pengujian dilakukan melalui penyebaran kuesioner yang

dibuat dalam bentuk skor empat point dengan model skala likert untuk

pengukuran tingkat persetujuan pengguna terhadap statement dan

dilakukan analisis baik terhadap masing-masing parameter atau

terhadap keseluruhan parameter yang pertanyaan atau pernyataanya

Page 70: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

51

berdasarkan komponen-komponen model Green-Pearson. Dari hasil

pertanyaan yang telah dijawab responden, data tersebut akan diubah

kedalam bentuk angka.

4.5.6.1. Skala Likert

Menurut Hartati (2016), Skala likert digunakan untuk

mengukur sebuah sikap, pendapat, dan persepsi seseorang

atau sekelompok orang mengenai sebuah fenomena sosial

dalam sebuah penelitian, fenomena sosial ini akan ditetapkan

secara spesifik oleh peneliti, yang kemudian disebut sebagai

variabel penelitian.

Menurut Sugiyono dalam Achmadi (2018) jawaban

setiap instrumen yang menggunakan skala likert mempunyai

gradasi dari sangat positif sampai sangat negatif. Penulis

menggunakan skala likert dengan empat alternatif jawaban

supaya tanggapan responden lebih tegas pada posisi yang

mana, maka disarankan menggunakan empat skala jawaban

saja dan tidak menggunakan pilihan jawaban netral

(Mulyatiningsih dalam Achmadi, 2018).

Berikut empat sekala jawaban yang penulis gunakan

dalam penelitian ini, dapat dilihat pada tabel 4.5:

Tabel 4.5. Skor Skala Likert

Skala Jawaban Skor

Sangat Setuju 4

Page 71: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

52

Skala Jawaban Skor

Setuju 3

Tidak Setuju 2

Sangat Tidak Setuju 1

Sumber: Sugiyono dalam Achmadi (2018)

Menurut Sarjono dalam Handayani (2014), peneliti dapat

menghilangkan pernyataan “netral” atau “ragu-ragu” untuk

memudahkan peneliti melihat sikap responden yang sesungguhnya

sesuai data pada kuesioner yang diisi oleh responden.

4.6. Uji Instrumen

4.6.1. Uji Reliabilitas

Uji realibilitas bertujuan untuk mengukur konsisten atau

tidaknya suatu jawaban seseorang terhadap item pertanyaan didalam

sebuah kuesioner. Suatu kuesioner dikatakan reliable jika jawaban

seseorang terhadap pertanyaan adalah konsisten atau stabil dari waktu

ke waktu (Ghozali dalam Marlindawati, 2016). Pengujian realibilitas

dilakukan dengan menggunakan SPSS versi 22.

4.6.2. Uji Validitas

Ketepatan data dinilai melalui uji validitas dan reliabilitas

terhadap data yang dikumpulkan dari hasil kuesioner responden.

Suatu kuisioner dikatakan valid jika pertanyaan dalam kuisioner

mampu mengungkapkan sesuatu yang akan diukur oleh kuisioner

tersebut dan nilai r hitung lebih besar dari r tabel dan bernilai positif,

Page 72: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

53

maka pertanyaan atau indikator tersebut dinyatakan valid (Ghozali

dalam Marlindawati, 2016). Peneliti menyipulkan uji validasi

bertujuan untuk mengukur valid tidaknya suatu item pertanyaan

dalam kuesioner. Uji validitas instrumen yang dilakukan dengan

menggunakan SPSS versi 22.

4.6.3. Uji Normalitas

Uji normalitas dilakukan untuk menguji apakah dalam sebuah

model, variabel-variabel yang digunakan, baik variabel terikan

maupun variabel bebas berdistribusi normal ataukan tidak, model

regresi yang baik ialah jika distribusi residualnya normal

(Marlindawati, 2016). Pada dasarnya uji normalitas adalah

membandingkan antara data yang kita miliki dan data berdistribusi

normal yang memiliki mean dan standar deviasi yang sama dengan

data kita (Sarjono, 2011).

4.6.4. Uji Linearitas

Uji linearitas bertujuan untuk apakah data yang kita miliki

sesuai dengan garis linear atau tidak (apakah hubungan antar variabel

yang hendak dianalisis mengikuti garis lurus atau tidak) (Sarjono,

2011). (Uji linearitas digunakan dalam mengetahui dua variabel

apakah memiliki suatu hubungan yang linear secara signifikan atau

tidak, data dikatakan baik jika data tersebut memiliki hubungan yang

linear antara variabel (x) dengan variabel (y) (Ari, 2016).

4.5.5. Analisa Path (Path Analyze)

Page 73: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

54

Path analyze ialah suatu teknik untuk menganalisa hubungan

sebab akibat yang terjadi pada regresi berganda jika variabel bebasnya

mempengaruhi variabel tergantung tidak hanya secara langsung tetapi

juga secara tidak langsung, menurut Land dalam Caraka (2017).

Path analyze dibuat untuk mempresentasikan hubungan kausal

antar variabel kedalam bentuk gambar sehingga semakin mudah

dibaca. Diagram jalur yang penulis gambarkan dalam penelitian ini

adalah seperti pada gambar 4.8:

Sumber: Diolah Sendiri

Gambar 4.8. Path Analyze Penelitian

Page 74: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

55

BAB V

HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Responden

5.1.1. Responden

Jumlah keseluruhan kuesioner yang digunakan dalam penelitian

ini adalah 148 kuesioner. Penyebaran kuesioner dilakukan dengan

cara membagikan secara langsung brosur kuesioner di dalam kelas-

kelas tertentu yang mana pengajar dan mahasiswa menggunakan

Edmodo dalam proses belajar. Secara lebih rinci jumlah kuesioner

yang disebar dan jumlah responden yang mengisi dapat dilihat pada

tabel 5.1 berikutini.

Tabel 5.1. Deskripsi Kuesioner Responden

Keterangan Jumlah

Kuesioner yang dapat digunakan 148

Sumber: Diolah Sendiri

Dari tabel 5.1 deskripsi kuesioner responden dapat dilihat

jumlah kuesioner yang kembali dan dapat digunakan berjumlah 148,

5.1.1.1. Deskripsi Responden

Penelitian yang dilakukan oleh peneliti menggunakan

analisis deskriptif guna untuk mengetahui karakteristik dari

responden. Responden yang dilibatkan dalam penelitian ini

adalah dosen dan mahasiswa di STMIK PalComTech, dosen

dan mahasiswa STMIK PalComTech yang mempunyai

karakteristiknya masing-masing.

Page 75: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

56

Gambar distribusi karakteristik berdasarkan kelompok

responden dapat dilihat pada gambar 5.1 :

Gambar 5.1. Distribusi Responden

Dengan menggunakan teknik pengambilan sampel

disproportionate stratified random sampling maka proporsi sampel

yang ditentukan berdasarkan persepsi penulis yang dapat dilihat pada

tabel 5.2 sebagai berikut :

Tabel 5.2. Proporsi Responden

Responden Jumlah Sampel

Mahasiswa SI 76 : 230 x 146 = 48,24 jadi 48

Mahasiswa TI 147 : 230 x 146 = 93,31 jadi 93

Dosen SI 4

Dosen TI 3

Sumber : Diolah sendiri

Berdasarkan tabel 5.2 didapatkan bahwa pengguna dari website

sebagian besar adalah mahasiswa jurusan Teknik Informatika dengan

jumlah sampel yang ditentukan sebesar 93 orang, sedangkan

Sumber : Diolah sendiri

Page 76: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

57

mahasiswa program studi SI ditentukan jumlah sampel sebanyak 48

orang, dosen SI diketahui jumlah sampel sebanyak 4orang dan dosen

TI sebanyak 3 orang. Untuk setiap kelompok responden meliliki

karakteristik masing-masing, yaitu :

a) Karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin.

Berikut adalah gambaran distribusi karakteristik

berdasarkan jenis kelamin dari kelompok responden dapat

dilihat pada gambar 5.2 :

Sumber : Diolah sendiri

Gambar 5.2. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis

Kelamin

Berdasarkan gambar 5.2 jenis kelamin laki-laki

sebanyak 66,2% atau 98 orang dan perempuan 33,8% atau 50

orang.

b) Karakteristik responden berdasarkan program studi.

Berikut adalah gambaran distribusi karakteristik

responden berdasarkan program studi dari kelompok

responden dapat dilihat pada gambar 5.3:

Page 77: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

58

Sumber : Diolah sendiri

Gambar 5.3. Karakteristik Responden Berdasarkan Program

Studi

Berdasarkan gambar 5.3 responden dari program studi

Teknik Informatika Sebanyak 64,9% atau 96 orang dan program

studi Sistem Informasi banyak 35,1% atau 52 orang.

5.1.2. Analisis Data Penelitian Berdasarkan Hasil Kuesioner

Berdasarkan kuesioner yang telah penulis kumpulkan, berikut

adalah tabel distribusi jawaban dari setiap jawaban responden

terhadap pertanyaan kuesioner yang penulis berikan. Berikut adalah

tabel distribusi jawaban responden yang dapat dilihat pada tabel 5.3.

Tabel 5.3. Distribusi Jawaban Responden

No. Pertanyaan Kuesioner

Pilihan Jawaban

SS S TS STS

4 3 2 1

1. Ease Of Use

1.1 Apakah websiteEdmodo mudah

diakses ?

56 86 6 0

37% 58,1

%

4,1

% 0%

1.2 14 64 70 0

Page 78: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

59

No. Pertanyaan Kuesioner

Pilihan Jawaban

SS S TS STS

4 3 2 1

Apakah anda sering mengakses

Edmodo ini ?

9,5

%

43,2

%

47,3

% 0%

1.3 Apakah menu dalam Edmodo

mudah digunakan?

33 101 13 1

22,3

%

68,2

%

8,8

%

0,7

%

1.4

Apakah anda dapat dengan

mudah mencari informasi yang

anda butuhkan di Edmodo?

23 92 33 0

15,5

%

62,2

%

22,3

% 0%

2. Customization

2.1 Apakah tampilan Edmodo

mudah di kenali?

51 85 12 0

34,5

%

57,4

%

8,1

% 0%

2.2

Apakah Teknik pewarnaan

dalam Edmodo menarik dan

tidak membosankan?

30 96 22 0

20,3

%

64,9

%

14,9

% 0%

2.3 Apakah struktur menu pada

edmodo tersusun dengan baik?

26 99 23 0

17,6

%

66,9

%

15,5

% 0%

2.4

Apakah tulisan-tulisan yang ada

pada Edmodomudah dibaca

dengan jelas?

33 112 3 0

22,3

%

75,7

% 2% 0%

3. Download Delay

3.1

Apakah informasi yang anda

butuhkan mudah di download di

Edmodo?

23 113 12 0%

15,5

%

76,4

%

8,1

% 0

3.2 26 83 39 0

Page 79: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

60

No. Pertanyaan Kuesioner

Pilihan Jawaban

SS S TS STS

4 3 2 1

Apakah untuk mendownload

informasi di Edmodo tidak

membutuhkan waktu yang lama?

17,6

%

56,1

%

26,4

% 0%

3.3

Apakah setiap halaman di

Edmodo ditampilkan dengan

cepat setelah anda klik link-nya

20 96 32 0

13,5

%

64,9

%

21,6

% 0%

3.4

Apakah anda mudah dalam

mengakses informasi pada tiap

halaman Edmodo?

28 106 14 0

18,9

%

71,6

%

9,5

% 0%

4. Content

4.1

Apakah informasi yang disajikan

di Edmodo sesuai dengan

kebutuhan anda?

30 95 23 0

20,3

%

64,2

%

15,5

% 0%

4.2

Apakah keragaman informasi

yang disajikan di Edmodo

menarik bagi anda?

23 93 32 0

15,5

%

62,8

%

21,6

% 0%

4.3

Apakah teks yang ditampilkan di

Edmodo mudah dibaca dengan

jelas?

41 102 5 0

27,7

%

68,9

%

3,4

% 0%

4.4

Apakah gambar yang

ditampilkan di Edmodo bisa

dilihat dengan jelas?

41 97 10 0

27,7

%

65,5

%

6,8

% 0%

5. Satisfaction

5.1

Apakah menurut anda Edmodo

ini baik untuk terus digunakan

dalam kegiatan belajar

mengajar?

53 87 8 0

35,8

%

58,8

%

5,4

% 0%

Page 80: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

61

No. Pertanyaan Kuesioner

Pilihan Jawaban

SS S TS STS

4 3 2 1

5.2

Apakah Edmodo layak

digunakan sebagai alat bantu

dalam proses kegiatan belajar

mengajar pada tiap institusi?

54 84 9 1

36,5

%

56,8

%

6,1

%

0,7

%

5.3

Apakah menurut anda

mengumpulkan tugas kelas

menggunakan Edmodo lebih

fleksibel dan optimal?

50 79 19 0

33,8

%

53,4

%

12,8

% 0%

5.4

Apakah anda lebih suka

menggunakan Edmodo dalam

mengerjakan (jika anda

mahasiswa) / memberikan (jika

anda dosen) tugas kelas

dibandingkan dengan tertulis?

35 89 24 0

23,6

%

60,1

%

16,2

% 0%

5.5

Secara keseluruhan, apakah anda

merasa puas dengan fitur dan

layanan yang diberikan Edmodo?

30 106 12 0

20,3

%

71,6

%

8,1

% 0%

6. Minat Belajar

6.1

Apakah anda merasa senang

menggunakan Edmodo dalam

kegiata belajar mengajar?

27 110 11 0

18,2

%

74,3

%

7,4

% 0%

6.2

Apakah anda selalu mengerjakan

(jika anda mahasiswa) /

memberikan (jika anda dosen)

tugas yang dikumpulkan melalui

edmodo?

32 106 10 0

21,6

%

71,6

%

6,8

% 0%

6.3 22 97 28 1

Page 81: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

62

No. Pertanyaan Kuesioner

Pilihan Jawaban

SS S TS STS

4 3 2 1

Apakah anda merasa tertarik

belajar (jika anda mahasiswa) /

mengajar (jika anda dosen)

menggunkan Edmodo?

14,9

%

65,5

%

18,9

%

0,7

%

6.4

Apakah anda berperan aktif

dalam suatu kelompok (jika anda

mahasiswa) / kelas belajar

dengan menggunakan Edmodo?

11 86 50 1

7,4

%

58,1

%

33,8

% 0,7

6.5

Apakah anda sering sharing

materi pelajaran dikelas belajar

ataupun dikelompok belajar yang

dibuat didalam Edmodo?

9 42 86 11

6,1

%

28,4

%

58,1

%

7,4

%

6.6

Seberapa besar antusias anda

dalam proses belajar mengajar

dengan menggunakan edmodo

sebagai alat bantu belajar?

19 101 28 0

12,8

%

68,2

%

18,9

% 0%

Sumber : Diolah sendiri

Berdasarkan tabel distribusi jawaban responden diketahui

bahwa pada variabel ease of use untuk perolehan terbanyak terdapat

pada pernyataan setuju terdapat di indikator pernyataan “Apakah

menu dalam Edmodo mudah digunakan?” dengan jumlah 101 orang

(68,2 %). Pada variabel customization untuk perolehan terbanyak

pada pernyataan setuju terdapat di indikator pernyataan “Apakah

tulisan-tulisan yang ada pada Edmodomudah dibaca dengan jelas?”

dengan jumlah 112 orang (75,7 %). Pada variabel download delay

Page 82: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

63

untuk perolehan terbanyak pada pernyataan setuju terdapat di

indikator pernyataan “Apakah informasi yang anda butuhkan mudah

di download di Edmodo?” dengan jumlah 113 orang (76,4 %) . Pada

variabel content untuk perolehan terbanyak pada pernyataan setuju

terdapat di indikator pernyataan “Apakah teks yang ditampilkan di

Edmodo mudah dibaca dengan jelas?” dengan jumlah 102 orang (68,9

%). Pada variabel user satisfaction untuk perolehan terbanyak pada

pernyataan setuju terdapat di indikator pernyataan “Secara

keseluruhan, apakah anda merasa puas dengan fitur dan layanan yang

diberikan Edmodo?” dengan jumlah 106 orang (71,6 %). Pada

variabel minatbelajaruntuk perolehan terbanyak pada pernyataan

setuju terdapat di indikator pernyataan “Apakah anda merasa senang

menggunakan Edmodo dalam kegiata belajar mengajar?” dengan

jumlah 110 orang (74,3 %).

Dari hasil perhitungan tersebut diperoleh kesimpulan mengenai

penilaian dari sebagai berikut:

Tabel 5.4 kriteria Interpretasi Skor Para Ahli

Presentase Kriteria Interpretasi

0% - 20% Sangat Lemah

21% - 40% Lemah

41% - 60% Cukup

61% - 80% Kuat

81% - 100% Sangat Kuat

Sumber : Riduwan dalam Islami (2018)

Page 83: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

64

Pertanyaan yang diajukan dalam kuisioner tersebut bersifat positif.

Setiap pilihan jawaban mendapat nilai (score) seperti yang dijelaskan

pada tabel 4.5. Tabel Skor Skala Likert. Penilaian dan interprestasi

kualitas terhadap masing-masing pertanyaan dalam setiap konstruk

kuesioner dapat dilihat pada tabel 5.5.

Tabel 5.5. Interpretasi Item Pertanyaan Kuesioner

Variabel Pertanyaan Nilai Interprestasi

Ease Of Use

Apakah website Edmodo mudah

diakses?

83,446% Sangat Kuat

Apakah anda sering mengakses

Edmodo?

65,541% Kuat

Apakah menu dalam Edmodo mudah

digunakan?

78,041% Kuat

Apakah anda dapat dengan mudah

mencari informasi yang anda butuhkan

di Edmodo?

73,311% Kuat

Customization

Apakah tampilan Edmodo mudah di

kenali?

81,588% Sangat Kuat

Apakah Teknik pewarnaan dalam

Edmodo menarik dan tidak

membosankan?

76,351% Kuat

Apakah struktur menu pada edmodo

tersusun dengan baik?

75,507% Kuat

Apakah tulisan-tulisan yang ada pada

Edmodomudah dibaca dengan jelas?

80,068% Kuat

Page 84: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

65

Variabel Pertanyaan Nilai Interprestasi

Download Delay

Apakah informasi yang anda butuhkan

mudah di download di Edmodo?

76,858% Kuat

Apakah untuk mendownload informasi

di Edmodo tidak membutuhkan waktu

yang lama?

72,804% Kuat

Apakah setiap halaman di Edmodo

ditampilkan dengan cepat setelah anda

klik link-nya?

72,973% Kuat

Apakah anda mudah dalam mengakses

informasi pada tiap halaman Edmodo?

77,365% Kuat

Content

Apakah informasi yang disajikan di

Edmodo sesuai dengan kebutuhan anda?

76,182% Kuat

Apakah keragaman informasi yang

disajikan di Edmodo menarik bagi anda?

73,479% Kuat

Apakah teks yang ditampilkan di

Edmodo mudah dibaca dengan jelas?

81,081% Sangat Kuat

Apakah gambar yang ditampilkan di

Edmodo bisa dilihat dengan jelas?

80,236% Kuat

User Satisfaction

Apakah menurut anda Edmodo ini baik

untuk terus digunakan dalam kegiatan

belajar mengajar?

82,601% Sangat Kuat

Apakah Edmodo layak digunakan

sebagai alat bantu dalam proses kegiatan

belajar mengajar pada tiap institusi?

82,263% Sangat Kuat

Page 85: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

66

Variabel Pertanyaan Nilai Interprestasi

Apakah menurut anda mengumpulkan

tugas kelas menggunakan Edmodo lebih

fleksibel dan optimal?

80,236% Kuat

Apakah anda lebih suka menggunakan

Edmodo dalam mengerjakan (jika anda

mahasiswa) / memberikan (jika anda

dosen) tugas kelas dibandingkan dengan

tertulis?

76,858% Kuat

Secara keseluruhan, apakah anda merasa

puas dengan fitur dan layanan yang

diberikan Edmodo?

78,041% Kuat

Minat Belajar

Apakah anda merasa senang

menggunakan Edmodo dalam kegiata

belajar mengajar?

77,703% Kuat

Apakah anda selalu mengerjakan (jika

anda mahasiswa) / memberikan (jika

anda dosen) tugas yang dikumpulkan

melalui edmodo?

78,716% Kuat

Apakah anda merasa tertarik belajar

(jika anda mahasiswa) / mengajar (jika

anda dosen) menggunkan Edmodo?

73,649% Kuat

Apakah anda berperan aktif dalam suatu

kelompok (jika anda mahasiswa) / kelas

belajar dengan menggunakan Edmodo?

68,074% Kuat

Page 86: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

67

Variabel Pertanyaan Nilai Interprestasi

Apakah anda sering sharing materi

pelajaran dikelas belajar ataupun

dikelompok belajar yang dibuat didalam

Edmodo?

58,277% Cukup

Seberapa besar antusias anda dalam

proses belajar mengajar dengan

menggunakan edmodo sebagai alat

bantu belajar?

73,479% Kuat

Dari hasil tabel 5.5. maka hasil tersebut dapat disimpulkan

bahwa nilai yang tertinggi berjumlah sebesar 83,446% yang terdapat

pada variabel Ease of Use dan diketahui juga nilai terendah sebesar

58,277% yang terdapat pada variabelminat belajar. Garik dari hasil

penyebaran kuesioner dapat dilihat pada gambar 5.4.

Gambar 5.4. Grafik Hasil Interpretasi Kuesioner

83

,4%

65

,5%

78

,0%

73

,3% 81

,6%

76

,4%

75

,5%

80

,1%

76

,9%

72

,8%

73

,0%

77

,4%

76

,2%

73

,5% 81

,1%

80

,2%

82

,6%

82

,3%

80

,2%

76

,9%

78

,0%

77

,7%

78

,7%

73

,6%

68

,1%

58

,3%

73

,5%

0,0%

10,0%

20,0%

30,0%

40,0%

50,0%

60,0%

70,0%

80,0%

90,0%

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27

Grafik Hasil Interpretasi Kuesioner

Ease of Use Customization Download Delay Content User Satisfaction Minat Belajar

Sumber : Diolah sendiri

Page 87: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

68

5.2. Pembahasan

5.2.1. Uji Reliabilitas dan Validitas

5.2.1.1. Uji Reliabilitas

Adapun cara yang digunakan untuk menguji

Reliabilitas kuesioner dalam penelitian ini adalah

menggunakan rumus Cronbach’s Alpha yang dilakukan

dengan bantuan program SPSS, suatu kuesioner diakatakan

reliable jika nilai Cronbach’s Alpha > 0.60 (Sarjono,

2011:45). Hal ini dapat dilihat pada tabel 5.5 tentang kriteria

indeks koefisien reabililitas.

Crombach’s Alpha hasil perhitungan menggunakan

SPP dapat dilihat pada tabel 5.6 dibawah ini.

Tabel 5.6 Cronbach’s Alpha

Reliability Statistic

Cronbach’s Alpha N of Items

,921 27

Hasil Realibilitas setiap item indikator pada setiap

variabel dapat dilihat pada Tabel 5.7 berikut:

Tabel 5.7 Hasil Uji Reliabilitas

Variabel Cronbach’s Alpha Keterangan

Standar Hasil

Ease Of Use (X1)

0,600 0,921 Realibilitas

Cuztomization (X2)

Page 88: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

69

Download Delay(X3)

Content (X4)

User Satisfaction (Y)

Minat Belajar (Z)

Sumber : Diolah Sendiri

Dari Tabel 5.6 diketahui bahwa nilai Cronbach’s Alpha adalah

0,921. Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahwa kuesioner

tersebut Reliabel karena 0,921 > 0,60.

5.2.1.2. Uji Validitas

Digunakan untuk mengukur sah atau valid tidaknya

suatu kuesioner. Uji signifikansi dilakukan dengan cara

membandingkan r hitung dengan r tabel untuk degree of

freedom (df) = n-2. Perhitungan menggunakan bantuan

Software SPSS 22 dan hasilnya dibandingkan dengan r tabel

dengan α = 0,05, n =148 dan degree of freedom (df) = n-2 =

146. Jadi dalam mencari nilai r tabel pada taraf signifikansi

= 5 % (0.05), maka diisi pada rumus tersebut 1 – 0.05 = 0.95.

Untuk mencari r tabel menggunakan SPSS terlebih dahulu

harus mencari t tabel dengan rumus IDF.T(0.95,df) sehingga

didapat t tabel = 1,66, setelah itu dapat ditemukan hasil untuk

r tabel menggunakan rumus T_tabel/SQRT(df+T_tabel**2)

sehingga didapat r tabel = 0,14.

Page 89: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

70

Jika r hitung > r tabel dan nilai positif, maka

pertanyaan dikatakan valid.

Berdasarkan hasil pengolahan data, diperoleh hasil

pengujian Validitas data untuk pernyataan pada variabel

Ease of Use (X1), Cuztomization (X2), Download Delay

(X3), Content (X4), User Statification (Y) dan Minat belajar

(Z). Hasil Uji Validitas dapat dilihat pada tabel 5.8

Tabel 5.8 Hasil Uji Validitas Kuesioner

Variabel

Item

Pernyataan

R-Hitung R-Tabel Hasil Keterangan

Ease of

Use (X1)

P1 ,438 0,14 r hitung> rtabel Valid

P2 ,425 0,14 r hitung> rtabel Valid

P3 ,560 0,14 r hitung> rtabel Valid

P4 ,533 0,14 r hitung> rtabel Valid

Customizatio

n (X2)

P5 ,539 0,14 r hitung> rtabel Valid

P6 ,366 0,14 r hitung> rtabel Valid

P7 ,353 0,14 r hitung> rtabel Valid

P8 ,512 0,14 r hitung> rtabel Valid

Download

Delay (X3)

P9 ,518 0,14 r hitung> rtabel Valid

P10 ,573 0,14 r hitung> rtabel Valid

P11 ,580 0,14 r hitung> rtabel Valid

P12 ,620 0,14 r hitung> rtabel Valid

Content (X4) P13 ,681 0,14 r hitung> rtabel Valid

Page 90: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

71

Variabel

Item

Pernyataan

R-Hitung R-Tabel Hasil Keterangan

P14 ,613 0,14 r hitung> rtabel Valid

P15 ,561 0,14 rhitung> rtabel Valid

P16 ,507 0,14 r hitung> rtabel Valid

User

Satisfaction

(Y)

P17 ,541 0,14 r hitung> rtabel Valid

P18 ,556 0,14 r hitung> rtabel Valid

P19 ,614 0,14 r hitung> rtabel Valid

P20 ,598 0,14 r hitung> rtabel Valid

P21 ,648 0,14 r hitung> rtabel Valid

MinatBelajar

(Z)

P22 ,580 0,14 r hitung> rtabel Valid

P23 ,459 0,14 r hitung> rtabel Valid

P24 ,566 0,14 r hitung> rtabel Valid

P25 ,367 0,14 r hitung> rtabel Valid

P26 ,418 0,14 r hitung> rtabel Valid

P27 ,590 0,14 r hitung> rtabel Valid

Dari tabel 5.8 diatas dapat diketahui bahwa seluruh

pertanyaan yang terdiri dari 27 pertanyaan dinyatakan valid,

hal ini dikarenakan semua nilai r hitung lebih besar dari nilai r

tabel.

5.2.2. Uji Asumsi Klasik

5.2.2.1. Uji Linearitas

Sumber : Diolah sendiri

Page 91: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

72

Uji linearitas bertujuan untuk mengetahui apakah data

yang kita miliki sesuai dengan garis linear atau tidak (apakah

hubungan antar variabel yang hendak dianalisis mengikuti

garis lurus atau tidak).

Dasar pengambilan keputusan pada uji linearitas

adalah jika nilai Sig atau signifikansi pada Deviation from

Linearity > 0,05 maka hubungan antarvariabel adalah linear,

dan jika nilai Sig atau signifikansi pada Deviation from

Linearity < 0,05 maka hubungan antarvariabel tidak linear

(Sarjono, 2011:80).

Berdasarkan hasil pengolahan data, diperoleh hasil

pengujianlinearitas data untuk pernyataanpada variabel Ease

of Use (X1) dengan User Satisfaction (Y), Cuztomization (X2)

dengan User Satisfaction (Y), Download Delay (X3) dengan

User Satisfaction (Y), Content (X4) dengan User Satisfaction

(Y)dan User Statification (Y), dan dilanjutkan dengan

pengujian linearitas variabel User Satisfaction (Y) dengan

variabel Minat Belajar (Z). Hasil Uji linearitas dapat dilihat

pada tabel-tabel berikut:

Tabel 5.9. Tabel Anova

ANOVA Table X1 dan Y

Sum of

Squares df

Mean

Square F Sig.

Page 92: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

73

Y * X1 Between Groups (Combined) 28,031 13 2,156 6,471 ,000

Linearity 24,552 1 24,552 73,681 ,000

Deviation from Linearity 3,479 12 ,290 ,870 ,579

Within Groups 44,651 134 ,333

Total 72,683 147

ANOVA Table X2 dan Y

Sum of

Squares df

Mean

Square F Sig.

Y * X2 Between Groups (Combined) 19,406 11 1,764 4,503 ,000

Linearity 15,694 1 15,694 40,063 ,000

Deviation from Linearity 3,711 10 ,371 ,947 ,492

Within Groups 53,277 136 ,392

Total 72,683 147

ANOVA Table X3 dan Y

Sum of

Squares df

Mean

Square F Sig.

Y * X3 Between Groups (Combined) 20,164 10 2,016 5,260 ,000

Linearity 13,476 1 13,476 35,155 ,000

Deviation from Linearity 6,687 9 ,743 1,938 ,051

Within Groups 52,519 137 ,383

Total 72,683 147

ANOVA Table X4 dan Y

Page 93: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

74

Sum of

Squares Df

Mean

Square F Sig.

Y * X4 Between Groups (Combined) 23,002 12 1,917 5,209 ,000

Linearity 18,065 1 18,065 49,089 ,000

Deviation from Linearity 4,937 11 ,449 1,220 ,280

Within Groups 49,681 135 ,368

Total 72,683 147

ANOVA Table Y dan Z

Sum of

Squares df

Mean

Square F Sig.

Z * Y Between Groups (Combined) 10,185 13 ,783 5,153 ,000

Linearity 7,873 1 7,873 51,782 ,000

Deviation from Linearity 2,312 12 ,193 1,267 ,245

Within Groups 20,375 134 ,152

Total 30,559 147

Sumber : Diolah Sendiri

Dari tabel Anova yang penulis dapatkan diatas, dapat

diketahui bahwa nilai Sig dari Deviation from Linearity

masing-masing adalah 0,579 (0,579 > 0,05), 0,492 (0,492 >

0,05), 0,051 (0,051 > 0,05), 0,280 (0,280 > 0,05), dan 0,245

(0,245 > 0,05). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa

hubungan antara variabel X1, X2, X3, X4 dan variabel Y

adalah linear, begitu pula hubungan antara variabel Y dan

variabel Z adalah linear atau sesuai dengan garis linear.

Page 94: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

75

5.2.3. Uji Normalitas

Uji normalitas dibuat untuk mengetahui distribusi data

dalam variabel yang akan digunakan dalam penelitian. Secara

umum, data yang baik dan layak digunakan dalam penelitian

adalah data yang memiliki distribusi normal.

Data yang berdistribusi normal dapat dilihat dari hasil

uji One Sample Kolmogorov-Smirnov dengan menggunakan

taraf signifikansi 0,05. Data dinyatakan berdistribusi normal

jika signifikansi atau Sig > 0,05. Berdasarkan pengolahan data

diperoleh hasil uji Normalitas dapat dilihat pada tabel 5.10.

Tabel 5.10 Uji Normalitas

Tests of Normality

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig Statistic df Sig

Normalitas ,062 148 ,200* ,988 148 ,227

This is a lower bound of the true significance.

a. Liliefors Significance Correction

Berdasarkan hasil pengujian uji kolmogorov-smirnov maka

diperoleh nilai Sig 0,200 dimana 0,200 > 0,05 menunjukkan data

berdistribusi normal.

5.2.4. Analisa Korelasi

Analisa korelasi bertujuan untuk menguji ada

tidaknya hubungan antara variabel yang satu dengan variabel

yang lain. Untuk mengetahui terdapat hubungan atau tidak

Page 95: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

76

dapat dilihat dari nilai signifikan dan seberapa besar

hubungannya dapat dilihat dengan nilai r.

Tabel 5.11 Hasil Uji Korelasi

Correlation

**. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).

Ease

of Use

Customization Download

Delay

Content User

Satisfaction

Minat

Belajar

Ease of Use Pearson

Correlation

1 ,526** ,498** ,531** ,581** ,309**

Sig. (1-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 148 148 148 148 148 148

Customization Pearson

Correlation

,526** 1 ,480** ,605** ,465** ,313**

Sig. (1-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 148 148 148 148 148 148

Download

Delay

Pearson

Correlation

,498** ,480** 1 ,665** ,431** ,408**

Sig. (1-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 148 148 148 148 148 148

Content Pearson

Correlation

,531** ,605** ,665** 1 ,499** ,367**

Sig. (1-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 148 148 148 148 148 148

User

Satisfaction

Pearson

Correlation

,581** ,465** ,431** ,499** 1 ,508**

Sig. (1-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

Page 96: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

77

Berdasarkan hasil pengujian uji korelasi pearson maka

diperoleh hasil :

1. Variabel Ease Of Use dengan variabel user satisfaction

memperoleh nilai sig. 0,000 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha

2. Variabel Customization dengan variabel user satisfaction

memperoleh nilai sig. 0,000 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha

3. Variabel Download Delay dengan variabel user satisfaction

memperoleh nilai sig. 0,000 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha

diterima

4. Variabel Content dengan variabel user satisfaction

memperoleh nilai sig. 0,000 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha

diterima.

5. Variabel User Satisfaction dengan variabel minat belajar

memperoleh nilai sig. 0,000 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha

diterima.

5.2.5. Uji Simultan (Uji F)

Uji simultan ini digunakan untuk mengetahui pengaruh

variabel independen secara bersama-sama mempengaruhi

variabel dependen.

N 148 148 148 148 148 148

Minat Belajar Pearson

Correlation

,309** ,313** ,408** ,367** ,508** 1

Sig. (1-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 148 148 148 148 148 148

Page 97: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

78

H0 : Variabel X1, X2, X3 dan X4 tidak berpengaruh

secara simultan dan signifikan terhadap variabel Y, dan

variabel Y tidak berpengaruh secara simultan dan signifikan

terhadap variabel Z.

Ha : Variabel X1, X2, X3 dan X4 berpengaruh secara

simultan dan signifikan terhadap variabel Y, dan variabel Y

berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap variabel

Z.

Tabel 5.12 Hasil Uji – F ANOVAa(Variabel x1,x2,x3,x4 dengan Y)

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 28,998 4 7,249 23,730 .000b

Residual 43,685 143 ,305

Total 72,683 147

a. Dependent Variable: User Satisfaction

b. Predictors: (Constant), Content, Ease of Use, Customization, Download Delay,

Berdasarkan tabel 5.12 hasil uji F Diperoleh nilai

signifikansi sebesar 0,000, dimana nilai sig. 0,000 < 0,05

maka dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima

yang berarti bahwa ada pengaruh secara simultan antara

variabel bebas yang terdiri dari ease of use, customization,

download delay dan content secara bersama-sama (simultan)

terhadap user satisfaction.

Page 98: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

79

Tabel 5.13 Hasil Uji – F ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 9,351 5 1,870 12,522 ,000b

Residual 21,209 142 ,149

Total 30,559 147

a. Dependent Variable: Z

b. Predictors: (Constant), Y, X3, X2, X1, X4

Berdasarkan tabel 5.13 hasil uji F Diperoleh nilai

signifikansi sebesar 0,000, dimana nilai sig. 0,000< 0,05

maka dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima

yang berarti bahwa ada pengaruh secara simultan antara

variabel bebas yang terdiri dari ease of use, customization,

download delay dan content, dan User Satisfaction secara

bersama-sama (simultan) terhadapMinat Belajar.

5.2.6. Uji Parsial (Uji T)

Uji ini digunakan untuk menguji pengaruh variabel

independen terhadap variabel dependen secara parsial.

Hipotesis pengujian uji-T :

H0 : Variabel X1, X2, X3 dan X4 tidak berpengaruh

secara parsial terhadap variabel Y, dan variabel Y tidak

berpengaruh secara parsial terhadap variabel Z.

Ha : Variabel X1, X2, X3 dan X4 berpengaruh secara

parsial terhadap variabel Y, dan variabel Y berpengaruh

secara parsial terhadap variabel Z.

Page 99: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

80

Tabel 5.14 Hasil Uji – T

Coefficientsa(x1,x2,x3,x4 dan y)

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients t Sig.

B Std. Error Beta

1 (constant) ,350 ,405 ,865 ,389

X1 ,559 ,116 ,394 4,806 ,000

X2 ,137 ,095 ,123 1,434 ,154

X3 ,069 ,106 ,058 ,653 ,515

X4 ,189 ,105 ,176 1,798 ,074

a. Dipendent Variable: Y

Berdasarkan tabel 5.14 hasil uji t diketahui :

1. Variabel Ease Of Use (X1) : Diperoleh nilai signifikansi

sebesar 0,000, dimana nilai sig.0,000 < 0,05 maka dapat

disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima yang berarti

bahwa ada pengaruh secara parsial.

2. Variabel Customization (X2) : Diperoleh nilai signifikansi

sebesar 0,154, dimana nilai sig. 0,154 > 0,05 maka dapat

disimpulkan bahwa H0 diterima dan H1 ditolak yang berarti

bahwa tidak ada pengaruh secara parsial.

3. Variabel Download Delay (X3) : Diperoleh nilai

signifikansi sebesar 0,515 dimana nilai sig. 0,515 > 0,05

maka dapat disimpulkan bahwa H0 diterima dan H1 ditolak

yang berarti bahwa tidak ada pengaruh secara parsial.

Page 100: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

81

4. Variabel Content (X4) : Diperoleh nilai signifikansi

sebesar 0,074, dimana nilai sig. 0,074 > 0,05 maka dapat

disimpulkan bahwa H0 diterima dan H1 ditolak yang berarti

bahwa tidak ada pengaruh secara parsial.

Tabel 5.15 Hasil Uji – T

Coefficientsa (x1, x2,x3, x4, Y dan Z)

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients t Sig.

B Std. Error Beta

1 (constant) 2,125 ,284 7,486 ,000

X1 -,081 ,088 -,088 -,923 ,358

X2 ,023 ,067 ,033 ,350 ,727

X3 ,181 ,074 ,235 2,435 ,016

X4 ,016 ,074 ,023 ,215 ,830

Y ,279 ,058 ,431 4.779 ,000

b. Dipendent Variable: Z

Berdasarkan tabel 5.15 hasil uji t diketahui :

1. Variabel Ease Of Use (X1) : Diperoleh nilai signifikansi sebesar

0,358, dimana nilai sig.0,358 > 0,05 maka dapat disimpulkan

bahwa H0 diterima dan Ha ditolak yang berarti bahwa tidak ada

pengaruh secara parsial.

Page 101: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

82

2. Variabel Customization (X2) : Diperoleh nilai signifikansi

sebesar 0,727, dimana nilai sig. 0,727 > 0,05 maka dapat

disimpulkan bahwa H0 diterima dan Ha ditolak yang berarti

bahwa tidak ada pengaruh secara parsial.

3. Variabel Download Delay (X3) : Diperoleh nilai signifikansi

sebesar 0,016 dimana nilai sig. 0,016 < 0,05 maka dapat

disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima yang berarti bahwa

ada pengaruh secara parsial.

4. Variabel Content (X4) : Diperoleh nilai signifikansi sebesar

0,074, dimana nilai sig. 0,074 > 0,05 maka dapat disimpulkan

bahwa H0 diterima dan H1 ditolak yang berarti bahwa tidak ada

pengaruh secara parsial.

5. Variabel User Satisfaction (Y) : Diperoleh nilai signifikansi

sebesar 0,000 dimana nilai sig. 0,000 < 0,05 maka dapat

disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima yang berarti bahwa

ada pengaruh secara parsial.

5.2.7. Analisa Jalur (Path Analyze)

5.2.7.1. Persamaan Sub-Struktural 1

Analis jalur dibagi menjadi dua yaitu pertama

melihat pengaruh secara gabungan (simultan) dan

kedua melihat pengaruh secara individual (parsial).

Pengaruh variabel X1, X2, X3, dan X4

terhadap variabel Y secara simultan dapat dilihat dari

Page 102: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

83

hasil perhitungan dalam tabel model summary berikut

ini:

Tabel 5.16 Tabel Summary

Model Summaryb

Model R R

Square

Adjusted

R Square

Std. Error of

the Estimate

1 ,632a ,399 ,382 ,55271

Dari tabel summary diatas, diketahui bahwa besarnya R

Square (R2) adalah 0,399 yang artinya bahwa pengaruh variabel

X1, X2, X3, dan X4 terhadap variabel Y secara simultan adalah

39,9% dan sisanya sebesar 60,1% (dari 100-39,9%) dipengaruhi

oleh faktor lain. Besarnya koefisien jalur bagi variabel lain diluar

penelitian yang mempengaruhi adalah: 𝜌𝑦𝜀1

= √1 − 𝑅2=√1 − 0,399=0,775

Untuk melihat tingkat signikansi konstanta bisa dilihat pada

tabel Anova berikut ini:

Tabel 5.17Anova ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 28,998 4 7,249 23,730 ,000b

Residual 43,685 143 ,305

Total 72,683 147

a. Dependent Variable: Y

b. Predictors: (Constant), X4, X1, X2, X3

Dari Tabel Anova diatas terlihat bahwa nilai F hitung sebesar

23,730 dengan nilai sig sebesar 0,000 yang mana 0,000 < 0.05.

Page 103: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

84

dengan demikian, Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya ada

pengaruh yang singnifikan antara variable bebas terhadap

variable terikat secara simultan (bersama-sama).

Tabel 5.18 Coefficients Coefficientsa

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) ,350 ,405 ,865 ,389

X1 ,559 ,116 ,394 4,806 ,000

X2 ,137 ,095 ,123 1,434 ,154

X3 ,069 ,106 ,058 ,653 ,515

X4 ,189 ,105 ,176 1,798 ,074

a. Dependent Variable: Y

Dasar pengambilan keputusan adalah:

1. thitung< ttabel : Ho diterima (Ha ditolak)

2. thitung> ttabel : Ho Ho ditolak (Ha diterima)

3. Jika 0,05 ≤ Sig maka Ho diterima (Ha ditolak). Artinya

tidak signifikan

4. Jika 0,05 ≥ Sig maka Ho ditolak (Ha diterima). Artinya

signifikan

Page 104: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

85

Nilai tabel pada taraf signifikansi 0,05 dimana didapatkan nilai ttabel

pada df = 146 adalah 1,66. Kesimpulan dari tabel diatas dijelaskan sebagai

berikut:

1. Nilai thitung variabel X1 adalah 4,806 yang artinya thitung> ttabel (4,806 >

1,66) dengan demikian makan Ho ditolak dan Ha diterima yaitu

variabel X1 berpengaruh secara individual terhadap variabel Y.

2. Nilai Sig pada variabel X1 sebesar 0,000 yang mana 0,000 ≤ 0,05

artinya Ho ditolak dan Ha diterima (signifikan)

3. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel X1 terhadap Y adalah 0,394

(𝜌YX1).

4. Nilai thitung variabel X2 adalah 1,434 yang artinya thitung< ttabel (1,434 <

1,66) dengan demikian makan Ho diterima dan Ha ditolak yaitu

variabel X2tidak berpengaruh secara individual terhadap variabel Y.

5. Nilai Sig pada variabel X2 sebesar 0,154 yang mana 0,154 ≥ 0,05

artinya Ho diterima dan Ha ditolak (tidak signifikan)

6. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel X2 terhadap Y adalah 0,123

( 𝜌YX2).

7. Nilai thitung variabel X3 adalah 0,653 yang artinya thitung < ttabel (0,653 <

1,66) dengan demikian maka Ho diterima dan Ha ditolakyaitu variabel

X3tidak berpengaruh secara individual terhadap variabel Y.

8. Nilai Sig pada variabel X3 sebesar 0,515 yang mana 0,154 ≥ 0,05

artinya Ho diterima dan Ha ditolak (tidak signifikan)

Page 105: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

86

9. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel X3 terhadap Y adalah 0,058

(𝜌YX3).

10. Nilai thitung variabel X4 adalah 1,798 yang artinya thitung>ttabel (1,798 >

1,66) dengan demikian makan Ho ditolak dan Ha diterima yaitu

variabel X4 berpengaruh secara individual terhadap variabel Y.

11. Nilai Sig pada variabel X4 sebesar 0,074 yang mana 0,074 ≥ 0,05

artinya Ho diterima dan Ha ditolak (tidak signifikan)

12. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel X4 terhadap Y adalah 0,176

(𝜌YX4).

Dari kesimpulan-kesimpulan diatas, maka persamaan yang

diperoleh adalah sebagai berikut:

Y = 𝜌𝑌𝑋1 + 𝜌𝑌𝑋2 + 𝜌𝑌𝑋3 + 𝜌𝑌𝑋4 + 𝜀1

Y = 0,394X1 + 0,123X2 + 0,058X3 + 0,176X4 + 0,775

Gambar 5.5 Gambaran Sub-Struktural 1

5.2.7.2. Persamaan Sub-Struktural 2

Page 106: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

87

Pengaruh variabel X1, X2, X3, X4 dan Y terhadap variabel Z secara

simultan dapat dilihat dari hasil perhitungan dalam tabel model summary

berikut ini:

Tabel 5.19 Tabel Summary Model Summaryb

Model R R Square

Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

1 ,553a ,306 ,282 ,38647

a. Predictors: (Constant), Y, X3, X2, X1, X4

b. Dependent Variable: Z

Dari tabel summary diatas, diketahui bahwa besarnya R Square (R2)

adalah 0,306 yang artinya bahwa pengaruh variabel X1, X2, X3, X4 dan

Y terhadap variabel Z secara simultan adalah 30,6% dan sisanya sebesar

69,4% (dari 100-30,6%) dipengaruhi oleh faktor lain. Besarnya koefisien

jalur bagi variabel lain diluar penelitian yang mempengaruhi adalah:

𝜌𝑦𝜀1 = √1 − 𝑅2=√1 − 0,306=0,833

Untuk melihat tingkat signikansi konstanta bisa dilihat pada tabel

Anova berikut ini:

Tabel 5.20 Tabel Anova ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 9,351 5 1,870 12,522 ,000b

Residual 21,209 142 ,149

Total 30,559 147

a. Dependent Variable: Z

b. Predictors: (Constant), Y, X3, X2, X1, X4

Page 107: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

88

Dari Tabel Anova diatas terlihat bahwa nilai F hitung sebesar 12,522

dengan nilai sig sebesar 0,000 yang mana 0,000 < 0.05 dengan demikian, Ho

ditolak dan Ha diterima yang artinya ada pengaruh yang singnifikan antara

variable bebas terhadap variable terikat secara simultan (bersama-sama).

Tabel 5.21 Coefficients Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) 2,125 ,284 7,486 ,000

X1 -,081 ,088 -,088 -,923 ,358

X2 ,023 ,067 ,033 ,350 ,727

X3 ,181 ,074 ,235 2,435 ,016

X4 ,016 ,074 ,023 ,215 ,830

Y ,279 ,058 ,431 4,779 ,000

a. Dependent Variable: Z

Dasar pengambilan keputusan adalah:

1. thitung < ttabel : Ho diterima (Ha ditolak)

2. thitung > ttabel : Ho ditolak (Ha diterima)

3. Jika 0,05 ≤ Sig maka Ho diterima (Ha ditolak). Artinya tidak signifikan

4. Jika 0,05 ≥ Sig maka Ho ditolak (Ha diterima). Artinya signifikan

Nilai tabel pada taraf signifikansi 0,05 dimana didapatkan nilai ttabel

pada df = 146 adalah 1,66. Kesimpulan dari tabel diatas dijelaskan saebagai

berikut:

Page 108: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

89

1. Nilai thitung variabel X1 adalah -0,923 yang artinya thitung< ttabel (-0,923<

1,66) dengan demikian makan Ho diterima dan Ha ditolak yaitu variabel

X1 tidak berpengaruh secara individual terhadap variabel Z.

2. Nilai Sig pada variabel X1 sebesar 0,358 yang mana 0,358≥ 0,05 artinya

Ho diterima dan Ha ditolak (tidak signifikan)

3. Besarnya nilai beta (koefisien jalur) variabel X1 terhadap Z adalah -0,088

(𝜌𝑍X1).

4. Nilai thitung variabel X2 adalah 0,350 yang artinya thitung< ttabel (0,350<

1,66) dengan demikian makan Ho diterima dan Ha ditolak yaitu variabel

X2 tidak berpengaruh secara individu terhadap variabel Z.

5. Nilai Sig pada variabel X2 sebesar 0,727 yang mana 0,727 ≥ 0,05 artinya

Ho diterima dan Ha ditolak (tidak signifikan)

6. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel X2 terhadap Z adalah 0,033

(𝜌ZX2).

7. Nilai thitung variabel X3 adalah 2,435 yang artinya thitung> ttabel (2,435 >1,66)

dengan demikian maka Ho ditolak dan Ha diterima yaitu variabel X3

berpengaruh secara individu terhadap variabel Z.

8. Nilai Sig pada variabel X3 sebesar 0,016 yang mana 0,016≤ 0,05 artinya

Ho ditolah dan Ha diterima (signifikan)

9. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel X3 terhadap Z adalah 0,235

(𝜌ZX3).

Page 109: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

90

10. Nilai thitung variabel X4 adalah 0,215 yang artinya thitung< ttabel (0,215 <1,66)

dengan demikian makan Ho diterima dan Ha ditolak yaitu variabel X4

tidak berpengaruh secara individu terhadap variabel Z.

11. Nilai Sig pada variabel X4 sebesar 0,830 yang mana 0,830 ≥ 0,05 artinya

Ho diterima dan Ha ditolak (tidak signifikan)

12. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel X4 terhadap Z adalah 0,023

(𝜌ZX4).

13. Nilai thitung variabel Y adalah 4,779 yang artinya thitung> ttabel (4,779 > 1,66)

dengan demikian makan Ho ditolak dan Ha diterima yaitu variabel Y

berpengaruh secara individu terhadap variabel Z.

14. Nilai Sig pada variabel Y sebesar 0,00 yang mana 0,000≤ 0,05 artinya Ho

ditolak dan Ha diterima (signifikan)

15. Besarnya beta (koefisien jalur) variabel Y terhadap Z adalah 0,431 (𝜌ZY).

Dari kesimpulan-kesimpulan diatas, maka interpretasi pengaruh

variabel yang diteliti adalah sebagai berikut:

Y = 𝜌𝑍𝑋1 + 𝜌𝑍𝑋2 + 𝜌𝑍𝑋3 + 𝜌𝑍𝑋3 + 𝜌𝑍𝑌 + 𝜀2

Y = -0,088X1 + 0,033X2 + 0,235X3 + 0,023X4 + 0,431Y + 0,833

Dari hasil perhitungan tersebut diperoleh kesimpulan mengenai

penilaian dari sebagai berikut:

Tabel 5.22 Kategori Hubungan Pengaruh Variabel yang Diteliti

Koefisien Path Daya/Pengaruh

0,005-0,09 Lemah

0,10-0,29 Sedang

Page 110: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

91

>0,30 Kuat

Sumber: Sarjono (2011:117)

Berdasarkan persamaan-persamaan diatas, hasil perhitungan

koefisien jalur sub-struktural 1 dan sub-struktural 2 adalah sebagai

berikut:

1. Koefisien jalur X1 terhadap Y adalah 0,394 dan dinyatakan kuat.

2. Koefisien jalur X2 terhadap Y adalah 0,123 dan dinyatakan

sedang.

3. Koefisien jalur X3 terhadap Y adalah 0,058 dan dinyatakan

lemah.

4. Koefisien jalur X4 terhadap Y adalah 0,176 dan dinyatakan

sedang.

5. Koefisien jalur X1 terhadap Z adalah -0,088 dan dinyatakan

lemah.

6. Koefisien jalur X2 terhadap Z adalah 0,033 dan dinyatakan

lemah.

7. Koefisien jalur X3 terhadap Z adalah 0,235 dan dinyatakan

sedang.

8. Koefisien jalur X4 terhadap Z adalah 0,023 dan dinyatakan

lemah.

9. Koefisien jalur Y terhadap Z adalah 0,431 dan dinyatakan kuat.

Grafik dari koefisien jalur antar variabel yang diteliti dapat

dilihat pada gambar 5.6.

Page 111: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

92

Gambar 5.6 Grafik Besarnya Koefisien Jalur

Hasil perhitungan koefisien jalur serta pengaruh tidak

langsung (X1, X2, X3, X4 terhadap Y dan dampaknya terhadap Z)

dijelaskn pada tabel berikut ini

Tabel 5.23 Koefisien Jalur Path Analyze

Variabel Koefisien

Jalur

Pengaruh

Langsung Tidak Langsung Total

X1 terhadap Y 0,394 0,394 - 0,394

X2 terhadap Y 0,123 0,123 - 0,123

X3 terhadap Y 0,058 0,058 - 0,058

X4 terhadap Y 0,176 0,176 - 0,176

X1 terhadap Z -0,088 -0,088 0,394x0,431=0,169 0,081

X2 terhadap Z 0,033 0,033 0,123x0,431=0,053 0,086

X3 terhadap Z 0,235 0,235 0,058x0,431=0,025 0,26

X4 terhadap Z 0,023 0,023 0,176x0,431=0,076 0,099

Y terhadap Z 0,431 0,431 - 0,431

𝜀1 0,775 0,775 - 0,775

𝜀2 0,833 0,833 - 0,833

-0,1

0

0,1

0,2

0,3

0,4

0,5

Grafik Koefisien Jalur Antar Variabel

Page 112: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

93

Gambar 5.7 Path Analyze X1, X2, X3, X4 terhadapY dan

dampaknya terhadap Z

Page 113: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

94

BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan sebagaimana telah

diuraikan di bab sebelumnya dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Terdapat pengaruh secara simultan antara variabel X dan Y sebesar

39,9%, demikian juga antara variabel Y dan variabel Z terdapat pengaruh

secara simultan sebesar 30,6%.

2. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel X1 dan Y

secara individual (parsial). Tetapi pada pengujian selanjutnya terhadap

X1 dan Z menyatakan bahwa tidak ada pengaruh secara individual

diantara keduanya.

3. Terdapat pengaruh yang tidak signifikan antara variabel X2 dan Y secara

individual (parsial), begitu pula pada pengujian terhadap X2 dan Z

menyatakan bahwa tidak ada pengaruh secara individual diantara

keduanya.

4. Tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel X3 dan Y secara

individual (parsial), pada pengujian terhadap X3 dan Z menyatakan

bahwa ada pengaruh secara individual diantara keduanya.

5. Terdapat pengaruh yang positif tetapi tidak signifikan antara variabel X4

dan Y secara individual (parsial), tetapi pada pengujian terhadap X4 dan

Z menyatakan bahwa tidak ada pengaruh secara individual diantara

keduanya.

Page 114: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

95

6. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel Y dan variabel

Z

7. Besarnya koefisien jalur yang didapatkan adalah: Koefisien jalur X1

terhadap Y adalah 0,394 dan dinyatakan kuat, Koefisien jalur X2

terhadap Y adalah 0,123 dan dinyatakan sedang, Koefisien jalur X3

terhadap Y adalah 0,058 dan dinyatakan lemah, Koefisien jalur X4

terhadap Y adalah 0,176 dan dinyatakan sedang, Koefisien jalur X1

terhadap Z adalah-0,088 dengan total pengaruh 0,081 dan dinyatakan

lemah, Koefisien jalur X2 terhadap Z adalah 0,033 dengan total pengaruh

sebesar 0,086 dan dinyatakan lemah, Koefisien jalur X3 terhadap Z

adalah 0,235 dengan total pengaruh 0,26 dan dinyatakan sedang,

Koefisien jalur X4 terhadap Z adalah 0,023 dengan total pengaruh 0,009

dan dinyatakan lemah, Koefisien jalur Y terhadap Z adalah 0,431 dan

dinyatakan kuat.

6.2. Saran

1. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan agar memperluas populasi

penelitian karena penelitian ini hanya dilakukan pada pengguna Edmodo di

STMIK PalComTech yang mana dosen dan mahasiswa bersama-sama

menggunakan Edmodo

2. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan agar memperluas penelitian

pengaruh penggunaan Edmodo terhadap prestasi mahasiswa

3. E-Learning Edmodo ini bisa lebih kenalkan kepada para tenaga pengajar

dan mahasiswa agar lebih memahami fungsi dan manfaatnya, hal ini karena

Page 115: ANALISA PENGARUH KEPUASAN PENGGUNA EDMODO …library.palcomtech.com/pdf/6493.pdf · kementerian riset, teknologi dan pendidikan tinggi sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer

96

dari feed-back yang peneliti dapatkan sebagian besar responden mengisi

mengenai pengumpulan tugas dan sharing materi.